amandemen kontrak

Upload: andhi-kustama

Post on 03-Mar-2016

254 views

Category:

Documents


12 download

DESCRIPTION

contoh

TRANSCRIPT

AMANDEMEN IISURAT PERJANJIAN KERJA

Nomor : 031.PJ/061/JMK/2007

ANTARA

PT. PLN (Persero) JASA MANAJEMEN KONSTRUKSI

DAN

DARUSALAMTENTANG

TENAGA KERJA WAKTU TERTENTU (TKWT)

Amandemen II terhadap Surat Perjanjian Kerja antara PT. PLN (Persero) Jasa Manajemen Konstruksi dan Darusalam tentang Tenaga Kerja Waktu Tertentu (TKWT), Amandemen ini dibuat dan ditandatangani pada hari Senin, tanggal 31 bulan Agustus tahun Dua Ribu Sembilan (31 Agustus 2009), oleh dan antara:

I. PT. PLN (Persero) JASA MANAJEMEN KONSTRUKSI, suatu perseroan terbatas yang berbentuk persero, didirikan menurut hukum Republik Indonesia, berkedudukan di Jl. Raya Pluit Utara No. 2B Muara Karang Jakarta Utara 14061, dalam perbuatan hukum ini diwakili secara sah oleh Ir. SUDIRMAN, MM. selaku General Manager sesuai dengan SK DIR No. 1876.K/426/DIR/2009 tanggal 27 April 2009, selanjutnya dalam Amandemen ini disebut sebagai PIHAK PERTAMAII. DARUSALAM, yang beralamat dan bertempat tinggal di Jalan Surowongso nomor 202 RT 2/RW II Karang Bong Gedangan Sidoarjo, telephone 031-70967330 / 085648909411, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama pribadi, selanjutnya dalam perjanjian kerja ini disebut sebagai PIHAK KEDUA.Selanjutnya secara sendiri-sendiri disebut sebagai PIHAK, secara bersama-sama disebut PARA PIHAK.

PARA PIHAK terlebih dahulu menerangkan hal-hal sebagai berikut:

a. bahwa PARA PIHAK telah mengikatkan diri dalam Perjanjian Nomor: 031.PJ/061/JMK/2007, tanggal 31 Agustus 2007 tentang Tenaga Kerja Waktu Tertentu (TKWT), untuk selanjutnya disebut Perjanjian;

b. bahwa dalam pelaksanaan pekerjaan berdasarkan Perjanjian tersebut diatas, terdapat pasal-pasal yang berubah sehingga perlu dibuat Amandemen;c. bahwa berdasarkan Surat No. 079/613/KTSK PLTU 2 JATIM/2009 tanggal 27 Mei 2009 mengenai perpanjangan kontrak TKWT yang bersangkutan; d. bahwa Amandemen sebagaimana tersebut diatas dibuat berdasarkan persetujuan bersama dan ditandatangani oleh PARA PIHAK meliputi beberapa hal sebagai berikut:PASAL IDalam Surat Perjanjian Kerja pasal 4 ayat (1) yang semula berbunyi:

PIHAK KEDUA harus melaksanakan tugas pekerjaan sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 perjanjian ini dalam waktu 24 (dua puluh empat) bulan terhitung tanggal 01 September 2007 sampai dengan 31 Agustus 2009.

Berubah Menjadi:

PIHAK KEDUA harus melaksanakan tugas pekerjaan sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 perjanjian ini dalam waktu 24 (dua puluh empat) bulan terhitung tanggal 01 September 2007 sampai dengan 31 Agustus 2009. dan diperpanjang selama 12 (dua belas) bulan terhitung tanggal 01 September 2009 sampai dengan 31 Agustus 2010.PASAL II

(1) Amandemen ini merupakan bagian dan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan Perjanjian.(2) Syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang telah diatur dalam Perjanjian sepanjang tidak diubah berdasarkan Amandemen dinyatakan tetap berlaku dan mengikat PARA PIHAK

PASAL III

Untuk pelaksanaan teknis pekerjaan selanjutnya, pihak pertama akan memberikan pengarahan kepada pihak kedua dan oleh karena itu pihak kedua wajib menghadap kepada Pihak Pertama sebelum mulai melaksanakan pekerjaannya.

PASAL IV

Pada saat perpanjangan perjanjian kerja waktu tertentu ini berakhir, pihak kedua menyatakan tidak akan menuntut kompensasi dalam bentuk apa pun dari pihak pertama.

PASAL V

Perpanjangan perjanjian ini dibuat dan ditamdatangani oleh pihak pertama dan pihak kedua dalam keadaan sadar sehat jasmani rohani, serta tanpa paksaan/tekanan dari pihak mana pun juga.

Demikian Amandemen ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) asli, bermaterai cukup dan sama bunyinya serta masing-masing mempunyai kekuatan hukum yang sama, yang ditandatangani pada hari dan tanggal yang telah disebutkan pada awal.

PIHAK KEDUA

PIHAK PERTAMA

DARUSALAM

Ir. SUDIRMAN, MM