btn dan hijau lestari i tanam 60.000 pohon pr

Upload: wiraswasta-mandiri

Post on 09-Oct-2015

22 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

BTN dan Hijau Lestari I Tanam 60.000 Pohon

Rabu, 28/03/2012 - 16:40

BANDUNG, (PRLM).-Melalui program BUMN peduli penghijauan Daerah Aliran Sungai (DAS) 2011, BUMN Hijau Lestari I dan Bank Tabungan Negara (BTN) melakukan penanaman bibit pohon di lahan masyarakat di Desa Cigendel, Mekar Bakti, Cimarios, Kecamatan Pamulihan Kabupaten Sumedang yang merupakan daerah aliran sungai (DAS) Citarum dan Cimanuk, Rabu (21/3/2012). Sebagai langkah awal BTN melakukan penanaman 60.000 pohon di lahan kritis masyarakat seluas 150 Ha, dengan melibatkan 398 KK atau 10 Kelompok Mitra Kerja (KMK).

Program ini, merupakan Corporate Social Responsibility (CSR) BTN yang selama ini sudah berjalan, seperti, penghijauan, pendidikan, kesehatan, peternakan, pertanian dan produk unggulan,ungkap Rahmat Nugroho Corporate Secretary BTN didampingi Satrijo Katriwilargo Manager PKBL, Yusuf Manager Program Kemitraan dan Andreas Kacab. BTN Cinunuk, usai melakukan penanaman pohon.

BTN merasa senang dan antusias, saat diajak kerjasama dengan BUMN Hijau Lestari I, karena program penghijauan ini untuk memperbaiki salah satu DAS yang terpanjang di Indonesia. DAS Citarum yang memiliki panjang 269 km.

"Salah satu kerusakan lingkungan akibat DAS ini adalah pendangkalan, kalau ini dibiarkan maka daerah pinggiran sungai akan semakin mengecil areanya," ujarnya dalam rilisnya ke "PRLM", Rabu (28/3).

BTN juga akan bekerjasama dengan BUMN Hijau Lestari I dalam peternakan terpadu (Integrated Farming System) dengan menyiapkan 200 ekor sapi laktasi 1 melalui dana Program Kemitraan (PK).

"Sedangkan untuk pembuatan kandang dananya menggunakan dana bina lingkungan dari program CSR BTN, sedangkan untuk pemanfaatan kotoran sapi pihak BTN akan menyediakan mesin dan sarana produksi kompos, sehingga komposnya bisa digunakan untuk memupuk tanaman," katanya.(A-71/A-107)***

BANDUNG RAYA

http://www.pikiran-rakyat.com/node/182313