ppdb man kalimukti

25
PROGRAM KERJA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2015/2016 KEMENTERIAN AGAMA MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) KALIMUKTI KABUPATEN CIREBON Pondok Pesantren An-Nashuha Kalimukti Pabedilan Kabupaten Cirebon

Upload: muhammadnurudinel-faqih

Post on 19-Dec-2015

25 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

Program Kerja PPDB MAN Kalimukti Tahun Pelajaran 2015/2016

TRANSCRIPT

PROGRAM KERJAPENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2015/2016

KEMENTERIAN AGAMAMADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) KALIMUKTIKABUPATEN CIREBONPondok Pesantren An-Nashuha Kalimukti Pabedilan Kabupaten Cirebon 45193Telp. (0231) 8665263 Fax. 8665335 e-mail: [email protected]

2

LEMBAR PENGESAHAN

Dengan memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, Program Kerja Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ditetapkan dan disahkan. Selanjutnya, segala hal yang berkaitan dengan kegiatan tersebut harus mengacu pada program kerja ini.

Ditetapkan di : KalimuktiPada Tanggal: 1 Maret 2015

PANITIA PENYELENGGARAPENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016Ketua,Sekretaris,

Komar Abdillah, S.Ag., M.A.Moh. Nurudin, S.Pd.NIP. 19730603 200901 1 010NIP. 19870312 201101 1 005

Mengesahkan,Mengetahui,Pengawas Madrasah Kamenag Kab. CirebonKepala Madrasah

Drs. H. Endang Saputra, M.Pd.Drs. H. Usamah Manshur, M.Pd.I.NIP. 19630607 199403 1 001NIP. 19591210 198303 1 005

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah subhanahu wa taala yang telah memberikan petunjuk dan kekuatan kepada kami sehingga kami bisa menyelesaikan penyusunan Program Kerja Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. Sholawat dan salam semoga tetap dilimpahkan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, shahabat, dan seluruh ummatnya. Amiin.Kegiatan penerimaan peserta didik baru merupakan sebuah keniscayaan bagi setiap satuan pendidikan. Kegiatan ini dimaksudkan agar pelayanan pendidikan di satuan pendidikan tersebut terus berjalan. Kegiatan ini juga ditujukan untuk memberikan akses layanan pendidikan yang seluas-luasnya kepada semua lapisan masyarakat. Sehingga kegiatan ini harus diselenggarakan secara profesional dalam artian objektif, transparan, akuntabel, dan tidak diskriminatif. Berdasarkan hal itu, maka MAN Kalimukti sebagai salah satu satuan pendidikan yang berada di bawah naungan Kementerian Agama RI setiap awal tahun pelajaran juga melaksanakan kegiatan ini. Untuk mencapai tujuan penyelenggaran kegiatan ini maka dibuatlah sebuah landasan dan pedoman. Program Kerja ini dibuat untuk tujuan tersebut. Kelak semua kegiatan yang berkaitan dengan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 harus mengacu kepada program ini.Program kerja ini dibuat dengan mengerahkan segala usaha kami untuk menghasilkan sebuah program kerja yang bisa mengakomodasi semua kebutuhan yang terkait dengan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. Namun demikian, program kerja ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, segala kritik dan saran konstruktif sangat kami harapkan dari semua pihak. Akhirnya, kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam penyusunan program kerja ini. Juga kepada semua pihak yang telah dan akan menyukseskan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ini. Kalimukti, 1 Maret 2015Ketua Panitia,

Komar Abdillah, S.Ag., MA.NIP. 19730603 200901 1 010

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN iKATA PENGANTAR iiDAFTAR ISI iii

BAB I PENDAHULUAN 1A. Latar Belakang 1B. Landasan Hukum 2C. Tujuan dan Asas 2D. Sistematika Penyusunan Program 3

BAB II ORGANISASI PENYELENGGARA 4A. Susunan Panitia Penyelenggara 4B. Uraian Tugas Panitia Penyelenggara 4

BAB III PENYELENGGARAAN 7A. Tahapan-tahapan Penyelenggaraan 7B. Persyaratan Calon Pendaftar 7C. Teknik Penyelenggaraan 8

BAB IV PEMBIAYAAN 9

BAB V PENUTUP 10

LAMPIRAN-LAMPIRAN 11

BAB IPENDAHULUAN

A. Latar BelakangSalah satu tujuan kemerdekaan yang diperjuangkan oleh para founding fathers bangsa ini adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Hal ini tercantum dalam pembukaan UUD 1945 yang menjadi landasan ideologis dalam berbangsa dan bernegara di repulbik tercinta ini. Cerdas dalam pengertian yang seluas-luasnya. Cerdas secara pengetahuan, cerdas secara emosional, dan cerdas secara spiritual. Untuk mencapai tujuan luhur tersebut, ditentukanlah berbagai langkah yang strategis dalam berbagai bidang, terutama dalam bidang pendidikan. Maka ditetapkan berbagai kebijakan terkait dengan usaha pencapaian tujuan tersebut. Undang-undang No. 20 Tahun 2003 mengatur tentang Sistem Pendidikan Nasional. Tiga hal yang menjadi parameter utama bahwa sebuah pendidikan berhasil adalah kompetensi pengetahuan, kompetensi sikap, dan kompetensi keterampilan (life skill). Lebih lanjut kemudian diperjelas dengan sistem Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang kemudian disempurnakan dengan sistem Kurikulum 2013. Terlepas dari segala kekurangan dan kelebihannya, sistem-sitem kurikulum tersebut mempunyai substansi tujuan yang sama, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa.Dalam rangka memeratakan pembangunan dan memberikan akses yang seluas-luasnya kepada seluruh lapisan masyarakat, pemerintah juga menggulirkan berbagai kebijakan terkait dengan semua proses pendidikan. Dimulai dari perekrutan peserta didik baru hingga mengatur kebijakan penentukan kelulusan peserta didik dari sebuah satuan pendidikan.Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kalimukti Kab. Cirebon merupakan salah satu satuan pendidikan menengah tingkat atas yang berada di bawah naungan Kementerian Agama RI juga selalu berusaha untuk mencapai tujuan tersebut. Oleh karena itu, dalam menjalankan layanan kepada masyarakat di bidang pendidikan, MAN Kalimukti Kab. Cirebon setiap awal tahun pelajaran membuka akses seluas-luasnya kepada seluruh lapisan masyarakat untuk mendaftar sebagai peserta didik di MAN Kalimukti Kab. Cirebon.Program kerja ini dibuat untuk tujuan yang sejalan dengan hal tersebut. Kegiatan penerimaan peserta didik baru di merupakan salah satu rangkaian kegiatan penyelenggaraan pendidikan yang sangat penting. Kegiatan ini menjadi tolok ukur pertama untuk mengukur tingkat keberhasilan proses pendidikan di MAN Kalimukti Kab. Cirebon. Oleh karena itu, program kerja ini dibuat sebagai panduan dalam menyelenggarakan kegiatan penerimaan peserta didik baru di MAN Kalimukti Kab. Cirebon untuk Tahun Pelajaran 2015/2016.

B. Landasan Hukum Penyelenggaraan penerimaan peserta didik baru di MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2014/2015 dilandasi oleh regulasi-regulasi berikut ini.1. Undang Undang No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.2. Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan.3. Peraturan Pemerintah No. 47 Tahun 2008 Tentang Wajib Belajar. 4. Peraturan Pemerintah No. 17 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan. 5. Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional No. 04/VI/PB/2011 dan Menteri Agama No. MA/111/2011 Tentang Penerimaan Peserta Didik Baru pada Taman Kanak-kanak/Raudhatul Athfal/Bustanul Athfal dan Sekolah/Madrasah.6. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Tentang Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru.7. Keputusan Kepala MAN Kalimukti Kab. Cirebon No. Ma.10.82/PP.00.1/029/2015 Tentang Pengangkatan Panitia Penyelenggara Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

C. Tujuan dan Asas Berdasarkan Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional No. 04/VI/PB/2011 dan Menteri Agama No. MA/111/2011 Tentang Penerimaan Peserta Didik Baru pada TK/RA/BA dan Sekolah/Madrasah, penyelenggaraan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru di MAN Kalimukti Kab. Cirebon adalah untuk memberi kesempatan yang seluas-luasnya bagi warga negara usia sekolah agar memperoleh layanan pendidikan yang sebaik-baiknya.Untuk mencapai tujuan tersebut, maka kegiatan PPDB dilaksanakan berdasarkan asas-asas sebagai berikut.1. obyektivitas, artinya penerimaan peserta didik baru, baik peserta didik baru maupun pindahan harus memenuhi ketentuan umum yang diatur di dalam Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional dan Menteri Agama tersebut di atas;2. transparansi, artinya pelaksanaan penerimaan peserta didik baru bersifat terbuka dan dapat diketahui oleh masyarakat termasuk orang tua peserta didik baru, untuk menghindari segala penyimpangan yang mungkin terjadi;3. akuntabilitas, artinya penerimaan peserta didik baru dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat, baik prosedur maupun hasilnya; dan4. tidak diskriminatif, artinya setiap warga negara yang berusia sekolah dapat mengikuti program pendidikan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia tanpa membedakan suku, daerah asal, agama, golongan, dan status sosial (kemampuan finansial).

D. Sistematika Penyusunan ProgramProgram Kerja Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2014/2015 disusun dengan sistematika sebagai berikut.Kata PengantarDaftar IsiBab I PendahuluanBab II Organisasi PenyelenggaraBab IIIPenyelenggaraanBab IV PembiayaanBab V PenutupLampiran-lampiran

BAB IIORGANISASI PENYELENGGARA

A. Panitia PenyelenggaraUntuk mengakomodasi kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016, ditetapkanlah sebuah kepanitiaan yang ditetapkan oleh Kepala MAN Kalimukti Kab. Cirebon sebagai penanggung jawab kegiatan ini. Keputusan ini dituangkan dalam Surat Keputusan MAN Kalimukti Kab. Cirebon No. Ma.10.82/PP.00.1/029/2015 tanggal 25 Februari 2015 Tentang Pengangkatan Panitia Penyelenggaran Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru MAN Kalimukti Tahun Pelajaran 2015/2016. Salinan surat keputusan ini tercantum pada lampiran program kerja ini.

B. Uraian Tugas Panitia PenyelenggaraBerikut ini adalah penjelasan uraian tugas setiap personil kepanitaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

Tabel 1. Uraian Tugas Panitia Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016NoJabatan / NamaUraian Tugas

1Penanggung JawabDrs. H. Usamah Manshur, M.Pd.I.Mempertanggungjawabkan seluruh kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

2Ketua Komar Abdillah, S.Ag., MA.1. Memonitor seluruh pelaksanaan teknis penyelenggaraan administrasi dan pelaporan ke Dinas Pendidikan Kab. Cirebon dan Kantor Kemenag Kab. Cirebon.2. Lakukan koordinasi dan konsolidasi dengan semua pihak dan semua pihak terkait untuk kesuksesan penyelennggaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016

3SekretarisMoh. Nurudin, S.Pd.1. Menghimpun data administrasi penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. 2. Menyusun perencanaan penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 dalam bentuk teknis operasional penyelenggaraannya.3. Menyiapkan blangko administrasi penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 4. Menyusun program kerja dan laporan penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

4Bendahara R. Lela Yuliawati, S.Pd.1. Menyusun rencana anggaran dalam penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. 2. Menghimpun/menerima dana penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. 3. Membuat sistem administrasi dan pelaporan keuangan dalam penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

5AnggotaTarman, S. Pd.Zakiyah Sholihah N, S.Psi.

1. Membantu Ketua dan Sekretaris dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. 2. Membantu Sekretaris dalam menyusun program dan laporan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

6Anggota Masfufah, S.Si.Saefullah, SHI.Wahya, S.Ag.1. Membantu sekretaris dalam pembuatan/pengadaan administrasi penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

7AnggotaFitri Nurhasanah P, S.Pd.I.Suteni Wulandari, S.Si.Mustopa, S.Pd.I.

1. Mempersiapkan akomodasi konsumsi panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.2. Membantu menyiapkan akomodasi dan konsumsi panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

8AnggotaArifudin, S.Kom.Tomy Indra Gunawan, S.Pd.

1. Membantu bendahara dalam perencanaan dan pelaporan anggaran pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016. 2. Membantu ketua dalam pengamanan dan kebersihan lokasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.

BAB IIIPENYELENGGARAAN

A. Tahapan-tahapan PenyelenggaraanBerikut ini adalah tahapan kegiatan penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.Tabel 2. Tahapan Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 NoUraianWaktuKet.

1Rapat pembentukan panitia 18 Februari 2015

2Rapat Kerja Panitia1 Maret 2015

3Pendaftaran Calon Peserta Didik Baru3 Juni s.d. 8 Juli 2015

4Tes Seleksi9 Juli 2015

5Pengumuman Hasil Tes Seleksi 10 Juli 2015

6Rapat Orang Tua/Wali Peserta Didik Baru11 Juli 2015

7Herregistrasi Peserta Didik Baru12 Juli 2015

B. Persyaratan Calon PendaftarBerdasarkan Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional No. 04/VI/PB/2011 dan Menteri Agama No. MA/111/2011 tentang penyelenggaran PPDB di setiap satuan pendidikan, berikut ini adalah persyaratan calon pendaftar peserta didik baru.1. telah lulus dan memiliki ijazah dari SMP/MTs/Program Paket B; 2. memiliki SKHUN SMP/MTs/SMPLB; dan 3. berusia paling tinggi 21 (dua puluh satu) tahun pada awal tahun pelajaran baru.

Dari ketentuan tersebut di atas Panitia Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 menetapkan persyaratan khusus pendaftar peserta didik baru sebagai berikut.1. Menyerahkan Ijazah Asli SMP/MTs/Paket B dan fotokopinya yang telah dilegalisir.2. Menyerahkan Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) SMP/MTs/Paket B dan fotokopinya yang telah dilegalisir3. Menyerahkan fotokopi kartu Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)4. Menyerahkan Surat Keterangan Berkelakuan Baik (SKKB) yang diterbitkan oleh Madrasah/Sekolah5. Menyerahkan pas foto terbaru ukuran 3x4 cm dan 2x3 cm masing-masing sebanyak 2 lembar6. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan oleh panitia

C. Teknik PenyelenggaraanMengacu pada Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Madrasah Aliyah yang ditetapkan oleh Direktoran Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 dapat dikategorikan ke dalam 4 (empat) kegiatan utama yaitu sebagai berikut.1. Publikasi dan SosialisasiTahap ini dilaksanakan dengan cara memasang spanduk dan menyebarkan brosur. Pemasangan spanduk ini dilakukan di berbagai tempat strategis di sekitar kampus MAN Kalimukti Kab. Cirebon. Sedangkan penyebaran brosur dilakukan di MTs/SMP yang berada di sekitar MAN Kalimukti Kab. Cirebon. Pada tahap ini juga dilakukan sosialisasi dan publikasi di media elektronik berupa posting di blog MAN Kalimukti dengan alamat http://mankalimukticrb.blogspot.com/.

2. Pendaftaran Tahap ini dilakukan dengan cara membuka Sekretariat di Kampus MAN Kalimukti untuk mengakomodasi para pendaftar. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari dan jam kerja dengan menugaskan panitia secara bergiliran. Para pendaftar menyerahkan berkas persyaratan yang kemudian diperiksa dan dicatat oleh panitia.

3. Tes SeleksiUntuk memenuhi asas-asas penerimaan peserta didik baru, maka dilakukanlah sebuah tes seleksi. Kegiatan ini dilaksanaan setelah masa pendaftaran ditutup. Tes ini mencakup seleksi berkas, tes akademik umum, tes pengetahuan agama dan praktik ibadah, tes bakat skolastik, dan wawancara.

4. Pengumuman Hasil Seleksi dan Daftar UlangHasil tes seleksi diumumkan melalui papan pengumuman MAN Kalimukti yang ditetapkan oleh Surat Keputusan Kepala MAN Kalimukti dan surat keterangan lulus tes seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016.Setelah dinyatakan lulus sebagai calon peserta didik baru, para pendaftar diharuskan melakukan registrasi ulang dan menandatangani surat pernyataan sanggup menaati tata tertib madrasah di atas materai.

BAB IVPEMBIAYAAN

Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 merupakan agenda tahunan MAN Kalimukti Kab. Cirebon. Demikian pula kepanitiaan yang menyelenggarakannya diangkat dan ditetapkan oleh MAN Kalimukti Kab. Cirebon. Oleh karena itu, semua biaya yang timbul akibat pelaksanaan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ini dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Pengeluaran Madrasah (APBM) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2014/2015.Penyelenggaran kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ini diperkiraan menghabiskan dana sebesar Rp. 20.000.000,-. Rincian pengeluaraan dari besaran anggaran biaya tersebut dituangkan dalam Rencana Anggaran Biaya (RAB) Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 yang tercantum pada lampiran program kerja ini.

BAB VPENUTUP

Demikian Program Kerja Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ini. Segala dukungan dan partisipasi dari seluruh sivitas akademika MAN Kalimukti Kab. Cirebon dan seluruh stake holder kegiatan ini sangat kami harapakan demi tercapainya tujuan penyelenggaraan pendidikan di MAN Kalimukti Kab. Cirebon.Akhirnya kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah dan akan menyukseskan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016 ini. Semoga Allah subhanahu wa taala membalas dengan balasan yang lebih baik dan selalu meridhoi amal usaha kita. Aamiin.

Kalimukti, 1 Maret 2015PANITIA PENYELENGGARAPENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Ketua,Sekretaris,

Komar Abdillah, S.Ag., M.A.Moh. Nurudin, S.Pd.NIP. 19730603 200901 1 010NIP. 19870312 201101 1 005

Mengesahkan,Mengetahui,Pengawas Madrasah Kamenag Kab. CirebonKepala Madrasah

Drs. H. Endang Saputra, M.Pd.Drs. H. Usamah Manshur, M.Pd.I.NIP. 19630607 199403 1 001NIP. 19591210 198303 1 005

LAMPIRAN-LAMPIRAN

PROGRAM KERJA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016

LAMPIRAN-LAMPIRAN

PROGRAM KERJA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016

SURAT KEPUTUSAN KEPALA MAN KALIMUKTI KAB. CIREBONNo. Ma.10.82/PP.00.6/029/2015 TentangPanitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN Kalimukti Kab. Cirebon Tahun Pelajaran 2015/2016

LAMPIRAN-LAMPIRAN

PROGRAM KERJA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016

RENCANA ANGGARAN BIAYAPENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016

LAMPIRAN-LAMPIRAN

PROGRAM KERJA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MAN KALIMUKTI KAB. CIREBON TAHUN PELAJARAN 2015/2016

KELENGKAPAN ADMINISTRASI