backup of jovita - bp-paud dan dikmas kalimantan timur...ternyata ada dua baju muslim merah muda...

12
JOVITA YANG PEDULI CERITA INSPIRATIF PENDIDIKAN SOSIAL FINANSIAL ANAK USIA DINI DI WILAYAH PEDESAAN

Upload: others

Post on 07-Aug-2020

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

JOVITA YANG PEDULI

CERITA INSPIRATIF PENDIDIKAN SOSIAL FINANSIAL

ANAK USIA DINI DI WILAYAH PEDESAAN

Page 2: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

CERITA INSPIRATIF PENDIDIKAN SOSIAL FINANSIAL ANAK USIA DINI DI WILAYAH PEDESAAN

“PENSIL UNTUK KAKAK”

Pengarah:

Akhmad Romansyah,S.Pd.M.AP

Penanggung Jawab: Asniah,M.Pd

Tim Pengembang: Tri Widayati,S.P.M.Pd

Purwaningsih Larasanti,S.P.M.Pd Hj. Ratnawati,S.Pd

Lay out: Arum Widyaningtyas,S.Ds

“JOVITA YANG PEDULI”

Page 3: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju
Page 4: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

Jovita adalah anak pemulung. Sehari-hari ia bekerja

dengan mengumpulkan barang bekas dan

sampah-sampah yang masih bisa dijual. Walaupun ia

harus bekerja keras membantu keluarga, Jovita

tetap tumbuh sebagai anak yang selalu ceria.

Page 5: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju
Page 6: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

Pada saat bulan Ramadhan, Jovita dan adiknya

pergi ke masjid untuk sholat tarawih. Ia melihat

begitu banyak sendal-sendal jamaah masjid

berserakan di tangga dan halaman masjid. Jovita

berpikir alangkah sulitnya orang-orang menemukan

pasangan sendalnya jika berserakan seperti itu.

Maka ia dengan segera merapikan dan menyusun

sendal-sendal itu sesuai dengan pasangannya.

Page 7: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju
Page 8: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

Ketika selesai sholat tarawih, jamaah pun pergi

meninggalkan masjid. Jovita merasa lega karena

jamaah dapat dengan mudah menemukan

sendalnya. “Syukurlah...”pikirnya. Hal ini terulang

pada malam-malam ramadhan berikutnya. Jovita

tak menyadari apa yang ia lakukan diperhatikan

oleh salah seorang pengurus masjid.

Page 9: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju
Page 10: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

“Eh..oh.....anu....supaya tidak berantakan dan jamaah mudah mendapatkan

pasangan sendalnya ketika pulang pak Ustadz” jawabnya terbata.

“Terima kasih Nak....kau sudah sangat membantu di masjid. Oh ya...Ustadz ingin

menitipkan beras dan uang ini untuk keluargamu ya...”. “Dan .... ini bingkisan

untukmu dan adikmu”.

“Terima kasih banyak Ustadz....” ia menerima bingkisan itu dengan wajah senang.

“duduklah....”, lanjutnya.

”Nak....Ustadz mau bertanya, mengapa setiap malam kau dan adikmu merapikan

sendal-sendal jamaah di masjid ini?”.

Malam Idul Fitri akhirnya tiba, Jovita dan adiknya tetap berangkat ke masjid untuk

mengikuti sholat Isya. Seperti biasa Ia mulai merapikan sendal-sendal, tiba-tiba

dia dan adiknya dipanggil ustadz Rauf. “Assalamualaikum....Ustadz”, sapanya

agak takut.

“Waalaikum salam nak....mari sini masuk”, jawab Ustadz ramah

Page 11: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju
Page 12: Backup of jovita - BP-PAUD DAN DIKMAS KALIMANTAN TIMUR...Ternyata ada dua baju muslim merah muda dalam tas berwarna ungu. Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat memakai baju

”Alhamdulillah.....” serunya. Ternyata ada dua baju

muslim merah muda dalam tas berwarna ungu.

Jovita dan adiknya merasa bahagia karena dapat

memakai baju baru di Hari Lebaran.