sosiologi. perubahan sosial

Post on 30-Jun-2015

929 Views

Category:

Health & Medicine

2 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

PERUBAHAN SOSIALPengertian & Faktor

Pengertian

Perubahan sosial sebagai perubahan-perubahan yang terjadi dalam struktur dan fungsi masyarakat (Kingsley Davis).

Segala perubahan-perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan di dalam suatu masyarakat, yang mempengaruhi sistem sosial, termasuk di dalamnya nilai-nilai, sikap, dan pola perilaku di antara kelompok-kelompok dalam masyarakat (Selo Sumarjan).

Setiap perubahan yang terjadi dalam struktur masyarakat atau perubahan dalam organisasi sosial masyarakat (Bruce J. Cohen).

Teori Perubahan Sosial

Teori EvolusiMasyarakat sebagai perkembangan dari bentuk yang sederhana menjadi bentuk-bentuk yang lebih kompleks. Masyarakat yang lebih maju akan lebih progresif daripada masyarakat lainnya.

Teori SiklusMasyarakat yang berputar melewati tahap-tahap yang berbeda-beda, akan tetapi tahap-tahap ini lebih bersifat berulang (pengulangan).

Bentuk Perubahan Sosial

Perubahan lambat dan cepat Perubahan kecil dan besar Perubahan dikehendaki/direncanakan dan

perubahan tak dikehendaki/ tak direncanakan.

Faktor Perubahan Sosial

Faktor GeografisLingkungan fisik mempengaruhi penduduk untuk mudah atau sulit mengalami perubahan.

Faktor TeknologiHasil karya manusia yang memiliki dampak besar baik secara konstruktif maupun destruktif.

Faktor IdeologiKeyakinan dan nilai-nilai yang kompleks, ada pada setiap masyarakat. Ideologi dapat dijadikan alat untuk memelihara keadaan, akan tetapi ia akan membantu mempercepat timbulnya perubahan.

Faktor Kepemimpinan (individu)Adanya pemimpin kharismatik, unggulan, yang mampu menarik pengikut dalam jumlah yang besar.

Faktor Pendudukpeningkatan atau penurunan jumlah penduduk secara radikal dapat menjadi faktor sebab timbulnya perubahan sosial.

Faktor Pendorong

1. Kontak dengan kebudayaan lain.2. Sistem pendidikan formal yang maju.3. Sikap menghargai hasil karya seseorang4. Toleransi .5. Sistem terbuka lapisan masyarakat.6. Penduduk yang heterogen.7. Ketidakpuasan masyarakat dalam bidang

kehidupan.8. Orientasi ke masa depan. 9. Usaha manusia sebagai patokan nilai.

Faktor Penghambat

1. Isolasi.2. Iptek yang lambat.3. Sifat masyarakat yang tradisional.4. Rasa takut akan terjadinya kegoyahan

dalam integrasi budaya.5. Hambatan yang bersifat idiologis.6. Prasangka terhadap hal yang baru.7. Adat/kebiasaan.

top related