analisis film dokumenter a plastic oceane-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9770/1/skripsi... ·...

92
ANALISIS FILM DOKUMENTER A PLASTIC OCEAN UNTUK MENUMBUHKAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN DI KALANGAN MAHASISWA TADRIS IPA IAIN SALATIGA SKRIPSI Diajukan untuk Mememnuhi Kewajiban dan Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) Oleh ANFIADATUL MAGHFIROH NIM.23060160080 PROGRAM STUDI TADRIS ILMU PENGETAHUAN ALAM FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA 2020

Upload: others

Post on 20-Feb-2021

51 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

  • ANALISIS FILM DOKUMENTER A PLASTIC OCEAN

    UNTUK MENUMBUHKAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN

    DI KALANGAN MAHASISWA TADRIS IPA IAIN SALATIGA

    SKRIPSI

    Diajukan untuk Mememnuhi Kewajiban dan Syarat

    Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd)

    Oleh

    ANFIADATUL MAGHFIROH

    NIM.23060160080

    PROGRAM STUDI TADRIS ILMU PENGETAHUAN ALAM

    FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

    INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

    2020

  • ii

    ANALISIS FILM DOKUMENTER A PLASTIC OCEAN

    UNTUK MENUMBUHKAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN

    DI KALANGAN MAHASISWA TADRIS IPA IAIN SALATIGA

    SKRIPSI

    Diajukan untuk Mememnuhi Kewajiban dan Syarat

    Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd)

    Oleh

    ANFIADATUL MAGHFIROH

    NIM.23060160080

    PROGRAM STUDI TADRIS ILMU PENGETAHUAN ALAM

    FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

    INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

    2020

  • iii

    Muhammad Istiqlal, M.Pd.

    Dosen IAIN Salatiga

    Persetujuan Pembimbing

    Hal : Naskah Skripsi

    Lampiran : 4 eksemplar

    Kepada:

    Yth. Dekan FTIK IAIN Salatiga

    Di Salatiga

    Assalamu’alaikum Wr. Wb.

    Setelah meneliti dan mengadakan perbaikan seperlunya, maka bersama ini, kami

    kirimkan naskah skripsi saudara:

    Nama : Anfiadatul Maghfiroh

    NIM : 23060160080

    Program Studi : Tadris Ilmu Pengetahuan Alam

    Fakultas : Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

    Judul : ANALISIS FILM DOKUMENTER A PLASTIC

    OCEAN UNTUK MENUMBUHKAN SIKAP PEDULI

    LINGKUNGAN DI KALANGAN MAHASISWA

    TADRIS IPA IAIN SALATIGA

    Dengan ini kami mohon skripsi saudara tersebut di atas supaya segera

    dimunaqosyahkan.

    Demikian agar menjadi perhatian.

    Wassalamu’alaikum.Wr. Wb.

    Salatiga, 08 September 2020

    Pembimbing

    Muhammad Istiqlal, M.Pd.

    NIP. 19890710 201608 1 001

  • iv

  • v

  • vi

    MOTTO

    “Orang yang beramal tanpa ilmu seperti orang yang berjalan tanpa panduan.

    Orang yang beramal tanpa ilmu hanya akan membuat banyak kerusakan

    dibanding mendatangkan kebaikan”

    (Hasan Al-Basri)

  • vii

    PERSEMBAHAN

    Dengan segala ketulusan dan kerendahan hati Kuucapkan rasa syukur kepada

    Allah SWT, Ku persembahkan karya kecil ku ini teruntuk :

    Ibuku tercinta & Ayah

    Yang tidak pernah berhenti menghaturkan doa dalam tiap hembusan nafas di tiap

    sujudnya, serta selalu memberikan cinta dan kasih sayangnya kepadaku yang

    selalu memberikan semangat, nasihat dan motivasi untuk terus dapat

    menyelesaikan studiku selama ini

    Saudara Kandungku Tercinta

    Taufik Ismail dan Umi Habibah

    Yang selalu memberikan dukungan moril kepadaku

    Keluarga Besar Tadris IPA IAIN Salatiga

    Terimakasih atas ilmu dan pengalaman yang telah diberikan selama ini

    Teman dan sahabat ku tercinta

    Yang telah memberi semangat, bantuan sehingga penulisan skripsi ini

    terselesaikan

  • viii

    KATA PENGANTAR

    Bismillahirrahmanirrohim

    Puji syukur alhamdulillahi robbil’alamin, penulis panjatkan kepada Allah

    Swt yang selalu memberikan nikmat, kaunia, taufik, serta hidayah-Nya kepada

    penulis sehinggap penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul Analisis

    Film Dokumenter A Plastic Ocean Untuk Menanamkan Sikap Peduli Lingkungan

    Di Kalangan Mahasiswa Tadris IPA IAIN Salatiga.

    Tidak lupa shalawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada nabi

    agung Muhammad SAW, kepada keluarga, sahabat, serta para pengikutnya yang

    selalu setia dan menjadikannya suri tauladan yang mana beliaulah satu-satunya

    umat manusia yang dapat mereformasi umat manusia dari zaman kegelapan menuju

    zaman terang benerang yakni dengan ajarannya agama Islam.

    Penulisan skripsi ini pun tidak akan terselesaikan tanpa bantuan dari

    berbagai pihak yang telah berkenan membantu penulis menyelesaikan skripsi ini.

    Oleh karena itu penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada:

    1. Prof. Dr. Zakiyuddin, M. Ag., selaku Rektor Institut Agama Islam Negeri

    Salatiga.

    2. Prof. Dr. Mansur, M. Ag., selaku Dekan FTIK Institut Agama Islam Negeri

    Salatiga

    3. Dr. Eni Titikusumawati, S.Pd., M.Pd., selaku Kaprodi Tadris IPA

    4. Bapak M. Mas’ud. M.Pd., selaku Pembimbing Akademik

  • ix

    5. Bapak Muhammad Istiqlal, M.Pd., selaku pembimbing skripsi yang telah

    membimbing dengan ikhlas, mengarahkan, dan meluangkan waktunya untuk

    penulis sehingga skripsi ini terselesaikan.

    6. Ibu Rini Verary Shanti, M.Si., selaku dosen IPA dan narasumber dalam

    penelitian ini.

    7. Bapak dan Ibu dosen yang telah membekali berbagai ilmu pengetahuan, serta

    karyawan IAIN Salatiga sehingga penulis dapat menyelesaikan jenjang

    pendidikan S1.

    Penulis sepenuhnya sadar bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan,

    maka kritik dan saran yang bersifat membangun sangat penulis harapkan. Semoga

    hasil penelitian ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya, serta para pembaca

    pada umumnya.Amin.

    Salatiga, 08 September 2020

    Anfiadatul Maghfiroh

    23060160080

  • x

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL

    PERSETUJUAN PEMBIMBING ...................................................................... iii

    PENGESAHAN KELULUSAN .......................................................................... iv

    PENYATAAN KEASLIAN PENELITIAN ......................................................... v

    MOTTO ................................................................................................................ vi

    PERSEMBAHAN ................................................................................................ vii

    KATA PENGHANTAR ..................................................................................... viii

    DAFTAR ISI ........................................................................................................... x

    DAFTAR TABEL ............................................................................................... xii

    DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xiii

    ABSTRAK .......................................................................................................... xiv

    BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1

    A. Latar Belakang ....................................................................................... 1

    B. Rumusan Masalah .................................................................................. 3

    C. Tujuan Penelitian ................................................................................... 4

    D. Manfaat Penelitian ................................................................................. 4

    1. Manfaat Teoritis ............................................................................. 4

    2. Manfaat Praktis .............................................................................. 4

    E. Penegasan Istilah .................................................................................... 5

    F. Sistematika Penulisan ............................................................................ 6

    BAB II LANDASAN TEORI ................................................................................ 9

    A. Landasan Teori .................................................................................................. 9

    1. Film Dokumenter A Plastic Ocean ............................................................ 9

    a. Pengertian Film Dokumenter .............................................................. 9

    b. Film Sebagai Media Pembelajaran ................................................... 10

    c. Sinopsis Film A Plastic Ocean ......................................................... 11

    2. Sikap Peduli Lingkungan ......................................................................... 12

    a. Pengertian Sikap Peduli Lingkungan ................................................ 12

    b. Permasalahan Sampah Plastik Indonesia .......................................... 14

  • xi

    3. Mahasiswa Tadris IPA ............................................................................. 15

    B. Kajian Pustaka ................................................................................................ 16

    BAB III METODE PENELITIAN ..................................................................... 19

    A. Jenis Penelitian ................................................................................................ 19

    B. Fokus Penelitian .............................................................................................. 19

    C. Sumber Data .................................................................................................... 20

    1. Data Primer .............................................................................................. 20

    2. Data Sekunder .......................................................................................... 20

    D. Teknik Pengumpulan Data .............................................................................. 21

    E. Teknik Analisis Data ....................................................................................... 22

    F. Pengecekan Keabsahan Data .......................................................................... 24

    BAB IV PAPARAN DAN ANALISIS DATA .................................................... 28

    1. Fenomena Sampah Plastik Untuk Menumbuhkan Sikap Peduli Lingkungan Di

    Kalangan Mahasswa Tadris IPA .................................................................... 28

    2. Upaya Pengelolaan Lingkungan Akibat Sampah Plastik pada film A Plastic

    Ocean .............................................................................................................. 43

    3. Peran Film A Plastic Ocean dalam Pembelajaran IPA ................................... 47

    BAB V PENUTUP ................................................................................................ 51

    A. Kesimpulan ................................................................................................ 52

    B. Saran .......................................................................................................... 53

    DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 54

  • xii

    DAFTAR TABEL

    Tabel 4.1 Dokumentasi Fenomena Sampah Plastik Pada Film A Plastic Ocean . 30

    Tabel 4.2 Hasil Wawancara Mahasiswa dan Dosen Tadris IPA terhadap Fenomena

    Sampah Plastik Pada Film A Plastic Ocean ........................................................... 42

    Tabel 4.3 Hasil Dokumentasi Pengelolaan Lingkungan Pada Film A Plastic Ocean

    ................................................................................................................................ 43

    Tabel 4.4 Hasil Wawancara Mahasiswa Tadris IPA Terhadap Kesadaran

    Lingkungan dan Sikap Peduli Lingkungan Setelah Melihat Film A Plastic Ocean ..

    ................................................................................................................................ 47

    Tabel 4.5 Hasil Wawanca Dosen IPA Terkait Film A Plastic Ocean dalam

    Pembelajaran IPA................................................................................................... 49

    Tabel 4.6 Peran Film A Plastic Ocean Dalam Pembelajaran IPA ......................... 50

  • xiii

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran 1 Foto Wawancara ................................................................................ 57

    Lampiran 2 Pedoman Wawancara ......................................................................... 58

    Lampiran 3 Hasil Wawancara ................................................................................ 58

    Lampiran 5 Surat Tugas Pembimbing.................................................................... 75

    Lampiran 6 Satuan Kredit Kegiatan ....................................................................... 76

    Lampiran 7 Daftar Riwayat Hidup ......................................................................... 77

  • xiv

    ABSTRAK

    Anfiadatul, Maghfiroh.2020. Analisis Film Dokumenter A Plastic Ocean Untuk

    Menuumbuhkan Sikap Peduli Lingkungan Di Kalangan Mahasiswa

    Tadris IPA IAIN Salatiga. Skripsi, Salatiga: Jurusan Tadris Ilmu

    Pengetahuan Alam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama

    Islam Negeri Salatiga. Pembimbing : Muhammad Istiqlal, M.Pd.

    Kata Kunci: Film A Plastic Ocean dan sikap peduli lingkungan

    Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui

    isi film A Plastic Ocean dalam menumbuhkan sikap peduli lingkungan di kalangan

    mahasiswa Tadris IPA, bagaimana pengelolaan lingkungan yang terdapat pada film

    A Plastic Ocean dan peran film A Plastic Ocean dalam Pembelajaran IPA. Manfaat

    dalam penelitian ini adalah untuk menambah penegetahuan dan wawasan yang

    dapat digunakan sebagai media pembelajaran IPA dalam menanamkan sikap peduli

    terhadap lingkungan dan memberikan pemahaman pada mahasiswa Tadris IPA

    yang akan berkecimpung dalam dunia pendidikan sebagai tenaga pengajar untuk

    memiliki sikap peduli terhadap lingkungan sebagai bekal untuk menanamkan sikap

    peduli lingkungan pada siswa.

    Jenis penelitian ini adalah termasuk jenis penelitian analisis isi (content

    analysis) dan bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini

    meliputi sumber primer yakni hasil wawancara mahasiswa Tadris IPA IAIN

    Salatiga, dosen IPA IAIN Salatiga, film dokumenter A Plastic Ocean, dan sumber

    data sekunder yaitu berupa buku dan jurnal. Pengumpulan data ini dilakukan

    dengan mengadakan wawancara dan dokumentasi.

    Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, fenomena sampah plastik

    pada film A Plastic Ocean ini memberikan gambaran pada mahasiswa dan dosen

    bahwa sampah plastik dalam jangka panjang akan menyebabkan kerusakan

    lingkungan yang berdampak buruk bagi makhluk hidup dan kesehatan. Kedua, film

    A Plastic Ocean sebagai pengetahuan terkait pengelolaan lingkungan akibat

    sampah plastik untuk mahasiswa Tadris IPA IAIN Salatiga. Ketiga, peran film A

    Plastic Ocean dalam menumbuhkan sikap peduli lingkungan di kalangan

    mahasiswa Tadris IPA yaitu menyadarkan mahasiswa pada lingkungan dan

    memunculkan sikap peduli lingkungan pada diri mahasiswa dan film A Plastic

    Ocean dapat menjadi media pembelajaran dalam beberapa mata kuliah seperti

    ekologi,biologi dan kimia.

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang Masalah

    Lingkungan adalah suatu media di mana makhluk hidup tinggal,

    mencari dan memiliki karakter serta fungsi yang khas yang mana terkait

    secara timbal balik dengan keberadaan makkluk hidup yang menempatinya,

    terutama manusia yang memiliki peranan yang lebih kompleks dan rill

    (Rusdina, 2015:247). Lingkungan merupakan hal yang paling dekat dengan

    manusia dan makhluk hidup yang memiliki hubungan timbal balik dan

    saling mempengaruhi.

    Manusia dan lingkungan adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan

    keduanya mempunyai hubungan timbal balik dalam keberlangsungan hidup

    di alam semesta. Menurut Diah (2018:75) Lingkungan dengan seluruh

    makhluk hidup erat hubungannya, artinya lingkungan sangat tergantung

    atas sesama makhluk hidup lainnya. Bahkan secara sentral manusia sebagai

    pemegang peranan dalam sistem ekologi pun sangat tergantung kepada

    keberadaan lingkungannya. Begitupula lingkungan itu akan tetap memiliki

    mutu yang baik tidak lepas pula dari tangan manusia.

    Lingkungan yang baik bergantung pada manusia dalam mengelola

    lingkungan secara tepat. Hubungan manusia dengan lingkungannya tidak

    jauh dari berbagai masalah. Salah satu masalah yang terjadi akibat interaksi

    antara manusia dan lingkungan adalah permasalahan pencemaran

  • 2

    lingkung\an. Pencemaran lingkungan yang paling menyita perhatian yaitu

    permasalahn sampah plastik. Plastik di era modern ini adalah bahan yang

    digunakan dalam kehidupan sehari-hari sifatnya yang ringan, tahan lama

    dan murah membuat manusia memilih plastik untuk kebutuhan sehari-hari.

    Sampah plastik merupakan masalah besar, bukan hanya di

    Indonesia, tetapi di seluruh dunia. Pada tahun 2013 Indonesia memproduksi

    sekitar 1,9 juta ton plastik, dengan rata-rata produksi 1,65 juta ton/tahun

    serta 10% dari semua plastik yang baru diproduksi akan dibuang melalui

    sungai dan berakhir di laut dan sekitar 165 ribu ton plastik/tahun akan

    bermuara ke perairan laut Indonesia (Cordova, 2015:21). Hal tersebut

    merupakan konsekuensi dari peningkatan jumlah penduduk dan kemajuan

    teknologi dan industri yang makin maju di dunia.

    Fenomena sampah plastik sangat memprihatinkan jika dibiarkan

    terus menerus akan terjadi kerusakan lingkungan dan terganggunya

    keseimbangan ekosistem laut. Manusia sebagai pengelola lingkungan

    hendaknya tidak acuh dengan masalah tersebut dan berusaha menumbuhkan

    sikap dan perilaku yang peduli terhadap lingkungan sehingga terjadi

    keseimbangan hidup di alam raya.

    Sikap peduli terhadap lingkungan dapat ditanamkan dan dibentuk

    melalui pendidikan. Pendidikan merupakan salah satu aspek yang dapat

    mempengaruhi dunia masa depan dan merupakan cara yang paling efektif

    dalam membentuk masyarakat yang memiliki kemampuan untuk

    menghadapi tantangan di masa depan (Desfandi, 2015:34).

  • 3

    Berdasarkan latar belakang di atas, peneliti ingin menganalisis isi

    sebuah film dokumenter “A Plastic Ocean” yang berisi pencemaran laut

    akibat sampah plastik yang terjadi di perairan dunia dan akibatnya terhadap

    keberlangsungan makhluk hidup di alam. Film ini berpotensi sebagai media

    pembelajaran bagi mahasiswa tadris IPA untuk menumbuhkan sikap peduli

    terhadap lingkungan dimana mahasiswa tadris IPA dalam perkuliahan

    menerima mata kuliah ekologi kependudukan dan lingkungan hidup, dari

    sini peneliti ingin meneliti lebih jauh dengan mengambil judul “Analisis

    Film Dokumenter “A Plastic Ocean” Untuk Menumbuhkan Sikap

    Peduli Lingkungan Di kalangan Mahasiswa Tadris IPA”.

    B. Rumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang masalah di atas maka dapat dibuat rumusan

    masalah

    1. Bagaimana isi film dokumenter “A Plastic Ocean” dalam menunjukkan

    fenomena sampah plastik di perairan dunia?

    2. Bagaimana upaya pengelolaan lingkungan akibat sampah plastik pada

    film dokumenter A Plastic Ocean?

    3. Bagaimana peran film “A Plastic Ocean” dalam menumbuhkan sikap

    peduli lingkungan di kalangan mahasiswa Tadris IPA.?

  • 4

    C. Tujuan Penelitian

    Adapun yang menjadi tujuan pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

    1. Untuk mendeskripsikan isi film dokumenter “A Plastic Ocean” dalam

    menunjukkan fenomena sampah di perairan dunia

    2. Untuk mendeskripsikan upaya pengelolaan lingkungan akibat sampah

    plastik yang terdapat pada film dokumenter A Plastic Ocean

    3. Untuk mendeskripsikan peran film “A Plastic Ocean” dalam

    menumbuhkan sikap peduli lingkungan di kalangan mahasiswa Tadris

    IPA

    D. Manfaat Penelitian

    1. Manfaat Teoritis

    a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan,

    pengalaman, wawasan bagi mahasiswa Tadris IPA terhadap

    lingkungan

    b. Penelitian ini dapat menambah pemahaman mahasiswa terkait

    materi-materi IPA yang berhubungan dengan lingkungan.

    2. Manfaat Praktis

    a. Bagi penulis

    Untuk mengetahui sejauh mana isi film dokumenter “A Plastic

    Ocean” dalam menumbuhkan sikap peduli terhadap lingkungan

    b. Bagi mahasiswa

    Untuk menumbuhkan kesadaran mahasiswa terhadap lingkungan

    yang buruk akibat sampah sehingga mahasiswa memiliki sikap

  • 5

    peduli lingkungan yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan

    sehari-hari sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas

    lingkungan.

    c. Bagi Tenaga Pengajar

    Untuk memberikan alternatif suatu media pembelajaran yang dapat

    digunakan dalam pembelajaran IPA yang berhubungan dengan

    lingkungan.

    E. Penegasan Istilah

    1. Film Dokumenter “A Plastic Ocean”

    A Plastic Ocean merupakan film dokumenter yang menampilkan

    realitas bahwa begitu banyak sampah plastik yang masuk ke dalam

    lautan, merusak rumah bagi penghuni laut, mengubah rantai makanan,

    hingga menyebabkan kematian binatang laut. Berawal dari seorang

    jurnalis bernama Craig Leeson yang ingin mencari paus biru yang sulit

    ditangkap namun bukan hanya paus biru yang ia temukan melainkan

    sampah plastik yang mengambang di tengah indahya lautan yang

    seharusnya masih asli. Di samudera Hindia, lepas pantai Srilangka di

    pantai yang telah ditutup selama 30 tahun ini seharusnya masih bersih

    dan asli, namun pada kenyataanya lautan ini dipenuhi oleh sampah

    plastik dan mengandung minyak. Sampah plastik yang berada di lautan

    berasal dari sampah-sampah yang di buang ke sungai lalu mengalir

    sampai kelautan (Mega Anisa, 2019).

  • 6

    2. Sikap Peduli Lingkungan

    Sikap peduli terhadap lingkungan merupakan reaksi peduli

    seseorang terhadap lingkungannya. Misalnya, tidak merusak

    lingkungan alam dengan selalu menjaga pelestarian lingkungan, atau

    dengan kata lain harus selalu menjaga dan melestarikan lingkungan

    agar tidak menjadi rusak, tercemar bahkan menjadi punah (Tamara,

    2016:45).

    Penulis menyimpulkan bahwa sikap peduli lingkungan merupakan

    bentuk perhatian manusia terhadap lingkungannya dalam bentuk sikap

    yang positif yaitu dengan merawat dan menjaga lingkungan dengan

    baik sehingga tidak terjadi kerusakan lingkungan.

    3. Mahasiswa Tadris IPA

    Menurut Desstya (2014:194) Sains (IPA) merupakan suau

    pengetahuan yang bisa diterima di Khalayak umum sebagai suatu

    produk ilmu (produk ilmiah) yang penemuannya melalui serangkaian

    penyelidikan panjang yang terstruktur (proses ilmiah), yang

    keberhasilannya dalam melakukan penyelidikan ini ditentukan oleh

    sikap ilmiah yang dimiliki.

    Mahasiswa Tadris IPA adalah mahasiswa yang menempuh

    pendidikan IPA di Peguruan Tinggi dibawah naungan Kementerian

    Agama Islam. Mahasiswa Tadris IPA merupakan mahasiswa Fakultas

    Tarbiyah dan Ilmu Keguruan yang mempelajari sains atau IPA yang

  • 7

    berupa sikap, proses dan produk sebagai bekal calon pendidik guru IPA

    di Sekolah Menengah Pertama (SMP).

    F. Sistematika Penulisan

    Sistematika pembahasan dalam penelitian ini terdiri dari lima bab

    masing-masing bab membahas persoalan tersendiri, tetapi saling berkaitan

    antar bab satu dengan bab yang lain, sebagai berikut:

    BAB I : Pendahuluan akan dipaparkan menjadi beberapa sub bab yaitu

    latar belakang masalah yang mengemukakan tentang kondisi

    yang seharusnya dilakukan. Dalam pendahuluan ini terdapat

    rumusan masalah dan tujuan penelitian. Selain itu pada

    pendahuluan ini juga memberikan manfaat yang terdiri dari

    manfaat teoritis dan praktis. Selanjutnya dilengkapi dengan

    penegasan istilah yang akan diteliti.

    BAB II : Pada bab ini membahas tentang kajian pustaka dan landasan

    teori yang meliputi: pengertian film dokumenter, sinopsis film

    A Plastic Ocean, sikap peduli lingkungan, dan penelitian-

    penelitian sebelumnya.

    BAB III : Pada bab ini berisi tentang metode penelitian yang terdiri dari

    jenis penelitian, fokus penelitian, sumber dan jenis data, teknik

    pengumpulan data, teknik analisis data dan teknik validitas

    data.

    BAB IV : Pada bab ini membahas tentang temuan penelitian dan

    pembahasan. Temuan penelitian meliputi: analisis fenomena

  • 8

    kerusakan lingkungan akibat sampah dalam film dokumenter

    A Plastic Ocean dan nilai-nilai lingkungan yang terdapat pada

    film dokumenter A Plastic Ocean sebagai medi pembelajaran

    mahasiswa tadris IPA dalam menanamkan sikap peduli

    lingkungan.

    BAB V : Bab ini adalah penutup yang memuat kesimpulan yang

    membahas tentang rangkuman hasil penelitian berdasarkan

    rumusan masalah yang ada dan saran-saran agar tujuan

    penelitian dapat tercapai dan dapat digunakan sesuai dengan

    keinginan peneliti

  • 9

    BAB II

    LANDASAN TEORI

    A. Landasan Teori

    1. Film Dokumenter “A Plastic Ocean”

    a. Pengertian Film Dokumenter

    Film ialah salah satu media komunikasi yang terbilang berhasil

    dalam mempengaruhi penonton untuk mengubah kognisi dan

    perilakunya menjadi sesuai dengan agenda media yang dibuat oleh

    komuikator media massa (Ega, 2016:01). Film sebagai media

    komunikasi memiliki beberapa jenis film seperti drama, action dan

    dokumenter. Salah satu film yang berpotensi sebagai media

    pembelajaran adalah film dokumenter. Menurut Yasa (2019:01) film

    dokumenter merupakan sebuah film yang menyajikan fakta kepada

    penontonnya dan dapat menjadi sebuah media kampanye mengenai

    suatu permasalahn.

    Menurut Rikarno (2015:129) film dokumenter adalah program yang

    menyajikan suatu kenyataan berdasarkan pada fakta obyektif yang

    memiliki nilai esensial dan eksistensial yang memiliki relevansi

    kehidupan, menuturkan fakta dan realita tanpa rekayasa, maka sebagai

    sumber belajar film dokumenter mempunyai manfaat pada peroses

    pembelajaran terkait dengan tigal hal, yaitu manfaat kognitif, manfaat

    psikomotorik dan manfaat afektif. Menurut Masdudin (2011:14) film

    dokumenter adalah film yang menceritakan suatu kejadian tertentu atau

  • 10

    realitas tertentu dengan pengambilan cerita suatu kejadian yang benar-

    benar pernah terjadi di suatu tempat.

    Dari pengertian film dokumenter di atas, maka dapat disimpulkan

    bahwa film dokumenter merupakan media komunikasi yang dikemas

    dengan fakta-fakta yang obyektif tanpa rekayasa yang benar-benar

    pernah terjadi di suatu tempat dan dapat digunkan sebagai media

    pembelajaran.

    b. Film Sebagai Media Pembelajaran

    Media pembelajaran adalah alat, sarana, perantara, dan penghubung

    untuk menyebar, membawa atau menyampaikan suatu pesan (message)

    dan gagasan, sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perbuatan,

    minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar

    mengajar terjadi pada diri siswa (Cahyadi, 2019:03).

    Media pembelajaran adalah alat bantu dalam proses belajar

    mengajar untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan

    kemampuan atau ketrampilan pembelajar sehingga dapat mendorong

    terjadinya proses belajar (Tafanao, 2018:105).

    Menurut Satrianawati (2018:10) jenis media ada 4 yaitu media

    visual, media audio, media audio-visual, dan multimedia. Film

    merupakan jenis media audio visual, media ini menggerakkan indera

    pendengaran dan penglihatan secara bersamaan.

    Dari pengertian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa film

    merupakan salah satu media pembelajaran yang dapat menjadi alat

  • 11

    bantu dalam proses pembelajaran yang berjenis audio-visual yaitu

    media yang dapat didengar dan dilihat sehingga merangsang pikiran,

    perasaan, minat serta ketrampilan peserta didik.

    c. Sinopsis A Plastic Ocean

    A Plastic Ocean merupakan film bergenre dokumenter yang

    diproduseri oleh Adam Leipzig dan disutradarai oleh Craig Leeson

    yang juga sebagai pemain dalam film tersebut. Pada film dokumenter

    ini Craig Leeson bersama penyelam bebas Tanya Streeter bekerjasama

    dengan ilmuwan dan para peneliti menjelajahi dua puluh tempat dalam

    kurun waktu empat tahun untuk mengungkap penyebab dan

    konsekuensi serta memberikan solusi dari sampah plastik tersebut.

    Dalam perjalanannya Craig Leeson dan Tanya Streeter menemukan

    berbagai permasalahan yang timbul akibat sampah plastik. Mulai dari

    paus yang mati akibat menelan plastik dengan lebar 6 meter persegi

    hingga tidak bisa makan dan mengalami kekurangan gizi, burung laut

    yang juga turut menjadi korban akibat sampah plastik yang

    mengambang di lautan, serta kura-kura tempayan yang tidak bisa

    menyelam akibat ada sejumlah plastik di perutnya yang menghasilkan

    gas.

    Kejadian tersebut diakibatkan oleh sampah plastik yang masuk ke

    lautan sehingga disalahpahami oleh ikan, kura-kura, dan binatang laut

    lainnya sebagai ubur-ubur atau makhluk hidup lain yang bisa dimakan.

    Hal ini mengakibatkan berubahnya rantai makanan di laut. Banyaknya

  • 12

    sampah plastik di laut disebabkan oleh penggunaan plastik yang

    berlebih seperti penggunaan sedotan, kemasan makanan, dan peralatan

    rumah tangga yang terbuat dari bahan plastik, sampah yang dibuang ke

    sungai lalu mengalir ke lautan, hingga microbeads yaitu bahan yang

    biasa digunakan pada sabun cuci muka, pasta gigi, dan alat kosmetik

    lainnya. Penyebab yang lebih parah lagi adalah sinar ultraviolet,

    gelombang laut, dan garam yang menjadikan plastik pecah dan menjadi

    potongan-potongan kecil atau disebut “microplastics” yang jauh lebih

    berbahaya.Tidak hanya membahayakan bagi hewan tentunya akibat

    dari sampah plastik ini juga membahayakan manusia.

    Dalam film ini menunjukkan pembakaran sampah plastik yang dapat

    menimbulkan beberapa penyakit seperti pulmonial, tuberkulosis,

    emfisima, kanker, hingga menyebabkan kemandulan. Penyebab dan

    dampak dari sampah plastik ini menjadi perhatian dunia. Pada tahun

    1991 Jerman menjadi negara pertama di dunia yang menyampaikan

    Undang-Undang Pengemasan yang mewajibkan produsen plastik

    bertanggung jawab untuk daur ulang dari setiap kemasan yang mereka

    jual (Mega Anisa, 2019).

    2. Sikap Peduli Lingkungan

    a. Pengertian Sikap Peduli Lingkungan

    Peduli lingkungan adalah sikap dan tindakan yang berupaya

    mencegah kerusakan pada lingkungan alam di sekitarnya serta

    mengembangkan upaya-upaya untuk memperbaiki kerusakan alam

  • 13

    yang sudah terjadi. Sikap dan perilaku hubungannya dengan alam dan

    lingkungan sekitar dapat ditunjukkan diantaranya: (1) bekerja keras, (2)

    berpikir jauh ke depan, (3) menghargai kesehatan, (4) pengabdian.

    Sikap peduli lingkungan meupakan kewajiban semua manusia terhadap

    alam. Manusia sebagai makhluk sosial juga wajib berinteraksi dengan

    alam, manusia wajib menjaga lingkungan dan melestarikan lingkungan

    serta mencegah terjadinya kerusakan lingkungan ( Lestari, 2018:334).

    Menurut Sue (Tamara, 2016:44) peduli lingkungan merupakan

    sikap-sikap umum terhadap kualitas lingkungan yang diwujudkan

    dalam kesediaan diri untuk menyatakan aksi-aksi yang dapat

    meningkatkan dan memelihara kualitas lingkungan dalam setiap

    perilaku yang berhubungan dengan lingkungan. Pentingnya sikap

    peduli lingkungan ditanamkan pada diri seseorang sehingga

    menciptakan hubungan yang harmonis antara manusia dan alam.

    Penanaman sikap peduli lingkungan ini dapat dilakukan dalam

    pendidikan formal sehingga menjadi sebuah karakter peduli

    lingkungan. Menurut penilitian yang dilakukan Purwanti (2017:01)

    pendidikan karakter peduli lingkungan adalah perwujudan dari sikap

    manusia terhadap lingkungan berupa tindakan dalam kehidupan sehari-

    hari yang merupakan upaya untuk mencegah rusaknya lingkungan alam

    di sekitarnya, serta berusaha untuk memperbaiki segala kerusakan yang

    sudah terjadi.

  • 14

    Dari pengertian sikap peduli lingkungan di atas, maka dapat

    disimpulkan bahwa sikap peduli lingkungan adalah suatu sikap dan

    tindakan yang berupaya memperbaiki kerusakan alam yang telah terjadi

    dengan memelihara kualitas lingkungan dan menjadi sebuah karakter

    peduli lingkungan yang dimiliki seseorang dapat ditanamkan melalui

    pendidikan formal seperti sekolah.

    b. Permasalahan Sampah Plastik Indonesia

    Berdasarkan hasil studi, Indonesia adalah negara penghasil sampah

    plastik nomor dua di dunia setelah Tiongkok, yang berkontribusi atas

    3,2 juta ton sampah di lautan setiap tahunnya. Hal itu membuat

    Indonesia jadi penghasil sampah plastik terbanyak di Asia Tenggara.

    Diperlukan waktu puluhan hingga ratusan tahun untuk terdegradasinya

    sampah plastik tersebut. Banyaknya sampah plastik ini akan berdampak

    negatif terhadap kesehatan dan lingkungan yang akhirnya dapat

    menimbulkan bencana, antara lain emisi gas rumah kaca ke atmosfir

    serta banjir (Warlina, 2019:89).

    Berdasarkan data dari Kementrian Lingkungan Hidup dan

    Kehutanan bahwa total jumlah sampah Indonesia di 2019 akan

    mencapai 68 juta ton, dan sampah plastik diperkirakan akan mencapai

    9,52 juta ton (Purwaningrum, 2016:141). Menurut laporan utama

    Majalah media keuangan mengenai Darurat Sampah Bukan

    Fatamorgana bahwa tidak dapat dipungkiri kuantitas sampah kian hari

    terus meningkat. Data Bank Dunia pada 2012 menunjukkan, Indonesia

  • 15

    menghasilkan 85 ribu ton sampah setiap harinya. Jumlah ini

    diperkirakan terus naik hingga 150 ribu ton per hari pada 2025. Dari

    sampah yang dihasilkan tersebut, timbunan sampah di Indonesia pada

    2016 diketahui mencapai 65,2 juta ton per tahun. Dari jumlah itu,

    komposisi sampah plastik berkontribusi sebesar 16 persen, atau sekitar

    10 juta ton.

    Sampah merupakan masalah lingkungan yang tidak bisa dihindari,

    jenis sampah yang menjadi permasalahan baik di Indonesia dan dunia

    adalah sampah plastik. Sampah plastik merupakan jenis sampah yang

    tidak mudah terurai di alam hal tersebut menjadi permasalahan yang

    harus ditangani dengan menumbuhkan kesadaran akan pentingnya

    kepedulian terhadap lingkungan.

    3. Mahasiswa Tadris IPA

    Mahasiswa merupakan sebutan untuk seseorang yang sedang

    menempuh atau menjalani pendidikan tinggi di sebuah perguruan tinggi

    seperti sekolah tinggi, akademi, dan yang paling umum ialah universitas

    (Aris Kurniawan, 2020).

    Tadris adalah upaya menyiapkan anak didik tidak hanya sekedar

    dalam hal membaca, tetapi juga disertai dengan investasi internalisasi nilai-

    nilai moral dan spiritual yang diemban oleh guru untuk ditransformasikan

    kearah pembentukan kepribadian anak didik, mencerdaskan serta melatih

    ketrampilan , sesui dengan bakat, minat, dan kemampuannya (Ma’zumi ddk,

    2019:208).

  • 16

    Pendidikan IPA adalah suatu upaya atau proses untuk

    membelajarkan siswa untuk memahami hakikat IPA yang berupa produk,

    proses, dan mengembangkan sikap ilmiah serta sadar akan nilai-nilai yang

    ada di dalam masyarakat untuk pengembangan sikap dan tindakan berupa

    aplikasi IPA yang positif (Mariana, 2009:28).

    Mahasiswa tadris IPA adalah seseorang yang sedang menempuh

    pendidikan tinggi di perguruan tinggi islam yang dididik untuk memahami

    hakikat IPA yang berupa produk, proses dan sikap ilmiah yang dilengkapi

    dengan nilai moral dan spiritual dari perguruan tinggi islam sebagai bekal

    menjadi calon pendidik IPA di sekolah.

    B. Kajian Pustaka

    Setelah peneliti melakukan telaah terhadap beberapa penelitian, ada

    beberapa yang memiliki keterkaitan dengan penelitian yang peneliti

    lakuakan:

    1. Penelitian yang dilakukan oleh Cici Yulianti yang berjudul “ Respon

    Siswa Terhadap Film Dokumenter Sebagai Media Pembelajaran Materi

    Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan”. Tujuan penelitian ini adalah

    membuat film dokumenter PETI (Penambangan Emas Tanpa Izin) yang

    layak digunakan sebagai media pembelajaran dan untuk melihat respon

    siswa terhadap film dokumenter tersebut. Metode yang digunakan

    dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Hasil penelitian ini

    menunjukkan bahwa film dokumenter PETI valid dan film dokumenter

  • 17

    PETI layak digunakan sebagai media pembelajaran materi pencemaran

    dan kerusakan lingkungan.

    2. Penelitian yang dilakukan oleh Sulistia Ningrum yang berjudul

    “Analisis Isi Pesan Moral Peduli Lingkungan Dalam Film Kartun

    Dr.Seuss The Lorax Serta Motivasi Cinta Alam Siswa Kelas XI Di

    MAN 1 Pontianak”. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan pesan

    moral peduli lingkungan dan motivasi siswa setelah menonton film

    kartun Dr. Seuss The Lorax. Penelitian ini menggunakan metode

    analisis isi yang bersifat kualitatif dengan pendekatan deskriptif.

    Sumber data penelitian ini yaitu film kartun Dr. Seuss The Lorax dan

    siswa kelas XI MIPA 1 dan 2 MAN 1 Pontianak. Dari hasil penelitian

    ini menyimpulkan bahwa film kartun Dr. seuss the Lorax mengandung

    pesan moral peduli lingkungan sehingga dapat memotivasi cinta alam

    siswa setelah menonton film tersebut.

    3. Penelitian yang dilakukan oleh Juanda yang berjudul “Ekokritik Film

    Avatar Karya James Cameron Sarana Pendidikan Lingkungan Siswa”.

    Tujuan penelitian ini adalah mengungkap fenomena konservasi

    lingkungan film Avatar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif

    deskriptif. Sumber data berasal dari teks dalam film Avatar yang telah

    ditranskripsi dari dialog percakapan. Data dianalisis dengan

    menggunakan cara kerja Miles and Hubermen. Hasil penelitian ini

    menunjukkan bahwa Film Avatar memiliki pendidikan lingkungan

    kepada siswa, yaitu: Gerakan hijau yang dilakukan suku Navi terhadap

  • 18

    alam Planet Pandora mulai tergangu dan terusik sejak ada kegiatan yang

    dilakukan RDA untuk mengambil sumber energi ubnitonium.

    Lingkungan alam dalam film Avatar karya James Cameron memiliki

    pengaruh besar sebagai sumber kehidupan.

    Beberapa penelitian diatas memiliki persamaan dengan penelitian yang

    peneliti lakukan yaitu mengenai tema yang diteliti, sama-sama meneliti

    tentang isi sebuah film yang dapat menanamkan sikap peduli lingkungan

    untuk menjaga kelestarian lingkungan. Sedangkan perbedaanya yaitu

    tentang obyek. Pada penelitian ini peneliti menggunakan obyek penelitian

    berupa film dokumenter A Plastic Ocean dan jenis penelitian ini adalah

    penelitian kualitatif deskriptif dengan metode analisis isi.

    Meskipun di atas telah disebutkan adanya penelitian dengan tema yang

    serupa dengan penelitian yang peneliti lakukan, akan tetapi penelitian

    sebelumnya menjadi bahan rujukan untuk peneliti melakukan penelitian

    mengenai isi film yang membahas mengenai isu lingkungan yang dapat

    menjadi sebuah media pembelajaran maka peneliti tertarik untuk melakukan

    penelitian tentang Analisis Film Dokumenter A Plastic Ocean Dalam

    Menanamkan Sikap Peduli Lingkungan Dikalangan Mahasiswa Tadris IPA.

  • 19

    BAB III

    METODE PENELITIAN

    A. Jenis Penelitian

    Ditinjau dari objeknya, jenis penelitian ini adalah penelitian analisis

    isi bersifat kualitatif deskriptif. Penelitian analisis dokumen/analisis isi

    adalah penelitian yang dilakukan secara sistematis terhadap catatan atau

    dokumen sebagai sumber data, analisis isi atau dokumen (content or

    document analysis) ditujukan untuk menghimpun dan menganalisis

    dokumen-dokumen resmi, dokumen yang validitas dan keabsahannya

    terjamin baik dokumen perundangan dan kebijakan maupun hasil-hasil

    penelitian (Hardani, 2020:73).

    Menurut Guba dan Lincoln (Moleong, 2017:220) kajian isi adalah

    teknik apapun yang digunakan untuk menarik kesimpulan melalui usaha

    menemukan karakteristik pesan, dan dilakukan secara objektif dan

    sistematis. Dalam penelitian ini peneliti menganalisis isi dokumen

    berbentuk film yang berisi kerusakan lingkungan akibat sampah dalam film

    dokumenter A Plastic Ocean.

    B. Fokus Penelitian

    Penelitian ini berfokus pada analisis isi film dokumenter A Plastic

    Ocean sebagai film yang menyajikan fakta-fakta sampah yang terjadi di

    perairan dunia yang mengakibatkan kerusakan lingkungan. Analisis isi ini

    dilakukan dengan menelaah dengan cermat gambar, dialog dan adegan

    yang ada pada film tersebut.

  • 20

    C. Sumber Data

    Berdasarkan sumbernya, data penelitian dapat dikelompokkan dalam

    dua jenis yaitu data primer dan data sekunder.

    1. Data Primer

    Data primer adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan

    oleh peneliti secara langsung dari sumber datanya. Data primer

    disebut juga sebagai data asli atau data baru yang memiliki sifat up

    to date. Untuk mendapatkan data primer, peneliti harus

    mengumpulkannya secara langsung. Berkaitan dengan hal ini

    peneliti melakukan wawancara dengan mahasiswa tadris IPA dan

    dosen IPA serta melihat isi film A Plastic Ocean.

    2. Data Sekunder

    Data sekunder adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan

    peneliti dari berbagai sumber yang telah ada (peneliti sebagai tangan

    kedua). Data sekunder dapat diperoleh dari berbagai sumber seperti

    Biro Pusat Statistik, buku, laporan, jurnal, dan lain-lain. Dalam

    penelitian ini menggunakan beberapa buku dan jurnal sebagai

    sumber data sekunder seperti jurnal TRIHAYU:Jurnal Pendidikan

    Ke-SD an, ber-ISSN online:2579-5120 berjudul “Penanaman Nilai

    Peduli Lingkungan Dalam Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam”,

    jurnal Oseana ber-ISSN:0216-1877 berjudul “Pencemaran Plastik

    Di Laut”, Ekspresi Seni: Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Karya Seni

    ber-ISSN:1412-1662 berjudul “Film Dokumenter Sebagai Sumber

  • 21

    Belajar Siswa”, jurnal TARBAWY: Indonesian Journal of Islamic

    Education ber-ISSN:2599-2481 berjudul “Pendidikan Dalam

    Perspektif Al-Qur’an Dan Al-Sunnah : Kajian Atas Istilah Tarbiyah,

    Taklim, Tadris, Ta’dib dan Tazkiyah”, buku karya Mariana dkk

    yang berjudul “Hakikat IPA dan Pendidikan IPA”. Penelitian ini

    menggunakan buku yang dijadikan acuan untuk mencari referensi

    mengenai analisis isi pada penelitian kualitatif yaitu salah satunya

    buku karya Hardani yang berjudul “Metode Penelitian Kualitatif dan

    Kuantitatif”.

    D. Teknik Pengumpulan Data

    Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini

    adalah teknik dokumentasi dan wawancara. Studi dokumen (dokumentasi)

    merupakan teknik pengumpulan data dengan menghimpun dan

    menganalisis dokumen-dokumen, baik dokumen tertulis, gambar, hasil

    karya, maupun elektronik. Dokumen yang diperoleh kemudian dianalisis,

    dibandingkan dan dipadukan (sintesis) membentuk kajian yang sistematis,

    terpadu dan utuh (Nilamsari, 2017:181).

    Menurut Sugiyono (2017:240) dokumen merupakan catatan

    peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau

    karya-karya monumental dari seseorang. Dokumen yang berbentuk tulisan

    misalnya catatan harian, sejarah kehidupan (life histories), cerita, biografi

    peraturan, kebijakan. Dokumen yang berbentuk gambar, misalnya foto,

  • 22

    gambar hidup, sketsa dan lain-lain. Dokumen yang berbentuk karya

    misalnya karya seni, yang dapat berupa gambar, patung, film dan lain-lain.

    Menurut Moleong (2017:186) wawancara adalah percakapan

    dengan maksud tertentu. Percakapan itu dilakukan oleh dua pihak, yaitu

    pewawancara (interviewer) yang mengajukan pertanyaan dan terwawancara

    (interviewee) yang memberikan jawaban atas pertanyaan itu. Pada

    penelitian ini menggunakan wawancara terstruktur (Structured Interview).

    Wawancara terstruktur digunakan sebagai teknik pengumpulan data, bila

    peneliti atau pengumpul data telah mengetahui dengan pasti tentang

    informasi apa yang akan diperoleh. Oleh karena itu dalam melakukan

    wawancara, pengumpul data telah menyiapkan instrumen penelitian berupa

    pertanyaan-pertanyaan tertulis yang alternatif jawabannya pun telah

    disiapkan (Sugiyono, 2017:233).

    Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini

    adalah dokumentasi dan wawancara. Dokumentasi, yaitu penelitian mencari

    data-data dan referensi tentang film A Plastic Ocean dengan cara melihat

    dan mengamati secara langsung melalui laptop, serta melalui sinopsis film

    A Plastic Ocean. Wawancara, untuk memperoleh informasi tentang sikap

    peduli lingkungan yang ada pada film A Plastic Ocean dengan

    mewawancari mahasiswa tadris IPA dan salah satu dosen IPA.

    E. Teknik Analisis Data

    Analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis

    data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan

  • 23

    dokumentasi dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori,

    menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun kedalam

    pola, memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari , dan membuat

    simpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain

    (Hardani dkk, 2020:162).

    Pada penelitian ini peneliti menggunakan analisis data model Miles

    dan Huberman. Menurut Salim dan Syahrum (2012:147) model Miles dan

    Huberman terdiri dari (a) reduksi data, (b) penyajian data, dan (c)

    kesimpulan.

    a. Reduksi data

    Reduksi data adalah proses memfokuskan, menyederhanaan,

    dan memindahkan data mentah dalam bentuk yang lebih mudah

    dikelola. Dengan kata lain reduksi adalah membuat ringkasan,

    mengkode, menelusuri tema, membuat gugus-gugus, membuat

    bagian, penggolongan dan menulis memo.

    b. Penyajian Data

    Penyajian data adalah sebagai sekumpulan informasi

    tersusun yang memeberi kemungkinan adanya penarikan

    kesimpulan dan pengambilan tindakan. Penyajian data berbentuk

    teks naratif diubah menjadi baerbagai bentuk jenis matriks, grafiks,

    jaringan dan bagan. Semuanya dirancang guna menggabungkan

    informasi yang tersusun dalam suatu bentuk yang padu dan mudah

  • 24

    diraih sehingga peneliti dapat mengetahui apa yang terjadi untuk

    menarik kesimpulan.

    c. Kesimpulan

    Simpulan adalah intisari dari temuan penelitian yang

    menggambarkan pendapat-pendapat terakhir yang berdasarkan pada

    uraian-uraian sebelumnya atau, keputusan yang diperoleh

    berdasarkan metode berpikir induktif atau deduktif.

    Penelitian ini menggunakan analisis isi yang digunakan

    untuk mengetahui fenomena sampah, pengelolaan lingkungan yang

    terkandung pada film A Plastic Ocean melalui kajian fenomena

    gambar atau foto setiap adegan. Analisis data dalam penelitian ini

    adalah dengan langkah-langkah sebagai berikut:

    a. Menonton film dokumenter A Plastic Ocean sampai tuntas

    b. Mengambil gambar atau foto adegan terkait fenomena sampah

    plastik yang terjadi di perairan dunia dari tayangan film A

    Plastic Ocean

    c. Mengambil gambar atau foto adegan terkait upaya pengelolaan

    sampah di berbagai negara sebagai pengetahuan bagi

    mahasiswa Tadris IPA

    F. Pengecekan Keabsahan Data

    Menurut Salim dan Syahrum (2012:165-170) dalam penelitian

    kualitatif faktor keabsahan data juga sangat diperhatikan karena suatu hasil

    penelitian tidak ada artinya jika tidak mendapat pengakuan atau terpercaya.

  • 25

    Menurut Moleong (2017:324-325) untuk menetapkan keabsahan

    (trustworthiness) data diperlukan teknik pemeriksaan. Pelaksanaan teknik

    pemeriksaan didasarkan atas sejumlah kriteria tertentu. Ada empat kriteria

    yang digunakan, yaitu derajat kepercayaan (credibility), keteralihan

    (transferability), kebergantungan (dependability), dan kepastian

    (confirmability).

    1. Kepercayaan (credibility)

    Kriteria derajat kepercayaan pada dasarnya menggantikan konsep

    validitas internal dari nonkualitatif. Kriteria ini berfungsi: pertama,

    melaksanakan inkuiri sedemikian rupa sehingga tingkat kepercayaan

    penemuannya dapat dicapai; kedua, mmpertunjukkan derajat

    kepercayaan hasil-hasil penemuan dengan jalan pembuktian oleh

    peneliti pada kenyataan ganda yang sedang diteliti.

    2. Keteralihan (transferability)

    Keteralihan sebagai persoalan empiris bergantung pada kesamaan

    antara konteks pengirim dan penerima. Untuk melakukan pengalihan

    tersebut seorang peneliti hendaknya mencari dan mengumpulkan

    kejadian empiris tentang kesamaan konteks. Dengan demikian peneliti

    bertanggung jawab untuk menyediakan data deskriptif secukupnya jika

    ia ingin membuat keputusan tentang pengalihan tersebut. Untuk

    keperluan itu peneliti harus melakukan peneitian kecil untuk

    memastikan usaha memverifikasi tersebut.

  • 26

    3. Kebergantungan (dependability)

    Kriteria kebergantungan merupakan substitusi istilah realibilitas

    dalam penelitian yang nonkualitatif. Pada cara nonkualitatif, reliabilitas

    ditunjukkan dengan jalan mengadakan replikasi studi. Jika dua atau

    beberapa kali diadakan pengulangan suatu studi dalam suatu kondisi

    yang sama dan hasilnya secara esensial sama, maka dikatakan

    reliabilitasnya tercapai.

    4. Kepastian (confirmability)

    Kriteria kepastian berasal dari konsep objektivitas menurut

    nonkualitatif. Nonkualitatif menetapkan objektivitas dari segi

    kesepakatan antar subjek. Di sini pemastian bahwa sesuatu itu objektif

    atau tidak bergantung pada persetujuan beberapa orang terhadap

    pandangan, pendapat, dan penemuan seseorang.

    Penelitian ini penulis menggunakan triangulasi data. Triangulasi data

    adalah tekhnik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu

    yang lain diluar data itu, untuk keperluan pengecekan atau sebagai

    pembanding terhadap data itu. Tekhnik triangulasi yang paling banyak

    digunakan ialah pemeriksaan melalui sumber lainnya. Hal itu dapat dicapai

    dengan:

    a. Membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil

    wawancara.

    b. Membandingkan apa yang dikatakan orang di depan umum dengan

    apa yang dikatakannya secara pribadi.

  • 27

    c. Membandingkan apa yang dikatakan orang-orang tentang situasi

    penelitian dengan apa yang dikatankannya sepanjang waktu.

    d. Membandingkan keadaan dan perspektif seseorang dengan berbagai

    pendapat dan pandangan orang seperti rakyat biasa, orang yang

    berpendidikan menengah atau tinggi, orang berada, orang

    pemerintahan.

    e. Membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang

    berkaitan.

  • 28

    BAB IV

    PAPARAN DAN ANALISIS DATA

    Penulis dalam melakukan penelitian menggunakan metode wawancara dan

    dokumentasi yang bertujuan untuk pengumpulan data, dalam pelaksanaan

    wawancara, penulis mewawancarai 5 orang mahasiswa tadris IPA dan salah satu

    dosen IPA IAIN Salatiga. Sedangkan metode dokumentasi dilakukan dengan

    melihat film A Plastic Ocean mengenai permasalahan lingkungan.

    Pengumpulan data dimulai dengan studi dokumentasi terhadap isi film A

    Plastic Ocean dengan melihat film tersebut dan mengambil data berupa foto

    mengenai permasalahn lingkungan yang ada di perairan dunia. Sedangkan kegiatan

    wawancara dengan mahasiswa tadris IPA dan dosen IPA IAIN Salatiga dilakukan

    pada akhir bulan Juli sampai bulan Agustus. Wawancara mahasiswa tadris IPA

    dilakukan secara daring dan wawancara dosen IPA IAIN Salatiga dilakukan secara

    langsung.

    Pelaksanaan kegiatan wawancara tersebut dapat terselesaikan dan

    menghasilkan data yang dibutuhkan oleh penulis, sehingga penulis dapat

    memaparkan data dan menganalisis data dari hasil wawancara tersebut. Adapun

    analisis hasil penelitiannya yaitu :

    1. Fenomena Sampah Plastik Untuk Menumbuhkan Sikap Peduli Lingkungan Di

    Kalangan Mahasiswa Tadris IPA

    Film A Plastic Ocean adalah film dokumenter yang menyajikan data-data

    dan penelitian mengenai sampah plastik yang ada di perairan dunia. Film ini

    bermula ketika seorang jurnalis Craig Leeson bersama teman-temanya mencari

  • 29

    paus biru di perairan pasific dan menemui sampah-sampah plastik yang

    mengambang di permukaan laut. Film A Plastic Ocean mempunyai durasi 1

    jam 40 menit dengan menyajikan fakta-fakta kerusakan lingkungan akibat

    sampah plastik yang ada di perairan dunia. Film ini dimainkan oleh Craig

    Leeson dan seorang penyelam perempuan yaitu Tanya Streeter yang dibantu

    oleh rekan-rekannya serta bekerja sama dengan ilmuwan.

    Pada kehidupan sehari-hari manusia tak terlepas dengan penggunaan plastik

    contohnya dalam memesan makanan dan minuman hampir sebagian besar

    meggunakan bahan plastik. Sifat plastik yang mudah di dapatkan, ringan dan

    harganya yang relatif murah membuat plastik menjadi idola bagi manusia di

    bumi. Jumlah penduduk dunia yang semakin bertambah per-tahun membuat

    tumpukan sampah yang menggunung tiap tahunnya. Indonesia sendiri pada

    tahun 2016 menghasilkan sampah mencapai 65,2 juta ton per tahun. Dari

    jumlah tersebut komposisi sampah plastik berkontribusi sebesar 16 persen, atau

    sekitar 10 juta ton. Hal yang sangat memprihatinka bagi lingkungan dan

    makhluk hidup di dalamnya dan perlu adanya kesadaran untuk peduli terhadap

    lingkungan.

    Dari pengamatan penulis dalam film A Plastic Ocean terdapat fenomena

    sampah plastik yang akan di paparkan sebagai berikut :

  • 30

    Tabel 4.1 Hasil Dokumentasi Fenomena Sampah Plastik Pada

    Film A Plastic Ocean

    Fenomena Dokumentasi Deskripsi

    Fenomena sampah

    plastik di perairan

    Gambar 4.1

    Gambar 4.2

    Gambar 4.3

    Gambar 4.4

    Gambar 4.1 – gambar 4.4

    merupakan fenomena

    sampah plastik yang

    terjadi di perairan Sri

    Lanka. Di Laut yang telah

    di tutup selama 40 tahun.

    Terlihat sampah berada di

    permukaan laut. Sampah

    yang mengambang berupa

    keranjang plastik, botol

    oli, sandal dan lain-lain.

    Gambar 4.5

    Gambar 4.5 – gambar 4.8

    merupakan fenomena

    sampah plastik di perairan

    Perancis. Tanya Streeter

    dan Mike de Gruy seorang

    marine biologist

    melakukan pengamatan di

  • 31

    Gambar 4.6

    Gambar 4.7

    Gambar 4.8

    perairan Perancis dengan

    menggunakan dua buah

    alat canggih yang

    diterjunkan ke dalam dasar

    laut untuk mengetahui

    keadaan sampah-sampah

    yang ada di dasar laut.

    Pada 375 meter atau 1200

    kaki dari permukaan laut

    terlihat sampah-sampah di

    dasar laut banyak di

    jumpai berupa botol, ban,

    plastik dan logam.

    Gambar 4.9

    Gambar 4.10

    Gambar 4.9 – gambar 4.12

    merupakan feenomena

    sampah di perairan utara

    pasific yang di peroleh

    dengan menggunakan alat

    untuk menyaring sampah

    di permukaan laut yang

    terlihat bersih, pada

    kenyataanya terdapat

    sampah plastik yang

    berukuran kecil atau di

    sebut dengan microplastik

    pada permukaan laut yang

    terlihat bersih. Sampah

  • 32

    Gambar 4.11

    Gambar 4.12

    yang berukuran kecil

    sering dianggap sebagai

    makanan oleh hewan laut.

    Gambar 4.13

    Gambar 4.14

    Gambar 4.15

    Gambar 4.13 – gambar

    4.16 merupakan fenomena

    sampah plastik di perairan

    30 mill sebelah utara Fiji di

    Pasifik Selatan. Dengan

    alat penyaring sampah di

    permukaan laut ditemukan

    sampah plastik berupa

    butiran putih yang

    merupakan jenis plastik

    berbahaya bagi biota laut.

  • 33

    Gambar 4.16

    Gambar 4.17

    Gambar 4.18

    Gambar 4.19

    Gambar 4.20

    Gambar 4.17 – 4.20

    merupakan fenomena

    sampah plastik yang

    terjadi di perairan

    Hongkong mengakibatkan

    pencemaran laut. Enam

    kontainer berisi barang

    berupa bahan polimer

    termo- plastik produksi

    Cina yang jatuh di perairan

    Hongkong menyebabkan

    pencemaran laut dan

    mengakibatkan ekosistem

    laut terganggu seperti hasil

    tangkapan ikan nelayan

    mengandung butiran

    plastik yang merupakan

    bahan polimer termo-

    plastik.

  • 34

    Gambar 4.21

    Gambar 4.22

    Gambar 4.23

    Gambar 4.24

    Gambar 4.21 – gambar

    4.24 merupakan fenomena

    sampah yang terjadi di

    Manila, Filipina terlihat

    sampah menggunung dan

    tanah yang bercampur

    sampah-sampah plastik.

    Penduduk Filipina yang

    tinggal di sekitar

    tumpukan sampah ketika

    sampah plastik di bakar

    penyakit pernafasan yang

    timbul seperti tubercolosis

    dan efisema dan tempat

    tinggal yang kumuh

    diantara sampah-sampah

    plastik yang terdapat di

    perairan Filipina

    Gambar 4.25

    Gambar 4.25 – gambar

    4.28 merupakan fenomena

    sampah di daerah Tuvalu

    700 mil laut di utara Fiji,

    terdapat tumpukan sampah

    yang sangat

    memprihatinkan, terdapat

    delapan keluarga yang

    tinggal di pesisir laut

    dengan kondisi tumpukan

  • 35

    Gambar 4.26

    Gambar 4.27

    Gambar 4.28

    sampah yang sangat

    menyeramkan dan

    menyebabkan adanya

    kematian akibat kanker di

    daerah tersebut.

    Gambar 4.29

    Gambar 4.30

    Gambar 4.31

    Gambar 4.29 – gambar

    4.31 merupakan proses

    pemecahahan plastik

    menjadi parttikel plastik

    yang lebih kecil yang

    disebut microplastic

  • 36

    Gambar 4.32

    Gambar 4.33

    Gambar 4.34

    Gambar 4.32 – gambar

    4.34 merupakan proses

    bagaimana ribuan sampah

    plastik masuk dalam

    Ocean yang dipengaruhi

    oleh angin dan saluran air

    yang bermuara ke laut

    seperti sungai dan danau.

    Fenomena Sampah

    Plastik Pada Hewan

    Gambar 4.35

    Gambar 4.36

    Gambarr 4.35 – gambar

    4.38 merupakan fenomena

    sampah plastik yang

    membuat hewan seperti

    ikan dan kura-kura

    terganggu aktivitas mereka

    sehingga menyebabkan

    kematian binatang-

    binatang tersebut. Seperti

    lumba-lumba yang terjerat

    plastik, kura-kura yang

    terlilit oleh jaring dan

    kura-kura yang mengira

    plastik yang melayang

    sebagai makanan.

  • 37

    Gambar 4.37

    Gambar 4.38

    Gambar 4.39

    Gambar 4.40

    Gambar 4.41

    Gambar 4.42

    Gambar 4.39 – gambar

    4.42 merupakan hasil

    penelitian Dr. Jennifer

    lavers seorang Seabirds

    Biologist bersama Craig

    Leeson yang membedah

    tubuh se-ekor burung laut

    yang ada di peairan pulau

    Lord Howe 600 Km

    sebelah timur laut Sydney.

    Keadaan isi perut burung

    laut tersebut berupa

    potongan sampah-sampah

    plastik setelah dihitung ada

    234 lembar plastik dan

    ketika di timbang 15% dari

    massa tubuh burung

    tersebut adalah plastik.

  • 38

    Gambar 4.43

    Gambar 4.44

    Gambar 4.45

    Gambar 4.46

    Gambar 4.43 – gambar

    4.46 Di pulau Midway

    Samudra Pasifik terdapat

    fenomena burung laut

    yang memuntahkan

    makanan dari tubuhnya

    berupa bahan-bahan

    plastik. Dan isi tubuh

    burung laut yang mati

    dibedah dan diperlihatkan

    banyak sampah-sampah

    plastik yang termakn oleh

    burung laut tersebut.

    Gambar 4.47

    Ganbar 4.47 – gambar 4.48

    merupakan fenomena

    sampah yang terdapat pada

    tubuh kura-kura yang

    berada Di perairan Asinara

    Itali, kura-kura yang di

    dalam perutnya terdapat

    sampah-sampah plastik.

  • 39

    Gambar 4.48

    Gambar 4.49

    Gambar 4.50

    Gambar 4.51

    Gambar 4.52

    Gambar 4.49 – gambar

    4.52 merupakan

    Microplastic yang

    termakan oleh biota laut

    mengandung racun yang

    diperoses di dalam tubuh

    biota laut. Secara tidak

    langsung microplastik

    memepengaruhi rantai

    makanan biota laut seperti

    ikan. Ikan yang

    mengandung microplastic

    ketika di konsumsi oleh

    manusia akan berdampak

    buruk bagi kesehatan.

    Fenomena Sampah

    Plastik Pada

    Kesehatan.

    Gambar 4.53

    Gambar 4.53 – gambar

    gambar 4.56 merupakan

    Penggunaan plastik yang

    dibakar sangat tidak baik

    bagi lingkungan dan

    berdampak buruk untuk

  • 40

    Gambar 4.54

    Gambar 4.55

    Gambar 4.56

    manusia. Plastik yang

    dibakar akan mengalami

    beberapa reaksi kimia

    yang menyebabkan

    gangguan kesehatan

    seperti gangguan

    pernafasan.

  • 41

    Tabel 4.2 Hasil Wawancara Mahasiswa dan Dosen Tadris IPA

    terhadap Fenomena Sampah Plastik Pada Film A Plastic Ocean

    Informan Deskripsi

    Mahasiswa FR: Film ini memberikan pesan bahwa limbah sampah plastik

    di lautan akan berdampak buruk bagi manusia dan hewan serta

    menyebabkan penyakit

    ES: Fenomena sampah plastik merupakan masalah yang

    berbahaya baik di darat dan di laut dan sulit di uraikan di alam

    dan hanya bisa dirubah ke bentuk lain

    MIF: Fenomena sampah plastik pada film A Plastic Ocean

    membuat saya tidak setuju dengan berkumpulnya sampah

    plastik di lautan sekarag bagaimana cara manusia menemukan

    solusi agar sampah plastik dapat terurai dan tidak berbahaya

    bagi lingkungan

    AR: Setelah melihat film A Plastic Ocean saya sadar bahwa

    penggunaan plastik yang selama ini kita gunakan seari-hari itu

    bisa menumpuk dan membahayakan bumi dan makhluk hidup.

    NN: Fenomena sampah plastik di film A Plastic Ocean sangat

    mengerikan dampak terhadap lingkungan sangat buruk karena

    plastik tidak dapat langsung di uraikan oleh alam dan

    membutuhkan waktu lama dan menjadi limbah

    Dosen RVS: Film ini menceritakan tentang sampah plastik yang sulit

    dihancurkan dan bersifat toxic. Sampah plastik menyebabkan

    beberapa penyakit seperti gangguan pernafasan, kanker, serta

    menyebabkan kematian. Sampah plastik juga menyebabkan

    kerusakan lingkungan jangka panjang karena sifat plastik yang

    sulit di urai baik di air maupun di tanah.

    Kesimpulan

    Film ini memberikan gambaran pada mahasiswa dan dosen bahwa sampah plastik

    dalam jangka panjang akan menyebabkan kerusakan lingkungan yang berdampak

  • 42

    buruk bagi makhluk hidup dan kesehatan karena sifat plastik yang sulit diuraikan

    dan beracun serta menumbuhkan kesadaran pada mahasiswa IPA akibat dampak

    buruk penggunaan plastik sehari-hari.

    Film A Plastic Ocean merupakan film dokumenter yang memberikan fakta-

    fakta kerusakan lingkungan akibat sampah plastik. Pada tabel 4.1 terdapat

    dokumentasi isi film A Plastic Ocean. Gambar – gambar dokumentasi tersebut

    menunjukkan fenomena sampah plastik yang mengakibatkan kerusakan

    lingkungan. Sampah plastik yang di gunakan di darat akan sampai ke perairan

    dengan bantuan angin dan arus perairan kecil seperti selokan, dan sungai yang akan

    bermuara ke laut. Sampah plastik baik di darat dan di air sangat sulit di uraikan.

    Sampah plastik yang sampai ke perairan akan terpecah menjadi partikel kecil yang

    disebut microplastic.

    Mikroplastik merupakan bagaian terkecil dari plastik yang berukuran >5

    mm. Mikroplastik yang masuk ke lingkungan akan terakumulasi di perairan dan

    tidak mudah dihilangkan karena sifatnya yang persisten. Banyaknya kelimpahan

    mikroplastik sangat dipengaruhi oleh aktivitas dan sumber pencemarnya

    (Ayuningtyas dkk, 2019:41). Mikroplastik ini akan berbahaya bagi biota laut seperti

    ikan, kura-kura dan burung laut. Biota laut mengira mikroplastic sebagai makanan

    sehingga akan berbahaya bagi biota laut dan menyebabkan kematian. Mikroplastik

    yang termakan oleh ikan akan bersifat racun sehingga akan berbahaya jika di

    konsumsi manusia. Fenomena sampah plastik di darat juga menjadi perhatian

    penting. Sampah plastik yang dibakar akan mengalami proses kimia dan

  • 43

    menghasilkan zat beracun sehingga akan menyebabkan gangguan kesehatan

    khususnya pada pernafasan seperti tubercolosis dan efisema.

    Fenomena sampah plastik pada film A Plastic Ocean ini memberikan

    gambaran pada mahasiswa dan dosen bahwa sampah plastik dalam jangka panjang

    akan menyebabkan kerusakan lingkungan yang berdampak buruk bagi makhluk

    hidup dan kesehatan karena sifat plastik yang sulit diuraikan dan beracun serta

    menumbuhkan kesadaran pada mahasiswa Tadris IPA akibat dampak buruk

    penggunaan plastik sehari-hari.

    2. Upaya Pengelolaan Lingkungan Akibat Sampah Plastik Pada Film A Plastic Ocean

    Film A Plastic Ocean memberikan fakta mengenai dampak sampah plastik

    di perairan disamping itu film ini memberikan solusi pengelolaan sampah plastik

    dari berbagai negara yang bisa dicontoh dan sebagai pengetahuan bagi mahasiswa

    Tadris IPA.

    Tabel 4.3 Hasil Dokumentasi Pengelolaan Lingkungan Pada

    Film A Plastic Ocean

    Negara Dokumentasi Deskripsi

    Filipina

    Gambar 4.57

    Gambar 4.57 – gambar

    4.59 Di Filipina,

    melakukan

    Bioremidasi dan

    Fitoremidasi sebagai

    langkah

    membersihkan

    lingkungan perairan

  • 44

    Gambar 4.58

    Gambar 4.59

    seperti sungai dari

    polutan.

    Jerman

    Gambar 4.60

    Gambar 4.61

    Gambar 4.60 – 4.61 Di

    Jerman, pengolahan

    botol-botol plastik

    tidak dibunag di

    tempat sampah, tetapi

    disetorkan pada

    sebuah mesin

    pengecek barcode

    botol sehingga

    kembali ke perusahaan

    pembuat botol

    minuman tersebut

    untuk di daur ulang

    dan di olah.

  • 45

    Inggris

    Gambar 4.62

    Gambar 4.63

    Gambar 4.62 – gambar

    4.63 Di Bristol Inggris,

    boto-botol plastik

    dirangkai menjadi

    sebuah pernak-pernik

    cantik yang bernilai

    seni sebagai pemanis

    di depan gedung.

    Irlandia

    Gambar 4.64

    Gambar 4.65

    Gambar 4.66

    Gambar 4.64 – gambar

    4.66 Di Negara

    Irlandia terdapat

    sebuah mesin

    pengolah sampah

    plastik ber-skala besar

    yang merubah sampah

    menjadi bahan bakar

    kendaraan sebagai

    upaya mengurangi

    pencemaran sampah

    plastik di lingkungan.

    Pengelolaan sampah plastik sangat diperlukan untuk menjaga

    keseimbangan alam. Manusia yang ada di bumi sudah semestinya memiliki

  • 46

    kesadaran akan lingkungan dan mengelolanya sebaik mungkin sehingga

    terjadi keselarasan dalam alam antara manusia dan komponen yang ada di

    dalam lingkungan seperti hewan dan tumbuhan. Pada tabel 4.4 terdapat

    dokumentasi berupa gambar pengelolaan sampah plastik di berbagai negara

    seperti Filipina, Jerman, Inggris, dan Irlandia.

    Di Filipina dalam pengelolaan lingkungan melakukan upaya berupa

    Bioremidasi dan Fitoremidasi. Menurut Priadie (2012:39) Bioremediasi

    merupakan penggunaan mikroorganisme yang telah dipilih untuk

    ditumbuhkan pada polutan tertentu sebagai upaya untuk menurunkan kadar

    polutan tersebut. Menurut Bahri dan Ambarwati (2018:139) Fitoremediasi

    adalah teknologi pembersihan, penghilangan atau pengurangan polutan

    berbahaya, seperti logam berat, pestisida, dan senyawa organik beracun

    dalam tanah atau air dengan menggunakan bantuan tanaman

    (hiperaccumulator plant).

    Bioremediasi dan fitoremediasi di Filipina dilakukan sebagai upaya

    untuk membuat lingkungan tetap seimbang dan salah satu upaya dalam

    menangani sampah plastik. Fitoremediasi yang ada pada film A Plastic

    Ocean menggunakan Vetiver Grass atau dapat disebut dengan akar wangi

    tanaman ini berfungsi untuk menyaring endapan, meningkatkan kekuatan

    tanah dan mendaur ulang nutrisi tanah.

    Jerman merupakan negara dengan tingkat daur ulang terbaik di

    dunia. Pengelolaan sampah di Jerman dalam film A Plastic Ocean langsung

    dilakukan oleh Craig Leeson yaitu dengan mengembalikan botol plastik

  • 47

    minuman yang telah diminum pada produsen pembuatan botol minuman

    dengan bantuan mesin barcode botol plastik sehingga botol plastik tersebut

    kembali pada produsen untuk didaur ulang.

    Di Inggris botol plastik di jadikan hiasan yang kreatif dan bernilai

    seni sedangkan di Irlandia sampah plastik diolah menjadi bahan bakar

    kendaraan dengan bantuan mesin pengelola sampah berskala besar. Upaya

    pengelolaan lingkungan sangat diperlukan untuk menjaga keseimbangan

    alam film ini memberikan gambaran dan pengetahuan pengelolaan sampah

    dari berbagai negara yang dapat ditiru dan sebagai wawasan terhadap

    lingkungan seperti mengenai bioremediasi dan fitoremediasi upaya

    pengelolaan lingkungan untuk kembali seimbang dengan bantuan

    mikroorganisme dan tumbuhan.

    3. Peran Film A Plastic Ocean Dalam Menumbuhkan Sikap Peduli

    Lingkungan Di Kalangan Mahasiswa Tadris IPA

    Tabel 4.4 Hasil Wawancara Mahasiswa Tadris IPA Terhadap

    Kesadaran Lingkungan dan Sikap Peduli Lingkungan Setelah

    Melihat Film A Plastic Ocean

    Informan Deskripsi

    Mahasiswa FR: Saya sadar bahwa dampak plastik sangat berbahaya bagi

    lingkungan dan kesehatan dan banyak makanan yang dikemas

    menggunakan plastik dimana hal tersebut tidak baik untuk

    kesehatan. Setelah mengetahui fenomena sampah plastik yang

    ingin saya lakukan menghimbau masyarakat untuk tidak

    membuang sampah di perairan, mendaur ulang sampah

    menjadi kerajinan.

  • 48

    ES: Film A Plastic Ocean ini dapat menyadarkan saya tentang

    bahaya sampah plastik. Setelah mengetahui fenomena sampah

    plsatik tersebut yang saya ingin lakukan adalah membatasi diri

    saya semaksimal mungkin untuk tidak membuang sampah

    plastik sembarangan terutama di selokan, sungai atau perairan

    lainnya dan menghimbau lingkungan di sekitar saya untuk

    tidak membuang sampah sembarangan, berusaha mengurangi

    penggunaan plastik pada kehidupan sehari-hari seperti

    menggunakan tas kain ketika berbelanja, membiasakan

    saudara-saudara untuk membawa tempat makan dan botol

    sendiri.

    MIF: Setelah melihat film A Plastic Ocean saya sadar bahwa

    sampah plastik sangat membahayakan sekali bagi lingkungan

    dan kesehatan. Setelah mengetahui fenomena sampah plastik

    pada film A Plastic Ocean pertama saya sadar diri terhadap

    sampah yang saya miliki, saya akan membuang sampah saya

    ke tong sampah, mempengaruhi kalangan terdekat untuk tidak

    membuang sampah sembarangan.

    AR: Setelah melihat film A Plastic Ocean saya sadar bahwa

    sampah plastik sangat berbahaya bagi kehidupan. Setelah

    melihat fenomena plastik pada film A Plastic Ocean yang saya

    lakukan pada diri sendiri tidak membuang sampah

    sembarangan, tidak memakai peralatan yang menggunakan

    plastik, mendaur ulang plastik yang masih bisa digunakan.

    NN: Setelah menonton film A Plastic Ocean ini saya makin

    sadar akan lingkungan. Setelah melihat fenomena sampah

    plastik di film A Plastic Ocean yang saya lakukan terhadap

    sampah plastik yaitu dengan membuang sampah pada

    tempatnya, mengurangi penggunaan plastik seperti kantong

    plastik, dan mengingatkan keluarga saya untuk tidak

    membuang sampah sembarangan.

  • 49

    Kesimpulan

    Kesadaran Lingkungan : Bagi Mahasiswa Tadris IPA film A Plastic Ocean

    memberikan kesadaran pada diri mereka bahwa dampak penggunaan plastik

    sangat berbahaya bagi lingkungan dan kehidupan.

    Sikap Peduli Lingkungan : Setelah melihat fenomena sampah plastik pada

    film A Plastic Ocean sikap yang ingin dilakukan mahasiswa IPA terhadap

    lingkungan yaitu: tidak membuang sampah plastik sembarangan,

    meminimalisisr penggunaan plastik, mendaur ulang sampah plastik dan

    menghimbau lingkungan disekitar mereka untuk tidak membuang sampah

    sembarangan.

    Tabel 4.5 Hasil Wawanca Dosen IPA Terkait Film A Plastic Ocean

    dalam Pembelajaran IPA

    Informan Deskripsi

    Dosen RVS: Film A Plastic Ocean ini memberikan gambaran pada

    mahasiswa tentang solusi yang bisa dilakukan dalam

    mengolah limbah plastik. Selain memberikan pesan tentang

    pengurangan penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-

    hari, film ini memberikan pengetahuan mengenai

    bioremediasi dan fitoremediasi. Mahasiswa memndapat

    wawasan tentang mikroorganisme yang dapat mendegradasi

    limbah dan tumbuhan yang dapat menyerap limbah atau

    bahan-bahan yang beracun dengan tujuan mengembalikan

    keadaan lingkungan agar kembali seimbang. Film ini bisa

    digunakan sebagai media pembelajaran yang tertuju pada

    pembelajaran sikap. Materi pada film ini menarik, film ini

    memberikan materi secara logis atau sesuai fakta,

    memberikan wawasan ilmiah. Film ini dapat digunakan

    sebagai media pembelajaran mata kuiah di Tadris IPA seperti

  • 50

    ekologi, kependudukan dan lingkungan hidup (EKLH), kimia

    lingkungan dan biologi lingkungan.

    Kesimpulan

    Peran Film A Plastic Ocean dalam pembelajaran IPA yaitu sebagai suatu

    media pembelajaran yang berisi pembelajaran sikap, materi dan wawasan

    ilmiah untuk mahasiswa Tadris IPA yang dapat digunakan di beberapa mata

    kuliah Tadris IPA seperti EKLH, kimia lingkungan dan biologi lingkungan

    Tabel 4.6 Peran Film A Plastic Ocean

    Peran film A Plastic Ocean dalam Pembelajaran IPA

    Pembelajaran Sikap Kesadaran lingkungan dan sikap peduli

    lingkungan, sikap ilmiah

    Wawasan Lingkungan Bioremediasi, Fitoremediasi

    Materi Ekologi, Kimia, Biologi

    Film A Plastic Ocean ini merupakan film yang memiliki peran sangat

    besar dalam menumbuhkan sikap peduli lingkungan di kalangan mahasiswa

    Tadris IPA IAIN Salatiga. Bagi Mahasiswa Tadris IPA film A Plastic Ocean

    memberikan kesadaran pada diri mereka tentang dampak penggunaan plastik

    yang sangat berbahaya bagi lingkungan dan kehidupan sehingga muncul

    keinginan pada diri mereka berupa sikap peduli terhadap lingkungan. Sikap

    peduli lingkungan ini seperti tidak membuang sampah plastik sembarangan,

    meminimalisisr penggunaan plastik, mendaur ulang sampah plastik dan

    menghimbau lingkungan disekitar mereka untuk tidak membuang sampah

    sembarangan.

  • 51

    Film A Plastic Ocean selain sebagai film yang dapat menumbuhkan

    kesadaran mahasiswa terhadap lingkungan. Film ini dapat digunakan sebagai

    media pembelajaran IPA dalam perkuliahan. Berdasarkan wawancara dosen

    IPA IAIN Salatiga sebagai ahli dalam materi. Film ini dapat menjadi sebuah

    wawasan dan pembelajaran sikap karena film ini menyajikan fakta-fakta nyata

    kerusakan lingkungan akibat sampah plastik, menunjukkan akibat penggunaan

    sampah plastik. Film ini memberikan materi-materi IPA yang berkaitan

    tentang lingkungan serta memberikan wawasan ilmiah mengenai lingkungan

    yang di dukung dengan penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan serta

    solusi yang dapat dicontoh untuk menanggulangi lingkungan akibat sampah

    plastik. Film A Plastic Ocean ini dapat digunakan sebagai media pembelajaran

    pada beberapa mata kuliah seperti ekologi, kimia dan biologi.

  • 52

    BAB V

    PENUTUP

    A. Kesimpulan

    1. Sampah plastik merupakan permasalahan yang sangat berdampak

    buruk bagi lingkungan sifatnya yang sulit di uraikan dan beracun dapat

    menyebabkan gangguan kesehatan. Film A Plastic Ocean ini

    merupakan salah satu film dokumenter yang memberikan fakta-fakta

    penting sampah plastik yang berakibat sangat buruk bagi keseimbangan

    alam disertai penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan membuat film ini

    berpotensi sebagai film yang dapat memberikan kesadaran untuk peduli

    terhadap lingkungan sehingga dapat mempengaruhi perilaku seseorang

    pada lingkungannya.

    2. Film A Plastic Ocean memberikan wawasan pengelolaan lingkungan

    yang di lakukan oleh beberapa negara seperti di Filipina, Jerman dan

    Inggris dan Irlandia. Negara-negara tersebut sudah memiliki kebijakan

    mengenai pengelolaan lingkungan seperti di Filipina adanya

    bioremediasi dan fitoremediasi, di Jerman negara yang mempunyai

    sistem pengelolaan sampah terbaik khususnya pada botol plastik, di

    Inggris botol mineral di daur ulang menjadi pernak-pernik yang indah

    sebagai hiasan di depan gedung dan di Irlandia sampah plasti diolah

    menjadi bahan bakar kendaraan.

    3. Peran Film A Plastic Ocean dalam menumbuhkan sikap peduli

    lingkungan yaitu menyadarkan mahasiswa pada lingkungan dan

  • 53

    memunculkan sikap peduli lingkungan yang ingin mereka lakukan.

    Film ini dapat digunakan sebagai media pembelajaran IPA terkait

    lingkungan.

    B. Saran

    Melihat dampak sampah plastik yang sangat buruk bagi lingkungan

    maka saran yang dapat diberikan khususnya kepada mahasiswa Tadris IPA

    dan keluarga besar Tadris IPA IAIN Salatiga untuk menjaga lingkungan

    dari konsumsi sampah plastik yang berlebihan untuk membuat lingkungan

    menjadi seimbang dan mengurangi dampak buruk sampah plastik pada

    makhluk hidup.

  • 54

    DAFTAR PUSTAKA

    Ambarwati, Yuli & Syaiful Bahri. 2018. Fitoremediasi Limbah Logam Berat

    dengan Tumbuhan Akar Wangi. Analit: Analytical and Environmental

    Chemistry. Vol. 3, No. 02. E-ISSN:2540-8267.

    Aris, Kurniawan. 2020. “Pengertian Mahasiswa Menurut Para Ahli Beserta Peran

    Dan Fungsinya”. https://www.gurupendidikan.co.id/pengertian-

    mahasiswa/. Diakses pada 30 Mei jam 10.00 WIB.

    Ayuningtyas, dkk. 2019. Kelimpahan Mikroplastik Pada Perairan Di Banyuurip,

    Gresik, Jawa Timur. Journal of Fisheries and Marine Research. Vol. 3,

    No 1. ISSN: 2581-0294.

    Cahyadi, Ani. 2019. Pengembangan Media dan Sumber Belajar:Teori dan Prosedur.

    Serang:Laksita.

    Cici, Yulianti. 2014. Respon Siswa Terhadap Film Dokumenter Sebagai Media

    Pembelajaran Materi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan. Jurnal

    Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa. No. 3, Vol. 5.

    Cordova, M. Reza. 2017. Pencemaran Plastik Di Laut. Oseana. Vol. XLII , No. 3.

    ISSN 0216-1877.

    Desfandi, Mirza. 2015. Mewujudkan Masyarakat Berkarakter Peduli Lingkungan

    Melalui Program Adiwiyata. Sosio Didaktika: Social Science Education

    Journal. Vol. 2, No. 1. E-ISSN: 2442-9430.

    Desstya, Anatri. 2014. Kedudukan dan Aplikasi Pendidikan Sains Di Sekolah

    Dasar. Profesi Pendidikan Dasar. No. 2, Vol.1. publikasiilmiah ums.ac.id.

    Diakses pada tanggal 25 juni 2020 jam 15.00 WIB.

    Diah, Eva Anggraeni. 2018. Hakikat Manusia Dan Lingkungan Dalam Perspektif

    Ekologi Islam. Skripsi. Fakultas Ushuluddin Dan Studi Agama Universitas

    Islam Negeri Raden Intan Lampung.

    Ega, K. 2016. Komunikasi Lingkungan Di Indonesia Dalam Film The Years of

    Living Dangerously. Skripsi, Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam

    Bandung.

    https://www.gurupendidikan.co.id/pengertian-mahasiswa/https://www.gurupendidikan.co.id/pengertian-mahasiswa/

  • 55

    Hardani, dkk. 2020. Metode Penelitian Kualitatif & Kuantitatif. Yogyakarta:CV.

    Pustaka Ilmu.

    Juanda. 2019. Ekokritik Film Avatar Karya James Cameron Sarana Pendidikan

    Lingkungan Siswa. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Vol.

    8, No 1. ISSN:2252-6722.

    Lestari, Yeni.2018. Penanaman Nilai Peduli Lingkungan Dalam Pembelajaran Ilmu

    Pengetahuan Alam. Trihayu: Jurnal Pendidikan Ke-SD-an. Vol. 4, No.2.

    ISSN Online:2579-5120

    Ma’zumi, dkk. 2019. Pendidikan Dalam Perspektif Al-Qur’an Dan Al-Sunnah:

    Kajian Atas Istilah Tarbiyah, Taklim, Tadris, Ta’dib dan Tazkiyah.

    TARBAWY: Indonesian Journal of Islamic Education. Vol. 6, No. 2. ISSN

    2599-2481.

    Mariana, Alit Made & Wandy Praginda. 2009. Hakikat IPA Dan Pendidikan IPA.

    Bandung:PPTK IPA.

    Masdudin, Ivan. 2011. Mengenal Dunia Film. Jakarta:Multi Kreasi Satudelapan.

    Mega, Anisa. 2019. “A Plastic Ocean: Plastik itu Mengerikan Karena Tahan Lama”.

    https://www.greeners.co/gaya-hidup/a-plastic-ocean-plastik-itu-

    mengerikan-karena-tahan-lama/. Diakses pada 17 Mei jam 10.00 WIB.

    Moleong, Lexy J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja

    Rosdkarya

    Nilamsari, Natalina. 2014. Memahami Studi Dokumen Dalam Penelitian Kualitatif.

    Jurnal Wacana. Vol.XIII, No 2.

    Priadie, Bambang. 2012. Teknik Bioremediasi Sebagai Alternatif dalam Upaya

    Pengendalian Pencemaran Lingkungan. Jurnal Ilmu Lingkungan. Vol.

    Issue 1. ISSN:1829-8907.

    Purwaningrum, P. 2016. Upaya Mengurangi Timbulan Sampah Plastik Di

    Lingkungan. Indonesian Journal of Urban and Environmental

    Technology. Vol.8, No.2.141-147.

    Purwoko. 2019. Darurat Sampah Bukan Fatamorgana. Majalah Media Keuangan.

    Laporan Utama hal 19. Vol. XIV, No. 144. ISSN: 1907-6320.

  • 56

    Qodriyatun, Sri Nurhayati. 2018. Sampah Plastik:Dampaknya tehadap Pariwisata

    dan solusi. Info Singkat: Kajian Singkat Terhadap Isu Aktual dan

    Strategis. Vol X, No 23. ISSN: 2088-2351.

    Rusdina, A. 2015. Membumikan Etika Lingkungan Bagi Upaya Membudayakan

    Pengelolaan Lingkungan Yang Bertanggung Jawab. Jurnal Istek. Vol. IX,

    No 2. ISSN 1979-8911.

    Salim & Syahrum. 2012. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung:Citapustaka

    Media.

    Satrianawati. 2018. Media dan Sumber Belajar. Yogyakarta:Deepublish.

    Siyoto, Sandu & Ali Sodik. 2015. Dasar Metodologi Penelitian.

    Yogyakarta:Literasi Media Publishing.

    Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D.

    Bandung:Alfabeta.

    Tafonao, Talizaro. 2018. Peranan Media Pembelajaran Dalam Meningkatkan Minat

    Belajar Mahasiswa. Jurnal Komunikasi Pendidikan.Vol. 2, No. 2.

    ISSN:2549-4163.

    Tamara, Riana Monalisa. 2016.Peranan Lingkungan Sosial Terhadap Pembentukan

    Sikap Peduli Lingkungan Peserta Didik Di SMA Negeri Kabupaten

    Cianjur. Gea: Jurnal Pendidikan Geografi. Vol.16, No. 01. ISSN:2549-

    7529.

    Walidin, dkk.2015. Metodologi Penelitian Kualitatif & Grounded Theory. Aceh:

    FTK Ar-Raniry Press.

    Yasa, dkk.2019. Pemanfaatan Film Dokumenter The Cove Sebagai Media

    Kampanye Penyelamatan Lumba. Gorga: Jurnal Seni Rupa. Vol. 8, No.2.

    ISSN:2580-2380.

  • 57

    LAMPIRAN

    Lampiran 1

    Wawancara Daring Mahasiswa Tadris IPA

    Wawancara Langsung Dosen IPA IAIN Salatiga

  • 58

    Lampiran 2

    Instrumen Wawancara

    Pedoman Wawancara Mahasiswa Tadris IPA

    Hari/Tanggal :

    Nama :

    Status :

    No Pertanyaan Jawaban

    1 Bagaimana reaksi anda setelah menonton film

    A Plastic Ocean ?

    2 Apa saja materi IPA yang anda bisa ambil dari

    film A Plastic Ocean ?

    3 Bagaimana pendapat anda tentang fenomena

    sampah plastic yang ditunjukkan pada film A

    Plastic Ocean yang telah anda lihat?

    4 Menurut anda, apakah setelah menonton film A

    Plastic Ocean anda masih ingin membuang

    sampah-sampah plastik seperti botol plastik

    sembarangan?

    5 Menurut anda, apakah setelah menonton film A

    Plastic Ocean anda sadar bahwa sampah

    plastik sangat bahaya bagi kesehatan dan

    merusak lingkungan?

    6 Apakah yang anda ingin lakukan setelah

    mengetahui fenomena sampah plastik yang

    sangat mengerikan di perairan dunia ?

    7 Bagian mana dalam film A Plastic Ocean yang

    membuat anda merasa bahwa sampah plastik

    sangat mengerikan ?

  • 59

    Instrumen Wawancara

    Pedoman Wawancara Dosen IPA

    Hari/Tanggal :

    Tempat :

    Nama :

    Jabatan :

    No Pertanyaan Jawaban

    1 Menurut Bapak/Ibu apakah film A Plastic

    Ocean dapat digunakan sebagai media

    pembelajaran mahasiswa tadris IPA?

    2 Apakah film A Plastic Ocean untuk media

    pembelajaran IPA juga dapat digunakan untuk

    menanamkan sikap peduli lingkungan di

    kalangan mahasiswa Tadris IPA?

    3 Menurut Bapak/Ibu, apa sajakah fakta/

    fenomena dalam film dokumenter A Plastic

    Ocean yang dapat memberikan gambaran

    penting untuk menumbuhkan sikap peduli

    lingkungan bagi mahasiswa Tadris IPA?

    4 Menurut Bapak/Ibu apakah pesan yang

    terdapat dalam film A Plastic Ocean jika

    digunakan untuk media pembelajaran

    mahasiswa Tadris IPA?

    5 Bagaimana menurut bapak/ibu tentang materi

    IPA yang tersirat dalam film A Plastic Ocean ?

  • 60

    Lampiran 3

    Wawancara Mahasiswa Tadris IPA

    Hari/Tanggal : Rabu, 29 Juli 2020

    Nama : Farah Rahmawati

    Status : Mahasiswa Tadris IPA

    No Pertanyaan Jawaban