buku pedoman santri - pesantren...

50
BUKU PEDOMAN SANTRI Pesantren Al-Ma’tuq +62266 229949 +62266 221450 [email protected] www.almatuq.net

Upload: duongkiet

Post on 30-Jan-2018

312 views

Category:

Documents


27 download

TRANSCRIPT

Page 1: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

BUKU PEDOMAN SANTRI

Pesantren Al-Ma’tuq

+62266 229949+62266 221450

[email protected]

www.almatuq.net

Page 2: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

BIODATA SANTRI

Nama Lengkap : ............................................................................

Tempat Tanggal Lahir : ............................................................................

Jenis Kelamin : ............................................................................

Nama Ayah : ............................................................................

Nama Ibu : ............................................................................

Alamat Rumah : ............................................................................

No HP : ............................................................................

Nama Wali : ............................................................................

Hubungan Wali : ............................................................................

No HP : ............................................................................

Diterima di Pesantren ini

Di Kelas : ............................................................................

Tahun : ............................................................................

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Page 3: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

MUQODDIMAH

احلمد رب العاملني، والصالة والسالم على أشرف املرسلني، وعلى آله وصحبه أمجعني. أما بعد.

Pesantren Al-Ma'tuq memiliki visi “Pesantren Ahlusunnah bermanhaj Salaf yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, untuk melahirkan generasi unggul dalam aqidah, ibadah dan akhlak secara integral, memiliki wawasan internasional, memahami nilai-nilai universal dan mampu menghadapi tantangan global.”

Dalam upaya merealisasikan visi tersebut Pesantren Al-Ma'tuq berusaha semaksimal mungkin untuk melaksanakan langkah-langkah strategis sebagai berikut: Pertama, menyelenggarakan pendidikan Islam berkualitas dengan metode dan sarana yang selalu mengikuti perkembangan zaman. Kedua, menanamkan aqidah Ahlusunnah dengan pemahaman Salafusshalih. Ketiga, membina ibadah yang benar dan akhlak yang mulia. Keempat, menanamkan cinta kepada AL-Qur'an, Sunnah, Bahasa Arab dan seluruh ilmu-ilmu syar'i. Kelima, membangkitkan semangat dakwah untuk memperbaiki kondisi umat Islam. Keenam, mengajarkan ilmu-ilmu umum dan bahasa Inggris sebagai wasilah untuk dakwah. Ketujuh, membekali peserta didik dengan keterampilan hidup agar mampu mandiri dan siap menghadapi tantangan zaman.

Selanjutnya agar semua langkah tersebut bisa dihayati dan dilaksanakan oleh seluruh santri dan diketahui oleh seluruh orang tua/ wali santri, dibuatlah buku pedoman santri. Di samping itu buku pedoman ini memudahkan seluruh pembina dan pengurus pesantren dalam mengontrol kegiatan santri dan mengevaluasinya, agar selalu selaras dengan langkah-langkah strategis pesantren dalam mewujudkan visinya.

Akhirnya diakui bahwa pedoman santri ini bukan kitab suci yang terhindar dari kesalahan, dari itu upaya perbaikan dan penyempurnaan akan terus dilakukan seiring dengan berjalannya waktu.

وصلى ا على حممد، وعلى آله وصحبه وسلم.

i

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Page 4: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

DAFTAR ISI

MUQODDIMAH .................................................................................. iDAFTAR ISI .................................................................................... ii Pengertian Umum Buku Pedoman Santri ............................ iv Tujuan dan Fungsi Buku Pedoman Santri ............................ ivTATA TERTIB SANTRI PESANTREN AL-MA'TUQBAB 1 : KETENTUAN UMUM ............................................................. 1 Pasal 1 : Ketentuan Umum .......................................................... 1BAB II : ATURAN – ATURAN .............................................................. 3 Pasal 2 : Aturan Dasar ................................................................ 3 Pasal 3 : Aturan Umum ................................................................ 3BAB III : IBADAH ............................................................................... 4 Pasal 4 : Shalat ...................................................................... 4 Pasal 5 : Shaum ...................................................................... 4BAB IV : AKHLAK .............................................................................. 5 Pasal 7 : Adab Sopan Santun ..................................................... 5 Pasal 8 : Pakaian, Kuku, dan Rambut ......................................... 5 Pasal 9 : Makan ........................................................................... 6 BAB V : PEMBINAAN DAN PENDIDIKAN ......................................... 8 Pasal 10 : Keasramaan ............................................................... 8 Pasal 11 : Kegiatan Belajar Mengajar ......................................... 9 Pasal 12 : Ujian, Kenaikan Kelas dan Kelulusan .......................... 10 Pasal 13 : Perlengkapan Sekolah ............................................... 10 Pasal 14 : Laboratorium .............................................................. 11 Pasal 15 : Belajar Malam dan Bimbel ......................................... 11 Pasal 16 : Perpustakaan ............................................................. 11 Pasal 17 : Olahraga .................................................................... 12BAB VI : BAHASA .............................................................................. 13 Pasal 18 : Bahasa ...................................................................... 13BAB VII : KEORGANISASIAN ........................................................... 14 Pasal 19 : Jam'iyah Thalibah dan Jam'iyah Thalibat .................... 14BAB VIII : KEBERSIHAN, KESEHATAN, KEINDAHAN, KERINDANGAN, KEAMANAN, KETERTIBAN DAN KEKELUARGAAN ........................... 15

Pasal 20 : Kebersihan ............................................................... 15 Pasal 21 : Kesehatan ............................................................... 15Pasal 22 : Keindahan ............................................................... 16 Pasal 23: Kerindangan ............................................................... 17Pasal 24 : Keamanan dan Ketertiban ......................................... 17Pasal 25 : Kekeluargaan ............................................................ 18

ii

Page 5: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

BAB IX : KEUANGAN ...................................................................... 19 Pasal 26 : Keuangan ................................................................. 19BAB X : PERIZINAN, WAKTU BERKUNJUNG WALI SANTRI, DAN PENGGUNAAN HP/ TELEPON ........................................................... 20 Pasal 27 : Perizinan Pulang ....................................................... 20 Pasal 28 : Perizinan Keluar Area Pesantren ................................ 20 Pasal 29 : Perizinan Lain-lain ...................................................... 21 Pasal 30: Penggunaan HP/Telepon ............................................. 21BAB XI : HAK MILIK ......................................................................... 22 Pasal 31 : Pinjam Meminjam Barang dan Barang Kiriman ............ 22 BAB XII : PENGHARGAAN DAN SANKSI ......................................... 23 Pasal 32 : Penghargaan ........................................................... 23 Pasal 33 : Sanksi ........................................................................ 23 Pasal 34 : Pemberian Sanksi ...................................................... 24 Pasal 35 : Mekanisme Surat Peringatan dan Surat Pemberhentian 24 Pasal 36 : Status Barang Sitaan ................................................. 24BAB XIII : ATURAN PERALIHAN ....................................................... 25 Pasal 37 : Masa Berlaku ........................................................... 25 Pasal 38 : Peralihan Antar Aturan ............................................... 25 BAB XIV : KETENTUAN PENUTUP .................................................... 26 Pasal 39 : Penutup ...................................................................... 26

LAMPIRAN Daftar Poin Penghargaan ........................................................... 27 Daftar Jumlah Poin Pelanggaran ................................................. 28 Daftar Perizinan ........................................................................ 31 Agenda Kegiatan Liburan Semester Ganjil ................................ 34 Agenda Kegiatan Liburan Semester Genap ................................ 36 Agenda Kegiatan Libur Ramadhan dan ‘Idul Fithri ....................... 38 Catatan ....................................................................................... 42

iii

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Page 6: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

PENGERTIAN UMUM

BUKU PEDOMAN SANTRI

1. Buku Pedoman Santri Mencakup peraturan dan tata tertib, deskripsi poin penghargaan dan pelanggaran, catatan izin dan riwayat kesehatan.

2. Santri adalah peserta didik dari jenjang MTs – MA Al-Ma'tuq yang tercatat dalam buku induk Pesantren Al-Ma'tuq dan dibuktikan dengan kartu pelajar yang masih berlaku.

3. Pihak yang berwenang adalah pihak yang menurut aturan berlaku mempunyai hak menetapkan dan menjatuhkan sanksi terhadap pelanggaran tata tertib yang telah ditetapkan Pesantren Al-Ma'tuq.

TUJUAN DAN FUNGSI

BUKU PEDOMAN SANTRI

1. Tujuan Buku Pedoman Santri adalah memaksimalkan usaha pencapaian suasana pendidikan yang kondusif bagi santri selama mengikuti proses belajar mengajar.

2. Fungsi Buku Pedoman Santri adalah :

a. Menjadi acuan atau petunjuk berkenaan dengan tata tertib, hak, kewajiban, pelanggaran dan sanksi yang berlaku bagi santri Pesantren Al-Ma'tuq.

b. Membantu Menegakan peraturan dan ketertiban di lingkungan Pesantren Al-Ma'tuq.

c. Menjadi acuan dalam memberikan penilaian sikap dan akhlak untuk menentukan kenaikan kelas dan kelulusan santri.

3. Kepemilikan buku pedoman santri

a. Setiap santri diwajibkan memiliki buku pedoman santri

b. Bagi santri yang buku pedomannya hilang atau rusak, bisa mendapatkan kembali dari Kepala Bidang Kesantrian dengan mengganti ongkos cetak.

iv

Page 7: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

TATA TERTIB SANTRI PESANTREN AL-MA'TUQ

CISAAT - SUKABUMI - JAWA BARAT

BAB I

KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam peraturan tata tertib ini, yang dimaksud dengan :

1. Pesantren adalah Pesantren Al-Ma'tuq, Cisaat – Sukabumi – Jawa Barat

2. Mudir Pesantren adalah orang yang diamanahi oleh Yayasan Lajnah Khairiyyah Al-Musytarakah Jakarta untuk memimpin dan mengelola Pesantren Al-Ma'tuq.

3. Bidang Pendidikan adalah anggota masyarakat yang dengan prosedur tertentu ditunjuk oleh Pesantren untuk membantu mudir Pesantren mengurusi hal-hal yang berkenaan dengan pendidikan formal.

4. Bidang Kesantrian adalah anggota masyarakat yang dengan prosedur tertentu ditunjuk oleh Pesantren untuk membantu mudir Pesantren mengurusi santri dan asrama.

5. Ustadz/Ustadzah adalah anggota masyarakat yang dengan prosedur tertentu ditunjuk oleh Pesantren untuk membimbing, mendidik, mengajar dan atau melatih santri di Pesantren.

6. Musyrif/Musyrifah adalah anggota masyarakat yang dengan prosedur tertentu ditunjuk oleh Pesantren untuk membimbing, mendidik, mengajar dan atau melatih santri di kamar dan di luar jam pelajaran.

7. Santri adalah anggota masyarakat yang dengan prosedur tertentu diterima oleh Pesantren untuk dibimbing, diasuh, dididik dan diberi pengajaran.

8. Organisasi santri putra dinamai jam'iyah thalabah dan organisasi santriwati dinamai jam'iyah thalibat

9. Pengurus jam'iyah adalah santri yang dalam kedudukannya dipilih oleh bidang kesantrian dan disyahkan oleh Pesantren sebagai sarana pengembangan diri dalam berorganisasi.

10. Petugas piket adalah santri yang bertugas untuk mengerjakan tugas tertentu yang telah disepakati bersama.

1

Page 8: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

11. Tamu adalah anggota masyarakat yang berkunjung ke Pesantren, baik itu wali santri dan yang lainnya.

12. Bergaul bebas adalah pergaulan santri baik sejenis maupun lain jenis yang tidak sesuai dengan syariat islam

13. Kegiatan wajib adalah kegiatan yang diwajibkan oleh Pesantren.

14. Diwajibkan adalah ketentuan yang wajib dilaksanakan oleh santri karena alas an syar'I ataupun tata tertib Pesantren.

15. Ditekankan adalah ketentuan yang sebaiknya dilaksanakan karena adanya keutamaan.

16. Dianjurkan adalah ketentuan yang sedapat mungkin dilakukan oleh santri.

17. Dilarang adalah ketentuan yang wajib ditinggalkan, baik karena alas an syar'I ataupun tata tertib Pesantren.

18. Penghargaan adalah sesuatu ketentuan yang diberikan Pesantren kepada santri karena prestasi tertentu.

19. Sanksi adalah tindakan yang dikenakan pada santri karena melanggar peraturan tata tertib Pesantren.

20. Poin adalah sejumlah nilai yang diberikan kepada santri karena mendapat penghargaan atau pelanggaran yang dilakukan.

21. Area putrid adalah seluruh komplek asrama puteri sampai dengan batas pos satpam 2

22. Area putra adalah seluruh komplek santri putera mulai dari gerbang masuk sampai dengan pos satpam 2.

23. Area netral adalah kantor.

24. Qoza adalah mencukur sebagian rambut dan membiarkan sebagian lainnya.

2

Page 9: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Bab II

ATURAN – ATURAN

Pasal 2

Aturan Dasar

Setiap Santri diwajibkan mengamalkan Al-Qur'an dan As-Sunnah sesuai dengan pemahaman Salafusshaleh.

Pasal 3

Aturan Umum

1. Santri diwajibkan untuk menjalankan tata tertib yang dibuat oleh Pesantren.

2. Santri diwajibkan untuk menjaga nama baik Pesantren.

3

Page 10: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Bab III

IBADAH

Pasal 4

Shalat

1. Santri diwajibkan :

a. Melaksanakan shalat 5 waktu dengan berjamaah tepat pada waktunya.

b. Berada di Mesjid 5 menit sebelum adzan dikumandangkan. Jika waktu shalat Zhuhur dan Ashar lebih cepat maka diwajibkan sudah berada di Mesjid 10 menit setelah adzan.

c. Menjawab adzan dan berdo'a setelahnya.

d. Tidak mengobrol saat sudah berdiri di barisan serta tidak menyaringkan bacaan takbirnya kecuali imam.

e. Berdzikir dan berdo'a setiap selesai shalat fardhu.

f. Mendirikan shalat sunah rawatib.

g. Melaksanakan shalat tarawih pada bulan Ramadhan dengan berjamaah ditempat yang telah ditentukan.

h. Mendirikan shalat witir/tahajud minimal 2 kali dalam sepekan.

2. Santri dilarang bergurau, berbuat gaduh dan membicarakan hal-hal yang tidak bermanfaat saat berwudhu.

3. Untuk santriwati yang haid dilarang melakukan kegiatan yang mengganggu jalannya shalat berjama'ah.

Pasal 5

Shaum

1. Santri diwajibkan melaksanakan shaum Ramadhan.

2. Santri ditekankan melaksanakan shaum sunnah sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

3. Santri dianjurkan melaksanakan shaum sunnah.

4

Page 11: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Bab IV

AKHLAK

Pasal 7

Adab Sopan Santun

1. Santri diwajibkan:

a. berakhlak mulia di mana saja.

b. Membudayakan 5-S (senyum, sapa, salam, sopan dan santun) dalam keseharian.

c. Menjauhi segala larangan Islam.

2. Santri dilarang:

a. Berbohong/ bersumpah palsu/ memberikan kesaksian palsu.

b. Melecehkan atau menghina baik secara tertulis atau lisan terhadap guru, pegawai, jam'iyah dan santri Pesantren.

c. Mencemarkan nama baik Pesantren.

d. Menolak pemanggilan Ustadz / ustadzah / musyrif / musyrifah.

e. Menjadi penyebab perkelahian sesama teman.

f. Bergaul bebas atau berhubungan dengan lawan jenis melalui surat-menyurat, telepon, sms, e-mail dan media sosial lainnya yang tidak dibenarkan oleh syari'at dan Pesantren.

g. Membuat agenda album kenangan, jaket angkatan dan sejenisnya tanpa seizin Pesantren.

h. Bergurau atau membuat kegaduhan di Mesjid/ Mushala, kelas, dan majelis yang lainnya.

Pasal 8

Pakaian, Kuku, dan Rambut

1. Santri diwajibkan:

a. Berpakaian sesuai ketentuan syar'i, bersih, sopan, rapi dan sederhana.

b. Berpakaian sesuai dengan ketentuan Pesantren waktu keluar area Pesantren.

5

Page 12: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

a. Memberi nama pada semua jenis pakaian yang dimiliki.

b. Memotong kuku sepekan sekali.

2. Santri dilarang :

a. Menyerupai lawan jenis.

b. Memakai seragam dan pakaian santri yang lain tanpa izin pemiliknya.

c. Menyambung dan mewarnai rambut.

3. Santri yang tidak memberi nama pada pakaiannya kemudian mengalami kehilangan, maka menjadi tanggung jawabnya sendiri.

4. Untuk santri putera, dilarang:

a. Berambut qoza.

b. Memakai kalung, gelang, anting, dan sejenisnya.

c. Mencukur jenggot

d. Memakai pakaian bergambar mahluk hidup, klub bola, berbahan jeans, di atas betis dan ketat.

e. Berpakaian isbal

5. Untuk Santriwati, dilarang:

a. Meletakan cadar, kaos kaki, dan jenis pakaian lain secara sembarangan.

b. Keluar kamar tanpa mengenakan cadar dan kaos kaki.

c. Memakai pakaian ketat dan transparan.

d. Berambut gundul tanpa sebab yang dibenarkan oleh syariat.

e. Memakai kutek kuku.

f. Memakai perhiasan yang berlebihan.

g. Memakai parfum di ruang KBM dan di luar area Pesantren puteri.

Pasal 9

Makan

1. Santri diwajibkan :

a. Makan pada waktu dan tempat yang telah ditentukan dengan memperhatikan tuntunan syariat.

b. Memiliki dan merawat peralatan makannya sendiri.

c. Membuang sisa makanan di tempat yang telah disediakan.

6

Page 13: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

d. Antri dengan tertib, rapi, dan jujur ketika mengambil lauk pauk.

e. Mencuci peralatan makan langsung setelah selesai makan di tempat yang telah ditentukan.

2. Santri dilarang :

a. Mencela makanan dan minuman yang tidak disukai

b. Berbuat tabdzir dan israf.

c. Makan dan minum sambil berdiri, berjalan, dan menggunakan tangan kiri.

d. Mengambil jatah makan temannya.

e. Meminjam inventaris dapur, kecuali seizin penanggung jawab dapur.

f. Masuk area masak tanpa seizin penanggung jawab dapur.

g. Makan menggunakan kertas nasi.

h. Makan berdua atau lebih dalam satu wadah.

i. Mengisi galon dari depot dapur.

3. Santri yang menjadi petugas piket kesehatan diwajibkan mengambil makan santri yang dirawat di ruang kesehatan.

7

Page 14: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB V

PEMBINAAN DAN PENDIDIKAN

Pasal 10

Keasramaan

1. Santri diwajibkan:

a. Tinggal di asrama selama menjadi santri di Pesantren Al-Ma'tuq.

b. Bertanggung jawab terhadap kebersihan, ketertiban, keamanan, kerapian, keindahan, keakraban dan kenyamanan asrama.

c. Berbicara dengan sopan, tolong-menolong, dan bersikap toleran.

d. Memelihara dan merawat inventaris Pesantren yang ada di dalam kamar,kamar mandi, dan seluruh bagian asrama.

e. Melaksanakan kerjabakti kebersihan secara berkala.

f. Melaksanakan piket kebersihan sesuai dengan ketentuan.

g. Berhemat dalam menggunakan air dan listrik.

h. Mematikan lampu, kran air dan dispenser sebelum meninggalkan kamar, untuk mengikuti kegiatan wajib.

i. Masuk kamar selambat-lambatnya pukul 21:30 dan tidur pukul 22:00 WIB.

j. Tidur di kamar masing-masing dan di tempat tidurnya sendiri.

k. Tidur dengan menggunakan celana panjang dan baju panjang.

l. Bangun sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan.

m. Selalu membersihkan dan merapikan seprei dan sarung bantal.

n. Menjemur handuk dan pakaian pada tempat yang telah disediakan.

2. Santri dilarang:

a. Menakut-nakuti dan meresahkan sesame santri dengan cerita bohong yang menakutkan atau sejenisnya.

b. Mengangkat/menjadikan santri lain sebagai adik ataupun kakak.

c. Membawa dan menyimpan barang elektrik dan elektronik, HP, alat permainan, majalah bergambar, novel, komik, bacaan-bacaan kesyirikan dan yang tidak islami.

d. Mendengarkan musik dan nyayian, juga menyayikan lagu-lagu yang melalaikan.

e. Membawa tamu ke kamar.

8

Page 15: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

f. Membuat geng dan sejenisnya.

g. Berada di kamar pada saat shalat berjama'ah, KBM, halqah, muhadharah dan kegiatan wajib lainnya.

h. Mengubah tata letak barang-barang di kamar seperti ranjang, lemari, dispenser dan lain-lain tanpa seizin bidang kesantrian.

i. Mematikan lampu saat hendak tidur.

j. Melepaskan bohlam lampu.

k. Menjemur pakaian pada jemuran handuk.

Pasal 11

Kegiatan Belajar Mengajar

1. Kegiatan belajar mengajar dilaksanakan dari hari Senin-Sabtu dari pukul 07.00 – 15.00 WIB

2. Santri diwajibkan:

a. Berada di dalam kelas 5 menit sebelum kegiatan belajar dimulai..

b. Menjaga ketenangan dan ketertiban di dalam dan di luar kelas.

c. Menjaga kebersihan, kerapian, dan kenyamanan kelas.

d. Melaksanakan piket kebersihan kelas sesuai jadwal

e. Berbicara dengan sopan saat bertanya, menjawab, atau mengeluarkan pendapat dan mengangkat tangan sebelum berbicara.

f. Memakai seragam resmi lengkap dengan atribut yang telah ditentukan.

g. Memelihara inventaris Pesantren yang ada di dalam kelas.

h. Meminta surat izin dari Bidang Pendidikan bagi yang meninggalkan kelas karena ada udzur.

i. Memperhatikan dan mendengarkan guru pada saat KBM berlangsung atau jika ada yang bertanya.

3. Santri dilarang :

a. Mencoret-coret fasilitas kelas dan sekolah dengan alat apapun.

b. Meninggalkan kelas pada saat jam pelajaran tanpa seizin guru.

c. Berlaku tidak sopan saat di sekolah.

d. Melakukan kegiatan yang dapat mengganggu KBM.

e. Makan di dalam kelas.

9

Page 16: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Pasal 12

Ujian, Kenaikan Kelas dan Kelulusan

1. Santri berhak mengikuti ujian dengan ketentuan:a. Telah menyelesaikan biaya administrasi sesuai dengan ketentuan

yang ditetapkan oleh pesantren.b. Ketidakhadiran tidak melebihi 20 % jam mata pelajaran yang diikuti.

2. Kriteria kenaikan kelas:a. KKM semua mata pelajaran adalah 60.b. Santri yang memiliki tiga atau lebih nilai merah dinyatakan tidak

naik kelas.c. Santri kelas tiga (III) dan enam (VI) yang dinyatakan lulus Ujian

Nasional tetapi tidak lulus dalam ujian pesantren dinyatakan tidak naik kelas.

d. Santri yang memiliki nilai akhlak merah dinyatakan tidak naik kelas.e. Santri yang memperoleh poin 150 dinyatakan tidak naik kelas.

3. Kriteria Kelulusan:a. Lulus ujian hapalan Al Quran 10 Juzb. Lulus Ujian Pesantrenc. Lulus Ujian Nasional (UN)d. Lulus Praktek Mengajare. Lulus praktek khutbah Jum'at untuk santri, dan ceramah umum

untuk santriwati

Pasal 13

Perlengkapan sekolah

1. Santri diwajibkan: a. Memiliki seluruh buku pelajaran, catatan dan alat sekolah yang

diperlukan.b. Mengganti buku paket yang rusak atau hilang.c. Membawa semua buku pelajaran sesuai jadwal pelajaran.

2. Santri dilarang:a. membawa buku catatan yang memuat/menampilkan gambar

mahluk hidup atau tulisan yang melanggar syariat.b. Meninggalkan buku pelajaran dan alat sekolah di sembarang

tempat.

10

Page 17: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Pasal 14

Laboratorium

1. Santri diwajibkan:a. Menjaga peralatan yang ada di laboratorium serta membersihkan

dan merapikannya kembali setelah digunakan untuk praktikum.b. Mengganti peralatan laboratorium jika terjadi kerusakan atas

kelalaian santri. c. Menjaga ketenangan dan ketertiban di ruang laboratorium.

2. Santri dilarang:a. Masuk ke laboratorium di luar waktu yang telah ditentukan.b. Menggunakan laboratorium tanpa pendampingan guru terkait.c. Memasang dan mencabut alat yang ada di laboratorium tanpa izin

guru.d. Mengganti user name dan password serta mensetting

tampilan/display komputer dengan tampilan yang tidak pantas.

Pasal 15

Belajar Malam dan Bimbel

1. Santri diwajibkan:a. Belajar malam sampai pukul 21:30b. Mengikuti bimbel atau remedial yang telah ditentukan.c. Datang tepat waktu ketika kegiatan berlangsung.d. Mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh.

Pasal 16

Perpustakaan

1. Santri diwajibkan: a. Menjaga ketertiban, ketenangan, dan kebersihan ruang

perpustakaan.b. Mengembalikan buku, majalah, surat kabar, dan lain-lain ke tempat

semula.c. Hati-hati dalam mengambil dan menaruh buku.d. Mengembalikan pinjaman buku, majalah, surat kabar, dan lain-lain

sesuai dengan waktu pengembalian.

11

Page 18: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

1. Santri dilarang:

a. Memasuki ruang perpustakaan di luar jam yang telah ditentukan.

b. Membawa tas ke dalam ruang perpustakaan.

c. Makan dan minum di ruang perpustakaan.

d. Mencoret-coret, menggunting, menyobek, menulis sesuatu di buku dan lain-lain milik perpustakaan.

e. Membawa buku perpustakaan ke luar ruangan sebelum mendapat izin dari petugas perpustakaan.

f. Tidur di ruang perpustakaan.

g. Membuat kegaduhan di ruang perpustakaan.

Pasal 17

Olahraga

1. Santri diwajibkan:

a. Berolahraga secara rutin untuk menjaga kesehatannya.

b. Menjaga fasilitas dan peralatan olahraga.

c. Meminta izin kepada bagian olahraga jam'iyah ketika akan menggunakan peralatan olahraga.

d. Mengembalikan peralatan olahraga yang telah dipakai.

e. Santri dilarang berolahraga bukan pada waktu dan tempat yang telah ditentukan.

12

Page 19: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB VI

BAHASA

Pasal 18

1. Santri diwajibkan:

a. Berbicara dengan bahasa Arab atau Inggris sesuai dengan ketentuan Pesantren.

b. Mengikuti seluruh kegiatan bahasa (mufrodat, muhadatsah, muhadharah, dan lain-lain)

c. Menulis kosakata yang diberikan bagian bahasa Jam'iyah di buku mufrodat.

2. Santri dilarang:

a. Berbicara dengan bahasa daerah

b. Mempermainkan bahasa Arab dan bahasa Inggris.

c. Meninggalkan tempat kegiatan bahasa sebelum kegiatan berakhir.

d. Menertawakan santri lain yang salah dalam pengucapan bahasa Arab atau Inggris.

3. Santri baru dibolehkan berbicara bahasa Indonesia, jika belum tahu bahasa Arab dan Inggrisnya, pada 6 bulan pertama.

4. Santri muthawasithah diwajibkan menyetor hapalan mufrodat yang telah dicatat kepada bagian bahasa setiap Sabtu sore.

13

Page 20: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB VII

KEORGANISASIAN

Pasal 19

Jam'iyah Thalibah dan Jam'iyah Thalibat

1. Pembentukan Jam'iyah Thalibah dan Jam'iyah Thalibat bertujuan untuk membantu setiap kegiatan yang ada di Pesantren.

2. Pengurus Jam'iyah adalah seluruh santri kelas XI (sebelas) dan yang direkomendasikan.

3. Pengurus Jam'iyah dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya dibimbing oleh Pembina yang telah ditunjuk oleh Pesantren.

4. Anggota Jam'iyah adalah seluruh santri Pesantren Al-Ma'tuq.

5. Jam'iyah berkoordinasi dengan Pembina dan bagian lain pada bidang yang ada di Pesantren.

6. Santri diwajibkan menaati segala ketentuan dan mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Jam'iyah.

7. Santri dilarang membuat organisasi tanpa izin dari Pesantren.

8. Masa jabatan Jam'iyah adalah 1 tahun.

14

Page 21: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB VIII

KEBERSIHAN, KESEHATAN, KEINDAHAN, KERINDANGAN, KEAMANAN, KETERTIBAN DAN KEKELUARGAAN

Pasal 20

Kebersihan

1. Santri diwajibkan:a. Menjaga kebersihan diri, kamar, kamar mandi, dan lingkungan.b. Meletakan barang-barang pada tempatnya.c. Membersihkan seprai kasur setiap hari.d. Membuang sampah pada tempatnya.e. Meletakan pakaian kotor pada tempatnya.f. Membersihkan kamar sesuai jadwal piketnya dengan melakukan

hal-hal sebagai berikut :- Menyapu lantai dan mengepelnya.- Membuka dan menutup jendela serta membersihkannya.- Membuka dan menutup gorden.- Meletakan dengan rapi semua alat kebersihan setelah

digunakan.- Mengalihkan sampah dari tong sampah kecil di kamar ke tong

besarg. Menyimpan sandal dengan rapi ketika masuk ke aula, ruang

makan, mesjid, kantin, mini market, kelas, dan ruangan lainnya.h. Mengikuti kerja bakti kebersihan mingguan.i. Menjemur kasur minimal 1 bulan sekali

2. Santri dilarang:a. Menggunakan alas kaki ke lantai.b. Meninggalkan jemuran sebelum perpulangan.

Pasal 21

Kesehatan

1. Santri diwajibkan :a. Menjaga kesehatan.b. Memotong kuku minimal sekali seminggu.c. Mencuci rambut atau keramas sesuai kebutuhan.

15

Page 22: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

d. Mencuci kaki dan tangan setelah beraktifitas atau hendak tidure. Minum air putih minimal 2 liter atau 8 gelas perhari.f. Menjemur handuk setelah digunakan pada tempat yang telah

ditentukan.g. Memasang seprai kasur.h. Memeriksakan diri ke bagian kesehatan apabila merasa

kesehatannya terganggu .i. Tinggal di ruang kesehatan apabila sakit

2. Santri dilarang:a. Masuk ke ruang kesehatan jika tidak berkepentingan.b. Memakai alas kaki jika masuk ke ruang kesehatan.c. Mengambil obat dari ruang kesehatan.d. Meminjam dan membawa inventaris ruang kesehatan tanpa izin

bagian kesehatan.e. Mengambil air minum dari ruang kesehatan selain pasien.f. Menggunakan kompor yang ada di ruang kesehatan .

3. Santri yang mengidap penyakit menular dilarang meninggalkan ruang kesehatan tanpa izin Bagian Kesehatan.

4. Santri yang mendapat tugas piket kesehatan diwajibkan menaati aturan yang dibuat oleh Bagian Kesehatan .

5. Santri yang hendak membesuk temannya diwajibkan memperhatikan hal-hal berikut :a. Jam besuk:

- Siang : 13.25 – 13.40- Sore : 16.30 - 17.30

b. Menjaga kesopanan dan ketertiban.c. Menjaga kebersihan.

6. Santri tidak diperkenankan berobat di luar Pesantren tanpa rekomendasi dari dokter Pesantren.

Pasal 22Keindahan

1. Santri diwajibkan menjaga keindahan, kamar dan lingkungan sekitarnya.

2. Santri dilarang :a. Mencoret-coret tempat tidur, pintu, dinding, menja, bangku dan

fasilitas Pesantren.b. Meletakkan pakaian dan sejenisnya di sembarang tempat.c. Memajang hiasan, poster, dan stiker yang tidak islami.

16

Page 23: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

Pasal 23

Kerindangan

1. Santri diwajibkan menjaga dan memelihara kerindangan dilingkungan Pesantren.

2. Santri dilarang mengambil buah dan tanaman tanpa izin pihak Pesantren.

Pasal 24

Keamanan dan Ketertiban

1. Santri diwajibkan :

a. Bertanggungjawab atas keamanan kamar dan kelasnya masing-masing.

b. Melaporkan hal-hal yang menimbulkan gangguan keamanan.

c. Segera melapor bagian keamanan apabila kehilangan atau menemukan barang milik orang lain.

2. Santri dilarang :

a. Menolak dan melawan perintah yang wajar dari Mudir Pesantren, Kabid Kesantrian, Bagian Keamanan, ustadz / ustadzah, musyrif / musyrifah, dan pengurus Jam'iyah.

b. Menganiaya, menghina, mengancam Mudir Pesantren, Kabid Kesantrian, Bagian Keamanan, ustadz / ustadzah, musyrif / musyrifah, dan pengurus Jam'iyah, baik berupa tulisan, lisan, gerak gerik, isyarat maupun cara-cara lain.

c. Membawa, menyimpan, dan memiliki senjata api, senjata angin, senjata tajam, obat-obatan terlarang, minuman keras, dan sejenisnya.

d. Membawa, menyimpan, dan menghisap rokok.

e. Meminjam dan menggunakan laptop, HP, dan barang elektrik/ elektronik lainnya milik tamu yang sedang berkunjung ke Pesantren.

f. Membawa dan menyimpan laptop, hardisk, flashdisk, radio, tape, HP, kartu ATM, MP3, MP4, dan barang elektronik lainnya.

g. Membocorkan rahasia Pesantren atau memanfaatkannya untuk kepentingan pribadi, golongan maupun pihak lain.

17

Page 24: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

h. Berkelahi dengan alasan apapun dan dalam bentuk apapun.i. Menyalahgunakan barang, peralatan, uang, dokumen, atau surat

berharga milik Pesantren, dan membawa keluar dari lingkungan Pesantren tanpa izin tertulis dari Mudir Pesantren atau pihak yang berwenang.

j. Menjual barang apapun di lingkungan Pesantren.k. Memberikan keterangan palsu dan tolong menolong dalam

pelanggaran.l. Melakukan perbuatan yang mengarah pada perjudian dan

kemusyrikan dalam bentuk apapun.m. Mencuri, menipu dan melakukan kejahatan lainnya dalam bentuk

apapun.n. Merusak barang milik Pesantren dan orang lain.o. Melakukan perbuatan asusila atau kriminal di dalam dan luar

Pesantren.

Pasal 25

Kekeluargaan

1. Santri diwajibkan:a. Menghormati Mudir Pesantren dan seluruh asatidzahb. Menghormati pengurus Jam'iyah dan berlaku sopan terhadap

sesama santri dan tamu.c. Saling menghormati dan tolong menolong dalam kebaikan.d. Saling membantu dan meringankan penderitaan sesama santri

yang sakit dan yang terkena musibah.e. Menjaga dan meningkatkan ukhuwah islamiyah.

18

Page 25: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB IX

KEUANGAN

Pasal 26

1. Santri diwajibkan:

a. Membayar iuran bulanan dan keuangan yang lainnya tepat waktu sesuai ketentuan Pesantren.

b. Menitipkan uang pribadi di bagian tabungan Pesantren.

2. Santri dilarang:

a. Mengambil uang saku dari bagian tabungan bukan pada waktu yang telah ditentukan.

b. Memegang uang tunai melebihi Rp. 20.000.-/ harinya

3. Apabila santri kehilangan uang yang tidak dititipkan di bagian tabungan Pesantren, maka Pesantren tidak bertanggungjawab.

19

Page 26: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

BAB XPERIZINAN, WAKTU BERKUNJUNG WALI SANTRI, DAN

PENGGUNAAN HP/ TELEPON

Pasal 27Perizinan Pulang

1. Santri hanya diperbolehkan pulang pada liburan resmi Pesantren.2. Santri diwajibkan:

a. Mengambil kartu izin kepada Bidang Kesantrian sebelum perpulangan.

b. Memperlihatkan kartu izin kepada satpam saat akan pulang.c. Kembali ke Pesantren tepat pada waktu yang telah ditentukan.d. Menyerahkan kembali kartu izin kepada satpam ketika masuk area

Pesantren.e. Pulang dan kembali ke Pesantren bersama mahram (khusus

santriwati)3. Santri diberikan izin pulang selain liburan resmi Pesantren dalam

keadaan sebagai berikut.a. Sakit yang harus mendapatkan perawatan rumah sakit / orang tua /

walib. Ada salah satu orang tua atau orang dekat (kakek/nenek,

paman/bibi, kakak/adik kandung) yang meninggal dunia.c. Pernikahan bapak/ibu, paman/bibi, dan kakak kandung.d. Ayah/ibu/kakek/nenek hendak pergi ke luar negeri

4. Santri yang pulang karena sakit harus mendapatkan rekomendasi dokter Pesantren.

5. Kepala Bidang Kesantrian tidak melayani perizinan melalui SMS dan sejenisnya.

Pasal 28Perizinan Keluar Area Pesantren

1. Santri mendapatkan izin keluar area Pesantren pada hari libur pekanan, maksimal satu kali dalam sebulan, dengan jadwal:a. Putera : pekan 1 dan 3.b. Puteri : pekan 2 dan 4.

2. Izin keluar area Pesantren pada poin 1 diberikan setelah mengikuti kegiatan wajib Pesantren.

3. Santri diwajibkan:a. Meminta izin kepada Bidang Kesantrian dan mengambil kartu izin.b. Kembali ke Pesantren paling lambat pukul 17.00 WIB bagi yang izin

hari ahad.

20

Page 27: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

c. Menunjukan kartu izin kepada satpam saat melewati pintu gerbang.d. Menunjukkan kembali kartu izin kepada satpam saat memasuki

area Pesantren.e. Menyerahkan kartu izin kembali kepada bidang kesantrian setelah

tiba di Pesantren.f. Keluar dan kembali ke Pesantren bersama mahram (khusus

santriwati).g. Memakai pakaian yang sopan dan syar'i.

2. Santri dilarang:a. Membawa teman ketika keluar bersama orangtua.b. Menginap di luar area Pesantren.

3. Santri dan santriwati tidak diperkenankan melakukan pertemuan walaupun memiliki hubungan kekerabatan.

4. Santri dilarang ikut ke area puteri dan ruang tamunya meskipun untuk menemui dan bercengkrama dengan orang tua/walinya, begitu pun sebaliknya.

Pasal 29Perizinan dan lain-lain

1. Orangtua/wali yang berkunjung dilarang menemuai santri pada saat kegiatan wajib berlangsung.

2. Santri yang tinggal di Pesantren selama liburan diwajibkan mendaftarkan diri terlebih dahulu dengan tetap mematuhi tata tertib.

3. Santriwati hanya boleh dikunjungi oleh bapaknya, mahramnya yang sudah beristri, dan anak laki-laki berusia dibawah 7 tahun .

4. Tempat pertemuan pengunjung dengan santriwati di tempat yang telah disediakan dan tidak diperkenankan masuk ke area asrama.

5. Perizinan hanya diberikan di kantor Bidang Kesantrian.

Pasal 30Penggunaan HP/Telepon

1. Santri mengunakan telepon / HP Pesantren hanya pada waktu yang telah ditentukan:a. Sabtu : 16.00 – 17.30 dan 19.30 – 21,30 WIBb. Ahad : 08.30 – 12.00, 13.00 – 15.00, dan 16.30 – 17.30 WIB

2. Santri menggunakan HP Pesantren hanya untuk mengirim sms dan menelepon.

3. Santri dilarang menyalahgunakan HP/Telepon Pesantren.4. Santri dilarang menggunakan HP/Telepon selain yang telah disiapkan

Pesantren.

21

Page 28: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

22

BAB XI

HAK MILIK

Pasal 31

Pinjam Meminjam Barang dan Barang Kiriman

1. Santri diwajibkan

a. Berlaku amanah atas hak milik orang lain dan hak milik Pesantren.

b. Mengembalikan pinjaman sesuai dengan batas waktu yang ditentukan, dan apabila rusak atau hilang harus menggantinya.

c. Memberitahu orang/wali yang mengirim paket agar menuliskan dengan jelas nama santri, kelas dan kamar, juga pengirim menulis jelas status mahramnya (bapak/ibu/kakak/adik).

d. Membuka barang kiriman yang diterima di depan petugas yang sudah ditunjuk Pesantren.

2. Santri dilarang memakai barang-barang Pesantren dan hak orang lain tanpa izin dari pemiliknya.

Page 29: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

23

BAB XII

PENGHARGAAN DAN SANKSI

PASAL 32

Penghargaan

1. Santri yang berprestasi berhak mendapat penghargaan.

2. Penghargaan berupa poin reward/hadiah/sertifikat.

3. Hadiah diberikan sesuai kemampuan Pesantren

4. Penghargaan santri teladan diberikan kepada santri berprestasi yang tidak mempunyai catatan pelanggaran apapun.

5. Poin penghargaaan (reward) berfungsi sebagai:

a. Pengurang poin pelanggaran ringan dan sedang

b. Penambah nilai akhlak santri

6. Besarnya poin (reward) adalah sebagaimana terlampir pada daftar poin penghargaan.

Pasal 33

Sanksi

1. Setiap santri yang melanggar tata tertib akan dikenakan sanksi.

2. Setiap jenis pelanggaran akan selalu mendapat teguran, poin, dan sanksi

3. Jenis sanksi diklasifikasikan menjadi 3 tingkatan:

a. Tingkatan ringan = poin 5 – 50

b. Tingkatan sedang = poin 51 – 150

c. Tingkatan berat = poin 151 - 200

4. Barang-barang yang dilarang oleh Pesantren disita dan tidak dikembalikan.

5. Poin yang diterima santri karena pelanggaran berfungsi sebagai:

a. Pengurang poin penghargaan.

b. Pengurang nilai akhlak santri.

6. Besarnya poin pelanggaran adalah sebagaimana terlampir pada daftar poin pelanggaran.

Page 30: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

24

Pasal 34

Pemberian Sanksi

1. Yang berhak memberi sanksi adalah Bidang Kesantrian.

2. Jenis sanksi adalah sebagaimana tersebut dalam lampiran.

3. Pemberian sanksi untuk kategori pelanggaran berat ditetapkan melalui rapat kepala bidang.

4. Keputusan pengembalian santri kepada orangtuanya menjadi wewenang Mudir Pesantren.

Pasal 35

Mekanisme Surat Peringatan (SP) dan Surat Pemberhentian

1. SP 1 diberikan jika pelanggaran santri mencapai 100 poin.

2. SP 2 diberikan jika pelanggaran santri mencapai 150 poin

3. Surat pemberhentian diberikan jika santri melakukan pelanggaran sampai mendapatkan 200 poin.

Pasal 36

Status Barang Sitaan

1. Semua barang sitaan tidak dikembalikan kepada santri, dan akan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh Pesantren.

2. Majalah, novel, komik, koran, CD, Kaset, Pin dan barang lain yang tidak islami dimusnahkan.

Page 31: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

25

BAB XIII

ATURAN PERALIHAN

Pasal 37

Masa Berlaku

1. Pedoman santri ini dinyatakan berlaku efektif sejak Juli 2016.

2. Pedoman santri ini dievaluasi selambat-lambatnya 1 tahun sejak tanggal ditetapkan.

Pasal 38

Peralihan Antar aturan

Dengan berlakunya tata tertib santri ini maka tata tertib sebelumnya dinyatakan tidak berlaku.

Page 32: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

26

BAB XIV

KETENTUAN PENUTUP

Pasal 39

1. Tata tertib ini menjadi acuan dasar peraturan santri di Pesantren Al-Ma'tuq.

2. Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib ini akan diatur kemudian.

Page 33: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Lampiran

Page 34: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

27

DAFTAR POIN PENGHARGAAN

NO. JENIS PENGHARGAAN POIN

1Predikat:a. Mumtazb. Jayyid Jiddan

Juara Kelasa. Rangking 1b. Rangking 2c. Rangking 3

2

Juara umumJuara ke 1, 2 dan 3 sebagai duta Pesantren pada lombakhususJuara ke 1, 2 dan 3 pada perlombaan resmi Pesantren

Tidak ada alfaPengurus jam'iyah/Anggota BQ

Ketua dan wakil kamarKetua, bendahara dan sekretaris kelasSyurthah teladanPetugas kesehatan teladanAktif Bahasa arab/ inggrisHafal Al-Qur'an melebihi target

Santri teladanMuadzin

3

4

56789

101112131415

2015

20151025

25

1525251010151515155015

Page 35: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

28

DAFTAR JUMLAH POIN PELANGGARAN

NO. JENIS PELANGGARAN POIN

123456789

1011121314

15

16

17

18192021222324252627282930313233

Terlambat shalat berjamaahTidak shalat berjama'ahTidak mengikuti halqoh qur'anBerbohong/ bersumpah palsu/memberikan kesaksian palsuMelecehkan guru dan karyawan

Berbicara kasar dan melecehkan sesama santriMengeluarkan kata-kata kotor baik lisan maupun tulisanMenjadi penyebab perkelahian sesama temanSMS dan surat-menyurat yang tidak syar'iBerhubungan dengan lawan jenis via SMS dan media sosial Berhubungan dengan lawan jenis via teleponBertemu dengan lawan jenis dan berpacaranMembuat agenda album kenangan, jaket angkatan dll tanpa izinMengambil jatah makan santri lain tanpa seizinnyaMembuat takut dan resah kepada sesama santri dengan ceritabohong yang menakutkan / yang sejenisnyaMembawa dan menyimpan barang elektronik / HPMembawa dan menyimpan majalah bergambar/novel/komik/bacaan kesyirikan dan tidak islami.

Menonton TV di PesantrenMembawa tamu ke dalam asramaMembuat geng atau sejenisnya

Merusak sarana PesantrenMembuat gaduh di waktu istirahat/tidurMenjemur handuk dan pakaian bukan pada tempatnyaTidak melaksanakan piket kelasMeninggalkan kelas saat jam pelajaranMasuk ke kamar asrama saat jam pelajaranTidak mengenakan seragam atau atribut sekolah yang ditentukanTerlambat datang sekolahBerbuat gaduh di dalam kelas Menyalahgunakan perizinan ke luar kelas

Tidak membawa buku dan alat sekolahBerlaku curang/mencontek saat tes/ujianMenghilangan buku paket yang diberikan oleh Pesantren

3435

Menggunakan lab bukan untuk belajarMain dan memasukkan game ke dalam komputer

510525502515755075

1001505010

10

50

30

10550251055

1010105

101010

100101015

Page 36: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

29

DAFTAR JUMLAH POIN PELANGGARAN

NO. JENIS PELANGGARAN POIN

36

37

3839404142434445464748495051

52

53

54

55

56

57

58

59

606162636465

5

10

251055

1055

10255

105

10100

100

50

50

100

50

150

20

100

2002005307525

Tidak mengikuti kegiatan belajar malamMembawa buku perpustakaan keluar ruangan tanpa izin daribagian perpustakaanTidak mengembalikan buku milik perpustakaan Tidak mengikuti kegiatan Bahasa (mufrodat,muhadatsah dll)Tidak berbicara dengan Bahasa Arab/Inggris Meninggalkan tempat kegiatan Bahasa sebelum kegiatan berakhirTidak mengembalikan peralatan olahraga yang telah dipakaiBerolahraga bukan pada waktu dan tempat yang telah ditentukanTidak mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh jam'iyah Memanjangkan kuku, memakai kutek, dan mencoret-coret tangan

Berambut QozaTidak membersihkan dan merapikan tempat tidurTidak melaksanakan piket Menggunakan inventaris kesehatan tanpa izin terkaitMemajang hiasan, poster dan stiker yang tidak islamiMenganiaya dan mengancam asatidzah dan karyawan.Membawa atau memiliki senjata api, senjata angin, senjatatajam, obat terlarang, minuman keras dan sejenisnya.Membawa atau memiliki laptop, hardisk, flashdisk, radio, tape, HP, alfalink +memori MP3, MP4 dan barang elektronik lannya di PesantrenMembawa, menyimpan dan menghisap rokokMembocorkan rahasia Pesantren atau memanfaatkannya untukkepentingan pribadi, golongan maupun pihak lain

BerkelahiMenyalahgunakan barang, peralatan, uang, dokumen atau suratberharga milik Pesantren Berjualan di PesantrenMelakukan perbuatan yang mengarah pada perjudian dan kemusy-rikan dalam bentuk apapunMencuri, menipu, dan melakukan kejahatan lain yang sejenisnyaMelakukan perbuatan asusila atau kriminal di dalam atau luar PesantrenMemiliki dan membawa uang tuanai melebihi Rp. 20.000 / hariTerlambat datang ke Pesantren setelah liburanPulang tanpa izin dari PesantrenMenemui saudara laki-laki yang menetap di area santri putra

Page 37: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

30

6667

68

69

70

1020

15

20

5

Menemui orangtua atau wali pada saat kegiatan wajib belangsungTerlambat datang ke Pesantren setelah perizinan pekanan

Tidak mengenakan pakaian yang sopan dan syar'I ketika keluararea PesantrenTidak mengembalikan barang pinjamanTidak membuka barang kiriman yang diterima di depan petugasyang ditunjuk Pesantren

DAFTAR JUMLAH POIN PELANGGARAN

NO. JENIS PELANGGARAN POIN

Page 38: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

31

DAFTAR PERIZINAN

NO. TANGGALBATAS

PERIZINAN

WAKTU

Pergi Pulang

TUJUAN

DalamKota

LuarKota

PARAF

Page 39: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

32

DAFTAR PERIZINAN

NO. TANGGALBATAS

PERIZINAN

WAKTU

Pergi Pulang

TUJUAN

DalamKota

LuarKota

PARAF

Page 40: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

33

DAFTAR PERIZINAN

NO. TANGGALBATAS

PERIZINAN

WAKTU

Pergi Pulang

TUJUAN

DalamKota

LuarKota

PARAF

Page 41: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

34

No.

Tang

gal/

Bul

an

Sho

lat S

unna

h Fa

jar

Sho

lat S

hubu

h

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir P

agi

Mem

baca

Buk

u B

erba

hasa

Ara

b

Mem

bant

u O

rang

tua

Sha

lat D

huha

Bac

a B

uku/

Mur

ajaa

h

Men

ulis

& M

engh

afal

5 M

ufro

dat B

aru

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Zhu

hur

Sha

lat Z

huhu

r

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Zhu

hur

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Qai

lula

h/Is

tirah

at s

iang

Keg

iata

n

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

AG

END

A K

EGIA

TAN

LIB

UR

AN

SEM

ESTE

R G

AN

JIL

Tahu

n P

elaj

aran

143

7-1438 H

/2016-2

017 M

Ket

eran

gan:

Kol

om d

iisi d

enga

n

(jik

a di

laks

anak

an)

dan

(

jika

tidak

dila

ksan

akan

û

Per

iode

Lib

uran

: ....

......

......

......

......

.... s

.d ..

......

......

......

......

......

14.

.....

H/2

0....

. M

Page 42: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

35

Men

geta

hui,

Kab

id K

esan

tria

n/K

eput

rian

Cat

atan

Ora

ng T

ua:

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Ash

ar

Sha

lat A

shar

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir S

ore

Ber

sila

turr

ahm

i San

ak S

odar

a da

n K

erab

at

Pak

ai N

iqab

dan

Kao

s K

aki d

i Lua

r Rum

ah

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Mag

hrib

Sha

lat M

aghr

ib

Sha

lat S

unna

h ba

’da

Mag

hrib

Sha

lat I

sya

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Isya

Sha

um s

unna

h

Tida

k m

enon

ton

film

neg

atif

Tida

k m

ain

gam

e

15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28

Page 43: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

36

No.

Tang

gal/

Bul

an

Sho

lat S

unna

h Fa

jar

Sho

lat S

hubu

h

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir P

agi

Mem

baca

Buk

u B

erba

hasa

Ara

b

Mem

bant

u O

rang

tua

Sha

lat D

huha

Bac

a B

uku/

Mur

ajaa

h

Men

ulis

& M

engh

afal

5 M

ufro

dat B

aru

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Zhu

hur

Sha

lat Z

huhu

r

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Zhu

hur

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Qai

lula

h/Is

tirah

at s

iang

Keg

iata

n

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

AG

END

A K

EGIA

TAN

LIB

UR

AN

SEM

ESTE

R G

ENA

PTa

hun

Pel

ajar

an 1

437-

1438 H

/2016-2

017 M

Ket

eran

gan:

Kol

om d

iisi d

enga

n

(jik

a di

laks

anak

an)

dan

(

jika

tidak

dila

ksan

akan

û

Per

iode

Lib

uran

: ....

......

......

......

......

.... s

.d ..

......

......

......

......

......

14.

.....

H/2

0....

. M

Page 44: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

37

Men

geta

hui,

Kab

id K

esan

tria

n/K

eput

rian

Cat

atan

Ora

ng T

ua:

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Ash

ar

Sha

lat A

shar

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir S

ore

Ber

sila

turr

ahm

i San

ak S

odar

a da

n K

erab

at

Pak

ai N

iqab

dan

Kao

s K

aki d

i Lua

r Rum

ah

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Mag

hrib

Sha

lat M

aghr

ib

Sha

lat S

unna

h ba

’da

Mag

hrib

Sha

lat I

sya

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Isya

Sha

um s

unna

h

Tida

k m

enon

ton

film

neg

atif

Tida

k m

ain

gam

e

15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28

Page 45: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

38

No.

Tang

gal/

Bul

anK

egia

tan

AG

END

A K

EGIA

TAN

LIB

UR

AN

RA

MA

DH

AN

DA

N ‘ID

UL

FITH

RI

Tahu

n P

elaj

aran

143

7-1438 H

/2016-2

017 M

Ket

eran

gan:

Kol

om d

iisi d

enga

n

(jik

a di

laks

anak

an)

dan

(

jika

tidak

dila

ksan

akan

û

Per

iode

Lib

uran

: ....

......

......

......

......

.... s

.d ..

......

......

......

......

......

14.

.....

H/2

0....

. M

Sho

lat S

unna

h Fa

jar

Sho

lat S

hubu

h

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir P

agi

Mem

baca

Buk

u B

erba

hasa

Ara

b

Mem

bant

u O

rang

tua

Sha

lat D

huha

Bac

a B

uku/

Mur

ajaa

h

Men

ulis

& M

engh

afal

5 M

ufro

dat B

aru

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Zhu

hur

Sha

lat Z

huhu

r

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Zhu

hur

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

Sah

ur

Page 46: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

39

15Q

ailu

lah/

Istir

ahat

sia

ng

Men

geta

hui,

Kab

id K

esan

tria

n/K

eput

rian

Cat

atan

Ora

ng T

ua:

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Ash

ar

Sha

lat A

shar

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir S

ore

Ber

sila

turr

ahm

i San

ak S

odar

a da

n K

erab

at

Pak

ai N

iqab

dan

Kao

s K

aki d

i Lua

r Rum

ah

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Mag

hrib

Sha

lat M

aghr

ib

Sha

lat S

unna

h ba

’da

Mag

hrib

Sha

lat I

sya

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Isya

Sha

lat S

unna

h Ta

raw

ih

Tida

k m

enon

ton

film

neg

atif

Tida

k m

ain

gam

e

I’tik

af

16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

Page 47: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

40

No.

Tang

gal/

Bul

anK

egia

tan

AG

END

A K

EGIA

TAN

LIB

UR

AN

RA

MA

DH

AN

DA

N ‘ID

UL

FITH

RI

Tahu

n P

elaj

aran

143

7-1438 H

/2016-2

017 M

Ket

eran

gan:

Kol

om d

iisi d

enga

n

(jik

a di

laks

anak

an)

dan

(

jika

tidak

dila

ksan

akan

û

Per

iode

Lib

uran

: ....

......

......

......

......

.... s

.d ..

......

......

......

......

......

14.

.....

H/2

0....

. M

Sho

lat S

unna

h Fa

jar

Sho

lat S

hubu

h

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir P

agi

Mem

baca

Buk

u B

erba

hasa

Ara

b

Mem

bant

u O

rang

tua

Sha

lat D

huha

Bac

a B

uku/

Mur

ajaa

h

Men

ulis

& M

engh

afal

5 M

ufro

dat B

aru

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Zhu

hur

Sha

lat Z

huhu

r

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Zhu

hur

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

Sah

ur

Page 48: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

41

15Q

ailu

lah/

Istir

ahat

sia

ng

Men

geta

hui,

Kab

id K

esan

tria

n/K

eput

rian

Cat

atan

Ora

ng T

ua:

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Ash

ar

Sha

lat A

shar

Tila

wah

Qur

an/M

uraj

aah

Dzi

kir S

ore

Ber

sila

turr

ahm

i San

ak S

odar

a da

n K

erab

at

Pak

ai N

iqab

dan

Kao

s K

aki d

i Lua

r Rum

ah

Sha

lat S

unna

h Q

abla

Mag

hrib

Sha

lat M

aghr

ib

Sha

lat S

unna

h ba

’da

Mag

hrib

Sha

lat I

sya

Sha

lat S

unna

h B

a’da

Isya

Sha

lat S

unna

h Ta

raw

ih

Tida

k m

enon

ton

film

neg

atif

Tida

k m

ain

gam

e

I’tik

af

16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

Page 49: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Buku Pedoman Santri Pesantren Al-Ma’tuq

42

CATATAN:

Page 50: Buku Pedoman Santri - Pesantren Al-Ma'tuqalmatuq.net/wp-content/uploads/2016/07/Buku-Pedoman-Santri.pdf · yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, ... mengurusi

Pesantren Ahlusunnah bermanhaj Salaf yang melaksanakan proses pendidikan Islam secara optimal, untuk melahirkan generasi unggul dalam aqidah, ibadah dan akhlak secara integral, memiliki wawasan internasional, memahami

Visi

Visi, Misi dan Tujianü

Misi

üMenyelenggarakan pendidikan berkualitasdengan metode dan sarana selalu mengikuti perkembangan zaman.

üMenanamkan aqidah Ahlusunnah dengan pemahaman Salafusshalih.

üMembina ibadah yang benar dan akhlak yang mulia.

üMenanamkan cinta kepada Al-Qur’an, Sunnah, Bahasa Arab dan seluruh ilmu-ilmu syar’i.

üMembangkitkan semangat dakwah untuk memperbaiki kondisi umat Islam.

üMengajarkan ilmu-ilmu umum dan bahasa Inggris sebagai wasilah untuk dakwah.

üMembekali peserta didikdengan keterampilan hidup agar mampu mandiri dan siap meng-hadapi tantangan zaman.

TujuanMelahirkan generasiyang menguasai berbagai disiplin ilmu terutama bidang aqidah dan syari’ah sesuai pemahaman salafus shalih.Mencetak da’i-da’i yang berkepridadian Islam dalam aqidah, ibadah, maupun akhlaq, dan memil ik i mental yang tangguh dalam menghadapi kendala dakwah, seta memiliki keterrampilan hidup untuk mengghadapi

PESANTREN AL-MA’TUQ

حيبنا وحنبهLoves Us and We Love It

Mencintai Kita dan Kita Mencintainya