sejarah kebudayaan islam i

8
RENCANA PROGRAM KEGIATAN PEMBELAJARAN SEMESTER (RPKPS) SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM I BDA 1119/2 SKS Dosen Pengampu : Drs. Fadlil Munawwar Manshur, M.S. SASTRA ASIA BARAT FAKULTAS ILMU BUDAYA UNIVERSITAS GADJAH MADA YOGYAKARTA 2005

Upload: mochamad-ismul-azhomi

Post on 24-Jun-2015

855 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Sejarah Kebudayaan Islam I

RENCANA PROGRAM KEGIATAN PEMBELAJARAN SEMESTER

(RPKPS)

SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM I BDA 1119/2 SKS

Dosen Pengampu :

Drs. Fadlil Munawwar Manshur, M.S.

SASTRA ASIA BARAT

FAKULTAS ILMU BUDAYA

UNIVERSITAS GADJAH MADA

YOGYAKARTA

2005

Page 2: Sejarah Kebudayaan Islam I

RENCANA

PROGRAM KEGIATAN PEMBELAJARAN SEMESTER (RPKPS)

SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM I 1. Nama Matakuliah : Sejarah Kebudayaan Islam 1

2. Kode/SKS : BDA 1119/2 SKS

3. Prasarat : -

4. Status Matakuliah : Wajib

5. Deskripsi Singkat :

Matakuliah ini mengenalkan sejarah kebudayaan Islam, mulai dari awal

kelahiran Islam (masa Nabi Muhammad saw.) sampai berakhirnya masa

Dinasti Umayah beserta kemajuan-kemajuan yang dicapai.

Matakuliah ini diarahkan agar para mahasiswa memiliki pengetahuan dan

pemahaman tentang sejarah kebudayaan Islam dan capaian-capaiannya,

khususnya sejak masa-masa kelahirannya sampai pada masa perkembangan

kebuadayaan Islam pada masa Dinasti Umayah.

6. Tujuan Pembelajaran :

Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu :

a) memahami sejarah pengangkatan Muhammad menjadi Rasul dan dampak yang ditimbulkannya pada masyarakat Arab,

b) memahami pelaksanaan dakwah Nabi Muhammad dan keberhasilan-keberhasilan yang dicapai,

c) memahami proses pergantian pimpinan umat dari Nabi Muhammad ke Khulafa`ur-Rasyidin,

d) memahami sejarah kekuasaan Dinasti Umayyah dari perspektif budaya,

e) memahami perkembangan kebudayaan Islam pada masa Dinasti Umayyah.

Page 3: Sejarah Kebudayaan Islam I

7. Materi Pembelajaran :

NO. Pokok Bahasan Sub Pokok Bahasan

1. Pengangkatan Muhammad menjadi Rasul dan sikap masyarakat Arab terhadapnya

a. Sejarah Muhammad diangkat menjadi Rasul

b. Sikap masyarakat Arab atas pengangkatan Muhammad menjadi Rasul

c. Dakwah Nabi Muhammad pada

awal diangkat menjadi Rasul

2. Dakwah Nabi Muhammad dan keberhasilannya dalam men-ciptakan budaya ilmu pe-ngetahuan, budaya perjuangan dan dakwah, budaya pantang menyerah, budaya istiqamah, budaya egaliter

c. Dakwah secara terang-terangan

d. Para sahabat awal

e. Hijrah ke Madinah

f. Kondisi masyarakat Madinah dan keberhasilan Nabi Muhammad di Madinah

g. Budaya-budaya positif yang diciptakan oleh Nabi

3. Pergantian pimpinan dari Nabi Muhammad ke Khulafa`ur-Rasyidin menciptakan budaya demokrasi dan musyawarah, budaya politik kaderisasi,

a. Wafat Nabi Muhammad

b. Budaya Politik Khalifah Abu Bakar

c. Budaya Politik dan ekspansi Khalifah Umar ibn Khaththab

d. Budaya politik dan ekonomi Khalifah Utsman ibn Affan

e. Budaya politik dan ilmu Khalifah Ali bin Abi Thalib

4. Kekuasaan Dinasti Umayyah menciptakan budaya monarki-oligarki, budaya kudeta politik, budaya ilmu, budaya perluasan wilayah

a. Khalifah-khalifah Bani Umayyah

b. Perluasan wilayah teritorial Islam pada masa Daulah Umayyah

5. Perkembangan Budaya Islam pada masa Dinasti Umayyah.

a. Budaya politik dan peme-rintahan, b. pengembangan militer, c. kondisi sosial, d.

a. Gerakan keagamaan pada masa Dinasti Umayyah

b. Perkembangan ilmu pengetahuan pada masa Dinasti Umayyah

Page 4: Sejarah Kebudayaan Islam I

kemajuan pendidikan

c. Perkembangan sosial,

d. Perkembangan pendidikan

6. Keruntuhan Dinasti Umayyah a. Keruntuhan karena faktor internal

b. Keruntuhan karena faktor eksternal

8. Outcome Pembalajaran :

Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu

memahami sejarah proses pengangkatan Muhammad menjadi Rasul dan

dampak yang ditimbulkannya pada masyarakat Arab; pelaksanaan dakwah

Muhammad dan keberhasilan-keberhasilan yang dicapai; memahami proses

pergantian pimpinan umat dari Nabi Muhammad ke Khulafa`ur-Rasyidin;

sejarah kekuasaan Dinasti Umayyah; dan memahami perkembangan

kebudayaan Islam pada masa Dinasti Umayyah.

9. Rencana Kegiatan Pembelajaran Mingguan

Perkuliahan dalam satu semester direncanakan dalam waktu antara 14 – 16

minggu atau 14 – 16 pertemuan. Topik/pokok bahasan dibagi dan

disampaikan dalam 14 kali pertemuan, sedangkan dua kali pertemuan

digunakan untuk ujian tengah semester dan ujian akhir keseluruhan materi

yang telah disampaikan. Setiap pertemuan/kegiatan di kelas berlangsung

selama 2 x 50 menit dan diisi dengan kajian dan pemahaman materi dan

selalu dilanjutkan dengan tugas-tugas terstruktur dalam bentuk tugas

rumah.

Minggu ke- Pokok Bahasan Metode

Pembelajaran

1 dan 2 Pengangkatan Muhammad menjadi Rasul dan sikap masyarakat Arab terhadapnya :

a. Sikap menerima

b. Sikap mendukung dan ikut berjuang

a. Ceramah dengan dukungan media Audio/Visual,

Page 5: Sejarah Kebudayaan Islam I

c. Sikap menolak dengan diam-diam

d. Siap menolak dengan terang-terangan

Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

3 dan 4 Sejarah perjuangan dan dakwah Nabi Muhammad serta keberhasilannya dalam menciptakan budaya ilmu pengetahuan, budaya perjuangan dan dakwah, budaya pantang menyerah, budaya istiqamah, budaya egaliter

a. Ceramah dengan dukungan media Audio/Visual, Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

5 Dakwah Nabi Muhammad dan keberhasilannya

a. Dakwah secara terang-terangan

b. Para sahabat awal

c. Hijrah ke Madinah

d. Kondisi masyarakat Madinah dan keberhasilan Muhammad di Madinah

a. Ceramah dengan dukungan media Audio/Visual, Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

6, 7, 8, 9, dan 10

Pergantian pimpinan dari Nabi Muhammad ke Khulafa`ur-Rasyidin menciptakan budaya demokrasi dan musyawarah, budaya politik kaderisasi.

Budaya suksesi politik :

a. Wafat Muhammad

b. Khalifah Abu Bakar

c. Khalifah Umar ibn Khaththab

d. Khalifah Utsman ibn Affan

e. Khalifah Ali bin Abi Thalib

a. Ceramah dengan dukungan media Audio/Visual, Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

11 UJIAN TENGAH SEMESTER Ujian Tertutup

12, 13 Kekuasaan Dinasti Umayyah

Kekuasaan Dinasti Umayyah menciptakan a. Budaya monarki-oligarki,

a. Ceramah dengan dukungan media

Page 6: Sejarah Kebudayaan Islam I

c. Budaya kudeta politik,

d. Budaya ilmu,

e. Budaya perluasan wilayah dalam rangka dakwah Islam

Audio/Visual, Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

14 dan 15 Perkembangan Kebudayaan Islam pada masa Dinasti Umayyah.

a. Budaya gerakan keagamaan

b. Budaya politik dan pemerintahan,

c. Budaya militer Islam,

d. Kondisi sosial dan multirasial,

e. Budaya pendidikan dan keilmuan

sebagai simbol martabat bangsa muslim

f. Keruntuhan Dinasti Umayyah

a. Ceramah dengan dukungan media Audio/Visual, Powerpoint dan LCD.

b. Diskusi/Tanya jawab

16 UJIAN AKHIR SEMESTER

10. Bentuk Evaluasi

Penilaian dilakukan melalui empat cara :

a) Berupa ujian tengah semester dan ujian akhir dalam bentuk ujian

tertulis,

b) tugas terstruktur yang sudah dipelajari dan tugas resume buku

dalam bentuk pekerjaan rumah,

c) tugas akhir yang merupakan analisis historis terhadap materi salah

satu subpokok bahasan yang diberikan pada saat selesai midterm

dan dikumpulkan bersamaan dengan ujian akhir,

d) kedisiplinan dan aktivitas individu di kelas dalam diskusi/tanya

jawab.

Page 7: Sejarah Kebudayaan Islam I

Evaluasi melalui ujian tulis dimaksudkan untuk mengetahui

kemampuan daya serap mahasiswa terhadap materi yang diberikan di

kelas. Penilaian dengan cara ini diberi bobot 40%.

Tugas terstruktur dan tugas akhir dimaksudkan sebagai upaya

meningkatkan kemampuan analisis historis mahasiswa terhadap materi

sejarah kebudayaan Islam, serta meningkatkan kemampuan analisis isi

terhadap buku-buku sejarah kebudayaan Islam. Tugas akhir diberi

bobot 20%, sedangkan tugas terstruktur diberi bobot 30%.

Kedisiplinan dan aktivitas individual mahasiswa di kelas dalam diskusi

diberi bobot 10%.

11. Referensi

Ali, Syed Ameer, Api Islam: Sejarah Evolusi dan Cita-cita Islam

dengan Riwayat Hidup Nabi Muhammad S.A.W., terjemahan dari The Spirit of Islam: A History of the Evolution and Ideals of Islam, oleh H.B. Jassin, Bulan Bintang, Jakarta, t.t.

Bek, Syekh Muhammad Al-Khudari, Nurul Yaqin, terjemahan dari Nur

al-Yaqin fi Sirat Sayyid al-Mursalin, oleh Bahrun Abu Bakar, Sinar Baru, Bandung, 1989.

Bosworth, C.E., Dinasti-dinasti Islam, terjemahan dari The Islamic

Dynasties, oleh Ilyas Hasan, Mizan, Bandung, 1993.

Haekal, Muhammad Husain, Sejarah Hidup Muhammad, terjemahan dari Hayat Muhammad, oleh Ali Audah, Litera AntarNusa, Jakarta, 1992.

Engineer, Asghar Ali, Asal Usul dan Perkembangan Islam: Analisis

Pertumbuhan Sosio-Ekonomi, terjemahan dari The Origin and Development of Islam: An Essay on Its Socio-Economic Growth, oleh Imam Baehaqi, Pustaka Pelajar, Yogyakarta, 1999.

Gibb, H.A.R., Mohammedanism: An Historical Survey, Oxford

University Press, London, 1954.

Page 8: Sejarah Kebudayaan Islam I

Syalabi, A. Sejarah dan Kebudayaan Islam 1, Pustaka Al-Husna, Jakarta, 1992.

__________. Sejarah dan Kebudayaan Islam 2, Pustaka Al-Husna,

Jakarta, 1992.

Yahya, Mukhtar, Perpindahan-perpindahan Kekuasaan di Timur Tengah Sebelum Lahir Agama Islam, Bulan Bintang, Jakarta, 1985.