rencana penanggulangan bencana dki jakarta

178

Upload: eric-cooper

Post on 21-Nov-2015

160 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

rencana pemerintah DKI menanggulangi bencana-bencana di DKI Jakarta

TRANSCRIPT

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -1-

    DAFTAR ISI

    PENDAHULUAN .................................................................................................................... 3

    1.1. LATAR BELAKANG ........................................................................................................... 3 1.2. TUJUAN .......................................................................................................................... 5 1.3. RUANG LINGKUP ............................................................................................................. 5 1.4. SASARAN ........................................................................................................................ 5 1.5. KEDUDUKAN DOKUMEN ................................................................................................. 5 1.6. LANDASAN HUKUM ........................................................................................................ 6 1.7. PENGERTIAN ................................................................................................................... 8 1.8. SISTEMATIKA PENULISAN .............................................................................................. 11

    GAMBARAN UMUM WILAYAH DAN KEBENCANAAN ................................................... 12

    2.1. GAMBARAN UMUM WILAYAH .............................................................................................. 12 2.1.1. GEOGRAFI ............................................................................................................................. 13 2.1.2. IKLIM .................................................................................................................................... 13 2.1.3. FISIOGRAFI DAN GEOMORFOLOGI .............................................................................................. 14 2.1.4. DEMOGRAFI .......................................................................................................................... 15 2.2. TATA RUANG WILAYAH ....................................................................................................... 16 2.2.1. STRUKTUR RUANG .................................................................................................................. 17 2.2.2. POLA RUANG ......................................................................................................................... 18 2.2.3 PENGENDALIAN DAN PEMANFAATAN RUANG ............................................................................... 26 2.3 GAMBARAN UMUM KEBENCANAAN ........................................................................................ 27 2.3.1 SEJARAH BENCANA INDONESIA ................................................................................................. 27 2.3.2 SEJARAH BENCANA DI PROPINSI DKI JAKARTA ............................................................................. 29 2.4 TREND KEJADIAN BENCANA ................................................................................................... 47

    KAJIAN RISIKO BENCANA ................................................................................................ 50

    3.1. PENDAHULUAN ............................................................................................................. 50 3.2. METODOLOGI ............................................................................................................... 53 3.2.1. PRASYARAT UMUM ................................................................................................................. 53 3.2.2. METODE UMUM .................................................................................................................... 53 3.3. HASIL KAJIAN MULTI BENCANA ...................................................................................... 55 3.3.1. HASIL KAJIAN TINGKAT ANCAMAN MULTI BENCANA ...................................................................... 55 3.3.2. HASIL KAJIAN TINGKAT KERUGIAN MULTI BENCANA ....................................................................... 56 3.3.3. HASIL KAJIAN TINGKAT KAPASITAS MULTI BENCANA ...................................................................... 57 3.3.4. HASIL KAJIAN RISIKO MULTI BENCANA ......................................................................................... 58 3.4. HASIL KAJIAN PRA BENCANA ......................................................................................... 59 3.4.1. KAJIAN BANJIR ....................................................................................................................... 59 3.4.2. KAJIAN KEBAKARAN ................................................................................................................ 64 3.4.3. KAJIAN EPIDEMI DAN WABAH PENYAKIT ..................................................................................... 67 3.4.4. KAJIAN GELOMBANG EKSTRIM DAN ABRASI ................................................................................ 76 3.4.5. KAJIAN KEGAGALAN TEKNOLOGI ............................................................................................... 84 3.4.6. KAJIAN KONFLIK SOSIAL ........................................................................................................... 76 3.4.7. KAJIAN CUACA EKSTRIM .......................................................................................................... 86 3.4.8. KAJIAN GEMPA BUMI .............................................................................................................. 92 3.5. PROGRES AKTIFITAS KERANGKA KERJA HYOGO PROPINSI DKI JAKARTA .......................... 95

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -2-

    KEBIJAKAN PENANGGULANGAN BENCANA ................................................................ 99

    4.1. VISI DAN MISI ............................................................................................................... 99 4.2. KEBIJAKAN PENANGGULANGAN BENCANA .................................................................. 100 1.REGULASI .............................................................................................................................. 100 4.3. KELEMBAGAAN ........................................................................................................... 102 4.4. STRATEGI DAN CAKUPAN ............................................................................................ 102 STRATEGI 1: PENGUATAN, PENYUSUNAN DAN PENYELARASAN REGULASI ............................................ 103 STRATEGI 2: PENGUATAN KAPASITAS PARA PIHAK DALAM PENANGGULANGAN BENCANA ....................... 103 STRATEGI 3: PERENCANAAN DAN PELAKSANAAN PENANGGULANGAN BENCANA TERPADU ...................... 104 4.5. KAIDAH PELAKSANAAN: KETERLIBATAN ....................................................................... 105 1.INSTANSI PEMERINTAH .......................................................................................................... 105 2.INSTANSI VERTIKAL DAN INSTANSI TERKAIT LAINNYA ..................................................................... 110 3.POTENSI MASYARAKAT ............................................................................................................. 111 4.6. PENDANAAN ............................................................................................................... 111 4.6.1. KLASIFIKASI ANGGARAN KEBENCANAAN DALAM APBD ............................................................... 113 4.6.2. MEKANISME PENGAJUAN ANGGARAN MELALUI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA NEGARA ... 113 SUMBER PENDANAAN MENURUT SEKUEN KEBENCANAAN .......................................................................... 113

    UPAYA PENANGGULANGAN BENCANA .................................................................................. 115

    5.1. FOKUS PROGRAM DAN KEGIATAN .............................................................................. 116 5.2 PAGU INDIKATIF ..................................................................................................... 149 5.3 ANGGARAN PENANGGULANGAN BENCANA ................................................................. 149

    PELAPORAN, MONITORING DAN EVALUASI ........................................................................... 151

    6.1 MONITORING DAN EVALUASI ....................................................................................... 151 6.2 PELAPORAN ................................................................................................................. 172

    P E N U T U P ......................................................................................................................... 173

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -3-

    PENDAHULUAN

    1.1. LATAR BELAKANG

    Provinsi DKI Jakarta merupakan Ibu Kota Republik Indonesia yang memiliki

    permasalahan kebencanaan yang komplek. Dengan luas 661,52 km2, 40% atau 24.000 hektar merupakan dataran rendah dengan ketinggian rata-rata di bawah permukaan air laut. DKI Jakarta juga merupakan pertemuan sungai dari bagian Selatan dengan kemiringan dan curah hujan tinggi. Terdapat 13 sungai yang melewati dan bermuara ke Teluk Jakarta. Secara alamiah, kondisi ini memposisikan wilayah DKI Jakarta memiliki kerawanan yang tinggi terhadap banjir.

    Beberapa wilayah DKI Jakarta, pada musim penghujan menjadi wilayah

    banjir. Dari catatan sejarah kejadian banjir, banjir besar pernah terjadi pada tahun 1621, 1654 dan 1918. Banjir besar juga terjadi pada tahun 1976, 1996, 2002 dan terakhir tahun 2007. Banjir tahun 1996 menggenangi hampir seluruh penjuru kota. Kejadian ini menjadi tragedi nasional dan mendapat perhatian dunia. Banjir tahun 2007 juga memiliki cakupan wilayah genangan lebih luas. Berulangnya kejadian banjir per lima tahun menyebabkan banyak kalangan mempercayai sebagai siklus lima tahunan. Kerusakan dan kerugian terhadap aset terkena banjir yang melanda DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (JABODETABEK) tahun 2007, baik milik pemerintah, aset dunia usaha dan aset masyarakat diperkirakan senilai Rp. 5,16 trilyun1

    Selain ancaman bencana banjir, DKI Jakarta juga memiliki ancaman bencana lain berupa cuaca ekstrim, gelombang ekstrim, gempa bumi, tanah longsor maupun ancaman bencana non alam dan sosial seperti konflik sosial, kegagalan teknologi, epidemi dan wabah penyakit, kebakaran gedung dan pemukiman

    Risiko bencana di DKI Jakarta dipengaruhi oleh ancaman bencana,

    kerentanan dan kapasitas dalam menghadapi ancaman yang ada. Curah hujan tinggi dalam waktu yang pendek meningkatkan tingkat bahaya banjir akibat topografi wilayah, daya dukung lingkungan yang semakin menurun maupun kerentanan dan kapasitas warga dalam menghadapi ancaman bencana. Penurunan permukaan tanah yang diakibatkan oleh eksploitasi air yang berlebihan dan pembangunan infrastruktur semakin meningkatkan ancaman banjir dan meningkatkan kerentanan wilayah maupun komunitas DKI Jakarta.

    Dampak perubahan iklim yang saat ini ada, secara signifikan mempengaruhi

    tingkat risiko bencana. Karena selain mempengaruhi variabel ancaman bencana, khususnya hidrometeorologis dan biologis, juga mempengaruhi kerentanan dan kapasitas yang ada. Hasil kajian Economy and Environment Program For Southeast Asia (EEPSEA) menyebutkan bahwa DKI Jakarta merupakan daerah yang paling

    1 BAPPENAS, Perkiraan kerusakan dan kerugian paska bencana banjir awal februari 2007 di wilayah

    JABODETABEK, 2007, hal. vii

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -4-

    rentan terhadap perubahan iklim. Dari 530 kota di 7 negara; Indonesia, Thailand, Kamboja, Laos, Vietnam, Malaysia dan Filipina, Indonesia merupakan negara paling rentan terhadap dampak perubahan iklim. Kondisi ini perlu disikapi secara sinergis dalam pemanfaatan ruang, lingkungan yang menempatkan pengurangan risiko bencana sebagai landasan berpikir.

    Kompleksnya bencana di DKI Jakarta sebagai Ibu Kota Negara Republik

    Indonesia, megapolitan maupun pusat pertumbuhan dan pembangunan, membutuhkan sebuah perencanaan yang sifatnya terpadu, terkoordinasi dan menyeluruh. Rencana penanggulangan bencana Provinsi DKI Jakarta akan menjadi pedoman dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana dalam lima tahun mendatang. Baik bagi pemerintah, pemerintah daerah, dunia usaha maupun masyarakat. Dimulai dari pengenalan dan pengkajian ancaman bencana, pemahaman tentang kerentanan masyarakat, analisis kemungkinan dampak bencana, pilihan tindakan pengurangan risiko bencana, penentuan mekanisme kesiapan dan penanggulangan, dampak bencana; dan alokasi tugas, kewenangan, dan sumber daya yang tersedia2.

    Telah cukup banyak insiatif masyarakat dalam mengahadapi ancaman bencana di provinsi DKI Jakarta, khususnya banjir. Upaya tersebut diwujudkan dalam berbagai bentuk kegiatan. Dari mulai penyadaran masyarakat, pemetaan kawasan rawan bencana, membuat dan menyiapkan jalur evakuasi, peringatan dini banjir, membentuk kelompok siaga bencana dan lain sebagainya. Demikian juga yang dilakukan pemangku kepentingan lain seperti sektor swasta maupun kelompok-kelompok masyarakat sipil. Inisiatif ini perlu terus didorong dan dikembangkan. Pelibatan seluruh komponen pemangku kepentingan dalam perencanaan merupakan bagian dari upaya mensinergiskan dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana.

    Rencana Penanggulangan Bencana yang selanjutnya disebut RPB Provinsi, merupakan wujud dari upaya pemerintah daerah terkait untuk merumuskan program-program kegiatan dan fokus prioritas penanggulangan bencana. Penyusunan RPB Provinsi merupakan pelaksanaan dari Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana. RPB Provinsi adalah sebuah dokumen resmi yang memuat data dan informasi tentang risiko bencana yang ada di Provinsi DKI Jakarta dalam kurun waktu 2012-2017 melalui program-program kegiatan.

    RPB Provinsi memuat upaya-upaya pengurangan risiko bencana yang efektif, penanganan kondisi tanggap darurat yang efisien dan upaya pemulihan yang tepat sasaran. Program-program kegiatan dalam RPB Provinsi disusun berdasarkan visi misi penanggulangan bencana dan rencana tindakan yang harus diambil sesuai dengan manajemen risiko. Dalam pelaksanaannya, RPB ini akan dipadukan dalam perencanaan pembangunan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 35 huruf d Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007. Sebagai bagian dari perencanaan, RPB Provinsi perlu selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Provinsi.

    2UU No. 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana pasal 36 ayat 4

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -5-

    1.2. TUJUAN

    RPB Propinsi DKI Jakarta disusun dengan tujuan:

    1. Menjadi bagian dari Rencana Induk Pembangunan Daerah secara terpadu dan terkoordinasi, dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan yang ada, sehingga dapat menjadi landasan untuk upaya penanggulangan bencana di Propinsi DKI Jakarta.

    2. Meningkatkan kinerja antar lembaga dan instansi penanggulangan bencana di Propinsi DKI Jakarta menuju profesionalisme dengan pencapaian yang terukur dan terarah.

    3. Membangun dasar yang kuat untuk kemitraan penyelenggaraan penanggulangan bencana.

    4. Melindungi masyarakat di wilayah Propinsi DKI Jakarta dari ancaman bencana

    1.3. RUANG LINGKUP

    RPB Propinsi DKI Jakarta memuat panduan penyelenggaraan

    penanggulangan bencana yang disusun berdasarkan kajian risiko bencana serta kondisi terkini penyelenggaraan penanggulangan bencana di DKI Jakarta. Panduan dijabarkan dalam visi, misi, kebijakan program dan berbagai kegiatan serta alokasi anggaran yang menjadi mandat Pemerintah DKI Jakarta dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana selama lima tahun ke depan. RPB ini ditujukan pada pra bencana, pada saat bencana dan pasca bencana. Selain itu dokumen ini juga menjabarkan meknisme yang mampu menjamin penerapan pemantauan dan evaluasi dari perencanaan.

    1.4. SASARAN

    Sasaran dari RPB Propinsi DKI Jakarta adalah sebagai pedoman bagi pemerintah, baik Propinsi maupun pemerintah kabupaten/kota (setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah dan Unit Pelaksana Teknis), swasta dan pemangku kepentingan lainnya dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana di Propinsi DKI Jakarta. RPB Provinsi DKI Jakarta juga merupakan dasar mensinergiskan penanggulangan bencana dengan provinsi lain yang memiliki hubungan ekologis maupun prediksi dampak bagi wilayah DKI Jakarta.

    1.5. KEDUDUKAN DOKUMEN

    RPB Provinsi DKI Jakarta ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari beberapa rencana nasional maupun provinsi.

    Adapun rencana-rencana yang tak terpisahkan tersebut adalah:

    1. Rencana Pembangungan Jangka Panjang Nasional; 2. Rencana Pembangungan Jangka Panjang Provinsi; 3. Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional; 4. Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi; 5. Rencana Penanggulangan Bencana Nasional; 6. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional; 7. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Provinsi; 8. Rencana Strategis Sektoral baik Kementerian, Lembaga dan SKPD Provinsi;

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -6-

    9. Rencana Aksi PRB baik Rencana Aksi Nasional (RAN PRB) dan Rencana Aksi Daerah (RAD PRB Provinsi);

    10. Rencana Kerja Pemerintah Nasional (RKP Nasional) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD);

    11. Rencana Kerja Kementerian/Lembaga (Renja K/L) dan Rencana Kerja SKPD Provinsi (Renja SKPD).

    1.6. LANDASAN HUKUM

    Rencana Penanggulangan Bencana Provinsi DKI Jakarta Tahun 2012-2017 dibuat berdasarkan landasan hukum yang berlaku di Indonesia dan Provinsi DKI Jakarta. Landasan-landasan hukum tersebut adalah:

    1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Pengelolaan Sumber Daya Alam;

    2. Undang-Undang Nomor 41 Tahun 1999, tentang Kehutanan; 3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara

    (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286);

    4. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4355);

    5. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2004, tentang Sumber-daya Air; 6. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004, tentang Sistem Perencanaan

    Pembangunan Nasional (SPPN); 7. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, tentang Pemerintah Daerah; 8. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan

    Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2015 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4700);

    9. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana; 10. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007, tentang Penataan Ruang; 11. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2007, tentang Pengelolaan Wilayah

    Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil;

    Gambar 1. Kerangka koordinasi perencanaan penanggulangan bencana

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -7-

    12. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009, tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup;

    13. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 1988 tentang koordinasi Kegiatan Instansi Vertikal di Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1988 Nomor 10, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3733);

    14. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578);

    15. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 96, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4663);

    16. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 97, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4664);

    17. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007, tentang Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota;

    18. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817);

    19. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2008, tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana;

    20. Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2008, tentang Pendanaan dan Pengelolaan Bantuan Bencana Penanggulangan Bencana;

    21. Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2008, tentang Peran Serta Lembaga Internasional dan Lembaga Asing Non-Pemerintah dalam penanggulangan bencana;

    22. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4833);

    23. Peraturan Presiden Nomor 8 Tahun 2008 tentang Badan Nasional Penanggulangan Bencana;

    24. Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2010-2014;

    25. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 T ahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Keduan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006;

    26. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

    27. Peraturan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nomor 4 Tahun 2008 tentang Pedoman Penyusunan RPB;

    28. Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 8 Tahun 2008, tentang Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran;

    29. Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 9 Tahun 2011 tentang BPBD Provinsi DKI Jakarta;

    30. Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 1 Tahun 2012, tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi DKI Jakarta 2030.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -8-

    1.7. PENGERTIAN

    Untuk memahami RPB Propinsi DKI Jakarta ini, maka disajikan pengertian-pengertian kata dan kelompok kata sebagai berikut:

    1. Adaptasi Perubahan Iklim adalah suatu proses untuk memperkuat dan membangun strategi antisipasi dampak perubahan iklim serta melaksanakannya sehingga mampu mengurangi dampak negatif dan mengambil manfaat positifnya.

    2. Badan Penanggulangan Bencana Daerah, yang selanjutnya disingkat BPBD, adalah Satuan Kerja Perangkat Daerah yang melakukan yang melakukan penyelenggaraan penanggulangan bencana di Daerah.

    3. Banjir adalah peristiwa terendamnya daratan yang biasanya kering. Kejadian banjir dapat disebabkan oleh naiknya muka air laut (rob) maupun meningkatnya volume air di daratan akibat ketidak-mampuan penyerapan air ke dalam tanah (in-land). Bisa juga merupakan kombinasi dari kedua nya.

    4. Bahaya (hazard) adalah situasi, kondisi atau karakteristik biologis, klimatologis, geografis, geologis, sosial, ekonomi, politik, budaya dan teknologi suatu masyarakat di suatu wilayah untuk jangka waktu tertentu yang berpotensi menimbulkan korban dan kerusakan.

    5. Bencana adalah peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang disebabkan, baik oleh faktor alam dan / atau nonalam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis.

    6. Cuaca ekstrim adalah fenomena alam yang berubah secara ekstrim dari kebiasaan. Dampaknya diantaranya adalah terjadinya badai, angin puting beliung, badai dan gelombang ekstrim yang terutama mengancam wilayah pesisir.

    7. Data dan Informasi Bencana Indonesia selanjutnya disebut DIBI adalah sebuah aplikasi analisis tools yang digunakan untuk menyimpan data bencana serta mengelola data spasial maupun data nonspasial baik bencana skala kecil maupun bencana dalam skala besar.terdapat banyak faktor yang dapat meningkatkan terjadinya resiko bencana

    8. Epidemi dan Kejadian Luar Biasa (KLB) adalah kejadian berjangkitnya wabah penyakit di masyarakat di suatu wilayah tertentu dimana jumlah penderitanya terus meningkat. Kondisi KLB dinyatakan saat jumlah penderitanya meningkat melebihi kejadian yang lazim.

    9. Forum Pengurangan Risiko Bencana adalah wadah yang menyatukan organisasi pemangku kepentingan, yang bergerak dalam mendukung upaya-upaya pengurangan risiko bencana (PRB)

    10. Gempa Bumi adalah peristiwa pergerakan permukaan bumi baik yang disebabkan oleh tumbukan lempeng (tektonik) maupun karena aktivitas gunung api (vulkanik).

    11. Kajian Risiko Bencana adalah mekanisme terpadu untuk memberikan gambaran menyeluruh terhadap risiko bencana suatu daerah dengan menganalisis tingkat ancaman, tingkat kerugian, dan kapasitas daerah dalam bentuk tertulis dan peta.

    12. Kapasitas (capacity) adalah penguasaan sumber-daya, cara dan ketahanan yang dimiliki pemerintah dan masyarakat yang memungkinkan mereka untuk mempersiapkan diri, mencegah, menjinakkan, menanggulangi, mempertahankan diri serta dengan cepat memulihkan diri dari akibat bencana.

    13. Kebakaran pemukiman yakni peristiwa nyala api yang tidak diinginkan pada obyek pemukiman yang ditinggali oleh masyarakat baik yang disebabkan karena faktor kelalaian maupun kegagalan sistem seperti arus pendek.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -9-

    14. Kerangka Aksi Hyogo/Hyogo Frameworks for Actions untuk selanjutnya disebut HFA adalah rencana 10 tahun untuk menjelaskan, menggambarkan dan detail pekerjaan yang diperlukan dari semua sektor dan aktor yang berbeda untuk mengurangi risiko bencana.

    15. Kerentanan (vulnerability) adalah tingkat kekurangan kemampuan suatu masyarakat untuk mencegah, menjinakkan, mencapai kesiapan, dan menanggapi dampak bahaya tertentu. Kerentanan berupa kerentanan sosial budaya, fisik, ekonomi dan lingkungan, yang dapat ditimbulkan oleh beragam penyebab.

    16. Kesiapsiagaan (preparedness) adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengantisipasi bencana melalui pengorganisasian serta melalui langkah yang tepat guna dan berdaya guna.

    17. Konflik Sosial adalah perseteruan dan/atau benturan fisik antara satu kelompok dengan kelompok lain yang bertikai karena adanya perbedaan pendapat, cara pandang, kepentingan untuk perebutan kekuasaan, status sosial dan sebagainya.

    18. Korban bencana adalah orang atau kelompok orang yang menderita atau meninggal dunia akibat bencana.

    19. Mitigasi (mitigation) adalah upaya yang dilakukan untuk mengurangi risiko bencana dengan menurunkan kerentanan dan/atau meningkatkan kemampuan menghadapi ancaman bencana.

    20. Mitigasi fisik (structure mitigation) adalah upaya dilakukan untuk mengurangi risiko bencana dengan menurunkan kerentanan dan/atau meningkatkan kemampuan menghadapi ancaman bencana dengan membangun infrastruktur.

    21. Mitigasi non-fisik (non structure mitigation) adalah upaya yang dilakukan untuk mengurangi risiko bencana dengan menurunkan kerentanan dan/ atau meningkatkan kemampuan menghadapi ancaman bencana dengan meningkatkan kapasitas pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi bencana.

    22. Mitigasi Perubahan Iklim adalah usaha pengendalian untuk mencegah terjadinya perubahan iklim melalui kegiatan yangdapat menurunkan emisi/meningkatkan penyerapan gasrumah kaca dari berbagai sumber emisi.

    23. Non proletisi adalah bahwa dilarang menyebarkan agama atau keyakinan pada saat keadaan darurat bencana, terutama melalui pemberian bantuan dan pelayanan darurat bencana

    24. Pemulihan (recovery) adalah upaya mengembalikan kondisi masyarakat, lingkungan hidup dan pelayanan publik yang terkena bencana melalui rehabilitasi.

    25. Penanggulangan bencana (disaster management) adalah upaya yang meliputi: penetapan kebijakan pembangunan yang berisiko timbulnya bencana; pencegahan bencana, mitigasi bencana, kesiap-siagaan, tanggap darurat, rehabilitasi dan rekonstruksi.

    26. Pencegahan (prevention) adalah upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya sebagian atau seluruh bencana.

    27. Pengungsi adalah orang atau sekelompok orang yang terpaksa atau dipaksa keluar dari tempat tinggalnya untuk jangka waktu yang belum pasti sebagai akibat dampak buruk bencana.

    28. Pengurangan risiko bencana (disaster risk reduction) adalah segala tindakan yang dilakukan untuk mengurangi kerentanan dan meningkatkan kapasitas terhadap jenis bahaya tertentu atau mengurangi potensi jenis bahaya tertentu.

    29. Penyelenggaraan penanggulangan bencana adalah serangkaian upaya pelaksanaan penanggulangan bencana mulai dari tahapan sebelum bencana, saat bencana hingga tahapan sesudah bencana yang dilakukan secara terencana, terpadu, terkoordinasi dan menyeluruh.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -10-

    30. Peringatan dini (early warning) adalah upaya pemberian peringatan sesegera mungkin kepada masyarakat tentang kemungkinan terjadinya bencana pada suatu tempat oleh lembaga yang berwenang.

    31. Prosedur Operasi Standar adalah serangkaian upaya terstruktur yang disepakati secara bersama tentang siapa berbuat apa, kapan, dimana, dan bagaimana cara penanganan bencana.

    32. Pusdalops Penanggulangan Bencana adalah Unsur Pelaksana Operasional pada Pemerintah Pusat dan Daerah, yang bertugas memfasilitasi pengendalian operasi serta menyelenggarakan sistem informasi dan komunikasi penanggulangan bencana.

    33. Rehabilitasi (rehabilitation) adalah perbaikan dan pemulihan semua aspek pelayanan publik atau masyarakat sampai tingkat yang memadai pada wilayah pascabencana dengan sasaran utama untuk normalisasi atau berjalannya secara wajar semua aspek pemerintahan dan kehidupan masyarakat pada wilayah pascabencana.

    34. Rekonstruksi (reconstruction) adalah pembangunan kembali semua prasarana dan sarana, kelembagaan pada wilayah pascabencana, baik pada tingkat pemerintahan maupun masyarakat dengan sasaran utama tumbuh dan berkembangnya kegiatan perekonomian, sosial dan budaya, tegaknya hukum dan ketertiban, dan bangkitnya peran serta masyarakat dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat pada wilayah pascabencana.

    35. Rencana Penanggulangan Bencana tahun 2012-2017 yang selanjutnya disebut RPB adalah dokumen perencanaan penanggulangan bencana untuk jangka waktu tahun 2012 sampai dengan tahun 2017.

    36. Rencana Kontinjensi adalah Suatu proses identifikasi dan penyusunan rencana yang didasarkan pada keadaan kontinjensi atau yang belum tentu tersebut. Suatu rencana kontinjensi mungkin tidak selalu pernah diaktifkan, jika keadaan yang diperkirakan tidak terjadi.

    37. Risiko (risk) bencana adalah potensi kerugian yang ditimbulkan akibat bencana pada suatu wilayah dan kurun waktu tertentu berupa kematian, luka, sakit, jiwa terancam, hilangnya rasa aman, mengungsi, kerusakan atau kehilangan harta, dan gangguan kegiatan masyarakat.

    38. Setiap orang adalah orang perseorangan, kelompok orang, dan/atau badan hukum.

    39. Sistem penanganan darurat bencana adalah serangkaian jaringan kerja berdasarkan prosedur-prosedur yang saling berkaitan untuk melakukan kegiatan yang dilakukan dengan segera pada saat kejadian bencana untuk mengurangi dampak buruk yang ditimbulkan, yang meliputi kegiatan penyelamatan dan evakuasi korban, harta benda, pemenuhan kebutuhan dasar, perlindungan pengurusan pengungsi, penyelamatan, serta pemulihan prasarana dan sarana.

    40. Perubahan Iklim adalah berubahnya kondisi rata-rata iklim dan/atau keragaman iklim dari satu kurun waktu ke kurunwaktu yang lain sebagai akibat dari aktivitas manusia.

    41. Status keadaan darurat bencana adalah suatu keadaan yang ditetapkan oleh pemerintah untuk jangka waktu tertentu atas dasar rekomendasi badan yang diberi tugas untuk menanggulangi bencana.

    42. Tanggap darurat (emergency response) bencana adalah upaya yang dilakukan dengan segera pada saat kejadian bencana untuk menangani dampak buruk yang ditimbulkan, yang meliputi kegiatan penyelamatan, evakuasi korban dan harta benda, pemenuhan kebutuhan dasar, perlindungan, pengurusan pengungsi, penyelamatan, serta pemulihan pra-sarana dan sarana.

    43. Tsunami adalah gelombang laut dahsyat yang menerpa hingga kedaratan akibat perubahan permukaan laut secara vertikal dengan tiba-tiba. Perubahan

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -11-

    permukaan laut secara tiba-tiba tersebut bisa disebabkan oleh gempa bumi atau letusan gunung berapi yang berpusat dibawah laut.

    1.8. SISTEMATIKA PENULISAN

    Dokumen RPB ini disusun dengan sistematika sebagai berikut:

    Bab 1. Pendahuluan

    Bab 2. Gambaran umum wilayah dan kebencanaan

    Bab 3. Kajian risiko bencana

    Bab 4. Kebijakan penanggulangan bencana

    Bab 5. Upaya penanggulangan bencana

    Bab 6. Pelaporan, monitoring, dan evaluasi

    Bab 7. Penutupan

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -12-

    GAMBARAN UMUM WILAYAH DAN KEBENCANAAN

    2.1. GAMBARAN UMUM WILAYAH

    Provinsi DKI Jakarta merupakan daerah khusus Ibu Kota Negara Republik

    Indonesia. Provinsi DKI Jakarta memiliki kekhususan hak, kewajiban, dan tanggung jawab dalam penyelenggaraan pemerintahan dan sebagai tempat kedudukan perwakilan negara asing, serta pusat/perwakilan lembaga internasional. Otonomi Provinsi DKI Jakarta diletakkan pada tingkat provinsi sehingga kabupaten dan kota di DKI Jakarta berbentuk adminitratif. Wilayah administrasi propinsi DKI Jakarta terbagi menjadi 5 wilayah kota administrasi dan 1 kabupaten adminitratif, yaitu Kota Administratif Jakarta Selatan, Kota Administratif Jakarta Pusat, Kota Administratif Jakarta Timur, Kota Administratif Jakarta Barat, Kota Administratif Jakarta Utara, dan Kabupaten Administratif Kepulauan Seribu.

    Gambar 2. Peta administratif Propinsi DKI Jakarta

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -13-

    2.1.1. Geografi

    Sebelah Utara Propinsi DKI Jakarta terbentang pantai dari Barat sampai ke Timur sepanjang 35 km yang menjadi tempat bermuaranya sungai dan kanal. Sementara di sebelah Selatan dan Timur berbatasan dengan wilayah administrasi Provinsi Jawa Barat, sebelah Barat dengan wilayah Provinsi Banten sedangkan di sebelah Utara berbatasan dengan Laut Jawa. Jakarta merupakan dataran rendah dengan ketinggian rata-rata 7 meter di atas permukaan laut, terletak pada posisi 6012 Lintang Selatan dan 106048 Bujur Timur. Luas wilayah Provinsi DKI Jakarta terdiri dari daratan seluas 662 km2 dan lautan seluas 6.998 km2 dengan 110 pulau di Kepulauan Seribu. Terdapat pula 13 sungai yang melewati DKI Jakarta yang semuanya bermuara ke Teluk Jakarta; Mockervart, Angke, Pesanggrahan, Grogol, Krukut, Baru Barat, Ciliwung, Baru Timur, Cipinang, Sunter, Buaran, Jati Kramat, dan Sungai Cakung3.

    2.1.2. Iklim

    Provinsi DKI Jakarta pada umumnya beriklim panas dan kering atau beriklim tropis dengan suhu udara maksimum berkisar 32,7C - 34,5C pada siang hari, dan suhu udara minimum berkisar 23,8C - 25,4C pada malam hari. Terletak di bagian barat Indonesia, Jakarta mengalami puncak musim penghujan pada bulan Januari dan Februari dengan rata-rata curah hujan 350 milimeter (mm) dengan suhu rata-rata 270C4. Curah hujan di wilayah Jakarta pada umumnya bertipe monsunal dengan satu puncak pada bulan November hingga Maret (NDJFM) yang dipengaruhi oleh monsun barat laut yang basah dan satu palung pada bulan Mei hingga September (MJJAS) yang dipengaruhi oleh monsun tenggara yang kering, sehingga dapat dibedakan dengan jelas antara musim kemarau dan musim hujan5.

    Kenaikan suhu dalam kurun waktu 25 tahun dengan persentase variansi yang cukup tinggi (sekitar 39% hingga 62%) didukung pula dengan adanya peningkatan konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer yang menyebabkan terjadinya efek rumah kaca. Berdasarkan hasil pengukuran gas rumah kaca di Stasiun Global Atmospheric Watch (GAW), Bukit

    3Badan Pusat Statistik. (2010). Jakarta dalam angka: 2010. Jakarta Badan Pusat Statistik 4ibid. 5Aldrian, E., Susanto, R. D. Identification of Three Dominant Rainfall Region WithinIndonesian And Their

    Relationship to Surface Temperature. 2003 Int. J. Climatol, 23,1435-1452.

    Gambar 3. Aliran sungai yang melewati Propinsi DKI Jakarta

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -14-

    Kototabang, Sumatera Barat selama kurun waktu tahun 2004-2011, terlihat adanya kecenderungan kenaikan konsentrasi gas rumah kaca.

    Kenaikan suhu bisa berpengaruh pada perubahan curah hujan. Untuk wilayah DKI Jakarta, meskipun analisis trend iklim historis hingga 30 tahun ke belakang menunjukkan kenaikan suhu rata-rata di wilayah Jakarta tidak disertai dengan perubahan curah hujan yang signifikan, namun kecenderungan tersebut cenderung berubah pada periode mendatang.

    Hasil analisis BMKG menunjukkan meskipun proyeksi prosentase perubahan suhu udara rata-rata dari tahun 2011-2030 dengan baseline data (2001-2010) cenderung menurun dengan curah hujan mencapai -0,43%. Namun prosentase perubahan curah hujan pada periode bulan basah (Januari-Februari) di tahun 2030 adalah mengalami peningkatan 4,09% dari prosentase perubahan curah hujan bulan basah (Januari-Februari) saat ini yaitu 0,3%. Sementara bulan Januari-Februari umumnya merupakan puncak terjadinya banjir.

    Peningkatan suhu, curah hujan, topografi wilayah dan kualitas lingkungan yang semakin menurun ikut mempengaruhi peningkatan ancaman bencana seperti banjir dan rob, penurunan permukaan tanah, wabah, dan abrasi wilayah pesisir DKI Jakarta. Curah hujan di atas normal dan pergantian cuaca yang kurang stabil bisa berpengaruh pada penyebaran penyakit di DKI Jakarta. Sebagai contohnya, pergantian hujan lebat menjadi panas terik matahari yang menyengat mendorong perkembangbiakan nyamuk dengan cepat. Bertambah nya luasan genangan air di tempat-tempat penampungan air juga dapat menambang tempat perindukan nyamuk.

    2.1.3. Fisiografi dan Geomorfologi

    Secara morfologi, dataran Propinsi DKI Jakarta dapat dibagi menjadi 4 satuan morfologi; dataran pantai yang dicirikan oleh permukaannya yang nisbi datar dengan ketinggian antara 0-15 m di atas permukaan laut; lebarnya antara 7 - 40 km, meliputi tanggul pematang pantai, daerah rawa dan dataran delta. Dataran ini dikenal sebagai Dataran Rendah Jakarta (Bemmelen, 1949).

    Bentangalam DKI Jakarta terdiri atas beberapa satuan, yakni satuan

    bentangalam bentukan sungai, satuan bentangalam bentukan laut dangkal, dan bentang alam bentukan pematang pantai. Satuan bentangalam bentukan sungai berupa satuan bentangalam perbukitan denudasi dengan lembah-lembah sungai berarah ke utara dan sejajajar satu dengan lainnya dijumpai di selatan Kota Jakarta. Satuan bentangalam bentukan laut dangkal berupa bukit berlereng miring ke arah utara dijumpai di sebelah utara Jakarta sampai garis pantai. Bentangalam bentukan pematang pantai dengan arah barat-timur.

    Provinsi DKI Jakarta yang terletak di dataran rendah dengan

    ketinggian rata-rata berkisar 7 m dpl, bahkan lebih kurang 40% dari wilayah Provinsi DKI Jakarta memiliki ketinggian dibawah permukaan laut. Hal ini ditambah dengan 13 sungai yang mengaliri Jakarta menyebabkan kecenderungan untuk semakin rentannya wilayah Jakarta untuk tergenang air dan banjir pada musim hujan.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -15-

    Kemiringan lereng kawasan membengaruhi peruntukan lahan seperti perencanaan jaringan jalan, sistem pengairan, peletakan bangunan, letak penimbunan sampah dan lain sebagainya. Kemiringan lereng merupakan sudut yang dibentuk oleh bidang horisontal dan permukaan tanah yang dinyatakan dalam persen (%) atau derajat (o). Kemiringan lereng di kelompokkan menjadi sangat datar (kemiringan < 3%), datar (kemiringan 3 - 8%), landai (kemiringan 8-50%) curam (kemiringan 15 - 5 %) dan sangat curam (kemiringan >50%) Kemiringan lereng wilayah provinsi DKI Jakarta adalah sekitar 0 - 3% sehingga wilayah ini memiliki kecenderungan datar, sementara daerah hulu dimana sungai- sungai yang bermuara di Provinsi DKI Jakarta memiliki ketinggian yang cukup tinggi yaitu sekitar 8 - 15% di wilayah Bogor dan Cibinong dan untuk daerah Ciawi - Puncak lebih dari 15%. Dengan tingkat perkembangan wilayah tersebut yang relatif berkembang, maka semakin rendah resapan air kedalam tanah dan menyebabkan run off semakin tinggi. Pada gilirannya hal ini akan menyebabkan ancaman banjir ke Jakarta semakin besar.

    2.1.4. Demografi

    Setiap tahunnya jumlah penduduk DKI Jakarta menunjukkan kecenderungan yang terus meningkat. Pada tahun 1990 penduduk DKI Jakarta mencapai 8,2 juta jiwa, sepuluh tahun kemudian bertambah menjadi 8,4 juta jiwa, dan tahun 2010 mencapai 9,6 juta jiwa. Peningkatan jumlah penduduk ini relatif kecil dibandingkan dengan tiga dasawarsa sebelumnya. Pertumbuhan penduduk DKI Jakarta mencapai 2,42 % per tahun pada periode 1980 - 1990, kemudian turun menjadi 0,14 % per tahun pada kurun 1990 - 2000, dan tahun 2000 - 2010 sebesar 1,4 % per tahun. Dengan luas wilayah 662,33 km2 berarti kepadatan penduduknya mencapai 13,9 ribu/km2, sehingga menjadikan Provinsi ini sebagai wilayah terpadat penduduknya di Indonesia.

    Rasio jenis kelamin (RJK) di DKI Jakarta pada tahun 2010

    menunjukkan angka di bawah 100 (99,61) atau dengan kata lain jumlah penduduk perempuan di DKI Jakarta lebih banyak dibandingkan dengan jumlah penduduk laki-laki. Jika dilihat menurut kabupaten/kota administrasi, tampak pola yang sama terjadi di Kepulauan Seribu, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara. Adapun di Jakarta Barat dan Jakarta Timur, RJK penduduk berada pada level di atas 100 sehingga dapat dikatakan bahwa pada wilayah tersebut jumlah penduduk laki-laki lebih besar dibandingkan dengan jumlah penduduk perempuan.

    Laju Pertumbuhan Penduduk Provinsi DKI Jakarta per tahun selama

    sepuluh tahun terakhir yaitu dari tahun 2000 - 2010 sebesar 1,40 %. Laju pertumbuhan penduduk Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu adalah tertinggi dibandingkan wilayah lainnya di DKI Jakarta yakni sebesar 2,02 %, sedangkan yang terendah di Kota Administrasi Jakarta Pusat yakni sebesar 0,27 %. Kota Administrasi Jakarta Timur walaupun menempati urutan pertama dari jumlah penduduk namun dari sisi laju pertumbuhan penduduk adalah terendah kedua setalah Kota Administrasi Jakarta Pusat yakni 1,36 %. Wilayah lainnya yang mempunyai laju pertumbuhan penduduk di atas angka provinsi adalah Kota Administrasi Jakarta Barat (1,81 %), Jakarta Utara (1,49 %) dan Jakarta Selatan (1,43 %).

    Berkaitan dengan komposisi umur dan jenis kelamin, Provinsi DKI

    Jakarta di masa depan akan lebih banyak dipengaruhi oleh arah perkembangan kelahiran dan kematian karena penduduk yang keluar dan

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -16-

    masuk DKI Jakarta dapat dikatakan relatif seimbang. Jika tingkat kematian turun sedangkan tingkat kelahiran tetap tinggi, maka bagian penduduk yang tergolong usia muda akan meningkat sehingga pada gilirannya akan menambah angka beban tanggungan. Kondisi ini akan mengganggu percepatan akselerasi pembangunan karena dengan jumlah penduduk yang besar, maka sebagian besar sumber daya pembangunan akan terserap untuk kebutuhan yang bersifat konsumtif.

    Tenaga kerja merupakan salah satu faktor yang paling menentukan

    dalam proses pembangunan di suatu wilayah. Semakin besar jumlah tenaga kerja, terlebih apabila disertai dengan keahlian yang cukup memadai, akan semakin pesat pula perkembangan pembangunan di wilayah tersebut. Kegiatan penduduk usia 15 tahun ke atas di Provinsi DKI Jakarta dapat dibedakan menjadi Angkatan Kerja dan Bukan Angkatan Kerja. Pada tahun 2009 jumlah Angkatan Kerja sebesar 4,69 juta orang dan Bukan Angkatan Kerja 2,35 juta orang. Selanjutnya dari Angkatan Kerja tersebut terdapat penduduk bekerja sebanyak 4,12 juta orang dan yang mencari pekerjaan sebanyak 569 ribu orang. Kebanyakan dari mereka yang bekerja berkecimpung di sektor perdagangan/hotel dan restoran, jasa dan industri, masing-masing sebesar 36,83 %, 24,52 %, dan 16,22 %. Jika diamati berdasarkan status pekerjaannya ada sebesar 57,72 % sebagai buruh, sementara dengan status pengusaha sebesar 35,48 %.

    2.2. TATA RUANG WILAYAH

    Kota Jakarta berada dalam daerah kota delta (delta city) sehingga pengaruh utama tantangan dan kendala daerah delta melalui pengelolaan tata air, analisa resiko bencana, dan perbaikan ekosistem, harus menjadi perhatian utama dalam penataan ruang. Sebagaimana kota-kota besar lain di dunia DKI Jakarta menghadapi tantangan global, khususnya pemanasan global (global warming) dan perubahan iklim(climate change) yang membutuhkan aksi baik aksi adaptasi maupun aksi mitigasi yang perlu dituangkan dalam penataan ruang.

    Salah satu misi penataan ruang wilayah DKI Jakarta adalah mengarusutamakan pembangunan berbasis mitigasi bencana, dengan tujuannya tercapainya penurunan resiko bencana. Sedangkan kebijakan yang diambil dalam pengurangan resiko bencana adalah6 :

    a. Pengembangan prasarana dan sarana pengurangan resiko bencana alamiah, dengan strategi : 1. Mengembangkan prasarana dan sarana untuk pengendalian banjir dengan

    pengembangan sistem polder, pemulihan dan pengembangan situ dan waduk, normalisasi sungai serta pembangunan tanggul pengaman sungai dan laut;

    2. Mengembangkan kawasan Pantai Utara sebagai upaya mengantisipasi perubahan iklim;

    3. Memperbaiki dan meningkatkan sistem drainase kota; 4. Mengembangkan jalur, kawasan dan ruang evakuasi bencana; 5. Meningkatkan penyediaan ruang terbuka biru untuk antisipasi intensitas curah

    hujan; 6. Menciptakan kehidupan harmonis berdampingan dengan air; dan 7. Menyempurnakan peraturan bangunan dan lingkungannya yang lebih sesuai

    dengan ancaman bahaya di Jakarta misalnya gempa dan kebakaran.

    6Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi DKI Jakarta 2010 2030 (Proses Perda)

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -17-

    b. Pengembangan prasarana dan sarana pengurangan resiko bencana non alam atau ulah manusia, dengan strategi : 1. Mengembangkan jalur, kawasan dan ruang evakuasi bencana; 2. Memberikan kemudahan akses bagi respon gawat darurat, terutama pada

    kawasan-kawasan perumahan padat; dan 3. Menyediakan prasarana dan sarana penanggulangan bencana.

    Rencana tata ruang wilayah Provinsi DKI Jakarta merupakan perwujudan dan penjabaran dari rencana struktur, pola ruang dan pengendalian serta pemanfaatan ruang Provinsi DKI Jakarta. Adapun rencana struktur, pola ruang serta pemanfaatan ruang yang terkait dengan kebencanaan di Provinsi DKI Jakarta adalah sebagai berikut:

    2.2.1. Struktur Ruang

    Struktur Ruang adalah susunan pusat-pusat permukiman dan sistem jaringan prasarana dan sarana yang berfungsi sebagai pendukung kegiatan sosial ekonomi masyarakat yang secara hirarkis memiliki hubungan fungsional. Ada beberapa struktur ruang di wilayah Provinsi DKI Jakarta yang mempunyai kaitan dengan kebencanaan, seperti:

    Pusat Kegiatan Primer Kawasan Pantura, pengembangan areal reklamasi dan kawasan daratan pantai secara terpadu yang bersama-sama ditetapkan sebagai satu kawasan perencanaan yang penyelenggaraan reklamasinya wajib memperhatikan kepentingan lingkungan, kepentingan pelabuhan, kepentingan kawasan berhutan bakau, kepentingan nelayan dan fungsi-fungsi lain yang ada di kawasan Pantura.

    Sistem Prasarana Pengendalian Daya Rusak Air

    o Sistem Tata Air

    Konsep sistim tata air mendatang dirumuskan sebagai berikut; Prinsip pertama bahwa air yang datang dari Selatan lebih dahulu dapat ditahan oleh vegetasi di dataran tinggi di Selatan (Puncak). Kemudian sedapat mungkin disimpan pada waduk dan situ yang terdapat di Bogor, Depok dan Jakarta Selatan. Jika air memang masih ada yang harus dialirkan, maka air akan mengalir melalui Banjir Kanal Barat (BKB), Banjir Kanal Timur (BKT), Cengkareng Drain dan rencana kanal baru di bagian Barat Jakarta (Cengkareng Drain-2).

    Karena landsubsidence (penurunan muka tanah) dan sea level rise (kenaikan muka air laut) semakin luas, maka wilayah Jakarta yang berada dibawah permukaan laut juga akan semakin luas. Konsekuensinya implementasi sistim polder akan meluas, terutama ke sebelah Barat. Selain BKB dan BKT, juga ada Cengkareng Drain yang membawa air dari hulu (upstream). Namun, dikarenakan kapasitas Cengkareng Drain masih belum memadai, saat ini sedang direncanakan untuk membuat kanal baru (Cengkareng Drain 2) yang akan mengalirkan air dari Kali Pesanggrahan menuju ke laut dengan muara di sekitar Kali Dadap dekat Bandara Soekarno-Hatta.

    Bagaimana mengelola banjir yang terjadi di Jakarta Utara, dimana wilayah tersebut hanya memiliki rasio badan air yang sedemikian rendah itu? Dengan rasio badan air yang rendah sulit untuk membebaskan Jakarta Utara dari banjir dan genangan. Oleh

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -18-

    karenanya, pengembangan sistem Pantura akan diintegrasikan sebagai bagian dalam penanggulangan banjir, antisipasi akan penurunan muka tanah dan antisipasi kenaikan muka air laut.

    o Tata Air dan Reklamasi Daerah reklamasi dapat dibagi menjadi 3 (tiga) wilayah: yaitu BKB ke Barat, daerah tengah, dan daerah Timur Tanjung Priok. Di Tanjung Priok menghadapi kesukaran membuat tanggul di kedalaman 8 m karena adanya transportasi kapal-kapal. Karena itu sistem tanggul dimulai dari bagian Barat sampai tengah pulau reklamasi, pada kedalaman -8 m.

    Setelah itu, kemudian turun ke Selatan menuju ke existing coast line pada kawasan timur (Pelabuhan Tanjung Priok). Alternatif lain, bisa saja tanggul dipasang juga mengelilingi Tanjung Priok dengan menggunakan lock, yang mengatur transportasi kapal pada ketinggian air yang berbeda. Namun dalam 20 tahun kedepan kemungkinan lebih baik dibuat terbuka seperti sekarang.

    o Upaya Non Teknis Penanggulangan Banjir diantaranya: 1. Penanganan dalam konteks tata ruang 2. Pembatasan penggunaan airtanah 3. Pengembangan dan pemanfaatan situ/waduk 4. Pengembangan pemanfaatan bantaran sungai 5. Pengaturan Penataaan Ruang (Redevelopment) Kawasan

    Permukiman 6. Pengaturan Limbah Dan Sampah 7. Permukiman Yang Menjorok Ke Badan Sungai/Saluran 8. Konservasi Daerah Aliran Sungai (DAS)

    o Upaya Teknis Pengendalian Banjir diantaranya: 1. Perbaikan Kapasitas Saluran Makro 2. Banjir Kanal Barat (BKT) 3. Pembangunan Banjir Kanal Timur (BKT) 4. Sodetan BKT-BKB 5. Pengerukan dan Pelebaran Sungai 6. Perbaikan Pintu Air 7. Penambahan Dan Perbaikan Sistem Sub-Makro 8. Perbaikan Sistem Mikro 9. Pengembangan Dan Pembuatan Sumuran/Resapan Air 10. Pembangunan Bangunan Penahan Lumpur (Kantong Lumpur) 11. Pengembangan Tampungan Setempat

    2.2.2. Pola Ruang

    Pola ruang adalah distribusi peruntukan ruang dalam suatu wilayah yang meliputi peruntukan ruang untuk fungsi lindung dan peruntukan ruang untuk fungsi budidaya. Ada beberapa pola ruang di wilayah Provinsi DKI Jakarta yang mempunyai kaitan dengan kebencanaan, seperti:

    Kawasan Lindung

    Kawasan lindung merupakan wilayah yang ditetapkan dengan fungsi utama melindungi kelestarian lingkungan hidup yang mencakup sumber daya alam dan sumber daya buatan.

    Dengan fungsi lindungnya maka kawasan ini ditetapkan untuk dapat mencegah kerusakan alam dan mengakibatkan bencana baik yang diakibatkan oleh alam ataupun dari kesalahan manusia.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -19-

    Kawasan lindung di Provinsi KDI Jakarta mencakup kawasan-kawasan seperti :

    1. Kawasan Yang Memberikan Perlindungan Kawasan Bawahnya Daerah Peresapan Air Tanah

    Lokasi dan penyebaran : a. Secara umum wilayah-wilayah yang mampu untuk meresapkan air

    adalah yang dibentuk oleh batuan yang bersifat lulus air (permeabel) seperti pasir lepas atau batu padat yang berongga/ bercelah, sehingga mampu menyalurkan air permukaan ke dalam tanah.

    b. Berdasarkan kondisi fisik batuannya, kawasan yang bersifat lulus air adalah yang dibentuk oleh formasi Kampungbaru, dimana batuannya berupa batu pasir kuarsa yang mengandung sisipan lempung, serpihan tanah, kerikil, lignit, dan batubara.

    c. Daerah resapan secara umum terdapat di bagian selatan wilayah DKI Jakarta.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan daerah resapan air untuk wilayah di sekitarnya, seperti

    air tanah dalam, airtanah dangkal, maupun mata air. b. Perlindungan kondisi morfologi dan formasi batuan. c. Perlindungan kelestarian sumber-sumber air. d. Perlindungan terhadap gejala erosi dan gerakan tanah/longsoran.

    Objek yang dilindungi : a. Morfologi dan batuan yang berfungsi sebagai daerah resapan air. b. Vegetasi. c. Lahan di kawasan resapan air dan kawasan sekitarnya.

    2. Kawasan Perlindungan Setempat

    Sempadan Pantai

    Lokasi dan penyebaran : Sempadan pantai menempati bagian sepanjang pantai utara Jakarta dan di pulau-pulau Kepulauan Seribu. Wilayah yang perlu dilindungi di kawasan tersebut terutama yang berkaitan dengan kegiatan manusia. Wilayah tersebut perlu dilindungi karena pemanfaatannya cenderung tidak terkendali, sehingga dapat menimbulkan dampak lingkungan, seperti abrasi air laut, kemunduran garis pantai, pendangkalan, dan pencemaran kawasan pantai. Penyebaran sempadan pantai meliputi wilayah Jakarta Utara.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan terhadap kemungkinan kerusakan bentang alam

    kawasan dan penurunan daya dukung kawasan. b. Perlindungan terhadap perubahan garis pantai akibat perubahan

    hidrooseanografis. c. Perlindungan kualitas dan kuantitas airtanah dangkal dan airtanah

    dalam. d. Perlindungan kelestarian flora dan fauna. e. Perlindungan kelestarian kawasan.

    Objek yang dilindungi : a. Morfologi dan litologi kawasan. b. Keberadaan airtanah dangkal dan airtanah dalam. c. Ekosistem kawasan.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -20-

    d. Lahan budidaya yang ada di bagian dalam wilayah pantai agar perkembangannya dapat dikendalikan dan diarahkan kepada usaha konservasi.

    Sempadan Sungai

    Lokasi dan penyebaran : Sempadan sungai menempati bagian tepian di sepanjang sungai, baik yang merupakan daerah perumahan, tepi sungai yang belum dimanfaatkan untuk kegiatan budidaya. Dengan adanya kawasan lindung di sempadan sungai menjadikan pemanfaatan sempadan sungai terkendali.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan terhadap kerusakan morfologi sungai dan alirannya

    akibat erosi, sedimentasi dan banjir. b. Perlindungan kualitas dan kuantitas air sungai dari pencemaran

    limbah industri atau limbah rumah tangga. c. Perlindungan ekosistem air sungai. d. Perlindungan flora atau fauna sungai yang khas, langka, atau

    hampir punah. e. Pengaturan dan penataan sempadan sungai untuk penggunaan

    budidaya.

    Objek yang dilindungi : a. Wilayah di sepanjang tepi sungai, kualitas, dan kuantitas air

    sungai. b. Pengarahan dan pembatasan budidaya di sepanjang tepi sungai. c. Pengarahan pemanfaatan sumberdaya yang terdapat di

    sepanjang sungai dan sempadan sungai.

    Kawasan Sekitar Danau/waduk/situ

    Lokasi dan penyebaran : Kawasan sekitar danau/waduk/situ di Provinsi DKI Jakarta seluruh wilayah DKI Jakarta yang terdiri dari 52 buah danau/waduk/situ. Kawasan tersebut perlu dilindungi, oleh karena sumberdaya danau/waduk/situ relatif dimanfaatkan masyarakat, sehingga perlu pengaturan dan pengendalian pemanfaatannya.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan kondisi fisik danau dari kegiatan yang dapat

    menimbulkan erosi dan sedimentasi. b. Perlindungan flora dan fauna. c. Perlindungan kualitas dan kuantitas air danau/waduk/situ. d. Perlindungan terhadap perubahan ekosistem akibat pemanfaatan

    sumberdaya danau/waduk/situ.

    Obyek yang dilindungi : a. Morfologi, batuan penyusun, dan air. b. Flora, fauna, dan ekosistemnya.

    3. Kawasan Suaka Alam

    Cagar Alam

    Lokasi dan penyebaran : Kawasan cagar alam tersebar di wilayah Provinsi DKI Jakarta, baik di Pulau Bokor dan Kamal Jakarta Utara.

    Fungsi perlindungan :

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -21-

    a. Perlindungan flora dan fauna tropis Indonesia. b. Perlindungan flora dan fauna khas, langka, atau hampir punah. c. Perlindungan ekosistem hutan pantai dan ekosistem dasar

    perairan. d. Perlindungan iklim makro dan mikro. e. Perlindungan kondisi fisik wilayah terhadap erosi dan gerakan

    tanah longsor. f. Perlindungan daerah resapan air.

    Objek yang dilindungi : a. Kondisi fisik morfologi, tanah, dan batuan. b. Flora dan fauna yang khas, langka, atau hampir punah. c. Ekosistem hutan hujan tropis, ekosistem hutan pantai, dan

    ekosistem dasar perairan

    Hutan Lindung

    Lokasi dan penyebaran : Hutan lindung di Provinsi DKI Jakarta, berada di wilayah Jakarta Utara tepatnya di Kawasan Hutan Lindung Kapuk. Sedangkan untuk di Kepulauan Seribu Kawasan Lindung dibagi menjadi 3, yaitu: a. Kawasan Hijau Lindung 1 meliputi Zona Inti I (Gosong Rengat)

    dan Zona Inti II (Pulau Peteloran Barat, Pulau Peteloran Timur, Pulau Penjaliran Barat, Gosong Buton, Gosong Peteloran dan Pulau Penjaliran Timur) dan Zona inti III (pulau Belanda dan Pulau Kayu Angin Bira) Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu.

    b. Kawasan Hijau Lindung II meliputi perairan laut dan pesisir serta pulau-pulau dalam Zona Penyangga Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu yang berfungsi sebagai penyangga Kawasan Hijau Lindung I.

    c. Kawasan Terbuka Hijau Lindung III terdiri dari Pulau Rambut yang berfungsi sebagai Suaka Margasatwa dan Pulau Bokor yang berfungsi sebagai Cagar Alam.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan fungsi hidrologis tanah, yang menjamin tersedianya

    airtanah dan air permukaan serta unsur-unsur hara tanah. b. Perlindungan terhadap iklim, baik dalam skala makro maupun

    mikro. c. Perlindungan terhadap flora dan fauna. d. Perlindungan ekosistem mangrove, terumbu karaqng dan padang

    lamun. e. Perlindungan terhadap erosi pantai. f. Perlindungan ekosistem bagian dasar perairan dan ekosistem

    tumbuhan bakau. 4. Kawasan Pelestarian Alam

    Taman Nasional dan Taman Wisata Alam

    Lokasi dan penyebaran : Taman nasional dan taman wisata alam berada di Kepulauan Seribu, yaitu Kawasan Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu dan Kawasan Taman Arkeologi khususnya di Pulau Onrust, Pulau Cipir dan Pulau Kelor.

    Fungsi perlindungan :

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -22-

    a. Perlindungan flora dan fauna. b. Perlindungan kualitas lingkungan di sekitarnya. c. Perlindungan kawasan yang berpotensi untuk pengembangan

    pendidikan dan pariwisata.

    Obyek yang dilindungi : a. Kondisi fisik morfologi dan batuan yang menyusun kawasan. b. Ekosistem kawasan. c. Situs-situs yang berada di Taman Arkeologi. d. Flora dan fauna yang khas, langka,atau hampir punah.

    5. Kawasan Rawan Bencana Alam

    Banjir

    Lokasi dan penyebaran : Secara umum kawasan yang berpotensi banjir terletak di Bagian utara wilayah DKI Jakarta, serta di sepanjang tepi sungai atau di muara sungai.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan terhadap ancaman banjir. b. Perlindungan pelabuhan. c. Perlindungan kawasan budidaya di sekitarnya, seperti

    permukiman, industri, pariwisata dan lain-lain.

    Sedimentasi

    Lokasi dan penyebaran : Kawasan berpotensi sedimentasi terletak di 13 muara Sungai di sepanjang pantai utara Jakarta.

    Fungsi perlindungan : a. Perlindungan terhadap peningkatan kecepatan sedimentasi. b. Perlindungan terhadap kemungkinan banjir. c. Perlindungan daerah permukiman, pelabuhan, dan kawasan

    budidaya lainnya. d. Perlindungan ekosistem muara sungai yang khas, langka, atau

    hampir punah.

    6. Kawasan Budidaya

    Wilayah yang ditetapkan dengan fungsi utama untuk dibudidayakan atas dasar kondisi dan potensi sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya buatan.

    Untuk kawasan budidaya menurut RTRW Provinsi DKI Jakarta yang berkaitan dengan kebencanaan baik sebelum, pada saat dan setelah bencana serta harus mendapatkan perlindungan setidaknya dapat meminimalisir kondisi kerusakan pada saat bencana adalah sebagai berikut:

    a. Kawasan Terbuka Hijau Non Lindung

    Terdiri dari :

    Hutan Kota

    Taman Kota

    Kawasan terbuka hijau lainnya

    Pemanfaatan dan pengelolaan ruang terbuka hijau non lindung dilaksanakan melalui:

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -23-

    1. Peningkatan luasan untuk memberikan perlindungan terhadap kualitas udara dan iklim mikro;

    2. Peningkatan luasan untuk memberikan perlindungan terhadap badan-badan air;

    3. Peningkatan luasan guna memulihkan daya resap dan daya alir presipitasi air permukaan;

    4. Pengembangan dan pemeliharaan kawasan terbuka hijau melalui penanaman tanaman keras berkanopi lebar, tanaman buah-buahan, dan tanaman hias dan bunga;

    5. Pengembangan dan pemeliharaan hutan kota, taman kota, dan taman lingkungan baru;

    6. Pengembangan dan pemeliharaan jalur hijau pada sempadan sungai, sempadan waduk dan situ, di sepanjang tepi dan median jalan, di sepanjang jalur rel kereta api, di bawah jaringan transmisi listrik tegangan tinggi, dan di sepanjang jalur pipa;

    7. Pengembangan dan pemeliharaan taman lingkungan yang sekaligus dimanfaatkan sebagai sarana olah raga, rekreasi, dan sosial bagi warga perumahan;

    8. Mendorong Peran serta aktif masyarakat dalam pengembangan dan pemeliharaan kawasan hijau terbangun;

    9. Pengembangan kawasan terbuka hijau pada wilayah sempadan situ/waduk baru di kawasan rawan banjir dengan manfaat multi, ekologis, sosial dan estetis;

    10. Pemberian Insentif dan disinsentif bagi lingkungan permukiman yang mampu memiliki atau mempertahankan RTH; dan

    11. Mendorong pengembang pemukiman untuk membangun ruang terbuka hijau binaan di wilayah perencanaannya yang bisa mendukung fungsi ekologis, sosial dan estetis.

    b. Kawasan Perumahan Berfungsi Lindung

    Kawasan perumahan terdiri atas:

    Kawasan perumahan horisontal dan fasilitasnya, dan

    Kawasan perumahan vertikal dan fasilitasnya.

    Kawasan permukiman berfungsi lindung, terdiri atas: 1. Kawasan perumahan horisontal berfungsi lindung dan fasilitasnya;

    dan 2. Kawasan perumahan vertikal berfungsi lindung dan fasilitasnya; 3. Kawasan permukiman berfungsi lindung, ditetapkan dengan

    ketentuan: 4. Berada di luar kawasan yang ditetapkan sebagai kawasan rawan

    bencana atau berada pada kawasan rawan bencana tetapi sudah memiliki rencana dan strategi mitigasi dan adaptasi terhadap bencana;

    5. Pembangunan baru tidak berada pada wilayah cekungan air; 6. Tersedia rencana pengelolaan air limbah dan air limbah tidak

    diperkenakan untuk dialirkan langsung ke drainase publik; 7. Tidak menambah beban pada saat debit puncak saluran drainase

    public; 8. Tidak mengganggu fungsi lindung yang ada; 9. Tidak mengganggu upaya pelestarian kemampuan sumber daya

    alam; 10. Sesuai dengan daya dukung lahan setempat; 11. Memiliki akses menuju pusat kegiatan masyarakat di luar

    kawasan; dan/atau 12. Memiliki kelengkapan prasarana, sarana, dan utilitas pendukung.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -24-

    Pemanfaatan dan pengelolaan kawasan permukiman berfungsi lindung, dilaksanakan melalui: 1. Penyediaan secara bertahap agar tercapai norma 1(satu) unit

    rumah yang layak untuk tiap keluarga; 2. Pengembangan melalui pola perumahan vertikal dengan

    memprioritaskan pembangunan rumah susun sederhana, yang ruang luarnya dilengkapi dengan ruang terbuka hijau yang bisa berfungsi resapan, sarana sosial dan sebagai fasilitas penanggulangan dan evakuasi bencana;

    3. Peningkatkan kualitas lingkungan pada kawasan perumahan kumuh dan atau padat melalui program Perbaikan Kampung Terpadu;

    4. Setiap kawasan permukiman secara bertahap dilengkapi dengan sarana lingkungan yang jenis dan jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat berdasarkan standar fasilitas umum dan fasilitas sosial;

    5. Penataan kawasan permukiman yang berada di sekitar bantaran sungai, waduk dan situ yang mengganggu sistem tata air harus ditata kembali dan atau direlokasi;

    6. Kawasan permukiman yang berada pada kawasan rawan bencana banjir sejauh dapat diatasi dengan teknik rekayasa tidak perlu di relokasi;

    7. Pengurangan secara bertahap pemanfaatan air tanah dalam sebagai sumber utama air bersih;

    8. Penyediaan sistem utilitas yang memadai terutama persampahan, pengolahan air limbah, dan air bersih;

    9. Penyediaan sistem pembuangan air hujan dan drainase yang mempunyai kapasitas tampung yang cukup sehingga lingkungan perumahan dan kawasan sekitarnya bebas dari genangan;

    10. Penyediaan ruang terbuka hijau atau sejenisnya yang memadai; 11. Pelarangan dan relokasi perumahan yang berada pada kawasan

    berfungsi lindung; 12. Pengarahan pembangunan baru pada kawasan yang berada

    dalam jangkauan fasilitas Sosial dan fasilitas umum perkotaan; 13. Pembangunan rumah susun sederhana diprioritaskan pada lokasi

    yang memiliki aksesibilitas tinggi dan utilitas yang memadai; dan 14. Peningkatan KLB dimungkinkan dalam peremajaan rumah susun

    sederhana guna meningkatkan kualitas dengan tetap memperhitungkan daya dukung lingkungannya.

    c. Kawasan Perkantoran, Perdagangan dan Jasa

    Fungsi utama dari kawasan perkantoran, pedagangan dan jasa ialah:

    Memfasilitasi kegiatan transaksi perdagangan dan jasa anta masyarakat yang membutuhkan (sisi permintaan) dan masyarakat yang menjual jasa (sisi penawaran);

    Menyerap tenaga kerja di perkotaan dan memberikan kontribusi yang dominan terhadap PDRB.

    Karakteristik lokasi dan kesesuaian lahan kawasan perkantoran, perdagangan dan jasa memiliki beberapa ciri yaitu sebagai berikut: 1. Tidak terletak pada kawasan lindung dan kawasan bencana alam; 2. Lokasinya strategis dan mudah dicapai dari seluruh penjuru kota; 3. Dilengkapi dengan sarana antara lain tempat parkir umum,

    bank/ATM, pos polisi, pos pemadam kebakaran, kantor pos

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -25-

    pembantu, tempat ibadah, dan sarana penunjang kegiatan komersial serta kegiatan pengunjung;

    4. Terdiri dari perdagangan lokal, regional, dan antar regional.

    d. Kawasan Fungsi Ibukota Negara

    Kawasan fungsi ibukota negara adalah kawasan yang memiliki kekhususan tugas, hak, kewajiban, dan tanggung jawab tertentu dalam penyelenggaraan pemerintahan dan sebagai tempat kedudukan perwakilan negara asing, serta pusat/perwakilan lembaga internasional.

    Kawasan fungsi Ibukota Negara terdiri atas : 1. Kawasan Pemerintahan Nasional 2. Kawasan Perwakilan Asing

    Pemanfaatan dan pengeloaan kawasan fungsi Ibukota Negara dilaksanakan melalui: 1. Untuk kawasan pemerintahan Nasional, harus dapat

    mencerminkan identitas dan karakter suatu bangsa dan negara. 2. Untuk kawasan pemerintahan tingkat provinsi dan kota

    administrasi, harus bersifat terbuka yang berorientasi pada cerminan bentuk pelayanan dan pengayoman kepada penduduk Ibukota, serta tersedianya ruang-ruang terbuka interaksi yang memungkinkan terciptanya keharmonisan antara elemen pemerintah dengan masyarakatnya.

    3. Untuk kawasan perwakilan asing, tetap harus mengikuti ketentuan-ketentuan yang berlaku pada kawasan-kawasan dimana mereka berada.

    4. Pelarangan pemanfaatan pada pada kawasan lindung dan kawasan rawan bencana.

    e. Kawasan Industri dan Pergudangan

    Kawasan industri dan pergudangan adalah kawasan yang diarahkan dan diperuntukkan bagi pengembangan industri dan pergudangan beserta fasiilitas penunjangnya dengan Koefisien Dasar Bangunan (KDB) maksimal 50% dengan prosentase luas kawasan di tiap wilayah mengacu pada ketentuan yang berlaku dan kecenderungan pengembangan yang terjadi dilapangan.

    Kawasan yang diperuntukan bagi kegiatan industri berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah yang ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, sebagian atau seluruh bagian kawasan peruntukan industri dapat dikelola oleh satu pengelola tertentu. Dalam hal ini, kawasan yang dikelola oleh satu pengelola tertentu tersebut disebut kawasan industri. Kawasan industri memiliki fungsi antara lain : 1. Memfasilitasi kegiatan industri agar tercipta aglomerasi kegiatan

    produksi di satu lokasi dengan biaya investasi prasarana yang efisien;

    2. Mendukung upaya penyediaan lapangan kerja; 3. Meningkatkan nilai tambah komoditas yang pada gilirannya

    meningkatkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) di wilayah yang bersangkutan;

    4. Mempermudah koordinasi pengendalian dampak lingkungan yang mungkin ditimbulkan.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -26-

    f. Kawasan Terbuka Non Hijau

    Kawasan/Ruang Terbuka Non Hijau (RTNH) adalah ruang terbuka diwilayah perkotaan yang tidak termasuk dalam kategori RTH, berupa lahan yang diperkeras, maupun yang berupa badan air. Kawasan terbuka non hijau meliputi: 1. Kawasan terbuka atau plasa 2. Kawasan terbuka biru.

    Fungsi utama RTNH adalah fungsi Sosial Budaya, dimana antara lain dapat berperan sebagai: 1. Wadah aktifitas Sosial Budaya masyarakat dalam wilayah kota/

    kawasan perkotaan terbagi dan terencana dengan baik 2. Pengungkapan ekspresi budaya/kultur lokal; 3. Merupakan media komunikasi warga kota; 4. Tempat olahraga dan rekreasi; 5. Wadah dan objek pendidikan, penelitian, dan pelatihan dalam

    mempelajari alam.

    g. Kawasan Evakuasi Bencana

    Mitigasi Bencana adalah upaya untuk mengurangi risiko bencana, baik secara struktur atau fisik melalui pembangunan fisik alami dan/atau buatan maupun nonstruktur atau nonfisik melalui peningkatan kemampuan menghadapi ancaman bencana di Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil.

    Adapun lokasi kawasan evakuasi dan jalur evakuasi :

    1. Lokasi kawasan evakuasi bencana utama diarahkan di Kawasan Monumen Nasional, Gelora Bung Karno, Ancol, Kawasan Islamic Centre, Taman Mini Indonesia Indah, kawasan pusat pemerintahan, kawasan pemakaman, dan kawasan rekreasi lainnya.

    2. Jalur evakuasi bencana adalah jaringan jalan yang dilalui Transjakarta, jalan arteri menuju lokasi kawasan evakuasi bencana utama (Kawasan Monumen Nasional, Gelora Bung Karno, Senayan, Ancol, Kawasan Islamic Centre) dan menuju fasilitas vital (Pelabuhan Tanjung Priok dan Bandara Halim Perdana Kusuma).

    2.2.3 Pengendalian dan pemanfaatan ruang

    Pengendalian dan Pemanfaatan Ruang adalah upaya untuk mewujudkan tertib tata ruang. Tata tertib ruang yang dimaksud adalah agar tidak terjadinya kesalahan dan kelalaian dalam praktek-praktek penataan ruang baik pada saat rencana ataupun pada proses implementasi, dengan tujuan agar dapat tercipta ruang yang aman, nyaman dan sejahtera.

    Arahan pengendalian pemanfaatan ruang wilayah provinsi terdiri dari: 1. Peraturan Zonasi, merupakan ketentuan yang mengatur tentang

    persyaratan pemanfaatan ruang dan ketentuan pengendaliannya dan disusun untuk setiap blok/zona peruntukan yang penetapan zonanya dalam rencana rinci tata ruang. Kriteria umum pemanfaatan ruang ditetapkan guna menjamin pemanfaatan ruang yang dapat mencapai standar kualitas minimum untuk kesehatan, keamanan, dan keselamatan. Peraturan zonasi disusun berdasarkan rencana rinci tata ruang untuk setiap zona pemanfaatan ruang.

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -27-

    2. Perizinan, merupakan arahan-arahan yang disusun oleh pemerintahan provinsi, sebagai dasar dalam menyusun ketentuan perizinan oleh pemerintahan kabupaten/kota, yang harus dipenuhi oleh setiap pihak sebelum pemanfaatan ruang, yang ditetapkan oleh pemerintah daerah sesuai dengan kewenangannya, yang digunakan sebagai alat dalam melaksanakan pembangunan keruangan yang tertib sesuai dengan rencana tata ruang yang telah disusun dan ditetapkan. Mekanisme ini merupakan perangkat penting dari pengendalian pemanfaatan ruang, oleh karenanya apabila mekanisme ini terselenggara dengan baik, maka penyimpangan pemanfaatan ruang dapat dikurangi, dan secara legal penyimpangan dapat diidentifikasi dan ditertibkan. Ijin dalam pemanfaatan ruang ialah ijin yang berkaitan dengan lokasi, kualitas ruang, dan tata bangunan yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan, hukum adat dan kebiasaan yang berlaku.

    3. Pemberian insentif dan insentif, merupakan mekanisme yang dapat mendorong perkembangan kota dan dapat menimbulkan dampak positif yang menunjang pembangunan kota atau upaya pengarahan pada perkembangan yang berdampak negatif untuk mengefektifkan pembangunan/rencana tata ruang yang telah ditetapkan, atau upaya untuk memberikan imbalan terhadap pelaksanaan kegiatan yang sejalan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi DKI Jakarta, serta memberikan kontribusi dalam membantu pemecahan masalah perkotaan. Disinsentif merupakan perangkat untuk mencegah, membatasi pertumbuhan, atau mengurangi kegiatan yang tidak sejalan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi DKI Jakarta dan kegiatannya menimbulkan dampak negatif perkotaan.

    4. Sanksi, merupakan tindakan penertiban dilakukan melalui pemeriksaan dan penyidikan atas semua pelanggaran dan kejahatan yang dilakukan terhadap pemanfaatan ruang yang tidak sesuai dengan rencana tata ruang yang ditetapkan. Kegiatan penertiban dapat dilakukan secara langsung melalui penegakan hukum dan penertiban tidak langsung melalui pengenaan disinsentif pemanfaatan ruang, melalui pengenaan retribusi secara progresif atau membatasi penyediaan sarana dan prasarna dasar lingkungannya. Pengenaan sanksi dapat berupa sanksi administratif, sanksi pidana, maupun sanksi perdata.

    2.3 GAMBARAN UMUM KEBENCANAAN

    2.3.1 Sejarah Bencana Indonesia

    Indonesia adalah sebuah negeri yang rawan bencana. Sejarah mencatat bahwa Indonesia pernah menjadi tempat terjadinya berbagai peristiwa yang menimbulkan dampak yang cukup besar. Salah satunya letusan gunung api terbesar di dunia. Tahun 1815 Gunung Tambora yang berada di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat dan Gunung Krakatau meletus pada tahun 1883.

    Bencana yang paling mematikan selanjutnya pada awal abad XXI

    juga dari Indonesia. Gempa bumi besar terjadi pada tanggal 26 Desember 2004, di dalam laut sebelah barat Pulau Sumatra di dekat Pulau Simeuleu. Gempabumi ini memicu tsunami yang menewaskan lebih dari 225.000 jiwa. Bencana yang menimbulkan korban jiwa masif ini melanda beberapa negara di Asia Tenggara dan Selatan. Di Indonesia sendiri, gempa bumi dan tsunami mengakibatkan sekitar 165.798 korban jiwa dan nilai kerusakan yang ditimbulkan mencapai lebih dari Rp 48 triliun. Secara umum jumlah kejadian dapat dilihat pada tabel 1. Selain bencana yang berskala besar, bencana di

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -28-

    Indonesia hampir setiap tahun menimbulkan kerugian tidak sedikit. Bencana tersebut adalah banjir yang hampir setiap tahun menimpa Jakarta dan wilayah sekitarnya, kota-kota di sepanjang daerah aliran sungai Bengawan Solo dan beberapa daerah lain di Indonesia. Total dari kejadian ini menimbulkan kerugian material dan non-material senilai triliunan rupiah. Demikian pula kekeringan yang semakin sering terjadi di beberapa daerah di Indonesia, selain mengancam produksi tanaman pangan juga kian mempermiskin penduduk yang mata pencahariannya tergantung pada pertanian, perkebunan dan peternakan. Persentase jumlah kejadian bencana di Indonesia dari tahun 1815-2011 dari data DIBI dapat dilihat pada Gambar 4 dibawah ini.

    Tabel 1. Sejarah bencana di Indonesia per propinsi dari tahun 1815-2010

    Gambar 4. Prosentase kejadian bencana di Indonesia tahun 1815-2011

    Dari Tabel 1 dan Gambar 4 dapat dilihat bahwa bencana yang paling sering terjadi di Indonesia dari tahun 1815-2011 adalah banjir 3990 kejadian (39%), angin puting beliung 1771 kejadian (17%), tanah longsor 1600

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -29-

    kejadian (16%), dan kekeringan 1413 kejadian (14%) sedangkan untuk banjir dan tanah longsor 306 kejadian (3%), gempa bumi 272 kejadian (3%), gelombang pasang/abrasi 174 kejadian (2%), kecelakaan transportasi 164 kejadian (2%), kebakaran hutan dan lahan 116 kejadian (1%), letusan gunungapi 110 kejadian (1%), epidemic dan wabah penyakit 109 kejadian (1%), dan konflik/kerusuhan sosial 94 kejadian (1%). Jika dilihat dari lokasi kejadian, sebagian besar bencana terjadi di Jawa Tengah 2171 kejadian, Jawa Barat 1534 kejadian, dan Jawa Timur 1203 kejadian.

    2.3.2 Sejarah Bencana Di Propinsi DKI Jakarta

    Sejarah bencana yang pernah terjadi di Propinsi DKI Jakarta merupakan bencana alam dan non-alam serta bencana sosial akibat ulah manusia. Terdapat 9 potensi bencana yang teridentifikasi berdasarkan sejarah kejadiannya. Kelompok potensi bencana tersebut dapat dilihat pada Tabel 2.

    Tabel 2. Sejarah bencana di DKI Jakarta

    POTENSI BENCANA DKI JAKARTA BERDASARKAN CATATAN SEJARAH

    1. Banjir 6. Cuaca Ekstrim (Angin Puting Beliung)

    2. Kebakaran Gedung dan Permukiman 7. Gempa Bumi

    3. Epidemi Penyakit 8. ROB (Gelombang Pasang dan Abrasi)

    4. Konflik Sosial 9. Tanah Longsor dan Penurunan Tanah

    5. Kegagalan Teknologi

    Sumber : Analisis Pemetaan Resiko Bencana Provinsi DKI Jakarta

    Dari tabel diatas maka dapat diuraikan diatas maka dapat diuraikan kejadian bencana yang pernah terjadi di Propinsi DKI Jakarta yaitu:

    2.3.2.1 Banjir

    Permasalahan banjir ini ternyata sudah ada sejak Jakarta dibangun oleh Jan Pieters Z. Coen di awal abad ke 17 dengan konsep kota air (waterfront city). Pada waktu didirikan di tahun 1619 pada lokasi kota pelabuhan Sunda Kalapa, Batavia dirancang dengan kanal-kanal seperti kota Amsterdam atau kota-kota lain di Belanda. Secara historis semenanjung dan Teluk Jakarta memang rawan banjir akibat peningkatan debit air sungai-sungai Cisadane, Angke, Ciliwung, Bekasi dan Citarum pada musim hujan.

    Pertumbuhan permukiman dan perkotaan yang tak terkendali

    disepanjang dan disekitar daerah aliran sungai, tidak berfungsinya kanal-kanal dan tiadanya sistem drainase yang memadai mengakibatkan semakin terhambatnya aliran air ke laut, yang mengakibatkan Jakarta dan kawasan di sepanjang daerah aliran sungai menjadi sangat rentan terhadap banjir.

    Berdasarkan dokumentasi yang tersedia, Kota Jakarta

    pernah dilanda banjir besar pada tahun 1621, 1654 dan 1918, kemudian pada tahun 1976,1996, 2002 dan 2007. Banjir di Jakarta yang terjadi pada tahun 1996, 2002, 2007 dan 2008 selain

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -30-

    menggenangi hampir seluruh penjuru kota juga menjadi tragedi nasional yang menjadi perhatian dunia.

    Terjadinya banjir di Jakarta, pada dasarnya disebabkan oleh:

    Luapan air sungai karena aliran air dari hulu yang melebihi kapasitas sungai;

    Tidak memadainya fungsi saluran drainase serta semakin berkurangnya daerah resapan untuk Jakarta;

    Sulitnya pemeliharaan sungai karena sebagian bantaran sungai telah digunakan sebagai permukiman;

    Pola pengelolaan sampah yang buruk dan kurangnya kesadaran masyarakat dalam kebersihan lingkungan;

    Kerusakan lingkungan daerah tangkapan air di bagian hulu sungai akibat pemanfaatan yang kurang terkendali. Sehingga wilayah kota Jakarta daratan rawan terhadap banjir;

    Belum optimalnya koordinasi lintas sektor dalam pengelolaan air (water management);

    Curah hujan tinggi;

    Naiknya permukaan air laut dan sungai yang dipengaruhi oleh

    pemanasan global; Kondisi geografis 40% wilayah DKI Jakarta lebih rendah dari

    permukaan laut.

    Banjir di DKI Jakarta dibagi menjadi kategori 2 kategori, yaitu (1) banjir in-land dan (2) banjir rob. Banjir in-land adalah banjir didaratan DKI Jakarta yang disebabkan oleh meluapnya kali akibat tingginya curah hujan di daerah hulu (wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat). Banjir besar yang terjadi sejak tanggal 3 Januari hingga 9 Februari 2007 disebabkan oleh curah hujan yang tinggi serta banjir yang berasal dari daerah hulu yang dibawa arus Sungai Ciliwung maupun anak-anak sungai Cisadane ke wilayah Jakarta, berbagai kerusakan dan kerugian baik pada sektor pemerintah, swasta, maupun masyarakat. Kerusakan dan kerugian terhadap aset terkena banjir yang melanda DKI Jakarta dan sekitarnya diperkirakan senilai Rp. 7,3 triliun7;

    Sementara itu, rob (atau dalam istilah Inggrisnya dikenal sebagai coastal flooding) adalah banjir yang disebabkan gelombang pasang air laut, banjir tersebut tidak saja disebabkan oleh kenaikan tinggi permukaan air laut akibat pasang surut laut tetapi juga karena banyak lokasi di pesisir utara seperti Jakarta memang berupa dataran rendah dengan ketinggian di bawah permukaan laut, sehingga bila terjadi gelombang pasang laut agak besar banjirpun melanda permukiman warga. Naiknya gelombang pasang laut dapat juga disebabkan oleh faktor-faktor lain seperti dorongan air, angin dan fenomena-fenomena alam lain yang sering terjadi di laut. Sedangkan abrasi merupakan mundurnya garis pantai/garis tepi sungai akibat tergerus gelombang laut atau arus sungai sehingga berkurangnya luas daratan dan rusak/hilangnya aset wilayah seperti pemukiman, kawasan wisata, pertambakan maupun pelabuhan.

    7BAPPENAS. (2007). Laporan perkiraan kerusakan dan kerugian pasca bencana banjir awal Februari 2007

    di wilayah JABODETABEK (Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang, dan Bekasi).

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -31-

    2.3.2.2 Kebakaran

    Berdasarkan Gambar 5 data yang dikumpulkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran Propinsi DKI Jakarta, terdapat 5 jenis kebakaran yang kerap terjadi, yaitu kebakaran pemukiman, bangunan, industry, kendaraan bermotor, dan lain-lain.

    Data yang ada menunjukkan angka kejadian kebakaran yang fluktuatif sejak tahun 2006 - 2010. Meskipun demikian, kecenderungan jumlahnya naik dalam kurun waktu tersebut. Bahkan terjadi lonjakan pada tahun 2011 dengan 953 kejadian dibanding pada tahun 2010 dengan 698 kejadian. Jika diambil angka rata-rata, kejadian pertahun mencapai lebih dari 800 kejadian kebakaran. Ditahun 2011, angka kejadian meningkat mencapai puncaknya pada bulan Agustus yakni 141 kejadian.

    Gambar 5 Jumlah dan tipe bencana kebakaran per wilayah administratif tahun 2006 - 2010

    Angka kebakaran di Jakarta pada 2011 meningkat cukup drastis. Berdasarkan data Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana DKI Jakarta, hingga 13 Oktober 2011 tercatat sebanyak 779 kasus. Dari data, terdapat 56 kelurahan yang rawan kebakaran, di antaranya Kelurahan Tambora Kelurahan Bukit Duri, Kelurahan Johar Baru, Kelurahan Penjaringan, Kelurahan Tanah Tinggi, Kelurahan Tanah Abang, Kelurahan Penggilingan, dan Kelurahan Manggarai (Dinas Pemadam Kebakaran, 2012).

    Dari lima wilayah administratif Provinsi DKI Jakarta, Jakarta Barat merupakan wilayah dengan kasus kebakaran gedung dan pemukiman tertinggi, yakni mencapai 188 peristiwa. Disusul Jakarta Selatan sebanyak 178 kasus, Jakarta Timur 174 kasus, Jakarta Utara 150 kasus, dan Jakarta Pusat 88 kasus. Sedangkan di Kepulauan Seribu hanya terjadi satu peristiwa kebakaran saja. Penyebab kebakaran didominasi karena arus pendek listrik. Disusul penyebab lain-lain, ledakan kompor, penggunaan alat penerangan dan api rokok.

    Kerugian materi akibat kabakaran selama 2012 mencapai Rp 290.367.480.000,-, dengan korban tewas sebanyak 35 orang,

    0

    20

    40

    60

    80

    100

    120

    JakartaSelatan

    JakartaTimur

    JakartaPusat

    JakartaBarat

    JakartaUtara

    PulauSeribu

    Houses

    Bangunan Public

    Industry

    Motor vehicle

    Others

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -32-

    dan luka-luka 119 orang. Luas areal yang terbakar seluas 587.504 meter persegi. Akibat kebakaran itu, sebanyak 5.823 kepala keluarga atau 21.507 jiwa kehilangan tempat tinggal. Kasus kebakaran paling banyak terjadi pada Agustus yakni mencapai 150 kasus, disusul pada September sebanyak 130 kasus. Sementara selama Januari hingga Juli kasus kebakaran rata-rata terjadi sekitar 65 kasus per bulannya.

    2.3.2.3 Epidemi dan Wabah Penyakit

    Menurut catatan sejarah, pada tahun 1732 pernah terjadi wabah penyakit besar, yang sekarang diduga adalah malaria, disentri dan kolera (pada zaman itu belum diketahui, setidaknya di Batavia, bahwa kuman dalam air akan mati kalau air dimasak sampai mendidih). Sampai akhir abad ke-19 banyak orang tak peduli dan minum air Ciliwung begitu saja, hampir tidak dapat dibayangkan betapa tidak sehatnya daerah kota dan sekitarnya pada abad ke-18.

    Kasus Penyakit Endemik DBD di DKI Jakarta dapat digolongkan merupakan salah satu penyakit menular yang cukup dominan. Pada Tahun 2003 DKI Jakarta pernah dinyatakan sebagai KLB (Kejadian Luar Biasa) Penyakit DBD. Pada bulan Oktober Tahun 2006 jumlah penderita DBD sebanyak 700 orang dengan prosentase 34 % dari total jumlah penderita penyakit menular dan merupakan penyakit yang memakan korban meninggal. Berdasar data kasus DBD Kotamadya Jakarta Utara dari Awal Bulan Januari 2006 sampai dengan tanggal 10 Agustus 2006 terdapat 3.235 Penderita dengan korban meninggal 2 orang. Kejadian luar biasa DBD terjadi lagi di DKI pada tahun 2007 dengan jumlah penderita mencapai 31.836 orang dan 87 orang meninggal. Meskipun tahun-tahun selanjutnya hingga tahun 2010 kasus DBD di DKI Jakarta menurun. Namun tahun 2010 jumlah kasus DBD di DKI Jakarta meningkat mencapai 18.006 kasus dan ditemukan hampir di seluruh wilayah 8.

    Kejadian Luar Biasa penyakit (KLB) adalah timbulnya atau meningkatnya kejadian kesakitan/kematian yang bermakna secara epidemiologis pada suatu daerah dalam kurun waktu tertentu, dan merupakan keadaan yang dapat menjurus pada terjadinya wabah (PP 40 tahun 1991, Bab I Pasal 1 ayat 7).

    Pemerintah melalui Permenkes Nomor 1501/Menkes/PER/X/2010 sebagai pengganti Permenkes No. 560 tahun 1989 telah menetapkan kriteria KLB yaitu :

    1. Timbulnya suatu penyakit menular tetentu yang sebelumnya tidak ada atau tidak dikenal pada suatu daerah

    2. Peningkatan kejadian kesakitan terus-menerus selama 3 (tiga) kurun waktu dalam jam, hari atau minggu berturut-turut menurut jenis penyakitnya

    3. Peningkatan kejadian kesakitan dua kali atau lebih dibandingkan dengan periode sebelumnya dalam kurun waktu jam, hari, atau minggu menurut jenis penyakitnya

    8Beritajakarta.com, 2010

  • RENCANA PENANGGULANGAN BENCANA PROVINSI DKI JAKARTA2013 2017 -33-

    4. Jumlah penderita baru dalam periode waktu 1 (satu) bulan menunjukkan kenaikan dua kali atau lebih dibandingkan dengan angka rata-rata jumlah per bulan dalam tahun sebelumnya.

    5. Rata-rata jumlah kejadian kesakitan per bulan selama 1 (satu) tahun menunjukkan kenaikan dua kali atau lebih dibandingkan dengan rata-rata jumlah kejadian kesakitan per bulan pada tahun sebelumnya

    6. Angka kematian kasus suatu penyakit (Case Fatality Rate) dalam 1 (satu) kurun waktu teftentu menunjukkan kenaikan 500/o (lima puluh persen) atau lebih dibandingkan dengan angka kematian kasus suatu penyakit periode sebelumnya dalam kurun waktu yang sama

    7. Angka proporsi penyakit (Proportional Rate) penderita baru pada satu periode menunjukkan kenaikan dua kali atau lebih dibanding satu periode sebelumnya dalam kurun waktu yang sama

    Berdasarkan Permenkes di atas ada 17 penyakit yang termasuk ke dalam kategori penyakit menular yang dapat menimbulkan wabah, dia