enzim

Post on 13-Nov-2015

8 Views

Category:

Documents

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

Biologi tentang enzim

TRANSCRIPT

Enzim

Enzim adalah suatu molekul yang dapat mengontrol kecepatan metabolisme tubuh. Enzim merupakan katalis yang terbuat dari protein, dalam hal ini enzim tidak ikut serta pengubahan suatu zat dan dapat digunakan secara berulang kali.

Sifat enzim antara lain:1. Bersifat sebagai katalis, artinya enzim dapat mempercepat berbagai reaksi kimia di dalam sel. 2. Bersifat spesifik, yaitu hanya mengatalis reaksi kimia tertentuBekerja secara bolak-balik, artinya enzim tidak mempengaruhi arah reaksi sehingga dapat bekerja bolak-balik sampai akhirnya sampai terjadi keseimbangan.3. Mempunyai nama tertentu yang bersifat khusus.4. Aktif dalam jumlah yang sangat sedikit.5. Struktur kimia enzim yaitu enzim terdiri atas zat non protein (kofaktor) dan protein (apoenzim).

Ada 3 jenis kofaktor, yaitu:1. Gugus prostetik, adalah senyawa non protein yang terikat secara permanen pada apoenzim.2. Koenzim, adalah senyawa organik yang menjadi bagian sementara dari enzim, yaitu pada saat berlangsung katalis.3. Ion logam, dapat membentuk ikatan dengan sisi aktif dan substrat. Contohnya: Cu, Fe, Mn, Ca, K dan Co.

Macam-macam enzim berdasarkan tipe reaksi kimia yang dikatalisis, antara lain:1. Enzim Hidrolisis 2. Enzim Oksidasi-Reduksi3. Fosforilase4. Transferase5. Karboksilase

Fungsi enzim, yaitu :1. Enzim dalam diagnosa klinik- Sebagai indikator penyakit- Sebagai pereaksi uji untuk mengetahuikonsentrasi metabolit2. Enzim dalam bidang industria. Amilase: untuk zat pemanis dan fermentasib. Invertase: pembuatan gula invert untuk kembang gula rotic. Papain: pelunak dagingd. Renin: pembekuan susu pada pembuatan kejue. Oksidase glukosa: menghasilkan sirup gandum berkadar fruktosa tinggi (pemanis)f. Protease mikrobial: bahan tambahan detergen, pelunak daging

Faktor-faktor yang mempengaruhi kerja enzim, yaitu :a. Temperaturb. Perubahan pHc. Konsentrasi enzim dan substratd. Konsentrasi enzim dan substrat

Mekanisme kerja enzim

Model kunci gembok: enzim dimisalkan sebagai gembok karena memiliki sebuah bagian kecil yang dapat berikatan dngan substrat. Bagian tersebut sisi aktif. Substrat dimisalakan sebagai kunci karena dapat berikatan secara pas dengan sisi aktif enzim (gembok).Induksi pas (Model induced fit): sisi aktif enzim dapat berubah bentuksesuai dengan bentuk substrat.Enzim merupakan senyawa yang tersusun dari protein yang bertanggung jawab dalam kelancaran sistem pencernaan, penyerapan, dan mengatur pengangkutan nutrisi untuk digunakan oleh sel di seluruh tubuh serta membuang sampah hasil metabolisme tubuh.Enzim yang berperan dalam pembersihan sampah metabolisme adalah sekelompok enzim oksidatif yang secarakeseluruhan disebut enzim sitokrom P450. Selain itu, enzim hepar glutation S-transferase, memerlukan glutation sebagai bahan bakunya untuk mengikat toksin dan membuangnya melalui urin, sedangkan enzim superoksida dismutase berfungsi menetralkan racun radikal bebas. Sumber enzim pencernaan yang banyak digunakan adalah ekstrak pankreas hewan dan ekstrak jamur Aspergillus oryzae. Glutation diperoleh juga dari Silybum marianum. Sebagai bahan dasar (kofaktor enzim) pembentukan enzim pencernaan diperlukan vitamin B kompleks dan magnesium. Untuk enzim antioksidan superoksida dismutase diperlukan tembaga, seng, dan mangan, sedangkan untuk enzim katalase diperlukan zat besi, dan glutation peroksidase diperlukan selenium.Enzim merupakan suatu molekul protein kompleks yang dihasilkan oleh sel hidup dan bekerja sebagai katalisator dalam berbagai proses kimia di dalam tubuh makhluk hidup.

top related