analisis strategi tata letak pada perusahaan pt japfa

2
ANALISIS STRATEGI TATA LETAK PADA PERUSAHAAN PT. JAPFA 1. Lokasi dan Tata Letak Lokasi dan Tata Letak Perusahaan Pemilihan lokasi industri PT Japfa Santori Indonesia sangat strategis yaitu di Jl Raya Serang Km 20.2 desa Cibadak, Cikupa-Tangerang. Jalur pemasaran produk industri ini tergolong menguntungkan karena terletak di tepi jalan raya dan jalan tol, sehingga arus transportasi serta distribusi produk semakin cepat dan pengadaan bahan baku semakin mudah. Perusahaan ini bergerak dibidang pemotongan, pemasok bahan baku untuk PT Japfa-OSI Food Industri serta produk jadi. Bangunan secara umum dibagi menjadi dua bagian yaitu kantor dan pabrik. Desain bangunan PT Japfa Santori Indonesia terpisah antara kantor dan pabrik. Kondisi ini mendorong spesialisasi kerja karyawan serta menghindari lalu lintas karyawan di ruang produksi. Bangunan kantor terdiri dari ruang-ruang sesuai departemen yang ada, sedangkan bangunan pabrik terdiri atas ruang karyawan, ruang produksi, gudang penyimpanan bahan baku dan produk jadi serta area sanitasi. Luas wilayah (area) yang ditempati adalah ±40.000 m2 dengan luas bangunan ±22.000m2 . 2. Misi Tata Letak Tata letak fleksibel untuk mengantisipasi adanya perubahan permintaan, penemuan produk baru, proses baru, melalui skill, imajinasi dan akal yang panjang dalam metode tata letak dan metode kerja, keefektifan produksi, dan efisiensi yang mendukung kualitas kerja yang tinggi. Selain itu bisa Menjadikan setiap prosesnya efektif dan efisien dengan menunjang lingkungan kerja berkualitas melalui keterampilan, tata letak dan metode kerja. 3. Strategi Tata Letak Seleksi lokasi: keputusan lokasi baik untuk perusahaan manufaktur dalam menentukan keberhasilan perusahaan. Kesalahan yang dibuat pada saat ini dapat mempengaruhi efisiensi.

Upload: teddy-mahendra-saputro

Post on 28-Jan-2016

297 views

Category:

Documents


39 download

DESCRIPTION

Manajemen Operasional

TRANSCRIPT

Page 1: Analisis Strategi Tata Letak Pada Perusahaan Pt Japfa

ANALISIS STRATEGI TATA LETAK PADA PERUSAHAAN PT. JAPFA

1. Lokasi dan Tata LetakLokasi dan Tata Letak Perusahaan Pemilihan lokasi industri PT Japfa Santori Indonesia sangat strategis yaitu di Jl Raya Serang Km 20.2 desa Cibadak, Cikupa-Tangerang. Jalur pemasaran produk industri ini tergolong menguntungkan karena terletak di tepi jalan raya dan jalan tol, sehingga arus transportasi serta distribusi produk semakin cepat dan pengadaan bahan baku semakin mudah. Perusahaan ini bergerak dibidang pemotongan, pemasok bahan baku untuk PT Japfa-OSI Food Industri serta produk jadi. Bangunan secara umum dibagi menjadi dua bagian yaitu kantor dan pabrik. Desain bangunan PT Japfa Santori Indonesia terpisah antara kantor dan pabrik. Kondisi ini mendorong spesialisasi kerja karyawan serta menghindari lalu lintas karyawan di ruang produksi. Bangunan kantor terdiri dari ruang-ruang sesuai departemen yang ada, sedangkan bangunan pabrik terdiri atas ruang karyawan, ruang produksi, gudang penyimpanan bahan baku dan produk jadi serta area sanitasi. Luas wilayah (area) yang ditempati adalah ±40.000 m2 dengan luas bangunan ±22.000m2 .

2. Misi Tata LetakTata letak fleksibel untuk mengantisipasi adanya perubahan permintaan, penemuan produk baru, proses baru, melalui skill, imajinasi dan akal yang panjang dalam metode tata letak dan metode kerja, keefektifan produksi, dan efisiensi yang mendukung kualitas kerja yang tinggi. Selain itu bisa Menjadikan setiap prosesnya efektif dan efisien dengan menunjang lingkungan kerja berkualitas melalui keterampilan, tata letak dan metode kerja.

3. Strategi Tata LetakSeleksi lokasi: keputusan lokasi baik untuk perusahaan manufaktur dalam menentukan keberhasilan perusahaan. Kesalahan yang dibuat pada saat ini dapat mempengaruhi efisiensi. Desain tata letak: aliran bahan baku, kapasitas yg dibutuhkan, tingkat karyawan, keputusan teknologi, dan kebutuhan persediaan mempengaruhi tata letak. Dalam menata fasilitas harus sesuai dengan kebutuhan sehingga hasil yang dicapai juga dapat maksimal. Desain bangunan PT Japfa Indonesia terpisah antara kantor dan pabrik. Kondisi ini mendorong spesialisasi kerja karyawan serta menghindari lalu lintas karyawan di ruang produksi.

Tata letak merupakan tahap perencanaan fasilitas yang bertujuan untuk mengembangkan suatu sistem produksi. Tata letak kerja berhubungan

Page 2: Analisis Strategi Tata Letak Pada Perusahaan Pt Japfa

dengan urutan gerakan yang dibentuk. Penempatan bahan dan peralatan dapat mempengaruhi kecepatan waktu. Aliran bahan yang digunakan pada bagian pengemasan adalah garis lurus atau straight line. Tata letak fasilitas produksi di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk termasuk dalam tipe produk layout dimana proses 1 berjalan ke proses 2 dengan bantuan belt conveyor sesuai dengan urutan operasi.

Tata letak bahan dan peralatan diatur dengan benar agar dapat menciptakan urutan gerakan yang terbaik, tinggi tempat kerja (mesin dan meja kerja) sesuai dengan ukuran tubuh operator sehingga dapat melaksanakan kegiatan dengan mudah dan nyaman. Menurut Iqbal (2004) setiap barang yang berada di tempat kerja memiliki tempat yang pasti, sehingga saat memerlukan bahan atau peralatan operator tidak kesulitan mencari. Kegiatan mencaricari merupakan pemborosan karena tidak memberikan nilai tambah.

Aliran bahan yang digunakan pada bagian pengemasan adalah straight line atau garis lurus. Tata letak fasilitas bagian pengemasan tergolong dalam tipe produk layout. Menurut Herjanto (2003), product layout atau production line layout, adalah metode pengaturan dan penempatan stasiun kerja berdasarkan urutan operasi dari sebuah produk.