profil puskemas.docx

16
PROFIL PUSKEMAS a. Pengertian Puskesmas Menurut kemenkes RI No.128/menkes/SK/II/2004 puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten atau kota yang bertanggung jawab menyelanggarakan pembangunan kesehatan disuatu wilayah kerja. Unit pelaksana teknis yang dimaksud diatas adalah bahwa puskesmas berperan menyelanggarakan sebagian dari tugas teknis opresional dinas kesehatan kbupaten atau kota dan merupakan unit pelasana timggkat pertama serta ujung tombak pembangunan kesehatan di Indonesia. Menurut peraturan menteri kesehatan Republik Indonesia tahun 2012 No. 029 Tahun 2012: puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten/ kota yang bertanggung jawab menyelenggarakan pembangunan kesehatan d suatau wilayah kerja. b. Data Geografis

Upload: priskaapril

Post on 04-Dec-2015

214 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PROFIL PUSKEMAS.docx

PROFIL PUSKEMAS

a. Pengertian Puskesmas

Menurut kemenkes RI No.128/menkes/SK/II/2004 puskesmas adalah

unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten atau kota yang bertanggung

jawab menyelanggarakan pembangunan kesehatan disuatu wilayah kerja. Unit

pelaksana teknis yang dimaksud diatas adalah bahwa puskesmas berperan

menyelanggarakan sebagian dari tugas teknis opresional dinas kesehatan

kbupaten atau kota dan merupakan unit pelasana timggkat pertama serta ujung

tombak pembangunan kesehatan di Indonesia.

Menurut peraturan menteri kesehatan Republik Indonesia tahun 2012

No. 029 Tahun 2012: puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan

kabupaten/ kota yang bertanggung jawab menyelenggarakan pembangunan

kesehatan d suatau wilayah kerja.

b. Data Geografis

Puskesamas pembantu kelurahan suka ramai, Binjai Barat terletak di

jalan coklat gg.Tempui No.1 kelurahan sukaramai kecamatan binjai barat.

Letak geografis kecamatan binjai terletak antara:

1. Lintang Utara : terletak antara 3036’38”-3036’26” LU

2. Bujur Timur : 98027’58” – 98027’49” BT

3. Luar Kelurahan ±94,30 Ha

Puskesmas pembantu sukaramai terletak di daerah kecamatan binjai barat

yang mempunyai batas wilayah:

- Sebelah utara berbatasan dengan kelurahan tanjung jati kabupaten langkat

- Sebelah barat berbatasan dengan kelurahan suka maju

Page 2: PROFIL PUSKEMAS.docx

- Sebelah timur berbatasan dengan kelurahan limau mungkur

- Sebelah selatan berbatasan kelurahan bandar senembah

Puskesmas pembantu suka ramai mempunyai satu puskesmas induk yaitu

puskesmas H.A.H hasan. Puskesmas pembantu suka ramai membantu wilayah

kerja puskesmas induk.

c. Program Wajib Puskesmas

Pencapaian perogram kerja di puskesmas pembantu sukaramai memiliki beberapa

program wajib yaitu :

1. Promosi Kesehatan

Promosi kesehatan merupakan upaya untuk meningkatkan kemampuan

masyarakat melalui proses pembelajaran dari-oleh-untuk dan bersama

masyarakat, agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta

mengembangkan kegiatan yang berumber daya masyrakat, sesuai dengan

kondisi sosial budaya setempat dan di dukung oleh kebijakan publik yang

berwawasan kesehatan. Dengan demikan promsi kesehatan adalah program-

program kesehatan yang di rancang untuk membawa perubahan (perbaikan)

baik di dalam masyrakat sendiri maupun dalam organisasi dan lingkungannya

(lingkungan fisik, sosial budaya, politik dan sebagainya). Atau dengan kata

lain promosi kesehatan tidak hanya mengaitkan diri pada peningkatan

pengetahuan, sikap dan prilaku kesehatan saja, tetapi juga meningkatkan atau

memperbaiki lingkungan (fisik dan non fisik) dalam rangka memelihara dan

meningkatkan derajat kesehatan masyarakat itu.

Tujuan:

Page 3: PROFIL PUSKEMAS.docx

Tujuan dari upaya promosi ksehatan adalah memperkenalkan prilaku

baru kepada individu yang mungkin merubah prilaku selama ini di peraktikan

oleh indiviu tersebut.

Saran:

1. Kepada individu, keluarga maupaun kelompok masyrakat

agar dapat menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat

(PHBS) baik d lingkungan maupaun d tempat tinggal

sendiri.

2. Kepada individu, keluarga maupun kelompok masyarakat

dapat menambah wawasan dan pengetahuannya tentang

kesehatan agar mereka mampu berprilaku mencegah

timbulnya masalah dan gangguan kesehatan.

3. Agar individu, keluarga maupun masyarakat mampu

menciptakan lingkungan sehat serta berperan aktif dalam

penyelenggaraan setiap upaya peningkatan kesehatan.

Kegiatan:

1. Memberikan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat d

lingkungan wilayah kerja puskesmas pembantu suka ramai,

di dalam maupun di luar gedung berbentuk kegiatan :

posyandu lansia, PHBS pada anak SD dan kesehatan gigi

dan mulut.

2. Memberikan pelayanan kesehatan kepada masyrakat dengan

memberikan informasi kesehatan.

Page 4: PROFIL PUSKEMAS.docx

2. Kesehatan Ibu Anak dan Keluarga Berencana (KIA-KB)

Pengertian KIA adalah upaya kesehatan yang menyangkut pelayanan dan

pemeliharaan ibu hamil, ibu bersalin, bayi dan balita serta anak prasekolah yang

menjadi tanggung jawab puskesmas dalam rangka meningkatkan derajat

kesehatan serta kesejahteraan bangsa pada umumnya

Saran:

KIA meruakan bagian dari usaha kesehatan pokok yang menjadi tugas

puskesmasyang di tujukan kepada:

- Pelaksanaan terhadap ibu hamil

- Pelaksanaan terhadap ibu bersalin

- Pelasanaan terhadap ibu menyusui

- Pelaksanaan terhadap ibu bayi/balita

- Pelaksanaan terhadap anak prasekolah

Tujuan:

- Melaksanakan pemeriksaan ibu hamil, yaitu menimbang berat badan,

mungukur tinggi fundus uteri, memberikan tablet tambah darah dan

vitamin A

- Memberikan penyuluhan kepada ibu hamil mengenai keadaan gizi,

perawatan payudara, asi eksklusif, dan membersihakan diri dan

lingkungan.

- Memberikan motivasi agar ibu hamil ikut pelayanan KB.

- Membina posyandu.

- Merujuk pasien kerumah sakit apabila penyakit tidak dapat ditanggulangi

puskesmas.

- Pencatatan dan pelaporan KPBIA (Kelompok Pembina Belajar Ibu dan

Anak).

Page 5: PROFIL PUSKEMAS.docx

- Pemberian imunisasi pada bayi, balita, ibu hamil dan anak sekolah.

- Pengarahan dan nasehat tentang perawatan bayi.

- Pemberian imunisasi dasar dan ulang.

Kegiatan:

- Pemeriksaan pada kesehatan ibu hamil

- Pemeliharaan kesehatan ibu menyusui

- Imunisasi dasar dan revaksinasi

- Penyuluhan gizi untuk peningkatan status gizi ibu dan anak

- Menjalankan kunjungan rumah

- Pelayanan keluarga berencana

KB (Keluarga Berencana)

KB merupakan penggunaan cara-cara mengatur kesuburan agar dapat menjarangkan

kelahiran selanjutnya untuk mencapai tujuan tertentu.

Tujuan:

Meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui upaya menjarangkan kelahiran

dalam kelembagaan NKKBS.

Saran:

Pasangan usia subur (PUS). Ibu hamil, dan menyusui.

Kegiatan KB

Adapun kegiatan dalam program KB antara lain:

- Memberikan penyuluhan tentang pentingnya KB kepada ibu.

Page 6: PROFIL PUSKEMAS.docx

- Memberikan pelayanan kontrasepsi kepada para peserta KB berupa pil,

IUD, kondom, suntikan, KB implant.

- Mengatasi dan menanggulangi keluhan-keluhan akseptor

- Mencari akseptor baru.

IMUNISASI

Imunisasi adalah suatu tindakan memberikan kekebalan kepada tubuh terhadap

penyakit tertentu.

Saran:

Bayi, balita, ibu hamil, anak sekolah dan PUS (pasangan usia subur)

Tujuan:

- Menurunkan angka kesakitan dan kematian

- Mencegah terjadinya cacat terhadap bayi,anak, ibu hamil, dan pencegahan

penyakit.

Kegiatan:

- Memberikan vaksin imunisasi pada bayi dan balita di setiap posyandu

yang ada di beberapa lingkungan kelurahan sukaramai.

- Memberikan vitamin A kepada bayi dan balita pada setiap lingkungan.

- Memberikan vaksin imunisasi kepada anak sekolah SD kelas 1,2, dan 3.

3. Kesehatan lingkungan

Sasaran:

- Tempat umum: terminal, pasar, pertokoan, sekolah.

- Lingkungan pemukiman: rumah tempat tinggal, asrama dll.

Page 7: PROFIL PUSKEMAS.docx

- Lingkungan kerja: pertokoan, kawasan industri.

- Lingkungan lainnya: seperti lingkungan yang berada dalam keadaan

darurat, bencana, perpindahan penduduk secara besar-besaran.

- Daerah yang rawan terhadap penyakit menular.

Tujuan:

Tujuan Umum:

- Melakukan koreksi terhadap segala bahaya dan ancaman kesehatan dan

kesejahteraan manusia.

- Melakukan usaha pencegahan dengan cara mengatur sumber lingkungan

dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan.

- Menerapkan program terpadu diantara masyarakat dan institusi pemerintah

dalam menghadapi wabah penyakit menular atau bencana alam.

Tujuan khusus:

- Menyediakan air bersih yang cukup dan memenuhi persyaratan kesehatan.

- Menyediakan makanan dan minuman dalam skala besar yang dikonsumsi

secara luas oleh masyarakat.

- Menghindari pencemaran udara.

- Mengontrol artropoda dan rodent yang menjadi vector penyakit

- Menciptakan perumahan dan bangunan yang layak huni yang memenuhi

syarat kesehatan.

- Menghindari kebisingan, radiasi, dan kesehatan kerja.

- Survei sanitasi untuk perencanaan, pemantauan, dan evaluasi program

kesehatan lingkungan.

Page 8: PROFIL PUSKEMAS.docx

Kegiatan:

a. Hygiene dan sanitasi tempat tinggal yang mencakup:

- Mendata pembuangan sampah dan sarana jamban keluarga

- Mendata sarana air minum.

- Mendemonstrasikan tentang sumur yang baik untuk kesehatan.

b. Penyuluhan terutama yang menyangkut pengertian dan kesadaran

masyarakat terhadap bahaya-bahaya yang dapat ditimbulkan.

c. Hygiene dan sanitasi lingkungan, misalnya melaksanakan pembersihan

sarang nyamuk.

d. Penggunaan air bersih dan pembuatan wc yang memenuhi syarat

kesehatan.

4. Gizi

Saran:

- Bayi dan balita

- Anak

- Ibu hamil

Kegiatan:

- Lakukan penyuluhan makanan sehat dan bergizi.

- Memberikan makanan tambahan kepada bayi dan balita.

- Memberikan vitamin A dosis tinggi setiap 6 bulan ke pada bayi dan ibu.

- Memberikan zat besi terhadap ibu hamil

- Melakukan penimbangan berat badan dan imunisasi posyandu.

5. Upaya Pencegahan Penyakit Menular

Page 9: PROFIL PUSKEMAS.docx

Upaya yang di tunjukan untuk mencegah, menunda, mengurangi, membasmi,

mengeliminasi, penyakit menular yang tidak atau menyebabkan kecacatan dengan

menerapkan sebuah atau sejumlah investasi yang telah di buktikan.

Ada 3 tingkat pencegahan :

- Pencegahan tingkat pertama. (primary prevention)

Mengurangi insiden penyakit dengan cara mengendalikan penyebab

penyakit dan faktor resiko lain..upaya yang dilakukan adalah memutuskan

mata rantai infeksi.

- Pencegahan tingkat ke dua (secondary prevention)

.menghentikan proses penyakit lebih lanjut dan mencegah

komplikasi.upaya yang di lakukan mendeteksi dini penemuan kasus

(individu atau masal) skrining pemeriksaan khusus.

- Pencegahan tingkat tiga (tertiary prevention)

Menurunkan kelemahan dan kecacatan, memperkecil penderitaan dan

membantu penderita untuk melakukan penyesuaian terhadap kondisi yang

tidak dapat di obati lagi.

6. Pengobatan

Tujuan upaya pengobatan diantaranya:

a. Umum :

meningkatan derajat kesehatan perorangan dan masyrakat di Indonesia

b. Khusus :

- terhentinya proses perjalanan penyakit yang di derita seseorang.

- berkurangnya penderita sakit.

- mencegahnya dan berkurangnya kecacatan.

- merujuk penderita ke fasilitas yang lebih canggih.

Page 10: PROFIL PUSKEMAS.docx

Upaya kesehatan yamg dilakukan diantaranya:

- Melaksanakan peningkatan mutu pelayanan kesehatan

- Melaksanakan peningkatan jangkauan kesehatan dasar termasuk pelayanan

kesehatan terhadap keluarga miskin, kunjungan pasien dipuskesmas sering

meliputi pasien umum, askes, dan juga jamkesmas/jamkesda.

d. Program Pengembangan

1. Upaya Kesehatan Lanjut Usia

Upaya kesehatan yang dilaksanakan posyandu lansia kelurahan suka ramai

meliputi kegiatan :

- Penyuluhan tentang kesehatan lansia dan penyakit yang sering ada pada

lansia.

- Melakukan pemeriksaan kesehatan pada lansia, seperti pemeriksaan

tekanan darah, cek gula darah, asam urat, kolesterol, pengukuran tinggi

badan, penimbangan berat badan.

- Memberikan informasi mengenai makanan yang sehat dan yang harus di

hindari.

- Memberikan obat-obatan pada lansia yang mengalami keluhan penyakit.

2. Upaya Kesehatan Sekolah (UKS)

Upaya kesehatan sekolah yang d laksanakan puskesmas pembantu suka ramai

meliputi:

- Prilaku hidup sehat dan berih (PHBS)

- Imunisai

- Penimbangan berat badan dan gizi seimbang

- Pembinaan dokter kecil

Page 11: PROFIL PUSKEMAS.docx

Petugas pelayanan kesehatan puskesmas pembantu suka ramai meninjau

langsung ke sekolah untuk melihat perkembangan kesehatan pada seluruh

siswa/i yang ada d sekolah tersebut.

3. Upaya Kesehatan Gigi Mulut

Upaya yang telah di lakukan di puskesmas pembantu suka ramai meliputi

pemeriksaan gigi, pencabutan gigi, tambal gigi berlubang,dan perawatan gigi.