akuntansi itu mudah

3

Click here to load reader

Upload: yuriyandhi

Post on 22-Jun-2015

10 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Akuntansi Itu Mudah

Akuntansi Itu Mudah

Rasio Keuangan : Rasio Penjualan Bersih Terhadap Aktiva - Memahami Akuntansi dengan Kesederhanaan

   

Home » Analisis Keuangan » Rasio Keuangan : Rasio Penjualan Bersih Terhadap Aktiva

Rasio Keuangan : Rasio Penjualan Bersih Terhadap Aktiva

Tuesday, October 9th, 2012 | on Analisis Keuangan

Rasio Penjualan Bersih Terhadap AktivaDiposkan Oleh Oni Zamroni

Rasio penjualan bersih terhadap aktiva. Rasio ini mengukur seberapa efektif perusahaan dalam menggunakan aktivanya untuk menghasilkan penjualan. Rasio yang tinggi menunjukkan penggunaan aktiva yang efektif.

Aktiva yang digunakan dalam menghitung rasio bisa berupa total aktiva pada akhir tahun, total aktiva rata-rata pada awal dan akhir tahun, atau aktiva rata-rata bulanan. Untuk ilustrasi kali ini, kita akan menggunakan total aktiva rata-rata pada awal dan akhir tahun. Adapun rumus rasio penjualan bersih terhadap aktiva sebagai berikut:

Rumus rasio penjualan bersih terhadap aktiva = Penjualan bersih / Total aktiva rata-rata

Page 2: Akuntansi Itu Mudah

Untuk mengilustrasikan penggunaan rasio ini, kita ambil contoh laporan keuangan tahun 2011 pada PT. Zamroni Kasep dan PT. Salazam:

PT.Zamroni Kasep

PT.Salazam

Penjualan bersih 38.236.000,- 23.649.000,-Total aktiva  - Awal tahun 33.130.000,- 17.102.000,-- Akhir tahun 36.137.000,- 22.088.000,-

Rasio penjualan bersih terhadap aktiva untuk masing-masing perusahaan adalah sebagai berikut:

PT.Zamroni Kasep

PT.Salazam

Rasio penjualan bersih terhadap aktiva: 1,10* 1,21**

* 38.236.000 / [(33.130.000+36.137.000) / 2]

** 23.649.000 / [(17.102.000+22.088.000) / 2]

Berdasarkan rasio ini, PT. Salazam terlihat lebih baik daripada PT. Zamroni Kasep dalam memanfaatkan aktiva untuk menghasilkan penjualan. Pembandingan rasio ini dari waktu ke waktu untuk PT. Zamroni Kasep dan PT. Salazam, dan dengan rata-rata industri akan memberikan dasar yang baik untuk interpretasi kinerja keuangan masing-masing perusahaan. Baca rasio keuangan lainnya.

Jika dirasa bermanfaat silahkan share artikel ini kepada rekan yang lain ^_^

Terimakasih sudah menyempatkan waktu membaca artikel Rasio Keuangan : Rasio Penjualan Bersih Terhadap Aktiva pada blog kami. Harapan kami semoga artikel ini dapat memberikan nilai tambah untuk anda. Saran dan kritik yang konstruktif sangat kami harapkan guna kemajuan blog kami di masa depan, silahkan menuju page contact us. Sukses untuk karir dan kehidupan anda. Oni Zamroni

 

Page 3: Akuntansi Itu Mudah