r i n g k a s a n e k s e k u t i flpdb.id/assets/downloads/rab dan lakip/rencana bisnis dan... ·...

120

Upload: lymien

Post on 06-Mar-2019

216 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL
Page 2: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

1 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

R I N G K A S A N E K S E K U T I F

1. Segala puji dan syukur kami panjatkan atas kehadirat ALLAH SWT, karena pada

hari ini tim telah menyelesaikan Rencana Bisnis dan Anggaran Lembaga Pengelola

Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM)

TA.2019 (RBA 2019), sebagai Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, yang merupakan Badan Layanan Umum dari

salah satu unit satuan kerja Kementerian Koperasi dan UKM RI, wajib menyusun

dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA (Rencana Bisnis dan

Anggaran) dimana didalamnya memuat uraian ringkas kinerja Lembaga.

LPDB-KUMKM dalam hal ini melayani kebutuhan permodalan KUMKM dengan

memberikan pinjaman dan /atau bentuk pembiayaan yang sesuai dengan kebutuhan

KUMKM. Dalam Rencana Bisnis dan Anggran TA 2019 ini tergambar bagaimana

LPDB-KUMKM dalam melaksanakan kinerja proses penyaluran

pinjaman/pembiayaan dana bergulir.

2. Disamping sebagai dokumen pelaporan satuan kerja pada lingkup Kementerian

Koperasi dan UKM, Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA) ini juga merupakan

indikator evaluasi sekaligus inovasi bagi seluruh pegawai LPDB-KUMKM baik

dari jajaran Direksi, Kepala Divisi, Kepala Bagian dan Staf dalam melaksanakan

tugas-tugas ke depan, khususnya dalam pengambilan kebijakan strategis guna

memenuhi kebutuhan pembiayaan dan penyaluran pelaku usaha Koperasi dan

UMKM.

3. Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM mengalami penurunan

terhadap target kinerja yang telah ditetapkan, Penurunan tersebut terjadi karena

manajemen LPDB-KUMKM melihat perlunya upaya perubahan mendasar terhadap

layanan pembiayaan LPDB-KUMKM. Pada Triwulan III tahun 2018 hanya

tersalurkan dana bergulir sebesar Rp. 38.500.000.000,00 atau menurun (91,50%)

Semester I dari tahun sebelumnya sebesar Rp. 405.275.687.697,00, mengingat pada

tahun ini LPDB-KUMKM sedang melakukan evaluasi proses bisnis, teknologi

informasi, tata kelola organisasi dan pengembangan SDM.

Page 3: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

2 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

4. Secara umum LPDB-KUMKM masih mencapai kinerja yang cukup baik.

Hal itu tergambar dari pencapaian indikator yang secara rata-rata pencapaian

keseluruhannya masih di atas 50% dari kontrak kinerja yang disepakati oleh

Kementerian Koperasi dan UKM. Manajemen menyadari sepenuhnya bahwa

perbaikan yang dilakukan tersebut secara langsung akan berdampak pada kinerja

LPDB-KUMKM pada tahun 2018. Namun secara kumulatif sejak LPDB-KUMKM

menyalurkan dana bergulir (September 2008) hingga 30 September 2018 telah

disalurkan pinjaman/pembiayaan sebesar Rp.8.531.027.171.061,00 kepada

1.018.676 UMKM, melalui 56 Mitra Koperasi Sekunder, 1.873 Mitra Koperasi

Primer Langsung, 281 Mitra Perusahaan Modal Ventura dan Bank, serta 789 UKM

Strategis. Dari pengelolaan dana tersebut telah mampu menyerap sebanyak

1.856.164 tenaga kerja. Selain itu, sebagai Badan Layanan Umum (BLU)

penerimaan operasional LPDB-KUMKM tetap masih mampu untuk mendanai

sendiri belanja operasional LPDB-KUMKM tanpa tambahan anggaran dari

pemerintah.

5. Ke depan diharapkan seluruh pelaku KUMKM yang berada di seluruh pelosok

Nusantara dapat mengetahui keberadaan LPDB-KUMKM sebagai solusi

pembiayaan yang tepat bagi KUMKM dengan bunga yang murah. Selain dari pada

hal tersebut diatas, diproyeksikan LPDB-KUMKM dapat menurunkan tingkat

kemacetan Pinjaman/Pembiayaan Dana Bergulir LPDB-KUMKM di wilayah-

wilayah yang rawan terjadinya kemacetan pinjaman/pembiayaan serta diharapkan di

tiap-tiap daerah dapat tumbuh Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) atau Unit

Pelaksana Teknis (UPT) Pengelolaan Dana Bergulir di bawah koordinasi

Dinas/Badan yang membidangi Koperasi dan UKM sebagai pembina teknis

KUMKM.

6. Dalam pengelolaan dana bergulir LPDB-KUMKM secara struktural didukung oleh

Direktorat yang memiliki tugas dan fungsi langsung untuk menyalurkan dana

bergulir dan Direktorat pendukung yang mendorong percepatan dan kelancaran

dalam penyaluran serta melakukan pengawasan dan monev. Terkait dengan itu,

dengan sinergi yang dilakukan oleh seluruh Direktorat maka rencana target

pendapatan yang akan diperoleh tahun 2019 sesuai dengan kebutuhan KUMKM.

Ketentuan mengenai kriteria dan kelayakan Koperasi dan UKM penerima

pinjaman/pembiayaan ditetapkan oleh LPDB-KUMKM, dengan demikian sampai

dengan akhir tahun 2019 diproyeksikan LPDB dapat memperoleh pendapatan

berupa PNBP minimal sebesar Rp.163.606.000.000,00 yang akan digunakan untuk

Page 4: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

3 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

belanja operasional kegiatan dalam rangka pengelolaan dana bergulir

LPDB-KUMKM.

7. Kinerja proses penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM

pada TA.2018 dari 1 Januari sampai dengan 30 September 2018 jumlah proposal

yang telah diterima sebanyak 489 proposal dengan total plafon pengajuan sebesar

Rp. 7.013.454.544.000,00 sedangkan proposal yang lanjut sebesar 99 proposal yang

terdiri dari 66 proposal bisnis dan 33 proposal pembiayaan syariah dengan total

nilai pengajuan pinjaman/pembiayaan adalah sebesar Rp. 1.804.051.865.000,00

atau 150,34% dari target RBA tahun 2018 sebesar Rp.1.200.000.000.000,00.

Kondisi proposal yang telah diproses LPDB-KUMKM dengan rincian sebagai

berikut :

a. Total Nilai Proposal Rp. 7.013.454.544.000,00

b. Total Nilai proposal yang lolos Rp. 1.804.051.865.000,00

c. Telah dicairkan kepada mitra *) Rp. 38.500.000.000,00

d. Telah Akad belum dicairkan kepada mitra sebesar*) Rp. 303.769.387.500,00

8. Sampai dengan Triwulan III, LPDB-KUMKM telah merealisasikan pendapatan

sebesar Rp.178.947.148.604,00 atau mencapai 110 % dari estimasi pendapatan yang

ditetapkan sebesar Rp.163.606.000.000,00 dan 85,21% dari target pendapatan pada

kontrak kinerja yang ditetapkan sebesar Rp. 210.000.000.000,00.

Pendapatan tersebut terdiri dari pendapatan jasa layanan sebesar

Rp.38.167.470.580,00 yang diperoleh dari imbal jasa atas penyaluran dana bergulir

program Ventura, Dana Bergulir Sektoral, dan Dana Bergulir Syariah. Serta

pendapatan BLU lainnya sebesar Rp.58.801.054.553,00 yang diperoleh dari jasa

layanan perbankan berupa jasa giro dan bunga deposito.

9. Kolektibilitas Dana Bergulir Bermasalah (KDBB)

LPDB-KUMKM dalam mengukur indikator tingkat ketertagihan dana bergulir atas

piutang pada klasifikasi B sampai dengan E menggunakan alat ukur yang disebut

Kolektibilitas Dana Bergulir Bermasalah (KDBB). KDBB dimaksud sebagai

pengganti NPL sebagaimana diterapkan manajemen Perbankan. KDBB

LPDB-KUMKM per 30 Juni 2018 adalah sebesar 2.62%, masih jauh di bawah batas

Ket *)

1 LPDB-KUMKM telah memproses penyaluran tahun 2018 sebesar Rp . 38.500.000.000,-. Atas akad tahun 2017.

2 LPDB-KUMKM pada Tahun 2017 telah melakukan akad dan belum dicarikan kepada mitra sebesar Rp 303.769.387.500,- .

Page 5: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

4 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

KONVENSIONAL 65% 975.000.000.000

A Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. Sektor Riil (Non SP) 10% 120.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

PEMBIAYAAN SYARIAH 35% 525.000.000.000

A. Koperasi 14% 210.000.000.000 Simpan Pinjam (SP) 15% 180.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 21% 315.000.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

100% 1.500.000.000.000

No Mitra Portofolio Proyeksi 2019

Jumlah

Usulan Tahun 2019

Target

1 Jumlah Mitra Yang Mendapat Pinjaman/Pembiayaan 50,000 Penerima

2 Realisasi proposal yang disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan Rp 1,5 Triliun

3 Realisasi penyaluran dana bergulir Rp 1,5 Triliun

4 Rasio piutang bermasalah terhadap outstanding piutang dana bergulir Maksimal 5%

5 Penyelesaian Piutang Bermasalah 2,47 %

6 Perhimpunan Dana Bergulir Secara Realisasi PNBP yang optimal Rp. 210 Milyar

7 Modernisasi Pengelolaan BLU Persentase penyelesaian modernisasi pengelolaan BLU 100 %

Pengelolaan Pinjaman/Pembiayaan

KUMKM Yang Efektif dan Optimal

No Sasaran Strategis Uraian Indikator Kinerja Utama

toleransi yang disepakati pada Kontrak Kinerja dengan Direktur Jenderal

Perbendaharaan yaitu sebesar 5%.

10. Rencana pencapaian kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2019 yang akan diusulkan

dalam perjanjian kinerja antara Direktur Utama LPDB-KUMKM dengan Dirjen

Perbendaharaan Kementerian Keuangan RI, sebagaimana matrik berikut:

11. Target Kinerja LPDB-KUMKM TA.2019

a. Rencana Penyaluran

Pada tahun 2019 diharapkan LPDB-KUMKM mampu merealisasikan penyaluran

pinjaman/pembiayaan sebesar Rp.1.500.000.000.000,00 dengan Komposisi

Pembiayaan Konvensional sebesar 65% atau Rp.975.000.000.000,00 dan

pembiayaan syariah sebesar 35% atau Rp.525.000.000.000,00. Tahun 2019

LPDB-KUMKM tidak mengusulkan tambahan dana APBN dari BA.999.03

(Investasi Pemerintah) sehingga menyalurkan pinjaman/pembiayaan dengan

menggunakan dana kelolaan LPDB-KUMKM.

Secara rinci target tahun 2019, yaitu:

Page 6: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

5 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

MAP Uraian Target PNBP 2019 Target PNBP 2020 Target PNBP 2021 Target PNBP 2022

42413 Pengelolaan Dana Khusus Untuk Masyarakat

424133 Pendapatan Program Modal Ventura 2.254.867.652 1.064.132.590 281.682.282 30.138.163

424134 Pendapatan Program Dana Bergulir Sektoral 77.245.952.994 82.454.998.057 88.135.046.318 95.861.583.324

424135 Pendapatan Program Dana Bergulir Syariah 26.379.722.480 38.710.872.659 48.693.434.072 56.624.183.583

424911 Pendapatan Jasa Layanan Perbanlan BLU 57.725.456.874 59.454.459.694 65.286.329.110 73.662.174.496

163.606.000.000 181.684.463.000 202.396.491.782 226.178.079.566 Total Pendapatan BLU

Dengan memperhatikan kendala dan tantangan yang ada diharapkan LPDB

KUMKM mampu memproses penyaluran dana bergulir yang telah disetujui

komite pinjaman/pembiayaan minimal 80% dari target penyaluran TA 2019.

b. Asumsi Total Pendapatan

Rencana pendapatan LPDB-KUMKM tahun 2019 direncanakan sebesar

Rp.163.606.000.000,00, LPDB-KUMKM merencanakan asumsi pendapatan s.d

Tahun 2022, dengan rincian sebagai berikut:

c. Asumsi Biaya

Rencana Biaya LPDB-KUMKM tahun 2019 sebesar 163.606.000.000,00 yang

akan digunakan untuk mendukung operasional layanan LPDB-KUMKM dengan

rincian sebagai berikut:

12. Rencana Bisnis dan Anggaran ini dapat dievaluasi dan disesuaikan dengan kondisi

perkembangan terkini oleh Direksi LPDB-KUMKM, apabila dengan pertimbangan

tertentu diproyeksikan sampai dengan akhir tahun, kinerja atas Rencana Bisnis dan

Anggaran tersebut diyakini tidak optimal pencapaian realisasinya. Berkaitan dengan

itu, Direksi dapat mengajukan perubahan/penyesuaian RBA dimaksud untuk

diketahui Dewan Pengawas LPDB-KUMKM dan dilaporkan kepada Menteri

Koperasi dan UKM. Apabila Menteri Koperasi dan UKM tidak berpendapat lain,

maka dokumen yang terkait dengan perubahan/penyesuaian dimaksud menjadi

bagian yang tidak terpisahkan dari RBA yang sudah disetujui sebelumnya oleh

Menteri Koperasi dan UKM.

Anggaran

(Rp.000)

1 2 5

III Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan

Koperasi

163.606.000

- Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.000

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan

Risiko

3.020 Dokumen 57.608.353

002 Dukungan Manajemen dan Saranan Prasarana 12 Bulan 105.997.647

Jumlah 163.606.000

3 4

No. Program/Kegiatan Indikator Kinerja Kegiatan

Usulan Anggaran Tahun 2019

Target

Page 7: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

6 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

DAFTAR ISI

R I N G K A S A N E K S E K U T I F ................................................................................ 1

DAFTAR ISI ............................................................................................................................ 6

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................................... 7

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................ 8

A. Gambaran Umum ............................................................................................................... 8

1. Sejarah Ringkas ........................................................................................................... 8

2. Kegiatan/Layanan LPDB-KUMKM ......................................................................... 12

B. Visi dan Misi .................................................................................................................... 14

C. Strategi.............................................................................................................................. 14

D. Ringkasan Rencana Kerja dan Anggaran Dalam 1 Tahun Anggaran .............................. 17

E. Motto dan Asas Pelayanan Publik LPDB-KUMKM ....................................................... 17

1. Motto LPDB-KUMKM ............................................................................................. 17

2. Asas Pelayanan Publik LPDB-KUMKM .................................................................. 17

F. Asas Pengelolaan LPDB-KUMKM ................................................................................. 18

G. Susunan Dewan Pengawas dan Pejabat Pengelola ........................................................... 19

H. Struktur Organisasi Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro,

Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM) .......................................................................... 30

BAB II KINERJA LPDB-KUMKM TAHUN 2018 DAN RENCANA BISNIS DAN

ANGGARAN LPDB-KUMKM TAHUN ANGGARAN 2019 ........................................... 31

A. Gambaran Kondisi LPDB-KUMKM ............................................................................... 31

1. Kondisi Internal...………………………………………………………………... 37

2. Kondisi Eksternal ...................................................................................................... 37

3. Asumsi Makro ........................................................................................................... 42

4. Asumsi Mikro ............................................................................................................ 53

B. Pencapaian Kinerja dan Target Kinerja LPDB-KUMKM ............................................... 57

1. Pencapaian Kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2018 .......................................................... 57

2. Target Kinerja LPDB-KUMKM ...................................................................................... 65

BAB III PENUTUP ............................................................................................................... 71

Page 8: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

7 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1

Keterkaitan Peta Strategi LPDB-KUMKM Tahun 2015-2019 terhadap anggaran

Tahun 2019……………….....…….................................................................................78

Lampiran 2

Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia................................................................................79

Lampiran 3

Kredit dan NPL Bank Umum Pada Pihak Ketiga............................................................80

Lampiran 4

Peraturan Menteri Keuangan No.75/PMK.05/2011 tentang Perubahan atas Peraturan

Menteri Keuangan No.77/PMK.05/2010 Tentang Tarif Layanan Badan Layanan Umum

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan UKM...............…………...................81

Lampiran 5

Peraturan Menteri Negara Koperasi dan UKM, Nomor: 21/Per/M.KUKM/IX/2006

tentang Standar Pelayanan Minimum Bagi Lembaga Pengelola Dana Bergulir

KUMKM.............................................................. .......................................................... 94

Lampiran 6

Peraturan Menteri Negara Koperasi dan UKM, Nomor: 08 Tahun 2018 tentang

Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan Dana Bergulir Oleh Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah................................................................ 97

Page 9: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

8 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

BAB I PENDAHULUAN Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

(LPDB-KUMKM) sebagai Satuan Kerja Pemerintah yang pengelolaan keuangannya

menerapkan PPK-BLU diwajibkan membuat Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA).

Guna memahami lebih lanjut mengenai LPDB-KUMKM, dapat kami jelaskan secara

ringkas sebagai berikut:

A. Gambaran Umum

1. Sejarah Ringkas

LPDB-KUMKM merupakan lembaga yang meneruskan program Kementerian

Koperasi dan UKM dalam memberikan dana bergulir kepada Koperasi dan

Usaha Mikro Kecil dan Menengah pada tahun 2000-2007 dengan total

penyaluran program tersebut mencapai Rp.1,4 triliun, yang disalurkan kepada

12.257 pelaku Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah yang bertujuan

untuk memfasilitasi penguatan permodalan bagi Usaha Mikro Kecil dan

Menengah melalui Koperasi.

Pada tahun 2008 Kementerian Keuangan mengeluarkan Peraturan Menteri

Keuangan nomor: 99/PMK.05/2008 tentang Pedoman Pengelolaan Dana

Bergulir Pada Kementerian/Lembaga, dimana pada pasal 4 disebutkan:

”Pengelolaan Dana Bergulir Pada Kementerian Negara/Lembaga dilakukan

oleh satuan kerja yang menerapkan pengelolaan keuangan Badan Layanan

Umum (Satker BLU). Secara eksplisit pasal tersebut meminta kepada

Kementerian/Lembaga untuk melakukan pengalihan pengelolaan dana bergulir

kepada Badan Layanan Umum (BLU), dalam hal ini adalah LPDB-KUMKM.

LPDB-KUMKM dibentuk dengan Surat Keputusan Menteri Negara Koperasi

dan UKM Republik Indonesia Nomor 19.4/Per/M.KUKM/VIII/2006 tanggal 18

Agustus 2006 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Negara

Koperasi dan UKM Republik Indonesia Nomor 10/Per/M.KUKM/VI/2008

tanggal 26 Juni 2008, dengan perubahan terakhir melalui Peraturan Menteri

Koperasi dan UKM Republik Indonesia Nomor 10/Per/M.KUKM/2018 tanggal

Page 10: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

9 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

06 Juli 2018 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Koperasi Dan Usaha

Mikro, Kecil Dan Menengah Nomor 07 Tahun 2018 Tentang Tata Kelola

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah. Disamping itu, sesuai dengan Keputusan Menteri Keuangan Nomor

KEP-292/MK.5/2006 Tanggal 28 Desember 2006 LPDB-KUMKM ditetapkan

sebagai instansi pemerintah yang menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan

Badan Layanan Umum (PPK-BLU).

Dalam pengelolaan usahanya LPDB-KUMKM merupakan organisasi yang

tidak semata-mata mengutamakan keuntungan, namun demikian sebagai BLU

harus dikelola secara profesional serta mengedepankan kepentingan pelayanan

kepada KUMKM dengan prinsip-prinsip transparansi, akuntabilitas,

produktivitas, efisiensi dan efektivitas.

Sejak September 2008 hingga 2018, berbagai program dan kegiatan pelayanan

dan pengelolaan dana bergulir telah dilakukan oleh LPDB-KUMKM, baik

penyaluran secara langsung maupun melalui lembaga perantara, baik pola

konvensional maupun syariah dalam rangka mendukung program pemerintah

untuk menggerakan sektor riil, menumbuhkan wirausaha baru, menciptakan

lapangan kerja, dan mengurangi kemiskinan. Kedepan LPDB-KUMKM

diharapkan dapat memberdayakan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah lebih optimal lagi, dengan pengelolaan dana bergulir yang lebih

baik, terintegrasi, akuntabel, dan transparan.

LPDB-KUMKM sebagai salah satu lembaga pemerintah yang melakukan

pemberdayaan kepada pelaku Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah,

diharapkan dalam kerjanya selain bermanfaat langsung untuk penguatan modal

bagi Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, berdampak pada

penciptaan pasar tenaga kerja dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Dalam menghadapi tahun 2019 LPDB-KUMKM akan meningkatkan

pengelolaan dana bergulir dengan harapan mencapai “Trisukses”

(Sukses Penyaluran, Sukses Pemanfaatan, dan Sukses Pengembalian).

Sukses Penyaluran LPDB-KUMKM akan mengedepankan

Risk and Complience dengan menerapkan unsur-unsur risiko dan kepatuhan

terhadap peraturan yang ada. Kemudian, Sukses Pemanfaatan dan Sukses

Page 11: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

10 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Pengembalian LPDB-KUMKM akan memaksimalkan peran monitoring dan

evaluasi sebagai bagian utama dalam pengambilan keputusan manajemen untuk

memaksimalkan tujuan penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir.

Berdasarkan kajian yang dilakukan oleh Bank Indonesia melalui Global

Partnership for Financial Inclusion tahun 2015, didapatkan bahwa penduduk

dewasa yang memiliki rekening pada lembaga keuangan formal baru sebesar

36%, yang melakukan transaksi dengan lembaga perbankan baru sebesar 23%,

dan menerima gaji atau dana pemerintah melalui rekening baru 9%. Sedangkan

secara keseluruhan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah yang memiliki

rekening pada lembaga keuangan formal baru mencapai 59%, sedangkan dari

sisi kredit pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah baru 26% yang memiliki

kredit pada lembaga keuangan formal. Sehubungan dengan itu, terkait tugas

pemberdayaan melalui aspek pembiayaan, program pembiayaan dana bergulir

diharapkan mampu meningkatkan produktivitas dan daya saing pelaku usaha

skala mikro, kecil, menengah dan Koperasi di Indonesia, yang pada gilirannya

nanti akan dapat menciptakan lapangan kerja, pengentasan kemiskinan, dan

kesejahteraan rakyat. Hal ini merupakan kelemahan sekaligus tantangan bagi

pelaku Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah dan stakeholder

khususnya LPDB-KUMKM untuk melakukan penetrasi pasar pembiayaan yang

masih luas kepada pelaku Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah. Hal

tersebut didukung dengan telah terbitnya Peraturan Menteri Koperasi dan UKM

nomor 8 tahun 2018 tentang Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan Oleh Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, guna

memperluas kesempatan bagi Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

untuk memperoleh penguatan permodalan.

Sejak tahun 2008 hingga 2018 (per 30 Juni 2018) LPDB-KUMKM telah

menyalurkan dana bergulir sebesar Rp.8,5 triliun kepada 4.300 mitra dan

mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 1.850.724 jiwa. Total pendapatan

PNBP dari tahun 2007 sampai dengan 2018 (per 30 Juni 2018) sebesar Rp.1,4

triliun. Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM harus lebih difokuskan

untuk sektor produksi seperti Pertanian, Perkebunan dan Perikanan karena

Page 12: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

11 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

sektor produksi ini memiliki nilai tambah yang sangat besar bagi peningkatan

tenaga kerja dan pengentasan kemiskinan.

LPDB-KUMKM terus berusaha dalam meningkatkan pelayanan kepada

Koperasi dan UKM antara lain dengan penyempurnaan proses penyaluran Dana

Bergulir LPDB-KUMKM melalui diterbitkannya Peraturan Menteri Koperasi

Nomor 08 Tahun 2018 Tentang Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM.

Selain itu LPDB-KUMKM juga sedang melakukan koordinasi dengan

Lembaga Fintech dan Penjamin untuk lebih memudahkan Koperasi dan UKM

dalam memperoleh fasilitas pinjaman/pembiayaan Dana Bergulir

LPDB-KUMKM. Lembaga Fintech dan Penjamin ini yang nantinya akan

membantu LPDB-KUMKM dalam proses penyaluran Dana Bergulir agar dapat

tersalurkan secara optimal dan tepat sasaran.

Tahun 2019 merupakan tahun politik, diharapkan LPDB-KUMKM dapat terus

melakukan pelayanan yang prima kepada Koperasi dan UKM sehingga dana

stimulus pemerintah melalui Dana Bergulir LPDB-KUMKM dapat tersalurkan

dengan mengedepankan TRISUKSES (Sukses Penyaluran, Sukses

Pemanfaatan, dan Sukses Pengembalian) dan LPDB-KUMKM dapat menjadi

tumpuan bagi kalangan KUMKM dalam penguatan permodalan/pembiayaan

dengan memberikan akses sumber pembiayaan yang mudah, murah dan cepat.

Pada hakekatnya dengan adanya LPDB-KUMKM diharapkan dapat membantu

pelaku usaha dalam memperkuat permodalan sehingga tidak ada lagi istilah

mengakses Dana Bergulir LPDB-KUMKM sangat susah. Untuk itu

LPDB-KUMKM akan menjadi lembaga inklusif yang dapat diakses oleh semua

pelaku usaha.

Pada tahun 2019, guna mempercepat dan memperluas akses pembiayaan dana

bergulir penyaluran pinjaman/pembiayaan, LPDB-KUMKM akan

menggunakan 6 (enam) channel pembiayaan yaitu :

1. Melalui Dinas Koperasi dan UKM;

2. Melalui BLUD Dana Bergulir;

3. Melalui Lembaga Penjamin;

Page 13: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

12 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

STRATEGI & SINERGITAS

LKB/LKBB

FINTECH

BLUD

LANGSUNG

DINAS

PENJAMIN

DINASBekerjasama dengan Dinas

Koperasi dan UKM SELINDO dalam memberikan pembiayaanbagi Koperasi dan UKM binaan.

FINTECHBekerjasama denganperusahaan teknologikeuangan (Fintech) dalammenyalurkan langsungkepada pelaku UMKM.

LKB/LKBBBekerjasama denganLKB/LKBB/Multifinance/perusahaanventura dalam penyaluran dana bergulir.

BLUD Dana BergulirBekerjasama dengan BLUD Dana Bergulir dalammenyalurkan pembiayaankepada Koperasi dan UMKM sektor riil.

PENJAMINBekerjasama dengan

perusahaan penjamin(Jamkrindo/Jamkrida/

Askrindo) dalampenyaluran dana bergulir.

(Feasible/belum Bankable)

LANGSUNGMenyalurkan pembiayaan

langsung kepada Koperasi danUMKM sektor riil.

4. Melalui Lembaga Pembiayaan yang memperoleh dana bergulir LPDB-

KUMKM;

5. Melalui Perusahaan/Lembaga Finacial Technologi;

6. Calon Mitra langsung ke Kantor LPDB-KUMKM.

Gambar 1.1 Strategi & Sinergitas LPDB-KUMKM

2. Kegiatan/Layanan LPDB-KUMKM

LPDB-KUMKM merupakan Satuan Kerja di lingkungan Kementerian

Koperasi dan UKM yang menyelenggarakan fungsi:

1) Pelaksanaan penghimpunan pengembalian dana bergulir yang berasal dari

pinjaman program dana bergulir dari KUMKM, dana anggaran dari

Anggaran Pendapatan Belanja Negara dan sumber dana lainnya yang sah;

2) Pelaksanaan pemberian pinjaman dan/ atau pembiayaan kepada Koperasi,

dan Usaha Mikro Kecil dan Menengan (KUMKM);

3) Pelaksanaan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan pengelolaan dana

bergulir KUMKM;

4) Pengkajian dan pengembangan pengelolaan dana bergulir KUMKM;

5) Pelaksanaan perbendaharaan, akuntansi keuangan serta administrasi

umum;

6) Pelaksanaan pemeriksaan intern LPDB-KUMKM: dan

7) Pelaksanaan tugas lainnya yang diberikan oleh Menteri Koperasi dan

Usaha Kecil Menengah.

Dalam kegiatan operasionalnya, LPDB KUMKM melayani KUMKM dengan

mengelola dana bergulir untuk pembiayaan KUMKM yang antara lain berupa

Page 14: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

13 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

pinjaman dan bentuk pembiayaan lainnya yang sesuai dengan kebutuhan

KUMKM.

Adapun Jenis Layanan / skema pemberian pinjaman/pembiayaan

LPDB - KUMKM yaitu :

Bagan 1.1 Skim Pinjaman/Pembiayaan LPDB-KUMKM

Tingkat suku bunga penyaluran pinjaman/pembiayaan yang akan disalurkan

masih berada pada posisi 4,5% (sliding) untuk program Nawacita, 5% untuk

sektor riil, dan 7% untuk simpan pinjam (melalui Lembaga Perantara), hal ini

guna mengantisipasi turunnya daya beli masyarakat akibat tingkat inflasi yang

ditargetkan mencapai 3,5%. Secara rinci, tingkat suku bunga LPDB-KUMKM

sebagai berikut:

Keterangan:

LKB: Lembaga Keuangan Bank

LKBB: Lembaga Keuangan Bukan Bank

BLUD: Badan Layanan Umum Daerah

KSP: Koperasi Simpan Pinjam

KJKS: Koperasi Jasa Keuangan Syariah

PMK: Peraturan Menteri Keuangan

Page 15: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

14 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

B. Visi dan Misi

Dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsinya, direksi LPDB-KUMKM telah

menetapkan visi LPDB-KUMKM yaitu :

Lembaga yang dapat diandalkan dalam memberikan layanan pinjaman/ pembiayaan

kepada KUMKM, serta mampu menjadi integrator dan pemercepat pengembangan

industri keuangan mikro di daerah.

Untuk mencapai Visi tersebut dengan mengedepankan prinsip pembinaan dan

pemberdayaan kepada KUMKM, maka LPDB-KUMKM menjalankan misi sebagai

berikut :

1. Mewujudkan kualitas layanan LPDB-KUMKM yang handal, akuntabel,

transparan, tepat waktu, dan berkelanjutan, serta mudah diakses oleh UMKM dan

Koperasi.

2. Mengelola dan mengembangkan dana bergulir KUMKM secara profesional,

akuntabel, dan berkelanjutan.

3. Mengembangkan skema pembiayaan yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM

dalam rangka perluasan akses permodalan bagi KUMKM.

4. Memberikan pembiayaan kepada lembaga keuangan mikro agar dapat

menyalurkan pinjaman/pembiayaan murah kepada usaha mikro.

5. Melaksanakan pembiayaan usaha kepada KUMKM baik secara langsung maupun

melalui Lembaga Perantara.

6. Mengintegrasikan pengelolaan dana bergulir KUMKM lintas instansi untuk

meningkatkan efektivitas dan akuntabilitas pemberdayaan KUMKM.

7. Mewujudkan program pemerintah di bidang pembiayaan usaha KUMKM dalam

upaya meningkatkan produktivitas dan daya saing ekonomi rakyat, serta

menciptakan lapangan kerja dan pengentasan kemiskinan.

C. Strategi

Untuk dapat mewujudkan Visi dan Misi yang telah ditetapkan oleh Manejemen,

LPDB-KUMKM telah merancang peta strategi LPDB-KUMKM yang dituangkan ke

dalam Rencana Strategis Bisnis LPDB-KUMKM Tahun 2015-2019, yaitu :

1. Perspektif Stakeholder;

2. Perspektif Proses Bisnis Internal;

3. Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan;

4. Perspektif Keuangan

Page 16: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

15 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Gambar 1.2 Benang Merah Peta Strategi LPDB-KUMKM Tahun 2015-2019

Keterkaitan Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja Utama yang ada di dalam Peta

Strategi LPDB-KUMKM 2015-2019 terhadap penyusunan anggaran tahun 2019

diuraikan dalam bentuk matriks sebagaimana dituangkan pada Lampiran 1

Peta Strategi LPDB-KUMKM

• Mempertahankan tarif pembiayaan yang rendah

• Meningkatkan penyaluran dana bergulir LPDB dalam

pembiayaan keuangan mikro

• Memperkuat dana bergulir LPDB

• Disusunnya rencana program kerja dan anggaran

berbasis program/kegiatan dan kinerja

• Melaksanakan kerjasama/kemitraan

• Meningkatkan diversifikasi wilayah penyaluran

pembiayaan

• Menerapkan strategi sosialisasi pembiayaan yang

efektif dengan tetap berpedoman kepada prinsip

• kehati-hatian

• Meningkatkan penyaluran pembiayaan kepada sektor

usaha produktif

• Meningkatkan penyaluran pembiayaan kepada

wirausahawan

• Meningkatkan pelayanan kepada mitra LPDB melalui

pelayanan prima

Perspektif Stakeholder

• Melakukan evaluasi kebijakan dan prosedur

pembiayaan dan mereduksi proses birokrasi dalam

penyaluran pembiayaan

• Memanfaatkan data base LPDB untuk melakukan

riset/kajian dan bekerjasama dengan lembaga riset

untuk mencari terobosan (breakthrough)

pengembangan LPDB

• Mengembangkan produk inovatif yang sesuai dengan

karakter dan jenis usaha mitra LPDB

• Membuka kantor cabang LPDB di provinsi strategis

• Mempertahankan pencapaian sertifikasi ISO 9001:2008

dan mendirikan unit khusus “customer care” untuk

mengurangi tingkat keluhan (complaint) mitra usaha

• Menerapkan strategi manajemen risiko pembiayaan pada

mitra LPDB dan menyalurkan pembiayaan kepada sektor

usaha yang berkinerja baik (rasio KDBB rendah)

Perspektif Proses Bisnis Internal

• Mengenalkan nilai-nilai budaya kerja LPDB kepada

seluruh pegawai dan menerapkan budaya kerja LPDB

secara konsekuen dan konsisten

• Merencanakan kebutuhan dan komposisi SDM LPDB,

merekrut dan mempertahankan tenaga kerja yang

memiliki bakat yang cemerlang, dan pembentukan SDM

LPDB yang berkompetensi tinggi

• Meningkatkan keterlibatan manajemen dan staff LPDB

dalam hal perbaikan kinerja LPDB menerapkan sistem

reward dan punishment dan menyediakan sarana dan

prasarana kerja yang memadai

• Melakukan investasi pada sistem IT terintegrasi yang

mutahir

Perspektif Pembelajaran dan

Pertumbuhan

• Mempertahankan capaian kinerja audit keuangan

WTP

• Meningkatkan angka rasio penyerapan dana bergulir

• Meningkatkan pendapatan jasa layanan dan

pendapatan lainnya

Perspektif Keuangan

Sasaran Strategis

Perspektif Stakeholder

• Mewujudkan LPDB sebagai lembaga yang menjadi

acuan industri keuangan mikro Indonesia dalam hal

pemberian pinjaman/pembiayaan

• Meningkatnya alokasi dana bergulir yang dapat

disalurkan oleh LPDB

• Peningkatan belanja modal LPDB

• Meningkatnya jumlah mitra LPDB dan KUMKM

yang memperoleh fasilitas pembiayaan

• Berkontribusi dalam hal penciptaan lapangan kerja

dan pengentasan kemiskinan

• Meningkatnya kepuasan mitra usaha LPDB terhadap

kinerja LPDB

Perspektif Proses Bisnis Internal

• Terwujudnya proses bisnis LPDB yang

semakin efektif dan efisien

• Pelaksanaan riset/kajian

• Dikembangkannya produk-produk

pembiayaan alternative bagi mitra LPDB

• Memperluas jaringan kerja LPDB dalam

rangka peningkatan pelayanan kepada mitra

• Meningkatnya kualitas layanan LPDB kepada mitra

• Berkurangnya pembiayaan yang berkategori

kolektibilitas dana bergulir bermasalah (KDBB)

Perspektif Pembelajaran dan

Pertumbuhan

• Terciptanya iklim budaya kerja LPDB yang lebih

baik dan lebih profesional

• Meningkatnya kuantitas dan keahlian sumberdaya

manusia LPDB

• Meningkatnya komitmen sumberdaya manusia LPDB

• Terimplementasinya sistem informasi dan teknologi

yang terintegrasi

Perspektif Keuangan

• Terwujudnya Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan LPDB

• Tercapainya Target Penyerapan Dana Bergulir

• Meningkatnya Surplus Keuangan LPDB

Indikator Kinerja Utama

• Tarif Pembiayaan LPDB yang rendah

• Peningkatan penyaluran dana LPDB

kepada mitra

• Meningkatnya alokasi dana bergulir

dari APBN dan sumber lainnya yang

disalurkan melalui LPDB-KUMKM

• Jumlah realisasi belanja modal dan

belanja operasional

• Rata-rata peningkatan jumlah mitra

LPDB

• Peningkatan kerjasama dengan berbagai

pihak yang potensial

• menjadi bapak angkat bagi UMKM

melalui pola kemitraan

• Adanya kerjasama antara LPDB dengan

instansi terkait

• Nota kesepakatan antara LPDB dengan

instansi terkait/PT

• Peningkatan angka penyerapan tenaga

kerja berdasarkan hasil survey mitra

Tingkat kepuasan pelayanan kepada

mitra

• Inovasi model/skema

pembiayaan

• Batas toleransi Rasio KDBB

• Nilai rata-rata kinerja pegawai

• Tingkat kepatuhan pegawai LPDB

• Toleransi terhadap kecurangan

(Fraund)

• Jumlah pegawai LPDB (baru atau

lama) yang mengikuti pendidikan

atau training)

• Indeks kepuasan Pegawai LPDB-

KUMKM

• Optimalisasi pemanfaataan IT oleh

pegawai LPDB

• Opini KAP

• Rasio penyaluran pembiayaan

• Rasio biaya operasional terhadap

pendapatan jasa layanan

Visi LPDB

Lembaga yang dapat

diandalkan dalam

memberikan layanan pinjaman/pembiayaan

kepada KUMKM, serta

mampu menjadi integrator dan

pemercepat

pengembangan industri keuangan mikro di

daerah

Page 17: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

16 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Selain berpedoman pada Peta Strategis seperti gambar di atas, LPDB-KUMKM

mempunyai beberapa strategi TRISUKSES yang telah dilakukan oleh LPDB-

KUMKM pada tahun 2018 dalam proses perbaikan dan akan diterapkan kembali

sepenuhnya pada tahun anggaran 2019, diantaranya :

1. LPDB-KUMKM telah menyempurnakan Standar Operasional Prosedur (SOP)

terkait proses Pinjaman/Pembiayaan LPDB-KUMKM namun SOP tersebut

akan disempurnakan kembali mengacu pada Peraturan Menteri Koperasi No.

08 Tahun 2018 Tentang Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM.

2. LPDB-KUMKM telah mempunyai 5 Kantor Satgas, yaitu Kota Surakarta,

Makassar, Balikpapan, Bali, dan Medan. Namun 5 Kantor Satgas ini dianggap

kurang optimal sehingga akan dilakukan evaluasi oleh jajaran Manajemen

LPDB-KUMKM terkait tugas dan fungsinya.

3. LPDB-KUMKM juga memberikan akses dan pelayanan dengan pengembangan

sistem informasi teknologi berbasis “financial technology” dalam rangka

optimaslisasi dan efisiensi dalam hal pelayanan kepada mitra.

4. Selama ini Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki oleh LPDB-KUMKM

masih dianggap kurang, untuk itu dilakukan pelatihan-pelatihan kepada SDM

guna menambah pengetahuan terkait Pinjaman/Pembiayaan.

Diharapkan dengan strategi tersebut LPDB-KUMKM mampu mencapai strategi

“TRISUKSES” yaitu Sukses Penyaluran, Sukses Pemanfaatan dan Sukses

Pengembalian. Adapun peta strategi khusus tersebut dapat digambarkan dalam

gambar sebagai berikut :

Gambar 1.3 Paradigma Baru LPDB-KUMKM

PROGRAM KERJA UTAMA LPDB KUMKM

DALAM MENINGKATKAN

PELAYANAN KEPADA MITRA

Biaya/Tarif Layanan

WaktuPelayanan

KejelasanProses/ Kualitas

Akses Informasi Terkait Proses Pembiayaan (Prosedur

& Persyaratan)

Standar Waktu Pelayanan kepada Calon Mitra dari

proses pengajuan sampai dengan pencairan

Biaya terkait proses penyaluran yang transparan

sesuai dengan model bisnis calon mitra

PE

RB

AIK

AN

YA

NG

SE

DA

NG

DILA

KU

KA

N

SOP

INFRASTRUKTUR

IT

INFRASTRUKTUR

UNIT LAYANAN

PENINGKATAN SDM

TRI SUKSES

SUKSES PENYALURAN

SUKSES PEMANFAATAN

SUKSES PENGEMBALIAN

Page 18: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

17 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

LPDB-KUMKM

Anggaran

(Rp.000)

1 4 5

III Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan Koperasi 163.606.000

2779 Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.000

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko 3.020 Dokumen 57.608.353

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir Pola Konvensional 625 Dokumen 11.710.185

051 Analisa Penyaluran Dana Bergulir 11.710.185

002 Analisa Penyaluran Dana Bergulir Pola Syariah 375 Dokumen 3.701.529

051 Penyaluran Dana Bergulir Pembiayaan Syariah 3.701.529

003 Manajemen dan Pengelolaan Risiko 700 Dokumen 4.345.789

051 Penilaian Analisa Risiko 2.564.850

052 Penanganan Piutang Mitra Bermasalah 1.780.939

004 Analisa Yuridis dan Penanganan Pinjaman/Pembiayaan Bermasalah, Publikasi, Promosi 700 Dokumen 17.473.030

051 Analisa Yuridis dan Pengikatan Pinjaman/Pembiayaan 1.146.640

052 Penanganan Pinjaman/Pembiayaan Bermasalah 6.079.520

053 Dokumentasi, Publikasi Program/Kegiatan Kehumasan, Pameran dan Penerbitan Tabloid/Jurnal LPDB-KUMKM 10.246.870

005 Penatakelolaan Dana Bergulir 300 Dokumen 1.596.809

051 Terkelolanya Pengendalian Anggaran 244.880

052 Terkelolanya Pengendalian Perbendaharaan 627.829

053 Akuntansi dan Pelaporan Keuangan LPDB-KUMKM 724.100

006 Penatausahaan Dana Bergulir 300 Dokumen 3.802.042

051 Pengelolaan Tata Usaha Penyaluran dan Penempatan Dana 1.212.300

052 Pengelolaan dan Pengalihan Data Dana Bergulir 64.300

053 Pengelolaan Administrasi Piutang dan Dana Pengalihan 2.525.442

007 Monitoring Evaluasi Dan Kajian Mandiri LPDB-KUMKM Serta Pengendalian Piutang 20 Dokumen 14.978.969,0

051 Monitoring dan Evaluasi Mitra 13.676.542

052 Kajian Mandiri dan Survey Kepuasan Mitra LPDB-KUMKM 785.683,0

053 Pengendalian Piutang 516.744

002 Dukungan Manajemen dan Saranan Prasarana 12 Bulan 105.997.647

001 Pemeriksaan Internal LPDB-KUMKM 2 Layanan 1.615.532

051 Pemeriksaan Auditor Independen 198.000

052 Pemeriksaan Internal Oleh SPI 1.417.532

002 Pengelolaan Perencanaan, Penganggaran, Kinerja dan Pelaporan LPDB-KUMKM 4 Layanan 2.534.040

051 Tersusunnya Dokumen Perencanaan, Penganggaran dan Kinerja Tepat Waktu 781.042

052 Tersusunnya Pelaporan Kinerja Tepat Waktu 344.850

053 Dukungan Reformasi Birokrasi LPDB-KUMKM 1.408.148

003 Pengelolaan dan Pengembangan serta Dukungan Infrastruktur Sistem Teknologi Informasi 2 Layanan 3.975.674

051 Infrastruktur System Informasi 1.468.166

052 Pengelolaan Dan Pengembangan Aplikasi 562.000

053 Pengelolaan Layanan Teknologi Informasi Bagi Mitra 1.945.508

004 Dukungan Manajemen dan Peningkatan Saranan dan Prasarana 4 Layanan 97.872.401

051 Pengelolaan Tata Usaha LPDB-KUMKM 2.515.768

052 Manajeman Kepegawaian 3.882.789

053 Layanan Perkantoran Sarana dan Prasarana 91.473.844,0

2 3

Kode Program/Kegiatan/Output/Suboutput/Komponen

Pagu Defintif TA 2019

KeteranganTarget

D. Ringkasan Rencana Kerja dan Anggaran Dalam 1 Tahun Anggaran

Dalam mendukung Pengelolaan Dana Bergulir, belanja operasional LPDB-KUMKM

bersumber dari PNBP LPDB-KUMKM. Pada tahun 2019, LPDB-KUMKM

mengalokasikan anggaran belanja operasional sebesar Rp. 163.606.000.000,00,

dengan rincian sebagai berikut:

Tabel 2.19 RKP LPDB-KUMKM Tahun 2019

E. Motto dan Asas Pelayanan Publik LPDB-KUMKM

1. Motto LPDB-KUMKM

“Solusi Pembiayaan Bagi UMKM dan Koperasi”

2. Asas Pelayanan Publik LPDB-KUMKM

a. Transparansi

Bersifat terbuka, mudah dan dapat diakses oleh semua pihak yang membutuhkan

dan disediakan secara memadai serta mudah dimengerti.

Page 19: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

18 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

b. Akuntabilitas

Dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-

undangan.

c. Kondisional

Sesuai dengan kondisi dan kemampuan pemberi dan penerima pelayanan dengan

tetap berpegang pada prinsip efisiensi dan efektivitas.

d. Partisipatif

Mendorong peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan dengan

memperhatikan aspirasi, kebutuhan dan harapan masyarakat.

e. Kesamaan Hak

Tidak diskriminatif dalam arti tidak membedakan suku, ras, agama, golongan,

gender dan status ekonomi.

f. Keseimbangan Hak dan Kewajiban

Pemberi dan penerima pelayanan harus memenuhi hak dan kewajiban masing-

masing pihak.

F. Asas Pengelolaan LPDB-KUMKM

Dalam pengelolaannya, LPDB-KUMKM menganut Asas Pengelolaan sebagai

berikut:

1. LPDB-KUMKM beroperasi sebagai unit kerja Kementerian Koperasi dan Usaha

Kecil dan Menengah (Kementerian KUKM) untuk tujuan mengelola dana bergulir

bagi KUMKM yang pengelolaannya berdasarkan kewenangan yang didelegasikan

oleh Kementerian KUKM.

2. LPDB-KUMKM merupakan bagian perangkat pencapaian tujuan Kementerian

KUKM dan karenanya status hukum LPDB-KUMKM tidak terpisah dari

Kementerian KUKM sebagai instansi induk.

3. Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menteri KUKM) bertanggung

jawab atas pelaksanaan kebijakan pengelolaan dana bergulir bagi KUMKM yang

didelegasikannya kepada LPDB-KUMKM dari segi manfaat layanan yang

dihasilkan.

Page 20: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

19 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

4. Direktur Utama, Direktur Keuangan, Direktur Bisnis, Direktur Pengembangan

Usaha, dan Direktur Umum dan Hukum bertanggung jawab atas pengelolaan dana

bergulir bagi KUMKM yang didelegasikan kepadanya oleh Menteri KUKM.

5. LPDB-KUMKM mengelola dana bergulir untuk pembiayaan skema simpan

pinjam, skema modal ventura, dan pembiayaan skema lainnya sesuai kebutuhan

KUMKM (tailor made), tidak semata-mata mengutamakan pencarian keuntungan,

dan sejalan dengan praktek bisnis yang sehat.

6. Rencana kerja dan anggaran serta laporan keuangan dan kinerja LPDB-KUMKM

disusun dan disajikan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari rencana kerja

dan anggaran serta laporan keuangan dan kinerja Kementerian KUKM.

7. LPDB-KUMKM dikelola secara tertib, taat pada peraturan perundang-undangan,

efisien, efektif, transparan, dan bertanggung jawab dengan memperhatikan rasa

keadilan dan kepatuhan, serta aspek pemerataan dan pertumbuhan.Dalam rangka

mewujudkan prinsip efisiensi dan produktivitas, LPDB-KUMKM memiliki

fleksibilitas dalam pengelolaan keuangan dan sumber daya manusia sebagaimana

diatur dalam perundang-undangan.

G. Susunan Dewan Pengawas dan Pejabat Pengelola

1. DEWAN PENGAWAS:

Kondisi organisasi dan struktur Dewan Pengawas LPDB-KUMKM saat ini

sebagai berikut:

Ketua : Dr. Alexander Zulkarnain, Ak., M.M., CIA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 20/KEP/M.KUKM/VII/2016, tanggal 18 Juli 2016

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Page 21: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

20 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Anggota : Ir. Meliadi Sembiring,M.Sc.

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 27/KEP/M.KUKM/V/2013, tanggal 23 Mei 2013

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Dewan Pengawas Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha

Mikro, Kecil dan Menengah

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Anggota : DR. Anies Said Basalamah, Ak. MBA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 20/KEP/M.KUKM/VII/2016, tanggal 18 Juli 2016

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Anggota : Prakoso Budi Susetyo, SE, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Page 22: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

21 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Ketua Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

Dr. Alexander Zulkarnain, Ak., M.M., CIA

Anggota Dewan PengawasLPDB-KUMKM

Ir. Meliadi Sembiring,M.Sc.

Anggota Dewan PengawasLPDB-KUMKM

DR. Anies Said Basalamah, Ak. MBA

Anggota Dewan PengawasLPDB-KUMKM

Prakoso Budi Susetyo, SE, MM

Anggota Dewan PengawasLPDB-KUMKM

DR. Ir. Nining Sri Astuti, MA

Anggota : DR. Nining Sri Astuti, MA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Bagan 1.2 Susunan Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan No. 95 Tahun 2016 tentang Dewan

Pengawas Badan Layanan Umum khususnya pada Pasal 14, 15, 16 dan 17 yang

mengatur mengenai tugas, kewajiban, wewenang, dan larangan Dewan Pengawas

dinyatakan sebagai berikut:

- Tugas

1. Dewan Pengawas bertugas melakukan pengawasan dan memberikan

nasihat kepada Pejabat Pengelola BLU mengenai Pengelolaan BLU, baik

dari aspek layanan maupun aspek pengelolaan keuangan.

2. Pelaksanaan Tugas Dewan Pengawas sebagaimana dimaksud pada ayat (1),

antara lain dilaksanakan dengan:

a. Menghadiri rapat Dewan Pengawas;

b. Memberikan Pertimbangan kepada Pejabat Pengelola BLU dalam

kepatuhan terhadap perundang-undangan;

c. Memberi pendapat dan saran kepada pejabat pengelola BLU mengenai

perbaikan tata kelola BLU;

d. Mengawasi dan memberikan pendapat dan/ atau saran kepada Pejabat

Pengelola BLU atas pelaksanaan rencana strategis bisnis dan rencana

bisnis dan anggaran;

Page 23: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

22 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

e. Memberikan pendapat dan/atau saran atas laporan berkala BLU antara

lain laporan keuangan dan laporan kinerja, termasuk laporan hasil audit

satuan pemeriksaan intern;

f. Menyusun program kerja tahunan pengawasan BLU dan

menyampaikannya kepada Menteri/ Pimpinan Lembaga/ Ketua Dewan

Kawasan dan Menteri Keuangan; dan

g. Melaksanakan tugas lainnya berdasarkan penugasan sesuai dengan

ketentuan peraturan perundang-undangan

- Kewajiban

a. Dalam menjalankan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 14, Dewan

Pengawas berkewajiban untuk memberikan pendapat dan saran secara

tertulis kepada Menteri/ Pimpinan Lembaga/ Ketua Dewan Kawasan,

Menteri Keuangan, dan Pejabat Pengelola BLU mengenai rencana strategis

bisnis dan rencana bisnis dan anggaran yang disusun oleh Pejabat

Pengelola BLU;

b. Melaporkan kepada Menteri/Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan Kawasan

dan Menteri Keuangan dalam hal terjadi gejala menurunnya kinerja BLU

dan/atau penyimpangan atas ketentuan peraturan perundang-undangan;

c. Menyampaikan laporan pelaksanaan tugas Dewan Pengawas yang telah

dilakukan kepada Menteri/Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan Kawasan dan

Menteri Keuangan paling sedikit 2 (dua) kali dalam 1 (satu) tahun; dan

d. Menetapkan setiap keputusan Dewan Pengawas melalui rapat Dewan

Pengawas yang diputuskan secara musyawarah untuk mufakat dan bersifat

kolektif dan kolegial.

- Wewenang

Dalam melaksanakan tugas dan kewajiban sebagaimana dimaksud dalam Pasal

14 dan Pasal 15, Dewan Pengawas berwenang untuk:

a. Mendapatkan laporan berkala atas pengelolaan BLU, antara lain laporan

keuangan dan laporan kinerja;

Page 24: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

23 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

b. Mendapatkan laporan hasil pengawasan/pemeriksaan yang dilakukan oleh

satuan pemeriksaan intern, aparat pengawasan intern pemerintah dan

Badan Pemeriksa Keuangan;

c. Mengetahui kebijakan dan tindakan yang dijalankan oleh Pejabat

Pengelola BLU dalam pelaksanaan kegiatan BLU;

d. Mendapatkan penjelasan dan/ atau data dari Pejabat Pengelola BLU

dan/atau pegawai BLU mengenai kebijakan dan pelaksanaan kegiatan

BLU;

e. Mengusulkan pengangkatan dan pemberhentian Sekretaris Dewan

Pengawas;

f. Meminta Pejabat Pengelola BLU untuk menghadirkan tenaga profesional

dalam rapat Dewan Pengawas;

g. Memberikan pandangan terhadap hal-hal yang dibicarakan dalam rapat

Pejabat Pengelola BLU;

h. Meminta audit secara khusus oleh aparat pengawasan intern pemerintah

kepada Menteri/Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan Kawasan dan/atau

Menteri Keuangan; dan

i. Melaksanakan kewenangan lainnya berdasarkan ketentuan peraturan

perundang-undangan.

- Larangan

Anggota Dewan Pengawas dilarang:

a. Memanfaatkan posisi sebagai Dewan Pengawas, baik secara langsung

maupun tidak langsung untuk kepentingan pribadi, keluarga, maupun

golongan tertentu;

b. Menduduki jabatan lain yang berakibat pada terjadinya benturan

kepentingan dalam pengawasan BLU atau munculnya halangan yang

mengganggu kemampuan untuk bertindak secara bebas dalam pengawasan

BLU; dan

c. Mengintervensi pelaksanaan kegiatan operasional BLU yang dilaksanakan

oleh Pejabat Pengelola BLU melebihi kewenangan Dewan Pengawas.

Page 25: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

24 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

2. PEJABAT PENGELOLA

- Direktur Utama : Drs. Braman Setyo, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 26/KEP/M.KUKM/VIII/2017, tanggal 04 Agustus 2017

Perihal : Pengangkatan Direktur Utama Pada Lembaga Pengelola

Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah

Surat Perintah Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Surat Perintah Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : B-04/SP/M.KUKM/VII/2018, tanggal 10 Juli 2018

Perihal : Melaksanakan tugas sebagai Pelaksana Tugas Direktur

Utama Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

- Direktur Pengembangan Usaha : Ir.Adi Trisnojuwono

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 44/KEP/M.KUKM/X/2013, tanggal 22 Oktober 2013

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pengembangan

Usaha Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi

dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

- Direktur Keuangan : Ahmad Nizar, S.T

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 37/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Desember 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah

- Direktur Umum dan Hukum : Fitri Rinaldi, SE, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 37/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Desember 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah

Page 26: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

25 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Direktur UtamaDrs. Braman Setyo, MM

Direktur PengembanganUsaha

Ir. Adi Trisnojuwono

Direktur KeuanganAhmad Nizar, S.T

Direktur Umum danHukum

Fitri Rinaldi, SE, MM

Direktur BisnisIman Pribadi, SE, A.k,

MM, MBA

Direktur Pembiayaan Syariah

Dr. Jaenal Aripin, M.Ag

- Direktur Bisnis : Iman Pribadi, SE, A.k, MM, MBA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 37/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Desember 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah

- Direktur Pembiayaan Syariah : Dr. Jaenal Aripin, M.Ag

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 22/KEP/M.KUKM/VII/2017, tanggal 18 Juli 2017

Perihal : Pengangkatan Direktur Pembiayaan Syariah Pada Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah

Bagan 1.3 Susunan Direksi LPDB-KUMKM

Page 27: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

26 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Berdasarkan Peraturan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor 10/Per/M.KUKM/ 2018 tentang tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri

Koperasi Dan Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Nomor 07 Tahun 2018 Tentang

Tata Kelola Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah tanggal 06 Juli 2018 khususnya pada Pasal 5, 6, 7, 8, 13, 14, 18,19, 24, dan

25 yang mengatur mengenai tugas dan fungsi Direktur Utama dan para Direktur

dinyatakan sebagai berikut:

1. Direktur Utama

- Tugas:

Direktur Utama mempunyai tugas memimpin pelaksanaan tugas

LPDB-KUMKM sesuai dengan peraturan perundang-undangan

- Fungsi:

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Utama

menyelenggarakan fungsi:

a. Pengkoordinasian Penyusunan rencana strategis bisnis.

b. Pengkoordinasian penyusunan rencana bisnis dan anggaran tahunan.

c. Pengkoordinasian penyusunan rencana kebutuhan, inventarisasi, dan

penghapusan asset/aktiva.

d. Pengkoordinasian seleksi dan kerja sama dengan mitra bisnis dan seleksi

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah penerima dana

bergulir.

e. Pengkoordinasian dan penetapan perikatan LPDB-KUMKM dengan

pihak lain.

f. Penyampaian laporan akuntabilitas kinerja LPDB-KUMKM kepada

Menteri Negara dan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dan

Menteri Keuangan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-

undangan.

g. Pengkoordinasian pelaksanaan pengkajian dan pengembangan

pengelolaan dana bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah.

h. Pengkoordinasian pelaksanaan monitoring dan evaluasi pengelolaan

dana bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Page 28: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

27 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

i. Pengkoordinasian tindak lanjut laporan hasil pemeriksaan Satuan

Pemeriksaan Intern (SPI), dan

j. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Menteri Koperasi dan Usaha

Kecil dan Menengah.

2. Direktur Pengembangan Usaha

- Tugas:

Direktur Pengembangan Usaha mempunyai tugas melaksanakan evaluasi,

pengkajian dan pengembangan pengelolaan dana bergulir, pengendalian

risiko terhadap pinjaman konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan

prinsip syariah, pengendalian terhadap piutang serta pengembangan

teknologi informasi LPDB-KUMKM.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Pengembangan

Usaha menyelenggarakan fungsi:

a. Pelaksanaan Pengkajian dan Pengembangan pengelolaan dana bergulir

Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

b. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi pinjaman konvensional dan/atau

pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah;

c. Pengkoordinasian dan penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan

LPDB-KUMKM;

d. Pemberian opini secara independen kepada direksi berkaitan dengan

mitigasi risiko atas pinjaman konvensional dan/atau pembiayaan sesuai

dengan prinsip syariah LPDB-KUMKM.

e. Pengendalian risiko pinjaman konvensional dan/atau pembiayaan sesuai

dengan prinsip syariah LPDB-KUMKM.

f. Pengelolaan teknologi informasi.

g. Pengkoordinasian inisiasi kerja sama dengan instansi pemerintah dan

lembaga lainnya terkait dengan pemberian pinjaman konvensional

dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada koperasi,

dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, Lembaga Keuangan Bank dan

Lembaga Keuangan Bukan Bank, dan

h. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama.

Page 29: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

28 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

3. Direktur Keuangan

- Tugas:

Direktur Keuangan mempunyai tugas melaksanakan pengelolaan anggaran

dan penatausahaan dana bergulir.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Keuangan

menyelenggarakan fungsi:

a. Pelaksanaan penghimpunan pengembalian dana bergulir yang berasal

dari pinjaman program dana bergulir dari Koperasi, dan Usaha Mikro,

Kecil dan Menengah, dana anggaran dari Anggaran Pendapatan dan

Belanja Negara dan sumber dana lainnya yang sah.

b. Pengkoordinasian pengelolaan dana bergulir secara konvensional

dan/atau sesuai dengan prinsip syariah;

c. Penyiapan dokumen pelaksanaan anggaran;

d. Pengelolaan pendapatan dan belanja;

e. Pengelolaan kas;

f. Pengelolaan hutang-piutang dan pembiayaan dana bergulir;

g. Pelaksanaan akuntansi dan penyusunan laporan keuangan dan Barang

Milik Negara LPDB-KUMKM, dan

h. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama.

4. Direktur Umum dan Hukum

- Tugas:

Direktur Umum dan Hukum mempunyai tugas melaksanakan penyusunan

rencana program dan anggaran, urusan umum, sumber daya manusia,

hukum dan hubungan masyarakat.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Umum dan

Hukum menyelenggarakan fungsi:

a. Pengkoordinasian dan penyusunan rencana program.

b. Pengkoordinasian dan penyusunan Rencana Strategi Bisnis (RSB).

c. Pengkoordinasian penyusunan Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA)

d. Penyiapan dokumen rencana kerja dan anggaran

e. Pelaksanaan urusan tata usaha dan kerumahtanggaan

Page 30: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

29 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

f. Pelaksanaan urusan perlengkapan dan penatausahaan barang milik

negara.

g. Pelaksanaan urusan sumber daya manusia

h. Pelaksanaan urusan hukum dan hubungan masyarakat

i. Pelaksanaan urusan keprotokolan

j. Sosialisasi kebijakan penyaluran dana bergulir LPDB-KUMKM, dan

k. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama

5. Direktur Bisnis

- Tugas:

Direktur Bisnis mempunyai tugas melaksanakan pelayanan pemberian

pinjaman konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Bisnis

menyelenggarakan fungsi:

a. Penyusunan rencana pemberian pinjaman konvensional kepada

Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

b. Pengkoordinasian dan penyusunan prosedur standar operasional

pemberian pinjaman konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro,

Kecil dan menengah;

c. Pengkoordinasian dan penyusunan petunjuk teknis pemberian pinjaman

konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

d. Pengkoordinasian dan pelaksanaan kebijakan penyaluran dana bergulir

LPDB-KUMKM dengan Konvensional;

e. Penatausahaan administrasi proposal pemberian pinjaman konvensional

kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah; dan

f. Pelaksanaan tugas lain sesuai dengan petunjuk Direktur Utama.

6. Direktur Pembiayaan Syariah

- Tugas:

Direktur Pembiayaan Syariah mempunyai tugas melaksanakan pelayanan

pemberian pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada Koperasi, dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Page 31: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

30 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Direktur Utama

Direktur Pengembangan Usaha

Divisi Manajemen Risiko

Divisi Evaluasi dan Pengkajian

Divisi Teknologi danSistem Informasi

Direktur Keuangan

Divisi Tata Laksana Anggaran

Divisi Penatausahaan Dana Bergulir

Direktur Umum dan Hukum

Divisi Umum

Divisi Hukum dan Humas

Divisi Perencanaan

Direktur Bisnis

Divisi Bisnis I

Divisi Bisnis II

Divisi Bisnis III

Divisi Bisnis IV

Direktur Pembiayaan Syariah

Divisi Pembiayaan Syariah I

Divisi Pembiayaan Syariah II

Divisi Pembiayaan Syariah III

Kepala SPI

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Pembiayaan

Syariah menyelenggarakan fungsi:

a. Penyusunan rencana pemberian pembiayaan sesuai dengan prinsip

syariah kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

b. Pengkoordinasian dan penyusunan prosedur standar operasional

pemberian pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada Koperasi,

dan Usaha Mikro, Kecil dan menengah;

c. Pengkoordinasian dan penyusunan petunjuk teknis pemberian

pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada Koperasi, dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

d. Pengkoordinasian dan pelaksanaan kebijakan penyaluran dana

bergulir LPDB-KUMKM sesuai dengan prinsip syariah;

e. Penatausahaan administrasi proposal pemberian pembiayaan sesuai

dengan prinsip syariah kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah; dan

f. Pelaksanaan tugas lain sesuai dengan petunjuk Direktur Utama.

H. Struktur Organisasi Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM)

Gambar 1.4 Struktur Organisasi LPDB-KUMKM

Page 32: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

31 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

BAB II KINERJA LPDB-KUMKM TAHUN 2018 DAN RENCANA BISNIS DAN ANGGARAN LPDB-KUMKM TAHUN ANGGARAN 2019

A. Gambaran Kondisi LPDB-KUMKM

Sepanjang Triwulan III Tahun 2018, LPDB-KUMKM baru menyalurkan

pinjaman/pembiayaan sebesar Rp. 38.500.000.000,00 atau sebesar 3,21% dari target

penyaluran tahun 2018 sebesar Rp. 1.200.000.000.000,00. Penyerapan anggaran

belanja operasional hingga Triwulan III Tahun 2018 adalah sebesar

Rp. 69.568.839.440,00 atau sebesar 42,52% dari alokasi belanja operasional yaitu

sebesar Rp. 163.606.000.000,00. Rasio piutang bermasalah hingga Triwulan III

tahun 2018 sebesar 3,27% dari maksimal 5% yang ditargetkan. Penanganan piutang

bermasalah yang telah dilakukan LPDB-KUMKM pada Triwulan III tahun 2018

sebesar 0,41% dari target 1,70% hingga akhir tahun 2018.

1. Kondisi Internal

a. Pelayanan

LPDB-KUMKM melayani masyarakat dengan mengelola dana bergulir dalam

rangka pemberian pinjaman/pembiayaan kepada KUMKM dan pembiayaan

skema lainnya yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM.

Pelayanan LPDB-KUMKM kepada KUMKM sampai dengan Tahun

Anggaran 2019 berupa :

1) Pinjaman/pembiayaan kepada Koperasi

a) KSP/USP/KSPPS/USPPS-Koperasi primer

b) KSP/USP/KSPPS/USPPS-Koperasi Sekunder

c) Koperasi Sektor Riil

2) Pinjaman/pembiayaan kepada KUKM Strategis.

3) Pinjaman/pembiayaan kepada UMKM melalui Lembaga Keuangan Bank

(LKB)/ Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB)/ Koperasi

Dalam merealisasikan program pelayanan pemberian pinjaman/pembiayaan

dana bergulir LPDB-KUMKM kepada KUMKM, pada tahun 2018 telah

Page 33: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

32 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

diterbitkan Peraturan Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018

Tanggal 26 Juni 2018 tentang Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan Dana

Bergulir Oleh Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro,

Kecil dan Menengah sebagai pedoman dalam melaksanakan penyaluran dana

bergulir.

Pada tahun 2019, LPDB-KUMKM akan melibatkan Lembaga Perantara dan

Dinas Koperasi dan UKM Tingkat Provinsi untuk melakukan seleksi terhadap

calon mitra yang mengajukan Pinjaman/Pembiayaan kepada LPDB-

KUMKM, hal ini bertujuan untuk mendapatkan calon mitra yang potensial

dan mencegah terjadinya kecurangan dalam proses penyaluran

Pinjaman/Pembiayaan. Pada tahun sebelumnya, LPDB-KUMKM cenderung

lambat dalam melakukan informasi kepada calon mitra yang ditolak

pengajuannya namun pada tahun 2018 LPDB-KUMKM telah mencoba lebih

terbuka dalam proses penyaluran Pinjaman/Pembiayaan dengan cara dokumen

di kembalikan melalui Bagian Tata Usaha apabila dokumen yang diberikan

oleh calon mitra tidak lengkap.

Terkait dengan tarif layanan LPDB-KUMKM sesuai dengan PMK Nomor

75/PMK.05/2011 yang masih mengacu pada asumsi suku bunga SBI 3 bulan

yang sudah tidak diterbitkan lagi oleh Bank Indonesia (BI), saat ini tengah

di proses usulan revisi atas PMK dimaksud dengan mengacu pada asumsi lain

yang sejenis atau mendekati SBI 3 bulan tersebut dan yang telah diterbitkan

oleh BI. Sementara itu pelayanan akan tetap menjaga suku bunga rendah

sebagaimana pelayanan tahun 2018.

LPDB-KUMKM berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dan kualitas

layanan pinjaman/pembiayaan lebih optimal kepada para mitranya ke depan,

khususnya koperasi dan UKM. Pada tanggal 15 Januari 2017 lalu LPDB

berhasil migrasi predikat ISO 9001:2015 yang sebelumnya ISO 9000:2008

dari TuV Nord Certification untuk bidang pelayanan penyaluran

pinjaman/pembiayaan dana bergulir.

Pada semester 1 tahun 2018, LPDB-KUMKM telah melaksanakan kegiatan

Bimbingan dan Evaluasi Penerapan Pelaksanaan ISO 9001:2015, dalam

rangka pendampingan bagi pegawai LPDB-KUMKM untuk mempersiapkan

Surveillance Certification yang akan dilaksanakan akhir tahun 2018.

Page 34: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

33 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

D.1

ASET LANCAR

Kas Lainnya dan Setara Kas D.1.1 85,205,762

Kas pada Badan Layanan Umum D.1.2 822,042,544,308

Belanja Dibayar Dimuka (prepaid) D.1.3 469,249,999

Piutang Bukan Pajak D.1.4 95,887,544,293

Penyisihan Piutang Tak Tertagih - Piutang Bukan Pajak D.1.5 (93,879,215,484)

Piutang Bukan Pajak (Netto) 2,008,328,809

Persediaan D.1.6 1,125,594,350

JUMLAH ASET LANCAR 825,730,923,228

INVESTASI JANGKA PANJANG

Dana Bergulir D.1.7 2,821,088,326,342

Dana Bergulir Diragukan Tertagih D.1.8 (865,660,564,274)

JUMLAH INVESTASI JANGKA PANJANG 1,955,427,762,068

ASET TETAP

Peralatan dan Mesin D.1.9 51,219,762,253

Gedung dan Bangunan D.1.10 30,073,019,000

Jalan, Irigasi, dan Jaringan D.1.11 285,651,000

Aset Tetap Lainnya D.1.12 76,349,800

Akumulasi Penyusutan D.1.13 (38,761,847,257)

JUMLAH ASET TETAP 42,892,934,796

ASET LAINNYA

Aset Tak Berwujud D.1.14 9,078,935,657

Dana Kelolaan Badan Layanan Umum D.1.15 2,579,409,666,210

Aset Lain - Lain D.1.16 1,160,494,885

Akumulasi Penyusutan/ Amortisasi Aset Lainnya D.1.17 (1,399,035,349)

JUMLAH ASET LAINNYA 2,588,250,061,403

JUMLAH ASET 5,412,301,681,495

D.2

KEWAJIBAN JANGKA PENDEK

Utang kepada Pihak Ketiga D.2.1 85,205,762

JUMLAH KEWAJIBAN JANGKA PENDEK 85,205,762

KEWAJIBAN JANGKA PANJANG

Utang Jangka Panjang BLU kepada BUN D.2.2 5,400,497,992,552

JUMLAH KEWAJIBAN JANGKA PANJANG 5,400,497,992,552

JUMLAH KEWAJIBAN 5,400,583,198,314

D.3

Ekuitas D.3 11,718,483,181

JUMLAH EKUITAS 11,718,483,181

JUMLAH KEWAJIBAN DAN EKUITAS 5,412,301,681,495

ASET

KEWAJIBAN

EKUITAS

NERACA

TINGKAT SATUAN KERJA

PER 30 SEPTEMBER 2018

(DALAM RUPIAH)

NAMA PERKIRAAN CATATAN 30 SEPTEMBER 2018

b. Keuangan

Kondisi keuangan LPDB-KUMKM per 30 September 2018 adalah sebagai

berikut:

Tabel. 2.1 Neraca LPDB-KUMKM Tahun 2018 (Per 30 Juni 2018)

Page 35: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

34 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

.Kondisi Aset LPDB-KUMKM per 30 Juni 2018 dengan rincian sebagai berikut :

a. Aset Lancar sebesar Rp. 825.730.923.228,00 dengan rincian:

a) Kas dan setara dengan Kas sebesar Rp. 85.205.762,00

b) Kas Pada BLU Rp. 822.042.544.308,00

c) Belanja Dibayar Dimuka (Prepaid) Rp. 469.249.999,00

d) Persediaan sebesar Rp. 1.382.677.679,00

e) Piutang imbal jasa dana bergulir sebesar Rp. 2.008.328.809,00

b. Investasi Jangka Panjang Rp. 1.955.427.762.068,00

c. Aset Tetap senilai Rp. 42.892.934.796,00

d. Aset Lainnya Rp. 2.588.250.061.403,00

e. Kewajiban Jangka Pendek Rp. 85.205.762,00

f. Kewajiban Jangka Panjang Rp. 5.400.497.992.552,00

g. Ekuitas Rp. 11.718.483.181,00

Penyisihan Piutang Dana Bergulir per 30 September 2018 sebesar

Rp.93.879.215.484,00. Perhitungan penyisihan piutang tidak tertagih

LPDB-KUMKM Tahun 2018 sudah sesuai dengan metode yang terdapat pada

surat keputusan No. S-156/KN/2015 tentang Penilaian Investasi Nonpermanen

dengan Metode Nilai Bersih yang dapat direalisasikan.

Pada Laporan Keuangan tahun 2018 (Triwulan III) yang dikeluarkan oleh KAP

Djoko, Sidik & Indra, Perhitungan penyisihan piutang tidak tertagih sudah sesuai

dengan Surat Keputusan No.S-156/KN/2015 tentang Penilaian Investasi Non

permanen dengan Metode Nilai Bersih yang Dapat Direalisasikan.

Pada Tahun 2018 LPDB-KUMKM mengembangkan sistem aplikasi keuangan.

Hal ini dilakukan untuk mendukung kinerja dan memudahkan LPDB-KUMKM

dalam mengelola dan melaporkan laporan keuangan.

c. Organisasi dan Sumber Daya Manusia

Sampai dengan 30 September 2018, dalam menjalankan layanannya,

LPDB-KUMKM didukung oleh SDM sebanyak 330 orang. Dengan kondisi SDM

yang masih terbatas, LPDB-KUMKM tetap berusaha secara maksimal

menjalankan RBA 2018 yang telah ditetapkan, dalam rangka tetap memenuhi

prinsip-prinsip pengelolaan yang profesional, produktif, efektif, dan efisien serta

akuntabel. SDM LPDB-KUMKM secara rinci disajikan sebagai berikut :

Page 36: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

35 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

No Jabatan Jumlah Tingkat Pendidikan Jumlah Persentase

1 Direksi 6 S3 1 0.30%

2 Kepala SPI 1 S2 43 13.03%

3 Kepala Divisi 14 S1 253 76.67%

4 Tenaga Ahli Direksi 3 D3 3 0.91%

5 Staf Khusus Direksi 3 Sekolah Menengah 30 9.09%

6 Kepala Bagian 42 Total 330 100%

7 Staf 261

330

Status Pegawai Jumlah Persentase

PNS 12 3.64%

Agama Jenis Kelamin Jumlah Non PNS 318 96.36%

Islam Pria 203 Total 330 100%

Wanita 98

Kristen Katolik Pria 3

Wanita 5

Kristen Protestan Pria 15

Wanita 5 Status Staf Jumlah Persentase

Budha Pria 0 Staf Tetap 292 88.48%

Wanita 0 Staf Tidak Tetap 38 11.52%

Hindu Pria 1 Total 330 100%

Wanita 0

330

Lingkup Direktur Jabatan Jumlah Jenis Kelamin Jumlah Persentase

Direktur Utama 1 Perempuan 108 32.73%

Dir. PU Direktur 1 Laki-laki 222 67.27%

Kepala Divisi 3 Total 330 100%

Kepala Bagian 11

Staf 74

Dir. Keuangan Direktur 1

Kepala Divisi 2

Kepala Bagian 6

Staf 25 Usia Jumlah Persentase

Dir. Umum dan

Hukum Direktur 1> 50 12 3.64%

Kepala Divisi 3 41 - 50 23 6.97%

Tenaga Ahli Direksi 3 31 - 40 134 40.61%

Staf Khusus Direksi 3 21 - 30 161 48.79%

Kepala Bagian 9 Total 330 100%

Staf 113

Dir. Bisnis Direktur 1

Kepala Divisi 4

Kepala Bagian 9

Staf 35

Dir. Pembiayaan

Syariah Direktur 1

Kepala Divisi 2

Kepala Bagian 5

Staf 9

SPI Kepala SPI 1

Kepala Bagian Sekretariat 2

Staf 5

Total 330

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Kepercayaan

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Jenjang Pendidikan

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Status Kepegawaian

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Status

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Usia

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Direktorat

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Jenis Kelamin

Total

KLASIFIKASI PEGAWAI LPDB-KUMKM TA. 2018

Klasifikasi Pegawai berdasarkan Jabatan

Total

Tabel 2.2 Klasifikasi Pegawai LPDB-KUMKM Tahun 2018

Page 37: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

36 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Sebagai sebuah Lembaga pinjaman/pembiayaan, LPDB-KUMKM perlu memiliki

kompetensi Pegawai berdasarkan nilai-nilai LPDB-KUMKM yang meliputi

integritas, profesionalisme, sinergi, customer focus, dan komitmen. Nilai-nilai

sebagai dasar soft compentency model inti/generic meliputi integritas, semangat

berprestasi, komitmen terhadap lembaga, fokus kepada pelanggan, keahlian

komunikasi serta inovatif dan kreatif. Nilai-nilai soft competency managerial

meliputi kepemimpinan, mengembangkan orang lain, berpikir analitis,

pemecahan masalah dan pengambilan keputusan. Dengan adanya kompetensi

tersebut, LPDB-KUMKM perlu melakukan assessment kepada seluruh jajaran

Pejabat LPDB-KUMKM yang bertujuan untuk mengidentifikasi atau

memperoleh informasi terkait competency tersebut sebagai optimalisasi

pembinaan kepegawaian di lingkup LPDB-KUMKM.

Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan pengetahuan pegawai,

LPDB-KUMKM juga mengikutsertakan para pegawai untuk mengikuti pelatihan

dan Pendidikan teknis antara lain :

Tabel 2.3 Jenis Pelatihan Pegawai LPDB-KUMKM Tahun 2018

Penyelenggara Judul Pelatihan YPIA Audit Intern Tingkat Dasar I

YPIA Audit Intern Tingkat Dasar II

YPIA Audit Intern Tingkat Lanjutan II

Antara School of Journalism Foto Jurnalistik (Lanjutan)

YPIA Audit Intern Dasar II

YPIA Audit Intern Lanjutan I

Infobank Institute Penggunaan Tools Analisa Kelayakan Usaha

d. Sarana dan Prasarana

LPDB-KUMKM sampai dengan tahun 2018, telah memiliki sarana dan

prasarana pendukung operasional secara garis besar adalah sebagai berikut:

1) Peralatan dan Mesin yang terdiri dari :

a) Peralatan kantor dan Meubelair sebanyak 9.568 Unit

b) Kendaraan dinas berupa mobil (24 unit) dan Motor (29 unit)

Page 38: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

37 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

M E D A N

B A L I

B A L I K P A P A N

S U R A K A R T A

M A K A S S A R

2) Gedung kantor

LPDB-KUMKM menempati gedung kantor yang beralamat di Jalan

Letjend. M.T. Haryono Kav. 52-53 Pancoran, Jakarta Selatan 12770 P.O.

Box 4370.

LPDB-KUMKM juga memiliki kantor Satuan Tugas (SATGAS) yang

berada di 5 (lima) Kota antara lain :

Gambar 2.1 Posisi Kantor Satgas Monitoring LPDB-KUMKM

Satgas tersebut dibentuk untuk mengawasi penyaluran dana kredit kepada

Koperasi dan UKM guna mengurangi risiko kredit macet karena

LPDB-KUMKM tidak memiliki kantor perwakilan di daerah.

2. Kondisi Eksternal

a. Undang-undang

Keberadaan LPDB-KUMKM sebagai Badan Layanan Umum yang

memiliki fungsi dalam pengelolaan dana bergulir untuk memperkuat

permodalan koperasi dan UKM memiliki payung hukum 1). Undang

Undang Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian, 2). Undang undang

Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara, 3). Undang Undang No

1 tentang Perbendaharaan Negara, 4). Undang Undang Nomor 20 Tahun

2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, 5). Undang Undang No

21 Tahun 2011 tentang Otoritas Jasa Keuangan, 6). Undang Undang

Nomor 1 Tahun 2013 tentang Lembaga Keuangan Mikro.

Page 39: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

38 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

b. Kebijakan Pemerintah

Kebijakan pemerintah baik dalam bentuk peraturan pemerintah dan

pengaturan yang lebih teknis yang dituangkan dalam peraturan Menteri

dan Peraturan Unit Eselon I Pada Kementerian Koperasi dan UKM dan

Kementerian Keuangan yang mendukung dalam proses Pengelolaan Dana

Bergulir yang akan mempengaruhi operasionalisasi LPDB-KUMKM

dalam mencapai target yang sudah dicanangkan. LPDB-KUMKM dalam

melakukan kegiatan Penyaluran Dana Bergulir mengacu pada Kebijakan

Pemerintah, antara lain:

1) Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 180/PMK/.05/2016, tentang

Penetapan dan Pencabutan Penerapan Pola Pengelolaan Keuangan

Badan Layanan Umum Pada Satuan Kerja Kerja Instansi Pemerintah;

2) Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 95/PMK.05/2016, tentang

Pembentukan Dewan Pengawas pada Badan Layanan Umum;

3) Peraturan Menteri Keuangan Nomor 99/PMK.05/2009 Tentang

Perubahan Atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 99/PMK.05/2008

Tentang Pedoman Pengelolaan Dana Bergulir Pada Kementerian

Negara/Lembaga

4) Peraturan Menteri Koperasi dan UKM Nomor

10/Per/M.KUMKM/2018 Tanggal 06 Juli 2018 Tentang Perubahan

Atas Peraturan Menteri Koperasi Dan Usaha Mikro, Kecil Dan

Menengah Nomor 07 Tahun 2018 Tentang Tata Kelola Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah;

5) Peraturan Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018 Tentang

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM;

6) Peraturan Dirjen Perbendaharaan Nomor Per – 20/PB/2012, tentang

Pedoman Teknis Penyusunan Rencana Bisnis dan Anggaran Satuan

Kerja Badan Layanan Umum.

Page 40: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

39 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

c. Kondisi Hukum LPDB-KUMKM

1) Penegakan Hukum

LPDB-KUMKM saat ini sedang menghadapi permasalahan hukum

di beberapa daerah atas penyaluran dana bergulir, diantaranya di Jawa

Timur, Sulawesi Selatan, Bangka Belitung dan Sulawesi Tenggara.

Selain itu, LPDB-KUMKM juga menghadapi beberapa gugatan

perdata di beberapa daerah, diantaranya di Pengadilan Negeri

Semarang, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, dan Pengadilan Negeri

Surabaya.

2) Somasi

Somasi yang telah diterbitkan selama periode semester I Januari – Juni

2018 sebanyak 89 (delapan puluh sembilan) buah.

3) Legal Opinion dan Legal Review

Legal Opinion dan Legal Review yang telah diterbitkan selama periode

2018 sebanyak 36 (tiga puluh enam) buah.

4) Penanganan Lain

Disamping penanganan hukum terkait pinjaman/pembiayaan

bermasalah, juga dilakukan kerjasama dengan pihak Asisten Bidang

Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun) Kejaksaan Tinggi melalui

Surat Kuasa Khusus (SKK) dalam rangka pelaksanaan penegakan

hukum, bantuan hukum, pertimbangan hukum, pelayanan hukum, dan

tindakan hukum lainnya. Adapun jumlah mitra yang saat ini ditangani

melalui SKK Datun sebanyak 12 mitra pada 3 Kejaksaan Tinggi.

d. Perkembangan Teknologi

Perkembangan teknologi dalam industri keuangan, atau yang lebih dikenal

dengan nama Financial and Technology (FINTECH), merupakan salah

satu peluang sekaligus tantangan bagi manajemen LPDB-KUMKM.

Dalam era teknologi seperti saat ini pengembangan Core Micro Financing

System (CMFS) bagi proses bisnis penyaluran dana bergulir merupakan

sebuah kebutuhan dasar dan menjadi keharusan. LPDB-KUMKM akan

Page 41: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

40 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

terus berkomitmen mengembangkan pengelolaan dana bergulir berbasiskan

IT dimana manfaatnya akan dirasakan baik oleh LPDB, Mitra, maupun

masyarakat. Pada Tahun 2018 Manajemen LPDB-KUMKM telah

menjajaki untuk bekerja sama dengan Lembaga Fintech guna memudahkan

mitra/calon mitra LPDB-KUMKM dalam proses Pinjaman/Pembiayaan.

e. Positioning LPDB-KUMKM di Industri Keuangan

LPDB-KUMKM telah melakukan riset menggunakan data sekunder yang

melibatkan tenaga konsultan eksternal dalam rangka memotret Posisi

LPDB-KUMKM terhadap competitor (LKB/LKBB, KSP, dan Fintech)

yang ada di market pendanaan UMKM, berdasarkan 5 (lima) kriteria

layanan pembiayaan bagi UMKM yang terdiri dari:

1) Cakupan Layanan

Jangkauan sebuah Institusi Keuangan melakukan pembiayaan kepada

UMKM di segmen mikro dan kecil yang tersebar di Seluruh Indonesia.

2) Kekuatan Know Your Customer (KYC)

Merupakan skor analisis untuk mengetahui 5 C (Character (karakter),

Capacity (kemampuan mengembalikan utang), Collateral (jaminan),

Capital (modal), dan Condition (situasi dan kondisi).

3) Kualitas Pelayanan

Kualitas Pelayanan adalah indikator kecepatan proses pengambilan

keputusan pembiayaan dan kemudahan persyaratan dalam mengakses

pembiayaan oleh UMKM.

4) Sumber Dana

Sumber Dana adalah kepemilikan dana yang akan digunakan untuk

pembiayaan kepada UMKM oleh Lembaga Pembiayaan.

5) Harga/Tarif

Tingkat suku bunga pengembalian pembiayaan yang diberikan oleh

Lembaga Keuangan kepada UMKM.

Page 42: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

41 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Cakupan Layanan

Kekuatan KYC

Kualitas PelayananSumber dana

Harga/ Tarif

(kecepatan, kemudahan)

(segmen nasabah, sebaran)

LPDB Bank KSP Fintech

Adapun hasil riset positioning LPDB-KUMKM dapat digambarkan dalam

spider chart yang menggambarkan kekuatan dan kelemahan

LPDB-KUMKM sebagai berikut:

Grafik 2.1 Positioning LPDB-KUMKM Dalam Pendanaan KUMKM

Berdasarkan spider chart di atas, LPDB-KUMKM memiliki kekuatan dalam

hal harga/tarif pinjaman/pembiayaan dan cakupan layanan walaupun

LPDB-KUMKM tidak memiliki kantor cabang, sedangkan kelemahan yang

paling menonjol adalah permasalahan kekuatan KYC dan Kualitas

Pelayanan. Namun demikian, untuk sumber dana yang dimiliki

LPDB-KUMKM berada di posisi moderat. Dari kondisi tersebut dapat

disimpulkan beberapa hal sebagai berikut:

1) Kekuatan LPDB-KUMKM di bidang Cakupan Layanan diakibatkan

adanya kerja sama dengan Stakeholder (Dinas Koperasi dan UKM,

LKB/LKBB, dan Koperasi) sehingga kedepan strategi yang harus

dilakukan LPDB-KUMKM adalah dengan cara kemitraan yakni

meningkatkan kerja sama dari stakeholder yang sudah ada dan

memperluas channel distribusi pembiayaan LPDB-KUMKM

Page 43: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

42 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

RRT India Malaysia Indonesia

Kontribusi terhadap PDB % 60 37,5 33,1 60,3

Porsi ekspor % 41,5 42,4 20 15,7

Jumlah pelaku di manufaktur % 63 23,5 5,9 11,7

Jumlah pelaku di perdagangan % 30 39,9 62,1 28,8

Rasio pinjaman terhadap total % 18,9 17,4 16,3 19,7

NPL pinjaman % 1,1 10 4,5 4

Suku bunga untuk UMKM % 5-7 9-15 4-7 12-22

Suku bunga bank sentral % 4,35 6,5 3,25 5,5

RRT India Malaysia Indonesia

Kontribusi terhadap PDB % 60 37,5 33,1 60,3

Porsi ekspor % 41,5 42,4 20 15,7

Jumlah pelaku di manufaktur % 63 23,5 5,9 11,7

Jumlah pelaku di perdagangan % 30 39,9 62,1 28,8

Rasio pinjaman terhadap total % 18,9 17,4 16,3 19,7

NPL pinjaman % 1,1 10 4,5 4

Suku bunga untuk UMKM % 5-7 9-15 4-7 12-22

Suku bunga bank sentral % 4,35 6,5 3,25 5,5

RRT India Malaysia Indonesia

Kontribusi terhadap PDB % 60 37,5 33,1 60,3

Porsi ekspor % 41,5 42,4 20 15,7

Jumlah pelaku di manufaktur % 63 23,5 5,9 11,7

Jumlah pelaku di perdagangan % 30 39,9 62,1 28,8

Rasio pinjaman terhadap total % 18,9 17,4 16,3 19,7

NPL pinjaman % 1,1 10 4,5 4

Suku bunga untuk UMKM % 5-7 9-15 4-7 12-22

Suku bunga bank sentral % 4,35 6,5 3,25 5,5

RRT India Malaysia Indonesia

Kontribusi terhadap PDB % 60 37,5 33,1 60,3

Porsi ekspor % 41,5 42,4 20 15,7

Jumlah pelaku di manufaktur % 63 23,5 5,9 11,7

Jumlah pelaku di perdagangan % 30 39,9 62,1 28,8

Rasio pinjaman terhadap total % 18,9 17,4 16,3 19,7

NPL pinjaman % 1,1 10 4,5 4

Suku bunga untuk UMKM % 5-7 9-15 4-7 12-22

Suku bunga bank sentral % 4,35 6,5 3,25 5,5

(melalui Perusahaan Penjamin/Asuransi/Fintech) dikarenakan

keterbatasan dalam memiliki kantor cabang di daerah.

2) Pembiayaan yang dilakukan oleh Koperasi dan LPDB-KUMKM terjadi

irisan yang berlawanan, dimana kekuatan dari LPDB-KUMKM

berlawanan dengan kekuatan dari Koperasi, sehingga pola kemitraan

dengan Koperasi merupakan hal yang harus dilakukan oleh

LPDB-KUMKM dalam rangka peningkatan akses pembiayaan UMKM.

3. Asumsi Makro

Pencapaian sasaran-sasaran pembangunan yang telah ditetapkan dalam

RPJMN akan ditempuh melalui program-program kerja yang akan disusun

oleh LPDB-KUMKM. Dalam pelaksanaannya program-program tersebut juga

akan diikuti dengan pengalokasian anggaran dalam APBN dan juga dukungan

arah kebijakan manajemen LPDB-KUMKM. Untuk itu, postur anggaran yang

realistis dan solid perlu disusun dengan landasan yang kredibel dan terkendali.

Dalam rangka penyusunan postur anggaran dan arah kebijakan manajemen

LPDB-KUMKM, perlu diformulasikan landasan asumsi ekonomi makro yang

kuat dan realistis. Asumsi-asumsi makro ini akan memberikan dasar bagi

perkiraan kinerja penyaluran dan pendapatan LPDB-KUMKM serta arah

kebijakan yang perlu disusun oleh LPDB-KUMKM. Berikut ini disampaikan

kondisi indikator ekonomi di 4 (empat) negara dan asumsi makro tahun 2019

di Indonesia, sebagai berikut:

Tabel 2.4 Indikator 4 (empat) Negara Dalam Asumsi Makro Tahun 2019

Page 44: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

43 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Amerika

Uni Eropa

Jepang

Indonesia

RRT

Vietnam

Malaysia

India

-1,00

0,00

1,00

2,00

3,00

4,00

5,00

6,00

7,00

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2

2016 2017 2018

Sumber: Penulis Kementerian Keuangan, RAPBN Tahun 2019

Perumusan asumsi dasar makro ekonomi tahun 2019 disusun berdasarkan

beberapa aspek, (i) hasil analisis terhadap perkembangan ekonomi domestik

dan global di masa lalu dan proyeksi ke depan, (ii) arah sasaran dan target

pembangunan ke depan dan (iii) tantangan-tantangan yang perlu diwaspadai

dan diatasi, serta (iv) upaya-upaya yang untuk lebih memberdayagunakan

potensi dan kemampuan perekonomian yang ada. Dengan memperhatikan

aspek-aspek tersebut, maka telah disusun asumsi-asumsi dasar ekonomi

makro.

a. Tingkat Inflasi (2,4% - 4,5%)

Sampai dengan quartal ke II Tahun 2018, Indonesia menempati posisi ke III

di bawah India dan Vietnam. Inflasi terendah pada quartal II adalah Negara

Jepang, Malaysia, dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT).

Grafik 2.2 Inflasi Quartal Ke II Tahun 2018

Tingkat Inflasi

Pertumbuhan Tingkat Ekonomi

Nilai Tukar (IDR/USD)

Suku Buka SPN 3 Bulan

Harga Minyak (USD/Barrel)

Tarif Layanan

2,5% - 4,5%

5,4% - 5,8%

Rp. 13.700-Rp.14.000

4,6% - 5,2%

US$ 60- US$ 70

Mengacu PMK

Gambar 2.2 Asumsi Makro

Page 45: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

44 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Kenaikan

(Penurunan)

PDB 5,0 5,1 5,4 5,8

Sisi Pengeluaran

Konsumsi Rumah Tangga dan LNPRT 5,0 5,0 5,1 5,2 Kenaikan

Konsumsi Pemerintah -0,1 2,1 3,8 3,7 Penurunan

PMTB 4,5 6,2 6,3 8,3 Kenaikan

Ekspor Barang dan Jasa -1,6 9,1 5,1 7,2 Kenaikan

Impor Barang dan Jasa -2,4 8,1 4,5 7,6 Kenaikan

Sisi Produksi

Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 3,4 3,8 3,7 4,1 Kenaikan

Pertambangan dan Penggalian 0,9 0,7 1,0 0,8 Kenaikan

Industri Pengolahan 4,3 4,3 4,9 5,6 Kenaikan

Pengadaan Listrik dan Gas 5,4 1,5 5,7 6,6 Kenaikan

Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah,

Limbah dan Daur Ulang3,6 4,6 5,4 5,8 Kenaikan

Konstruksi 5,2 6,8 6,9 7,2 Kenaikan

Perdagangan Besar dan Eceran;

Reparasi Mobil dan Sepeda Motor4,0 4,4 5,7 6,0 Kenaikan

Transportasi dan Pergudangan 7,4 8,5 8,3 9,1 Kenaikan

Penyediaan Akomodasi dan Makan

Minum5,2 5,5 5,4 6,7 Kenaikan

Informasi dan Komunikasi 8,9 9,8 11,0 11,3 Kenaikan

Jasa Keuangan dan Asuransi 8,9 5,5 9,4 8,7 Penurunan

Real Estate 4,7 3,7 5,4 4,8 Penurunan

Jasa Perusahaan 7,4 8,4 7,6 8,5 Kenaikan

Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib3,2 2,1 4,0 4,3 Kenaikan

Jasa Pendidikan 3,8 3,7 6,0 6,7 Kenaikan

Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 5,2 6,8 8,1 8,5 Kenaikan

Jasa Lainnya 8,0 8,7 9,0 9,2 Kenaikan

APBN

201820172016 2019

Laju inflasi dapat mempengaruhi daya beli dan konsumsi masyarakat serta

tingkat pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu,

LPDB-KUMKM perlu melihat tingkat inflasi tahun berjalan dan proyeksi

ke depan untuk memetakan kondisi daya beli masyarakat khususnya yang

berpengaruh kepada sektor UMKM.

Jika dilihat dari tabel inflasi tersebut, daya beli masyarakat dan konsumsi

relatif tidak terganggu atau bahkan memiliki potensi meningkat sehingga

penyaluran dana LPDB-KUMKM pada tahun 2019 diperkirakan tidak akan

terpengaruh oleh kendala inflasi.

b. Tingkat Pertumbuhan Ekonomi (5,4% - 5,8%)

Pada tahun 2019, perekonomian nasional diperkirakan masih dalam tren

peningkatan dengan pertumbuhan pada kisaran 5,4 hingga 5,8 persen yang

didukung oleh kegiatan ekonomi yang lebih produktif, seperti yang telihat

pada tabel di bawah ini:

Tabel. 2.5 Pertumbuhan PDB Pengeluaran dan Sektoral Tahun 2013-2019 (%)

Page 46: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

45 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Ditengah arus krisis ekonomi global yang disebabkan oleh krisis Eropa

dan resesi ekonomi di Amerika Serikat, Indonesia masih mampu

mempertahankan pertumbuhan ekonominya. Hal ini tidak terlepas dari

beberapa aspek baik disektor keuangan, pasar modal, dan kinerja

perdagangan Indonesia. Kepercayaan dunia terhadap iklim ekonomi

Indonesia membuat arus capital inflow melalui Foreight Direct

Invenstment (FDI) maupun modal dipasar valas membuat perekonomian

Indonesia masih mengalami peningkatan selain dukungan dari pasar

domestik yang menjanjikan.

Kondisi ditengah krisis global dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia

yang tetap stabil merupakan pencapaian prestasi ekonomi yang

membanggakan. Secara keseluruhan pertumbuhan ekonomi Indonesia

masih stabil. Di Pulau Sumatera tingkat pertumbuhan ekonomi tahun 2017

berada diangka 4%, untuk pulau Jawa tahun 2017 tingkat pertumbuhan

ekonomi tahun 2017 berada di angka 5%, di Pulau Bali,NTB, dan NTT

pertumbuhan ekonomi tahun 2017 berada di angka 4%, di pulau

Kalimantan pertumbuhan ekonomi tahun 2017 berada di angka 4%,

di Maluku dan Papua pertumbuhan ekonomi tahun 2017 berada di angka

4%, dan paling tinggi di pulau Sulawesi tingkat pertumbuhan ekonominya

berada di angka 6%. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat pertumbuhan

ekonomi di Indonesia masih cukup tinggi.

Indonesia mempunyai jenis industri yang bermacam-macam, namun

terdapat beberapa jenis industri yang mendukung pertumbuhan ekonomi

Indonesia yaitu Industri Kulit (barang dari kulit dan alas kaki), makanan

dan minuman, serta mesin dan perlengkapan. Ketiga jenis industri tersebut

tidak pernah di bawah 2% sehingga mendukung pertumbuhan ekonomi di

Indonesia. Untuk Industri Kulit, pada tahun 2017 menyumbang 4% bagi

pertumbuhan ekonomi di Indonesia, Industri Makanan dan Minuman pada

tahun 2017 menyumbang 8% bagi peningkatan ekonomi di Indonesia,

sedangkan Industri Mesin dan Perlengkapan pada tahun 2017

menyumbang 4% bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Jadi, bisa

disimpulkan bahwa Industri Makanan dan Minuman merupakan industri

penyumbang terbesar bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Sementara

itu Industri yang paling rendah menyumbang peningkatan ekonomi di

Page 47: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

46 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Indonesia adalah industri kayu, karena saat ini masyarakat Indonesia

sangat sedikit yang bergerak di Industri Kayu. Secara rinci, data terkait hal

tersebut kami sajikan pada Lampiran I.

Dari sisi konsumsi rumah tangga, perbaikan kinerja pertumbuhan

didukung oleh tingkat inflasi yang terjaga, terutama stabilitas harga

pangan. Hal ini dilakukan diantaranya melalui perbaikan infrastruktur

dalam mendukung ketersediaan barang, penggunaan teknologi pertanian,

fasilitas pembiayaan untuk petani, dan perbaikan tata niaga pangan.

Bersamaan dengan kebijakan tersebut, penyempurnaan penyaluran bantuan

sosial yang lebih tepat sasaran dan tepat waktu juga terus dilakukan untuk

mempertahankan daya beli masyarakat salah satunya melalui sinergi antar

program dan antar Kementerian/Lembaga pada program peningkatan

kesejahteraan masyarakat seperti PKH, PIP, Bidikmisi, serta pengalihan

Rastra menjadi Bantuan Pangan Non-Tunai. Konsumsi Pemerintah pada

tahun 2019 diperkirakan tumbuh pada kisaran 2,8 hingga 3,7 persen

sejalan dengan program belanja Pemerintah yang bertujuan untuk

meningkatkan value for money sehingga lebih efektif dan efisien. Efisiensi

ini dilakukan sejalan dengan fokus belanja Pemerintah untuk lebih

mendorong kinerja sektor unggulan agar memiliki keunggulan komparatif

dan kompetitif terutama pada sektor pangan, energi, kemaritiman,

pariwisata, ekonomi kreatif dan industri. Dari sisi perdagangan

internasional, ekspor dan impor tahun 2019 diperkirakan masing-masing

tumbuh pada kisaran 6,0 – 7,2 persen dan 6,3 – 7,6 persen.

Perkiraan pertumbuhan ekonomi global dan volume perdagangan dunia

yang tumbuh tidak setinggi tahun sebelumnya menjadi tantangan dalam

kinerja ekspor dan impor pada tahun 2019. Selain itu adanya risiko

kebijakan proteksi yang dilakukan oleh beberapa negara dikhawatirkan

merubah pola perdagangan internasional dan berpengaruh terhadap

perdagangan internasional Indonesia. Namun demikian, penguatan

kebijakan ekspor barang yang berbasis nonkomoditas dan memiliki nilai

tambah tinggi akan dilakukan sejalan dengan penguatan pertumbuhan

sektor industri pengolahan. Pemberian insentif fiskal diharapkan dapat

mensinergikan peningkatan investasi, industrialisasi dan ekspor. Strategi

peningkatan ekspor produk Indonesia melalui pengembangan pasar

Page 48: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

47 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

potensial dan kerjasama perdagangan bilateral, seperti di Afrika, Eropa

Timur, Timur Tengah, dan Asia Tengah, akan diperkuat. Selain itu,

pengembangan/perluasan fasilitas pada Kawasan Industri Tujuan Ekspor

(KITE) bagi Industri Kecil dan Menengah (IKM) juga terus diupayakan

demi mendorong peningkatan produksi dalam negeri tujuan ekspor. Dari

sisi ekspor jasa, promosi 10 destinasi wisata baru yang disertai dengan

peningkatan sarana prasarana pendukung diperkirakan mampu

memberikan dukungan terhadap pertumbuhan ekspor. Di sisi lain, kinerja

impor diarahkan untuk memenuhi kebutuhan domestik, terutama bahan

baku dan barang modal, yang nantinya juga merupakan bahan masukan

untuk produk ekspor. Kinerja perekonomian dari sisi produksi di tahun

2019 diperkirakan dapat tumbuh lebih baik sejalan dengan berbagai upaya

reformasi struktural dan pelaksanaan program-program prioritas yang akan

dilaksanakan. Sektor Industri Pengolahan diharapkan dapat kembali

menjadi motor penggerak perekonomian dengan upaya penajaman produk-

produk prioritas berdaya saing global. Sejalan dengan peningkatan kinerja

Industri Pengolahan, sektor-sektor yang memiliki keterkaitan terhadap

aktivitas manufaktur baik sektor primer sebagai penyedia input maupun

sektor pendukungnya seperti perdagangan, konstruksi, transportasi dan

pergudangan, informasi dan komunikasi serta jasa keuangan dan asuransi

diperkirakan dapat tumbuh lebih baik dibandingkan tahun-tahun

sebelumnya.

Di samping itu, peningkatan industri pariwisata juga berpotensi

mendorong aktivitas perekonomian nasional. Sektor Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan diperkirakan mengalami perbaikan kinerja dengan tumbuh

pada kisaran 3,9 – 4,1 persen. Hal ini didukung berbagai upaya khusus

untuk mendorong produktivitas, meskipun peningkatannya masih relatif

moderat karena menghadapi berbagai tantangan seperti kondisi cuaca,

proses alih lahan pertanian ke industri, serta potensi alih tenaga kerja.

Sektor Konstruksi diperkirakan mampu melanjutkan kinerja pertumbuhan

yang tinggi pada kisaran 6,9 – 7,2 persen, sejalan dengan peningkatan

investasi bangunan. Iklim investasi yang kondusif diharapkan menarik

minat investasi swasta. Keberlanjutan berbagai proyek infrastruktur

Page 49: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

48 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

nasional diperkirakan turut mendorong kinerja sektor ini, termasuk

kebijakan Pemerintah dalam mendorong pembangunan rumah tapak murah

dan rumah susun yang berorientasi pada transportasi.

Selanjutnya, sektor jasa yang terkait sistem logistik nasional yakni Sektor

Transportasi dan Pergudangan serta Sektor Informasi dan Komunikasi

diperkirakan mampu mempertahankan pertumbuhan yang cukup tinggi

masing-masing pada kisaran 8,9 – 9,1 persen dan 10,7 – 11,3 persen.

Beberapa faktor yang mendukung kinerja Sektor Transportasi dan

Pergudangan antara lain mulai beroperasinya moda transportasi baru

seperti Mass Rapid Transit (MRT) dan Light Rail Transit (LRT), serta

sarana transportasi seperti bandara dan pelabuhan baru. Perkembangan

Sektor Informasi dan Komunikasi didukung oleh peningkatan pemanfaatan

pita lebar (broadband) untuk mendukung aktivitas ekonomi digital, serta

penyediaan infrastruktur komunikasi seperti pembangunan jaringan kabel

Palapa Ring. Sementara itu, Sektor Jasa Keuangan dan Asuransi juga

diprediksi akan mengalami perbaikan pertumbuhan pada kisaran 8,1-8,7

persen dengan didukung oleh pertumbuhan kredit yang lebih baik sejalan

dengan peningkatan aktivitas investasi, serta perkembangan teknologi

finansial/Financial Technology yang didukung oleh perbankan nasional.

c. Kondisi Industri Keuangan

Statistik penyaluran perbankan kepada UMKM secara komulatif hingga

tahun 2017 cenderung mengalami kenaikan nilai kredit yang disalurkan

baik melalui pinjaman pola konvensional maupun pembiayaan pola

syariah. Total penyaluran kredit pinjaman pola konvensional kepada

UMKM hingga 2017 tersebut mencapai Rp. 9.475 Triliun dengan Non

Performance Loan (NPL) sebesar Rp. 245 Triliun atau sebesar 2,59%.

Sementara itu untuk penyaluran kredit Pembiayaan Pola Syariah kepada

UMKM sebesar Rp. 285 Triliun dengan NPL sebesar Rp. 11 Triliun atau

sebesar 3,87% yang berarti tingkat NPL Pembiayaan Pola Syariah lebih

tinggi dari Pinjaman Pola Konvensional. Tingkat NPL paling besar pada

pola pinjaman Konvensional adalah Provinsi Kalimantan Timur dengan

NPL sebesar 6,57%, sedangkan untuk Pola Pembiayaan Syariah, NPL

Page 50: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

49 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

0,00%

1,00%

2,00%

3,00%

4,00%

5,00%

6,00%

7,00%

1

10

100

1.000

10.000

100.000

1.000.000

10.000.000

NPL

KRED

IT

PROVINSI

Perbandingan Kredit dan NPL Bank Umum

Kredit Bank Umum NPL Bank Umum Persentase NPL Bank Umum

Kredit NPL Persentase NPL

Bank Umum Bank Umum Bank Umum

Kalimantan Timur 140.222 9.220 6,57%

Papua 50.943 3.068 6,02%

Bangka Belitung 21.867 1.287 5,89%

Papua Barat 21.538 1.071 4,97%

Jaw a Barat 791.498 29.250 3,70%

Provinsi

0,00%

1,00%

2,00%

3,00%

4,00%

5,00%

6,00%

7,00%

8,00%

1

10

100

1.000

10.000

100.000

1.000.000

NP

L

KR

ED

IT

PROVINSI

Perbandingan Kredit dan NPL Syariah

Kredit Syariah NPL Syariah Persentase NPL Syariah

Kredit NPL Persentase NPL

Syariah Syariah Syariah

Sulaw esi Utara 455 34 7,52%

Gorontalo 271 20 7,38%

Papua 488 35 7,14%

Jaw a Barat 31.676 2.103 6,64%

Sumatera Utara 9.983 612 6,13%

Provinsi

paling tinggi adalah Provinsi Sulawesi Utara sebesar 7,52%. Berikut kami

sampaikan grafik Kredit dan NPL bank Umum dan Syariah di Seluruh

Indonesia:

Grafik. 2.3 Perbandingan Kredit dan NPL Bank Umum (Konvensional)

Tabel. 2.6 5 Provinsi NPL Paling Tinggi di Bank Umum (Konvensional)

Grafik 2.4 Perbandingan Kredit dan NPL Syariah

Tabel 2.7 5 Provinsi NPL Paling Tinggi di Syariah

Page 51: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

50 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Bank Umum Syariah Bank Umum Syariah Bank Umum Syariah

Jawa Barat 791,498 31,676 29,250 2,103 3.70% 6.64%

Banten 246,570 7,679 5,173 183 2.10% 2.39%

DKI Jakarta 4,543,751 123,199 102,902 4,250 2.26% 3.45%

D.I Yogyakarta 67,091 3,174 1,403 34 2.09% 1.07%

Jawa Tengah 513,986 16,920 11,454 434 2.23% 2.56%

Jawa Timur 866,985 24,347 26,249 1,144 3.03% 4.70%

Bengkulu 34,799 1,009 483 34 1.39% 3.34%

Jambi 66,117 2,486 1,373 125 2.08% 5.01%

Aceh 66,319 14,026 1,268 229 1.91% 1.63%

Sumatera Utara 407,950 9,983 10,556 612 2.59% 6.13%

Sumatera Barat 95,200 3,618 2,250 109 2.36% 3.02%

Riau 121,116 5,196 3,509 201 2.90% 3.87%

Sumatera Selatan 152,628 5,470 4,789 230 3.14% 4.21%

Bangka Belitung 21,867 410 1,287 12 5.89% 2.85%

Kepulauan Riau 70,620 3,758 2,290 63 3.24% 1.68%

Lampung 98,935 2,572 2,049 116 2.07% 4.53%

Kalimantan Selatan 99,350 4,879 2,755 266 2.77% 5.45%

Kalimantan Barat 95,425 4,094 1,747 85 1.83% 2.07%

Kalimantan Timur 140,222 4,513 9,220 235 6.57% 5.21%

Kalimantan Tengah 49,066 1,190 552 33 1.13% 2.81%

Sulawesi Tengah 51,313 1,240 1,267 34 2.47% 2.78%

Sulawesi Selatan 226,268 5,848 7,808 228 3.45% 3.90%

Sulawesi Utara 69,024 455 2,274 34 3.29% 7.52%

Gorontalo 22,556 271 722 20 3.20% 7.38%

Sulawesi Barat 13,348 228 175 4 1.31% 1.85%

Sulawesi Tenggara 41,201 985 1,121 37 2.72% 3.80%

Nusa Tenggara Barat 71,688 3,032 927 81 1.29% 2.66%

Bali 142,633 1,624 4,350 64 3.05% 3.94%

Nusa Tenggara Timur 50,578 157 1,076 4 2.13% 2.35%

Maluku 19,349 152 265 1 1.37% 0.73%

Papua 50,943 488 3,068 35 6.02% 7.14%

Maluku Utara 15,313 255 238 6 1.56% 2.17%

Papua Barat 21,538 144 1,071 7 4.97% 4.80%

Lainnya 130,696 616 926 - 0.71% 0.00%

Total 9,475,943 285,695 245,846 11,054 2.59% 3.87%

Kredit NPLProvinsi

Persentase

Tabel.2.8 Kredit dan NPL Bank Umum serta Syariah

d. Nilai Tukar (IDR/USD) (Rp.13.700 – Rp.14.000)

Pada tahun 2019, pergerakan nilai tukar Rupiah juga tetap dipengaruhi

faktor eksternal dan domestik. Dari sisi eksternal, kebijakan perdagangan

luar negeri AS, terutama kebijakan proteksi, diperkirakan mempengaruhi

aktivitas perdagangan internasional. Kebijakan tersebut akan berpengaruh

baik secara langsung maupun tidak langsung kepada Indonesia melalui

mitra dagang selain AS. Selain itu, perbaikan ekonomi AS serta mulai

naiknya laju inflasi di AS juga mempengaruhi arah kebijakan moneter AS.

Sementara itu, IMF memperkirakan bahwa normalisasi kebijakan moneter

AS, baik itu melalui kenaikan suku bunga maupun pengurangan neraca

bank sentral, akan mengurangi aliran dana masuk ke negara berkembang

sebesar US$70 miliar dalam dua tahun ke depan, dimana pengurangan

neraca The Fed sebesar US$4,5 triliun yang dimulai Oktober 2017

Page 52: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

51 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

mempunyai dampak yang lebih besar. Dari sisi domestik, peningkatan

kualitas infrastruktur akan membantu proses perbaikan kondisi

fundamental ekonomi yang akan mengurangi risiko arus modal keluar.

Selain itu, dengan berlangsungnya perbaikan struktural di sektor keuangan,

diharapkan dapat semakin memperbaiki kinerja ekspor Indonesia dan pada

akhirnya turut memperkuat posisi transaksi berjalan. Sementara itu, kinerja

intermediasi perbankan diperkirakan membaik walaupun pertumbuhan

kredit belum sepenuhnya pulih dan defisit transaksi berjalan masih akan

berada di bawah batas aman. Strategi stabilisasi nilai tukar Rupiah juga

diupayakan oleh Pemerintah dengan memanfaatkan fasilitas second line

defense dalam forum-forum kerjasama internasional dan regional

diantaranya melalui forum kerjasama ASEAN dan ASEAN+3. Melalui

skema ASEAN Swap Arrangement (ASA), Bilateral Swap Arrangement

(BSA) dan Chiang Mai Initiatives Multilateralization (CMIM), Indonesia

memiliki fasilitas perjanjian swap hingga US$ 46,1 miliar. Secara bilateral,

Indonesia juga memiliki Bilateral Currency Swap Arrangement (BCSA)

dengan Jepang senilai US$ 22,76 miliar dan dengan Korea Selatan senilai

Rp. 115 triliun. Selain itu, Bank Indonesia, Bank Negara Malaysia, dan

Bank of Thailand juga menyepakati local currency settlement framework

sebagai bentuk kerangka kerja sama guna mendorong penyelesaian

perdagangan bilateral dan investasi langsung dalam mata uang lokal (local

currency settlement-LCS). Dengan mempertimbangkan perkembangan

terkini di atas dan dampak berbagai kebijakan yang dikeluarkan, termasuk

penguatan koordinasi kebijakan dalam rangka memperbaiki stabilitas

makroekonomi, koordinasi penyediaan pasokan dan kebutuhan valas di

antara BUMN, nilai tukar Rupiah pada 2019 diperkirakan bergerak pada

kisaran Rp.13.700-Rp.14.000 per dolar AS.

e. Suku Bunga SPN 3 Bulan (4,6% - 5,2%)

Perubahan asumsi tingkat suku bunga Surat Perbendaharaan Negara (SPN)

3 bulan akan berdampak pada sisi belanja negara, terutama untuk

pembayaran bunga utang. Kenaikan tingkat suku bunga SPN 3 bulan akan

berdampak negatif terhadap postur APBN karena dapat menyebabkan

peningkatan defisit atau pemotongan belanja. Selain itu, tingkat suku

bunga SPN dapat dijadikan suku bunga acuan untuk pembayaran bunga

SUN dengan kupon bunga mengambang. Pada tahun 2019, suku bunga

Page 53: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

52 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

SPN 3 bulan diperkirakan cenderung turun. Dari sisi faktor eksternal,

perekonomian dunia akan membaik sehingga mendorong kebijakan

moneter di berbagai kawasan diperkirakan akan lebih moderat. Di sisi lain,

perekonomian Jepang yang cenderung deflasi mendorong pelonggaran

kebijakan moneter bank sentral Jepang, sehingga akan menimbulkan

peluang yang lebih tinggi terhadap arus modal untuk masuk ke negara-

negara berkembang termasuk Indonesia. Dari sisi domestik, faktor-faktor

yang mempengaruhi pergerakan suku bunga SPN 3 bulan adalah kinerja

perekonomian nasional yang relatif lebih baik dibandingkan negara lain

di kawasan, laju inflasi yang terkendali, dan nilai tukar yang relatif stabil.

Laju inflasi yang terkendali memberikan ruang pelonggaran kebijakan

moneter dan makroprudensial semakin besar. Nilai tukar yang relatif stabil

diperkirakan akan mendukung stabilitas ekonomi nasional. Kebijakan front

loading Pemerintah juga direspon positif sehingga berpotensi

meningkatkan intensitas penerbitan SPN. Tingkat likuiditas perbankan

serta daya serap pemodal lembaga domestik yang relatif meningkat seiring

dengan semakin dalamnya pasar keuangan Indonesia juga turut merespon

positif pergerakan suku bunga SPN 3 bulan. Hal ini diperkuat dengan

restrukturisasi perbankan yang diharapkan dapat memperbesar ruang gerak

penyaluran kredit dan menurunkan Non Performing Loan (NPL). Berbagai

faktor domestik yang semakin kondusif tersebut diharapkan mampu

mendorong pergerakan suku bunga SPN 3 bulan di tingkat yang relatif

rendah. Faktor perekonomian eksternal dan domestik yang didukung

kondisi fiskal yang sehat akan berdampak positif pada kinerja pasar

keuangan domestik. Dengan memperhatikan faktor-faktor tersebut,

rata-rata suku bunga SPN 3 bulan pada tahun 2019 pada kisaran

4,6-5,2 persen.

f. Harga Minyak (USD/Barrel) (US$.60 – US$.70)

Harga minyak mentah Indonesia merupakan variabel asumsi lainnya yang

digunakan untuk menyusun postur APBN. Keterkaitan dengan sisi

penerimaan APBN tampak pada komponen penerimaan negara bukan

pajak, khususnya terkait penerimaan dari minyak bumi, serta penerimaan

pajak antara lain melalui Pajak Penghasilan Minyak dan Gas (PPh Migas).

Sementara dari sisi belanja negara, berpengaruh pada belanja subsidi

energi dan dana bagi hasil (DBH) ke daerah. Harga minyak tahun 2019

Page 54: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

53 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

diperkirakan pada kisaran US$60 – US$70 per barel. Perbaikan

pertumbuhan ekonomi secara global, terutama negara-negara maju

diperkirakan masih menjadi faktor utama meningkatnya harga minyak

dunia. Faktor risiko yang bersumber dari geopolitik juga diperkirakan

masih akan mempengaruhi pergerakan harga minyak dunia. Namun

demikian, terdapat faktor yang menghambat kenaikan harga antara lain

penggunaan energi alternatif dan peningkatan cadangan shale oil.

4. Asumsi Mikro

a. Kebijakan Akuntansi

Laporan Realisasi Anggaran disusun menggunakan basis kas yaitu basis

akuntansi yang mengakui pengaruh transaksi dan peristiwa lainnya pada saat

kas atau setara kas diterima pada Kas Umum Negara (KUN) atau

dikeluarkan dari KUN.

Penyajian aset, kewajiban, dan ekuitas dana dalam Neraca diakui

berdasarkan basis akrual, yaitu pada saat diperolehnya hak atas aset dan

timbulnya kewajiban tanpa memperhatikan saat kas atau setara kas diterima

atau dikeluarkan dari KUN.

Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan telah mengacu pada Standar

Akuntansi Pemerintah (SAP) yang telah ditetapkan dengan Peraturan

Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010 Tentang Standar Akuntansi

Pemerintahan dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 220/PMK.05/2016

Tentang Sistem Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Badan Layanan Umum.

Kebijakan akuntansi tersebut meliputi prinsip-prinsip, dasar-dasar, konvensi,

peraturan dan prosedur yang digunakan LPDB KUMKM dalam penyusunan

dan penyajian laporan keuangan.

Kebijakan akuntansi dalam penyajian laporan keuangan LPDB-KUMKM,

yaitu:

1) Pertimbangan sehat

2) Sikap hati-hati.

3) Substansi mengungguli bentuk

4) Materialitas

Pengungkapan kebijakan akuntansi dalam laporan keuangan dimaksudkan

agar laporan keuangan tersebut dapat dimengerti. Pengungkapan kebijakan

tersebut merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari laporan keuangan.

Page 55: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

54 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

KONVENSIONAL 65% 975.000.000.000

A Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. Sektor Riil (Non SP) 10% 120.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

PEMBIAYAAN SYARIAH 35% 525.000.000.000

A. Koperasi 14% 210.000.000.000 Simpan Pinjam (SP) 15% 180.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 21% 315.000.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

100% 1.500.000.000.000

No Mitra Portofolio Proyeksi 2019

Jumlah

b. Subsidi yang Diterima dari Pemerintah

Dalam tahun anggaran 2019, LPDB-KUMKM tidak menerima dana APBN

untuk belanja operasional dan secara mandiri telah terpenuhi melalui PNBP.

Namun demikian untuk belanja dana bergulir masih diperlukan dukungan

APBN yang akan disesuaikan kebutuhan penganggarannya berdasarkan

kemampuan merealisasikan penyaluran dana bergulir kepada KUMKM.

c. Asumsi Tarif

Tarif yang dikenakan telah diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan

Nomor 75/PMK.05/2011 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri

Keuangan Nomor 77/PMK.05/2010 tentang Tarif Layanan Badan Layanan

Umum Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah pada Kementerian Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan

Menengah (PMK sebagaimana pada Lampiran 3).

d. Asumsi Volume Pelayanan

Rencana pelayanan LPDB-KUMKM pada tahun 2019 dilakukan melalui

penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir sebesar

Rp.1.500.000.000.000,00, secara rinci sebagaimana disampaikan dalam

tabel berikut:

Tabel 2.9 Proyeksi Penyaluran Dana Bergulir Tahun 2019

Rencana penyaluran di atas dapat dilakukan dengan asumsi diperoleh dana

yang berasal dari:

1. Saldo tahun 2019 sebesar Rp. 1.040.859.839.492,00

2. Pengembalian pokok pinjaman Rp. 899.266.915.214,00

3. Pengalihan dan Pengembalian dana bergulir Rp. 15.000.000.000,00

Page 56: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

55 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

MAP Uraian Target PNBP 2019 Target PNBP 2020 Target PNBP 2021 Target PNBP 2022

42413 Pengelolaan Dana Khusus Untuk Masyarakat

424133 Pendapatan Program Modal Ventura 2.254.867.652 1.064.132.590 281.682.282 30.138.163

424134 Pendapatan Program Dana Bergulir Sektoral 77.245.952.994 82.454.998.057 88.135.046.318 95.861.583.324

424135 Pendapatan Program Dana Bergulir Syariah 26.379.722.480 38.710.872.659 48.693.434.072 56.624.183.583

424911 Pendapatan Jasa Layanan Perbanlan BLU 57.725.456.874 59.454.459.694 65.286.329.110 73.662.174.496

163.606.000.000 181.684.463.000 202.396.491.782 226.178.079.566 Total Pendapatan BLU

e. Asumsi Total Pendapatan

Pendapatan LPDB-KUMKM tahun 2019 direncanakan sebesar

Rp.163.606.000.000,00 dengan rincian sebagai berikut :

Penerimaan Jasa Layanan terdiri dari:

1. Program Modal Ventura Rp. 2.254.867.652,00

2. Program Dana Bergulir Sektoral Rp. 77.245.952.994,00

3. Program Dana Bergulir Syariah Rp. 26.379.722.480,00

4. Pendapatan Jasa Layanan Perbankan BLU Rp. 57.725.456.874,00

LPDB-KUMKM merencanakan asumsi pendapatan s.d Tahun 2022, dengan

rincian sebagai berikut:

Tabel 2.10 Asumsi Pendapatan LPDB-KUMKM Tahun 2019-2022

f. Asumsi Rencana Biaya

Rencana Biaya LPDB-KUMKM tahun 2019 sebesar 163.606.000.000,00

yang akan digunakan untuk mendukung operasional layanan

LPDB-KUMKM dengan rincian sebagai berikut:

Tabel 2.11 Satuan 3 LPDB-KUMKM Tahun 2019

Anggaran

(Rp.000)

1 2 5

III Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan

Koperasi

163.606.000

- Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.000

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan

Risiko

3.020 Dokumen 57.608.353

002 Dukungan Manajemen dan Saranan Prasarana 12 Bulan 105.997.647

Jumlah 163.606.000

3 4

No. Program/Kegiatan Indikator Kinerja Kegiatan

Usulan Anggaran Tahun 2019

Target

Page 57: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

56 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Tabel 2.12 Rekap Rencana Anggaran Biaya LPDB-KUMKM Tahun 2019

Per Direktorat

Page 58: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

57 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

B. Pencapaian Kinerja dan Target Kinerja LPDB-KUMKM

1. Pencapaian Kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2018

LPDB-KUMKM melayani masyarakat dengan mengelola dana bergulir dalam

rangka pemberian pinjaman konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan

prinsip syariah kepada KUMKM dan pembiayaan skema lainnya.

Pelayanan pemberian pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM

kepada KUMKM untuk Tahun Anggaran 2018 berpedoman kepada Peraturan

Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018 Tanggal 26 Juni 2018 tentang

Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan Dana Bergulir Oleh Lembaga Pengelola Dana

Bergulir Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dengan skema pembiayaan

berupa :

a) Skema konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah

melalui Koperasi Simpan Pinjam (KSP) dan Koperasi Simpan Pinjam

Pembiayaan Syariah (KSPPS).

b) Skema pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah melalui Koperasi Sektor

Riil (Non SP).

c) Skema konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah

melalui UKM.

d) Skema konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah

melalui LKB/LKBB

Page 59: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

58 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Tahun 2018 Tahun 2018

Target Realisasi

1 Jumlah Mitra Yang Mendapat Pinjaman/Pembiayaan 600 Mitra 0 Mitra 16 Mitra 0,00% 2,67%

2 Realisasi proposal yang disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan Rp 1,2 Triliun 0 Rp 594,1 Milyar 0% 49,51%

3 Realisasi penyaluran dana bergulir Rp 1,2 Triliun 0 Rp 475,2 Milyar 0% 39,61%

4 Rasio piutang bermasalah terhadap outstanding piutang dana bergulir Maksimal 5% 3,27% 3,27% 105% 105%

5 Penyelesaian Piutang Bermasalah 1,70 % 0,41% 0,50% 24,12% 29,41%

6 Perhimpunan Dana Bergulir Secara Realisasi PNBP yang optimal Rp. 210 Milyar Rp. 159,05 Milyar Rp. 227,89 Milyar 74,60% 87,62%

7 Modernisasi Pengelolaan BLU Persentase penyelesaian modernisasi pengelolaan BLU 100 % 119% 150% 119% 150%

Pengelolaan Pinjaman/Pembiayaan

KUMKM Yang Efektif dan Optimal

Proyeksi Realisasi

s/d Desember 2018

Persentase

Proyeksi

Persentase

RealisasiNo. Sasaran Strategis Uraian Indikator Kinerja Utama

LPDB-KUMKM di tahun 2018 berdasarkan Kontrak Kinerja dengan Direktur

Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan memiliki 7 (tujuh) indikator

kinerja utama yang harus bisa dicapai sesuai target yang ditentukan. Rincian

Kontrak kinerja sebagaimana dimaksud dapat disampaikan sebagaimana tabel

berikut:

Tabel 2.12. Kontrak Kinerja LPDB-KUMKM dengan Dirjen Perbendaharaan

Penetapan Kinerja merupakan pernyataan kinerja/kesepakatan kinerja/perjanjian

kinerja antara atasan dan bawahan untuk mewujudkan target kinerja tertentu

berdasarkan kepada sumber daya yang dimiliki oleh instansi/satker. Pada butir

ketiga Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2004 tentang Percepatan

Pemberantasan Korupsi berbunyi “Membuat penetapan kinerja dengan pejabat

dibawahnya secara berjenjang, yang bertujuan untuk mencapai suatu capaian

kinerja tertentu dengan sumber daya tertentu, melalui penetapan target kinerja

serta indikator kinerja yang menggambarkan keberhasailan pencapaiannya, baik

berupa hasil maupun manfaat.”

Tujuan yang hendak dicapai dengan ditetapkannya Kontrak Kinerja

LPDB-KUMKM sebagaimana dimaksud adalah:

a) Membangun organisasi yang terus menerus melakukan

penyempurnaan/perbaikan (continuous improvement);

b) Membentuk keselarasan antar unit kerja;

c) Mengembangkan semangat kerja tim (teamwork);

d) Menjadi dasar untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi organisasi.

Pencapaian Kinerja LPDB-KUMKM hingga Semester I tahun 2018 memang

belum sesuai yang diharapkan, hal ini dikarenakan antara lain:

a) Masih rumitnya persyaratan Mitra yang mengajukan pinjaman/pembiayaan

sehingga banyak proposal yang belum dapat terpenuhi di awal pengajuan.

Page 60: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

59 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

b) Permasalahan hukum yang sedang dihadapi LPDB-KUMKM, menyebabkan

kondisi psikologis yang membuat pegawai lebih hati-hati dalam

menyalurkan pinjaman/pembiayaan.

Selama tahun 2018, pencapaian kinerja LPDB-KUMKM dapat dijelaskan dalam

butir-butir sebagai berikut ini :

a. Kinerja Penyaluran LPDB-KUMKM Tahun 2018

Kinerja penyaluran dana bergulir LPDB-KUMKM per 30 September 2018

untuk tahun 2018 atas proses tahun 2017 masih jauh dari yang diharapkan

yaitu sebesar Rp.38.500.000.000,00 dengan rincian sebagai berikut:

1) Pembiayaan kepada KUKM melalui LKBB sebesar Rp.0;

2) Pembiayaan kepada UMK melalui KSP/USP – Konvensional sebesar Rp.0;

3) Pembiayaan kepada KUMKM melalui Perbankan sebesar

Rp.38.500.000.000,00 atau 3,21% dari target penyaluran sebesar

Rp 1,2 Triliun.

4) Pembiayaan kepada UMK melalui KSPPS/USPPS – Syariah sebesar Rp.0.

Jumlah total penyaluran dana bergulir sampai dengan tanggal 30 September

2018 sebesar Rp.8.544.410.192.933,00, terdiri dari:

1) Total Dana Bergulir yang tak tersalurkan Rp. 8.544.410.192.933,00

2) Pengembalian Dana Bergulir

yang tak tersalurkan Rp. 13.383.021.872,00

Rp. 8.531.027.171.061,00

dengan rincian sebagai berikut :

a) Pembiayaan kepada KUKM melalui LKBB Rp.512.594.231.858,00 atau

sebesar 6,01% dari total penyaluran dana bergulir.

b) Pembiayaan kepada UMK melalui KSP/USP – konvensional sebesar

Rp.3.614.402.461.075,00 atau sebesar 42,37% dari total penyaluran dana

bergulir.

c) Pembiayaan kepada KUKM melalui Perbankan sebesar

Rp.3.122.556.978.128,00 atau sebesar 36,60% dari total penyaluran dana

bergulir.

Page 61: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

60 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

d) Pembiayaan kepada UMK melalui KJKS/UJKS - Syariah sebesar

Rp.1.281.473.500.000,00 atau sebesar 15,02% dari total penyaluran dana

bergulir.

Total Outstanding Piutang Pokok Dana Bergulir sampai dengan tanggal

30 September 2018 sebesar Rp. 2.415.707308.532,00

Pada tahun 2018, penyaluran LPDB-KUMKM menurun drastis dari tahun

sebelumnya, hal ini disebabkan karena pada akhir tahun 2017 telah terjadi

perubahan Manajemen LPDB-KUMKM yang berdampak akan adanya

evaluasi semua unsur unit kerja LPDB-KUMKM guna memperkuat pondasi

agar kedepannya LPDB-KUMKM menjadi Lembaga Inklusif yang dapat

di akses oleh semua pelaku usaha di Indonesia. Manajemen baru telah

mengeluarkan Peraturan Direksi terkait Penyempurnaan SOP

Pinjaman/Pembiayaan Dana Bergulir KUMKM namun dengan terbitnya

Peraturan Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018 terkait

Penyaluran Dana Bergulir, makanya Manajemen LPDB-KUMKM akan

menyempurnakan SOP sesuai dengan yang telah dituangkan didalam

Peraturan Menteri Koperasi dan UKM tersebut.

b. Kinerja Keuangan LPDB-KUMKM Tahun 2018

1) Pendapatan

Sampai dengan Triwulan III, LPDB-KUMKM telah merealisasikan

pendapatan sebesar Rp.159.051.796.485,00 atau mencapai 97,22 % dari

estimasi pendapatan yang ditetapkan sebesar Rp.163.606.000.000,00.

Pendapatan tersebut terdiri dari pendapatan jasa layanan sebesar

Rp.57.778.270.019,00 yang diperoleh dari imbal jasa atas penyaluran dana

bergulir program Ventura, Dana Bergulir Sektoral, dan Dana Bergulir

Syariah. Serta pendapatan BLU lainnya sebesar Rp.101.273.526.466,00

yang diperoleh dari jasa layanan perbankan berupa jasa giro dan bunga

deposito.

Secara rinci realisasi pendapatan Semester I dapat disajikan dalam tabel

berikut.

Page 62: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

61 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

No. Uraian Target Realisasi

Per 30 Sep 2018 % Target

1 Pendapatan Program Modal Ventura 3.455.965.000 3.251.002.410 94,07%

2 Pendapatan Program Dana Bergulir Sektoral 104.777.962.000 50.024.583.024 47,74%

3 Pendapatan Program Dana Bergulir Syariah 19.000.000.000 4.502.684.585 23,70%

127.233.927.000 57.778.270.019 45,41%Total Pendapatan Jasa Layanan

No. Uraian Target Realisasi

Per 30 Sep 2018 % Target

1 Pendapatan Jasa Perbankan BLU 36.372.073.000 101.273.526.466 278,44%

36.372.073.000 101.273.526.466 278,44%Total Pendapatan Jasa Perbankan BLU

Uraian Jenis Belanja AnggaranRealisasi

Per 30 September 2018Persentase

Belanja Barang 156.624.911.000 64.369.017.334 41,10%

Belanja Modal 6.981.089.000 511.120.150 7,32%

Total Belanja 163.606.000.000 64.880.137.484 39,66%

0

20.000.000.000

40.000.000.000

60.000.000.000

80.000.000.000

100.000.000.000

120.000.000.000

140.000.000.000

160.000.000.000

180.000.000.000

Belanja Barang Belanja Modal

Komposisi Anggaran dan Realisasi Belanja Per 30 September 2018

Anggaran

Realisasi

Tabel.2.13 Rincian Anggaran dan Realisasi Pendapatan Jasa Layanan

Tabel.2.14 Rincian Anggaran dan Realisasi Pendapatan BLU Lainnya

2) Belanja

Pagu anggaran belanja LPDB-KUMKM lebih diprioritaskan untuk

mendukung penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir

LPDB-KUMKM. Sampai dengan 30 September 2018, realisasi belanja

LPDB-KUMKM sebesar Rp.64.880.137.484,00 atau 36,66 % dari

anggaran senilai Rp.163.606.000.000,00. meskipun masih jauh dari yang

diharapkan namun kami tetap optimis dapat mencapai minimal 80 % dari

pagu anggaran. Hal ini dikarenakan banyak kegiatan kontraktual yang

masih dalam proses. Rincian anggaran dan realisasi belanja per 30 Juni

2018 disajikan dalam tabel berikut.

Tabel.2.15 Rincian Estimasi dan Realisasi Belanja LPDB-KUMKM

Komposisi anggaran dan realisasi belanja dapat dilihat dalam grafik

berikut:

Grafik.2.1 Komposisi Anggaran dan Realisasi Belanja per 30 September 2018

Page 63: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

62 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Anggaran Realisasi

1. Dokumen Rencana Program Kerja & Anggaran 4.282.977.000 1.018.454.400 23,78%

2. Dokumen Peraturan & Juknis Dana Bergulir 1.635.323.000 510.920.900 31,24%

3. Publikasi dan Promosi 13.979.255.000 3.818.597.010 27,32%

4. Dokumen Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan

Pengelolaan Risiko28.089.305.000 10.694.248.233 38,07%

5. Monev dan Kajian 19.866.439.000 5.504.796.808 27,71%

6. Laporan Monitoring dan Evaluasi 7.944.292.000 3.331.624.191 41,94%

7. Pedoman Organisasi dan Kepegawaian 5.921.381.000 1.282.701.691 21,66%

8. Sistem Informasi Terbarukan 7.154.750.000 2.478.592.691 34,64%

9. Layanan Perkantoran 74.732.278.000 36.240.201.560 48,49%

Jumlah Belanja 163.606.000.000 64.880.137.484 39,66%

Uraian ProgramRealisasi

Persentase

Uraian BelanjaRealisasi

Per 30 September 2018

Realisasi

Per 30 September 2017

Naik

(Turun) %

Belanja Gaji dan Tunjangan 25,423,130,655 23,519,162,948 8.10%

Belanja Barang 9,758,969,902 10,153,897,342 -3.89%

Belanja Jasa 10,324,071,617 11,927,003,780 -13.44%

Belanja Pemeliharaan 1,177,294,544 1,800,536,576 -34.61%

Belanja Perjalanan 12,030,067,124 22,422,737,554 -46.35%

Belanja Penyediaan Barang

dan Jasa BLU Lainnya 5,655,483,492 4,901,417,473 15.38%

Belanja Modal 511,120,150 6,415,819,760 -92.03%

Jumlah Belanja 64,880,137,484 81,140,575,433 -20.04%

Realisasi belanja berdasarkan program per 30 September 2018 dapat

disajikan sebagai berikut:

Tabel.2.16 Realisasi Belanja berdasarkan Program per 30 September 2018

Pada rentang waktu tanggal 21-30 September 2018 terdapat transaksi

belanja operasional yang belum dilakukan pengajuan Surat Perintah

Pengesahan Pendapatan Belanja Badan Layanan Umum (SP3B BLU)

sebesar Rp.4.656.701.956,00. Atas perbedaan tenggat waktu tersebut,

belanja operasional sebesar Rp.4.656.701.956,00 dicatat sebagai belanja

akrual di bulan September 2018.

Realisasi Belanja Badan Layanan Umum per 30 September 2018 dan

30 September 2017 masing-masing sebesar Rp.64.880.137.484,00 atau

39,66 persen dan Rp.81.160.575.433,00 atau 49,61 persen.

Rincian Belanja Badan Layanan Umum adalah sebagai berikut:

Tabel. 2.17 Perbandingan Realisasi Belanja Barang per 30 September 2018

dan 30 September 2017

Page 64: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

63 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

PendapatanRp. 159.051.796.485

BelanjaRp. 64.880.137.484

1aDeputi Bidang Pengembangan dan

Resrukturisasi244.517.523.577 230.751.935.405,91 1.564.285.943 232.316.221.349

1b Pengalihan Dana Penjaminan 322.125.469.860,88 - 322.125.469.861

2 Deputi Produksi dan Pemasaran 245.965.017.112 43.465.627.464,00 180.910.000 43.646.537.464

3 Deputi Pembiayaan 721.081.053.008 288.483.397.431,29 16.397.808.536 304.881.205.967

4 Sesmeneg 313.963.681 7.500.000,00 - 7.500.000

5 Program Kerja Dinas NTB 254.542.651,00 - 254.542.651

6Program Kerja APBN Dinas Kab.

Purworejo- - -

7 Dana Perguliran 7.839.288.203,39 760.892.258 8.600.180.461

8

Dana Pengalihan yang telah diterima

tapi belum teridentifikasi sumber

dananya

5.084.344.591,00 (1.314.521.247) 3.769.823.344

JUMLAH 1.211.877.557.378 898.012.105.607 17.589.375.490 915.601.481.097

Jumlah Realisasi

Pengalihan s/d

tahun 2018

URAIANNOJumlah Realisasi

Pengalihan Tahun 2017

Jumlah Realisasi

Pengalihan Tahun

2018

Jumlah Pengalihan

Berdasarkan NRB

3) Surplus/Defisit

Berdasarkan laporan keuangan Triwulan III Per 30 September 2018,

LPDB-KUMKM memiliki surplus LRA sebesar Rp.94.171.659.001,00

yang merupakan selisih lebih antara surplus/defisit pendapatan LRA dan

belanja LPDB-KUMKM selama masa periode pelaporan.

Gambar 2.3 Surplus LPDB-KUMKM Tahun 2018 (Per 30 Juni 2018)

4) Pengalihan Dana Bergulir

Penerimaan dana bergulir pengalihan selama 2018 sebesar

Rp.17.589.375.490,00 atau 87,95% dari target pengalihan tahun 2018

sebesar Rp 20.000.000.000,00. Total Dana Bergulir dari pengalihan yang

telah diterima sampai dengan tanggal 30 September 2018 sebesar

Rp.915.601.481.097,00. Secara rinci realisasi pengalihan dapat disajikan

pada tabel di bawah ini.

Tabel. 2.18 Realisasi Pengalihan Dana Bergulir per 30 September 2018

Page 65: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

64 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM (BA 044)

1 Realokasi dana APBN TA 2008 381.338.956.000

2 Pengalihan Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM 915.601.481.097

Jumlah Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM (BA 044) 1.296.940.437.097

Dana Bergulir APBN (BA 999.03)

1 APBN TA 2009 290.000.000.000

2 APBN TA 2010 350.000.000.000

3 APBN TA 2011 250.000.000.000

4 APBN TA 2012 557.660.000.000

5 APBN TA 2013 1.000.000.000.000

6 APBN TA 2014 500.000.000.000

7 APBN TA 2015 250.000.000.000

8 APBN TA 2017 500.000.000.000

Total Dana Bergulir APBN 3.697.660.000.000

Total Dana Bergulir yang diterima LPDB-KUMKM 4.994.600.437.097

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2008 35.125.000.000

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2009 210.424.131.858

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2010 410.904.458.246

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2011 975.085.402.039

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2012 1.071.762.493.000

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2013 1.426.845.231.700

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2014 1.153.968.001.560

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2015 1.563.820.224.530

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2016 1.252.699.562.303

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2017 405.275.687.697

Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM tahun 2018 38.500.000.000

8.544.410.192.933

(3.549.809.755.836)

Total Dana Bergulir s/d 2018

Selisih Penerimaan dengan Penyaluran Dana Bergulir

5) Dana Kelolaan

Sampai dengan tanggal 30 September 2018 LPDB-KUMKM telah

menerima dana kelolaan sebesar Rp.4.994.600.437.097,00 dengan rincian

Rp.1.296.940.437.097,00 bersumber dari Dana Bergulir Kementerian

Koperasi dan UKM dan Rp.3.697.660.000.000,00 merupakan dana APBN

bersumber dari BA 999.03.

Dari jumlah dana kelolaan tersebut yang telah disalurkan oleh LPDB-

KUMKM sebesar Rp.8.544.410.192.933,00 sehingga terdapat defisit dana

bergulir yang diterima dengan dana bergulir yang disalurkan sebesar

Rp.3.549.809.755.836,00 Secara rinci pengelolaan Dana Bergulir per

30 Juni 2018 dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel.2.19 Pengelolaan Dana Bergulir per 30 September 2018

Page 66: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

65 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

KONVENSIONAL 65% 975.000.000.000

A Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. Sektor Riil (Non SP) 10% 120.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 32,5% 487.500.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

PEMBIAYAAN SYARIAH 35% 525.000.000.000

A. Koperasi 14% 210.000.000.000 Simpan Pinjam (SP) 15% 180.000.000.000

B. Sektor Riil Non Koperasi 21% 315.000.000.000 2. LKB/LKBB 10% 120.000.000.000

100% 1.500.000.000.000

No Mitra Portofolio Proyeksi 2019

Jumlah

2. Target Kinerja LPDB-KUMKM

a. Sasaran

1) Rencana Penyaluran

Pada tahun 2019 diharapkan LPDB-KUMKM mampu merealisasikan

penyaluran pinjaman/pembiayaan sebesar Rp.1.500.000.000.000,00

dengan Komposisi Pembiayaan Konvensional sebesar 65% atau

Rp.975.000.000.000,00 dan pembiayaan syariah sebesar 35% atau

Rp.525.000.000.000,00. Tahun 2019 LPDB-KUMKM tidak mengusulkan

tambahan dana APBN dari BA.999.03 (Investasi Pemerintah) sehingga

penyaluran pinjaman/pembiayaan dengan menggunakan dana kelolaan

LPDB-KUMKM. Adapun rincian rencana penyaluran sebagaimana tabel

berikut :

Tabel 2.20 Proyeksi Penyaluran Dana Bergulir Tahun 2019

Rencana penyaluran di atas dapat dilakukan dengan asumsi diperoleh dana

yang berasal dari:

a) Saldo tahun 2019 sebesar Rp. 1.040.859.839.492,12

b) Pengembalian pokok pinjaman Rp. 899.266.915.214

c) Pengalihan dan Pengembalian dana bergulir Rp. 15.000.000.000

2) Kolektibilitas Dana Bergulir Bermasalah (KDBB)

Kolektibilitas Dana Bergulir Bermasalah (KDBB) adalah suatu kondisi

pinjaman/pembiayaan dana bergulir yang telah disalurkan oleh Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Page 67: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

66 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

(LPDB-KUMKM), yang berada dalam kelompok piutang dengan

klasifikasi B sampai dengan klasifikasi E yang telah dikurangi dengan

a) Komponen Piutang yang telah diserahkan ke Panitia Urusan Piutang

Negara (PUPN) dan telah diterbitkan Surat Penerimaan Pengurusan

Piutang Negara (SP3N)

b) Piutang yang telah ditangani oleh pihak-pihak lain (Kepolisian,

Kejaksaan, Pengadilan Niaga dll)

c) Komponen-komponen lainnya yang ditetapkan oleh Kementerian

Keuangan Republik Indonesia.

KDBB dimaksud sebagai pengganti NPL, sebagaimana lazim dikenal pada

perbankan.

Adapun Klasifikasi pinjaman/pembiayaan pada LPDB-KUMKM mengacu

pada Klasifikasi pokok pinjaman/pembiayaan, yaitu suatu penggolongan

berdasarkan kualitas pengembalian pokok pinjaman/pembiayaan dari

pinjaman/pembiayaan yang diberikan LPDB-KUMKM kepada Mitra,

sehingga dapat diketahui kualitas dari pinjaman/pembiayaan yang telah

diberikan berjalan dengan lancar atau bermasalah.

Klasifikasi Pokok pinjaman/pembiayaan digolongkan sebagai berikut:

1) Klasifikasi “A” (Lancar)

Pinjaman/ Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tanpa tunggakan

atau dengan tunggakan tidak melebihi 60 (enam puluh) hari sejak jatuh

tempo pengembalian pokok.

2) Klasifikasi “B” (Dalam Perhatian Khusus)

Pinjaman/pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih

dari 60 (enam puluh) hari dan tidak melebihi 120 (seratus dua puluh)

hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.

3) Klasifikasi “C” (Kurang Lancar)

Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih

dari 120 (seratus dua puluh) hari dan tidak melebihi 180

(seratus delapan puluh) hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.

Page 68: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

67 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

4) Klasifikasi “D” (Diragukan)

Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih

dari 180 (seratus delapan puluh) hari dan tidak melebihi 240

(dua ratus empat puluh) hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.

5) Klasifikasi “E” (Macet)

Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih

dari 240 (dua ratus empat puluh) hari sejak jatuh tempo pengembalian

pokok.

Perhitungan KDBB dilakukan dengan menilai persentase dari jumlah

tunggakan pokok pada klasifikasi B sampai dengan E berbanding dengan

total oustanding pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM.

Formula perhitungan KDBB yaitu:

KDBB = Jumlah tunggakan pokok pada klasifikasi B sampai dengan E X 100%

Total Outstanding pinjaman/pembiayaan

Jumlah tunggakan pokok pada klasifikasi B s.d E sebagaimana telah

dijelaskan diatas telah dikurangi dengan komponen:

▪ Piutang yang telah diserahkan ke PUPN dan telah diterbitkan SP3N;

▪ Piutang yang telah ditangani oleh pihak-pihak lain

(Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan Niaga dll); dan

▪ Komponen-komponen lainnya yang ditetapkan oleh Kementerian

Keuangan Republik Indonesia

Berdasarkan Surat Menteri Keuangan RI Nomor S-516/MK.05/2015

tanggal 8 Juli 2015 perihal Usulan Penetapan Besaran Non Performing

Loan (NPL) pada Key Performance Indicator (KPI) dan Kontrak Kinerja

Tahun 2015, batas toleransi KDBB pada LPDB-KUMKM sebesar 5%.

Disamping itu, berdasarkan perhitungan klasifikasi NPL sesuai dengan

surat Direktur Jenderal Kekayaan Negara Nomor : S-156/KN/2015 tanggal

11 Februari 2015, maka LPDB-KUMKM harus melakukan

penyisihan/pencadangan pinjaman/ pembiayaan bermasalah, sebagaimana

tabel berikut:

Page 69: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

68 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Klasifikasi KeteranganPenyisihan

(%)

Klasifikasi “A”

(Lancar)

Pinjaman/ Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tanpa tunggakan atau

dengan tunggakan tidak melebihi 60 (enam puluh) hari sejak jatuh tempo

pengembalian pokok.

0,5%

Klasifikasi “B”

(Dalam Perhatian

Khusus)

Pinjaman/pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih dari 60

(enam puluh) hari dan tidak melebihi 120 (seratus dua puluh) hari sejak jatuh

tempo pengembalian pokok.

5%

Klasifikasi “C”

(Kurang Lancar)

Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih dari

120 (seratus dua puluh) hari dan tidak melebihi 180 (seratus delapan puluh)

hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.

15%

Klasifikasi “D”

(Diragukan)

Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih dari

180 (seratus delapan puluh) hari dan tidak melebihi 240 (dua ratus empat

puluh) hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.

50%

Klasifikasi “E” (Macet)Pinjaman/Pembiayaan tersebut berada dalam kondisi tunggakan lebih dari

240 (dua ratus empat puluh) hari sejak jatuh tempo pengembalian pokok.100%

Tabel. 2.21 Klasifikasi LPDB-KUMKM

.

3) Penanganan Mitra Bermasalah

Sejak Tahun 2015, LPDB-KUMKM mempunyai komitmen dengan Dirjen

Perbendaharaan. Kementerian Keuangan, yaitu harus menurunkan

persentase pinjaman/ pembiayaan bermasalah rata-rata sebesar 2,81% dari

tahun 2015 sampai dengan tahun 2019. Target penanganan tersebut

diharapkan dapat diselesaikan sampai dengan tahun 2019. Adapun total

target penyelesaian piutang bermasalah dari penyaluran dibawah tahun

2015 sebesar 14,06% sebagaimana tabel berikut:

Tabel 2.22 Kontrak Kinerja Penganganan Mitra Bermasalah Tahun 2015-2019

No Tahun Target Penurunan NPL (%) Sisa NPL

1 2015 (1,4) 12,66%

2 2016 (5,11) 7,56%

3 2017 (4,30) 3,26%

4 2018 (1,70) 1,56%

5 2019 (1,56) 0%

Page 70: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

69 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Anggaran

(Rp.000)

1 2 5

III Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan

Koperasi

163.606.000

- Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.000

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan

Risiko

3.020 Dokumen 57.608.353

002 Dukungan Manajemen dan Saranan Prasarana 12 Bulan 105.997.647

Jumlah 163.606.000

3 4

No. Program/Kegiatan Indikator Kinerja Kegiatan

Usulan Anggaran Tahun 2019

Target

Usulan Tahun 2019

Target

1 Jumlah Mitra Yang Mendapat Pinjaman/Pembiayaan 50,000 Penerima

2 Realisasi proposal yang disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan Rp 1,5 Triliun

3 Realisasi penyaluran dana bergulir Rp 1,5 Triliun

4 Rasio piutang bermasalah terhadap outstanding piutang dana bergulir Maksimal 5%

5 Penyelesaian Piutang Bermasalah 2,47 %

6 Perhimpunan Dana Bergulir Secara Realisasi PNBP yang optimal Rp. 210 Milyar

7 Modernisasi Pengelolaan BLU Persentase penyelesaian modernisasi pengelolaan BLU 100 %

Pengelolaan Pinjaman/Pembiayaan

KUMKM Yang Efektif dan Optimal

No Sasaran Strategis Uraian Indikator Kinerja Utama

4) Rencana Pencapaian Kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2019

Rencana pencapaian kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2019 yang akan

diusulkan dalam perjanjian kinerja antara Direktur Utama LPDB-KUMKM

dengan Dirjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan RI, sebagaimana

matriks berikut:

Tabel 2.23 Rencana Pencapaian Kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2019

5) Matriks Program Kerja/Kegiatan LPDB-KUMKM tahun 2019 :

Dalam rangka merealisasikan target pencapaian sasaran penyaluran

pinjaman/pembiayaan TA 2019 agar dapat dicapai secara optimal,

maka disusun program kerja/kegiatan belanja operasional LPDB-KUMKM

TA 2019, yaitu sebagai berikut:

Tabel 2.24 Satuan 3 LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 71: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

70 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

LPDB-KUMKM

Anggaran

(Rp.000)

1 4 5

III Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan Koperasi 163.606.000

2779 Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.000

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko 3.020 Dokumen 57.608.353

001 Analisa Penyaluran Dana Bergulir Pola Konvensional 625 Dokumen 11.710.185

051 Analisa Penyaluran Dana Bergulir 11.710.185

002 Analisa Penyaluran Dana Bergulir Pola Syariah 375 Dokumen 3.701.529

051 Penyaluran Dana Bergulir Pembiayaan Syariah 3.701.529

003 Manajemen dan Pengelolaan Risiko 700 Dokumen 4.345.789

051 Penilaian Analisa Risiko 2.564.850

052 Penanganan Piutang Mitra Bermasalah 1.780.939

004 Analisa Yuridis dan Penanganan Pinjaman/Pembiayaan Bermasalah, Publikasi, Promosi 700 Dokumen 17.473.030

051 Analisa Yuridis dan Pengikatan Pinjaman/Pembiayaan 1.146.640

052 Penanganan Pinjaman/Pembiayaan Bermasalah 6.079.520

053 Dokumentasi, Publikasi Program/Kegiatan Kehumasan, Pameran dan Penerbitan Tabloid/Jurnal LPDB-KUMKM 10.246.870

005 Penatakelolaan Dana Bergulir 300 Dokumen 1.596.809

051 Terkelolanya Pengendalian Anggaran 244.880

052 Terkelolanya Pengendalian Perbendaharaan 627.829

053 Akuntansi dan Pelaporan Keuangan LPDB-KUMKM 724.100

006 Penatausahaan Dana Bergulir 300 Dokumen 3.802.042

051 Pengelolaan Tata Usaha Penyaluran dan Penempatan Dana 1.212.300

052 Pengelolaan dan Pengalihan Data Dana Bergulir 64.300

053 Pengelolaan Administrasi Piutang dan Dana Pengalihan 2.525.442

007 Monitoring Evaluasi Dan Kajian Mandiri LPDB-KUMKM Serta Pengendalian Piutang 20 Dokumen 14.978.969,0

051 Monitoring dan Evaluasi Mitra 13.676.542

052 Kajian Mandiri dan Survey Kepuasan Mitra LPDB-KUMKM 785.683,0

053 Pengendalian Piutang 516.744

002 Dukungan Manajemen dan Saranan Prasarana 12 Bulan 105.997.647

001 Pemeriksaan Internal LPDB-KUMKM 2 Layanan 1.615.532

051 Pemeriksaan Auditor Independen 198.000

052 Pemeriksaan Internal Oleh SPI 1.417.532

002 Pengelolaan Perencanaan, Penganggaran, Kinerja dan Pelaporan LPDB-KUMKM 4 Layanan 2.534.040

051 Tersusunnya Dokumen Perencanaan, Penganggaran dan Kinerja Tepat Waktu 781.042

052 Tersusunnya Pelaporan Kinerja Tepat Waktu 344.850

053 Dukungan Reformasi Birokrasi LPDB-KUMKM 1.408.148

003 Pengelolaan dan Pengembangan serta Dukungan Infrastruktur Sistem Teknologi Informasi 2 Layanan 3.975.674

051 Infrastruktur System Informasi 1.468.166

052 Pengelolaan Dan Pengembangan Aplikasi 562.000

053 Pengelolaan Layanan Teknologi Informasi Bagi Mitra 1.945.508

004 Dukungan Manajemen dan Peningkatan Saranan dan Prasarana 4 Layanan 97.872.401

051 Pengelolaan Tata Usaha LPDB-KUMKM 2.515.768

052 Manajeman Kepegawaian 3.882.789

053 Layanan Perkantoran Sarana dan Prasarana 91.473.844,0

2 3

Kode Program/Kegiatan/Output/Suboutput/Komponen

Pagu Defintif TA 2019

KeteranganTarget

Tabel 2.25 RKP LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 72: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

71 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

BAB III PENUTUP

A. Analisis Strategi Situasi

1. Strategi Direksi

a. Visi, Misi dan Strategi LPDB-KUMKM berdasarkan Strategi Induk

Pengembangan (SIP) LPDB-KUMKM hingga tahun 2019 berada di posisi

LPDB-KUMKM menjadi Lembaga Acuan Industri Keuangan Mikro Di

Indonesia, dengan indikator: Acuan penetapan suka bunga pembiayaan, mitra

3.600 Lembaga Perantara, 20% koperasi mitra tumbuh bankable, modal Rp. 6

Triliun, tarif end user < 2% per bulan, dan LPDB-KUMKM menyalurkan

60% langsung kepada KUMKM dan 40% disalurkan melalui lembaga

keuangan perantara non koperasi.

b. Dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi LPDB-KUMKM, Manajemen

mempunyai beberapa langkah strategis, yaitu:

1) Memperluas akses penyaluran melalui kerjasama dengan Dinas KUMKM,

BLUD Dana Bergulir, Lembaga Penjamin, Lembaga Pembiayaan yang

memperoleh dana bergulir LPDB-KUMKM, Perusahaan/Lembaga

Finacial Technologi.

2) Mempermudah persyaratan bagi calon mitra dengan keluarnya Peraturan

Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018 Tentang Penyaluran

Dana Bergulir LPDB-KUMKM.

3) Menerapkan paradigma baru (TRISUKSES), yaitu Sukses Penyaluran,

Sukses Pemanfaatan, dan Sukses Pengembalian. Hal ini bertujuan agar

LPDB-KUMKM dapat menjadi Lembaga Keuangan yang Inklusif.

2. Analisis Eksternal

a. Asumsi Makro di Indonesia Cukup Baik seperti pertumbuhan ekonomi yang

mempunyai trend meningkat. Namun demikian, dalam Pengelolaan Dana

Bergulir LPDB-KUMKM, terdapat beberapa hal yang perlu menjadi perhatian

dalam Pengelolaan Dana Bergulir seperti tingkat NPL Pola Konvensional dan

Page 73: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

72 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Pola Syariah di Perbankan. Hal ini akan membuat LPDB-KUMKM akan lebih

selektif dalam menjaring calon mitra untuk memperoleh Dana Bergulir.

b. Tingkat NPL yang cukup signifikan pada Pola Konvensional dan Syariah di

Perbankan terjadi di beberapa provinsi di Indonesia, diantaranya:

1) Pola Konvensional memiliki Tingkat NPL yang cukup signifikan pada

Provinsi Kalimantan Timur, Papua, Bangka Belitung, Papua Barat, dan

Jawa Barat.

2) Pola Syariah memiliki Tingkat NPL yang cukup signifikan pada Provinsi

Sulawesi Utara, Gorontalo, Papua, Jawa Barat, dan Sumatera Utara.

Melihat potensi tingkat NPL yang cukup tinggi pada pada Pola Konvensional

dan Syariah di 5 (lima) Provinsi tersebut, diharapkan LPDB-KUMKM lebih

selektif dalam menyalurkan Dana Bergulir.

c. Terdapat beberapa Jenis Industri di Indonesia, namun ada 3 (tiga) industri

yang mendorong laju pertumbuhan ekonomi Indonesia, yaitu Industri Kulit

(Barang dan alas kaki dari kulit), Makanan dan Minuman, serta Mesin dan

Perlengkapan. Ketiga industri ini harus menjadi perhatian LPDB-KUMKM

dalam menyalurkan Dana Bergulir. Meskipun demikian, jika dikaitkan

dengan lima Provinsi yang tingkat potensi NPL-nya cukup tinggi

sebagaimana disebut dalam butir b. di atas, LPDB-KUMKM barangkali dapat

memiliki keleluasaan melaksanakan program afirmasi di kelima Provinsi

tersebut sehingga LPDB-UMKM dapat mendorong laju pertumbuhan

ekonomi serta mengurangi tingkat pengangguran di kelima Provinsi tersebut

tanpa harus “terbelenggu” oleh batasan-batasan NPL sehingga

LPDB-KUMKM dapat kembali melaksanakan program Kementerian

Koperasi dan UMKM dan tidak semata-mata melakukan aktivitas bisnis

3. Analisis Internal

a. Kinerja penyaluran LPDB-KUMKM sampai dengan 30 Juni 2018 sebesar

Rp. 13.500.000.000,00 atau sebesar 1,13% dari target penyaluran tahun 2018

sebesar Rp. 1.200.000.000.000,00. Kinerja keuangan LPDB-KUMKM sampai

dengan 30 Juni 2018 yaitu realisasi belanja operasional sebesar

Rp. 32.034.154.185,00 atau sebesar 19,58% dari target belanja sebesar

Rp. 163.606.000.000,00, dan realisasi pendapatan sebesar

Page 74: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

73 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Rp. 96.968.525.133,00 atau sebesar 59,27% dari target pendapatan sebesar

Rp. 163.606.000.000,00. Hal ini disebabkan oleh adanya evaluasi dari Jajaran

Direksi LPDB-KUMKM terkait masih rumitnya persyaratan mitra yang

mengajukan pinjaman/pembiayaan sehingga banyak proposal yang belum

dapat memenuhi persyaratan awal.

b. LPDB-KUMKM mengusulkan anggaran belanja operasional tahun 2019

sebesar Rp. 163.606.000.000,00 guna mendukung target penyaluran

LPDB-KUMKM sebesar Rp. 1.200.000.000.000,00 yang terbagi dalam dua

Sub Output, yaitu Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko

sebesar Rp. 57.608.353.000,00 dan Dukungan Manajemen dan Sarana

Prasarana sebesar Rp. 105.997.647.000,00

c. LPDB-KUMKM memiliki sumber daya manusia sebanyak 330 orang yang

hanya memiliki satu kantor di Jakarta dengan alamat Jalan. MT Haryono

Kav. 52-53. Selain itu, LPDB-KUMKM juga mempunyai IT yang

mendukung Pengelolaan Dana Bergulir.

B. Formulasi Strategi

1. Arah Kebijakan Tahun 2019

a. Dalam menjalankan program kerjanya LPDB-KUMKM harus berpedoman

terhadap Rencana Strategi Induk 2006-2025 dan Rencana Strategi Bisnis

2015-2019 yang didalamnya berisi berbagai perspektif guna mencapai

visi dan misi LPDB-KUMKM.

b. Program kerja LPDB-KUMKM adalah meningkatkan pelayanan kepada mitra

dengan melihat 3 hal yaitu, kejelasan proses/kualitas, waktu pelayanan, dan

biaya/tarif layanan. Dalam rangka mencapai ketiga hal tersebut

LPDB-KUMKM sedang melakukan pembenahan/perbaikan seperti, Standar

Operasional Prosedur, infrastruktur unit layanan, Infrastruktur IT,

dan peningkatan SDM untuk mencapai TRISUKSES (sukses penyaluran,

sukses pemanfaatan dan sukses pengembalian).

c. LPDB-KUMKM merencanakan penyaluran pinjaman/pembiayaan sebesar

Rp. 1,2 Triliun Dengan Rincian sebagai berikut, untuk Pola Konvensional

sebesar Rp. 750 Miliar dan untuk Pola Syariah sebesar Rp. 450 Miliar.

Page 75: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

74 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

2. Proyeksi Keuangan LPDB-KUMKM

LPDB-KUMKM telah membuat usulan PNBP tahun 2019 dengan usulan sebesar

Rp. 163.606.000.000,00. Besaran PNBP tahun 2019 tersebut yang nantinya akan

digunakan untuk keperluan belanja operasional untuk mendukung penyaluran

dana bergulir.

C. Implementasi Strategi

1. Program LPDB-KUMKM

Dalam Pengelolaan Dana Bergulir LPDB-KUMKM didukung oleh anggaran

belanja operasional sebesar Rp. 163.606.000.000,00 dengan rincian sebagai

berikut: Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko sebesar

Rp. 57.608.353.000,00 dengan target 3.020 Dokumen serta Dukungan

Manajemen dan Sarana Prasarana sebesar Rp. 105.997.647.000,00 dengan target

12 Bulan.

2. Profile risiko dan Mitigasi

Risiko yang dihadapi oleh LPDB-KUMKM sebagaimana dituangkan dalam

Peraturan Menteri Koperasi dan UKM Nomor 08 Tahun 2018 Tentang

Penyaluran Dana Bergulir antara lain dapat digambarkan dengan bagan sebagai

mana tampak pada bagan 3.1 berikut:

Bagan 3.1 Profile risiko dan Mitigasi

Page 76: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

75 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Target Target Pencapaian

(%) Bulan (%)

2015 1,40 31 Desember 2015 4,16 12,66 9,90

2016 5,11 31 Desember 2016 3,40 7,56 6,50

2017 4,30 31 Desember 2017 3,62 3,26 2,88

2018 1,70 30 September 2018 0,41 1,56 2,47

12,51 11,59

Tahun

Kinerja Penanganan Sisa NPL

Pencapaian

(%)

Untuk menanggulangi (mitigasi) risiko berdasarkan bagan di atas, Manajemen

LPDB-KUMKM dapat melakukan dua strategi utama, yaitu Reactive Strategies

dan Proactive Strategies, dengan penjelasan sebagaimana tampak pada bagan 3.2

berikut :

Bagan 3.2 Mitigasi Risiko

Di samping itu, LPDB-KUMKM juga berkomitmen dengan Kementerian

Keuangan untuk menurunkan tingkat NPL yang ada, dari tahun 2015 s.d 2019

LPDB-KUMKM dituntut untuk menurunkan nilai NPL sebesar 14,06 %, adapun

realisasinya disampaikan pada tabel di bawah ini:

Tabel 3.1 Penanganan Mitra Bermasalah

Page 77: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

76 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Usulan Tahun 2019

Target

1 Jumlah Mitra Yang Mendapat Pinjaman/Pembiayaan 50,000 Penerima

2 Realisasi proposal yang disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan Rp 1,5 Triliun

3 Realisasi penyaluran dana bergulir Rp 1,5 Triliun

4 Rasio piutang bermasalah terhadap outstanding piutang dana bergulir Maksimal 5%

5 Penyelesaian Piutang Bermasalah 2,47 %

6 Perhimpunan Dana Bergulir Secara Realisasi PNBP yang optimal Rp. 210 Milyar

7 Modernisasi Pengelolaan BLU Persentase penyelesaian modernisasi pengelolaan BLU 100 %

Pengelolaan Pinjaman/Pembiayaan

KUMKM Yang Efektif dan Optimal

No Sasaran Strategis Uraian Indikator Kinerja Utama

D. Strategi Monitoring dan Evaluasi

LPDB-KUMKM setiap tahunnya memiliki Kontrak Kinerja dengan Direktur Jenderal

Perbendaharaan, Kementerian Keuangan guna melakukan monitoring dan evaluasi

atas kinerja LPDB-KUMKM, usulan Kontrak kinerja tersebut dapat disampaikan

dalam bentuk table sebagaimana tampak pada tabel dibawah ini:

Tabel 3.2 Usulan Kontrak Kinerja Tahun 2019

E. Hal-hal yang perlu mendapatkan perhatian dalam rangka melaksanakan

kegiatan LPDB-KUMKM TA.2019, antara lain:

1. Paradigma Baru LPDB-KUMKM;

LPDB-KUMKM berusaha memberikan pelayanan yang prima kepada Calon Mitra

dengan menjadi Lembaga Inklusif yang mudah diakses oleh para pelaku usaha

diseluruh Indonesia.

2. Penghapusan Aset Tetap;

Belum ada Aset Tetap yang dihapuskan untuk tahun 2019.

3. Penghapusan Aset Lain-lain;

Belum ada Aset Lain-lain yang dihapuskan untuk tahun 2019.

4. Pemberian Pinjaman/Pembiayaan

LPDB-KUMKM bertugas melaksanakan pengelolaan dana bergulir untuk

pembiayaan KUMKM antara lain berupa pinjaman konvensional dan/atau bentuk

pembiayaan sesuai dengan pola syariah yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM,

dimana ketentuan mengenai kriteria KUKM ditetapkan oleh LPDB-KUMKM,

sedangkan tarif layanan ditetapkan oleh Kementerian Keuangan. LPDB-KUMKM

akan bekerja sama dengan Lembaga Fintech dan Lembaga Penjamin Guna

memberikan kemudahan bagi Calon Mitra dalam mengaskses Dana Bergulir

LPDB-KUMKM.

Page 78: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

77 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

F. Lain-Lain

Rencana Bisnis dan Anggaran ini dapat di evaluasi dan disesuaikan dengan kondisi

perkembangan terkini oleh Manajemen atau Direksi LPDB-KUMKM apabila dengan

pertimbangan tertentu diproyeksikan sampai dengan akhir tahun kinerja atas Rencana

Bisnis dan Anggaran tersebut diyakini tidak optimal pencapaian realisasinya.

Berkaitan dengan itu, Direksi dapat mengajukan perubahan/penyesuaian RBA

dimaksud untuk diketahui Dewan Pengawas LPDB-KUMKM dan dilaporkan kepada

Menteri Koperasi dan UKM. Apabila Menteri Koperasi dan UKM tidak berpendapat

lain maka dokumen yang terkait dengan perubahan/penyesuaian dimaksud menjadi

bagian yang tidak terpisahkan dari RBA yang sudah disetujui sebelumnya oleh

Menteri Koperasi dan UKM.

Page 79: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019 78

Q1 Q2 Q3 Q4

1 Mewujudkan LPDB sebagai lembaga yang menjadi

acuan industri keuangan mikro Indonesia dalam hal

pemberian pinjaman/pembiayaan

1. Tarif Pembiayaan LPDB yang rendah

2. Peningkatan penyaluran dana LPDB kepada mitra

2 Meningkatnya jumlah mitra LPDB dan KUMKM yang

memperoleh fasilitas pembiayaan

Rata-rata peningkatan jumlah mitra LPDB

3 Berkontribusi dalam hal penciptaan lapangan kerja

dan pengentasan kemiskinan

Peningkatan kerjasama dengan berbagai pihak yang

potensial

4 Meningkatnya kepuasan mitra usaha LPDB terhadap

kinerja LPDB

Menjadi bapak angkat bagi UMKM melalui pola

kemitraan

5 Meningkatnya alokasi dana bergulir yang dapat

disalurkan oleh LPDB

Meningkatnya alokasi dana bergulir dari APBN dan

sumber lainnya yang disalurkan melalui LPDB-KUMKM 300 Dokumen 3.802.042.000 Div. PDB, Dir.Keu v v v v

6 Peningkatan belanja modal LPDB Jumlah realisasi belanja modal dan belanja operasional 300 Dokumen 1.596.809.000 Div.TLA, Dir.Keu v v v v

1 Pelaksanaan riset/kajian Peningkatan angka penyerapan tenaga kerja berdasarkan

hasil survey mitra Tingkat kepuasan pelayanan kepada

mitra

2 Dikembangkannya produk-produk pembiayaan

alternative bagi mitra LPDB

Inovasi Model/Skema Pembiayaan

3 Terwujudnya proses bisnis LPDB yang semakin

efektif dan efisien

Adanya kerjasama antara LPDB dengan instansi terkait

4 Memperluas jaringan kerja LPDB dalam rangka

peningkatan pelayanan kepada mitra

5 Meningkatnya kualitas layanan LPDB kepada mitra

6 Berkurangnya pembiayaan yang berkategori

kolektibilitas dana bergulir bermasalah (KDBB)

Batas toleransi Rasio KDBB700 Dokumen 1.780.939.000

Div.Manrisk, Dir

PUv v v v

1 Terciptanya iklim budaya kerja LPDB yang lebih

baik dan lebih profesional

Toleransi terhadap kecurangan (Fraund)

2 Meningkatnya kuantitas dan keahlian

sumberdaya manusia LPDB

Jumlah pegawai LPDB (baru atau lama) yang mengikuti

pendidikan atau training)

3 Meningkatnya komitmen sumberdaya manusia LPDB 1. Indeks kepuasan Pegawai LPDB-KUMKM

2. Tingkat kepatuhan pegawai LPDB

3. Nilai rata-rata kinerja pegawai

4 Terimplementasinya sistem informasi dan

teknologi yang terintegrasi

Optimalisasi pemanfaataan IT oleh pegawai LPDB Dukungan

Manajemen dan 2 Bulan 3.975.674.000 Div.TSI, Dir.PU v v v v

1 Terwujudnya Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan

LPDB

Opini KAP198.000.000 v

2 Tercapainya Target Penyerapan Dana Bergulir Rasio penyaluran pembiayaan 1.417.532.000 v v v v

3 Meningkatnya Surplus Keuangan LPDB Rasio biaya operasional terhadap pendapatan jasa layanan 4 Bulan 2.534.040.000 Div.Perencanaan v v v v

3020 Dokumen 163.606.000.000

v v v v

v v v v

v v v v

v v v v

Analisa Penyaluran

Dana Bergulir dan

Pengelolaan Risiko

Analisa Penyaluran

Dana Bergulir dan

Pengelolaan Risiko

Dukungan

Manajemen dan

Sarana Prasarana

Dukungan

Manajemen dan

Sarana Prasarana

Total Anggaran

2 Bulan SPI

20 Dokumen 14.978.969.000 Div.Eval, Dir. PU

17.473.030.000 Div.Hukum dan

Humas, Dir.UHU

4 Bulan 97.872.401.000 Div. Umum,

Dir.UHU

Nota kesepakatan antara LPDB dengan instansi terkait/PT

1000 Dokumen 17.976.564.000

Dir.Bisnis, PBS

dan Div.Manrisk,

Dir. PU

700 Dokumen

Perspektif Stakeholder

Perspektif Proses Bisnis Internal

Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan

Perspektif Keuangan

Target CapaianNo Sasaran Strategis Indikator Kinerja Utama Output RKA-KL Anggaran PICVolume

Lampiran 1 Keterkaitan Peta Strategi LPDB-KUMKM Tahun 2015-2019 Terhadap Anggaran Tahun 2019

Page 80: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

79 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

2018

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

Sumatera 4,20 4,50 4,00 4,00 4,10 4,20 4,40 4,40 4,40

Jawa 5,40 5,80 5,70 5,50 5,70 5,50 5,50 5,60 5,80

Bali NTB NTT 6,60 6,90 5,10 4,90 4,60 3,40 5,30 3,20 3,70

Kalimantan 1,90 1,40 2,30 4,00 5,00 4,40 4,60 3,40 3,30

Sulawesi 7,80 8,50 7,00 6,80 6,90 6,60 6,90 7,50 6,80

Maluku & Papua 2,00 -1,00 13,60 14,70 4,40 5,00 4,40 5,40 18,40

2018

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

Alat Angkutan 3,69 4,78 4,78 4,52 2,72 1,78 1,20 3,68 6,33

Barang Galian bukan Logam -2,96 -0,86 6,43 5,46 3,74 -2,16 0,20 -0,86 4,69

Barang Logam dll 8,38 6,71 5,44 4,34 4,00 4,00 3,81 2,79 -2,93

Furnitur 1,50 1,25 0,18 0,47 3,86 2,63 3,71 3,71 2,23

Karet, Barang dari Karet dan Plastik -4,13 8,55 -9,36 -8,34 7,52 4,50 2,95 2,47 3,41

Kayu dll 2,71 7,97 3,00 1,80 -2,19 -2,51 -1,14 0,13 3,84

Kertas dll -2,38 1,21 2,38 2,16 4,65 2,11 0,37 0,33 -5,75

Kimia, Farmasi dan Obat Tradisional -1,82 4,01 4,01 5,48 8,34 8,10 6,83 4,53 -6,30

Kulit, Barang dari Kulit dan Alas Kaki 9,21 8,33 8,33 8,15 7,00 5,62 3,19 2,22 4,94

Logam Dasar 3,46 2,50 1,25 0,76 -2,96 3,71 4,25 5,62 9,94

Makanan dan Minuman 7,55 8,55 8,55 8,46 8,15 7,69 8,73 9,00 12,70

Mesin dan Perlengkapan 6,43 7,97 7,97 5,46 3,46 4,00 4,31 5,55 14,98

Pengolahan Tembakau 7,52 8,33 1,80 1,64 2,89 2,10 1,77 -0,84 -4,62

Tekstil dan Pakaian Jadi -1,56 -0,73 -0,73 -0,20 0,03 1,92 2,72 3,76 7,53

2016 2017

2016 2017

Lampiran 2 Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia

Page 81: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019 78

Pertanian,

perburuan

dan

Kehutanan

Perikanan

Pertambangan

dan

Penggalian

Industri

Pengolahan

Listrik, gas

dan air Konstruksi

Perdagangan

Besar dan

Eceran

Penyediaan

akomodasi

dan

penyediaan

makan

minum

Transportasi,

pergudangan

dan

komunikasi

Perantara

Keuangan

Real Estate,

Usaha

Persewaan,

dan Jasa

Perusahaan

Admistrasi

Pemerintaha

n,

Pertahanan

dan Jaminan

Sosial Wajib

Jasa

Pendidi-

kan

Jasa

Kesehatan

dan

Kegiatan

Sosial

Jasa

Kemasyara

katan,

Sosial

Budaya,

Hiburan dan

Perorangan

lainnya

Jasa

Perorangan

yang

Melayani

Rumah

Tangga

Badan

Internasional

dan Badan

Ekstra

Internasional

Lainnya

Kegiatan

yang belum

jelas

batasannya

Rumah

Tangga -

Untuk

Pemilikan

Rumah

Tinggal

Rumah

Tangga -

Untuk

Pemilikan

Flat atau

Apartemen

Rumah

Tangga -

Untuk

Pemilikan

Ruko atau

Rukan

Rumah

Tangga -

Untuk

Pemilikan

Kendaraan

Bermotor

Rumah

Tangga -

Untuk

Pemilikan

Peralatan

Rumah

Tangga

Lainnya

Bukan

Lapangan

Usaha

Lainnya

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 2 3 4 5 6

Jawa Barat 5.870 524 767 54.702 955 19.068 83.746 6.608 13.287 2.080 14.073 10 1.131 2.089 6.957 430 0 93 87.486 1.787 2.436 4.671 56.589 44.084 409.442 Jawa Barat

NPL 244 28 73 6.154 122 796 3.729 269 270 82 874 0 24 41 324 8 0 14 2.287 34 97 84 720 225 16.500 NPL

4,16% 5,38% 9,47% 11,25% 12,75% 4,18% 4,45% 4,07% 2,03% 3,97% 6,21% 0,00% 2,14% 1,94% 4,66% 1,95% #DIV/0! 14,46% 2,61% 1,93% 4,00% 1,80% 1,27% 0,51% 4,03%

Banten 854 60 270 19.744 709 8.258 18.748 1.113 3.914 3.472 8.048 10 355 383 1.808 84 0 39 30.375 918 965 9.130 16.241 10.324 135.820 Banten

NPL 28 5 21 532 50 279 520 19 74 166 52 2 2 7 73 4 0 0 480 14 22 63 214 111 2.738 NPL

3,23% 8,36% 7,61% 2,69% 7,06% 3,37% 2,78% 1,75% 1,90% 4,78% 0,65% 19,89% 0,47% 1,72% 4,03% 4,76% #DIV/0! 1,21% 1,58% 1,57% 2,24% 0,69% 1,32% 1,08% 2,02%

DKI Jakarta 164.233 3.617 79.094 458.324 147.976 164.432 322.266 49.597 143.223 199.700 161.892 5.647 3.474 6.622 30.106 341 109 1.886 102.487 10.375 7.878 99.671 105.730 80.603 2.349.281 DKI Jakarta

NPL 1.695 27 4.538 7.587 1.538 5.180 11.909 3.461 4.386 3.148 3.483 0 22 20 957 11 0 25 2.714 163 289 1.475 1.749 2.122 56.500 NPL

1,03% 0,74% 5,74% 1,66% 1,04% 3,15% 3,70% 6,98% 3,06% 1,58% 2,15% 0,00% 0,63% 0,30% 3,18% 3,29% 0,00% 1,32% 2,65% 1,57% 3,67% 1,48% 1,65% 2,63% 2,40%

D.I Yogyakarta 961 117 19 2.762 18 1.223 10.014 2.304 877 819 1.034 1 458 532 1.281 61 0 4 4.295 133 231 312 7.148 636 35.238 D.I Yogyakarta

NPL 11 1 0 65 0 181 445 272 51 4 41 0 0 1 25 2 0 0 101 1 10 2 53 5 1.271 NPL

1,16% 1,26% 0,28% 2,34% 0,14% 14,84% 4,44% 11,79% 5,81% 0,46% 3,98% 0,00% 0,05% 0,14% 1,95% 3,16% #DIV/0! 0,00% 2,35% 0,44% 4,23% 0,74% 0,74% 0,79% 3,61%

Jawa Tengah 7.591 1.094 252 47.616 423 11.518 86.741 5.820 5.795 3.879 5.248 279 1.235 1.805 5.410 452 1 96 20.144 317 1.050 2.904 25.333 30.259 265.262 Jawa Tengah

NPL 176 31 10 1.481 2 279 2.982 161 146 34 90 0 5 9 216 15 0 3 427 6 33 41 316 132 6.596 NPL

2,31% 2,87% 4,02% 3,11% 0,49% 2,42% 3,44% 2,76% 2,52% 0,89% 1,72% 0,00% 0,40% 0,50% 4,00% 3,39% 0,00% 3,51% 2,12% 1,88% 3,14% 1,40% 1,25% 0,44% 2,49%

Jawa Timur 13.085 1.550 1.579 111.226 4.067 19.274 117.107 5.867 11.497 2.364 10.908 223 1.216 1.770 7.042 543 0 171 42.158 1.907 2.389 4.422 71.380 3.970 435.715 Jawa Timur

NPL 324 20 65 5.761 63 789 4.996 103 427 71 221 0 13 30 195 12 0 6 955 38 110 47 605 89 14.940 NPL

2,47% 1,28% 4,13% 5,18% 1,56% 4,10% 4,27% 1,75% 3,72% 3,01% 2,03% 0,00% 1,11% 1,72% 2,76% 2,28% #DIV/0! 3,36% 2,27% 2,00% 4,58% 1,06% 0,85% 2,23% 3,43%

Bengkulu 1.843 41 12 351 8 294 3.614 176 69 23 145 66 95 277 501 12 0 1 2.086 15 159 52 4.747 3.664 18.252 Bengkulu

NPL 19 2 0 8 0 17 188 4 3 0 5 0 0 2 8 1 0 1 38 1 9 1 24 14 532.289 NPL

1,04% 4,12% 4,05% 2,22% 1,84% 5,83% 5,19% 2,24% 5,04% 0,96% 3,76% 0,00% 0,06% 0,63% 1,55% 4,22% #DIV/0! 69,20% 1,82% 3,42% 5,39% 2,74% 0,50% 0,37% 3,43%

Jambi 6.427 74 113 1.244 10 1.033 7.271 681 277 80 333 3 55 151 825 24 0 4 3.780 42 310 133 11.413 163 34.448 Jambi

NPL 68 4 32 9 0 71 304 8 10 0 17 0 0 0 25 1 0 3 123 2 23 2 79 5 787 NPL

1,06% 5,85% 28,64% 0,70% 3,43% 6,90% 4,18% 1,13% 3,52% 0,02% 4,97% 0,05% 0,03% 0,05% 3,02% 5,48% #DIV/0! 74,37% 3,24% 4,08% 7,39% 1,58% 0,70% 3,36% 2,28%

Aceh 2.636 80 30 2.483 146 787 6.187 216 196 22 290 2 188 130 693 22 0 5 2.624 76 146 260 16.078 656 33.951 Aceh

NPL 36 4 0 23 3 116 333 6 3 2 5 0 6 3 55 1 0 3 41 1 14 2 66 2 725 NPL

1,36% 4,82% 0,93% 0,93% 1,97% 14,78% 5,38% 2,91% 1,36% 8,79% 1,73% 2,04% 3,10% 2,08% 7,99% 5,49% #DIV/0! 66,09% 1,57% 1,67% 9,41% 0,94% 0,41% 0,25% 2,14%

Sumatera Utara 42.865 355 233 48.493 331 7.862 44.621 2.053 4.970 1.334 2.739 16 358 1.249 2.474 136 0 43 14.216 339 1.842 4.155 26.773 1.733 209.188 Sumatera Utara

NPL 682 26 3 748 2 514 2.017 98 137 17 138 1 7 204 65 7 0 13 661 6 96 59 305 31 5.835 NPL

1,59% 7,24% 1,08% 1,54% 0,52% 6,53% 4,52% 4,77% 2,75% 1,31% 5,03% 7,81% 2,08% 16,31% 2,61% 5,12% #DIV/0! 30,10% 4,65% 1,74% 5,19% 1,43% 1,14% 1,81% 2,79%

Sumatera Barat 6.698 163 141 3.002 17 635 12.307 547 391 357 393 1 89 129 733 18 0 1 3.377 31 215 130 7.466 11.664 48.505 Sumatera Barat

NPL 143 9 6 31 0 34 739 11 25 8 20 0 4 2 17 1 0 1 88 1 22 3 71 37 1.270 NPL

2,13% 5,30% 3,94% 1,02% 0,05% 5,29% 6,00% 2,01% 6,36% 2,24% 5,08% 0,11% 4,45% 1,40% 2,37% 3,06% #DIV/0! 67,91% 2,60% 2,19% 10,38% 2,37% 0,95% 0,32% 2,62%

Riau 12.312 80 193 2.939 149 1.958 11.417 1.565 946 293 1.607 2 140 584 1.152 25 0 15 8.619 59 649 262 16.676 508 62.149 Riau

NPL 341 5 3 29 1 145 631 104 40 3 167 0 0 6 48 1 0 2 314 8 27 2 155 9 2.042 NPL

2,77% 6,70% 1,78% 0,99% 0,95% 7,40% 5,53% 6,64% 4,26% 1,10% 10,37% 0,00% 0,22% 1,10% 4,13% 4,97% 0,00% 13,78% 3,64% 13,66% 4,23% 0,65% 0,93% 1,76% 3,29%

Sumatera Selatan 11.674 169 163 8.285 252 4.967 16.546 1.298 860 269 1.362 10 295 381 1.185 30 0 21 8.149 64 842 692 20.471 703 78.689 Sumatera Selatan

NPL 265 5 46 200 1 538 799 44 24 5 98 0 5 4 49 1 0 5 295 3 77 10 180 13 2.668 NPL

2,27% 3,09% 28,25% 2,41% 0,45% 10,84% 4,83% 3,40% 2,78% 1,89% 7,16% 0,00% 1,59% 1,08% 4,13% 3,14% #DIV/0! 25,57% 3,63% 4,42% 9,12% 1,43% 0,88% 1,92% 3,39%

Bangka Belitung 577 119 768 694 46 210 2.893 221 84 46 101 0 4 47 136 5 0 0 1.555 8 129 70 3.419 25 11.157 Bangka Belitung

NPL 6 4 65 3 1 12 95 9 4 0 2 0 0 0 4 0 0 0 37 0 4 0 13 0 261 NPL

1,08% 3,21% 8,42% 0,49% 1,20% 5,94% 3,29% 4,28% 4,23% 0,00% 2,26% 0,00% 0,57% 0,47% 3,16% 3,83% #DIV/0! 100,00% 2,36% 0,00% 3,21% 0,24% 0,38% 1,46% 2,34%

Kepulauan Riau 107 123 166 3.509 783 1.643 6.054 1.130 3.941 38 1.888 2 98 115 363 17 0 4 6.656 41 680 218 6.576 712 34.865 Kepulauan Riau

NPL 1 3 145 130 66 70 138 48 90 2 73 0 0 1 8 1 0 0 165 3 28 1 57 11 1.040 NPL

0,89% 2,44% 87,22% 3,69% 8,42% 4,25% 2,28% 4,29% 2,28% 3,97% 3,86% 0,00% 0,28% 0,53% 2,31% 2,97% #DIV/0! 1,22% 2,48% 8,45% 4,19% 0,27% 0,86% 1,54% 2,98%

Lampung 8.099 474 156 4.417 30 1.240 14.530 403 2.927 990 619 2 259 237 766 33 0 11 4.016 49 257 191 5.596 4.983 50.282 Lampung

NPL 75 7 37 108 1 29 719 12 33 26 7 0 6 12 14 1 0 4 123 2 5 4 52 27 1.305 NPL

0,92% 1,49% 23,79% 2,44% 2,95% 2,37% 4,95% 2,86% 1,14% 2,59% 1,21% 0,00% 2,31% 5,06% 1,82% 3,46% #DIV/0! 33,39% 3,07% 4,86% 1,98% 2,23% 0,93% 0,55% 2,60%

Kalimantan Selatan 10.575 154 1.249 1.938 272 1.562 9.333 456 1.623 291 1.290 1 70 312 761 19 0 7 8.958 37 464 158 10.087 414 50.031 Kalimantan Selatan

NPL 85 8 5 36 47 85 531 7 129 2 60 0 0 9 25 1 0 4 340 2 45 2 66 2 1.490 NPL

0,80% 5,19% 0,38% 1,87% 17,21% 5,41% 5,69% 1,55% 7,93% 0,80% 4,64% 0,00% 0,32% 2,81% 3,30% 4,60% #DIV/0! 57,06% 3,79% 5,95% 9,65% 1,14% 0,66% 0,51% 2,98%

Kalimantan Barat 11.354 186 84 1.412 114 1.245 10.713 661 1.232 1.138 567 12 72 111 713 9 0 22 5.208 51 728 428 14.085 100 50.247 Kalimantan Barat

NPL 26 8 0 89 0 69 454 37 11 3 22 0 0 1 17 0 0 15 116 1 32 4 66 2 975 NPL

0,23% 4,48% 0,55% 6,30% 0,39% 5,55% 4,24% 5,54% 0,85% 0,28% 3,79% 3,68% 0,08% 1,05% 2,39% 5,28% #DIV/0! 66,34% 2,23% 1,50% 4,46% 1,04% 0,47% 2,44% 1,94%

Kalimantan Timur 4.639 222 2.967 6.226 693 3.698 13.459 1.865 4.125 662 3.765 8 84 156 1.295 47 0 53 7.879 99 770 1.284 15.535 371 69.903 Kalimantan Timur

NPL 51 6 39 288 9 289 998 544 408 4 306 0 2 4 134 2 0 40 569 7 78 25 185 6 3.991 NPL

1,10% 2,87% 1,32% 4,63% 1,28% 7,81% 7,41% 29,18% 9,89% 0,56% 8,12% 0,00% 2,10% 2,61% 10,36% 3,27% #DIV/0! 74,98% 7,22% 6,90% 10,08% 1,92% 1,19% 1,65% 5,71%

Kalimantan Tengah 3.068 71 22 1.473 103 525 5.001 235 269 66 263 21 24 94 416 18 0 1 3.093 66 105 41 8.097 65 23.135 Kalimantan Tengah

NPL 16 2 3 12 0 8 152 5 6 0 4 0 0 1 6 0 0 0 62 0 1 1 36 1 318 NPL

0,52% 3,49% 14,54% 0,81% 0,01% 1,61% 3,05% 2,00% 2,18% 0,05% 1,48% 0,00% 0,06% 0,60% 1,52% 2,68% #DIV/0! 68,19% 2,00% 0,26% 0,96% 3,65% 0,45% 0,89% 1,37%

Sulawesi Tengah 1.711 112 115 296 21 619 6.661 346 151 10 190 7 14 31 299 18 0 3 2.498 33 255 68 13.212 35 26.705 Sulawesi Tengah

NPL 23 3 16 10 0 63 380 8 3 0 6 0 0 0 12 0 0 0 65 0 20 1 87 0 698 NPL

1,34% 3,03% 13,68% 3,48% 0,23% 10,12% 5,71% 2,33% 1,71% 0,00% 3,40% 0,00% 0,89% 0,39% 3,99% 2,74% #DIV/0! 2,48% 2,59% 0,00% 7,92% 1,33% 0,66% 0,15% 2,61%

Sulawesi Selatan 4.062 621 326 6.905 185 6.643 31.114 3.556 3.334 1.981 3.228 12 315 400 2.108 133 0 12 14.157 132 1.642 2.722 22.652 8.619 114.857 Sulawesi Selatan

NPL 56 14 51 192 3 2.060 1.158 185 84 57 231 2 6 3 69 4 0 3 495 2 149 81 236 45 5.183 NPL

1,38% 2,19% 15,68% 2,77% 1,39% 31,01% 3,72% 5,21% 2,52% 2,86% 7,16% 15,46% 1,80% 0,67% 3,29% 2,72% 85,08% 25,31% 3,50% 1,69% 9,07% 2,97% 1,04% 0,52% 4,51%

Sulawesi Utara 547 217 1.422 615 84 1.205 7.283 702 337 8 448 2 44 45 611 19 0 6 4.454 56 280 157 9.268 7.591 35.402 Sulawesi Utara

NPL 21 28 1 74 0 83 393 22 8 0 14 0 0 0 26 0 0 1 255 2 14 2 171 51 1.166 NPL

3,80% 12,72% 0,04% 12,00% 0,51% 6,88% 5,40% 3,17% 2,52% 1,14% 3,17% 0,00% 0,14% 0,34% 4,25% 1,95% #DIV/0! 9,72% 5,73% 3,28% 4,86% 1,21% 1,84% 0,67% 3,29%

Gorontalo 707 53 10 152 423 185 2.653 210 67 0 74 0 5 12 153 10 0 0 830 5 46 18 3.565 2.508 11.687 Gorontalo

NPL 14 2 0 13 0 76 182 2 2 0 2 0 0 0 10 0 0 0 39 0 2 0 57 16 420 NPL

2,02% 4,65% 0,61% 8,58% 0,00% 41,11% 6,87% 0,86% 2,37% 0,00% 2,67% 0,00% 0,05% 0,25% 6,80% 3,59% #DIV/0! #DIV/0! 4,72% 0,97% 5,26% 2,82% 1,60% 0,64% 3,59%

Sulawesi Barat 518 23 5 98 2 59 1.844 54 22 13 33 0 2 23 162 12 0 0 233 2 24 16 2.306 1.560 7.011 Sulawesi Barat

NPL 7 0 0 2 0 1 70 8 0 0 2 0 0 7 3 0 0 0 9 0 2 0 6 8 195.289 NPL

1,31% 1,76% 1,25% 2,20% 11,98% 1,12% 3,82% 14,29% 1,11% 0,00% 4,87% #DIV/0! 0,00% 28,78% 1,91% 1,56% #DIV/0! 0,00% 3,99% 0,00% 8,10% 1,23% 0,28% 0,49% 3,59%

Sulawesi Tenggara 515 118 48 382 13 609 4.947 419 123 1 192 0 17 24 323 11 0 0 2.294 38 363 72 11.068 224 21.801 Sulawesi Tenggara

NPL 5 3 4 10 1 49 263 27 4 0 7 0 7 0 14 0 0 0 83 0 39 2 48 2 569 NPL

1,01% 2,39% 8,30% 2,62% 8,57% 8,08% 5,32% 6,35% 3,52% 0,00% 3,48% 0,00% 41,21% 0,17% 4,35% 0,64% #DIV/0! 26,36% 3,61% 0,76% 10,65% 2,67% 0,44% 0,98% 2,61%

Nusa Tenggara Barat 1.085 112 5.156 456 23 923 8.356 854 198 48 482 3 24 141 663 22 0 6 3.694 87 203 158 10.551 3.759 37.004 Nusa Tenggara Barat

NPL 19 2 1 11 0 17 267 6 4 1 14 0 0 1 21 1 0 2 78 4 5 5 73 27 560 NPL

1,79% 1,58% 0,02% 2,42% 0,23% 1,83% 3,20% 0,72% 2,17% 1,94% 2,84% 0,00% 0,69% 0,60% 3,13% 4,54% 0,00% 38,47% 2,10% 4,79% 2,68% 3,14% 0,69% 0,71% 1,51%

Bali 2.005 145 13 1.886 135 2.078 23.599 7.123 634 404 1.801 26 310 791 2.380 102 0 2 9.127 85 497 568 17.187 1.395 72.293 Bali

NPL 85 2 0 63 1 136 1.122 774 19 10 45 0 1 3 40 1 0 1 228 19 6 4 178 20 2.758 NPL

4,24% 1,28% 0,93% 3,33% 0,85% 6,55% 4,76% 10,86% 2,99% 2,52% 2,52% 0,05% 0,34% 0,38% 1,67% 1,25% #DIV/0! 31,77% 2,49% 22,86% 1,28% 0,71% 1,03% 1,45% 3,82%

Nusa Tenggara Timur 355 100 29 310 670 760 6.638 559 251 25 202 2 27 33 380 14 0 0 1.534 17 99 46 8.931 5.595 26.576 Nusa Tenggara Timur

NPL 8.365 4 0 8 11 102 365 26 10 4 9 0 1 0 5 0 0 0 27 0 10 2 87 21 9.058 NPL

4,24% 34,08%

Maluku 144 81 1 97 2 276 2.390 217 123 3 63 4 2 6 160 8 0 0 829 3 48 74 3.706 1.846 10.086 Maluku

NPL 2 2 0 2 0 17 48 3 3 1 12 0 0 0 2 0 0 0 6 0 3 1 24 14 140 NPL

1,40% 2,68% 0,00% 2,01% 0,00% 6,22% 2,02% 1,60% 2,34% 17,56% 18,75% 0,00% 1,32% 0,00% 1,17% 1,64% #DIV/0! #DIV/0! 0,72% 0,00% 6,11% 1,37% 0,63% 0,75% 1,39%

Papua 512 68 22 338 40 1.336 7.178 642 664 11 516 177 3 41 519 49 17 153 2.791 22 355 60 8.261 1.789 25.562 Papua

NPL 11 1 3 18 1 208 347 141 18 0 29 0 0 2 124 1 11 13 80 0 16 1 152 183 1.362 NPL

2,13% 2,04% 14,52% 5,30% 1,31% 15,58% 4,83% 22,03% 2,65% 0,58% 5,70% 0,00% 0,38% 6,01% 23,88% 1,67% 62,58% 8,69% 2,88% 0,54% 4,60% 2,04% 1,84% 10,25% 5,33%

Maluku Utara 45 28 3 42 10 348 1.698 81 63 4 52 1 12 3 75 3 0 2 440 41 24 10 3.241 1.734 7.961 Maluku Utara

NPL 1 1 0 2 0 24 68 4 3 0 3 0 1 0 5 0 0 0 8 1 0 0 20 9 149 NPL

2,02% 2,89% 6,39% 4,57% 0,00% 6,81% 4,02% 4,43% 4,63% 6,37% 5,96% 0,00% 9,61% 0,00% 6,16% 2,29% 0,00% 0,00% 1,80% 1,53% 0,00% 1,00% 0,63% 0,51% 1,88%

Papua Barat 82 57 30 101 10 567 2.628 163 284 5 129 2 10 22 290 17 0 127 1.591 8 138 22 3.619 710 10.611 Papua Barat

NPL 2 3 3 4 0 29 117 4 7 0 9 0 0 0 62 1 0 1 134 0 5 0 28 3 413 NPL

2,20% 4,75% 11,16% 3,54% 1,13% 5,04% 4,47% 2,37% 2,50% 0,00% 6,67% 0,00% 1,47% 0,18% 21,46% 8,01% #DIV/0! 1,15% 8,40% 4,78% 3,80% 1,38% 0,78% 0,45% 3,90%

Total 327.754 11.008 95.460 792.517 158.719 267.041 909.559 97.742 206.752 220.437 223.975 6.549 10.484 18.744 72.740 2.746 127 2.788 411.629 16.941 26.221 133.175 567.007 232.999 4.813.115 Total

NPL 12.901 271 5.172 23.701 1.924 12.366 37.461 6.431 6.440 3.650 6.068 6 113 371 2.658 81 11 159 11.442 323 1.294 1.929 6.180 3.245 NPL

Kredit dan NPL Bank Umum Kepada Pihak Ketiga Bukan Bank Berdasarkan Lapangan Usaha dan Bukan Lapangan Usaha Per Lokasi Dati I Bank Penyalur Kredit - Mei 2018

Credit and NPL of Commercial Bank to Non Banks Third Party Based on Business Sector and non Business Sector of Credit by Region - May 2018)

Miliar Rp (Billion Rp)

Lapangan Usaha Bukan Lapangan Usaha

Keterangan Location

Lampiran 3 Kredit dan NPL Bank Umum Kepada Pihak Ketiga

80

Page 82: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

81 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

.

Lampiran 4 Peratuan Menteri Keuangan Nomor 75/PMK.05/2011

Page 83: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

82 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 84: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

83 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 85: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

84 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 86: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

85 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 87: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

86 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 88: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

87 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 89: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

88 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 90: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

89 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 91: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

90 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 92: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

91 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 93: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

92 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 94: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

93 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 95: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

94 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Lampiran 5 Peratuan Menteri Koperasi dan UKM Nomor 21/Per/M.KUMKM/IV/2006

Page 96: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

95 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 97: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

96 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 98: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

97 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Lampiran 6 Peratuan Menteri Koperasi Nomor 08 Tahun 2018

Page 99: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

98 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 100: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

99 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 101: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

100 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 102: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

101 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 103: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

102 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 104: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

103 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 105: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

104 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 106: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

105 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 107: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

106 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 108: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

107 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 109: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

108 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 110: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

109 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 111: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

110 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 112: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

111 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 113: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

112 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 114: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

113 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 115: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

114 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 116: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

115 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 117: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

116 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 118: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

117 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 119: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL

118 Rencana Bisnis dan Anggaran LPDB-KUMKM Tahun 2019

Page 120: R I N G K A S A N E K S E K U T I Flpdb.id/assets/downloads/RAB dan Lakip/Rencana Bisnis dan... · 2019-02-24 · dokumen Perencanaan Anggaran dalam Format RBA ... Kredit dan NPL