tanah air filekepada pemkab setempat untuk ... cara resmi surat pencabutan moratorium itu. makanya,...

1
11 T ANAH AIR AIR SENIN, 5 DESEMBER 2011 DARI PULAU KE PULAU Kantor DPW PAN Malut Dirusak ANTARA/MOHAMAD HAMZAH KONTES AYAM KETAWA: Sejumlah peserta menyiapkan ayam milik mereka dalam perlombaan ayam ketawa yang digelar di Taman GOR, Kota Palu, Sulawesi Tengah, kemarin. Lomba yang diikuti 300 ekor ayam ketawa itu mempertandingkan tiga kategori, yakni kategori dangdut, kategori slow, dan kategori kerajinan bunyi. an Situs Terjan, ternyata lebih dulu dijual para pemiliknya,” kata dia. Di lahan yang tersisa itu, terdapat peninggalan zaman megalitikum berupa arca-arca kepala binatang terbuat dari batu besar. Lahan tersebut me- ngandung bahan tambang jenis batuan trash, bahan baku semen, dijual pemilik lahan dengan S ITUS peninggalan zaman megalitikum di kawasan Bukit Selodiri, Desa Terjan, Kecamatan Kragan, Kabupa- ten Rembang, Jawa Tengah, terancam hilang. Sebab, lahan penyangga situs tersebut telah dijual pemiliknya ke sejumlah pengusaha tambang. Kepala Desa Terjan Abdul Ha- di yang ditemui di kediaman- nya, kemarin, mengatakan dari lahan penyangga situs seluas 8,5 ha, saat ini hanya tersisa sekitar 0,25 ha yang belum dijual oleh pemiliknya. “Lahan penyangga yang pada Juli 2011 sempat kami usulkan kepada pemkab setempat untuk dibebaskan demi penyelamat- Situs Megalitikum Terjan bakal Punah Rembang, Jawa Tengah 08.30 WIB Sukabumi Lahat Balikpapan Warga Dilarang Jadi TKI di Malaysia Pemkab Menangi PK Tabrakan Beruntun 15 Luka-Luka KENDATI pemerintah Malaysia mencabut moratorium pengi- riman tenaga kerja Indonesia (TKI), Pemkab Sukabumi, Jawa Barat, melarang warganya men- jadi TKI di negara tersebut. Hal itu bertujuan agar kekerasan yang kerap dialami warganya yang bekerja sebagai TKI tidak terulang. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi Aam Ammar Halim mengatakan upaya penyetopan pengiriman TKI ke Malaysia ini untuk meminimalisasi keke- rasan yang dialami warganya. Selama belum ada surat resmi pencabutan moratorium ke daerah, Pemkab Sukabumi tetap melarang warganya berangkat ke Malaysia. “Kami belum menerima se- cara resmi surat pencabutan moratorium itu. Makanya, kami melarang dan tidak akan meng- izinkan berangkat ke Malaysia,” tegas Aam, kemarin. Selain di Malaysia, Pemkab Sukabumi juga melarang war- ganya bekerja di Kuwait dan Yordania, sebab negara itu tak memiliki UU perlindungan pe- kerja migran. (BK/N-4) PEMERINTAH Kabupaten La- hat, Sumatra Selatan, bakal menggenjot produksi batu bara di lahan seluas 26.760 ha. Hal itu disebabkan peninjauan kembali (PK) kasus tumpang tindih per- izinan dimenangi pemerintah setempat. Menurut Ketua DPRD Lahat Herliansyah, dengan putusan itu masyarakat bisa memanfaatkan potensi pertambangan yang melimpah di wilayah Lahat un- tuk kemakmuran mereka, tanpa dipusingkan persoalan hukum. Wakil Ketua DPRD Lahat Parhan Berza menambahkan, Pemda Lahat kini bisa mening- katkan pendapatan asli daerah- nya dari sektor pertambangan. Jadi bisa melakukan percepatan pembangunan. Sementara itu, Kepala Dinas Pertambangan dan Energi La- hat Misri menjelaskan Pemkab Lahat kini memiliki wewenang penuh mengelola perizinan wi- layah pertambangan di wilayah Kabupaten Lahat. Putusan MA otomatis menggugurkan klaim PT Bukit Asam (PT BA) tentang adanya wilayah kuasa pertam- bangan di Kabupaten Lahat yang tumpang tindih. “Sebaiknya PT BA berlapang dada menerima putusan terse- but,” imbuhnya. (Bhm/N-4) TABRAKAN beruntun di sim- pang Rapak, Balikpapan, Kali- mantan Timur, kemarin, meng- akibatkan 15 orang luka-luka dan 7 di antaranya dilarikan ke rumah sakit. Selain itu, enam kendaraan rusak berat. Salah satu saksi mata di lokasi keja- dian, Eko, menuturkan tabrakan berawal ketika truk peti kemas bernopol KT 8945 AF yang disopiri Kuryanto menuruni simpang Rapak Plaza. Diduga karena rem blong, truk tersebut mencium bagian belakang ang- kot bernopol KT 2335 AF hingga terbalik. Truk masih melaju dan menabrak Kijang Inova KT 1477 LK dan taksi Mawar KT 1817 AI yang berada di dekat lampu merah perempatan Rapak. Ka- rena jalan menurun, truk tetap melaju kencang dan menabrak tiga mobil lagi serta tiga motor. Kasi Humas Polres Balikpapan Ipda Wahyudi menjelaskan, akibat kejadian itu 15 orang luka-luka, 3 orang dirawat di RS Restu Ibu, 1 orang di RS Balikpa- pan Baru, dan 3 orang di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo. Wahyudi menduga rem truk yang membawa alat berat itu tidak berfungsi dengan baik sehingga terjadi tabrakan berun- tun. Saat ini sopir truk warga Batu Ampar, Balikpapan Utara, telah ditahan. (SY/N-4) 09.40 WIB 10.55 WIB 12.20 Wita PULUHAN kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) Maluku Utara (Malut) merusak Kantor Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PAN di Jalan Stadion, Kelurahan Stadion, Kota Ternate Tengah, Sabtu (3/12). Mereka juga membakar inventaris kantor, dokumen, dan antribut partai. Aksi itu disebut sebagai buntut kekecewaan karena DPP PAN memecat Ketua DPW PAN Malut, Imran DJumadil. “Kami kecewa terhadap sikap DPP PAN yang tadinya sudah islah dengan pengurus DPW, tetapi ternyata mengambil keputusan lain, yakni akan memecat Ketua DPW PAN Malut. Ini kami anggap sebagai tindakan arogan,” kata Muhammad Darwis, Wakil Sekretaris DPW PAN Malut, kemarin. Darwis heran mengenai maksud pemecatan yang akan dilakukan DPP. “Apa salah Imran sehingga akan dipecat? Dia tidak korupsi atau perbuatan asusila yang melangar ketentuan AD/RT.” (BR/N-4) IMB Rumah Ibadah Digratiskan PEMKAB Purbalingga, Jawa Tengah, menggratiskan izin mendirikan bangunan (IMB) rumah ibadah. Namun, itu tetap mengacu ke persyaratan-persyaratan dalam aturan yang telah ada. Kabag Humas Pemkab Purbalingga, Rusmo Purnomo, mengungkapkan pihaknya mengambil kebijakan tersebut setelah bertemu dengan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB). “Dalam pertemuan yang berlangsung sebelumnya antara pengurus FKUB dan pemkab, dipimpin Wakil Bupati Purbalingga Sukento Ridho, telah ada kesepakatan untuk menggratiskan IMB rumah ibadah. Tentu, IMB diberikan setelah segala persyaratan dipenuhi,” kata Rusmo, kemarin. Wakil Bupati Sukento Ridho meminta umat beragama harus menjaga persatuan dan kesatuan, menanggalkan egoisme, dan menjunjung toleransi tanpa mencampuradukkan agama. (LD/N-4) Sumaryanto Terpilih Ketua IA ITB DEPUTI Bidang Infrastruktur dan Logistik Kementerian BUMN Sumaryanto Widayatin terpilih sebagai Ketua Ikatan Alumni (IA) Institut Teknologi Bandung (ITB) periode 2011-2015, menggantikan Hatta Rajasa, kemarin. Sumaryanto memperoleh suara terbanyak, 3.142. Ia mengungguli empat calon lainnya, yaitu Wakil Menteri PU Kementerian PU Hermanto Dardak, Staf Khusus Menteri Koordinator Perekonomian Amir Sambodo, entrepreneur Dasep Ahmadi, dan dosen Universitas Indonesia Nining Soesilo. Pemilihan IA ITB dilaksanakan di Aula Barat Kampus ITB, Jl Ganesa, Bandung, Jawa Barat, dan diikuti 40 ribu alumnus yang memiliki hak pilih. Namun, itu dilakukan melalui e-voting yang tersebar di 52 tempat di seluruh Indonesia. Seusai pemilihan, Sumaryanto mengatakan pihaknya tidak akan menjanjikan ke arah yang lebih baik, tetapi ITB bisa melangkah lebih hebat ke depan. “IA ITB harus menjadi organisasi terbuka. Tujuannya ada partisipasi dari seluruh pemangku kebijakan,” ujarnya, kemarin. (EM/N-4) Oknum PNS Terjaring Operasi Pekat TIM terpadu Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) Pemkab Tapanuli Utara menangkap 10 pasangan mesum dari berbagai hotel di sana, kemarin. Oknum guru dan mahasiswa tertangkap berduaan bukan dengan pasangan resmi masing-masing. “Oknum PNS, guru SD berinisial PH, 29, tengah berduaan di kamar salah satu hotel dengan bidan MN, 26. Mereka tidak bisa menunjukkan surat nikah,” ujar Kepala Satpol PP Tapanuli Utara, Rudisitorus, kemarin. Dikatakan Rudisitorus selaku ketua tim, operasi terpadu itu bertujuan mengurangi penyakit masyarakat di daerah Tapanuli Utara khususnya. Kabupaten Tapanuli Utara dikenal sebagai kota wisata rohani. Seluruh pasangan mesum yang bukan suami istri tersebut terlebih dahulu dibina. Selanjutnya mereka membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan tersebut. (JH/N-4) Proyek Jalan di Bali Bermasalah PENANGANAN proyek perbaikan jalan di Bali selama ini kerap bermasalah dan cenderung tumpang-tindih. Ada proyek dikendalikan dari Jakarta, tapi saat bermasalah, pejabat atau instansi di daerah tidak berwewenang memeriksa. “Gubernur disuruh awasi, tapi tak berwenang melakukan pemeriksaan,” ujar Gubernur Bali Made Mangku Pastika, kemarin. Pastika mengakui pengerjaan proyek perbaikan jalan di Bali sering dikeluhkan masyarakat akibat tidak tertib. Kewenangan provinsi terbatas pada proyek jalan provinsi. Penanggung jawab yang lainnya, seperti jalan nasional atau jalan kabupaten, berbeda lagi. “Tapi, masyarakat kadang tidak mau tahu apakah itu jalan nasional, provinsi, atau kabupaten. Begitu ada proyek yang tidak beres, mereka komplain kepada kami,” ujar Pastika. (RS/N-4) ANTARA/AGUS BEBENG harga Rp25 ribu-Rp30 ribu per meter persegi. “Kami tidak mengetahui ka- pan lahan penyangga itu dijual. Tahu-tahu warga sudah santer memperbincangkan penjualan lahan penyangga situs terse- but. Yang terakhir, lahan milik Amani seluas 0,25 ha dan Mas- duri (1,5 ha) baru kami ketahui Sabtu (3/12),” kata dia. Berdasarkan pantauan, pe- nambangan di sisi timur kawa- san situs telah merangsek hing- ga hanya berjarak kurang dari 100 meter dari pusat Selodiri. Menurut catatan Dinas Kebu- dayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rembang, di situs tersebut pernah ditemu- kan kerangka manusia pada ke- dalaman 60 cm, di dalam lubang karasan (liang lahad) yang dipa- hat pada padas keras berukuran 42 cm x 180 cm. Arca-arca kepala binatang terbuat dari batu besar sebagian masih berdiri kukuh di sekeliling makam. Tak jauh dari kursi batu itu, terdapat batu besar berdiri setinggi 50 meter yang dinamai Selodiri. Belum lama ini, Masyarakat Sejarawan Indonesia (MSI) Ka- bupaten Rembang mengungkap adanya 38 dari 40 kursi batu, raib. Bukit Selodiri, tempat Situs Terjan, telah ditetapkan sebagai kawasan yang harus dilindungi dari aktivitas penambangan. (Ant/N-4) Kami tidak mengetahui kapan lahan penyangga itu dijual.’’ Abdul Hadi Kepala Desa Terjan ANTARA/NYOMAN BUDHIANA

Upload: lylien

Post on 30-Mar-2019

221 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TANAH AIR filekepada pemkab setempat untuk ... cara resmi surat pencabutan moratorium itu. Makanya, ... menggratiskan izin mendirikan bangunan (IMB) rumah ibadah. Namun,

11TANAH AIR AIRSENIN, 5 DESEMBER 2011

DARI PULAU KE PULAU

Kantor DPW PAN Malut Dirusak

ANTARA/MOHAMAD HAMZAH

KONTES AYAM KETAWA: Sejumlah peserta menyiapkan ayam milik mereka dalam perlombaan ayam ketawa yang digelar di Taman GOR, Kota Palu, Sulawesi Tengah, kemarin. Lomba yang diikuti 300 ekor ayam ketawa itu mempertandingkan tiga kategori, yakni kategori dangdut, kategori slow, dan kategori kerajinan bunyi.

an Situs Terjan, ternyata lebih du lu dijual para pemiliknya,” kata dia.

Di lahan yang tersisa itu, ter dapat peninggalan zaman me galitikum berupa arca-arca ke pala binatang terbuat dari ba tu besar. Lahan tersebut me-ngandung bahan tambang jenis batuan trash, bahan baku semen, dijual pemilik lahan dengan

SITUS peninggalan zaman megalitikum di kawasan Bukit Selodiri, Desa Terjan,

Kecamatan Kragan, Kabupa-ten Rembang, Jawa Tengah, ter ancam hilang. Sebab, lahan penyangga situs tersebut telah dijual pemiliknya ke sejumlah pengusaha tambang.

Kepala Desa Terjan Abdul Ha-di yang ditemui di kediaman-nya, kemarin, mengatakan dari lahan penyangga situs seluas 8,5 ha, saat ini hanya tersisa sekitar 0,25 ha yang belum dijual oleh pemiliknya.

“Lahan penyangga yang pada Juli 2011 sempat kami usulkan kepada pemkab setempat untuk dibebaskan demi penyelamat-

Situs Megalitikum Terjan bakal PunahRembang, Jawa Tengah08.30 WIB

Sukabumi

Lahat

Balikpapan

Warga Dilarang Jadi TKI di Malaysia

Pemkab Menangi PK

Tabrakan Beruntun 15 Luka-Luka

KENDATI pemerintah Malaysia mencabut moratorium pengi-rim an tenaga kerja Indonesia (TKI), Pemkab Sukabumi, Jawa Barat, melarang warganya men-jadi TKI di negara tersebut. Hal itu bertujuan agar kekerasan yang kerap dialami warganya yang bekerja sebagai TKI tidak terulang.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Su kabumi Aam Ammar Halim mengatakan upaya penyetopan pengiriman TKI ke Malaysia ini untuk meminimalisasi keke-rasan yang dialami warganya. Selama belum ada surat resmi pencabutan moratorium ke daerah, Pemkab Sukabumi tetap melarang warganya berangkat ke Malaysia.

“Kami belum menerima se-cara resmi surat pencabutan moratorium itu. Makanya, kami melarang dan tidak akan meng-izinkan berangkat ke Malaysia,” tegas Aam, ke marin.

Selain di Malaysia, Pemkab Sukabumi juga melarang war-ga nya bekerja di Kuwait dan Yordania, sebab negara itu tak me miliki UU perlindungan pe-ker ja migran. (BK/N-4)

PEMERINTAH Kabupaten La-hat, Sumatra Selatan, bakal meng genjot produksi batu bara di lahan seluas 26.760 ha. Hal itu disebabkan peninjauan kembali (PK) kasus tumpang tindih per-izinan dimenangi pemerintah setempat.

Menurut Ketua DPRD Lahat Herliansyah, dengan putusan itu masyarakat bisa memanfaatkan potensi pertambangan yang melimpah di wilayah Lahat un-tuk kemakmuran mereka, tanpa dipusingkan persoalan hukum.

Wakil Ketua DPRD Lahat Par han Berza menambahkan, Pemda Lahat kini bisa mening-katkan pendapatan asli daerah-nya dari sektor pertambangan. Jadi bisa melakukan percepatan pembangunan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertambangan dan Energi La-hat Misri menjelaskan Pemkab Lahat kini memiliki wewenang penuh mengelola perizinan wi-layah pertambangan di wilayah Kabupaten Lahat. Putusan MA otomatis menggugurkan klaim PT Bukit Asam (PT BA) tentang adanya wilayah kuasa pertam-bangan di Kabupaten Lahat yang tumpang tindih.

“Sebaiknya PT BA berlapang da da menerima putusan terse-but,” imbuhnya. (Bhm/N-4)

TABRAKAN beruntun di sim-pang Rapak, Balikpapan, Kali-mantan Timur, kemarin, meng-akibatkan 15 orang luka-luka dan 7 di antaranya dilarikan ke rumah sakit. Selain itu, enam kendaraan rusak berat. Salah satu saksi mata di lokasi keja-dian, Eko, menuturkan tabrakan berawal ketika truk peti kemas bernopol KT 8945 AF yang disopiri Kuryanto menuruni simpang Rapak Plaza. Diduga karena rem blong, truk tersebut mencium bagian belakang ang-kot bernopol KT 2335 AF hingga terbalik. Truk masih melaju dan menabrak Kijang Inova KT 1477 LK dan taksi Mawar KT 1817 AI yang berada di dekat lampu merah perempatan Rapak. Ka-rena jalan menurun, truk tetap melaju kencang dan menabrak tiga mobil lagi serta tiga motor.

Kasi Humas Polres Balikpapan Ipda Wahyudi menjelaskan, akibat kejadian itu 15 orang luka-luka, 3 orang dirawat di RS Restu Ibu, 1 orang di RS Balikpa-pan Baru, dan 3 orang di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo.

Wahyudi menduga rem truk yang membawa alat berat itu tidak berfungsi dengan baik sehingga terjadi tabrakan berun-tun. Saat ini sopir truk warga Ba tu Ampar, Balikpapan Utara, te lah ditahan. (SY/N-4)

09.40 WIB

10.55 WIB

12.20 Wita

PULUHAN kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) Maluku Utara (Malut) merusak Kantor Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PAN di Jalan Stadion, Kelurahan Stadion, Kota Ternate Tengah, Sabtu (3/12).

Mereka juga membakar inventaris kantor, dokumen, dan antribut partai. Aksi itu disebut sebagai buntut kekecewaan karena DPP PAN memecat Ketua DPW PAN Malut, Imran DJumadil.

“Kami kecewa terhadap sikap DPP PAN yang tadinya sudah islah dengan pengurus DPW, tetapi ternyata mengambil keputusan lain, yakni akan memecat Ketua DPW PAN Malut. Ini kami anggap sebagai tindakan arogan,” kata Muhammad Darwis, Wakil Sekretaris DPW PAN Malut, kemarin.

Darwis heran mengenai maksud pemecatan yang akan dilakukan DPP. “Apa salah Imran sehingga akan dipecat? Dia tidak korupsi atau perbuatan asusila yang melangar ketentuan AD/RT.” (BR/N-4)

IMB Rumah Ibadah DigratiskanPEMKAB Purbalingga, Jawa Tengah, menggratiskan izin mendirikan bangunan (IMB) rumah ibadah. Namun, itu tetap mengacu ke persyaratan-persyaratan dalam aturan yang telah ada.

Kabag Humas Pemkab Purbalingga, Rusmo Purnomo, mengungkapkan pihaknya mengambil kebijakan tersebut setelah bertemu dengan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB).

“Dalam pertemuan yang berlangsung sebelumnya antara pengurus FKUB dan pemkab, dipimpin Wakil Bupati Purbalingga Sukento Ridho, telah ada kesepakatan untuk menggratiskan IMB rumah ibadah. Tentu, IMB diberikan setelah segala persyaratan dipenuhi,” kata Rusmo, kemarin.

Wakil Bupati Sukento Ridho meminta umat beragama harus menjaga persatuan dan kesatuan, menanggalkan egoisme, dan menjunjung toleransi tanpa mencampuradukkan agama. (LD/N-4)

Sumaryanto Terpilih Ketua IA ITB

DEPUTI Bidang Infrastruktur dan Logistik Kementerian BUMN Sumaryanto Widayatin terpilih sebagai Ketua Ikatan Alumni (IA) Institut Teknologi Bandung (ITB) periode 2011-2015, menggantikan Hatta Rajasa, kemarin.

Sumaryanto memperoleh suara terbanyak, 3.142. Ia mengungguli empat calon lainnya, yaitu Wakil Menteri PU Kementerian PU Hermanto Dardak, Staf Khusus Menteri Koordinator Perekonomian Amir Sambodo, entrepreneur Dasep Ahmadi, dan dosen Universitas Indonesia Nining Soesilo.

Pemilihan IA ITB dilaksanakan di Aula Barat Kampus ITB, Jl Ganesa, Bandung, Jawa Barat, dan diikuti 40 ribu alumnus yang memiliki hak pilih. Namun, itu dilakukan melalui e-voting yang tersebar di 52 tempat di seluruh Indonesia.

Seusai pemilihan, Sumaryanto mengatakan pihaknya tidak akan menjanjikan ke arah yang lebih baik, tetapi ITB bisa melangkah lebih hebat ke depan.

“IA ITB harus menjadi organisasi terbuka. Tujuannya ada partisipasi dari seluruh pemangku kebijakan,” ujarnya, kemarin. (EM/N-4)

Oknum PNS Terjaring Operasi PekatTIM terpadu Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) Pemkab Tapanuli Utara menangkap 10 pasangan mesum dari berbagai hotel di sana, kemarin. Oknum guru dan mahasiswa tertangkap berduaan bukan dengan pasangan resmi masing-masing.

“Oknum PNS, guru SD berinisial PH, 29, tengah berduaan di kamar salah satu hotel dengan bidan MN, 26. Mereka tidak bisa menunjukkan surat nikah,” ujar Kepala Satpol PP Tapanuli Utara, Rudisitorus, kemarin.

Dikatakan Rudisitorus selaku ketua tim, operasi terpadu itu bertujuan mengurangi penyakit masyarakat di daerah Tapanuli Utara khususnya.

Kabupaten Tapanuli Utara dikenal sebagai kota wisata rohani. Seluruh pasangan mesum yang bukan suami istri tersebut terlebih dahulu dibina. Selanjutnya mereka membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan tersebut. (JH/N-4)

Proyek Jalan di Bali Bermasalah

PENANGANAN proyek perbaikan jalan di Bali selama ini kerap bermasalah dan cenderung tumpang-tindih. Ada proyek dikendalikan dari Jakarta, tapi saat bermasalah, pejabat atau instansi di daerah tidak berwewenang memeriksa.

“Gubernur disuruh awasi, tapi tak berwenang melakukan pemeriksaan,” ujar Gubernur Bali Made Mangku Pastika, kemarin.

Pastika mengakui pengerjaan proyek perbaikan jalan di Bali sering dikeluhkan masyarakat akibat tidak tertib. Kewenangan provinsi terbatas pada proyek jalan provinsi. Penanggung jawab yang lainnya, seperti jalan nasional atau jalan kabupaten, berbeda lagi.

“Tapi, masyarakat kadang tidak mau tahu apakah itu jalan nasional, provinsi, atau kabupaten. Begitu ada proyek yang tidak beres, mereka komplain kepada kami,” ujar Pastika. (RS/N-4)

ANTARA/AGUS BEBENG

harga Rp25 ribu-Rp30 ribu per meter persegi.

“Kami tidak mengetahui ka-pan lahan penyangga itu dijual. Tahu-tahu warga sudah santer memperbincangkan penjualan lahan penyangga situs terse-but. Yang terakhir, lahan milik Amani seluas 0,25 ha dan Mas-duri (1,5 ha) baru kami ketahui Sabtu (3/12),” kata dia.

Berdasarkan pantauan, pe-nam bangan di sisi timur kawa -san situs telah merangsek hing-ga hanya berjarak kurang dari 100 meter dari pusat Selodiri.

Menurut catatan Dinas Kebu-dayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rembang, di situs tersebut pernah ditemu-

kan kerangka manusia pada ke-dalaman 60 cm, di dalam lubang karasan (liang lahad) yang dipa-hat pada padas keras berukuran 42 cm x 180 cm. Arca-arca kepala binatang terbuat dari batu besar sebagian masih berdiri kukuh di sekeliling makam. Tak jauh dari kursi batu itu, terdapat batu besar berdiri setinggi 50 meter yang dinamai Selodiri.

Belum lama ini, Masyarakat Sejarawan Indonesia (MSI) Ka-bupaten Rembang mengungkap adanya 38 dari 40 kursi batu, raib. Bukit Selodiri, tempat Situs Terjan, telah ditetapkan sebagai kawasan yang harus dilindungi dari aktivitas penambangan. (Ant/N-4)

Kami tidak mengetahui

kapan lahan penyangga itu dijual.’’Abdul Ha diKepala Desa Terjan

ANTARA/NYOMAN BUDHIANA