bab i pendahuluan 1.1 gambaran umum objek penelitian … · 1.1.1 profil umum pt matahari...

15
1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan ritel di Indonesia yang berdiri pada tanggal 24 Oktober 1958. Pasar Baru Jakarta Pusat merupakan tempat dimana Matahari membuka gerai pertamanya yang berisikan fashion anak-anak tetapi department store yang pertama kali ada di Indonesia merupakan department store yang didirikan pada tahun 1972 yaitu Matahari. Jumlah gerai yang dimilki oleh PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu anak perusahaan sebanyak 159 gerai yang tersebar di 75 Kota di Indonesia dan saat ini Matahari telah mengembangkan perusahaannya dengan masuk ke dunia online sehingga pelanggannya dapat melakukan pembelian di gerai online milik matahari yaitu Matahari.com. Selama 60 tahun Matahari beroperasi hingga Desember 2018, Matahari telah memperoleh 22 penghargaan beberapa diantaranya yaitu peringkat ke-3 di antara peritel Indonesia dalam Top 500 Retail Asia Pacific, penghargaan lainnya ialah Brand Asia 2017 sebagai Top 3 Most Powerful Retail Brand in Indonesia (Nikkei BP Consulting, Inc).dan Matahari juga memiliki 7,1 Juta anggota matahari rewards. (PT Matahari Department Store , 2019). PT Matahari Department Store Tbk merupakan perusahaan ritel yang menjual beberapa produk seperti pakaian, aksesoris, tas, sepatu, kosmetik dan peralatan rumah tangga, dan layanakonsultasi manajemen. Matahari juga merupakan ritel fashion yang diperuntukkan bagi para masyarakat menengah. (PT Matahari Department Store, 2019).

Upload: others

Post on 07-Nov-2020

11 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store

PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah

satu perusahaan ritel di Indonesia yang berdiri pada tanggal 24 Oktober

1958. Pasar Baru Jakarta Pusat merupakan tempat dimana Matahari

membuka gerai pertamanya yang berisikan fashion anak-anak tetapi

department store yang pertama kali ada di Indonesia merupakan

department store yang didirikan pada tahun 1972 yaitu Matahari. Jumlah

gerai yang dimilki oleh PT Matahari Department Store Tbk (Matahari)

merupakan salah satu anak perusahaan sebanyak 159 gerai yang tersebar

di 75 Kota di Indonesia dan saat ini Matahari telah mengembangkan

perusahaannya dengan masuk ke dunia online sehingga pelanggannya

dapat melakukan pembelian di gerai online milik matahari yaitu

Matahari.com.

Selama 60 tahun Matahari beroperasi hingga Desember 2018,

Matahari telah memperoleh 22 penghargaan beberapa diantaranya yaitu

peringkat ke-3 di antara peritel Indonesia dalam Top 500 Retail Asia

Pacific, penghargaan lainnya ialah Brand Asia 2017 sebagai Top 3 Most

Powerful Retail Brand in Indonesia (Nikkei BP Consulting, Inc).dan

Matahari juga memiliki 7,1 Juta anggota matahari rewards. (PT Matahari

Department Store , 2019).

PT Matahari Department Store Tbk merupakan perusahaan ritel

yang menjual beberapa produk seperti pakaian, aksesoris, tas, sepatu,

kosmetik dan peralatan rumah tangga, dan layanakonsultasi manajemen.

Matahari juga merupakan ritel fashion yang diperuntukkan bagi para

masyarakat menengah. (PT Matahari Department Store, 2019).

Page 2: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

2

Produk yang ditawarkan Matahari kepada pelanggannya yaitu

fashion pakaian yang kekinian, produk-produk kecantikan, serta barang-

barang kebutuhan rumah tangga yang tersedia di gerai Matahari dan

melalui online.

Jumlah karyawan yang dimiliki Matahari hingga saat ini sebanyak

40.000 karyawan dan memiliki partner sebanyak 850 dari lokal dan

Matahari juga memiliki pemasok dari internasional. Beberapa merek yang

dijual di gerai Matahari memperoleh penghargaan dengan terpilihnya

sebagai merek fashion kegemaran para masyarakat di Indonesia. (PT

Matahari Department Store , 2019).

PT Matahari Department Store mencatat dan memperjual belikan

sahamnya pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode saham LPPF.

Presentase kepemilikan saham Matahari sebagian besar dimiliki oleh

Publik sebesar 80,51%, PT Multipolar Tbk sebesar 17,48%, dan saham

treasury sebesar 2,01%. (PT Matahari Department Store, 2019).

1.1.2 Logo PT Matahari Department Store

Gambar 1. 1

Logo PT Matahari Department Store

Sumber: (Wikipedia, 2018)

1.1.3 Visi dan Misi Perusahaan

Visi dan misi PT Matahari Department Store menurut Dewan

Direksi dan Dewan Komisaris ialah visi dan misi yang sesuai dengan

budaya serta tujuan utama matahari secara aspek komersial dan sosial. (PT

Matahari Department Store, 2019)

Page 3: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

3

a. Visi

Semua orang Indonesia dapat tampil menarik dan nyaman.

Matahari berusaha untuk menginspirasi semua masyarakat

Indonesia, baik tua maupun muda, dengan memberikan

kepercayaan diri dalam menjalani kehidupan mereka melalui

penyediaan akses dalam pemenuhan gaya dan kualitas dengan

harga yang terjangkau. (PT Matahari Department Store, 2019).

b. Misi

Menyediakan berbagai kebutuhan fashion berkualitas dan

terjangkau bagi para pelanggan dengan suasana yang ramah,

sehingga dapat memberikan pengalaman belanja yang

menyenangkan dan meningkatkan kualitas hidup secara

keseluruhan. (PT Matahari Department Store, 2019).

1.1.4 Budaya Perusahaan

Budaya yang diterapkan oleh PT Matahari Department Store

dibuktikkan dengan beberapa filosofi yang dimilikinya, yaitu:

a. Matahari berupaya untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik

bagi seluruh karyawan.

b. Matahari berupaya untuk menciptakan tempat kerja yang aman,

nyaman, tenteram, dan sejahtera sebagai pancaran cita-cita

karyawan.

c. Matahari berupaya untuk menciptakan sistem organisasi

operasional terpadu demi masa depan perseroan dan karyawan

atas dasar efisiensi kerja yang maksimal.

d. Matahari berupaya mendidik, melatih, dan mengembangkan

seluruh karyawan yang merata tanpa membedakan tradisi, agama,

asal keturunan, sadar akan tugas dan kewajiban menjunjung tinggi

tujuan perseroan sebagai penunjang perekonomian bangsa.

Page 4: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

4

1.2 Latar Belakang Penelitian

Perkembangan industri ritel di Indonesia mengalami peningkatan

dibandingkan beberapa tahun sebelumnya. Menurut Bank Indonesia

berkembangnya industri ritel disebabkan karena adanya peningkatan penjualan

para pengusaha ritel pada setiap bulannya. Bank Indoesia memaparkan bahwa

terdapat beberapa produk atau barang yang menyebabkan peningkatan penjualan

bagi para pengusaha ritel di Indonesia yaitu makanan, minuman, tembakau,

barang budaya, serta rekreasi. (CNBC Indonesia, 2019).

Gambar 1. 2

Pertumbuhan Penjualan Ritel Bulanan

Sumber: (CNBC Indonesia, 2019)

Gambar 1.2 menunjukkan grafik pertumbuhan penjualan ritel pada

Desember 2017 hingga Desember 2018. Perkembangan penjualan ritel mengalami

peningkatan serta penurunan yang artinya tidak konsisten. Nilai rata-rata Indeks

Penjualan Riil (IPR) yang diperoleh pada tahun 2018 secara keseluruhan yaitu

sejumlah 3,7%. (CNBC Indonesia, 2019).

Page 5: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

5

Gambar 1. 3

Pertumbuhan Penjualan Eceran YoY (%)

Sumber: (CNBC Indonesia, 2019)

Pada bulan Maret tahun 2019 pertumbuhan penjualan produk ritel semakin

mengalami peningkatan yang ditunjukkan dengan Gambar 1.3. Bertumbuhnya

penjualan industri ritel menunjukkan bahwa semakin bertumbuhnya penggunaan

masyarakat terhadap barang-barang eceran seperti keperluan rumah tangga sehari-

hari. (CNBC Indonesia, 2019).

Salah satu perusaahan yang bergerak pada industri ritel di Indonesia yaitu

PT Matahari Department Store yang menjual produk fashion wanita, pria, ataupun

anak-anak, serta produk kecantikan, dan produk peralatan rumah tangga yang

mana dijual melalui sebuah gerai atau store. Pada tahun 2016 PT Matahari

Department Store memperoleh laba bersih paling tinggi dibandingkan beberapa

perusahaan ritel lainnya atau kompetitor serupa. (PT Matahari Department Store ,

2019).

Laba bersih yang diperoleh pada tahun 2016 lebih tinggi 12,93%

dibandingkan pada tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp 2,01 Triliun dan

pendapatan yang diperoleh pada tahun 2016 lebih tinggi 9,88% yaitu sebesar Rp

9,89 Triliun. Hal ini ditunjukkan dengan Gambar 1:

Page 6: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

6

Gambar 1. 4

Kinerja Emiten Ritel 2016

Sumber: (CNN Indonesia, 2017)

Berdasarkan Gambar 1.4 terdapat jumlah laba bersih serta pendapatan

yang diperoleh pada tahun 2016 oleh perusahaan ritel seperti PT Matahari

Department Store, PT Sumber Alfaria Trijaya, PT Ace Hardware Indonesia, PT

Mitra Adiperkasa, dan PT Ramayana Lestari Sentosa. Matahari Department Store

memperoleh laba bersih dan pendapatan yang lebih unggul dibandingkan

perusahaan ritel lainnya. (CNN Indonesia, 2017).

Pencapaian atau prestasi lainnya yang dicapai oleh PT Matahari

Department Store yaitu pada tahun 2019 fase kedua Matahari Department Store

mendapatkan penghargaan Top Brand Award. Penghargaan yang diberikan pada

sebuah merk (dari berbagai kategori) merupakan merek yang memiliki kinerja

maupun prestasi yang sangat baik dan didasari oleh dua hal berikut yaitu sebuah

merek berada di tiga peringkat teratas dan memiliki nilai presentase minimal 10%

Top Brand Index dari hasil perhitungan survei yang dilakukan oleh Top Brand

Award (Top Brand Award, 2019).

Page 7: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

7

Gambar 1. 5

Top Brand Award Kategori Department Store Fase Kedua 2019

Sumber: (Top Brand Award, 2019)

Gambar 1.5 menunjukkan bahwa brand PT Matahari Department Store

merupakan brand dengan peringkat pertama dan mendapatkan gelar Top Brand

Award 2019 di fase dua pada kategori Department Store dikarenakan Matahari

Department Store memiliki Top Brand Index sebesar 48.7 % sedangkan

competitor lainnya seperti Ramayana dengan Top Brand Index sebesar 12.7 %,

Toserba Yogya dengan Top Brand Index sebesar 4.7 %, dan Centro dengan Top

Brand Index sebesar 3.4 %. Nilai Top Brand Index yang diraih oleh Matahari

Department Store pada fase kedua tahun 2019 lebih unggul dibandingkan

kompetitor lainnya. (Top Brand Award, 2019).

Pada tahun 2017 PT Matahari Department Store memperoleh laba bersih

sebesar Rp 1,9 Triliun namun pada tahun 2018 mengalami penurunan yang cukup

besar yaitu Rp 1,1 Triliun. Total pendapatan yang diperoleh PT Matahari

Department Store sebagian besar diperoleh melalui store konvensional yang

mereka miliki di 75 kota-kota di Indonesia. (Tirto.Id, 2019).

Page 8: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

8

Tabel 1. 1

Laba Bersih Matahari Department Store

Tahun Jumlah Laba Bersih

(dalam miliar rupiah)

2016 2,019.7

2017 1,907.0

2018 1,097.3

Sumber: (PT Matahari Department Store, 2019)

Gambar 1. 6

Ikhtisar Keuangan

Sumber: (PT Matahari Department Store, 2019)

Gambar 1.6 merupakan ikhtisar keuangan milik PT Matahari Department

Store yang diperoleh melalui annual report atau laporan tahunan milik Matahari

Department Store tahun 2018. Gambar 1.6 berisikan laporan laba rugi Matahari

Department Store yang mengalami penurunan laba bersih dari tahun 2016 sebesar

Rp 2,019.7, Triliun, 2017 sebesar Rp 1,907.0 Triliun, dan 2018 sebesar Rp

1,097.3 Triliun (PT Matahari Department Store, 2019).

Page 9: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

9

Menurut (Hanaysha, 2018) memaparkan bahwa keputusan pembelian

konsumen dapat dipengaruhi oleh faktor store environment atau lingkungan toko

karena memiliki pengaruh positif. PT Matahari Department Store memiliki gerai

yang merupakan tempat dimana pelanggan dapat melakukan pembelian produk

fashion atau produk kecantikan atau barang-barang perlengkapan rumah tangga.

Jumlah gerai Matahari Department Store sebanyak 159 gerai yang tersebar di 75

Kota di Indonesia. Salah satu contoh gerai yang didirikan oleh Matahari

ditujukkan dengan Gambar 1.7.

Gambar 1. 7

Gerai Matahari Department Store di Tunjungan Plaza, Surabaya

(PT Pakuwon Jati Tbk, 2019)

Gambar 1.7 merupakan gerai Matahari Department Store terbesar yang

terletak Tunjungan Plaza, Surabaya dengan menggunakan desain yang modern

yang dapat memberikan kenyaman bagi para pelanggannya. (PT Pakuwon Jati

Tbk, 2019). Seluruh gerai Matahari memiliki desain toko yang dapat menarik

minat para pelanggannya. Gerai dirancang agar pelanggan merasa tertarik untuk

mengunjunginya. (PT Matahari Department Store, 2019).

Faktor lainnya yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen

yang dijelaskan dalam (Hanaysha, 2018) yaitu corporate social responsibility atau

tanggung jawab sosial perusahaan. Pengertian CSR menurut Wahyudi (2008)

dalam (Wahyuningrum, 2014) ialah dalam melaksanakan kewajiban perusahaan,

Page 10: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

10

CSR merupakan bentuk dari komitmen perusahaan. Kewajiban tersebut didasari

keputusan untuk mengambil kebijakan dan tindakan dengan memperhatikan

pemangku kepentingan dan lingkungan sekitar perusahaan melakukan kegiatan

bisnisnya berdasarkan ketentuan hukum yang berlaku. Program CSR yang

dilaksanakan PT Matahari Department Store adalah sebagai berikut:

Tabel 1. 2

Program CSR yang dilaksanakan Matahari

No Tanggung Jawab

Sosial Perusahaan Program Yang dilaksanakan

1

Tanggung Jawab

Sosial Terhadap

Lingkungan

Pada tahun 2013 salah satu program tanggung

jawab sosial terhadap lingkungan yaitu

penggunaan energi dengan ramah lingkungan

atau memperhatikan lingkungan. Seluruh gerai

menggunakan lampu LED hemat energi. Selain

itu, tahun 2016 Matahri melakukan perjanjian

untuk menambahkan lampu LED. Sebanyak

131.000 Lampu LED telah tersebar di seluruh

gerai yang artinya Matahari telah mengurangi

jumlah penggunaan listrik pada seluruh gerai.

Pada tahun 2011 salah satu program tanggung

jawab sosial terhadap lingkungan yaitu

pengelolaan limban yaitu Matahari menggunakan

tas belanja plastik yang memiliki bahan dapat

terurai dalam waktu yang lebih cepat

dibandingkan plastik biasa agar lingkungan lebih

terpelihara.

2

Tanggung Jawab

Sosial Terhadap

Pengembangan Sosial

dan Kemasyarakatan

Pemanfaatan Pekerja Lokal yaitu Matahari

memiliki prioritas utama yaitu merekrut pekerja

lokal serta pembukaan gerai merupakan langkah

Matahari untuk membuka lapangan kerja.

Pemberdayaan Masyarakat yaitu Matahari

melakukan pemberdayaan masyarakat dengan

cara inisiatif kesehatan, pendidikan, dan

penghidupan dan Matahari juga bekerjasama

dengan beberapa organisasi seperti Yayasan

Dompet Dhuafa dan LAZISNU, Yayasan

Pendidikan Harapan Papua, Badan Narkotika

Nasional, Obor Berkat Indonesia, dan Ikatan

Karyawan Matahari (IKM).

Page 11: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

11

No Tanggung Jawab

Sosial Perusahaan Program Yang dilaksanakan

Kegiatan Pelibatan Masyarakat Yang Dilakukan

Masyarakat yaitu para pekerja Matahari akan ikut

terlibat untuk mengatasi permasalahan

masyarakat setempat. Program ini akan

membangun ekuitas merek Matahari.

Komunikasi Kebijakan Anti Korupsi yaitu

Kebijakan yang dibuat oleh Matahari agar

terhindar dari seluruh tindakan korupsi.

Memastikan Tanggung Jawab Pemasok yaitu

Matahari menjalin kerjasama dengan pemasok

sesuai dengan etika bisnis yang berlaku. Seluruh

aktivitas antara Matahari dan Perusahaan diatur

oleh badan hukum.

3

Tanggung Jawab

Sosial Terhadap

Ketenagakerjaan,

Kesehatan, dan

Keselamatan Kerja

Kesehatan dan Keselamatan di Lingkungan Kerja

yaitu Matahari memiliki komitmen untuk

menyediakan peralatan keselamatan kerja seperti

sistem sprinkler, alarm kebakaran dan alat

pemadam kebakaran pada setiap gerainya.

Tingkat Kecelakaan Kerja yaitu para pekerja

Matahari tidak pernah ada yang mengalami

kecelakaan kerja.

4

Tanggung Jawab

Sosial Terhadap

Pelanggan

Kesehatan dan Keselamatan Konsumen yaitu

seluruh gerai Matahari beroperasi sesuai dengan

standar keamanan dan kamanan produk juga

sesuai standar SNI atau Standar Nasional

Indonesia.

Informasi Produk yaitu seluruh informasi produk

tertera jelas di setiap kemasan produk dan pada

gerai online, Matahari menjabarkan deskripsi

produk dengan jelas.

Mekanisme Keluhan Pelanggan yaitu Matahari

memiliki kebijakan penukaran barang dengan

syarat tertentu, dan pelanggan dapat

menyampaikan keluhan, feedback, serta mencari

informasi kepada Matahari melalui call center,

webMatahari, atau telepon, fax, atau surat

elektronik atau datang langsung ke gerai.

Sumber: (PT Matahari Department Store, 2019)

Berdasarkan uraian-uraian yang telah dijabarkan terkait dengan keputusan

pembelian serta beberapa faktor yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian

seperti lingkungan toko dan corporate social responsibility. Terdapat faktor lain

Page 12: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

12

menurut (Hanaysha, 2018) yaitu pemasaran media sosial, promosi penjualan, nilai

persepsi. Maka dari itu peneliti ingin mengetahui bagaimana pengaruh pemasaran

media sosial, corporate social responsibility, promosi penjualan, lingkungan toko,

dan nilai persepsi terhadap keputusan pembelian, maka penelitian ini berjudul

“FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN

PEMBELIAN KONSUMEN DI MATAHARI DEPARTMENT STORE”.

1.3 Perumusan Masalah

PT Matahari Department Store merupakan salah satu perusahaan ritel yang

memiliki 159 store konvensional yang tersebar di 75 Kota Indonesia maupun

store online. PT Matahari Department Store mengalami penuruna laba yang cukup

siginifikam dari tahun 2016 hingga 2018.

PT Matahari memiliki 159 store konvensional yang menjadi tempat atau

pusat belanja bagi para pelanggannya melakukan transaksi dan melihat secara

langsung produk yang dibutuhkan atau diinginkan oleh pelanggan serta PT

Matahari Department Store memiliki beberapa program CSR yang telah

dilaksanakan oleh mereka sehingga membuat masyarakat lebih mengetahui dan

mengenal produk-produk yang dijual oleh Matahari Department Store. Maka dari

itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh faktor

pemasaran media sosial, corporate social responsibility, promosi penjualan,

lingkungan toko, dan nilai persepsi terhadap keputusan pembelian konsumen di

Matahari Department Store.

1.4 Pertanyaan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang telah dipaparkan, maka pertanyaan

penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana pengaruh pemasaran media sosial terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store?

2. Bagaimana pengaruh corporate social responsibility terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store?

Page 13: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

13

3. Bagaimana pengaruh promosi penjualan terhadap keputusan pembelian

konsumen di Matahari Department Store?

4. Bagaimana pengaruh lingkungan toko terhadap keputusan pembelian

konsumen di Matahari Department Store?

5. Bagaimana pengaruh nilai persepsi terhadap keputusan pembelian

konsumen di Matahari Department Store?

1.5 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Untuk mengetahui pengaruh pemasaran media sosial terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store.

2. Untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility terhadap

keputusan pembelian konsumen di Matahari Department Store.

3. Untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store.

4. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan toko terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store.

5. Untuk mengetahui pengaruh nilai persepsi terhadap keputusan

pembelian konsumen di Matahari Department Store.

1.6 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan berguna untuk

berbagai pihak terutama yang berkaitan dengan PT Matahari Department Store

serta dengan adanya penelitian ini dapat berguna secara teoritis maupun praktisi.

1.6.1 Aspek Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan ilmu atau pengetahuan

tentang faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen

di Matahari Department Store serta dapat menambah wawasan dan

referensi bagi pihak PT Matahari Department Store maupun peneliti

lainnya dimasa yang akan datang.

Page 14: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

14

1.6.2 Aspek Praktisi

a. Bagi PT Matahari Department Store

Penelitian ini dapat dijadikan referensi oleh perusahaan untuk

meningkatkan layanannya.

b.Bagi Mahasiswa

Penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi oleh mahasiswa

untuk melakukan penelitian selanjutnya, serta menambah

wawasan, pengetahuan dan ilmu dan menerapkannya.

c. Bagi Masyarakat

Penelitian ini dapat menambah wawasan, pengetahuan, dan ilmu

bagi masyarakat sekitar tentang faktor-faktor yang

mempengaruhi keputusan pembelian konsumen di Matahari

Department Store.

1.7 Sistematika Penulisan Tugas Akhir

Sistematika penulisan dalam penelitian ini dibagi menjadi lima bab, yaitu:

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini berisikan tentang gambaran umum perusahaan, latar belakang

penyusunan penelitian ini yang berjudul Faktor-faktor yang

Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen di Matahari Department

Store, perumusan masalah, pertanyaan, tujuan,manfaat, dan ruang lingkup

penelitian.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN LINGKUP PENELITIAN

Pada bab ini diuraikan tentang landasan teori yang digunakan sebagai

dasar dari analisis penelitian, penelitian terdahulu dan kerangka penelitian

teoritis. Pada bagian ini juga berisikan tentang teori-teori faktor-faktor

yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen.

BAB III METODE PENELITIAN

Pada bab ini diuraikan tentang menegaskan pendekatan, metode, dan

teknik yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis data

yang dapat menjawab atau menjelaskan masalah penelitian

Page 15: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … · 1.1.1 Profil Umum PT Matahari Department Store PT Matahari Department Store Tbk (Matahari) merupakan salah satu perusahaan

15

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini berisikan hasil penelitian dan pembahasan yang harus

diuraikan secara kronologis dan sistimatis sesuai dengan perumusan

masalah serta tujuan penelitian. Setiap aspek pembahasan hendaknya

dimulai dari hasil analisis data, kemudian diinterpretasikan dan melakukan

penarikan kesimpulan.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini diuraikan tentang kesimpulan dari penelitian yang telah

dilakukan serta saran-saran yang diberikan kepada perusahaan dan pihak-

pihak lain yang membutuhkan.