1 - nomor : 741 / pid / 2014 / pt-mdn demi keadilan ... · pdf file- foto copy ijazah smk...

16
-1- P U T U S A N NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA PENGADILAN TINGGI MEDAN di Medan, yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara pidana dalam tingkat banding telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara terdakwa : N a m a : MASLINDA WANSARI ; Tempat lahir : K i s a r a n ; Umur / Tgl.lahir : 41 tahun/01 Januari 1971; Jenis Kelamin : Perempuan ; Kebangsaan : Indonesia ; Tempat tinggal : Dusun III DesaMesjid Lama Kecamatan Talawi Kabupaten Batu Bara ; A g a m a : Islam ; Pekerjaan : PNS Pemkab Batubara ; Terdakwa ditahan oleh: Penyidik : tidak dilakukan penahanan ; Penuntut Umum : sejak tanggal 19 Juni 2014 sampai dengan 08 Juli 2014; Hakim Pengadilan Negeri : sejak tanggal 02 Juli 2014 sampai dengan 31 Juli 2014, tahanan kota sejak tanggal 23 Juli 2014 ; Perpanjangan Ketua Pengadilan Negeri Kisaran ( tahanan kota ) sejak tanggal 01 Agustus 2014 sampai dengan 29 September 2014.;

Upload: tranxuyen

Post on 07-Feb-2018

280 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 1 -

P U T U S A NNOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

PENGADILAN TINGGI MEDAN di Medan, yang memeriksa dan mengadili

perkara-perkara pidana dalam tingkat banding telah menjatuhkan putusan sebagai

berikut dalam perkara terdakwa :

N a m a : MASLINDA WANSARI ;

Tempat lahir : K i s a r a n ;

Umur / Tgl.lahir : 41 tahun/01 Januari 1971;

Jenis Kelamin : Perempuan ;

Kebangsaan : Indonesia ;

Tempat tinggal : Dusun III DesaMesjid Lama Kecamatan Talawi

Kabupaten Batu Bara ;

A g a m a : Islam ;

Pekerjaan : PNS Pemkab Batubara ;

Terdakwa ditahan oleh:

Penyidik : tidak dilakukan penahanan ;

Penuntut Umum : sejak tanggal 19 Juni 2014 sampai dengan 08 Juli 2014;

Hakim Pengadilan Negeri : sejak tanggal 02 Juli 2014 sampai dengan 31 Juli

2014, tahanan kota sejak tanggal 23 Juli 2014 ;

Perpanjangan Ketua Pengadilan Negeri Kisaran ( tahanan kota ) sejak tanggal

01 Agustus 2014 sampai dengan 29 September 2014.;

Page 2: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 2 -

PENGADILAN TINGGI TERSEBUT;

Setelah membaca dan memperhatikan semua surat - surat yang

berhubungan dengan perkara ini :

I . Surat Dakwaan Jaksa Penuntut Umum, No.REG.PERK. PDM – 104 /Ep.1

/06/Kis/2014 tanggal 19 Juni 2014, yang mendakwa terdakwa dengan

dakwaan sebagai berikut:

D A K W A A N

Kesatu

Bahwa ia Terdakwa Maslinda Wansari pada bulan Nopember Tahun 2010 s/d

bulan Juli Tahun 2011 atau setidak-tidaknya pada kurun waktu antara tahun 2010

s/d 2011 bertempat di depan kantor Bupati Asahan atau setidak-tidaknya pada

tempat lain yang termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Kisaran, dengan

maksud hendak menguntungkan diri sendiri atau orang lain dengan melawan hak, baik

dengan memakai nama palsu atau keadaan palsu, baik dengan akal dan tipu muslihat maupun

dengan karangan perkataan-perkataan bohong, membujuk orang supaya memberikan sesuatu

barang membuat utang atau menghapuskan piutang, perbuatan mana dilakukan

Terdakwa dengan cara sebagai berikut:

- Berawal dari perkenalan antara Terdakwa dan saksi Lily M Carolyn Hutabarat

dari salah satu Bidan di Puskesmas Tinjoan yang bernama saksi Meri

Tampubolon, dimana saat itu saksi Meri Tampubolon mengatakan bahwa

Terdakwa bisa memasukkan Bidan PTT, setelah adanya penerimaan CPNS,

Terdakwa mengatakan tidak usah kita masukkan ke Bidan PTT karena ada

penerimaan CPNS, kemudian saksi Lily M Carolyn Hutabarat meminta tolong

kepada Terdakwa untuk membantu pengurusan menjadi CPNS Pemkab Batubara

pada Tahun 2010, dimana Terdakwa saat itu menjabat sebagai Sekretaris Dinas

Kesehatan Kabupaten Batubara;

Page 3: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 3 -

- Bahwa Terdakwa saat itu mengatakan dapat memasukkan CPNS DI Kabupaten

Batubara, Asahan, Simalungun dan Jakarta, Terdakwa juga pernah mengatakan

melalui telepon kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat dengan perkataan : “Aku

kan dekat dengan isteri Bupati dan sebentar lagi aku mau diangkat menjadi

Kepala Dinas BKKBN Pemkab Batubara, nanti bisa kuatur semua, gampang itu

dokter”, Terdakwa saat itu meminta persyaratan untuk melengkapi pendaftaran

menjadi CPNS berupa :

- Foto copy Ijazah SD sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Ijazah SMP sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Kartu Keluarga sebanyak 2 Lembar;

- Foto berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 4 Lembar, ukuruan 4 x 6 sebanyak 4

Lembar;

- Foto copy Kartu Kuning sebanyak 5 Lembar;

- Foto copy SKCK sebanyak 5 Lembar;

Saksi Lily M Carolyn Hutabarat kemudian percaya dengan kata-kata Terdakwa

tersebut akhirnya menyerahkan uang sebesar Rp.355.000.000,- (Tiga ratus lima

puluh lima juta rupiah) kepada Terdakwa untuk pengurusan menjadi CPNS

Pemkab Batubara membawa anggota saksi Lily M Carolyn Hutabarat dan

keluarga saksi dalam beberapa tahap baik secara langsung maupun melalui

transfer ke rekening Bank Mandiri Kisaran atas nama Maslinda Wansari sebagai

berikut :

a. Elita Dahlia, untuk menjadi CPNS Kab.Asahan sebesar Rp.45.000.000,- (empat

puluh lima juta rupiah);

Page 4: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 4 -

b. Metaria Puspasari, untuk menjadi CPNS Kab.Simalungun sebesar

Rp.50.000.000,- (Lima puluh juta rupiah);

c. Poltak Novianto, untuk CPNS Kab.Batubara sebesar Rp.60.000.000,- (Enam

puluh juta rupiah);

d. Jefri Monang Sialagan, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.135.000.000,-

(seratus tiga puluh lima juta rupiah);

e. Nurhasni, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.40.000.000,- (Empat puluh

juta rupiah);

f. Rita Manuhuruk, untuk CPNS Kab.Batubara sebesar Rp.35.000.000,- (tiga

puluh lima juta rupiah);

g. Asnawan Sinaga, untuk CPNS Kab. Batu Bara sebesar Rp.15.000.000,- (Lima

belas juta rupiah);

h. Rahidin Sembiring, untuk CPNS Kab.Asahan sebesar Rp.30.000.000,- (Tiga

puluh juta rupiah);

i. Maya Santri Pandiangan, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar

Rp.40.000.000,- (empat puluh juta rupiah);

j. Muliadi, untuk CPNS di Jakarta sebesar Rp.25.000.000,- (Dua puluh lima juta

rupiah);

k. Antoni, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.10.000.000,- (Sepuluh juta

rupiah);

- Bahwa untuk lebih meyakinkan kata-katanya Terdakwa juga menyerahkan SK

kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat sebanyak 9 (sembilan) buah sebagai bukti

kepada saksi bahwa nama-nama tersebut dalam SK telah masuk register di

Jakarta untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil, masing-masing atas nama :

Page 5: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 5 -

a. Maya Santri Pandiangan sesuai Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI,

Nomor : SK-KEM-KES-30331082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

b. Rahidin Sembiring, sesuai Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI,

Nomor : SK-KEM-DIKNAS-91515082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011

yang ditanda tangani oleh Drs. Deni Subiantoro;

c. Asnawan Sinaga, sesuai Surat Keputusan Menteri Pertanian RI, Nomor : SK-

KEM-TAN-14015082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda

tangani oleh Ir.Sarwan Hamid;

d. Elita Dahlia sesuai Surat Keputusan Menteri Keuangan RI Nomor : SK-KEM-

KEU-20140082011-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda tangani oleh

Dra. Setiawati;

e. Poltak Novrianto Damanik, sesuai Surat Keputusan Menteri Pendidikan

Nasional RI, Nomor : SK-KEM-KES-91514082011-BKN-VIII, Tanggal 1 Juni

2011 yang ditanda tangani oleh Drs. Deni Subiantoro;

f. Nurhasani Romauli Malau, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI

Nomor : SK-KEM-KES-30318082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

g. Ritha Manihuruk, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-

KEM-KES-13127082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda

tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

h. Anton Jedi Maria Sitanggang, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI

Nomor : SK-KEM-KES-30319082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

Page 6: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 6 -

i. Muliyadi, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-

KES-30317082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda tangani

oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

- Bahwa setelah saksi mengecek ke Badan Kepegawaian Negara di Jakarta ternyata

Surat Keputusan tersebut diatas adalah bukan produk Badan Kepegawaian

Negara, saksi Lily M Carolyn Hutabarat yang sudah merasa dibohongi oleh

Terdakwa kemudian berusaha menemui Terdakwa di kantor, dirumah maupun

melalui telepon namun Terdakwa selalu menghindar dengan mengatakan

“Tunggu sabar sekaligus menunggu surat pengantar keluar” hingga sampai saat

ini uang sejumlah Rp.355.000.000,- (Tiga ratus lima puluh lima juta rupiah) belum

dikembalikan Terdakwa kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat;

Perbuatan Terdakwa diatur dan diancam pidana dalam Pasal 378 KUHP;

Atau

Kedua

Bahwa ia Terdakwa Maslinda Wansari bulan Nopember Tahun 2010 s/d bulan

Juli Tahun 2011 atau setidak-tidaknya pada kurun waktu antara tahun 2010 s/d 2011

bertempat di depan kantor Bupati Asahan atau setidak-tidaknya pada tempat lain

yang termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Kisaran, dengan sengaja

memiliki dengan melawan hak sesuatu barang yang sama sekali atau sebahagian termasuk

kepunyaan orang lain dan barang itu ada dalam tangannya bukan karena kejahatan,

perbuatan mana dilakukan Terdakwa dengan cara sebagai berikut:

- Berawal dari perkenalan antara Terdakwa dan saksi Lily M Carolyn Hutabarat

dari salah satu Bidan di Puskesmas Tinjoan yang bernama saksi Meri

Tampubolon, dimana saat itu saksi Meri Tampubolon mengatakan bahwa

Terdakwa bisa memasukkan Bidan PTT, setelah adanya penerimaan CPNS,

Terdakwa mengatakan tidak usah kita masukkan ke Bidan PTT karena ada

Page 7: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 7 -

penerimaan CPNS, kemudian saksi Lily M Carolyn Hutabarat meminta tolong

kepada Terdakwa untuk membantu pengurusan menjadi CPNS Pemkab Batubara

pada Tahun 2010, dimana Terdakwa saat itu menjabat sebagai Sekretaris Dinas

Kesehatan Kabupaten Batubara;

- Bahwa Terdakwa saat itu mengatakan dapat memasukkan CPNS DI Kabupaten

Batubara, Asahan, Simalungun dan Jakarta, Terdakwa juga pernah mengatakan

melalui telepon kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat dengan perkataan : “Aku

kan dekat dengan isteri Bupati dan sebentar lagi aku mau diangkat menjadi

Kepala Dinas BKKBN Pemkab Batubara, nanti bisa kuatur semua, gampang itu

dokter”, Terdakwa saat itu meminta persyaratan untuk melengkapi pendaftaran

menjadi CPNS berupa :

- Foto copy Ijazah SD sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Ijazah SMP sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar;

- Foto copy Kartu Keluarga sebanyak 2 Lembar;

- Foto berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 4 Lembar, ukuruan 4 x 6 sebanyak 4

Lembar;

- Foto copy Kartu Kuning sebanyak 5 Lembar;

- Foto copy SKCK sebanyak 5 Lembar;

Saksi Lily M Carolyn Hutabarat kemudian percaya dengan kata-kata Terdakwa

tersebut akhirnya menyerahkan uang sebesar Rp.355.000.000,- (Tiga ratus lima

puluh lima juta rupiah) kepada Terdakwa untuk pengurusan menjadi CPNS

Pemkab Batubara membawa anggota saksi Lily M Carolyn Hutabarat dan

keluarga saksi dalam beberapa tahap baik secara langsung maupun melalui

Page 8: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 8 -

transfer ke rekening Bank Mandiri Kisaran atas nama Maslinda Wansari sebagai

berikut :

a. Elita Dahlia, untuk menjadi CPNS Kab.Asahan sebesar Rp.45.000.000,- (empat

puluh lima juta rupiah);

b. Metaria Puspasari, untuk menjadi CPNS Kab.Simalungun sebesar

Rp.50.000.000,- (Lima puluh juta rupiah);

c. Poltak Novianto, untuk CPNS Kab.Batubara sebesar Rp.60.000.000,- (Enam

puluh juta rupiah);

d. Jefri Monang Sialagan, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.135.000.000,-

(seratus tiga puluh lima juta rupiah);

e. Nurhasni, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.40.000.000,- (Empat puluh

juta rupiah);

f. Rita Manuhuruk, untuk CPNS Kab.Batubara sebesar Rp.35.000.000,- (tiga

puluh lima juta rupiah);

g. Asnawan Sinaga, untuk CPNS Kab. Batu Bara sebesar Rp.15.000.000,- (Lima

belas juta rupiah);

h. Rahidin Sembiring, untuk CPNS Kab.Asahan sebesar Rp.30.000.000,- (Tiga

puluh juta rupiah);

i. Maya Santri Pandiangan, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar

Rp.40.000.000,- (empat puluh juta rupiah);

j. Muliadi, untuk CPNS di Jakarta sebesar Rp.25.000.000,- (Dua puluh lima juta

rupiah);

k. Antoni, untuk CPNS Kab.Simalungun sebesar Rp.10.000.000,- (Sepuluh juta

rupiah);

- Bahwa untuk lebih meyakinkan kata-katanya Terdakwa juga menyerahkan SK

kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat sebanyak 9 (sembilan) buah sebagai bukti

Page 9: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 9 -

kepada saksi bahwa nama-nama tersebut dalam SK telah masuk register di

Jakarta untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil, masing-masing atas nama :

a. Maya Santri Pandiangan sesuai Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI,

Nomor : SK-KEM-KES-30331082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

b. Rahidin Sembiring, sesuai Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI,

Nomor : SK-KEM-DIKNAS-91515082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011

yang ditanda tangani oleh Drs. Deni Subiantoro;

c. Asnawan Sinaga, sesuai Surat Keputusan Menteri Pertanian RI, Nomor : SK-

KEM-TAN-14015082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda

tangani oleh Ir.Sarwan Hamid;

d. Elita Dahlia sesuai Surat Keputusan Menteri Keuangan RI Nomor : SK-KEM-

KEU-20140082011-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda tangani oleh

Dra. Setiawati;

e. Poltak Novrianto Damanik, sesuai Surat Keputusan Menteri Pendidikan

Nasional RI, Nomor : SK-KEM-KES-91514082011-BKN-VIII, Tanggal 1 Juni

2011 yang ditanda tangani oleh Drs. Deni Subiantoro;

f. Nurhasani Romauli Malau, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI

Nomor : SK-KEM-KES-30318082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

g. Ritha Manihuruk, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-

KEM-KES-13127082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda

tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

h. Anton Jedi Maria Sitanggang, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI

Nomor : SK-KEM-KES-30319082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang

ditanda tangani oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

Page 10: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 10 -

i. Muliyadi, sesuai Surat keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-

KES-30317082011-BKN-VIII-2011, Tanggal 1 Juni 2011 yang ditanda tangani

oleh Dr. Nilamsari, DTM, HMNSi;

- Bahwa setelah saksi mengecek ke Badan Kepegawaian Negara di Jakarta ternyata

Surat Keputusan tersebut diatas adalah bukan produk Badan Kepegawaian

Negara, saksi Lily M Carolyn Hutabarat yang sudah merasa dibohongi oleh

Terdakwa kemudian berusaha menemui Terdakwa di kantor, dirumah maupun

melalui telepon namun Terdakwa selalu menghindar dengan mengatakan

“Tunggu sabar sekaligus menunggu surat pengantar keluar” hingga sampai saat

ini uang sejumlah Rp.355.000.000,- (Tiga ratus lima puluh lima juta rupiah) belum

dikembalikan Terdakwa kepada saksi Lily M Carolyn Hutabarat;

Perbuatan Terdakwa diatur dan diancam pidana dalam Pasal 372 KUHP;

II. Tuntutan Pidana Jaksa Penuntut Umum, No. Reg.Perkara .PDM- 104 /Kisar

/Ep.1/06/ 2014 tertanggal 29 – 09 - 2014, yang menuntut terdakwa sebagai

berikut :

1. Menyatakan Terdakwa Maslinda Wansari, SKM telah terbukti secara sah dan

menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana "Penipuan" melanggar Pasal

378 KUHPidana sebagaimana dalam dakwaan kesatu;

2. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa Maslinda Wansari, SKM dengan

pidana penjara selama 3 (tiga) tahun dan 6 (enam) bulan dikurangkan selama

Terdakwa berada dalam tahanan;

3. Menetapkan barang bukti berupa:

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Mandiri dengan nomor rekening 1070004214633

atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp30.000.000,-(tiga puluh juta rupiah)

pada tanggal 31 Maret 2011;

Page 11: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 11 -

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070004214633 atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp20.000.000,-(dua puluh

juta rupiah) pada tanggal 05 Mei 2011;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070004214633 atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp20.000.000,-(dua puluh

juta rupiah) pada tanggal 07 April 2011;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070004214633 atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp15.000.000,-(lima belas

juta rupiah) pada tanggal 28 April 2011;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070004214633 atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp10.000.000,-(sepuluh

juta rupiah) pada tanggal 11 April 2011;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070004214633 atas nama Maslinda Wansari sebesar Rp10.000.000,-(sepuluh

juta rupiah) pada tanggal 14 Juli 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-KES-

13127082011, atas nama Ritha Mani Huruk, dikeluarkan di Jakarta pada

tanggal 1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-KES-

30317082011, atas nama Mulyadi, dikeluarkan di Jakarta pada tanggal 1 Juni

2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-KES-

30318082011, atas nama Nurhasani Romanuli Malau, dikeluarkan di Jakarta

pada tanggal 1 Juni 2011;

Page 12: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 12 -

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-KES-

30319082011, atas nama Anton Jedi Maria Sitanggang, dikeluarkan di Jakarta

pada tanggal 1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor : SK-KEM-KES-

30331082011, atas nama Maya Santri Pandiangan, dikeluarkan di Jakarta pada

tanggal 1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Pendidikan Naisonal RI Nomor : SK-

KEM-DIKNAS-91514082011, atas nama Poltak Novrianto Damanik,

dikeluarkan di Jakarta pada tanggal 1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Pendidikan Naisonal RI Nomor : SK-

KEM-DIKNAS-91515082011, atas nama Rahidin Sembiring, dikeluarkan di

Jakarta pada tanggal 1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Keuangan RI Nomor : SK-KEM-KEU-

20140082011, atas nama Elita Dahlia, dikeluarkan di Jakarta pada tanggal 1

Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Surat Keputusan Menteri Pertanian RI Nomor : SK-KEM-TAN-

14015082011, atas nama Asnawan Sinaga, dikeluarkan di Jakarta pada tanggal

1 Juni 2011;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070005660255 atas nama Lily M Carolyn Hutabarat, sebesar Rp10.000.000,-

(sepuluh puluh juta rupiah) pada tanggal 16 Maret 2012;

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070005660255 atas nama Lily M Carolyn Hutabarat, sebesar Rp5.000.000,-

(lima juta rupiah) pada tanggal 13 Maret 2011;

Page 13: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 13 -

- 1 (satu) lembar Asli Transfer Bank Mandiri dengan nomor rekening

1070005660255 atas nama Lily M Carolyn Hutabarat, sebesar Rp5.000.000,-

(lima juta rupiah) pada tanggal 08 Maret 2012;

- Tetap dalam berkas perkara;

4. Menetapkan supaya Terdakwa dibebani biaya perkara sebesar Rp2.000,00 (dua

ribu rupiah);

III. Akta Permintaan Banding yang dibuat oleh Panitera / Sekretaris Pengadilan

Negeri Kisaran pada hari Kamis tanggal 13 Nopember 2014, Nomor : 82

/Akta.Pid/2014 /PN.Kis , yang menerangkan bahwa terdakwa telah

mengajukan permintaan banding atas Putusan Pengadilan Negeri Kisaran

tanggal 10 Nopember 2014 No. 372/Pid.B/2014/PN.KIS tersebut, permintaan

banding mana telah sempurna diberitahukan kepada Jaksa Penuntut Umum

pada hari Senin tanggal 24 Nopember 2014 ;-----------------------------------------------

IV. Akta Permintaan Banding yang dibuat oleh Panitera / Sekretaris Pengadilan

Negeri Kisaran pada hari Senin tanggal 17 Nopember 2014, Nomor : 83

/Akta.Pid/2014 /PN.Kis , yang menerangkan bahwa Jaksa Penuntut Umum

telah mengajukan permintaan banding atas Putusan Pengadilan Negeri Kisaran

tanggal 10 Nopember 2014 No. 372/Pid.B/2014/PN.KIS tersebut, permintaan

banding mana telah sempurna diberitahukan kepada terdakwa pada hari

Selasa tanggal 25 Nopember 2014 ;------------------------------------------------------------

V. Memori banding Jaksa Penuntut Umum tanggal 02 Desember 2014 yang

diterima diKepaniteraan Pengadilan Negeri Kisaran tanggal 10 Nopember 2014 ,

memori banding mana telah telah sempurna diberitahukan kepada terdakwa

pada hari Rabu tanggal 10 Desember 2014 ; -----------------------------------------------

Page 14: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 14 -

VI. Surat mempelajari berkas perkara pidana kepada Jaksa Penuntut Umum dan

Terdakwa tanggal 27 Nopember 2014, No. W2-U-11/1200/HN.04.10/XI/2014 ,

dimana terhitung 7 (tujuh) hari kerja, para pihak diberi kesempatan untuk

mempelajari berkas perkara Nomor : 372 /Pid / 2014 /PN.KIS ,terhitung sejak

tanggal 04 – 12 -2014 s/d tanggal 12 – 12 – 2014 sebelum berkas dikirim ke

Pengadilan Tinggi Medan;------------------------------------------------------------------------

-------Menimbang, bahwa permintaan banding yang diajukan oleh terdakwa dan

Jaksa Penuntut Umum masih dalam tenggang waktu dan menurut cara serta

memenuhi syarat-syarat yang ditentukan oleh Undang-Undang, oleh karena itu

permintaan banding tersebut secara yuridis formal dapat diterima ; -----------------------

----- Menimbang, bahwa setelah Majelis Hakim Pengadilan Tinggi mempelajari

dengan seksama berkas perkara dan turunan resmi Putusan Pengadilan Negeri

Kisaran tanggal 10 Nopember 2014 No. 372/Pid/2014/PN.Kis , serta memori

banding , Pengadilan Tinggi sependapat dengan pertimbangan hukum Hakim

Tingkat Pertama bahwa Terdakwa telah terbukti dengan sah dan meyakinkan

bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana yang didakwakan kepadanya dan

pertimbangan hukum Hakim Tingkat Pertama telah tepat dan benar sehingga

diambil alih dan dijadikan sebagai pertimbangan Pengadilan Tinggi sendiri dalam

memutus perkara ini ditingkat banding, Kecuali mengenai pidana yang dijatuhkan

kepada terdakwa perlu diperbaiki ,dengan alasan dan pertimbangan sebagai berikut

;

1. Perbuatan terdakwa telah merusak citra Pegawai Negeri Sipil , dimana

Pegawai Negeri Sipil mengayomi masyarakat ;

2. Perbuatan terdakwa telah merugikan banyak korban ; -----------------------------

3. bahwa hukuman yang dijatuhkan dapat membuat efek jera bagi terdakwa

untuk tidak berbuat lagi ;

Page 15: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 15 -

------- Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut diatas , maka putusan

Pengadilan Negeri Kisaran tanggal 10 Nopember 2014 No. 372 /Pid/2014 /PN.Kis ,

harus diperbaiki / diubah sekedar mengenai hukuman yang dijatuhkan kepada

terdakwa , sedang putusan selebihnya dapat dikuatkan yang amarnya sebagaimana

tersebut dibawah ini ;

------- Menimbang , bahwa karena terdakwa dijatuhi pidana , maka kepadanya

dibebani membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan ;

--------Memperhatikan ketentuan Pasal 372 KUHP dan UU No. 8 Tahun 1981 tentang

KUHAP serta peraturan perundang-undangan lain yang berhubungan dengan

perkara ini; --------------------------------------------------------------------------------------------------

M E N G A D I L I :

- Menerima permintaan banding dari Terdakwa dan Jaksa Penuntut Umum

tersebut; -------------------------------------------------------------------------------------------------

- Mengubah Putusan Pengadilan Negeri Kisaran tanggal 10 Nopember 2014 No.

372/Pid.B/2014/PN.Kis , sekedar mengenai pidana yang dijatuhkan kepada

terdakwa sehingga berbunyi sebagai berikut :

- Menyatakan bahwa terdakwa Maslinda Wansari telah terbukti secara sah dan

meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “Penggelapan “ ;

- Menghukum terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 1 ( satu )

tahun dan 6 (enam ) bulan ;---- ------------------------------------------------------------------

- Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Kisaran tanggal 10 Nopember 2014 No.

372/Pid.B/2014/PN.Kis untuk selebihnya ; --------------------------------------------------

- Membebankan kepada Terdakwa untuk membayar biaya perkara dalam kedua

tingkat peradilan, yang dalam tingkat banding sebesar Rp.2.500.- (dua ribu lima

ratus rupiah);-------------------------------------------------------------------------------------------

Page 16: 1 - NOMOR : 741 / PID / 2014 / PT-MDN DEMI KEADILAN ... · PDF file- Foto copy Ijazah SMK sebanyak 2 Lembar; - Foto copy KTP sebanyak 2 Lembar; - Foto copy Kartu Keluarga sebanyak

- 16 -

Demikianlah diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis Hakim

Pengadilan Tinggi Medan pada hari Jumat tanggal 09 Januari 2015, oleh Kami :

SAUT H PASARIBU, SH Hakim Pengadilan Tinggi Medan sebagai Hakim Ketua

Majelis, SAMA RAJA MARPAUNG, SH. dan ABDUL FATTAH ,SH.MH. masing-

masing sebagai Hakim Anggota, yang ditunjuk memeriksa dan mengadili perkara

tersebut tingkat banding berdasarkan Penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Medan

tanggal 23 Desember 2014, No.741/PID./2014/PT-MDN, putusan mana telah

diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari Selasa tanggal 13

JANUARI 2015 oleh Ketua Majelis dengan dihadiri Hakim-Hakim Anggota tersebut

serta dibantu oleh M.SIMARMATA,SH. Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi

Medan akan tetapi tanpa dihadiri oleh Jaksa Penuntut Umum maupun Terdakwa;---

Hakim-Hakim Anggota, Hakim Ketua Majelis,

- TTD - - TTD -

SAMA RAJA MARPAUNG, SH. SAUT H PASARIBU, SH

- TTD -

ABDUL FATTAH ,SH.MHPanitera Pengganti,

- TTD -

M.SIMARMATA,SH.