sanksi pelanggaran pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia web development untuk bersama-sama belajar...

28

Upload: phungdieu

Post on 02-Mar-2019

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku
Page 2: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

Sanksi Pelanggaran Pasal 72

Undang-undang Nomor 19 Tahun 2002

Tentang Hak Cipta

1. Barangsiapa dengan sengaja melanggar dan tanpa hak melakukan perbuatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 Ayat (1) atau Pasal 49 Ayat (1) dan Ayat (2) dipidana dengan pidana penjara masing-masing paling singkat 1 (satu) bulan dan/atau denda paling sedikit Rp 1.000.000,00 (satu juta rupiah), atau pidana penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp 5.000.000.000,00 (lima miliar rupiah).

2. Barangsiapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu ciptaan atau barang hasil pelanggaran hak cipta atau hak terkait sebagai dimaksud Ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp 500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah).

Page 3: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

S i s t e m I nve n t o r y M I N I M A R K E T

dengan PHP dan jQuery

www.bukulokomedia.com

Deni Sutaji

Page 4: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

iv

SISTEM INVENTORY MINI MARKET DENGAN PHP DAN JQUERYPerpustakaan Nasional : Katalog Dalam Terbitan (KDT)Penulis : Deni SutajiSISTEM INVENTORY MINI MARKET DENGAN PHP DAN JQUERY- Cet. I. - Yogyakarta : Penerbit Lokomedia, 2012 130 hlm; 15 x 23 cm ISBN : 978-979-1758-82-6

Penerbit Lokomedia, Cetakan Pertama : Februari 2012Cetakan Kedua : Mei 2013

Editor : Lukmanul HakimCover : Subkhan AnshoriLayout : Lukmanul Hakim

Diterbitkan pertama kali oleh :Penerbit LokomediaJl. Jambon, Perum. Pesona Alam Hijau 2 Kav. B-4, Kricak Yogyakarta 55242.

email : [email protected] : www.bukulokomedia.com

Copyright © Lokomedia, 2012

Hak Cipta dilindungi oleh Undang-Undang

Dilarang memperbanyak, mencetak ataupun menerbitkan sebagian maupun seluruh isi buku ini tanpa izin tertulis dari penerbit.

Page 5: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

v

Kata Pengantar

Syukur Alhamdulillah penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan Rahmat dan Hidayah-Nya, sehingga buku ini bisa tercipta. Serta sholawat serta salam selalu tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW, karena berkat kesabaran dan kebesarannya kehidupan manusia menjadi penuh rahmat.

“Tidak ada kata terlambat untuk belajar” dan “Ikatlah ilmu dengan menuliskannya”, dua pepatah inilah yang menjadi motivasi penulis untuk terus belajar dan berani mencoba mendokumentasikan apa yang sudah dipelajari dalam bentuk tulisan buku ini. Dengan semangat tersebut, penulis bermaksud untuk mengajak semua insan yang tertarik dengan dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu.

Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku ini akan memberikan penjelasan mulai dari yang paling dasar sampai pada tingkat menengah. Dimulai dari HTML, CSS, JavaScript (ketiganya dalam bentuk e-book), PHP dan MySQL, ER-Diagram sampai penggunaan jQuery untuk pembangunan Sistem Inventory. Contoh-contoh yang disediakan ditulis dalam bahasa yang sederhana dan mudah dicerna bagi seseorang yang awam sekalipun (newbie).

Tetapi, sesuai dengan kodratnya bahwa tidak ada yang sempurna di dunia ini, karena kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT. Buku ini juga terdapat banyak kekurangan, maka dari itu penulis sangat berterima kasih atas kritik dan saran guna introspeksi diri dan perbaikan-perbaikan berikutya.

Gresik, Mei 2011

Penulis

[email protected]

Page 6: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

vi

Halaman ini Sengaja Dikosongkan

www.bukulokomedia.com

Page 7: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

vii

Daftar Isi

BAB 1. Dasar-Dasar PHP.................................................................................................1

1.1. Pengertian PHP........................................................................................................ ....2

1.2. Aturan PHP...................................................................................................................2

1.3. Sintaks Output PHP......................................................................................................3

1.4. Variabel dan Tipe Data.................................................................................................3

1.5. Operator.................................................................................................................... ....5

1.6. Parsing Variabel....................................................................................................... ..10

1.7. Percabangan................................................................................................................12

1.8. Perulangan................................................................................................................ ..13

1.9. Fungsi....................................................................................................................... ..18

BAB 2. Dasar-Dasar jQuery...........................................................................................21

2.1. Pengertian jQuery.......................................................................................................22

2.2. Aturan jQuery.............................................................................................................22

2.3. Kemampuan jQuery.................................................................... ...............................23

2.4. Memulai jQuery..........................................................................................................23

2.5. jQuery Selector...........................................................................................................24

2.6. jQuery Events...................................................................................... .......................27

2.7. jQuery Effect...............................................................................................................28

2.8. jQuery Form................................................................................................................30

2.8.1. Form Standar....................................................................................................30

2.8.2. AJAX Form.....................................................................................................33

2.8.3. AJAX Form Menggunakan JSON..................................................................35

2.8.4. Form Menggunakan Plugin Validasi..............................................................37

Page 8: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

viii

BAB 3. Kolaborasi PHP dan MySQL...........................................................................39

3.1. Pengertian MySQL.....................................................................................................40

3.2. Tipe Data MySQL......................................................................................................41

3.3. SQL (Structured Query Language)............................................................................44

3.3.1. DDL (Data Definiton Language)....................................................................44

3.3.2. DML (Data Manipulation Language).............................................................44

3.3.3. DCL (Data Control Language)........................................................................46

3.4. Operator MySQL........................................................................................................46

3.4.1. Operator Aritmatika.........................................................................................46

3.4.2. Operator Pembanding......................................................................................47

3.4.3. Operator Lainnya.............................................................................................47

3.4.4. Operator Logika...............................................................................................48

3.4.5. Operator Karakter............................................................................................48

3.4.6. Operator Aggregate.........................................................................................49

3.5. Koneksi PHP dengan MySQL...................................................................................49

3.5.1. Menampilkan Data..........................................................................................50

3.5.2. Memasukkan Data...........................................................................................52

3.5.3. Mengupdate Data.............................................................................................54

3.5.4. Menghapus Data..............................................................................................58

3.5.5. Membatasi Tampilan Data per Halaman.........................................................59

3.6. Manipulasi Database (CRUD) dengan jQuery..........................................................62

BAB 4. Desain Database Inventory...............................................................................71

4.1. Relasi Tabel.................................................................................................................72

4.2. Membuat Tabel...........................................................................................................73

4.3. Membuat View...........................................................................................................75

4.4. Membuat Trigger........................................................................................................78

BAB 5. Form Login, Hak Akses dan Menu.................................................................81

5.1. Form Login.................................................................................................................82

Page 9: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

ix

5.2. Hak Akses...................................................................................................................87

5.3. Menu..................................................................................................... ......................88

BAB 6. Modul Form Master..........................................................................................95

6.1. Form Jenis Barang......................................................................................................96

6.2. Form Barang.............................................................................................................103

BAB 7. Modul Form Transaksi.....................................................................................113

BAB 8. Modul Laporan................................................................................................123

Lampiran........................................................................................................................131

Profil Penulis.................................................................................................................. 133

Page 10: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

Halaman ini Sengaja Dikosongkan

www.bukulokomedia.com

Page 11: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

BAB I

Dasar-Dasar PHP

Page 12: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

2 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

Bab 1

Dasar-Dasar PHP

1.1 Pengertian PHPPHP (PHP Hypertext Preprocessor) adalah kode/skrip yang akan dieksekusi pada server side. Skrip PHP akan membuat suatu aplikasi dapat di-integrasikan ke dalam HTML, sehingga suatu halaman web tidak lagi bersifat statis, namun menjadi bersifat dinamis. Sifat server-side berarti pengerjaan skrip dilakukan di server, baru kemudian hasilnya dikirimkan ke browser.

1.2 Aturan PHPAdapun aturan penulisan skrip PHP ada dua cara, yaitu:

1. Embedded Script

Dengan cara meletakkan tag PHP diantara tag-tag HTML. Contohnya:<html><body><?php echo “Belajar”; ?><body><html>

2. Non Embedded Script

Dengan cara ini, semua skrip HTML diletakkan didalam skrip PHP. Contohnya:<?phpecho “<html>”;echo “<body>”;echo “Belajar PHP”;echo “</body>”;echo “</html>”;?>

Sedangkan penulisan tag PHP ada empat macam, yaitu:

1. Standart Style

Format penulisannya: <?php … ?>

2. Short Style

Format penulisannya: <? … ?>

Page 13: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

3Bab I. Dasar-Dasar PHP

3. Javascript Style

Format penulisannya: <script language= ‘PHP ‘> … </script>

4. ASP Style

Format penulisannya: <% … %>

1.3 Sintaks Output PHPUntuk menampilkan nilai suatu variabel atau mencetaknya ke layar browser, digunakan beberapa macam perintah berikut:

• echo, beberapa contohnya:echo “$data”;echo $data;echo “nilai”;echo $data.”mahasiswa”;

• print, contohnya:print (“$data”);print ($data);print (“nilai”);print ($data.”mahasiswa”);

• printf, contohnya:printf (“%s”,$data);printf (“%s mahasiswa,$data);

Comment

Comment adalah bagian dari kode yang tidak dieksekusi/dijalankan. Comment dibuat untuk memperjelas atau memberi keterangan pada kode program. Ada dua cara menulis comment, yaitu:

• Comment satu baris dibuat menggunakan tanda //.

• Comment beberapa/banyak baris dibuat menggunakan tanda /* … */.

1.4 Variabel dan Tipe DataVariabel digunakan sebagai tempat penyimpanan data sementara. Data tersebut akan hilang setelah program selesai dieksekusi. Adapun beberapa aturan dalam penggunaan nama variabel, yaitu:

• Diawali dengan karakter $.

• Bersifat Case Sensitive, jadi $Var berbeda dengan $var atau $VAR.

• Karakter pertama harus berupa huruf atau garis bawah ( _ ).

Page 14: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

4 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

• Karakter berikutnya boleh huruf, angka atau garis bawah ( _ ).

Pendeklarasian suatu variabel dilakukan pada saat pertama kali variabel tersebut dipanggil. Inisialisasi suatu variabel adalah mengisi nilai untuk pertama kalinya ke dalam variable. Berikut beberapa contoh penulisan dan pendeklarasian variabel:

$namadepan = “Ali Shodikin”; $harga_barang = 3500; $nilai3 = 3.45;

Variabel mempunyai beberapa tipe data, yaitu:

• Integer

Meliputi semua bilangan bulat yang berada pada range -2,147,483,648 sampai +2,147,483,647. Jika suatu nilai berada diluar range tersebut, maka secara otomatis akan dikonvesi menjadi Floating Point.

Integer dapat dinyatakan dalam bentuk oktal (basis 8), desimal (basis 10) dan heksadesimal (basis 16). Contohnya:$desimal=13;$heksa=0x11; //bernilai 17 dalam decimal$oktal=020;

$bil_neg=-12;

• Floating Point

Merepresentasikan bilangan pecahan atau bilangan desimal yang berada di range 1.7E-308 sampai 1.7E+308. Floating point dapat dinyatakan dalam bentuk pangkat dan desimal. Contohnya:$desimal=0.0123;

$pangkat=13.0E-3;

• String

Setiap tipe data string selalu diapit oleh tanda petik tunggal (‘ … ’) maupun tanda petik ganda (“ … ”). Contohnya:$string1=’Belajar PHP’;$string2=”Pemrograman Web”;

• Array

Menampung beberapa nilai dalam satu variabel. Index dan value dari Array dapat berupa Integer dan String. Jika index awal tidak didefinisikan, maka index dimulai dari angka 0. Contohnya:// index pertama adalah 0 dengan nilainya adalah 1$array = array(1,5,7,8,4,2, “deni”);

// index pertama adalah 2 dengan nilainya adalah deni$array[2] = “deni”;$array[3] = “sutaji”;

Page 15: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

5Bab I. Dasar-Dasar PHP

Untuk lebih memahami variabel, tuliskan contoh skrip berikut:

Skrip variabel.php<?php $angka = 1000; $desimal = 123.23; $string= “deni”; $array = array(31,41,51,61,71); echo “<h3>Penulisan Varibel PHP </h3>”; echo ‘angka: ‘.$angka; echo “<br>”; echo ‘desimal: ‘.$desimal; echo “<br>”; echo ‘string: ‘.$string; echo “<br>”; echo ‘array: ‘; print_r($array);?>

Sekarang coba jalankan skrip variabel.php di browser, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.1.

Gambar 1.1 Hasil skrip variabel.php

1.5 OperatorDidalam PHP juga dikenal beberapa operator, yaitu:

• Operator Logika

Operator yang membandingkan dua variabel dengan tipe Boolean dan akan menghasilkan nilai Boolean juga. Perhatikan tabel berikut:

Page 16: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

6 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

Sampai pada PHP versi 5, penulisan simbol ditulis sama dengan nama operatornya. Contohnya:

if ($angka1==true AND $angka2==true)

• Operator Assignment

Operator yang menangani penambahan atau pengisian nilai ke dalam variabel tertentu. Perhatikan tabel berikut:

Page 17: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

7Bab I. Dasar-Dasar PHP

• Operator Aritmatika

Operator yang menangani operasi aritmatika. Perhatikan tabel berikut:

Contohnya: $hasil = 5 + 5; // hasilnya adalah 10

• Operator Relational

Operator yang menangani pembandingan dua nilai variable dan menghasilkan nilai Boolean. Perhatikan tabel berikut:

Untuk lebih memahami penggunaan masing-masing operator, tuliskan contoh skrip berikut:

Skrip operator.php<html><head><title>Latihan Operator</title></head><body><?php$x = 20;$y = 5;echo “x = “.$x.”<br>”;echo “y = “.$y.”<br>”;

// Operasi Aritmetikaecho “<h3> OPERATOR ARITMATIKA </h3>”;

Page 18: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

8 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

$h = $x + $y;echo $x.” + “.$y.” = “.$h.”<br>”;$h = $x - $y;echo $x.” - “.$y.” = “.$h.”<br>”;$h = $x * $y;echo $x.” * “.$y.” = “.$h.”<br>”;$h = $x / $y;echo $x.” / “.$y.” = “.$h.”<br>”;$h = $x % $y;echo $x.” % “.$y.” = “.$h.”<br>”;

// Operasi Assignmentecho “<h3> OPERATOR ASSIGNMENT </h3>”;$x++;echo “x = “.$x.”<br>”;$x *= 3;echo “x = “.$x.”<br>”;// Tampilan string$kalimat = “saya sedang belajar PHP”;$string = “sangat menyenangkan”;echo $kalimat.” itu “.$string.”<br>”;echo “terkadang “.$string.” ketika “.$kalimat;

// Operasi Relationalecho “<h3> OPERATOR RELATIONAL </h3>”;if($x>$y) echo “x lebih besar dari y”; else echo “x kurang dari y”;echo “<br>”;?>

// Operasi Logika<h3>OPERATOR LOGIKA</h3><table width=”200” border=”1”><tr><td><strong>OPERATOR</strong></td><td><strong>CONTOH</strong></td><td><strong>HASIL</strong></td></tr><tr><td align=”center”>&amp;</td><td>8 &amp; 10 </td><td><?php echo 8 & 10;?></td></tr><tr><td align=”center”>|</td><td>8 | 10 </td><td><?php echo 8 | 10;?></td></tr></table></body></html>

Sekarang coba jalankan skrip operator.php di browser, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.2.

Page 19: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

9Bab I. Dasar-Dasar PHP

Gambar 1.2 Hasil skrip operator.php

Page 20: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

10 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

1.6 Parsing VariabelParsing variabel berfungsi untuk menangani pengisian nilai variabel dari URL (GET/REQUEST) atau form (POST).

• URL GET/REQUEST

Pengisian variable dari URL (GET/REQUEST) berasal dari penulisan variable yang ada di addres bar atau melalui hyperlink. Contohnya:

http://localhost/kursus/php/parsing.php?nama=deni

Pada URL tersebut terdapat sebuah variabel yaitu nama. Untuk mendapatkan nilai dari variabel tersebut menggunakan perintah:

$_GET[‘nama’]; atau $_REQUEST[‘nama’];

• FORM POST

Pengisian variabel yang berasal dari inputan form yang dikirim oleh pengguna ketika mengklik tombol Submit. Contohnya:<form action=”<?=$PHP_SELF;?>” method=”POST”><input type=”text” name=”nama”><input type=”submit” name=”proses” value=”Proses”></form><?phpif (isset($_POST[‘proses’])) { echo $_POST[‘nama’];}?>

Catatan: Form juga dapat dijadikan GET dengan mengganti attribute method = “POST” menjadi method = “GET”.

Untuk lebih memahami parsing variabel, tuliskan contoh skrip berikut:

Skrip parsing.php<!-- parsing GET dari FORM //--><form action=”parsing.php” method=”GET”><input type=”text” name=”nama”><input type=”submit” name=”proses” value=”Proses”></form><?phpif (isset($_GET[‘proses’])) { echo “Nama: $_GET[nama] “;}?>

<!-- parsing POST dari FORM //--><hr><form action=”parsing.php” method=”POST”><input type=”text” name=”nama”><input type=”submit” name=”proses” value=”Proses”></form><?php

Page 21: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

11Bab I. Dasar-Dasar PHP

if (isset($_POST[‘proses’])) { echo “Nama: $_POST[nama] “;}?>

Sekarang coba jalankan skrip parsing.php di browser, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.3.

Gambar 1.3 Belum ada variabel yang dikirim

Untuk percobaan pertama, coba isikan data pada form input paling atas, misalnya Deni Sutaji, lalu klik tombol Proses, maka form diproses menggunakan method GET. Keterangannya dapat dilihat pada gambar 1.4.

Gambar 1.4 Variabel nama dikirim menggunakan method GET

Selanjutnya, coba isikan data pada form input paling bawah, misalnya Deni Juwed Sutaji,

Page 22: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

12 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

lalu klik tombol Proses, maka form diproses menggunakan method POST. Keterangannya dapat dilihat pada gambar 1.5.

Gambar 1.5 Variabel nama dikirim menggunakan method POST

1.7 PercabanganUntuk menyeleksi kondisi guna melakukan pernyataan tertentu. Ada dua macam percabangan, yaitu IF dan SWITCH.

Contoh IF:<?php $angka = 10; if($angka<=5) { if($angka<3) { echo “Angka dibawah 3”; } else { echo “Angka diatas 3”; } } elseif($angka<=10) { if($angka % 2 == 0) { echo “Genap”; } else { echo “Ganjil”; } } else {

Page 23: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

13Bab I. Dasar-Dasar PHP

echo “melebihi batas”; }

?>

Catatan:

PHP juga mendukung IF bersarang, artinya didalam if terdapat if lagi dan apabila terdiri lebih dari dua kondisi bisa menggunakan if …. elseif ….. else ….

Sedangkan Contoh SWITCH:<?php$angka1 = $_POST[“angka1”];$angka2 = $_POST[“angka2”];$operator = $_POST[“operator”];switch ($operator) { case “+” : { $hasil = $angka1+$angka2; break; } case “-” : { $hasil = $angka1-$angka2; break; } case “*” : { $hasil = $angka1*$angka2; break; } case “/” : { $hasil = $angka1/$angka2; break; } case “%” : { $hasil = $angka1%$angka2; break; } default : { echo “ tidak operator”; }};echo “HASIL<br>”;echo $angka1.” “.$operator.” “.$angka2.” = “.$hasil;?>

Catatan:

Pada switch ada tambahan perintah “break” yang berfungsi untuk menghentikan pencarian kondisi. Kemudian ada “default” yang berfungsi untuk memberikan nilai apabila suatu variabel yang dicari nilainya tidak tercantum dalam kondisi.

1.8 PerulanganUntuk melakukan proses yang diulang dimulai dari batas awal sampai batas akhir

Page 24: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

14 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

tertentu baik itu dari nilai terbesar ke terkecil atau sebaliknya. Komponen perulangan terdiri dari:

• Batas awal

• Batas akhir

• Nilai perulangan (menaik/menurun)

Sedangkan variasi perulangan ada empat macam, yaitu:

1. FOR. Contohya:<?php echo “ASC : <br />”; for ($i=1; $i<10; $i++) { echo $i.”<br />”; }

echo “DESC : <br />”; for ($i=10; $i>=1; $i--) { echo $i.”<br />”; }?>

2. WHILE … DO … Contohnya:<?php echo “ASC : <br />”; $i = 1; while ($i<10) { echo $i.”<br />”; $i++; }

echo “DESC : <br />”; $i = 10; while ($i>=1) { echo $i.”<br />”; $i--; }?>

3. DO … WHILE … Contohnya:<?php echo “ASC : <br />”; $i = 1; do { echo $i.”<br />”; $i++; } while ($i<10);

echo “DESC : <br />”; $i = 10; do { echo $i.”<br />”;

Page 25: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

15Bab I. Dasar-Dasar PHP

$i--; } while ($i>=1) ;?>

4. FOREACH. Contohnya:<?php $array = array(1,2,3,4,5); echo $array.”<br />”;

echo “Menggunakan print_r: “; print_r($array);

echo “<br /> Menggunakan foreach: <br />”; foreach ($array as $key => $nilai) { echo $key.”-”.$nilai.”<br />”; }

echo “<br /> Menggunakan foreach: <br />”; foreach ($array as $nilai) { echo $nilai.”<br />”; }?>

Catatan:

Foreach khusus digunakan untuk tipe data array. Dengan menggunakan foreach dapat memperoleh nilai index dan value dari suatu array.

Untuk lebih memahami percabangan dan perulangan, tuliskan contoh skrip berikut:

Skrip kontrol.php<html><head><title>Manipulasi tampilan teks</title></head><body><?php// Jika belum ada kiriman penekanan tombol “PROSES” pada form,// maka tampilkan formif (!isset($_POST[‘proses’])) {?><h3>PEMILIHAN TAMPILAN TEKS</h3><form action=”kontrol.php” method=”post”>Teks : <input name=”teks” type=”text”><br>Teks Pengganti : <input name=”teksp” type=”text”><br>Ditampilkan sebanyak :<select name=”jumlah”><option value=”5”>5</option><option value=”10”>10</option><option value=”15”>15</option><option value=”20”>20</option></select> <br>Lakukan :<input name=”cmd” type=”radio” value=”break” checked> Break<input name=”cmd” type=”radio” value=”continue” > Continue<input name=”cmd” type=”radio” value=”exit” > Exit <br>Pada hitungan ke :

Page 26: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

16 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

<select name=”hitungan”><?phpfor ($i=1; $i<=20; $i++) {echo “<option value=’$i’>$i</option>”;}?></select> <br><input name=”proses” type=”submit” value=”PROSES”></form><?php} else { //Jika ada $proses berarti ada tombol$teks = $_POST[‘teks’];$jumlah = $_POST[‘jumlah’];$cmd = $_POST[‘cmd’];$hitungan = $_POST[‘hitungan’];for ($i=1; $i <= $jumlah; $i++) {echo “Hitungan ke $i : “; if ($i == $hitungan) { if ($cmd == “break”) { echo $_POST[‘teksp’].”<br>”; break; } elseif ($cmd == “continue”) { echo $_POST[‘teksp’].”<br>”; continue; } elseif ($cmd == “exit”) { echo $_POST[‘teksp’].”<br>”; exit; }; }; echo $teks.”<br>”;};echo “Keluar dari perulangan.”;}?></body></html>

Keterangan:

• Break: berhenti dari perulangan dan mengeksekusi selanjutnya

• Continue: meneruskan perulangan dan perintah selanjutnya

• Exit: keluar dari skrip PHP

Sekarang coba jalankan skrip kontrol.php di browser, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.6.

Kemudian isikan datanya pada form, contohnya bisa dilihat pada gambar 1.6, lalu klik tombol PROSES, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.7.

Keterangan: Pada form di gambar 1.6, kita ingin menampilkan Teks: Deni Sutaji sebanyak 20 kali, tapi di Break pada Hitungan ke-10, maka Teks: Deni Sutaji hanya ditampilkan 10 kali dan pada Teks yang ke-10, Deni Sutaji diganti teksnya dengan Belajar PHP (lihat lagi gambar 1.7).

Page 27: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

17Bab I. Dasar-Dasar PHP

Gambar 1.6 Hasil skrip kontrol.php sebelum diproses

Gambar 1.7 Hasil skrip kontrol.php setelah diproses

Page 28: Sanksi Pelanggaran Pasal 72 - tokolokomedia.com · dunia Web development untuk bersama-sama belajar dan berbagi ilmu. Seperti halnya seorang bayi yang sedang belajar berjalan, buku

18 Sistem Inventory Mini Market dgn PHP & jQuery

1.9 FungsiBlok skrip yang membungkus beberapa baris kode yang dapat digunakan berkali-kali. Deklarasi fungsi adalah sebagai berikut:

function nama_fungsi(parameter_1, parameter2, …. Parameter-N) { isi baris kode ke 1 … isi baris kode ke N return [nilai kembalian]}

Untuk lebih memahami fungsi, tuliskan contoh skrip berikut:

Skrip fungsi.php<h3>Fungsi Aritmatika</h3><?php function aritmatika($angka1, $angka2, $operator1) { if ($operator1 == ‘+’) { $hasil = $angka1 + $angka2; } elseif ($operator1 == ‘-’) { $hasil = $angka1 - $angka2; } elseif ($operator1 == ‘*’) { $hasil = $angka1 * $angka2; } elseif ($operator1 == ‘/’) { $hasil = $angka1 / $angka2; } elseif ($operator1 == ‘%’) { $hasil = $angka1 % $angka2; }

return $hasil; }

$kali = aritmatika(10, 5, ‘*’); echo “10 x 5 = $kali<br />”;

$jumlah = aritmatika(10, 5, ‘+’); echo “10 + 5 = $jumlah<br />”;?>

Keterangan:

Nilai kembalian ditandai dengan return. Fungsinya untuk menampung nilai dari suatu fungsi yang dapat dijadikan inputan pada perintah selanjutnya. Misal disini adalah adanya perintah echo.

Sekarang coba jalankan skrip fungsi.php di browser, maka hasilnya akan terlihat seperti pada gambar 1.8.