wirausaha

5
KEWIRAUSAHAAN DALAM KEPERAWATAN OLEH : I GUSTI AYU WIKA ARPANDYANI P07120012101 2.3 REGULER POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR

Upload: arya-mahardika

Post on 25-Nov-2015

34 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

this is it

TRANSCRIPT

KEWIRAUSAHAAN DALAM KEPERAWATAN

OLEH :I GUSTI AYU WIKA ARPANDYANI P071200121012.3 REGULER

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR JURUSAN DIII KEPERAWATAN 2014

PERTANYAAN :1. Untuk memulai dan mengembangkan usaha, seorang wirausaha harus memiliki jaringan atau relasi usaha yang luas. Jelaskan pentingnya relasi dalam mengembangkan usaha !2. Jelaskan dan berikan contoh bahwa seorang wirausaha harus memiliki relasi atau jaringan kerja!3. Pada dasarnya setiap orang memiliki potensi yang sama, namun ada yang sukses dan gagal. Jelaskan mengapa terjadi perbedaan tersebut!

JAWABAN :1. Untuk memulai dan mengembangkan usaha, seorang wirausaha harus memiliki jaringan atau relasi usaha yang luas. Jelaskan pentingnya relasi dalam mengembangkan usaha !

Jaringan atau relasi mempunyai hubungan yang sangat erat dalam mengembangkan usaha. Usaha apapun itu baik berupa barang maupun jasa. Seorang wirausaha tidak akan bisa berdiri jika tidak mempunyai hubungan dengan orang lain dalam hal ini adalah relasi atau jaringan. Relasi mempunyai peranan yang penting dalam berwirausaha. Jika seorang wirausaha mempunyai banyak relasi atau jaringan, maka usaha yang didirikan akan banyak diketahui oleh orang lain atau masyarakat. Sehingga apa yang menjadi tujuan dari wirausaha tersebut dapat tercapai dengan maksimal.

2. Jelaskan dan berikan contoh bahwa seorang wirausaha harus memiliki relasi atau jaringan kerja!

Wirausaha tanpa relasi seperti sayur tanpa garam. Jika seorang wirausaha tidak mempunyai relasi atau jaringan, maka usaha yang ingin dikembangkan akan tetap berada di posisi awal, tidak dapat melangkah ke jenjang yang selanjutnya. Dengan adanya relasi usaha yang ingin dikembangakan dapat berkembang dengan maksimal dan dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Contohnya saja seorang wiraausaha dalam bidang dagang yaitu warung makan. Tempat makan tersebut akan diketahui oleh masyarakat jika mempunyai relasi yang baik. Tidak hanya mengandalkan media social sebagi promosi, tetapi dengan relasi atau jaringan informasi jauh lebih cepat karena orang orang akan mudah mengetahui informasi dari mulut ke mulut setelah itu barulah mereka akan memcari berita atau informasi yang selanjutnya di social media.

3. Pada dasarnya setiap orang memiliki potensi yang sama, namun ada yang sukses dan gagal. Jelaskan mengapa terjadi perbedaan tersebut!

Dalam berwirausaha, seorang wirausahawan dihadapkan oleh banyak factor salah satunya adalah risiko. Wirausaha tidak mudah untuk dilakukan, perlu waktu dan proses yang panjang untuk menjadi seorang wirausahawan yang sejati. Kuncinya adalah dimana ada kemauan disana ada jalan. Setiap orang mempunyai potensi yang sama. Perbedaanya adalah bagaimana seseorang tersebut bisa mengetahui dan mengembangkan potensi yang ada dalam dirinya. Jika potensi tersebut digali dan dikembangkan dan diasah maka kesuksesan sudah ada di depan mata. Namun jika potensi tersebut tidak dikembangkan maka tidak akan merubah apapun dalam hidup ini sehingga akan menjadi sia sia dan terbuang begitu saja. Kesuksesan dalam berwirausaha dapat diraih oleh siapa saja. Hanya saja diperlukan ketekunan dan kesabaran dalam mencapai kesuksesan tersebut. Jika jatuh dalam berwirausaha jangan putus asa, jika berhenti maka usaha tersebut gagal. Seperti kata pepatah, mati satu tumbuh seribu. Seorang wirausaha harus tetap berusaha hingga mencapai titik kesuksesan. Usaha harus dimulai dari bawah dan dijalankan dengan sabar. Jika seseorang sudah memutuskan untuk berwirausaha, maka dia sudah mengetahu risiko dalam berwirausaha, sebab dalam dunia wirausaha ada yang sukses dan gagal. Perbedaan tersebut terjadi tergantung dari individu masing masing. Jika seorang yang lemah dan tidak berani mengambil risiko maka dia akan kalah bersaing dan menjadi gagal.