pompa angguk...doc

13
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Pompa telah banyak digunakan orang sejak lama, mulai dari unit terkecil di rumah tangga sampai industri-industri besar. Penggunaan pompa yang semakin luas dari waktu ke waktu menyebabkan perkembangan pompa sangat pesat. Pada era sekarang ini berbagai macam bentuk pompa dengan berbagai keunggulannya telah banyak ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan produsen pompa. Sering kali suatu perusahaan membuat pompa tertentu yang hanya digunakan untuk aplikasi khusus. Mengingat banyaknya jenis pompa di pasaran, maka kejelian dalam memilih pompa menjadi syarat utama agar diperoleh kerja pompa yang optimum sesuai dengan sistem yang dilayani. Dalam rumah tangga pompa banyak digunakan untuk memompa air dari sumur untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam bidang pertanian pompa banyak digunakan dalam sisten irigasi untuk mengairi sawah- sawah. Dalam penyediaan air minum untuk masyarakat, pompa digunakan untuk mendistribusikan air minum dari PDAM ke rumah-rumah penduduk. Dalam industri minyak, pompa tidak hanya digunakan pada pengilangan tetapi juga digunakan pada penyaluran minyak ke pusat-pusat distribusi. Pada pusat pelayanan tenaga khususnya PLTU pompa digunakan sebagai pengisi 1

Upload: imuz

Post on 01-Dec-2015

567 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: POMPA ANGGUK...doc

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Pompa telah banyak digunakan orang sejak lama, mulai dari unit terkecil

di rumah tangga sampai industri-industri besar. Penggunaan pompa yang semakin

luas dari waktu ke waktu menyebabkan perkembangan pompa sangat pesat. Pada

era sekarang ini berbagai macam bentuk pompa dengan berbagai keunggulannya

telah banyak ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan produsen pompa. Sering

kali suatu perusahaan membuat pompa tertentu yang hanya digunakan untuk

aplikasi khusus. Mengingat banyaknya jenis pompa di pasaran, maka kejelian

dalam memilih pompa menjadi syarat utama agar diperoleh kerja pompa yang

optimum sesuai dengan sistem yang dilayani.

Dalam rumah tangga pompa banyak digunakan untuk memompa air dari

sumur untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam bidang pertanian

pompa banyak digunakan dalam sisten irigasi untuk mengairi sawah-sawah.

Dalam penyediaan air minum untuk masyarakat, pompa digunakan untuk

mendistribusikan air minum dari PDAM ke rumah-rumah penduduk.

Dalam industri minyak, pompa tidak hanya digunakan pada pengilangan

tetapi juga digunakan pada penyaluran minyak ke pusat-pusat distribusi. Pada

pusat pelayanan tenaga khususnya PLTU pompa digunakan sebagai pengisi air

ketel (boiler feed pump). Selain itu juga digunakan untuk memompa kondensat

(air yang diembunkan di dalam kondensor) ke pompa pengisi ketel (boiler feed

pump) dan untuk mengalirkan air dingin ke kondensor. Pada gedung-gedung,

pompa digunakan untuk mengalirkan air pendingin ke ruangan-ruangan dalam

sistem AC sentral.

Pada industri makanan secara umum, kebersihan dalam proses produksi

merupakan kebutuhan utama untuk mempertahankan kualitas produk. Oleh karena

itu pompa-pompa yang dipakai dalam industri makanan harus tahan karat tanpa

ada kebocoran minyak pelumas ke dalam makanan. Proses pembersihannya juga

harus dibuat semudah mungkin. Dalam industri makanan banyak digunakan

pompa saniter yang telah memenuhi syarat-syarat kebersihan dan kesehatan.

1

Page 2: POMPA ANGGUK...doc

Pompa ini digunakan untuk mengalirkan bahan-bahan mentah cair (belum

mengalami proses produksi) dan juga produk-produk makanan cair sebelum

mengalami pengepakan. Selain itu juga digunakan untuk menyuplai kebutuhan air

bersih sebagai campuran bahan-bahan lain dalam proses pabrik.

Pipa-pipa yang digunakan dalam proses produksi juga harus memenuhi

syarat kebersihan. Oleh karena itu bahan pipa harus tahan terhadap karat. Bahan

yang sering digunakan adalah baja tahan karat (stainless steel) karena selain tahan

karat pipa tersebut juga mempunyai permukaan yang halus dan pembersihannya

juga mudah.

1.2. Pembatasan Masalah

Dalam makalah ini kami sebagai penulis akan menerangkan tentang

pompa angguk, komponen – komponennya, cara kerjanya serta jenis – jenis dari

pompa angguk itu sendiri.

1.3. Tujuan

Tujuan kami membuat makalah ini ialah :

1) Untuk menyelesaikan tugas kelompok mata kuliah Mesin – Mesin Fluida.

2) Menjelaskan Pompa angguk dan yang terkait didalamnya.

2

Page 3: POMPA ANGGUK...doc

BAB II

ISI

2.1. Pengertian Dasar

Pompa angguk merupakan suatu pompa yang di design khusus untuk

memindahkan fluida dari dalam tanah kepermukaan. Pompa ini menggunakan

piston sebagai komponen utama untuk menghisap fluida dari dalam tanah

tersebut. Pompa ini biasanya digunakan pada pengeboran minyak.

Pompa angguk untuk mengangkat fluida (minyak) dengan kapasitas

produksi rendah. Tergantung pada ukurannya pompa ini menghasilkan 5-40 liter

fluida pada setiap langkah. . Ukuran pompa juga ditentukan oleh kedalaman dan

berat dari minyak yang akan dipindahkan atau dihisap. Pompa ini menggunakan

mekanisme putar motor untuk menggerakkan poros pompa yang kemudian

diteruskan ke gerakan translasi dan menggerakkan poros pompa kemudian

menjadi gerak mengangguk. Istilah teknik untuk jenis ini adalah mekanisme

berjalan balok. Itu sering digunakan dalam kelautan desain mesin uap di tahun

1700-an dan 1800-an.

Pompa ini didukung dengan sebuah penggerak mula. Yang biasanya

sebuah motor listrik tapi pada lokasi terpencil tanpa akses listrik digunakan motor

bakar. Biasanya di gunakan mesin diesel. Pada daerah tertentu mesin motor

ditempatkan didalam sebuah tempat khusus untuk melindungi dari hujan dan

panas.

2.. Komponen – komponen utama pompa angguk

1. Prime mover

2. Crank

3. Gear reducer

4. Counter weight

5. Pitman arm

6. Walking beam

7. Horse head

8. Bridle

3

Page 4: POMPA ANGGUK...doc

9. Polished rod

10. Tubing

11. Casing

12. Down-hole pump

2.3. Cara kerja pompa angguk

Penggerak mula (prime mover) ini di kop dengan transmisi kemudian

diteruskan ke sepasang crank, biasanya dengan counterweights. Kemudian diubah

menjadi gerak naik turun pada pit arm. lalu diteruskan ke walking beam, pada

ujung walking beam terdapat horse head ( karena bentuknya mirip dengan kepala

kuda). Pada bagian bawah horse head ini terdapat sebuah kabel (bridle), ini

4

Page 5: POMPA ANGGUK...doc

biasanya terbuat dari baja atau fiberglass. Bridle ini dihubungkan ke polished rod,

kemudian polished rod diikat pada piston yang melewati tubing (sebuah pipa yang

membentang ke dasar sumur melalui fluida yang dihisap). Piston ini lah yang

berfungsi untuk menghisap fluida dari bawah tanah menuju atas dengan

mekanisme – mekanisme yang telah disebutkan diatas.

Dibagian bawah tubing terdapat down-hole pump. Pompa ini terdiri dari

dua buah katup, katup stasioner dibawah ini di sebut juga “standing valve”, dan

sebuah katup pada piston terhubung kebagian bawah yang bergerak naik turun

yang dikenal sebagai traveling valve.

Fluida masuk dari dasar sumur masuk melalui perforasi yang telah dibuat

melalui casing ( casing merupakan pipa yang lebih besar yang tertanam pada

sumur). Ketika piston bergerak naik travelling valve tertutup dan standing valve

terbuka, akibat penurunan tekanan didalam barel. Akibatnya, fluida masuk dan

piston mengangkat fluida ke atas. Ketika piston mulai bergerak kebawah,

travelling valve terbuka dan standing valve tertutup akibat peningkatan tekanan di

pompa barel. Kemudian piston mencapai akhir langkah dan kembali lagi keatas,

proses ini berjalan secara continue.

2.4. Jenis – jenis pompa angguk

1. Conventional Units

Sederhana untuk beroperasi dan membutuhkan perawatan

minimum. Ditampilkan di sini adalah twopoint desain dasar terinstal di

depan dan belakang beton blok

5

Page 6: POMPA ANGGUK...doc

2. Mark 2 Unitorque Units

Mark II unit, karena geometri yang unik dan bertahap

mengimbangi fitur, menurunkan puncak torsi dan tenaga persyaratan

kuda. Geometri yang tidak biasa dari Mark II menghasilkan agak lambat

naik stroke dan lebih cepat turun stroke dengan pengurangan percepatan di

mana beban terbesar, sehingga menurunkan beban.

3. Low Profile Units

Unit yang kompak yang dirancang untuk instalasi di bidang-bidang

irigasi dengan sistem sprinkler perjalanan atau di daerah perkotaan di

mana profil rendah fitur mungkin diinginkan. Beberapa ukuran unit dapat

dikirimkan dari pabrik.

6

Page 7: POMPA ANGGUK...doc

4. Air Balanced Units

Pemanfaatan udara tekan berat bukan besi cor counterweights

memungkinkan lebih akurat. Akibatnya, berat unit ini sangat berkurang,

secara signifikan menurunkan biaya transportasi dan instalasi. Udara Unit

seimbang memiliki keuntungan dalam ukuran yang lebih besar dengan

panjang stroke.

5. Beam Balanced Units

Unit ini memiliki ketergantungan kasar sama sebagai unit

Konvensional. Unit-unit ini memenuhi kebutuhan ekonomi memproduksi

banyak dari sumur dangkal.

7

Page 8: POMPA ANGGUK...doc

6. Reverse Mark Units

Meskipun penampilan mirip dengan pemompaan Konvensional ,

Unit RM geometri dapat mengurangi daya torsi dan persyaratan pada

banyak aplikasi pemompaan. Dalam beberapa kasus yang lebih kecil

peredam dan penggerak utama dapat digunakan

8

Page 9: POMPA ANGGUK...doc

BAB III

PENUTUP

3.1. Kesimpulan

Pompa angguk merupakan salah satu pompa yang digunakan untuk

memindahkan atau mentransfer fluida dari suatu sumur ke permukaan. Pompa ini

biasanya digunakan pada pertambangan minyak pada sumur yang dangkal dan

produksi rendah. Pompa ini disebut pompa angguk karena cara kerjanya

mengangguk pada horse head (walking beam).

Pompa angguk memiliki bermacam – macam jenis sesuai dengan

kebutuhan dan bentuk serta ukurannya. Tapi pada dasarnya semua pompa angguk

mempunyai cara kerja yang sama walaupun berbeda jenisnya.

9