119542681-trauma-genu

Upload: muhamad-rasyid-ridho

Post on 29-Oct-2015

150 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

TRAUMA GENU

GAMBARAN MRI PADA TRAUMA GENUBy:Ferda Puspalina70.2008.048PendahuluanMRI (Magnetic Resonance Imaging) merupakan suatu alat diagnostik mutakhir untuk memeriksa dan mendeteksi kelainan dalam tubuh dengan menggunakan medan magnet yang besar dan gelombang frekuensi radio, tanpa operasi, penggunaan sinar X, ataupun bahan radioaktifTrauma pada sendi lutut dapat menyebabkan fraktur distal femur, tibial plateau, ruptur ligamen dan robkan pada meniskus karena pada sendi lutut banyak terdapat jaringan lunak. Pemeriksaan MRI adalah modalitas yang sangat penting guna tercapainya diagnosa yang tepat karena dengan pemeriksaan MRI ligament d sendi lutut dan kerusakan pada jaringan lunak lain dapat terlihat dengan sangat jelas.Definisi MRI

Magnetic Resonance Imaging (MRI) adalah suatu alat kedokteran di bidang pemeriksaan diagnostik radiologi, yang menghasilkan rekaman gambar potongan penampang tubuh/organ manusia dengan menggunakan medan magnet berkekuatan antara 0,064 1,5 tesla (1 tesla = 1000 Gauss) dan resonansi getaran terhadap inti atom hydrogen. Produksi sinyal MRI. Ketika pulse radio frekuensi dihentikan, vector magnetik (atom H) akan sejajar kembali dengan medan magnet dan melepaskan energy berupa sinyal yang diterima oleh radio ferukensi coil. Sinyal akan dianalisa oleh computer untuk menghasilkan gambar.

Prinsip kerja MRI

Kelebihan MRIMRI lebih baik mendeteksi beberapa kelainan pada jaringan lunakMampu memberi gambaran detail anatomi dengan lebih jelas. Tidak terganggu oleh artefak tulangMampu melakukan pemeriksaan fungsional seperti pemeriksaan difusi, perfusi dan spektroskopiMampu membuat gambaran potongan melintang, tegak, dan miring tanpa merubah posisi pasien. MRI tidak menggunakan radiasi pengion.

Kekurangan MRI

Biaya penggunaan MRI yang sangat tinggiAdanya artefak yang sangat bermacam-macam.Kurang sensitif untuk melihat adanya kalsifikasi dan perdarahan akut.Kurang sensitif untuk melihat gambaran tulang secara terperinci.Penggunaan bahan logam di tubuh seperti pacemaker jantung atau klip pada aneurysma dapat membahayakan pasien selama pemeriksaan.MRI tidak disarankan untuk pasien yang terluka (injured) secara akut.

Risiko penggunaan MRITerdapat resiko pengunaan obat sedatif yang berlebihan jika digunakan obat sedatif.Penggunaan bahan logam di tubuh seperti pacemaker jantung atau klip pada aneurysma dapat membahayakan pasien selama pemeriksaanResiko reaksi alergi jika bahan kontras disuntikkanPenyuntikkan dosis tinggi gandolinum sebagai bahan kontras dapat menyebabkan komplikasi pada pasien dengan fungsi ginjal jelek.

Anatomi sendi lutut: Sendi lutut merupakan sendi sinovial terbesar pada tubuh. Sendi lutut terdiri dari:Artikulasi antara femur dan tibia, merupakan sendi penahan beban (weightbearing joint)Artikulasi antara patella dan femur

Gambaran MRI pada trauma genu

Ini gambar MRI sagital menunjukkan hubungan berbagai struktur dari lutut. Femur distal (F), tibia proksimal (T), dan patela (P) membentuk sendi lutut. Ligamen mendukung dan menstabilkan sendi lutut, yang memiliki struktur tulang yang relatif lemah.

Hal-hal yang terjadi pada trauma genu:1. fraktur kondiler tibia Fraktur kondiler tibia lebih sering mengenai kondiler lateralis daripada medialis serta fraktur kedua kondiler

Fraktur kondiler sering disertai cedera jaringan lunak disekeliling lutut. Robekan ligamen kollateral medial dan meniscus medial sering menyertai fraktur kondiler lateral. Fraktur kondiler medial disertai robekan ligamen kollateral lateral dan meniscus medial.Ligamen crusiatum anterior dapat cedera pada fraktur salah satu kondiler. Gambaran MRI Penampang sagitalT1 menunjukkan hipointense dari tulang femur anterior dan tibia plateau yang berdekatanT2 pencintraan lebih sensitif daripada T1 digunakan untuk mendeteksi cedera tulang akut

2. fraktur distal femur MRI, ultrasonografi, atau artrografi lutut dapat dibutuhkan untuk mendiagnosis epifisis femoral yang tidak terosifikasi.

3. Anterior Cruciate Ligament Ruptur

CederaACL (anterior cruciate ligament) atau ACL ruptur, adalahrobekandi salah satuligamenlutut yang menghubungkantulangkaki atasdengan tulangkaki bagian bawah.ACLmenjaga kestabilanlutut Gambaran MRI pada Normal ACL (sagital)

Gambaran MRI pada Normal ACL penampang coronal

Penampang sagital kepadatan proton menunjukkan adanya ruptur akut pada pertengahan ligamentum cruciatum anterior (tanda panah)

Penampang axial

Penampang sagital menunjukkan adanya robekan di medial meniskus

Simpulan: Magnetic Resonance Imaging (MRI) adalah suatu alat kedokteran di bidang pemeriksaan diagnostik radiologi, yang menghasilkan rekaman gambar potongan penampang tubuh/organ manusia dengan menggunakan medan magnet berkekuatan antara 0,064 1,5 tesla (1 tesla = 1000 Gauss) dan resonansi getaran terhadap inti atom hydrogen.

Pada trauma sendi lutut pemeriksaan MRI adalah modalitas yang sangat penting guna tercapainya diagnosa yang tepat karena dengan pemeriksaan MRI ligament di sendi lutut dan kerusakan pada jaringan lunak lain dapat terlihat dengan sangat jelas.

DAFTAR PUSTAKA Sabiton, David C. Buku Ajar Bedah. Penerbit buku kedokteran EGC. Jakarta. 1994Sjamsuhidajat. R, Wim De Jong. Buku Ajar Ilmu Bedah ed 2. Penerbit buku kedokteran EGC. Jakarta.2005Schwartz. Intisari Prinsip Prinsip Ilmu Bedah ed 6. Penerbit buku kedokteran EGC. Jakarta 2000Doherty G M. Current Surgical Diagnosis and Treatment. USA : MC Graw Hill. 2006

TERIMA KASIH