anggaran dasar tani

Upload: jonathan-duhamel

Post on 10-Feb-2018

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/22/2019 Anggaran Dasar Tani

    1/2

    ANGGARAN DASAR

    KUPP PADA MULYA

    BAB I

    NAMA TEMPAT DAN WAKTU

    Pasal 1

    1 Kelompok Usaha Pemuda Produktif yang telah kami bentuk bernama Kelompok Usaha

    Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA.2 Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA berlokasi di Desa Padarek

    RT.06 RW.05 Kecamatan Lemahsugih Kabupaten Majalengka.

    Pasal 2

    1 Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA dibentuk atas dasar hasil

    musyawarah anggota Desa Padarek Kecamatan Lemahsugih Kabupaten Majalengka.2 Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA didirikan pada tanggal 4 April

    2013 dengan waktu tidak ditentukan.

    3 Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA merupakan lembagakewirausahaan yang melayani bidang Ketrampilan atau Pendidikan Kecakapan Hidup yang

    berguna bagi masyarakat.

    BAB II

    DASAR DAN TUJUAN

    Pasal 3

    1 Program Kewirausahaan Pemuda untuk KUPP (Kelompok Usaha Pemuda Produktif) adalah

    sinergi antara Departemen Pendidikan Nasional dengan Kementerian Negara Pemuda danOlahraga, dalam rangka meningkatkan pengetahuan, kemampuan dan keterampilan

    berwiausaha bagi pemuda dalam mengembangkan usaha mandiri yang berbasis pada

    keunggulan lokal.2 Dasar Pelaksanaan atas dasar UU No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.

    3 Peraturan Presiden Republik Indonesia No. 7 Tahun 2005 Tentang Rencana Pembangunan

    Jangka Menengah Tahun 2004-2009.

    Pasal 4

    Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYAdidirikan dengan tujuan:1Meningkatkan SDM.

    2Memberi dorongan / motivasi terhadap masyarakat di daerah tertinggal terkait dengan

    pertumbuhan ekonomi.3Melatih masyarakat untuk bisa menciptakan lapangan kerja sendiri sesuai dengan

    ketrampilan yang didapatkan dari KUPP TARUNA BAHARI.

    4Mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan khususnya di Kecamatan RembangKabupaten Rembang.

    BAB III

    TUGAS DAN FUNGSI

    Pasal 5

    Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYA bertugas melayani masyarakatuntuk mendapatkan Pendidikan Kecakapan Hidup sehingga menjadi masyarakat yang mandiri.

  • 7/22/2019 Anggaran Dasar Tani

    2/2

    Pasal 6

    Kelompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) PADA MULYAberfungsi sebagai pusat kegiatan

    kemasyarakatan yang terkait dengan peningkatan SDM dan memiliki Pendidikan Kecakapan

    Hidup dengan berbagai macam ketrampilan.

    BAB IV

    KEANGGOTAAN

    Pasal 7

    1 Anggota masyarakat yang mempunyai kepedulian untuk melayani dan memberi pelatihan-

    pelatihan tentang kecakapan hidup.

    2 Anggota masyarakat yang mempunyai kemampuan membaca, menulis dan berhitung.3 Anggota masyarakat yang mempunyai minat untuk mengikuti Pendidikan Kecakapan Hidup.

    BAB V

    KEPENGURUSAN

    Pasal 8

    Pengurus KUPP PADA MULYA adalah:

    1 Anggota masyarakat yang peduli terhadap kelangsungan dan kelancaran kegiatan.

    2 Susunan pengurus ditetapkan oleh Ketua KUPP PADA MULYA.

    BAB VI

    PENDANAAN

    Pasal 9

    KUPP PADA MULYA dibiayai dari sumber-sumber:1 Swadaya Ketua KUPP PADA MULYA sebagai modal awal.

    2 Partisipasi anggota dan pengurus.

    3 Bantuan dan sumber lain yang sah dan tidak mengikat.

    BAB VII

    PERUBAHAN

    Pasal 10

    Jika terjadi perubahan AD / ART dengan persetujuan rapat anggota dan pengurus.

    BAB VIII

    KETENTUAN PENUTUP

    Pasal 11

    Aturan ini berlaku dan disahkan dalam forum musyawarah