yasanis wushu 2014

11

Upload: nikenwardani3

Post on 07-Feb-2016

172 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

info kejuaraan wushu

TRANSCRIPT

Page 1: Yasanis Wushu 2014
Page 2: Yasanis Wushu 2014

A. PENDAHULUAN

Yasanis sebagai salah satu Sasana Wushu di Surabaya, telah berdiri sejak 1992 dan telah berhasil mencetak beberapa atlet daerah dan nasional yang cukup berprestasi. Bersamaan dengan itu Wushu Indonesia secara umum juga telah berkembang semakin besar baik di lingkup Nasional dan juga International. Setiap tahun pasti ada pertandingan terbuka yang diadakan oleh rekan rekan sasana di Indonesia dan juga pertandingan resmi yang diadakan oleh PB Wushu Indonesia. Oleh karena itu ditahun 2014 ini kami pengurus dari Sasana Wushu Yasanis mencoba untuk meramaikan pentas Wushu Nasional dengan mengadakan Yasanis Open Wushu Championship 2014. Semua ini kami lakukan demi kemajuan Wushu Yasanis secara khusus, dan perkembangan Wushu Indonesia secara umum. Semoga kegiatan ini dapat didukung oleh semua pihak demi kemajuan Wushu Indonesia.

B. NAMA KEJUARAAN

Yasanis Open Wushu Championship 2014

C. PESERTA KEJUARAAN

Peserta kejuaraan ini terbuka untuk umum usia Junior, Senior dan Veteran, bisa mewakili Perorangan / Sasana / Pengkot / Pengkab / Pengprov Wushu di seluruh Indonesia.

D. WAKTU DAN TEMPAT PERLOMBAAN Kejuaraan ini akan berlangsung dengan agenda sebagai berikut:

Pelaksanaan Daftar Ulang Hari : Jumat Tanggal : 20 Juni 2014

Waktu : 09.00 Wib – 17.00 Tempat : GOR CLS Kertajaya Jl. Kertajaya Indah Timur I no 1, Surabaya

Pelaksanaan Refreshing Wasit - Juri Hari : Jumat Tanggal : 20 Juni 2014

Waktu : 16.00 Wib – Selesai Tempat : Menyusul

Pelaksanaan Technical Meeting Hari : Sabtu Tanggal : 21 Juni 2014

Waktu : 09.00 Wib – Selesai Tempat : GOR CLS Kertajaya

Pelaksanaan Uji Coba Lapangan dan Pembukaan

Hari : Sabtu Tanggal : 21 Juni 2014

Waktu : Menyusul

Tempat : GOR CLS Kertajaya

Page 3: Yasanis Wushu 2014

Pelaksanaan lomba Hari : Minggu – Rabu

Tanggal : 22 - 25 Juni 2014 Pukul : 08.00 Wib – Selesai Tempat : GOR CLS Kertajaya

E. KATEGORI DAN MATERI PERLOMBAAN

1. Wushu Taolu Tingkat Junior D Usia 6 - 9 tahun ( kelahiran tahun 2005 – 2008 ), dengan materi perlombaan putra – putri sebagai berikut : a. Jurus Tangan Kosong Utara ( Chang Quan ) b. Jurus Tangan Kosong Selatan ( Nan Quan ) c. Jurus Pedang ( Jian Shu ) d. Jurus Golok ( Dao Dhu ) e. Jurus Toya ( Gun Shu ) f. Jurus Tombak ( Qiang Shu )

2. Wushu Taolu Tingkat Junior C Usia 10 - 12 th ( kelahiran tahun 2002 – 2004 ),

dengan materi perlombaan putra – putri sebagai berikut :

a. Jurus Tangan Kosong Utara ( Chang Quan ) b. Jurus Tangan Kosong Selatan ( Nan Quan ) c. Jurus Pedang ( Jian Shu ) d. Jurus Golok ( Dao Dhu ) e. Jurus Toya ( Gun Shu ) f. Jurus Tombak ( Qiang Shu ) g. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) h. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 )

Untuk junior C dan D ini menggunakan jurus rutin taolu Pemula 3 standard

kompetisi internasional, sebagaimana yang dipergunakan dalam kompetisi standard IWUF.

3. Wushu Taolu Tingkat Junior B usia 13 – 15 tahun ( kelahiran tahun 1999 – 2001 ), dengan materi perlombaan putra – putri sebagai berikut :

a. Jurus Tangan Kosong Utara ( Chang Quan )

b. Jurus Tangan Kosong Selatan ( Nan Quan ) c. Jurus Pedang ( Jian Shu ) d. Jurus Golok ( Dao Dhu ) e. Jurus Toya ( Gun Shu ) f. Jurus Tombak ( Qiang Shu ) g. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) h. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 ) i. Jurus Golok Selatan ( Nan Dao ) j. Jurus Toya Selatan ( Nan Gun )

Page 4: Yasanis Wushu 2014

Untuk junior B ini menggunakan jurus rutin taolu ke 1 standard kompetisi internasional, sebagaimana yang dipergunakan dalam kompetisi standard

IWUF.

4. Wushu Taolu Tingkat Junior A usia 16 – 18 tahun ( kelahiran tahun 1996 – 1998 ), dengan materi perlombaan putra – putri sebagai berikut : a. Jurus Tangan Kosong Utara ( Chang Quan ) b. Jurus Tangan Kosong Selatan ( Nan Quan ) c. Jurus Pedang ( Jian Shu ) d. Jurus Golok ( Dao Dhu ) e. Jurus Toya ( Gun Shu ) f. Jurus Tombak ( Qiang Shu ) g. Jurus Taiji ( Taiji Quan ) h. Jurus Taiji Pedang ( Taiji Jian ) i. Jurus Golok Selatan ( Nan Dao ) j. Jurus Toya Selatan ( Nan Gun )

Untuk junior A ini menggunakan jurus rutin taolu ke 2 atau jurus rutin taolu

ke 3 (jurus baru) standard kompetisi internasional, sebagaimana yang

dipergunakan dalam kompetisi standard IWUF.

5. Wushu Taolu Tingkat Senior 19 tahun keatas ( kelahiran tahun 1995 dan sebelumnya ), dengan materi perlombaan putra - putri sebagai berikut : a. Jurus Tangan Kosong Utara ( Chang Quan ) b. Jurus Tangan Kosong Selatan ( Nan Quan ) c. Jurus Pedang ( Jian Shu ) d. Jurus Golok ( Dao Dhu ) e. Jurus Toya ( Gun Shu ) f. Jurus Tombak ( Qiang Shu ) g. Jurus Taiji ( Taiji Quan ) h. Jurus Taiji Pedang ( Taiji Jian ) i. Jurus Golok Selatan ( Nan Dao ) j. Jurus Toya Selatan ( Nan Gun )

6. Kategori gabungan usia 13 tahun keatas ( Junior B, A dan Senior ), dengan materi

perlombaan putra - putri sebagai berikut : a. Jurus Berpasangan ( Dui Lian )

Jurus bebas: tangan kosong / senjata pendek / senjata panjang / senjata

tradisional, dengan waktu minimal 50 detik.

7. Kategori gabungan usia 13 – 18 tahun ( Junior B dan A ), dengan materi perlombaan campuran putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Beregu 6 – 8 orang ( Ji Ti )

Page 5: Yasanis Wushu 2014

Jurus bebas: tangan kosong / senjata pendek / senjata panjang / senjata tradisional, waktu minimal adalah 90 detik, menggunakan lagu pengiring.

Kategori ini WAJIB diikuti oleh sasana dengan jumlah peserta 20 atlet atau lebih ( total atlet Jr.B dan Jr.A ), dan maksimum 2 group / sasana.

Kategori ini akan menjadi puncak dari kejuaraan ini, dan akan diberikan hadiah khusus kepada group pemenang.

8. Wushu Taolu Veteran A usia 35 – 44 tahun ( kelahiran tahun 1970 – 1979 ), dengan materi perlombaan gabungan putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) b. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 ) c. Jurus Taiji 42 ( Taiji Quan 42 ) d. Jurus Taiji Pedang 42 ( Taiji Jian 42 )

9. Wushu Taolu Veteran B usia 45 – 54 tahun ( kelahiran tahun 1960 – 1969 ), dengan

materi perlombaan gabungan putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) b. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 )

c. Jurus Taiji 42 ( Taiji Quan 42 ) d. Jurus Taiji Pedang 42 ( Taiji Jian 42 )

10. Wushu Taolu Veteran C usia 55 – 64 tahun ( kelahiran tahun 1950 – 1959 ), dengan materi perlombaan gabungan putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) b. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 ) c. Jurus Taiji 42 ( Taiji Quan 42 ) d. Jurus Taiji Pedang 42 ( Taiji Jian 42 )

11. Wushu Taolu Veteran D usia 65 – 74 tahun ( kelahiran tahun 1940 – 1949 ), dengan

materi perlombaan gabungan putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) b. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 ) c. Jurus Taiji 42 ( Taiji Quan 42 )

d. Jurus Taiji Pedang 42 ( Taiji Jian 42 )

12. Wushu Taolu Veteran E usia 75 - keatas ( kelahiran tahun 1939 dan sebelumnya ), dengan materi perlombaan gabungan putra dan putri sebagai berikut : a. Jurus Taiji 24 ( Taiji Quan 24 ) b. Jurus Taiji Pedang 32 ( Taiji Jian 32 )

Peserta veteran yang bermain Taiji Quan 24, hanya diperbolehkan

menambah materi kedua Taiji Jian 32. Untuk perserta yang bermain Taiji Quan 42, hanya boleh menambah materi kedua Taiji Jian 42.

Page 6: Yasanis Wushu 2014

F. KETENTUAN PESERTA LOMBA

Taolu Junior dan Senior

1. Setiap Sasana / Pengkot / Pengkab / Pengprov tidak dibatasi untuk mengirimkan atlet untuk tiap materi lomba Taolu, kecuali materi beregu.

2. Perlombaan untuk setiap materi lomba dapat resmi dilombakan meskipun diikuti 1 (satu) peserta.

3. Peserta Taolu Junior D dan C dapat mengikuti maksimum 3 jurus ( tangan kosong, senjata pendek, senjata panjang)

4. Peserta Taolu Junior B dan A dapat mengikuti maksimum 5 jurus ( tangan kosong, senjata pendek, senjata panjang, berpasangan dan beregu)

5. Peserta Taolu Senior dapat mengikuti maksimum 4 jurus ( tangan kosong, senjata pendek, senjata panjang dan berpasangan)

6. Peserta Taolu Junior diperbolehkan masuk ke kategori usia diatasnya.

Taolu Veteran 1. Setiap Sasana / Pengkot / Pengkab / Pengprov tidak dibatasi untuk mengirimkan

atlet untuk tiap materi lomba Taolu.

2. Perlombaan untuk setiap materi lomba dapat resmi dilombakan meskipun diikuti 1 (satu) peserta.

3. Peserta Taolu Veteran dapat mengikuti maksimum 2 jurus ( tangan kosong, senjata )

4. Peserta Taolu Veteran diperbolehkan masuk ke kategori usia dibawahnya. G. PENGHARGAAN UNTUK PESERTA

Taolu Junior dan Senior 1. Medali Emas, Perak, Perunggu dan Piagam untuk peraih rangking I s/d III di masing

– masing materi perlombaan 2. Piagam untuk peraih rangking IV, V, VI. 3. Piala Juara kategori akan diberikan kepada Sasana / Pengkot / Pengkab dengan

perolehan medali terbanyak pada satu kategori usia ( Junior A, Junior B, Junior C, Junior D )

4. Piala Juara Umum akan diberikan kepada Sasana / Pengkot / Pengkab dengan

perolehan medali terbanyak.

Taiji Veteran 1. Medali Emas, Perak, Perunggu dan Piagam untuk peraih rangking I s/d III di masing

– masing materi perlombaan 2. Piala Juara Umum akan diberikan kepada Sasana / Pengkot / Pengkab dengan

perolehan medali terbanyak.

Page 7: Yasanis Wushu 2014

H. PERATURAN PERLOMBAAN

1. Taolu Junior Peraturan pelaksanaan lomba Taolu dalam kejuaraan ini menggunakan peraturan

penjurian Taolu Internasional IWUF tahun 2005 ( sistem 5-5, tanpa Juri C )

b. Junior A menggunakan ketentuan waktu tidak boleh kurang 1 menit 10 detik (70 detik), antara 5 – 6 menit untuk Taiji quan dan antara 3 – 4 menit untuk Taiji jian, serta tidak boleh kurang dari 50 detik untuk Duilian.

c. Junior B, C dan D tidak ada batas ketentuan waktu ( bebas )

2. Taolu Senior Peraturan pelaksanaan lomba Taolu dalam kejuaraan ini menggunakan peraturan

penjurian Taolu Internasional IWUF tahun 2005 ( sistem 5-5, tanpa Juri C )

a. Senior ( free style ) menggunakan ketentuan waktu tidak boleh kurang 1 menit 20 detik (80 detik), Taiji quan dan Taiji Jian antara 3 – 4, serta tidak boleh kurang dari 50 detik untuk Dullian.

3. Taolu Veteran

Peraturan pelaksanaan lomba Taolu dalam kejuaraan ini menggunakan peraturan penjurian Taolu Internasional IWUF tahun 1995 ( 5 juri keliling ). Standar Kompetisi Internasional dengan ketentuan waktu : a. 5 – 6 menit untuk Taijiquan 42 jurus b. 4 – 5 menit untuk Taijiquan 24 jurus c. 3 – 4 menit untuk Taijijian 32 jurus dan Taiji jian 42 jurus.

4. Pakaian dan Peralatan Perlombaan ( non Dullian)

a. Taolu :

Pakaian lomba sesuai dengan ketentuan model, ukuran dan ketentuan wajib

dari materi perlombaan Taolu yang diikuti (standar IWUF), disediakan oleh masing – masing peserta:

- Materi Junior dengan kancing sesuai standar ( atas ke bawah / tidak miring) sejumlah 7 biji.

Peralatan perlombaan atlit sesuai dengan ketentuan dan spesifikasi lain (panjang - pendek) yang wajib dipergunakan dalam perlombaan standar IWUF

b. Nomor punggung dan ID Card

Semua peserta akan mendapatkan nomor punggung dan ID Card. Nomor punggung wajib ditunjukan/dipakai sesaat sebelum bertanding dan ID Card harus dipakai pada saat ditempat lomba.

Page 8: Yasanis Wushu 2014

5. Urutan tampil

Untuk menentukan urutan tampil bagi peserta yang akan berlomba ditentukan lewat undian pada saat technical meeting

6. Pemanggilan atlet

Pemanggilan atlet dalam suatu materi ditentukan sebagai berikut: a. Pemanggilan pertama dilakukan 30 (tiga puluh) menit sebelum jadwal

perlombaan b. Pemanggilan kedua dilakukan 15 (lima belas) menit sebelum jadwal

perlombaan c. Pemanggilan ketiga dilakukan pada saat perlombaan akan dimulai peserta

yang belum / tidak hadir setelah panggilan ketiga dinyatakan gugur / mengundurkan diri ( WO )

7. Penentuan Pemenang

a. Pemenang lomba adalah peserta yang mampu menyelesaikan seluruh gerakan dalam satu jurus

b. Pemenang lomba adalah berdasarkan nilai tertinggi yang diberikan oleh Ketua Juri

c. Pelaksanaan lomba dengan menerapkan 1 (satu) kali tampil / putaran d. Dalam Kejuaraan ini tidak diberlakukan juara kembar e. Apabila ada kesamaan nilai, akan diadakan perhitungan sesuai dengan

peraturan pelaksanaan kompetisi dan penjurian Taolu Internasional “Internasional Wushu Federation / IWUF” edisi tahun 2005. jika hasilnya tetap sama maka atlit yang tampil lebih dahulu ditetapkan sebagai pemenang.

f. Materi perlombaan tetap dianggap sah dan medali akan diberikan sesuai peringkat yang diperoleh meskipun hanya diikuti kurang dari 3 atlet, namun tidak dimasukan kedalam perhitungan rekap juara umum.

g. Perolehan medali akan dimasukan kedalam rekap juara umum apabila materi lomba tersebut diikuti oleh minimal 3 atlet, persyaratan ini dihitung pada saat materi lomba dipertandingkan, bukan pada saat pendaftaran.

h. Beberapa perubahan yang dipandang perlu atau kemungkinan adanya

peraturan atau ketentuan baru yang akan diberlakukan terlebih dahulu akan disosialisasikan dan dibahas dalam acara technical meeting.

8. Pendiskualifikasian peserta Panitia berhak untuk mendiskualifikasikan peserta tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, apabila peserta tidak dapat memenuhi ketentuan pendaftaran serta syarat – syarat yang telah ditentukan oleh panitia, baik disengaja maupun tidak disengaja.

Page 9: Yasanis Wushu 2014

9. Protes

Bila suatu Sasana / atlet kurang puas terhadap hasil pertandingan, dan akan mengajukan protes, maka : a. Protes hanya diwakili oleh manager dan pelatih, protes yang dimaksud hanya

untuk atlet sendiri bukan untuk atlet dari tim lain b. Protes bisa dilakukan paling lambat 15 menit setelah jurus yang diikuti oleh

atlet dimaksud selesai dipertandingkan c. Menyerahkan uang sebesar Rp 2.000.000 ( dua juta rupiah ) kepada panitia. d. Panitia akan meneruskan nota protes ke Dewan Juri e. Apabila protes diterima ( disetujui ) oleh Dewan juri, maka uang protes

sebesar Rp 2.000.000 akan dikembalikan f. Protes tidak mempengaruhi hasil akhir g. Dewan Juri akan memanggil manager sasana/ atlet, dan memberikan

informasi mengenai protes h. Keputusan dewan Juri bersifat final dan tak bisa di ganggu gugat

I. PANITIA PELAKSANA PERTANDINGAN

a. Panitia Pelaksana adalah Panitia dari sasana Wushu Yasanis

b. Pelaksana bidang Perwasitan dan Penjurian adalah Wasit Nasional yang dibantu oleh Wasit Daerah sesuai rekomendasi dari PB Wushu Indonesia.

c. Pertandingan akan dilaksanakan menggunakan 2 karpet.

J. PENDAFTARAN PESERTA 1. Persyaratan dan Biaya Pendaftaran

a. Fotocopy identitas ( KTP untuk usia 17 tahun keatas / Kartu Keluarga untuk 17 tahun kebawah )

b. Foto ukuran 3 x 4 berwarna sebanyak 2 lembar c. Biaya pendaftaran sebesar :

i. Rp. 200.000 ( dua ratus ribu rupiah ) / atlit Junior – Senior - Veteran ii. Rp. 200.000 ( dua ratus ribu rupiah ) / regu Ji Ti

2. Peserta wajib melakukan pendaftaran melalui tahap :

a. Mengirimkan Form F2 ( Pendaftaran By Name ) dan juga dokumen persyaratan

sebelum tanggal 21 Mei 2014 (cap pos). Nama pada Form F2 diharapkan ditulis menggunakan huruf CETAK atau di ketik, dan menggunakan nama lengkap.

b. Melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui transfer ke Rekening An. Sudarto Sumargo / Fransiscus Eko Prasetijo Bank BCA Acc. 256-369-6699 Bank Mandiri Acc. 142-00-4666999-9

Seluruh pendaftaran peserta diharapkan sudah dikirimkan maksimal tanggal 21 Mei 2014 (cap pos), demi kelancaran dan ketertiban administrasi mohon seluruh calon peserta dapat mengikuti jadwal yang ada.

Page 10: Yasanis Wushu 2014

3. Daftar Ulang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Juni 2014 ( lihat jadwal diatas )

daftar ulang dilakukan untuk mengambil kelengkapan pertandingan peserta seperti ID card, no punggung, kwitansi pendaftaran, jadwal coba lapangan dan lain lain.

Identitas asli harap dibawa, dan hanya ditunjukan apabila ada protes atau sanggahan mengenai usia peserta.

4. Pada saat daftar ulang, team manager hanya berhak untuk melakukan pengecekan data dari panitia apakah sesuai dengan form F2 pendaftaran. Tidak diperkenankan dilakukan pergantian data ( kecuali kesalahan dari panitia ), form F2 akan menjadi acuan dalam hal ini.

5. Panitia berhak untuk menolak atau melakukan diskualifikasi kepada peserta apabila ada pelanggaran pendaftaran yang dilakukan.

Sekretariat Panitia :

Panitia Yasanis Open Wushu Championship 2014 Gedung Wushu YASANIS, Lantai 3

Komplek Plaza Surabaya, Jl. Pemuda No. 31 - 37 Surabaya Telp / Fax (031) 5468540 Email: [email protected]

Contact Person :

Wandy Tandun - 083.8333.63339 Ivan Hartono - 081.2328.7566

K. SUSUNAN PANITIA

Yang bertindak sebagai Panitia Pelaksana Kejuaraan Wushu Junior se Jawa Timur Piala Walikota Surabaya dan Taiji Veteran, adalah sebagai berikut: Dewan Pelindung : Alim Markus : KONI Provinsi Jawa Timur : Pengurus Provinsi Wushu Jawa Timur Dewan Penasehat : KONI Kota Surabaya

: Pengurus Kota Wushu Surabaya : Yulianto Chandra : Suryadi Honggoseputro

: Hendra Widjaja : Bozy Cipta Puntantra Ketua Panitia : Sudarto Sumargo Wakil Ketua 1 : Wandy Tandun Wakil Ketua 2 : Hermawan Prayogo Wakil Ketua 3 : Ivan Hartono Bendahara : Fransiscus Eko

Sekretaris : Artati Ratnaningtyas

Page 11: Yasanis Wushu 2014

Humas : Johannes Budi Acara : Sherlie Hoediono

: Wang Lei Pertandingan : David Chandra Sekretariat / Administrasi : Sidhi Chiang Wasit juri : Haryanto Pendanaan : Sandjojo Desain Grafis : Roy Lim Akomodasi : Fransisca Soewono Transportasi : Ganis Satria Konsumsi : Melanie Soewono Perlengkapan : Yongki Tanasa Dokumentasi : Ong Sin Kwei Kesehatan : Team Physiopreneur Koordinator LO : Victor Handoyo

L. PENUTUP Demikian proposal ini dibuat, sebagai gambaran singkat rencana Pelaksanaan Yasanis

Open Wushu Championship 2014. Dukungan dan Peran serta anda bersama sangat kami butuhkan demi kesuksesan acara ini, semoga kami bisa menyelenggarakan dengan baik dan bermanfaat untuk semua pihak. Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih. Surabaya, 10 Maret 2014 Ketua Panitia YOWC 2014 Sudarto Sumargo