brosur amto gmf fix 3005

2
Persyaratan 1. Warga Negara Indonesia (WNI); 2. Lulusan: - SMA/MA sederajat bidang IPA; - SMK/MAK Jurusan Teknik Penerbangan, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Otomasi Mesin, Teknik Industri; 3. Usia tidak lebih dari 21 tahun pada tanggal 1 September 2015; 4. Belum menikah dan sanggup tidak menikah selama pendidikan; 5. Tidak memiliki ketunaan, berbadan Sehat dan tidak buta warna (Surat Keterangan Dokter); 6. Tinggi badan minimal 155 cm untuk perempuan dan 160 cm untuk laki-laki dengan berat badan proporsional; 7. Bebas narkotika, dinyatakan dengan melampirkan Surat Pernyataan bermaterai dari yang bersangkutan; 8. Tidak bertato dan bertindik bagi laki-laki; 9. Melampirkan surat Keterangan Berkelakuan Baik (keterangan dari POLRI); 10. Bersedia ditempatkan pada seluruh Unit PT. GMF AeroAsia di seluruh dunia; 11. Lulus ujian masuk/ seleksi penerimaan. 12. Berkas diatas dibawa pada saat Tes Bahasa Inggris dan dikumpulkan kepada panitia setelah melakukan tes 1.Calon peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui Kantor Bank BRI seluruh Indonesia dengan mekanisme Portal sebesar Rp.150.000,-. Pembayaran secara Tunai Langsung melalui Teller. *) Calon Peserta mendapatkan print out bukti pembayaran dari BRI yang berisi Nomor Pendaftaran dan PIN. 2. Calon peserta melakukan login melalui website: http://smb.polban.ac.id dengan menggunakan Nomor Pendaftaran dan PIN yang tertera pada bukti pembayaran dari BRI. Selanjutnya calon peserta: Mengisi formulir online dengan mempersiapkan sebelumnya: Softcopy pas photo berwarna terbaru (maks. 1MB); Softcopy Surat Keterangan Tidak Buta Warna dari Dokter; Mencetak Kartu Ujian dengan printer berwarna Catatan: Peserta yang dinyatakan lulus seleksi jalur D-III AMTO GMF wajib menunjukkan : 1. Foto copy ijazah/ Surat Keterangan Lulus yang dilegalisir; 2. Foto copy Hasil Ujian Nasional yang dilegalisir; 3. Surat Keterangan Dokter yang menyatakan Tidak Buta Warna. Apabila salah satu dari ketentuan di atas tidak terpenuhi, maka calon peserta dinyatakan Tidak Lulus Seleksi D-III AMTO GMF. Mekanisme Pendaftaran ONLINE Proses Seleksi Penerimaan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur D-III GMF Tahun Akademik 2015/2016, meliputi tahapan dengan sistem gugur pada setiap tahapannya, sebagai berikut: 1. Tes Kemampuan Akademik (materi yang diujikan: Matematika, Bahasa Indonesia, Fisika, dan Kimia) 2. Tes Bahasa Inggris; 3. Tes Psikologi; 4. Tes Wawancara Psikologi; 5. Tes Wawancara User (PT. GMF); 6. Tes Kesehatan. Jadwal Seleksi Penerimaan Sekretariat Panitia Pendaftaran Informasi dan Pendaftaran ONLINE : Politeknik Negeri Bandung Jl. Gegerkalong Hilir, Ds. Ciwaruga Kotak Pos 1234 Bandung 40012 Telepon (022) 2013789 Fax. (022) 2013889 email : [email protected] website: http://smb.polban.ac.id KERJASAMA POLITEKNIK NEGERI BANDUNG DENGAN PT. GMF AEROASIA PENERIMAAN MAHASISWA BARU Berijazah D-III dan Sertifikat Basic Aircraft Maintenance sesuai CASR 65 Lulus langsung DITERIMA KERJA sebagai pegawai PT. GMF AeroAsia PROGRAM STUDI TEKNIK AERONAUTIKA KELAS KHUSUS D-III AMTO GMF TAHUN AKADEMIK 2015/2016 POLBAN Biaya Kuliah Uang kuliah Tunggal (UKT) per Semester Program Kelas Khusus D-III AMTO GMF adalah Rp.10.000.000,- Kapasitas terbatas untuk 24 orang 1. Pendaftaran ONLINE 1Juni - 18 Juni 2015 2. Tes Kemampuan Akademik 20 Juni 2015 3. Pengumuman hasil Tes Kemampuan Akademik 21 Juni 2015 4. Tes Bahasa Inggris 22 Juni 2015 *) 5. Pengumuman Hasil Tes Bahasa Inggris 23 Juni 2015 *) 6. Tes Psikologi 24 Juni 2015 *) 7. Pengumuman Hasil Tes Psikologi 26 Juni 2015 *) 8. Tes Wawancara Psikologi dan Tes Wawancara User 29 Juni - 1 Juli 2015 *) 9. Pengumuman Tes Wawancara User 7 Juli 2015 *) 10. Tes Kesehatan 8 Juli 2015 *) 11. Pengumuman Kelulusan 13 Juli 2015 *) No Uraian Tanggal *) 4 - 11 disesuaikan dengan hasil konfirmasi pihak PT. GMF AeroAsia Peserta yang tidak lulus pada pengumuman di setiap tahap, bila ingin mengikuti ujian SMB POLBAN WAJIB melakukan proses pendaftaran dimulai dari awal lagi. Persyaratan tes WAJIB dibawa dan akan divalidasi setelah dinyatakan LULUS Tes Kemampuan Akademik dan setelah mengikuti Tes Bahasa Inggris (Jadwal sisampaikan pada saat pengumuman kelulusan Tes Kemampuan akademik)

Upload: indra-gunanda

Post on 17-Sep-2015

54 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

Brosur Amto Gmf Fix 3005 Polban

TRANSCRIPT

  • Persyaratan

    1. Warga Negara Indonesia (WNI);

    2. Lulusan:

    - SMA/MA sederajat bidang IPA;

    - SMK/MAK Jurusan Teknik Penerbangan, Teknik Mesin,

    Teknik Otomotif, Otomasi Mesin, Teknik Industri;

    3. Usia tidak lebih dari 21 tahun pada tanggal 1 September

    2015;

    4. Belum menikah dan sanggup tidak menikah selama

    pendidikan;

    5. Tidak memiliki ketunaan, berbadan Sehat dan tidak

    buta warna (Surat Keterangan Dokter);

    6. Tinggi badan minimal 155 cm untuk perempuan dan 160

    cm untuk laki-laki dengan berat badan proporsional;

    7. Bebas narkotika, dinyatakan dengan melampirkan Surat

    Pernyataan bermaterai dari yang bersangkutan;

    8. Tidak bertato dan bertindik bagi laki-laki;

    9. Melampirkan surat Keterangan Berkelakuan Baik

    (keterangan dari POLRI);

    10. Bersedia ditempatkan pada seluruh Unit PT. GMF

    AeroAsia di seluruh dunia;

    11. Lulus ujian masuk/ seleksi penerimaan.

    12. Berkas diatas dibawa pada saat Tes Bahasa Inggris dan

    dikumpulkan kepada panitia setelah melakukan tes

    1.Calon peserta melakukan pembayaran biaya

    pendaftaran melalui Kantor Bank BRI seluruh Indonesia

    dengan mekanisme Portal sebesar Rp.150.000,-.

    Pembayaran secara Tunai Langsung melalui Teller.

    *) Calon Peserta mendapatkan print out bukti

    pembayaran dari BRI yang berisi Nomor Pendaftaran

    dan PIN.

    2. Calon peserta melakukan login melalui website:

    http://smb.polban.ac.id dengan menggunakan Nomor

    Pendaftaran dan PIN yang tertera pada bukti

    pembayaran dari BRI. Selanjutnya calon peserta:

    Mengisi formulir online dengan mempersiapkan

    sebelumnya:

    Softcopy pas photo berwarna terbaru (maks.

    1MB);

    Softcopy Surat Keterangan Tidak Buta Warna dari

    Dokter;

    Mencetak Kartu Ujian dengan printer berwarna

    Catatan:

    Peserta yang dinyatakan lulus seleksi jalur D-III AMTO GMF wajib

    menunjukkan :

    1. Foto copy ijazah/ Surat Keterangan Lulus yang dilegalisir;

    2. Foto copy Hasil Ujian Nasional yang dilegalisir;

    3. Surat Keterangan Dokter yang menyatakan Tidak Buta

    Warna.

    Apabila salah satu dari ketentuan di atas tidak terpenuhi, maka

    calon peserta dinyatakan Tidak Lulus Seleksi D-III AMTO GMF.

    Mekanisme Pendaftaran ONLINE

    Proses Seleksi Penerimaan

    Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur D-III GMF Tahun Akademik

    2015/2016, meliputi tahapan dengan sistem gugur pada setiap

    tahapannya, sebagai berikut:

    1. Tes Kemampuan Akademik (materi yang diujikan: Matematika,

    Bahasa Indonesia, Fisika, dan Kimia)

    2. Tes Bahasa Inggris;

    3. Tes Psikologi;

    4. Tes Wawancara Psikologi;

    5. Tes Wawancara User (PT. GMF);

    6. Tes Kesehatan.

    Jadwal Seleksi Penerimaan

    Sekretariat Panitia Pendaftaran

    Informasi dan Pendaftaran ONLINE :

    Politeknik Negeri Bandung

    Jl. Gegerkalong Hilir, Ds. Ciwaruga Kotak Pos 1234 Bandung 40012

    Telepon (022) 2013789 Fax. (022) 2013889 email : [email protected]

    website: http://smb.polban.ac.id

    Proses Seleksi Penerimaan

    K E R J A S A M A

    POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

    DENGAN PT. GMF AEROASIA

    PENERIMAAN

    MAHASISWA BARU

    Berijazah D-III dan Sertifikat Basic Aircraft Maintenance sesuai CASR 65

    Lulus langsung DITERIMA KERJA sebagai pegawai PT. GMF AeroAsia

    PROGRAM STUDI TEKNIK AERONAUTIKA

    KELAS KHUSUS D-III AMTO GMF

    TAHUN AKADEMIK 2015/2016

    POLBAN

    Biaya Kuliah

    Uang kuliah Tunggal (UKT) per Semester

    Program Kelas Khusus D-III AMTO GMF adalah

    Rp.10.000.000,-

    Kapasitas terbatas untuk 24 orang

    1. Pendaftaran ONLINE 1Juni - 18 Juni 2015

    2. Tes Kemampuan Akademik 20 Juni 2015

    3. Pengumuman hasil Tes

    Kemampuan Akademik

    21 Juni 2015

    4. Tes Bahasa Inggris 22 Juni 2015 *)

    5. Pengumuman Hasil Tes Bahasa

    Inggris

    23 Juni 2015 *)

    6. Tes Psikologi 24 Juni 2015 *)

    7. Pengumuman Hasil Tes Psikologi 26 Juni 2015 *)

    8. Tes Wawancara Psikologi dan Tes

    Wawancara User

    29 Juni - 1 Juli 2015 *)

    9. Pengumuman Tes Wawancara

    User

    7 Juli 2015 *)

    10. Tes Kesehatan 8 Juli 2015 *)

    11. Pengumuman Kelulusan 13 Juli 2015 *)

    No Uraian Tanggal

    *) 4 - 11 disesuaikan dengan hasil konfirmasi pihak PT. GMF AeroAsia

    Peserta yang tidak lulus pada pengumuman di setiap tahap, bila ingin

    mengikuti ujian SMB POLBAN WAJIB melakukan proses pendaftaran

    dimulai dari awal lagi.

    Persyaratan tes WAJIB dibawa dan akan divalidasi setelah dinyatakan

    LULUS Tes Kemampuan Akademik dan setelah mengikuti Tes Bahasa

    Inggris (Jadwal sisampaikan pada saat pengumuman kelulusan Tes

    Kemampuan akademik)

  • Sekilas POLBAN

    Pada awalnya membuka Program Pendidikan

    Diploma (tiga tahun) dalam bidang teknik/rekayasa melalui SK

    Direktur Jendral Pendidikan Tinggi No. 03/DJ/Kep/1979 tanggal

    27 Januari 1979, dan dinamakan Politeknik ITB karena berada

    dalam naungan Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan 4

    program studi dalam tiga jurusan yaitu Program studi Teknik Sipil

    (Jurusan Teknik Sipil); Program studi Teknik Mesin (Jurusan Teknik

    Mesin); Program studi Teknik Elektronika dan Teknik Listrik

    (Jurusan Teknik Elektro).

    Politeknik ITB memulai penerimaan mahasiswa baru

    pertama kali pada Tahun Akademik 1982/1983 yang

    pendiriannya diresmikan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi

    bersama-sama dengan Politeknik USU Medan, Politeknik UNSRI

    Palembang, Politeknik UI Jakarta, Politeknik UNDIP Semarang,

    dan Politeknik UNIBRAW Malang bertepatan dengan wisuda

    pertama Politeknik ITB pada tanggal 4 Oktober 1985. Tahun 1986

    dibuka program pendidikan diploma bidang Tata Niaga di

    bawah Jurusan Tata Niaga dengan tiga program studi yaitu

    Program studi Akuntansi, Program Studi Keuangan & Perbankan,

    dan Program Studi Kesekretariatan & Administrasi Perkantoran.

    Di tahun yang sama juga membuka program studi

    Telekomunikasi di bawah jurusan Teknik Elektro.

    Pada Tahun 1997 POLITEKNIK ITB menjadi institusi

    mandiri berpisah dari ITB secara passing out menjadi Politeknik

    Negeri Bandung (POLBAN) melalui Surat Keputusan Menteri

    Pendidikan dan Kebudayaan No. 085/O/1997. Statuta Politeknik

    Negeri Bandung ditetapkan melalui Surat Keputusan Menteri

    Pendidikan dan Kebudayaan No. 269/O/1998, yang kemudian

    setelah dilakukan beberapa perbaikan dan ditetapkan oleh

    menteri melalui Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik

    Indonesia Nomor 3 Tahun 2006 tentang Statuta Politeknik Negeri

    Bandung.

    Mulai tahun akademik 2006/2007 Politeknik Negeri

    Bandung mengembangkan program pendidikan Sarjana Sains

    Terapan (SST, empat tahun), dengan membuka beberapa

    program studi yaitu : Program Studi Perancangan Jalan dan

    Jembatan (Jurusan Teknik Sipil); Program Studi Teknik

    Telekomunikasi Nirkabel (Jurusan Teknik Elektro); Program Studi

    Akuntansi Manajemen Pemerintahan dan Program Keuangan

    Syariah (Jurusan Akuntansi); dan Program Studi Manajemen

    Aset (Jurusan Administrasi Niaga).

    Proses penyelenggaraan pendidikan di Polban

    diampu oleh dosen tetap dengan kualifikasi pendidikan S2

    sampai yang berkualifikasi S3 (Doktor). Adapun jumlah dosen

    Polban berdasarkan kualifikasi pendidikan adalah S2 sebanyak

    385 orang dan yang berpendidikan S3 sebanyak 36 orang.

    Po l i tekn ik merupakan Perguruan T inggi yang

    menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam berbagai rumpun

    ilmu pengetahuan dan/ atau teknologi. Menurut pasal 16, UU RI

    No. 12 Tahun 2012, tentang Pendidikan Tinggi disebutkan

    bahwa, pendidikan vokasi merupakan pendidikan tinggi

    program diploma yang menyiapkan mahasiswa untuk

    pekerjaan dengan keahlian tertentu sampai program sarjana

    terapan. Pendidikan vokasi tersebut dapat dikembangkan

    sampai program magister terapan atau doktor terapan. Ciri

    khas sistem pendidikan politeknik adalah perkuliahan

    menggunakan sistem paket dengan proses pembelajaran yang

    di desain khusus, agar lulusannya siap kerja.

    Selain itu, sesuai dengan Permendikbud No. 49/2014

    bahwa standar nasional pendidikan tinggi harus mengacu

    pada kerangka kompetensi yang tertuang dalam Kerangka

    Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), dimana lulusan program

    Diploma III berada pada level 5-6 dari KKNI tersebut dengan

    minimum jumlah SKS 108 SKS dan waktu tempuh 3 tahun.

    Sistem Pendidikan

    Program Kelas Khusus DIII POLBAN - PT. GMF AeroAsia

    Dalam rangka memenuhi kebutuhan pegawai bidang

    teknik (engineer), PT. Garuda Maintenance Facility (GMF)

    AeroAsia dan Politeknik Negeri Bandung melakukan kerjasama

    membuka Program Kelas Khusus D-III bidang Perawatan

    Pesawat Udara dan Sertifikasi Basic Aircraft Maintenance sesuai

    Peraturan Keselamatan Penerbangan Sipil (Civil Aviation Safety

    Regulation/CASR 65). Lulusan program ini langsung

    mendapatkan Ijazah D-III dan Sertifikat Basic Aircraft

    Maintenance sesuai CASR 65 melalui GMF AMTO 147, sehingga

    benar-benar siap bekerja pada bidang perawatan pesawat

    udara, memiliki kompetensi yang sesuai, dan bersertifikat yang

    diakui secara internasional.

    Pada tahun akademik 2015/2016 ini program kelas khusus

    tersebut dibuka dengan menggunakan kurikulum dan silabus

    yang disusun berdasarkan peraturan dan ketentuan Dirjen DIKTI,

    Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi serta

    persyaratan 3000 Jam Pendidikan Basic Aircraft Maintenance.

    Calon mahasiswa diseleksi secara bersama-sama oleh POLBAN

    dan PT. GMF AeroAsia. Setelah lulus pendidikan, PT. GMF

    AeroAsia menjamin lulusan untuk diterima dan diangkat

    sebagai pegawai sesuai dengan peraturan yang berlaku di

    lingkungan PT. GMF AeroAsia.

    Keunggulan Program Ini

    1. Lulusan mendapatkan Ijazah D-III dan Sertifikat Basic Aircraft

    Maintenance sesuai CASR65, yang berlaku secara internasional,

    untuk bekerja pada bidang perawatan pesawat udara;

    2. Lulusan LANGSUNG DITERIMA sebagai pegawai PT. GMF

    Program Studi D-III Teknik Aeronautika

    Kompetensi Lulusan:

    Ahli bidang perawatan rangka dan mesin pesawat udara

    (Airframe dan Powerplant Maintenance)

    Fasilitas:

    Laboratorium: Aerodinamika, Struktur Pesawat Udara,

    Aircraft nd Powerplant, Electronics Instrument

    and Digital, CAD/CAM, Komputer,

    Pneumatik-Hidraulik dan Mekatronika, Bahan

    dan Metalurgi, dan Fabrikasi;

    Studio Desain dan Gambar;

    Shop : Kerja Bangku dan Kerja Pelat, Las, Mesin

    Perkakas, Rivetting, Gas Turbine Engine,

    Avionics Electric and Instrumentation shop,

    Battery shop, NDT Facility, dan Aircraft

    Facility.

    Page 1Page 2