antena

7
JENIS-JENIS ANTENNA PADA WIMAX Disusun Oleh: Fikri Imam Muttaqin Kelas XII Tel 2

Upload: bekti-agung-dtg

Post on 25-Oct-2015

21 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

antena

TRANSCRIPT

Page 1: antena

JENIS-JENIS ANTENNA PADA

WIMAX

Disusun Oleh:

Fikri Imam Muttaqin

Kelas XII Tel 2

2010026 / 23

Page 2: antena

1. Antena Omnidirectional

Antena Omnidirectional adalah antena yang memancar secara seragam dalam satu pesawat

dengan bentuk pola arahan dalam bidang tegak lurus. Pola ini sering digambarkan sebagai

“bentuk donat”. Antena Omnidirectional dapat digunakan untuk menghubungkan beberapa

antena directional di sistem komunikasi outdoor point-to-multipoint, termasuk sambungan

telepon selular dan siaran TV.

Antena omni mempunyai sifat umum radiasi atau pancaran sinyal 360-derajat yang tegak

lurus ke atas. Omnidirectional secara normal mempunyai gain sekitar 3-12 dBi yang

digunakan untuk hubungan Point-To-Multi-Point (P2Mp) atau satu titik ke banyak titik di

sekitar daerah pancaran. Yang baik bekerja dari jarak 1-5 km, akan menguntungkan jika

client atau penerima menggunalan directional antenna atau antenna yang ter arah.Yang

ditunjukkan di bawah adalah pola pancaran khas RFDG 140 omnidirectional antena. Radiasi

yang horisontal dengan pancaran 360-derjat. Radiasi yang horisontal pada dasarnya E-

Field.yang berbeda dengan, polarisasi yang vertikal adalah sangat membatasi potongan

sinyal yang di pancarkan. Antena ini akan melayani atau hanya memberi pancaran sinyal

pada sekelilingnya atau 360 derjat, sedamgkan pada bagian atas antena tidak memiliki sinyal

radiasi.

Omnidirectional sangat ideal digunakan pada situasi dimana subscriber / pelanggan yang

banyak berada sangat dekat dengan Base Station . Antena ini berfungsi sebagai transmitter

(pengirim sinyal). Sebagai contoh dari aplikasi omni directional ada hotspot WiFi dimana

cakupan area 100 meter dan pelanggan yang terkoneksi dikonsentrasikan pada area yang

tidak terlalu besar

Pola radiasi dari antenna Omni

Page 3: antena

gambar antena omnidirectional

2. Antena Sectoral

Antenna Sektoral kadang kala di sebut dengan Antenna Patch Panel pada dasarnya tidak

berbeda jauh dengan antenna omni. Biasanya digunakan untuk Access Point bagi

sambungan Point-to-Multi-Point (P2MP). Umumnya antenna sektoral mempunyai polarisasi

vertikal, beberapa diantaranya juga mempunyai polarisasi horizontal.

Antenna sektoral umumnya mempunyai penguatan lebih tinggi dari antenna omni sekitar

10-19 dBi. Sangat baik untuk memberikan servis di daerah dalam jarak 6-8 km. Tingginya

penguatan pada antenna sektoral biasanya di kompensasi dengan lebar pola radiasi yang

sempit 45-180 derajat. Jelas daerah yang dapat di servis menjadi lebih sempit, dan ini sangat

menguntungkan.

Antena sektoral digunakan pada sebuah area yang difokuskan, sehingga dapat memberikan

cakupan area yang lebih luas dan energi dengan power yang digunakan lebih sedikit .

Antena ini berfungsi sebagai transmitter (pengirim sinyal). Banyak operator lebih memilih

untuk menggunakan antenna sektoral untuk mengcover 360 derajat service area daripada

menggunakan antenna omni. Antenna sektoral biasanya di letakan di atas tower yang tinggi,

oleh karena itu biasanya di tilt sedikit agar memberikan layanan ke daerah di bawahnya.

Page 4: antena

Tampak pada gambar adalah pola radiasi antenna A2.45LP14 di jual oleh YDI.COM dengan

lebar beam 180 derajat. Baik pola radiasi horizontal & pola radiasi vertikal.

gambar antena sektoral

3. Antena Panel

Antena Panel biasanya berbentuk panel datar dengan ukuran kurang lebih 30 cm persegi .

Antena panel memiliki fungsi khusus, yang digunakan sebagai receiver (penangkap sinyal).

Sumber daya listrik semacam ini dikenal dengan Power over Ethernet (PoE) .

Sebuah antena yang cukup ringan dengan harga yang sangat hemat. Memiliki gain sebesar

16 dBi yang bisa digunakan sebagai antenna klient WISP, RT-RW Net ataupun Hotspot

dengan jangkauan 1 km hingga 4 Km. Dengan syarat Kondisi LOS (tanpa halangan).

Dilengkapi dengan braket antena dan pigtail sehingga lebih hemat dan siap pasang ke radio

akses point anda.

Page 5: antena

gambar antena panel

.

Spesifikasi umum:

# Paket: include mounting kit (bracket), pigtail

# Frekuensi: 2.400 MHz – 2.500 MHz

# Gain: 16 dBi

# Default Polarisasi: Vertical (bisa juga horizontal)

# Connector: RP SMA , ada juga yang menggunakan konektor lain

# Weight: 1 Kg

# Dimensi: 25 Cm x 19 Cm x 5 Cm