proposal bisnis

Download Proposal Bisnis

If you can't read please download the document

Upload: rizki-dwi-setiawan

Post on 03-Jul-2015

463 views

Category:

Documents


49 download

TRANSCRIPT

PROPOSAL BISNIS

Diajukan kepada SYEC 2007

disusun oleh : Umar Hafidz Asyari Hasbullah Eksa Rusdiyana Tono

Universitas Sebelas Maret Surakarta 2007

Usaha Pembuatan Virgin Coconut Oil Aneka Rasa

(Bidang Usaha Produksi)

Umar Hafidz Asyari Hasbullah Eksa Rusdiyana Tono

I. PERNYATAAN VISI DAN MISI 1. Visi Membuat Virgin Coconut Oil aneka rasa yang berdaya saing tinggi. 2. Misi 3.Aspek Inovasi Virgin Coconut Oil sudah banyak dikenal oleh masyarakat secara luas. Virgin Coconut Oil mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi dari buah kelapa. Selain itu teknik pengolahan Virgin Coconut Oil cukup sederhana dan mudah dilakukan. Umumnya Virgin Coconut Oil digunakan sebagai minyak kesehatan karena kandungannya yang sangat bagus bagi kesehatan. Selain itu juga digunakan untuk industri farmasi dan lain-lain. Sebagai minyak kesehatan, Virgin Coconut Oil masih dibuat murni tanpa penambahan rasa. Jika mengonsumsi Virgin Coconut Oil umumnya bau minyak sangat kentara sehingga tingkat kesukaan akan menurun. Penambahan aneka rasa pada Virgin Coconut Oil diharapkan akan meningkatkan tingkat kesukaan. Rasa yang dapat ditambahkan antara lain jahe, jambu, belimbing, nanas dan lain-lain. Bahan tadi juga akan menambah khasiat Virgin Coconut Oil karena mengandung antioksidan. 4.Aspek Kelayakan Bisnis Semangat juang dan kemauan berusaha yang tinggi adalah modal utama kami dalam mewujudkan ide usaha ini. Keterampilan dalam membuat produk Virgin Coconut Oil telah dikuasai oleh tim karena pernah beberapa kali membuat dan pernah melatih masyarakat Bantul, Yogyakarta untuk membuat Virgin Coconut Oil. 5.Soind Implementation Plan Jika telah ada modal yang cukup maka kami akan mulai usaha ini. II.GAMBARAN PRODUK 1. Keunikan Produk Virgin Coconut Oil aneka rasa, hal yang unik dari produk ialah memiliki rasa dan rasa yang ditawarkan banyak pilihannya. Misalnya rasa jahe, jambu, belimbing, Membuat Virgin Coconut Oil aneka rasa yang berkualitas bagus Membuat pengemasan produk yang bagus Menjaga kontrol kualitas produk Memperluas promosi

nanas dan lain-lain. Selain itu ada manfaat lain dari penambahan bahan penambah rasa yaitu antioksidan yang ada di dalamnya, misalnya pada jahe. 2. Novelty Produk Virgin Coconut Oil sudah ada di pasaran namun Virgin Coconut Oil yang mengandung aneka pilihan rasa belum ada di pasaran. 3. Gambaran Ide Awal Umumnya orang enggan mengkonsumsi Virgin Coconut Oil secara langsung karena flavour dan baunya yang kurang disukai. Sehingga kalau Virgin Coconut Oil ditambahkan beraneka macam rasa diharapkan tingkat kesukaan konsumen menjadi lebih tinggi dan Virgin Coconut Oil semakin diminati masyarakat. III.PELUANG USAHA DAN KELAYAKAN 1. Kejelian Melihat Peluang Target pasar ialah masyarakat Solo dan sekitarnya terutama ibu-ibu rumah tangga karena umumnya kebutuhan akan Virgin Coconut Oil (daya minat) sebagian besar adalah ibu-ibu rumah tangga. Untuk mendapatkannya maka promosi dapat dilakukan dalam forum PKK ibu-ibu, pemberian leaflet, pemasangan spanduk dan iklan di radio. 2. Perkiraan Besarnya Pasar Perkiraan pasar yang membutuhkan produk ini ialah sebesar 10 % dari jumlah rumah tangga di Solo dan sekitarnya. Pertumbuhannya diperkirakan 1-2 % pertahun. 3. Perkiraan Pesaing/ Produk Pesaing Pesaing adalah produk VCO tanpa rasa. 4. Akses Sumber Daya Akses sumber daya dan bahan baku diperoleh dari Pasar Legi Solo yang kontinuitas ketersedia kelapa sebagai bahan bakunya terjamin. IV.RENCANA PENCAPAIAN 1. Proyeksi Perkembangan Bisnis dari Waktu ke Waktu Bisnis ini dirancang akan dilaksanakan di sekitar kampus UNS agar tim mampu mengelola secara optomal disamping harus kuliah. Pada awal peluncuran produk, diprioritaskan melalui penggencaran promosi supaya masyarakat mengetahui produk kami. Promosi dapat dilaksankan dengan demo langsung ke konsumen, ibu-ibu PKK, pemasangan spanduk di tempat strategis, iklan di radio dan

penyebaran leaflet. Setelah usaha dapat berjalan maka pengembangan ke arah selanjutnya ialah membuat usaha ini di daerah yang kaya sumber bahan baku yaitu Kabupaten Bantul. Daerah ini kami pilih karena sumber bahan baku melimpah ruah dan kami pernah melakukan pelatihan pada masyarakat di sana sehingga memungkinkan dapat terjadinya kerjasama dengan pihak sana. 2. Perencanaan Implementasi Dari Waktu Ke Waktu Pertama, memilih lokasi usaha kemudian menyiapkan peralatan dan menata tempat usaha, setelah itu melakukan perjanjian dengan penyedia bahan baku agar dapat menjaga kontinuitas ketersediaan bahan baku. Setelah itu produksi dan menyiapkan promosi. Setelah produk siap dipasarkan maka promosi mulai digencarkan. Tahap selanjutnya ialah menjaga kontinuitas produksi dan penjualan. V.PROYEKSI KEUANGAN 1. Estimasi Biaya Untuk Memulai Bisnis a. Biaya Investasi No 1 2 3 4 5 6 7 Uraian Mesin Pemarut, 1 unit Ember, 3 unit @ Rp. 30.000,00 Kain Saring, 2 unit @ Rp. 3.000,00 Stoples, 5 unit @ Rp. 25.000,00 Selang, 1 unit Satu set alat saring(filter dan zeolit) Sentrifuse Total Biaya Peralatan b. Biaya Tetap No 1 2 3 Uraian Penyusutan peralatan per tahun 10 % x Rp. 28.225.500,00 Listrik Tenaga Kerja (1 orang) Total Biaya Tetap Jumlah (Rupiah/ bulan) 2.822.550,00 15.000,00 400.000,00 3.237.550,00 Jumlah (Rupiah) 3.000.000,00 90.000,00 6.000,00 125.000,00 4.500,00 10.000.000,00 15.000.000,00 28.225.500,00

c. Biaya Tidak Tetap (Variabel) No 1 2 Uraian Kelapa 1.000 butir @ Rp. 1.500,00 Kertas saring 2 lembar @ Rp. 10.000,00 Jumlah (Rupiah/ bulan) 1.500.000,00 20.000,00

3 4 5 6

Bahan pembuat rasa (jahe, belimbing, nanas, jambu dan lain-lain) Filter 2 unit @ Rp. 10.000,00 Zeolit 2 kg @ Rp. 5.000,00 Kemasan 320 @ Rp. 1.000,00 Total Biaya Tidak Tetap

100.000,00

20.000,00 10.000,00 320.000,00 1.970.000,00

d. Total Biaya Produksi Total Biaya Produksi = biaya tetap + biaya tidak tetap = Rp. 3.237.550,00 + Rp. 1.970.000,00 = Rp. 5.207.550,00 2. Proyeksi Break Event Point a. Pendapatan dan Keuntungan No 1 Uraian VCO Jumlah (Rupiah)

100 liter @ Rp. 100.000,00 10.000.000,00 Total pandapatan 10.000.000,00 Keuntungan = Total pendapatan Total biaya produksi = Rp. 10.000.000,00 Rp. 5.207.550,00 = Rp. 4.792.450,00 b. Break Event Point (BEP) BEP = Total biaya produksi harga jual per liter = Rp. 5.207.550,00 Rp. 100.000,00 = Rp. 52,0755 liter/ tahun berarti produksi akan mencapai titik impas bila menjual produk sebanyak 52,0755 liter/ tahun dengan harga jual senilai Rp. 100.000,00 per liter. c. B/C ratio

B/ C ratio = Total pendapatan total biaya produksi = Rp. 10.000.000,00 Rp. 5.207.550,00 = 1,9203 artinya setiap satuan modal yang dikeluarkan akan memperoleh hasil sebanyak 1,9203 kali lipatnya. d. ROI ROI = Keuntungan x 100% total biaya produksi = Rp. 4.792.450,00 x 100% Rp. 5.207.550,00 = 92,03 artinya setiap pembiayaan Rp. 100,00 yang dikeluarkan akan diperoleh keuntungan sebanyak Rp. 92,03 e. Pay Back Period (PBP) PBP = nilai investasi keuntungan pertahun = Rp. 28.225.500,00 Rp. 4.792.450,00 = Rp. 5,88 tahun artinya dalam jangaka waktu 5,88 tahun modal pengelolaan VCO akan kembali. VI.JAWABAN ATAS KENAPA TIM ANDA LAYAK TERPILIH PADA SYEC 2007 1. Pengetahuan Atas Keterbatasan Tim Keterampilan dalam membuat VCO aneka rasa telah dikuasai tim. Selain itu nantinya akan ada bimbingan dari Laboratorium Rekayasa Proses Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2. Pengetahuan Atas Konteks Situasi Bisnis Pemasaran VCO aneka rasa ini membutuhkan ketelatenan sehingga promosi harus digencarkan. Selain itu modal usaha cukup besar bagi tim sebagai mahasiswa

untuk memulai usaha.

Nama Tim : VICAR Institusi Anggota 1 NPM Nama Tempat Lahir Tanggal Lahir Alamat : H0604052 : Umar Hafidz Asyari Hasbullah : Boyolali : 1 Juli 1986 : Jl Teratai 54 Boyolali 57316 : Universitas Sebelas Maret Surakarta

Email Telp. rumah Telp. HP Jurusan Masa Akhir Berlaku KTM Anggota 2 NPM Nama Tempat Lahir Tanggal Lahir Alamat Email Telp. rumah Telp. HP Jurusan masa Akhir Berlaku KTM Anggota 3 NPM Nama Tempat Lahir Tanggal Lahir Alamat Email Telp. rumah Telp. HP Jurusan masa Akhir Berlaku KTM

: [email protected] :: 08562840919 : Teknologi Hasil Pertanian : 31 Agustus 2009 : H0404008 : Eksa Rusdiyana : Bantul : 19 Oktober 1985 : Rt 01 RW 25 methuk, Donotirto, Kretek, Bantul, Yogyakarta,55772 : [email protected] :: 081804530846 : Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian : 31 Agustus 2009 : H3104088 : Tono : Klaten : 23 Januari 1986 : Banyuripan, RT 02 RW 27 No 26 Jimbung, Kalikotes, Klaten 57451 : [email protected] :: 08157916606 : D III Teknologi Hasil Pertanian : 31 Agustus 2008