quipper indonesia

15
Ciri bahasa teks film/drama 1.Berikut adalah ciri-ciri film, kecuali …. tidak memerlukan biaya produksi 2. Aspek yang dinilai pada teks ulasan film adalah sebagai berikut, kecuali tokoh dan penokohan 3.Pekerjaan pokok yang dilakukan pada teks ulasan film adalah sebagai berikut, kecuali menyunting film 4. Ciri bahasa teks ulasan film di antaranya sebagai berikut, kecuali …. Menggunakan kalimat fiktif 5. Kalimat yang menggunakan kata sifat dalam teks ulasan film adalah …. Film Garuda di Dadaku sangat baik untuk dijadikan tontonan keluarga. 6. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat perbandingan terdapat pada …. Sama halnya dengan film Soekarno, film Gending Sriwijaya juga sukses menampilkan sejarah Indonesia ke dalam bentuk film. 7. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat bermajas terdapat pada …. .Sang Penari mengangkat nama Indonesia di kancah perfilman internasional. 8. Teks ulasan film yang menggunakan kata penghubung terdapat pada kalimat …. .Di dalam film The Raid terdapat banyak adegan kekerasan sehingga film tersebut tidak layak ditonton anak-anak. 9. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat kompleks terdapat pada …. Melalui film Di Timur Matahari, penonton dapat melihat wajah Papua lebih dekat dan merasakan kehidupan masyarakat Papua secara nyata. 10. Perhatikan teks ulasan film berikut! (1) Film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck adalah film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Hamka. (2) Film besutan sutradara Sunil Soraya ini dirilis pada tahun 2013. (3) Para artis yang terlibat di

Upload: arinidamay

Post on 13-Dec-2015

682 views

Category:

Documents


24 download

DESCRIPTION

history

TRANSCRIPT

Page 1: Quipper Indonesia

Ciri bahasa teks film/drama

1.Berikut adalah ciri-ciri film, kecuali ….

tidak memerlukan biaya produksi

2.Aspek yang dinilai pada teks ulasan film adalah sebagai berikut, kecuali 

tokoh dan penokohan

3.Pekerjaan pokok yang dilakukan pada teks ulasan film adalah sebagai berikut, kecuali

menyunting film

4. Ciri bahasa teks ulasan film di antaranya sebagai berikut, kecuali ….

Menggunakan kalimat fiktif

5. Kalimat yang menggunakan kata sifat dalam teks ulasan film adalah ….

Film Garuda di Dadaku sangat baik untuk dijadikan tontonan keluarga.

6. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat perbandingan terdapat pada ….

Sama halnya dengan film Soekarno, film Gending Sriwijaya juga sukses menampilkan sejarah Indonesia ke dalam bentuk film.

7. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat bermajas terdapat pada ….

.Sang Penari mengangkat nama Indonesia di kancah perfilman internasional.

8. Teks ulasan film yang menggunakan kata penghubung terdapat pada kalimat ….

.Di dalam film The Raid terdapat banyak adegan kekerasan sehingga film tersebut tidak layak ditonton anak-anak.

9. Teks ulasan film yang menggunakan kalimat kompleks terdapat pada ….

Melalui film Di Timur Matahari, penonton dapat melihat wajah Papua lebih dekat dan merasakan kehidupan masyarakat Papua secara nyata.

10. Perhatikan teks ulasan film berikut!

(1) Film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck adalah film yang diangkat dari novel berjudul sama

karya Hamka. (2) Film besutan sutradara Sunil Soraya ini dirilis pada tahun 2013. (3) Para artis

yang terlibat di antaranya adalah Pevita Pearce, Reza Rahardian, dan Herjunot Ali. (4) Film ini

bercerita mengenai kisah cinta yang terhalang oleh perbedaan status sosial. (5) Di antara sekian

banyak film yang serupa, film ini cukup sukses memvisualisasikan cerita novel ke dalam bentuk

film.

Kalimat perbandingan pada teks ulasan film tersebut terdapat pada kalimat ….

Pilih jawaban kamu.

(5)

Page 2: Quipper Indonesia

Struktur isi teks film/drama

1.Salah satu perbedaan film dengan drama adalah ….

.Film ditayangkan melalui layar lebar atau televisi.

2.Berikut adalah jenis-jenis genre film, kecuali ….

Sinetron

3.Teks ulasan film memiliki struktur isi sebagai berikut ….

Orientasi ^ tafsiran ^ evaluasi ^ rangkuman

4.Berikut kata yang memiliki persamaan dengan ulasan film, kecuali ….

penjualan film

5.Pada teks ulasan film, gambaran umum mengenai film yang akan diulas ditulis pada bagian ….

Orientasi

6.Pada teks ulasan film, ringkasan plot film ditulis pada bagian .…

Tafsiran

7. Pada teks ulasan film, analisis terhadap struktur isi cerita film, seperti tema, latar, tokoh, dan

penokohan terdapat pada bagian ….

Evaluasi

8.Pada bagian rangkuman teks ulasan film, yang ditulis adalah ….

saran dan rekomendasi mengenai film

9.Perhatikan teks ulasan film berikut!

Film Sang Penari diangkat dari sebuah novel berjudul Ronggeng DukuhParuk karya sastrawan

Indonesia, Ahmad Tohari. Film ini diperankan oleh Prisia Nasution dan Oka Antara.

Teks ulasan film tersebut ditulis pada bagian ….

Orientasi

10.Film 99 Cahaya di Langit Eropa sebenarnya memiliki tema yang sama dengan film-film

bertajuk perjalanan lainnya. Hanya saja, film ini didukung kemampuan bermain para aktor dan

aktrisnya yang sangat baik. Selain itu, pengambilan gambar yang dilakukan di beberapa negara

di dunia juga memberikan wawasan mengenai tempat-tempat indah di luar negeri.Teks ulasan

film tersebut ditulis pada bagian ….

evaluasi

Page 3: Quipper Indonesia

Interpretasi isi teks film/drama

1. Perhatikan teks ulasan film berikut!

Rombongan anak sekolah menaiki bis sekolah yang berwarna kuning. Tak lama kemudian, bis

mulai melaju di jalanan yang cukup berkelok. Sisi kiri dan kanan jalanan yang mereka lalui

adalah pohon-pohon pinus tinggi menjulang yang dipadu dengan rerumputan tinggi di

bawahnya. 

Sinopsis cerita film di atas memiliki latar tempat di ....

jalanan hutan pinus

2. Gilang merupakan seorang anak yang cenderung pendiam dan berusaha untuk menutupi

semua hal yang berhubungan dengan dirinya dari orang lain. Karakter Gilang ini berhasil

dibawakan dengan baik oleh aktor pendatang baru yang sebelumnya pernah menjadi pemeran

pendamping dalam film karya sutradara yang sama.

Hal utama yang dibahas oleh penulis ulasan film di atas adalah ....

Karakter Gilang dan bagaimana si aktor memerankannya.

3. Kalimat di bawah ini yang mengarah pada ulasan film tentang suasana film adalah ....

Ada ketegangan saat tokoh anak mulai merasa marah pada orang tuanya.

4.Diharapkan pada waktu yang akan datang, akan lebih banyak lagi film-film yang menceritakan

kekayaan budaya Indonesia.

Bagian ulasan di atas termasuk ke dalam ....

harapan penulis ulasan terhadap jenis film yang sama

5.Penulis lebih fokus pada bagaimana perkembangan karakter dalam film bisa memberikan

pengaruh yang besar terhadap jalan cerita. Film tersebut menurut penulis banyak memberikan

ruang pada setiap karakter untuk berkembang secara alami.

Judul yang tepat untuk ulasan film yang terdapat pada interpretasi ulasan film di atas adalah ....

Karakter-karakter dalam Film X

6. Kalimat di bawah ini merupakan bentuk ulasan film, kecuali ....

Para penonton mulai mengantri di berbagai bioskop di seluruh Indonesia

7. Lelaki berjubah hitam tersebut menyerahkan map berisi surat-surat penting. Tatapan matanya dingin dan seolah tidak tahu bagaimana cara berekspresi. Adrian hanya menerima map itu dengan perasaan waswas.Tokoh lelaki berjubah hitam penggalan sinopsis film di atas memiliki karakter yang ....

Misterius

Page 4: Quipper Indonesia

8.Interpretasi di bawah ini yang membahas mengenai ulasan film yang baik adalah ....

Penulis berusaha menjejalkan pemikirannya tanpa berusaha menelaah sisi lain film

9.Ulasan film di bawah ini yang tidak membahas mengenai keunggulan film adalah ....

Ada satu tokoh yang pada akhirnya menjadi tonggak utama film tersebut.

10.Kalimat di bawah ini yang berisi ulasan film dengan tema keluarga adalah ....

Unsur kekeluargaan yang mengendor menjadi cerita utama dari film ini.

Perbandingan struktur isi dan ciri bahasa dua teks film/drama

1.Secara tidak sadar, kita sering mengulas film yang baru saja kita tonton bersama teman.

Ragam ulasan yang dipakai adalah.…

ulasan secara lisan

2.Berikut adalah susunan yang tepat perubahan kelas kata verba menjadi nomina, kecuali….

lihat = kelihatan

3.Berikut adalah kata yang tidak berpadanan dengan kata berseru adalah….

Bersahutan

4.Pasangan kata yang tepat terkait perubahan verba aktif ke pasif adalah, kecuali ….

Mengambil > diambil

5.Berikut adalah kalimat yang menggunakan konjungsi subordinatif adalah….

.Ia sangat menyukai akting sehingga mengambil ekskul teater di sekolahnya.

6.Berikut yang termasuk ke dalam frasa adjektiva adalah….

Begitu indah

7.Film adalah….

Suatu cerita yang dilakonkan dalam bentuk gambar hidup atau audio visual

8.Berikut kalimat yang menggunakan jenis preposisi adalah….

Ada kecelakaan yang terjadi di ruas jalan itu

9. Perhatikan teks ulasan di bawah ini!

(1) Tokoh guru Isa yang lemah dalam novel Jalan Tak Ada Ujung karya Mochtar Lubis adalah

simbol. (2)Lambang personifikasi rasa takut tentang impotensinya diumpamakan sebagai tanda

Page 5: Quipper Indonesia

kelumpuhan masyarakatnya pada masa perjuangan kemerdekaan. (3)Ketakutan ini lahir karena

bayangan yang ia ciptakan sendiri.

Berikut adalah pernyataan yang benar terkait ciri kebahasaan teks ulasan di atas, kecuali….

Kalimat 3 merupakan kalimat simpleks

10. Perhatikan teks berikut!

Menonton film adaptasi cerpen “Klub Solidaritas Suami Hilang” seperti mengajak kita berpapasan

dengan secuil sejarah tragedi penculikan di seluruh dunia akibat politik dan perang. Walau

demikian, film ini juga tidak melupakan perasaan yang dialami perempuan-perempuan korban

tersebut. Bukan hanya perempuan korban politik dan perang, tetapi korban laki-laki itu sendiri.

Hal yang disampaikan dalam teks ulasan di atas adalah mengenai….

Ulasan

Analisis isi teks ulasan film/drama

1.Di dalam BSE, terdapat beberapa unsur kebahasaan yang perlu kalian pahami. Unsur yang

dimaksud adalah kecuali….

Numeralia

2. Perhatikan teks ulasan berikut!

Naskah drama Panembahan Reso karya Seno Gumira ini bercerita tentang kebijaksanaan

seorang pemimpin. Konflik yang dihadapi tokoh dalam drama tersebut adalah keadaan negara

yang kacau dan membuat para patih ingin agar Pangeran Rebo segera bertindak mengambil alih

kekuasaan, tetapi Pangeran Rebo tidak mau bertindak gegabah dengan menyuruh patihnya

bersabar. Terdapat dua tokoh dalam drama ini, yaitu Panji Tumbal dan Pangeran Rebo.

Teks tersebut termasuk ke dalam bagian….

Orientasi

3.Perhatikan teks ulasan berikut!

Menurut kami,adalah karena alam.

Rubiyah yang digambarkan cantik, lembut dalam bersikap, dan gemulai dalam menari ternyata

mampu menjadi beringas dalam memimpin peperangan melawan VOC.

Arti kata beringas pada teks di atas adalah….

Liar

Page 6: Quipper Indonesia

4. Dalam menganalisis isi, langkah yang perlu kita lakukan adalah menginterpretasi makna. Hal

yang tidak termasuk ke dalam makna menginterpretasi adalah….

pembuktian fakta

5. Dalam kisah “Matah Ati”, diceritakan bahwa Raden Mas Said terpesona ketika melihat sinar

yang terpancar dari tubuh Rubiyah.

Maksud kalimat yang tercetak miring di atas adalah….

Rubiyah adalah gadis yang sangat cantik

6. Guillermo del Toro dikenal sebagai seorang sutradara yang penuh dengan imaji

segar sehingga membuat karya-karyanya lain daripada film dengan tema sejenis.

Arti kata yang tercetak miring yang tepat pada teks ulasan di atas adalah….

Ide-ide yang orisinal dan baru

7. Konjungsi yang menunjukkan hubungan pertentangan terdapat pada teks di bawah ini, yaitu….

Kendatipun bahasa yang digunakan banyak menyalahi aturan kebahasaan, buku Api Sejarah layak diapresiasi dalam memberikan informasi baru.

8. Berikut adalah kalimat yang mengandung makna konotatif….

Keramahan yang ia terima tak mampu mencairkan hatinya

9. Berikut adalah kalimat yang menggunakan pronomina penunjuk, yaitu….

Dalam peristiwa itu, pemeran utama tampil tiba-tiba dari latar berwarna hitam

10.Perhatikan teks ulasan berikut!

Satu lagi film yang memutarbalikkan fakta atas sejarah. Film “The Dracula Untold” yang

menceritakan kisah Vlad the Impaler mendekonstruksi riwayat hidup Pangeran Transylvania itu

menjadi pahlawan di mata rakyatnya. Nyatanya, Vlad tidak pernah dicintai, tetapi ditakuti.

Maksud dari dekonstruksi pada teks di atas adalah….

Mengubah dan menyusun ulang struktur (sejarah)

Langkah-langkah penulisan teks film/drama

1.Berikut adalah hal yang dapat dijadikan subjek teks ulasan, kecuali….

Koran

2. Uraian pandangan pribadi pengulas terhadap subjek yang diulas adalah isi bagian struktur….

tafsiran isi

3. Sinopsis sebuah film/drama dalam teks ulasan dapat dimasukkan ke dalam bagian….

Page 7: Quipper Indonesia

Orientasi

4.Perhatikan teks ulasan berikut!

Mungkin kita bosan dengan film yang bertemakan appocalyptic, semacam mewabahnya virus

yang mengubah manusia menjadi mayat hidup dan memburu manusia. Akan tetapi, apa yang

ditawarkan dalam film serial “The Walking Dead” berbeda. Film ini bukan tentangappocalyptic-

nya ataupun bukan tentang perjuangan melawan mayat hidup. Dengan alur cerita yang menarik

dan begitu mengalir, film ini menawarkan intrik mengenai eksistensi umat manusia yang begitu

rentan akan dosa. 

Jika kita cermati hal di atas, teks tersebut merupakan bagian dari….

Kelebihan

5. Perhatikan teks ulasan di bawah ini!

Begitu banyak lakon mengenai Ramayana. Akan tetapi, sendratari Ramayana memberikan

tontonan yang memukau. Latar Candi Prambanan menambah kesan serunya pementasan dan

membuat kita tak pernah bosan menyaksikan lakon itu berulang-ulang, terlebih saat satu set

panggung benar-benar dibakar dengan siluet Hanoman yang menari.

Jika dilihat dari jenis kritik, teks ulasan di atas termasuk ke dalam kritik….

kritik individual

6. Penilaian terhadap unsur-unsur intrinsik dan ekstrinsik karya sastra termasuk ke dalam kritik

yang berjenis…

kritik eksposisi

7. Jika kita mengulas sebuah buku, hal-hal yang termasuk ke dalam identitas buku adalah

sebagai berikut, kecuali…

harga buku

8. Berikut adalah sifat teks ulasan, kecuali….

Subjektif

9. Apa tujuan dari dibuatnya teks ulasan? Kecuali….

Mampu berdebat panjang lebar

10. Perhatikan susunan berikut!

1)Penilaian

2)Ulasan

3)Sinopsis

Page 8: Quipper Indonesia

4)Rangkuman

5)Identitas buku

Urutan yang tepat susunan di atas agar terbentuk ulasan resensi adalah…

5-3-2-1-4

Langkah-langkah abstraksi teks film/drama

1.Pengertian abstraksi adalah….

Merangkum isi bacaan dengan mengambil hal penting

2. Tujuan dilakukannya abstraksi adalah….

Mempercepat mencari informasi

3. Perhatikan teks ulasan berikut!

Ketandusan Gunung Kidul inilah yang dieksplorasi oleh Ibnu menjadi teks drama berjudul Mbok

Jah melalui unsur intrinsiknya. Dalam teks drama ini, kita menemukan kejeniusan Ibnu dalam

mengolah unsur pembangun ini agar menjalin layaknya kuas yang menggambarkan keadaan

Gunung Kidul. Jika pengarang lain menceritakan kondisi alam dengan deskripsi kata-kata, Ibnu

menggunakan penokohan dan konflik untuk menceritakannya. Kegersangan Gunung Kidul

dijabarkan melalui anak Mbok Jah yang lupa akan ibunya.

Abstraksi yang tepat berdasarkan teks ulasan teks drama di atas adalah….

Ketandusan Gunung kidul inilah yang dieksplorasi oleh Ibnu menjadi teks drama berjudul Mbok Roh melalui unsur intrinsiknya

4. Dalam orientasi, unsur yang kita jadikan sebagai bahan abstraksi adalah….

Sinopsis cerita

5. Perhatikan teks ulasan berikut!

Naskah drama Death of a Salesman memiliki aspek ekonomi yang kental karena sedikitnya ada

dua hal yang mengindikasikan hal tersebut, yaitu judul naskah yang menunjuk profesi tokoh

utama sebagai seorang pebisnis dan seting tempat di New York dan New England pada tahun

1920 – 1930-an.

Pernyataan yang sesuai dengan isi teks di adalah….

Death of a Salesman memiliki aspek ekonomi yang kuat karena judul dan latar.

Page 9: Quipper Indonesia

6. Perhatikan bagian teks ulasan berikut!

Namun, cerita sebenarnya tidak berfokus pada sindrom pinokio. Kasus yang dialami protagonis

lainnya yang bernama Dal po justru menjadi pusat elemen cerita. Akibat kelalaian seorang

pemilik pabrik, ayah Dal po yang bekerja sebagai kepala pemadam kebakaran dan 8 anak

buahnya meninggal dalam ledakan kebakaran sebuah pabrik. Alur berjalan cukup cepat karena

pada episode pertama, penonton telah diajak mengarungi konflik yang dialami keluarga Dal po.

Seorang wartawan wanita membuat berita palsu dengan mengatakan bahwa ayah Dal po masih

hidup dan bersembunyi di suatu tempat. Sontak, pemberitaan ini menimbulkan kecaman. Pihak

keluarga korban yang lain mengolok-olok keluarga Dal po dan mengatakan ayahnya tidak berani

bertanggung jawab.

Gagasan utama paragraf di atas adalah….

Cerita tidak berfokus pada sindrom pinokio, tetapi ke konflik yang dialami protagonis laki-laki bernama Dal po

7. Perhatikan teks berikut!

Apa jadinya jika sindrom pinokio memang benar ada? Kesulitan hidup pasti akan dirasakan.

Penyakit fiksi ini membuat pasien yang mengidapnya tidak akan mampu berbohong. Setiap kali

berbohong, ia akan mengalami cegukan. Inilah hal yang dikisahkan dalam drama korea terbaru

berjudul “Pinnochio”. Judul diambil dari nama karakter dongeng manusia boneka ciptaan Gepeto

yang jika berbohong, hidungnya akan memanjang.

Gagasan utama paragraf di atas adalah….

Apa jadinya jika sindrom pinokio memang benar ada?

8. Berikut ini yang bukan syarat abstraksi yang baik adalah….

Menggunakan gagasan penjelas

9. Tidak ada tanda atau simbol apa pun yang mengantar pukulan itu. Biasanya pukulan itu

datang melalui sebuah proses yang bisa dilihat pada konstruksi konteks yang melatarinya. Dalam

dunia teater Putu wijaya, kelaziman seperti ini tidak ada. Demikianlah menurut Malna mengenai

naskah Putu Wijaya.

Kalimat yang cocok untuk menjadi gagasan utama paragraf di atas adalah….

Teks bagi Putu Wijaya bukan sebuah produk bahasa, melainkan pukulan yang datang.

10.Cerita ini berkisah tentang wanita lanjut usia yang disebut dengan nama Mbok Jah.

Kalimat yang tepat untuk menjadi gagasan pendukung teks di atas adalah, kecuali….

Mbok Jah tinggal di Gunung Kidul di bagian selatan Pegunungan Sewu.

Page 10: Quipper Indonesia

Menyunting isi sesuai dengan struktur isi teks film/drama

1.Perhatikan kata/frasa berikut ini!

1)Kaidah kebahasaan

2)Gaya penulisan

3)Struktur teks

4)Amanat 

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menyunting sebuah teks ulasan adalah ….

1,3

2. Berikut ini adalah unsur struktur teks ulasan, kecuali….

sebab-akibat

3. Bagian yang berupa penilaian terdapat pada unsur….

Evaluasi

4.Perhatikan bagian struktur teks ulasan berikut ini!

1)Evalusi

2)Rangkuman

3)Tafsiran isi

4)Orientasi

Bagian-bagian struktur teks ulasan secara runtut adalah ….

4-3-1-2

5. Frozen adalah film animasi 3D yang diproduksi oleh Walt Disney Animation Studios. Film yang

merupakan animasi ke-53 dari Walt Disney ini bercerita tentang petualangan seorang putri

kerajaan mencari kakaknya yang memiliki kekuatan bisa membekukan segala hal. Film ini

berdasarkan buku dongeng Hans Christian Andersen yang berjudul Ratu Salju. Pengisi suara

film ini antara lain Kristen Bell, Idina Menzel, Jonathan Groff, Josh Gad, dan Santino Fontana.

Bagian kutipan teks di atas termasuk bagian….

Orientasi

6. Untungnya ada Butet Kartaredjasa, seperti yang saya lihat bermain nyaris prima dan

konsisten. Pada pementasan hari pertama, ia sedikitdown untuk memberi nuansa dramatis pada

akhir pementasan. Jelas, ia jago orasi sehingga pintar membetot sepenuhnya perhatian

penonton. Karakternya kuat yaitu bersuara besar dan serak, dan pandai mengatur tempo

Page 11: Quipper Indonesia

pengucapan,

Teks di atas merupakan bagian dari ….

tafsiran isi

7. Djaduk Ferianto memainkan perannya sebagai sutradara dengan sangat berhasil. Itulah yang

saya pahami ketika menyaksikan secara utuh pementasan Teater Gandrik pada sajian “Gundala

Gawat”. Saya menyaksikan dari sejak gladi resik, pementasan hari pertama dan kedua, dan

mensinergikan dalam pemahaman. Saya mampu mencerna apa yang dikatakan Rendra dalam

kredonya tersebut. Ritme yang mengalir untuk menggarap dramaturgi muncul dari kreativitas

yang kompleks.

Paragraf di atas termasuk bagian….

Rangkuman

8. (1) Perahu Kertas berkisah tentang pasang surut hubungan dua anak manusia bernama Kugy

(Maudy Ayunda) dan Keenan (Adipati Dolken). (2) Kugy adalah seorang gadis tomboy, periang,

dan percaya bahwa dirinya adalah agen Dewa Neptunus. (3) Kugy selalu memiliki "ritual" unik,

yaitu menulis setiap curahan hatinya ke selembar kertas, yang lalu dibuatnya menjadi perahu

untuk kemudian dihanyutkan ke air. (4) Meskipun sekilas dia gadis periang yang slenge'an,

namun dia memiliki pandangan hidup yang cenderung filosofis.

Bagian orientasi cerita terdapat pada kalimat ke ….

1,2,3,4

9.Perhatikan kalimatberikut ini!

1. Gravity adalah film drama luar angkasa 3D tahun 2013 yang ditulis, diproduseri, disunting, dan

disutradarai Alfonso Cuarón. 

2. Film ini dibintangi Sandra Bullock dan George Clooney yang berperan sebagai astronot yang

selamat dari bencana wahana antariksa.

3. Gravity menjadi film pembuka 70th Venice International Film Festival pada bulan Agustus

2013.

4. Tayang perdana di Amerika Utara diselenggarakan tiga hari kemudian di Telluride Film

Festival. 

Kalimat yang bisa digunakan untuk mengisi bagian orientasi adalah….

1,2,3,4

10. Perhatikan kalimat berikut ini!

1)Dalam teks “Guyonan Bersama Pementasan Teater Gandrik ‘Gundala Gawat’ tersebut banyak

terdapat kekeliruan dalam penggunaan kaidah kebahasaan. 

2)Teater Gandrik dipentaskan di Taman Budaya Yogyakarta.

3)Banyak juga ditemukan pemubaziran penggunaan kata atau penulisan kalimat. 

Page 12: Quipper Indonesia

4)Teater Gandrik ini tidak cocok ditonton oleh anak di bawah 17 tahun.

Kalimat pengisi bagian evaluasi adalah….

1,3

Page 13: Quipper Indonesia