tugas i (mind maps) - arlina phelia

4
DOSEN : PROF. DR. TRESNA DERMAWAN KUNAEFI MATA KULIAH : PEMBANGUNAN BERBASIS MASYARAKAT 1 NAMA : ARLINA PHELIA TUGAS : MIND MAPS MIND MAPS (PEMETAAN PEMIKIRAN) Pemetaan Pikiran (Mind Mapping) adalah suatu metode untuk memaksimalkan potensi pikiran manusia dengan menggunakan otak kanan dan otak kirinya secara simultan. Metode ini diperkenalkan oleh Tony Buzan pada tahun 1974, yakni seorang ahli pengembangan potensi manusia dari Inggris. Menurut Tony Buzan, Mind Maping dapat membantu kita untuk banyak hal seperti : merencanakan, berkomunikasi, menjadi lebih kreatif, menyelesaikan masalah, memusatkan perhatian, menyusun dan menjelaskan pikiran-pikiran, mengingat dengan baik, belajar lebih cepat dan efisien serta melatih gambar keseluruhan. Gambar 1. Salah Satu Contoh Mind Map (Buzan iMindMap). Konsep Mind Mapping dikenal juga dengan nama Radiant Thinking. Sebuah mind map memiliki sebuah ide atau kata sentral, dan ada 5 sampai 10 ide lain yang keluar dari ide sentral tersebut. Mind Mapping sangat efektif bila digunakan untuk memunculkan ide terpendam yang kita miliki dan membuat asosiasi di antara ide tersebut. Mind Mapping juga berguna untuk

Upload: arlina-phelia-philliang

Post on 14-Dec-2015

28 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

mind maps

TRANSCRIPT

Page 1: Tugas i (Mind Maps) - Arlina Phelia

DOSEN : PROF. DR. TRESNA DERMAWAN KUNAEFIMATA KULIAH : PEMBANGUNAN BERBASIS MASYARAKAT 1

NAMA : ARLINA PHELIATUGAS : MIND MAPS

MIND MAPS(PEMETAAN PEMIKIRAN)

Pemetaan Pikiran (Mind Mapping) adalah suatu metode untuk memaksimalkan potensipikiran manusia dengan menggunakan otak kanan dan otak kirinya secara simultan. Metode inidiperkenalkan oleh Tony Buzan pada tahun 1974, yakni seorang ahli pengembangan potensimanusia dari Inggris. Menurut Tony Buzan, Mind Maping dapat membantu kita untuk banyakhal seperti : merencanakan, berkomunikasi, menjadi lebih kreatif, menyelesaikan masalah,memusatkan perhatian, menyusun dan menjelaskan pikiran-pikiran, mengingat dengan baik,belajar lebih cepat dan efisien serta melatih gambar keseluruhan.

Gambar 1. Salah Satu Contoh Mind Map (Buzan iMindMap).

Konsep Mind Mapping dikenal juga dengan nama Radiant Thinking. Sebuah mind map

memiliki sebuah ide atau kata sentral, dan ada 5 sampai 10 ide lain yang keluar dari ide sentral

tersebut. Mind Mapping sangat efektif bila digunakan untuk memunculkan ide terpendam yang

kita miliki dan membuat asosiasi di antara ide tersebut. Mind Mapping juga berguna untuk

Page 2: Tugas i (Mind Maps) - Arlina Phelia

DOSEN : PROF. DR. TRESNA DERMAWAN KUNAEFIMATA KULIAH : PEMBANGUNAN BERBASIS MASYARAKAT 2

NAMA : ARLINA PHELIATUGAS : MIND MAPS

mengorganisasikan informasi yang dimiliki. Bentuk diagramnya yang seperti diagram pohon dan

percabangannya memudahkan untuk mereferensikan satu informasi kepada informasi yang lain.

Konsep ini didasarkan pada cara kerja otak kita dalam menyimpan informasi. Hasil

penelitian menunjukkan bahwa otak kita tidak menyimpan informasi dalam kotak-kotak sel saraf

yang terjejer rapi melainkan dikumpulkan pada sel-sel saraf yang berbercabang-cabang yang

apabila dilihat sekilas akan tampak seperti cabang-cabang pohon. Mind Map merupakan istilah

teknik pemetaan pikiran untuk membantu membuka seluruh potensi dan kapasitas otak yang

masih "tersembunyi". Pemetaan pikiran ini akan melibatkan kedua sisi otak secara bersamaan,

yaitu otak kanan dan otak kiri.

Metode ini mempermudah memasukan informasi kedalam otak dan untuk kembali

mengambil informasi dari dalam otak. Mind Mapping merupakan teknik yang paling baik dalam

membantu proses berfikir otak secara teratur karena menggunakan teknik grafis yang berasal dari

pemikiran manusia yang bermanfaat untuk menyediakan kunci-kunci universal sehingga

membuka potensi otak. (Prayudi: 2008)

A. Manfaat Mind Maping

Ditinjau dari segi waktu Mind Maping juga dapat mengefisienkan penggunaan waktu

dalam mempelajari suatu informasi. Beberapa manfaat metode pencatatan menggunakan Mind

Mapping,antara lain:

1. Tema utama terdefinisi secara sangat jelas karena dinyatakan di tengah.

2. Level keutamaan informasi teridentifikasi secara lebih baik. Informasi yang memiliki

kadar kepentingan lebih diletakkan dengan tema utama.

3. Hubungan masing-masing informasi secara mudah dapat segera dikenali.

4. Lebih mudah dipahami dan diingat.

5. Informasi baru setelahnya dapat segera digabungkan tanpa merusak keseluruhan struktur

Mind mapping, sehingga mempermudah proses pengingatan.

6. Masing-masing Mind mapping sangat unik, sehingga mempermudah proses pengingatan.

7. Mempercepat proses pencatatan karena hanya menggunakan kata kunci.

Page 3: Tugas i (Mind Maps) - Arlina Phelia

DOSEN : PROF. DR. TRESNA DERMAWAN KUNAEFIMATA KULIAH : PEMBANGUNAN BERBASIS MASYARAKAT 3

NAMA : ARLINA PHELIATUGAS : MIND MAPS

B. Membuat Mind Maping

Beberapa hal penting dalam membuat peta pikiran ada dibawah ini, yaitu:

1. Pastikan tema utama terletak ditengah-tengah.

2. Dari tema utama, akan muncul tema-tema turunan yang masih berkaitan dengan tema

utama.

3. Cari hubungan antara setiap tema dan tandai dengan garis, warna atau simbol.

4. Gunakan huruf besar.

5. Buat peta pikiran dikertas polos dan hilangkan proses edit.

6. Sisakan ruangan untuk penambahan tema.

Kapan Mind Mapping digunakan :

- Saat ingin menemukan ide yang inovatif dan jalan keluar yang kreatif.

- Saat memahami suatu hal seperti : membaca buku, materi, ataupun yang lain.

- Saat ingin mengingat informasi secara efektif dan efisien.

- Saat ingin menetapkan sebuah tujuan, dan langkah-langkah untuk mencapainya.

- Saat sedang berpikir untuk mengubah dan meningkatkan prestasi atau karir.

C. KELEBIHAN DAN KELEMAHAN MIND MAP

Kelebihan Mind Mapping adalah sebagai berikut:

1. Dapat mengemukakan pendapat secara bebas.

2. Dapat bekerjasama dengan teman lainnya.

3. Catatan lebih padat dan jelas.

4. Lebih mudah mencari catatan jika diperlukan.

5. Catatan lebih terfokus pada infi materi.

6. Mudah melihat gambaran keseluruhan.

7. Membantu otak untuk: mengatur, mengingat, membandingkan dan membuathubungan.

8. Memudahkan penambahan informasi baru.

9. Pengkajian ulang bisa lebih cepat.

10. Setiap peta bersifat unik.

Page 4: Tugas i (Mind Maps) - Arlina Phelia

DOSEN : PROF. DR. TRESNA DERMAWAN KUNAEFIMATA KULIAH : PEMBANGUNAN BERBASIS MASYARAKAT 4

NAMA : ARLINA PHELIATUGAS : MIND MAPS

Kelemahan Mind Mapping :

1. Hanya siswa/seseorang yang aktif yang terlibat.

2. Tidak sepenuhnya murid yang belajar.

3. Mind map siswa bervariasi sehingga guru akan kewalahan memeriksa mind mapsiswa.

4. Jumlah detail informasi tidak dapat dimasukkan.

DAFTAR PUSTAKA

https://id.wikipedia.org/wiki/Pemetaan_pikiran

http://nicendesdezzt.blogspot.com/p/konsep.html

http://www.kajianpustaka.com/2014/01/pengertian-manfaat-dan-membuat-mind.html

www.kaskus.co.id/maindmaps

https://zaifbio.wordpress.com/2014/01/23/metode-pembelajaran-mind-mapping/

VIDEO PENDUKUNG MIND MAPS

https://www.youtube.com/watch?v=RT-8TKG2ncA

https://www.youtube.com/watch?v=mRFn1U3jvCw

Bandung, 30 Agustus 2015