swara almamater -...

12
Swara Swara Almamater Almamater Direktorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni Institut Pertanian Bogor http://cda.ipb.ac.id http://hubunganalumni.ipb.ac.id Edisi 25 | 2017 (Sumber Foto: FB Winarso Harsosumarto) Silaturahmi Akbar Alumni IPB Se-Jawa Barat

Upload: ngonga

Post on 18-Mar-2019

233 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Swara Swara AlmamaterAlmamater

Direktorat Pengembangan Karir dan Hubungan AlumniInstitut Pertanian Bogorhttp://cda.ipb.ac.id

http://hubunganalumni.ipb.ac.id

Edisi 25 | 2017

(Sumber Foto: FB Winarso Harsosumarto)

Silaturahmi Akbar Alumni IPB Se-Jawa Barat

Page 2: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Daftar IsiSwara Almamater | Edisi 25

8

HA IPB Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 42 Mahasiswa Baru 2 Silaturahmi Akbar (Silatbar) Alumni IPB se-Jawa Barat 3 HA IPB Kalbar Coba Sinergi dengan KLHK Soal Pengawasan Lahan Hutan 7

Peringati Dies Natalis IPB ke 54 Almamater, PGA IPB Gelar Turnamen 9

Himpunan Alumni IPB berkomitmen membangun kebun buah di seluruh Indonesia sebagai wujud dukungan terhadap ketahanan pangan nasional.

Aplikasi startup marketplace agribisnis terbesar di Indonesia berhasil dikembangkan oleh salah seorang lulusan jurusan Ilmu Komputer IPB bernama Fandi. Inovasi mutakhir temuannya tersebut mulai dikembangkan sejak tahun 2009 dengan nama www.agromaret.com.

Himpunan Alumni IPB (HA IPB) Riau melakukan penandatangan nota kesepahaman dengan Bank Riau Kepri mengenai kerjasama pembuatan kartu anggota. 

Dedikasi untuk Pertanian Indonesia, Alumni IPB Ciptakan Agromaret

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPB

Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://hubunganalumni.ipb.ac.id

[email protected]

Swara Almamater 1

Dukung Ketahanan Pangan, HA IPB Gagas Kebun Buah di Seluruh Indonesia

7

10

6

Sinergi dengan Bank Riau Kepri, HA IPB Riau Siap Luncurkan Kartu Anggota

Page 3: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

HA IPB Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 42 Mahasiswa Baru

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPBGd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://[email protected]

Swara Almamater 2

Sumber foto dan artikel:http://alumniipb.org/newsreader/1507

Sebanyak 42 mahasiswa baru IPB angkatan 54 yang dinilai kurang mampu secara ekonomi menerima beasiswa dari HA IPB. Beasiswa dari HA IPB tersebut akan diterima para mahasiswa baru selama satu tahun.

Sekretaris Jenderal HA IPB Ir Nelly Oswini mengatakan, UKT para mahasiswa penerima beasiswa akan dibayarkan senilai Rp 2,5 juta per semester sebanyak dua kali. 

Kemudian, ucap Nelly, ditambah uang bulanannya sebesar Rp 500 ribu uang untuk biaya hidup sebanyak 12 kali. Nelly mengungkapkan, dengan begitu keseluruhan setiap mahasiswa mendapatkan beasiswa Rp 11 juta selama satu tahun dari HA IPB.

Nelly kepada alumniipb.org, Senin (25/9). berujar terima kasih ia ucapkan kepada para alumni yang telah menjadi donatur. Semoga mendapatkan rezeki dan berkah melimpah.

Sedangkan salah satu anggota tim Asesor Penerima Beasiswa Mahasiswa dari HA IPB Flora Sutrisno mengungkapkan, seleksi dilakukan secara tatap muka dengan kandidat. Sebelumnya, ucap Flora, tim Assessor dibekali dengan formulir pengajuan beasiswa yang

telah diisi setiap kandidat dari Direktorat Kesejahteraan Mahasiswa Ditmawa IPB.

Flora menuturkan, mereka melakukan indepth interview untuk mengenali keadaan calon penerima beasiswa yang sebenarnya.  Setelah itu, para Assessor memaparkan hasil assessment dimoderatori Ibu Katrin, Assesor dari IPB. Kami berdiskusi dengan memberikan berbagai pertimbangan, kemudian kami sepakati memutuskan yang layak dan tepat diberikan beasiswa,” tutur Flora.

Hasil seleksi mahasiswa IPB penerima beasiswa diumumkan pada Senin (25/9) pukul 13.00 WIB di Kampus IPB Dramaga, Bogor, Jawa Barat. Sebelumnya, proses seleksi dilakukam tim Assesor pada Minggu (24/9).

Tim Asessor HA IPB terdiri dari Via Salvania, Ndaru Soetatwo dan Flora Sutrisno ditambah lima orang lagi perwakilan IPB. (eng/cr)      

Page 4: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Silaturahmi Akbar (Silatbar) Alumni IPB se-Jawa Barat

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPB

Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://hubunganalumni.ipb.ac.id

[email protected]

Swara Almamater 3

Dewan Pengurus Daerah Himpunan Alumni (DPD HA) IPB Jawa Barat telah menyelenggarakan acara Silaturahmi Akbar (Silatbar) Alumni IPB se-Jawa Barat pada 15 Oktober 2017 yang bekerjasama dengan Dewan Pengurus Cabang HA IPB Kota dan Kabupaten Bogor, Bekasi dan Depok.  Silaturahmi ini mengundang semua alumni se-Jawa Barat yang berada di lingkup DPD.  Namun tidak hanya yang menjadi pengurus, tetapi sifatnya silaturahmi lintas angkatan dan lintas jurusan. Seluruh Alumni IPB diundang.

Dalam Silatbar ini diselenggarakan berbagai acara. Selain Botram Akbar saat makan siangnya, Riung Mungpulung Alumni dan Campus Story, juga Sunda Heplathon atau pertandingan dari 6 pertandingan dari berbagai permainan tradisional yang dimainkan oleh para Sunda Warrior.  Panitia membutuhkan 45 orang yang berani mendeklarasikan dirinya menjadi Sunda Warrior dan bertanding dengan gigih.

Permainan tradisional yang ditandingkan seperti Rally Estafet Sondah, Gatrik, Cing Boy, Dompu dan Ketepel.  Permainan ini akan mengadu strategi kecepatan dan ketepatan dan juga ketahanan fisik para Sunda Warrior.  Sembilan tim akan bertanding untuk menjadi yang tercepat.  Tentu hadiah sudah disiapkan panitia untuk para warrior ini.

Acara yang tidak boleh terlewatkan selanjutnya adalah Botram Akbar.  Menu Nasi Liwet Dapur The eRYe akan hadir sebagai menu utama. Dari sisi konsumsi, sebetulnya, dari menu sarapanpun jangan sampai terlewatkan.  Makan pagi berupa makanan tradisional khas Bogor dan IPB berupa Doclang, Toge Goreng, dan rebus-rebusan produk pertanian akan menyemarakkan di pagi hari sebagai sarapan.  Sarapan berat tentunya.  

Jiwa dari Sareundeuk Saigel Sabobot Sapihanean bisa dimulai dari mengabaikan perbedaan.  Baik perbedaan

(Sumber Foto: FB Winarso Harsosumarto)

Page 5: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Silaturahmi Akbar (Silatbar) Alumni IPB se-Jawa Barat

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPBGd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://[email protected]

Swara Almamater 4

Sumber artikel :http://alumniipb.org/artikelreader/297 Seminar, Pengukuhan DPD HA IPB Jabar, Rakerda, dan Silatbar 2017 “Ngaguar Elmu”

latar belakang, wilayah, profesi bahkan pemikiran.  Namun itu dijadikan modal untuk bersatu.  Selalu bersama-sama, tidak pernah bertengkar karena berbeda pendapat, rukun dan saling menghargai. 

Kegiatan ini mengajak untuk mematrikan serta memahamkan diri dengan jiwa yang terkandung pada peribahasa Sunda:  “Sauyunan, layeut, teu aya pacengkadan, lulus runtut. Paheutkeun silaturahmi, ulah pegat najan paanggang, ulah luntur najan jauh, mun sajalan pasti jaya, papisah tinangtu ancur. Meungkeut pageuh silaturahmi”.  

Semoga HA IPB DPD Jawa Barat bisa menaungi DPC-DPC (Dewan Pengurus Cabang) yang sudah terbentuk dan mensinergikan langkah, menyatukan tujuan dan mewadahi kontribusi alumni terhadap sesama alumni, almamater maupun masyarakat.  Sepaham sejalan tidak ada perselisihan.

HA IPB Jawa Barat. Satu hati dalam membangun dan menjaga organisasi yang berlandaskan kebersamaan, persaudaraan dan kepedulian sesama anggota. (As)

Sebelum kegiatan Silatbar, pada hari Sabtu, 14 Oktober 2017 pukul 08.00 sampai dengan 12.30 WIB di Bappeda Kabupaten Bogor telah berlangsung, Seminar Agricultural Based Community Development (Pengembangan Masyarakat Berbasis Pertanian) yang menghadirkan para praktisi dan pengambil kebijakan di bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut.  Kegiatan ini diketuai oleh Alfi Irfan. 

Kemudian setelah Dzuhur, kegiatan dilanjutkan Rapat Kerja Daerah di Bakorwil Provinsi Jawa Barat, Jl. Djuanda No 4. Kegiatan ini membahas program kerja di setiap divisi DPD HA IPB Jawa Barat.  Harapannya DPD Jawa Barat harus bisa mengayomi berbagai program kerja yang sudah ditetapkan setiap DPC dan menghimpun menjadi program kerja yang terkoordina-

 

si dengan baik dan efektif.  Tidak tumpang tindih dan tentu memperlancar kerja setiap DPC.  DPD HA IPB Jawa Barat harus bisa berperan menjadi penasehat dan pelindung DPC yang berada dalam koordinasi wilayahnya.

 

(Sumber Foto: FB Winarso Harsosumarto)

(Sumber Foto: FB Nelly Oswini)

Page 6: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Silaturahmi Akbar (Silatbar) Alumni IPB se-Jawa Barat

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPB

Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://hubunganalumni.ipb.ac.id

[email protected]

Swara Almamater 5

(Sumber Foto: FB Winarso Harsosumarto)

Page 7: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Dukung Ketahanan Pangan, HA IPB Gagas Kebun Buah di Seluruh Indonesia

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPBGd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://[email protected]

Swara Almamater 6

Sumber artikel dan foto:http://alumniipb.org/newsreader/1511

Himpunan Alumni IPB berkomitmen membangun kebun buah di seluruh Indonesia sebagai wujud dukungan terhadap ketahanan pangan nasional. Hal tersebut disampaikan Ketua Umum DPP HA IPB, DR Bambang Hendroyono saat acara Alumni IPB Goes to Jogja: Bertani dengan Ilmu dan Hati, Sabtu (30/9), di Kebun Buah Naga Sabila Farm, Yogyakarta.

Bambang berujar bahwa, alumni punya perwakilan di setiap provinsi. Mereka akan bangun kebun buah naga yang akan diinisiasi oleh DPD dan DPC HA IPB. Ini adalah kerja nyata mereka menjawab tantangan Presiden, kerja nyata alumni bahwa IPB masih dan terus konsisten membangun negeri.

Bambang mengungkapkan, kepengurusannya terus membangun konsolidai alumni untuk berkomitmen Satu Hati Satu IPB, bahwa kehadiran organisasi wadah alumni memiliki visi guna memberikan manfaat.

Pada kegiatan berlangsung, HA IPB sekaligus meluncurkan program rintisan kebun buah naga yang diberi nama Kebun Buah Sabiha. Kebun Buah Sabiha merupakan sinergi antara HA IPB dengan Direktorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni (DPKHA) IPB. Kebun ini berada di Kp Sukamantri Desa Sukamantri RT 04 RW 12 Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor. (ric)

Page 8: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

HA IPB Kalbar Coba Sinergi dengan KLHK Soal Pengawasan Lahan Hutan

7 Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPB

Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://hubunganalumni.ipb.ac.id

[email protected]

Swara Almamater

Pengurus DPD HA IPB Kalimantan Barat berencana menginisiasi kerjasama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). DPD HA IPB Kalimantan Barat nantinya mencoba untuk bersinergi dengan KLHK terkait pengawasan hutan.

Ketua Umum DPD HA IPB Kalimantan Barat Eka IR kepada alumniipb.org, Selasa (26/9) mengatakan bahwa, salah satu agenda kami pada saat pelantikan akan penandatanganan kesepahaman (MoU) dengan KLHK. HA IPB Kalbar akan jadi fasilitator mengawasi lahan-lahan hutan karena di sini masih banyak hutan.

Eka menjelaskan, alasan DPD HA IPB Kalimantan Barat ingin melakukan kerjasama dengan KLHK sebab

Sumber artikel dan foto:http://alumniipb.org/newsreader/1508

diketahui banyaknya program di lembaga pemerintahan tersebut yang membuka peluang keterlibatan masyarakat.

Eka mengungkapkan, kerjasama yang ingin dilaksanakan merupakan salah satu usaha DPD HA IPB Kalbar untuk berkontribusi kepada masyarakat. Diharapkan juga, ucap Eka, mampu mengingatkan lulusan IPB agar terus berkomitmen terhadap pertanian (eng/cr).

Page 9: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPBGd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://[email protected]

8 Swara Almamater

Sinergi dengan Bank Riau Kepri, HA IPB Riau Siap Luncurkan Kartu Anggota

Sumber artikel dan foto : http://alumniipb.org/newsreader/1506

Himpunan Alumni IPB (HA IPB) Riau melakukan penandatangan nota kesepahaman dengan Bank Riau Kepri mengenai kerjasama pembuatan kartu anggota. 

Penandatanganan nota kesepahaman pembuatan kartu anggota itu sekaligus bertepatan dengan diselenggarakannya Musda ke IV Dewan Pengurus Daerah (DPD) HA IPB Riau, di Pekanbaru, Minggu (17/9).

Anggota Departemen Kewirausahaan Dewan Pengurus Pusat (DPP) HA IPB Tjipta Purwita memaparkan, penandatanganan nota kesepahaman pembuatan kartu anggota tersebut mencakup penyediaan layanan produk perbankan dan jasa lainnya guna pembinaan dan pengembangan UMKM.

Tjipta kepada alumniipb.org, Jumat (22/9) berujar, kartu anggota nantinya memiliki banyak fungsi. Bisa dijadikan kartu kredit, tabungan, fasilitas penggajian, dan lain sebagainya.

Sedangkan Sekretaris Jenderal DPD HA Riau terpilih hasil Musda ke IV, Rosalinda, mengemukakan, pembuatan kartu anggota sudah dilakukan sejak masa kepengurusan tahun 2009-2014. 

Namun, ungkap Rosalinda, saat itu hanya sebatas sebagai kartu anggota alumni saja. Berbeda dengan kini yakni seluruh pengurus tingkat DPD maupun Dewan Pengurus Cabang (DPC) di HA IPB Riau sepakat untuk membuka rekening di Bank Riau Kepri. 

Rosalinda mengatakan, dengan kerjasama ini diharapkan dapat memberi banyak manfaat pada para alumni. Mereka juga akan menjalin kerjasama dengan pihak-pihak lain, seperti DPP HA IPB dengan Garuda Indonesia. Mereka akan prioritaskan dulu kerjasama dengan usaha-usaha yang dimiliki oleh alumni IPB, seperti kuliner, produk pertanian dan lain-lain.

Penandatanganan nota kesepahaman pembuatan kartu anggota dilakukan oleh Direktur Utama Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari yang merupakan alumni IPB bersama Ketua Harian DPD HA IPB Riau periode 2013-2017 Fadrizal Labay. (eng/cr)

Page 10: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Peringati Dies Natalis IPB ke 54 Almamater, PGA IPB Gelar Turnamen

9 Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPB

Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://hubunganalumni.ipb.ac.id

[email protected]

Swara Almamater

Guna memperingati Dies Natalis IPB ke 54 tahun, diselenggarakan turnamen golf yang digagas oleh para alumni, di Lapangan Golf Rancamaya, Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/9). Tercatat, sebanyak 160 peserta mengikuti turnamen ini.

Turnamen tersebut merupakan inisiasi Persatuan Golf Amatir (PGA) IPB yang diketuai Raden Rudy Irawan, alumni angkatan 21.

Rudy pada alumniipb.org, Rabu (13/9) berujar pada kegiatan ini kami sengaja mengumpulkan para lulusan terbaik IPB yang saat ini memegang kedudukan penting di instansinya, seperti direksi BUMN, direktur perusahaan, pengusaha, anggota DPR, mantan Rektor dan lain sebagainya. Selanjutnya, kami ajak duduk bersama, mengumpulkan dana dan disalurkan ke

Sumber artikel :http://alumniipb.org/newsreader/1501Sumber ilustrasi foto: https://fajar.co.id/2017/08/22/sport-tourism-indonesia-go-internasional-lewat-turnamen-golf-pgm-championship-2017/

Yayasan HA IPB untuk mahasiswa IPB yang membutuhkan.

Menurut Rudy, hal ini dilakukan agar alumni IPB dapat berkontribsui secara kongkret terhadap almamater.(eng/cr)

Ilustrasi foto

Page 11: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Diterbitkan olehDirektorat Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni IPBGd. Andi Hakim Nasoetion Lt. 1

http://cda.ipb.ac.idhttp://[email protected]

10 Swara Almamater

Dedikasi untuk Pertanian Indonesia, Alumni IPB Ciptakan Agromaret

Aplikasi startup marketplace agribisnis terbesar di Indonesia berhasil dikembangkan oleh salah seorang lulusan jurusan Ilmu Komputer IPB bernama Fandi. Inovasi mutakhir temuannya tersebut mulai dikembangkan sejak tahun 2009 dengan nama www.agromaret.com.

Fandi mengatakan, amat disayangkan jika era digital saat ini petani tidak bisa ikut merasakan manfaatnya. Oleh sebab itu, ucap Fandi, dengan bergabung di aplikasi agromaret, para petani dapat merasakan dampak keuntungan digital seperti tidak dirugikan dan dipermainkan harga oleh pelaku kartel.

Fandi kepada alumniipb.org, Kamis (14/9), ia berharap aplikasi agromaret bisa jadi role model untuk menggairahkan start up usaha, khususnya di IPB dan umumnya untuk dunia pertanian. Selain itu juga dapat bersinergi dengan IPB dan alumni mengembangkan agromaret maupun marketplace lainnya nanti.

Menurut Fandi, selama ini pembinaan petani lebih banyak kepada praktik budidaya dan belum mengarah pemasarannya. Padahal, pemasaran merupakan masalah

Sumber artikel:http://alumniipb.org/newsreader/1498Sumber gambar:https://www.agromaret.com/public/mobile/images/pop-banner.png

yang kerap ditemui petani. Download aplikasinya di playstore yang akan dirilis secepatnya namun kalian bisa daftar sekarang di agromaret.com.

Hal lainnya, tutur Fandi, melalui aplikasi agromaret para petani dapat memasarkan produknya ke berbagai daerah di Indonesia tanpa harus datang dan berjualan langsung.

Fandi berujar, semoga ke depannya, teknologi di bidang pertanian semakin berkembang dan para petani benar-benar terbantu dengan adanya marketplace ini.

Mengenai cara pendaftaran aplikasi agromaret, dapat disimak melalui tayangan link video https://www.youtube.com/embed/NYa_FfGSSvQ.

Page 12: Swara Almamater - hubunganalumni.ipb.ac.idhubunganalumni.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/EDISI-25.pdf · dan Hubungan Alumni ... bidang pertanian untuk membahas konsep tersebut

Advantages Of CDA Services

For Companies :

● Minimize cost and time in recruitment process

● Direct Access to realible and qualified graduates/job applicants

● Effective campaigning or promotion

● Improve company image

● After-care service

For Member :

● Easy and fast access to job vacancy information

● Cost efficiency in job vacancy information

● More prepared for career development

● Access to internship program

● Access to part-time work opportunity

● Access to career planning consultancy

● Access to participate in development-career training

CDA Website http://cda.ipb.ac.idHubungan Alumni Website http://hubunganalumni.ipb.ac.idDatabase Alumni http://hubunganalumni.ipb.ac.id/data-alumni