putusan ptun, kasasi

4
Putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara Berdasarkan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara No. 2146/Pid.B/ 2008/PN.Jkt.Ut tanggal 16 Juni 2009 diputuskan sebagai berikut: Menyatakan terdakwa 1. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa 2. Jahja Sariawinata, tidak terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana yang didakwakan pada dakwaan primair dan subsidair; Membebaskan terdakwa 1. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa 2. Jahja Sariawinata oleh karena itu dari segala dakwaan; Memulihkan hak para Terdakwa dalam kemampuan, kedudukan dan harkat serta martabatnya; Menyatakan barang bukti berupa: 1. (satu) liter solvan base; 2. (lima ratus) ml air pendingin mesin giling automatis; 3. (satu) liter air pembuangan ke laut; 4. (satu) liter minyak kotor hasil pencucian tangki; 5. (satu) liter air limbah drainase; 6. (satu) liter air limbah genangan jalan; 7. (satu) Kg limbah padat; Dirampas untuk dimusnahkan, sedangkan surat-surat bukti baik dari Penuntut Umum maupun dari Penasihat Hukum tetap terlampir dalam berkas perkara; Membebankan biaya perkara ini pada Negara;

Upload: jose-pollard

Post on 11-Dec-2015

234 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

a

TRANSCRIPT

Page 1: Putusan PTUN, kasasi

Putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara

Berdasarkan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara No. 2146/Pid.B/ 2008/PN.Jkt.Ut

tanggal 16 Juni 2009 diputuskan sebagai berikut:

• Menyatakan terdakwa 1. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa 2. Jahja

Sariawinata, tidak terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak

pidana sebagaimana yang didakwakan pada dakwaan primair dan subsidair;

• Membebaskan terdakwa 1. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa 2. Jahja

Sariawinata oleh karena itu dari segala dakwaan;

• Memulihkan hak para Terdakwa dalam kemampuan, kedudukan dan harkat serta

martabatnya;

• Menyatakan barang bukti berupa:

1. (satu) liter solvan base;

2. (lima ratus) ml air pendingin mesin giling automatis;

3. (satu) liter air pembuangan ke laut;

4. (satu) liter minyak kotor hasil pencucian tangki;

5. (satu) liter air limbah drainase;

6. (satu) liter air limbah genangan jalan;

7. (satu) Kg limbah padat;

Dirampas untuk dimusnahkan, sedangkan surat-surat bukti baik dari Penuntut

Umum maupun dari Penasihat Hukum tetap terlampir dalam berkas perkara;

• Membebankan biaya perkara ini pada Negara;

Putusan Kasasi

Berdasarkan pasal-pasal dari Undang-Undang No. 48 Tahun 2009, Undang-Undang No.

8 Tahun 1981, Undang-Undang No. 14 Tahun 1985 sebagaimana telah diubah dengan Undang-

Undang No. 5 Tahun 2004 dan perubahan kedua dengan Undang-Undang No. 3 Tahun 2009

serta peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan, Mahkamah Agung memutuskan

untuk mengabulkan permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi: JAKSA/ PENUNTUT UMUM

pada KEJAKSAAN NEGERI JAKARTA UTARA tersebut dan Membatalkan putusan

Page 2: Putusan PTUN, kasasi

Pengadilan Negeri Jakarta Utara No. 2146/Pid.B/ 2008/PN.Jkt.Ut tanggal 16 Juni 2009 dengan

amar sebagai berikut :

1. Menyatakan terdakwa I. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa II. Jahja

Suriawinata tidak terbukti bersalah melakukan tindak pidana "melawan hukum

dengan sengaja melakukan perbuatan yang mengakibatkan pencemaran dan/atau

perusakan lingkungan hidup, sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal

41 ayat (1) jo. Pasal 46 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia nomor 23

Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup dalam dakwaan primair dan

membebaskan para Terdakwa dalam dakwaan primair tersebut;

2. Menyatakan terdakwa I. Suryanto bin Tjokrosantoso dan terdakwa II. Jahja

Suriawinata telah terbukti bersalah menurut hukum dan keyakinan melakukan

tindak pidana "melanggar ketentuan perundang-undangan yang berlaku, sengaja

melepaskan atau membuang zat, energi, dan/atau komponen lain yang berbahaya

atau beracun masuk di atas atau ke dalam tanah, ke dalam udara atau ke dalam air

permukaan, melakukan impor, ekspor, memperdagangkan, mengangkut,

menyimpan bahan tersebut, menjalankan instalasi yang berbahaya, padahal

mengetahui atau sangat beralasan untuk menduga bahwa perbuatan tersebut dapat

menimbulkan pencemaran dan/atau perusakan lingkungan hidup atau

membahayakan kesehatan umum atau nyawa orang lain, sebagaimana diatur dan

diancam pidana dalam Pasal 43 ayat (1) jo. Pasal 46 ayat (1) UURI No. 23 Tahun

1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup dalam dakwaan subsidiar;

3. Menjatuhkan pidana penjara kepada terdakwa I. Suryanto bin Tjokrosantoso dan

terdakwa II. Jahja Suriawinata masing-masing selama 1 (satu) tahun penjara dan

denda sebesar Rp. 30.000.000,- (tiga puluh juta rupiah) subsidair 5 (lima) bulan

kurungan;

4. Menyatakan supaya barang bukti berupa: - 1 liter solven base, 500 ml air

pendingin mesin giling automotive, 1 liter air pembuangan ke laut, 1 liter minyak

kotor hasil pencucian tangki, 1 liter air limbah drinase, 1 liter air limbah genangan

jalan, 1 Kg limbah padat; Dirampas untuk dimusnahkan;

Page 3: Putusan PTUN, kasasi

5. Membebankan biaya perkara kepada para Terdakwa dalam semua tingkat

peradilan yang dalam tingkat kasasi ini masing-masing sebesar Rp. 5000,- (lima

ribu rupiah);