plagiat merupakan tindakan tidak terpuji - core.ac.uk · dalam kesempatan ini penulis mengucapkan...

119
ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Manajemen Oleh : Aloysius Danu Fratomo Nim : 042214036 PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2010 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Upload: duongtuong

Post on 18-May-2019

221 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT

DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA

Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma,

Yogyakarta

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana

Ekonomi Program Studi Manajemen

Oleh :

Aloysius Danu Fratomo

Nim : 042214036

PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2010

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

i

ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT

DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA

Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma,

Yogyakarta

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana

Ekonomi Program Studi Manajemen

Oleh :

Aloysius Danu Fratomo

Nim : 042214036

PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2010

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

iv

MOTTO

Segala sesuatu sudah diatur olehNya

“Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah

mengaruniakan anakNya yang tunggal, supaya orang yang percaya

kepadaNya tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal.”

(Yoh 3:16)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

v

PERSEMBAHAN

Skripsi ini kupersembahkan kepada :

My Lord Jesus Christ

Bapak Paulus Sugimin dan Ibu Theresia Satini

Mikael Jalu Yudanto

Damarjati Desta Pradana

Estu Kuncoro Ismartono

Sahabat-sahabatku tercinta

Semua pihak yang telah banyak membantu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

vi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

vii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

viii

ABSTRACT

THE ANALYSIS OF STUDENTS’ ENTREPRENEURSHIP INTEREST

BASED ON PARENTS’ EDUCATIONAL BACKGROUNDS AND OCCUPATIONS

The Case Study on the Students of Economic Faculty,

Sanata Dharma University, Yogyakarta

Aloysius Danu Fratomo

The Faculty of Economic

Sanata Dharma University

2010

The aims of the research were to find out; 1) The differences of the entrepreneurship interest among the students based on the parents’ educational backgrounds. 2) The differences of the entrepreneurship interest among the students based on the parents’ occupations The researched was conducted at the Faculty of Economic, Sanata Dharma University, from March up to May 2010. The population of the research was 451 students of Accountant and Management Study Program from the year 2005 and 2006. The writer took 100 respondents as the sample of the research. On the research, Accidental Sampling was used as the technique of the sample deduction, while Accidental Sampling technique was used as the data collection technique. One Way Anova technique was also used to analyze the data. From the research, the writer found out that; 1) there are differences of the entrepreneurship interest based on the parents’ educational backgrounds. 2) There are no differences of the entrepreneurship interest based on the parents’ occupations

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

ix

ABSTRAK

ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT

DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA

Studi Kasus pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma

Yogyakarta

Aloysius Danu Fratomo

Fakultas Ekonomi

Universitas Sanata Dharma

2010

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui , 1) apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan orang tua. 2) apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

Penelitian ini dilaksanakan di Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma, pada bulan Maret sampai bulan Mei 2010. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Akuntansi dan Manajemen angkatan 2005 dan 2006 sebanyak 451 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 orang responden.Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara teknik Accidental Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis One Way Anova.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, 1) ada perbedaan minat berwirausaha dilihat dari tingkat pendidikan orang tua. 2) tidak ada perbedaan minat berwirausaha dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

  x

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang

telah memberikan anugerah dan karunianya, karena atas berkat dan rahmat-Nya

penulis dapat meyelesaikan penulisan skripsi ini yang berjudul : “ANALISIS

MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT DARI

TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA” Studi

kasus pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Penulisan skripsi ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat untuk

memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Manajemen Jurusan

Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua

pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan, nasehat dan

dorongan kepada penulis sehingga skripsi ini dapat selesai. Untuk itu pada

kesempatan ini penulis dengan kerendahan hati ingin mengucapkan banyak terima

kasih kepada :

1. Bapak Drs. YP. Supardiyono, M.Si., Akt., selaku Dekan Fakultas

Ekonomi Universitas Sanata Dharma.

2. Bapak V. Mardi Widyadmono, S.E., M.B.A., selaku Ketua Program

Studi Manajemen Universitas Sanata Dharma.

3. Bapak Drs. Hendra Poerwanto G, M.Si., selaku Dosen Pembimbing I

yang telah bersedia meluangkan waktu, tenaga dan pikiran untuk

membimbing dengan penuh kesabaran dan perhatian sehingga dapat

terselesaikannya skripsi ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

  xi

4. Bapak A. Yudi Yuniarto, S.E., M.B.A., selaku Dosen Pembimbing II,

yang telah berkenan meluangkan waktu, tenaga dan memberikan

masukan, saran dan semangat kepada penulis dalam penyelesaian

skripsi ini.

5. Segenap Dosen dan Karyawan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata

Dharma, yang telah memberikan bekal pengetahuan dan bantuannya

kepada penulis selama menyelesaikan studinya di Universitas Sanata

Dharma Yogyakarta.

6. Kepada kedua orang tua ku, Bapak Paulus Sugimin dan Ibu Theresia

Satini yang telah memberikan dukungan baik secara materi dan moral

serta selalu mendukung dan memberikan kasih sayangnya serta

pengorbanan yang tak terhingga.

7. Adikku Mikael Jalu Yudanto, S.E., yang selalu mendukung setiap

sepak terjangku selama ini. Sekarang aku juga sudah S.E.

8. Untuk Damarjati Desta Pradana, junior ku yang lucu dan selalu

membuatku tertawa, tersenyum sejenak melupakan penatnya bikin

skripsi. Skripsi ini ku persembahkan untuk mu…mwah

9. Untuk istriku tercinta Estu Kuncoro Ismartono, yang selalu

memberikan dukungan dan dorongan tanpa henti sehingga

terselesaikannya skripsi ini. Terima kasih karena tidak pernah lelah

mendukung ku.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

  xii

10. Untuk keluarga Bapak Fx. Supardjan, terima kasih atas dukungan, doa

dan bantuannya selama ini. Mas Pram, Anin dan Benot terima kasih

selalu mengingatkanku akan prioritas hidup.

11. Bulek dan Om Muner yang di Pakem terima kasih atas bantuannya

selama ini. Terima kasih atas doa, perhatian dan dukungannya.

12. Dek Ndaru, Dewi, mba Kum, mas Charles terima kasih atas doanya.

Akhirnya aku lulus juga, love u all.

13. Untuk teman dan sahabat ku Surya 9, Bayu, Onal, Aris, Mico, Doni,

Fred, Trimbil, Susan dan Tata terima kasih atas kebaikan hatinya untuk

meminjamkan komputer dan menemani membuat skripsi dengan

seteko AMER penghilang rasa kantuk yang sangat mujarab.

14. Untuk teman ex seminari Lando, Urbanus, Kumz, David, Yoseph, dan

Edwin terima kasih atas perhatian dan dorongannya.

15. Untuk teman-teman SC Kongres Mahasiswa dan teman-teman SC

Pekan Budaya, terima kasih atas kerjasamanya selama ini. Kalian

sumber inspirasiku..

16. Semua pihak yang telah mendukung dan membantu penulis dalam

menyelesaikan skripsi ini, yang tidak bisa disebutkan satu per satu,

terima kasih atas bantuannya.

Semoga Tuhan Yang Maha Kasih membalas budi baik tersebut dengan

penuh kelimpahan berkatNya. Penulis berharap agar skripsi ini bermanfaat bagi

pembaca yang berminat dan dapat juga sebagai bahan bacaan untuk penelitian

selanjutnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

  xiii

Akhir kata penulis terbuka atas semua kritik dan saran yang nantinya akan

semakin mengembangkan dan meyempurnakan karya ini.

Yogyakarta, Juli 2010

Penulis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

xiv

DAFTAR TABEL

Tabel III.1 Jumlah Sampel ............................................................................................ 40

Tabel IV.1 Jumlah mahasiswa aktif semester genap tahun ajaran 2009/2010 ............... 59

Tabel V.1 Hasil pengujian Validitas Instrumen untuk minat berwirausaha .................. 63

Tabel V.2 Hasil pengujian Validitas Instrumen untuk tingkat pendidikan orang tua .... 63

Tabel V.3 Hasil pengujian Validitas Instrumen untuk jenis pekerjaan orang tua .......... 64

Tabel V.4 Hasil reliabilitas instrument penelitian ......................................................... 65

Tabel V.5 Hasil Perhitungan Tingkat Minat Berwirausaha .......................................... 65

Tabel V.6 Hasil Perhitungan Descriptives ..................................................................... 66

Tabel V.7 Hasil Perhitungan Anova .............................................................................. 66

Tabel V.8 Hasil Perhitungan Descriptives .................................................................... 67

Tabel V.9 Hasil Perhitungan Anova .............................................................................. 67

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

xv

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ............................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. iii

MOTTO . ................................................................................................................. iv

PERSEMBAHAN ................................................................................................... v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ................................................................. vi

LEMBAR PUBLIKASI PERPUSTAKAAN ........................................................ vii

ABSTRACT .............................................................................................................. viii

ABSTRAK ............................................................................................................... ix

KATA PENGANTAR ............................................................................................. x

DAFTAR TABEL ................................................................................................... xiv

DAFTAR ISI ............................................................................................................ xv

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. xviii

BAB I : PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah .......................................................................... 1

B. Rumusan Masalah ................................................................................... 4

C. Batasan Masalah ..................................................................................... 4

D. Tujuan Penelitian .................................................................................... 5

E. Manfaat Penelitian .................................................................................. 5

F. Sistematika Penelitian ............................................................................. 6

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

xvi

BAB II : LANDASAN TEORI

A. Minat ....................................................................................................... 8

B. Manajemen .............................................................................................. 13

C. Wirausaha ................................................................................................ 16

D. Kewirausahaan ........................................................................................ 20

E. Tingkat Pendidikan Orang Tua ............................................................... 25

F. Jenis Pekerjaan Orang Tua ...................................................................... 27

G. Kerangka Teoretik ................................................................................... 32

H. Rumusan Hipotesis ................................................................................. 34

BAB III : METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian ........................................................................................ 35

B. Subjek dan Objek Penelitian ................................................................... 35

C. Definisi Variabel dan Pengukurannya .................................................... 36

D. Sumber Data ............................................................................................ 37

E. Teknik Pengumpulan Data ...................................................................... 38

F. Populasi dan Sampel ............................................................................... 39

G. Jumlah Sampel dan Cara Pengambilan Sampel ...................................... 39

H. Teknik Pengambilan Sampel .................................................................. 41

I. Teknik Pengujian Instrument .................................................................. 41

J. Teknik Analisis Data ............................................................................... 43

K. Pengujian Hipotesisi ............................................................................... 44

BAB IV : GAMBARAN UMUM

A. Sejarah Perkembangan Universitas ......................................................... 48

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

xvii

B. Visi, Misi, dan Tujuan USD ................................................................... 52

C. Fakultas Ekonomi USD .......................................................................... 53

BAB V : ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Data ........................................................................................... 60

B. Pembahasan Hasil Penelitian .................................................................. 68

BAB VI : KESIMPULAN, SARAN DAN KETERBATASAN

A. Kesimpulan ............................................................................................. 70

B. Saran ........................................................................................................ 70

C. Keterbatasan ............................................................................................ 71

LAMPIRAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

1

 

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Indonesia termasuk dalam lima negara terbesar di dunia, dalam hal

jumlah penduduk. Hal ini merupakan salah satu aset berharga Indonesia

untuk dijadikan modal menghadapi persaingan global yang baru saja

dimulai, jika dikembangkan secara efektif. Perkembangan sumber daya

manusia Indonesia untuk menjadi pegawai atau karyawan semakin

menghadapi keterbatasan kesempatan, hanya bagi yang benar-benar ahli

dalam bidangnya dan terampil mengerjakan suatu hal yang spesifik peluang

itu masih ada.

Sejak krisis ekonomi yang terjadi mulai tahun 1997, telah banyak

industri dalam negeri yang hancur bahkan gulung tikar karena tidak mampu

menjalankan proses produksi akibat membengkaknya biaya produksi. Tahun

1997 inflasi mencapai 77,68%, pertumbuhan ekonomi mengalami kontraksi

lebih dari 13,68%, dan tingkat kemiskinan mencapai 40% dari penduduk

Indonesia (Nur Saadah, 2001:1-2). Kondisi ekonomi negara yang terpuruk

inilah yang menyebabkan sulitnya mencari lapangan pekerjaan dikarenakan

kompetisi yang semakin ketat di tengah menyempitnya lapangan pekerjaan.

Gatot Johanes Silalahi, MSc (dalam sinar harapan interaktif 2005,

http://www.sinarharapan.co.id/ekonomi/usaha/2005/0108/ukm3.html)

menyatakan sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

2  

Indonesia sudah oversupply pengangguran. Di tahun 2005, selain 40 juta pengganggur, akan ada 2 juta hingga 3 juta pencari kerja baru lulusan sekolah. Mereka umumnya pemuda berusia produktif. Upaya pemerintah untuk mengurangi pengangguran dengan merekrut 204 ribu calon pegawai negeri sipil (PNS) tentu tidak cukup. Dalam menyediakan lapangan kerja bagi lulusan perguruan tinggi (PT) sangat sulit. Sementara minat para lulusan PT untuk berwirausaha masih sangat rendah. Umumnya mereka lebih dipersiapkan menjadi pencari kerja (job seeker) ketimbang pencipta lapangan kerja (job creator). Menurut data Dirjen Pemuda dan Pendidikan Luar Sekolah Departemen Pendidikan Nasional dari 75.3 juta pemuda Indonesia, 6,6% yang lulus sarjana. Dari jumlah tersebut 82% nya bekerja pada instansi pemerintah maupun swasta, sementara hanya 18% yang berusaha sendiri atau menjadi wirausahawan. Padahal semakin banyak lulusan PT yang menjadi wirausahawan akan dapat mempercepat pemulihan ekonomi.

Untuk mengatasi masalah tersebut, maka sangatlah penting

menumbuhkan jiwa kewirausahaan bagi masyarakat usia produktif. Menurut

Suryana (2003:1), inti dari kewirausahaan adalah kemampuan untuk

menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda (create new and different)

melalui berfikir kreatif dan bertindak inovatif untuk menciptakan peluang.

Sifat berwirausaha bukan hanya diperankan oleh pengusaha kecil, tetapi

dimiliki juga oleh pihak bukan pengusaha, seperti dosen, mahasiswa, para

lulusan sekolah, dan masyarakat lainnya. Selain sikap kreatif dan inovatif,

jiwa kewirausahaan juga ada pada setiap orang yang menyukai perubahan,

pembaharuan, kemajuan, dan tantangan. Sutanto (2002:12) mengungkapkan

bahwa jiwa kewirausahaan dapat dicerminkan dari sikap ulet dan tangguh,

dinamis, produktif, beretos kerja keras, berani mengambil keputusan yang

tepat sehingga memperkecil resiko, jujur, dan terpercaya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

3  

Selanjutnya dalam mengarahkan minat mahasiswa untuk berwirausaha

tidak lepas dari faktor lingkungan keluarga yang terkait langsung dengan

pekerjaan orang tua dan dari tingkat pendidikan orang tua.

Jenis pekerjaan yang ada dalam keluarga, khususnya orang tua

mahasiswa akan memperngaruhi pola pikir seseorang terhadap dunia

berwirausaha. Orang tua yang sukses di dalam pekerjaannya (berwirausaha),

akan memotivasi anak untuk melakukan hal yang sama dengan orang

tuanya. Dengan begitu tidak menutup kemungkinan bahwa anak tersebut

akan menentukan pilihan untuk berwirausaha sebagai warisan dari orang

tuanya. Walaupun anak tersebut juga tertarik untuk mencari pekerjaan di

perusahaan atau instansi lain, kemungkinan mereka untuk berwirausaha

sangat kuat karena mereka telah menyaksikan dan menikmati keberhasilan

orang tuanya dalam berwirausaha. Bagi yang orang tuanya bukan seorang

wirausahawan pun tidak akan menutup kemungkinan bagi anak mereka

nantinya untuk berwirausaha. Hal itu dapat terjadi melihat kondisi saat ini

dimana mencari pekerjaan sudah sangat sulit.

Berdasarkan tingkat pendidikan orang tua, latar belakang pendidikan

orang tua menjadi salah satu faktor dalam pendidikan di tingkat keluarga.

Keluarga adalah lingkungan pendidikan pertama anak. Cara mendidik dalam

keluarga, mempengaruhi reaksi anak terhadap lingkungan. Tingkat

pendidikan orang tua akan berpengaruh pada pola pikir dan orientasi

pendidikan anak. Semakin tinggi tingkat pendidikan orang tua akan

melengkapi pola pikir dalam mendidik anaknya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

4  

Berdasarkan uraian diatas maka penulis akan meneliti mengenai

“ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA

DILIHAT DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN JENIS PEKERJAAN

ORANG TUA”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan diatas, maka

dirumuskan permasalahan sebagai berikut:

1. Bagaimana minat berwirausaha mahasiswa Universitas Sanata

Dharma ?

2. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

tingkat pendidikan orang tua ?

3. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

jenis pekerjaan orang tua ?

C. Batasan Masalah

Ada beberapa factor yang berhubungan dengan minat berwirausaha

mahasiswa. Mengingat banyaknya cangkupan, maka perlu diadakan

pembatasan terhadap masalah yang diteliti. Berhubung adanya keterbatasan

waktu, tenaga, biaya, dan kemampuan dari penulis, maka penulis akan

membatasi penelitian ini pada dua faktor yang berhubungan langsung pada

minat berwirausaha pada mahasiswa, yaitu tingkat pendidikan orang dan

jenis pekerjaan orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

5  

D. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan yang ingin dicapai dari

penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui bagaimana minat mahasiswa untuk berwirausaha ?

2. Untuk mengetahui apakah ada perbedaan minat berwirausaha

mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan orang tua ?

3. Untuk mengetahui apakah ada perbedaan minat berwirausaha

mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua ?

E. Manfaat Penelitian

1. Bagi Mahasiswa

Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi mahasiswa,

khususnya bagi mahasiswa yang program studinya menawarkan mata

kuliah kewirausahaan agar dapat memotivasi diri menjadi seorang

wirausaha.

2. Bagi Universitas

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah refrensi kepustakaan

yang dapat digunakan bagi pihak-pihak yang ingin melakukan

penelitian lebih lanjut.

3. Bagi Penulis

Melalui penelitian ini penulis dapat menerapkan semua teori-teori

yang telah dipelajari dan menambah wawasan dan pengalaman

terutama dalam bidang manajemen sumber daya manusia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

6  

F. Sistematika Penulisan

Bab I Pendahuluan

Bab ini berisi latar belakang masalah, batasan masalah, rumusan

masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika

penulisan.

Bab II Landasan Teori

Bab ini menjelaskan tentang teori-teori yang akan digunakan

sebagai dasar penelitian dalam mengolah data-data .

Bab III Metode Penelitian

Bab ini mencakup tentang jenis penelitian, subjek dan objek

penelitian, deefinisi variabel dan pengukurannya, sumber data,

teknik pengumpulan data, populasi dan sampel, teknik

pengambilan sampel, teknik pengujian instrumen dan teknik

analisis data.

Bab IV Gambaran Umum

Bab ini memuat gambaran umum perusahaan yang diteliti yaitu

mengenai sejarah perusahaan, produk yang dihasilkan perusahaan,

personalia perusahaan dan struktur organisasi perusahaan.

Bab V Analisis Data dan Pembahasan

Bab ini berisi analisis data yang diperoleh dari perusahaan dengan

metode dan teknik analisis yang telah diperoleh dalam metodologi

penelitian.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

7  

Bab VI Kesimpulan Saran dan Keterbatasan

Bab ini mengenai kesimpulan dari pembahasan yang ada dan

saran-saran yang mungkin dapat dipergunakan dalam

mengembangkan perusahaan serta dari penelitian ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

8

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Minat

1. Pengertian Minat

Hurlock (1992:114) mengatakan “minat adalah sumber motivasi yang

mendorong orang untuk melakukan apa yang diinginkan, bila mereka

memilihnya secara bebas, dan bila mereka melihat bahwa sesuatu akan

menguntungkan dan mendatangkan kepuasaan”. Sedangkan Winkel

(1991:533) mengartikan minat sebagai “sesuatu kecenderungan yang agak

menetap pada seseorang utnuk merasa tertarik pada suatu bidang tertentu

dan merasa senang berkecimpung dalam kegiatan-kegiatan yang berkaitan

dengan bidang itu”

Berdasarkan apa yang diuraikan diatas, peneliti dapat menyimpulkan

pengertian minat adalah suatu kecenderungan yang agak menetap sebagai

sumber motivasi yang mendorong seseorang untuk merasa tertarik pada

suatu bidang tertentu, merasa senang berkecimpung dalam kegiatan-

kegiatan yang berkaitan dengan bidang itu, dan memilih secara bebas bila

bisang-bidang tersebut menguntungkan dan mendatangkan kepuasan

2. Macam-macam Minat

Hurlock (1994:216) membagi minat sebagai berikut:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

9

a. Minat rekreasi, meliputi bermain dan berolah raga, bersantai,

berpergian, mengoleksi benda, mendengarkan radio atau kaset,

menonton televise, melamun dan mengembangkan hobi.

b. Minat sosial meliputi berpesta, minum minuman keras,

mengkonsumsi obat-obat terlarang, bercakap-cakap, menolong

orang lain, mempelajari politik dan peristiwa dunia,

mengungkapkan kritik dan saran untuk pembaharuan.

c. Minat pribadi, meliputi penampilan diri, berpakaian, berprestasi,

kemandirian, dan uang.

d. Minat pendidikan, meliputi pelajaran-pelajaran yang nantinya

berguna dalam bidang pekerjaan yang dipilihnya melalui sekolah

dan kursus, guru dan cara mengajarnya, pendidikan yang sesuai

dengan pekerjaan tertentu.

e. Minat pada agama, meliputi pembatasan masalah agama, pelajaran

agama di sekolah, mengunjungi tempat ibadah, dan mengikuti

berbagai upacara keagamaan.

f. Minat pada symbol status, meliputi status sosial ekonomi yang

lebih tinggi, prestasi, menjadi anggota kelompok yang diterima,

status hamper dewasa dalam masyarakat.

g. Minat pada pekerjaan, meliputi pekerjaan yang disukai.

3. Minat Pekerjaan pada Mahasiswa atau Remaja

Minat pekerjaan mahasiswa adalah kecenderungan mahasiswa utnuk

merasa tertarik dan berprilaku terhadap jenis-jenis pekerjaan yang ada atau

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

10

yang tesedia di lingkungan dimana mahasiswa tinggal. Minat tersebut

muncul karena orang selalu menanyakan tentang apa yang ingin mahasiswa

lakukan sesudah dewasa dan juga pengalaman mahasiswa dalam mendengar

atau melihat mengenai berbagai pekerjaan.

Faktor-faktor yang mempengaruhi sikap dan minat mahasiswa

terhadap pekerjaan adalah (Hurlock, 1992:144)

a. Sikap Orang Tua

Dalam kehidupan sehari-hari, orang tua mempengaruhi sikap anak

terhadap pekerjaan. Sering kali melalui sikapnya orang tua mendesak

anak agar tertarik pada pekerjaan yang mereka anggap bagus dan

bergengsi tanpa memperhatikan minat anak, menganjurkan anak

utnuk menghindari pekerjaan tertentu, karena dianggap tidak

menguntungkan.

b. Pekerjaan Bergengsi

Sejak kecil, anak sudah menemukan bahwa berbagai pekerjaan

mempunyai tingkat prestise, misalnya pekerjaan kantor jauh lebih

bergengsi dari pada pekerja pabrik.

c. Kekaguman Pada Seseorang

Anak mengembangkan sikap positif terhadap pekerjaan orang yang

dikagumi. Anak memiliki kecenderungan untuk mengembangkan

sikap negatif (tidak menguntungkan) terhadap profesi orang yang

tidak disukai.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

11

d. Kemampuan dan Minat

Kemampuan fisik dan kecerdasan, minat dan kepribadian

memegang peranan penting dalam sikap anak terhadap berbagai

pekerjaan.

e. Kesesuaian Seks

Walaupun batas-batas seks untuk pekerjaan hampir hilang,

beberapa pekerjaan tetap dianggap “pekerjaan pria” dan yang lain

“pekerjaan wanita”

f. Kesempatan untuk Mandiri

Semakin anak bertambah usia, maka semakin anak dibatasi oleh

orang dewasa, semakin anak dituntut untuk mandiri, sehingga setiap

pekerjaan yang menuntut otonomi dalam pelaksanaanya dinilai lebih

tinggi dari pada pekerjaan yang “sudah diatur”

g. Stereotif Budaya

Budaya yangberkaitan dengan pekerjaan tersebut. Stereotif yang

tidak menarik menimbulkan sikap negative terhadap pekerjaan

tersebut.

h. Pengalaman Pribadi

Pengalaman pribadi dengan orang dari berbagai profesi mewarnai

sikap anak terhadap profesi tertentu. Seorang anak yang memiliki

pengalaman positif terhadap suatu profesi tertentu akan

mengembangkan sikap positif terhadap profesi tersebut, dan

sebaliknya bila anak memiliki pengalaman negative terhadap suatu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

12

profesi tertentu maka anak akan mengembangkan sikap negative

terhadap profesi tersebut.

Selain dipengaruhi oleh delapan faktor, minat pekerjaan dipengaruhi

oleh tipe kepribadian yang terbentuk dalam interaksinya dengan dirinya

sendiri dan dunia luar. Tipe-tipe kepribadian tersebut adalah tipe realistik,

tipe peneliti dan pengusut, tipe seniman, tipe sosial, tipe pengusaha, dan tipe

orang penting. Dunia luar (lingkungan) juga digolongkan menurut patokan

sampai seberapa jauh lingkungan tersebut mendekati salah satu model, yaitu

lingkungan realistik, lingkungan penelitian dan pengusutan, lingkungan

kesenian, lingkungan pelayanan sosial, lingkungan pengusaha dan

lingkungan yang berusasana (Hollan, dalam Winkel 1991:520)

Perpaduan antara tipe kepribadian dan model lingkungan yang sesuai

menghasilkan keselarasan sehingga dapat mengembangkan diri dalam

lingkungan jabatan tertentu dan merasa puas. Hollan (dalam Winkel

1991:520) mengasumsikan bahwa orang yang memiliki minat yang

berbeda-beda dan bekerja dalam lingkungan yang berlainan, sebenarnya

adalah orang dari berbagai ragam kepribadian dan mempunyai sejarah hidup

yang berbeda-beda pula. Demikian juga mahasiswa dengan mengenal

dirinya sendiri dan mengetahui minatnya, kemampuannya, dan cita-citanya,

maka mahasiswa akan dapat membuat pilihan sendiri secara tepat.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

13

B. Manajemen

Manajemen ternyata bukan lagi hal yang asing lagi di masyarakat.

Setiap organisasi yang bersifat profit dan non profit making semuanya

menerapkan manajemen. Hampir setiap organisasi menggunakan ilmu

manajemen untuk mengelola usahanya, mulai dari perencanaan,

pengorganisasian, pengarahan, sampai pengawasan berbagai kegiatannya.

Penerapan manajemen juga bervariasi sesuai dengan bentuk dan ukuran

organisasinya serta pengetahuan anggota organisasi tentang manajemen itu

sendiri.

1. Pengertian Manajemen

Dibawah ini pengertian manajemen menurut beberapa ahli.

Mary Parker Follet

Manajemen sebagai seni dalam menyelesaikan pekerjaan melalui

orang lain. (Handoko, 1985: 8)

James A.F. Stoner

Manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian,

pengarahan dan pengawasan upaya anggota organisasi dan

penggunaan sumber daya-sumber daya organisasi lainnya agar

mencapai tujuan yang telah ditetapkan. (Stoner, 1986: 9)

T. Hani Handoko

Manajemen adalah bekerja dengan orang-orang untuk menentukan,

menginterprestasikan dan mencapai tujuan-tujuan organisasi dengan

pelaksanaan fungsi-fungsi perencanaan, pengorganisasian,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

14

penyusunan personalia atau kepegawaian, pengarahan dan

kepemimpinan, dan pengawasan. (Handoko, 1985: 10)

Dari pengertian mengenai manajemen diatas maka penulis menarik

kesimpulan bahwa pengertian manajemen adalah proses pengelolaan suatu

usaha mulai dari perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan

pengawasan terhadap penggunaan sumber-sumber daya yang ada utnuk

mencapai tujuan perusahaan, individu dan masyarakat.

2. Fungsi Manajemen

Ada beberapa fungsi manajemen menurut T. Hani Handoko yaitu

fungsi perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), penyusunan

personalia (staffing), pengarahan (leading), pengawasan (controlling).

Berikut penjelasan dari fungsi-fungsi manajemen di atas.

a. Perencanaan (planning) adalah penetapan tujuan organisasi,

penentuan strategi, kebijakan, proyek, program, prosedur, metode,

sistem anggaran dan standart yang dibutuhkan untuk mencapai

tujuan.

b. Pengorganisasian adalah penentuan sumber daya dan kegiatan-

kegiatan yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan organisasi,

pembentukan kelompok kerja, penugasan tanggung jawab tertentu

dan pendelegasian wewenang kepada pihak individu-individu

untuk melaksanakan tugas-tugasnya.

c. Penyusunan Personalia adalah penarikan, pelatihan dan

pengembangan, serta penempatan dan pemberian orientasi para

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

15

karyawan dalam lingkungan kerja yang menguntungkan dan

produktif.

d. Pengarahan adalah untuk membuat atau mendapatkan para

karyawan melakukan apa yang diinginkan dan harus mereka

lakukan.

e. Pengawasan adalah penemuan dan penerapan cara dan peralatan

untuk menjamin bahwa rencana telah dilaksanakan sesuai dengan

yang telah ditetapkan.

3. Manajemen dan Kewirausahaan

Ilmu manajemen sangat luas dan menjadi dasar dari ilmu-ilmu lain

yang lebih kecil cangkupannya. Ilmu-ilmu tersebut misalnya manajemen

sumber daya manusia, keuangan, pemasaran, organisasi, perusahaan,

informasi dan masih banyak lagi. Oleh sebab itu dalam pengelolaan

organisasi, kelompok bahkan individu memerlukan dasar ilmu manajemen.

Maka tak heran jika kata manajemen sering kita dengar dalam setiap kali

kita berkomunikasi dengan organisasi, kelompok bahkan individu dalam

kehidupan sehari-hari.

Dalam hubungannya dengan kewirausahaan manajemen memegang

peranan yang sangat sentral. Karena setidaknya seorang wirausaha haruslah

memiliki dasar manajemen untuk menjalankan usahanya. Karena

memutuskan diri untuk menjadi entrepreneur berarti seseorang, kelompok

atau organisasi di tuntut mandiri menjalankan fungsi-fungsi manajemen

secara efektif dan efisien sesuai kebutuhan usahanya untuk mencapai tujuan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

16

yang ingin dicapai. Jadi seorang wirausaha tidak hanya bisa mengandalkan

satu keunggulan saja misalnya kemampuannya berinovasi, seorang

wirausaha tidak akan mampu bertahan dalam usahanya bila meskipun dia

pencipta inovasi baru di pasaran tetapi dia tidak tahu kapan harus

berinovasi? Kapan harus melepas produk baru? Berapa alokasi dana yang

optimal untuk meluncurkan produk baru? Atau bagaimana tren produk yang

akan laku di pasaran 1 tahun ke depan atau 10 tahun ke depan?

Maka jelas sekali hubungan manajemen dengan dunia wirausaha yaitu

sebagai salah satu faktor kunci yang harus dimiliki oleh seorang wirausaha

untuk menjalankan usahanya. Tentu saja harus didukung dengan

keunggulan kompetitif dalam bersaing di pasaran misalnya keunggulan

dalam berinovasi menciptakan produk baru.

C. Wirausaha

1. Pengertian Wirausaha

Kata entrepreneurship bias diterjemahkan dengan kata

kewirausahaan. Dahulu sering diterjemahkan dengan kata kewiraswastaan.

Terjemahan kewiraswastaan sering banyak dikritik, karena ada yang

berpendapat bahwa berusaha yang menimbulkan resiko, kekritisan, dan

kejelian serta kreativitas tidak hanya dimiliki oleh orang yang berada di

perusahaan swasta saja. Entrepreneurship bisa saja muncul dilingkungan

koperasi sehingga sering disebut dengan kewirakoperasian. Selain itu, bisa

muncul juga di dunia pendidikan, yang dikenal dengan istilah educational

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

17

entrepreneurship, bahkan entrepreneurship bias muncul dalam badan usaha

milik Negara, yang dikenal dengan nama government state enterprice

entrepreneurship. Bahkan kalangan entrepreneur pada sector informal

menyebut dirinya sebagai borefoot entrepreneurship (Thoby Mutis, 1995).

Kewirausahaan dan wirausaha memiliki hubungan yang sangat erat.

Kewirausahaan merupakan segala sesuatu hal yang menyangkut teknik,

metode, sistem serta berbagai strategi bisnis umum yang dapat dipelajari

tentang sukses maupun mundurnya wirausaha. Analisa yang berhubungan

dengan wirausaha dapat pula mengenai watak, prilaku, sikap,

perkembangan pribadi, sejarah kelompok, maupun minat, motivasi dan

ambisi seorang wirausaha dalam mencapai suksesnya. Tetapi beberapa ahli

ekonomi mengartikan seorang wirausaha berbeda dengan pengusaha.

Seperti pendapat ahli dibawah ini, yang berpendapat wirausaha bukanlah

sekedar pengusaha melainkan pengusaha yang sukses karena memiliki cirri-

ciri serta kemampuan tertentu untuk menciptakan sesuatu yang baru

(Subanar, 2001: 11). Berikut ini adalah pendapat beberapa ahli tentang apa

itu wirausaha:

a. Schumpeter, 1930

Wirausaha adalah orang yang memutuskan untuk mengambil alih

resiko (take a risk) dalam memperkenalkan produk atau jasa-jasa yang

baru untuk memajukan perekonomian dan mencapai tujuan-tujuannya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

18

b. Webster

Wirausaha adalah orang yang mengorganisir, mengelola, serta

menanggung resiko atas keputusan bisnisnya tersebut.

c. Fillion, 1998

Wirausaha adalah orang yang imajinatif, yang ditandai oleh

kemampuannya dalam menetapkan sasaran-sasaran itu. Juga memiliki

kesadaran tinggi untuk menemukan peluang-peluang, membuat

keputusan dengan menerapkan inovasi yang memiliki resiko moderat.

d. Kamus Besar Bahasa Indonesia Balai Pustaka 1989

Wirausaha adalah orang yang pandai atau berbakat mengenali

produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk

mengadakan produk baru, mengatur permodalan operasinya, serta

memasarkannya.

Dari beberapa definisi di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa

wirausaha adalah orang yang mampu mengoptimalkan potensi yang dimiliki

yang ada pada dirinya dan sekitarnya serta berani mengambil resiko yang

moderat kemudian dikembangkan secara mandiri dan bebas terkait dalam

usaha mengelola, merencanakan, mengoperasikan dan mengkontrol

sehingga menghasilkan sebuah keputusan yang tepat.

2. Karakteristik Wirausaha

Menurut Mc Clelland wirausaha memiliki karakteristik sebagai

berikut (Wiratmo M, 1995: 4-5) :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

19

a. Keinginan untuk berprestasi

Keinginan atau dorongan dalam diri untuk memotivasi perilaku

kearah pencapaian tujuan. Dimana pencapaian tujuan merupakan

tantangan bagi kompetensi individu.

b. Keinginan untuk bertanggung jawab

Seorang wirausaha seharusnya memilih menggunakan sumber daya

sendiri dengan cara bekerja sendiri untuk mencapai tujuan dengan

tanggung jawab sendiri terhadap hasil yang dicapai.

c. Preferensi pada resiko-resiko menengah

Wirausaha bukan penjudi, maka dari itu mereka memilih

menetapkan tujuan-tujuan yang membutuhkan tingkatan kinerja yang

tinggi. Suatu tingkatan yang memerlukan usaha keras dan dipercaya

dapat mereka penuhi.

d. Persepsi pada kemungkinan berhasil

Keyakinan akan kemampuan untuk mencapai keberhasilan dengan

berdasarkan fakta-fakta yang dipelajari dengan penilaian yang

objektif.

e. Rasa ingin tahu terhadap rangsangan oleh umpan balik

Wirausaha selalu ingin mengetahui bagaimana hal yang mereka

kerjakan, apakah umpan baliknya baik atau buruk. Mereka di

rangsang untuk mencapai hasil kerja yang lebih tinggi dengan

mempelajari seberapa efektif usaha mereka.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

20

f. Aktivitas energik

Wirausahawan menunjukan energi yang jauh lebih tingi

dibandingkan rata-rata orang, mereka bersifat aktif serta memiliki

proporsi waktu yang besar dalam mengerjakan tugas dengan cara

baru.

g. Orientasi ke masa depan

Seorang wirausaha melakukan perencanaan dan berfikir ke depan.

Mereka mencari dan mengantisipasi kemungkinan yang terjadi jauh

dimasa depan.

h. Ketrampilan dalam pengorganisasian

Wirausaha akan menunjukkan ketrampilan dalam mengorganisasi

kerja dan orang-orang dalam pencapaian tujuan.

i. Sikap terhadap uang

Keuntungan financial adalah nomor 2 jika dibandingkan dengan

arti penting dari prestasi kerja mereka. Mereka hanya memandang

uang sebagai lambing kongkret dari tercapainya tujuan dan sebagai

kompetensi mereka.

D. Kewirausahaan

1. Komponen Utama Kewirausahaan

Setiap orang yang berminat menjadi wirausaha tentu saja harus tahu

bahwa untuk menjadi seorang wirausaha yang sukses dibutuhkan

kepribadian, motivasi, serta kemampuan dan fasilitas yang mendukung.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

21

Kewirausahaan adalah segala sesuatu tentang kesuksesan wirausaha yang

berhubungan dengan usahanya tersebut. Secara garis besar, kewirausahaan

meliputi 3 komponen utama dari seorang wirausaha (Subanar H, 1993: 14),

yaitu:

a. Kepribadian

b. Motivasi dan Kemampuan

c. Fasilitas dan Pertumbuhan

Ketiga hal itu tidaklah independen tetapi dipengaruhi oleh hal-hal

sebagai berikut:

a. Kepribadian dipengaruhi oleh:

Sikap dan tingkah laku, latar belakang pendidikan, kondisi

lingkungan, bakat, iman seseorang dan lain-lain

b. Motivasi dan Kemampuan dipengaruhi oleh:

Tingkat pendidikan, tingkat kemampuan ekonomi, gaya hidup dan

nilai-nilai yang dianut, tekanan dari pihak-pihak eksternal, persepsi

individu dan lain-lain.

c. Fasilitas dan Pertumbuhan dipengaruhi oleh:

Tingkat kemajuan kehidupan, trend kebutuhan yang ada, peluang

dan keterbatasan sumber, subsidi pemerintah, dan lain-lain.

2. Faktor pendorong pertumbuhan kewirausahaan

Menurut Thomas W. Zimmerer (Jurnal Manajemen &

Kewirausahaan, 2003: 98-99) :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

22

a. Wirausahawan sebagai pahlawan

Anggapan wirausaha sebagai pahlawan atau model untuk diikuti

mendorong mayarakat untuk membuka usaha sendiri. Sehingga status

ini mendorong seseorang untuk memulai usaha sendiri.

b. Pendidikan kewirausahaan

Mulai maraknya pendidikan kewirausahaan di tingkat universitas

terutama di Amerika memacu orang untuk berwirausaha setelah

memiliki bekal yang cukup dari pendidikan kewirausahaan tersebut.

c. Faktor ekonomi dan kependudukan

Dari segi demografi orang mulai bisnis antara umur 25 tahun

sampai 39 tahun. Hal ini didukung oleh komposisi jumlah penduduk

di suatu negara sebagian besar pada kisaran umur di atas.lebih lagi

banyak orang menyadari bahwa dalam kewirausahaan tidak ada lagi

pembatasan baik dalam hal umur, jenis kelamin, ras, latar belakang

ekonomi atau apapun juga dapat mencapai sukses dengan memiliki

bisnis.

d. Pergeseran ke ekonomi jasa

Di Amerika pada tahun 200 sektor jasa menghasilkan 925

pekerjaan dan 85% GDP negara tersebut. Demikian halnya di negara-

negara lain sektor jasa berkembang pesat karena sektor ini relatif

rendah investasi awalnya dan mendorong bagi bermunculannya

wirausaha sektor jasa ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

23

e. Kemajuan teknologi

Dengan bantuan mesin bisnis modern seperti komputer pribadi,

laptop, mesin fax, printer warna, mesin penjawab telepon seseorang

dapat bekerja di rumah seperti layaknya bisnis besar. Sekarang biaya

untuk teknologi bisa disesuaikan dengan tingkat bisnisnya tidak

semahal dulu.

f. Gaya hidup bebas

Gaya hidup bebas yang sangat menjadi trend anak muda jaman

sekarang sangat mempengaruhi pertumbuhan kewirausahaan.

Ketidakmauan dikuasai orang lain, kebebasan, inovasi, kemandirian,

keuntungan yang lebih merupakan implikasinya. Sehingga memacu

seseorang untuk membuka bisnis sendiri dari pada bekerja kepada

orang lalin.

g. E-commerce dan The World Wide Web

Perdagangan on line bertumbuh cepat sekali, yang menciptakan

banyak kesempatan bagi wirausaha berbasis internet atau website.

Dari data yang dikumpulkan 47% binis kecil melakukan akses

internet, sedangkan 35% sudah memiliki website sendiri. Faktor ini

juga mempengaruhi pertumbuhan kewirausahaan.

h. Peluang internasional

Globalisasi telah membuka peluang usaha dan peluang pasar bagi

usaha baru di pasaran internasional. Karena dengan globalisasi, biaya

perdagangan keluar negeri ditekan serendah mungkin sehingga

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

24

memungkinkan untuk menembus pasar luar negeri. Faktor ini juga

memacu munculnya usaha ekspor impor barang dan jasa.

3. Keuntungan dan kelemahan dalam kewirausahaan

Seseorang akan termotivasi menjadi wirausaha bila ada keuntungan-

keuntungan yang bisa mereka rasakan dengan menjadi wirausaha. Tetapi

sebaliknya setiap profesi yang dijalani tidaklah selalu mulus tetapi selalu

ada kendala-kendala yang harus dihadapi. Berikut ini adalah keuntungan-

keuntungan dan kendala-kendala menjadi seorang wirausaha (Alma, 2000:

4)

Keuntungan-keuntungan dalam dunia kewirausahaan

a. Terbuka peluang untuk mencapai tujuan yang dikehendaki sendiri.

b. Terbuka kesempatan untuk mendemonstrasikan potensi seseorang

secara penuh.

c. Terbuka peluang untuk memperoleh manfaat dan keuntungan

secara maksimal.

d. Terbuka peluang untuk membantu masyarakat dengan usaha-usaha

konkrit.

e. Terbuka kesempatan untuk menjadi bos.

Kelemahan-kelemahan dalam dunia kewirausahaan

a. Memperoleh pendapatan tidak pasti, dan memikul berbagai resiko

jika resiko ini telah diantisipasi dengan baik, maka wirausaha telah

menggeser resiko tersebut.

b. Bekerja keras dan waktu/jam kerjanya panjang.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

25

c. Kualitas kehidupannya masih rendah sampai usahanya berhasil,

sebab harus berhemat.

d. Tanggung jawab yang besar, banyak keputusan yang harus dibuat

walaupun kadang kurang menguasai permasalahan yang

dihadapinya.

Hal-hal diatas hendaknya menjadi pertimbangan sebelum seseorang

memutuskan untuk menjadi seorang wirausaha. Sebab sebelum

memutuskan untuk menjadi seorang wirausaha seseorang diwajibkan untuk

mengetahui resiko yang akan dihadapi sebelum terjun kesana.

E. Tingkat Pendidikan Orang Tua

1. Pengertian Pendidikan

Menurut Wasty (2006 : 21) pendidikan itu adalah proses pengalaman

yang menghasilkan pengalaman yang memberikan kesejahteraan pribadi,

baik lahiriah maupun batiniah. Menurut M.Y. Langeveld (dalam buku wasty

2006 : 21) pendidikan sebagai pemberian bimbingan dan pertolongan rohani

dari orang dewasa kepada mereka yang masih memerlukannya, untuk

membawa mereka ke tingkat kedewasaan.

Menurut N. Drijarkara, SJ (Buku Informasi Mahasiswa Baru, 2005:

17) intisari pendidikan adalah suatu hubungan manusiawi antara pendidik

dan si terdidik satu sama lain. Kedua belah pihak saling menghargai sebagai

manusia dan saling membantu mewujudkan kemanusiaan mereka, namun

ada perbedaan, yaitu yang satu lebih membimbing dan yang lain lebih

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

26

dibimbing. Dengan demikian, pendidikan dilangsungkan dalam suatu

hubungan pendamping yang bersifat dialogis dan dinamis, ketika kedua

belah pihak membuka hati dan pikiran dan bersama menuju masa depan.

Pendidikan di Indonesia setidaknya dapat memperkuat integritas

dalam lingkungan Indonesia yang sedang membangun. Maka semua

pengetahuan, ketrampilan dan sikap dapat menunjang pembangunan itu.

Tingkatan pendidikan di Indonesia dibagi ke dalam beberapa

tingkatan, sebagai berikut:

a. Sekolah Dasar (SD)

b. Sekolah Menengah Pertama (SMP)

c. Sekolah Menengah Tingkat Atas (SMA/SMK)

d. Perguruan Tinggi (Universitas)

2. Tingkat Pendidikan Orang Tua

Keluarga adalah merupakan lingkungan pendidikan pertama bagi

anak. Di lingkungan keluarga pertama-tama anak mendapat pengaruh,

karena itu keluarga merupakan lembaga pendidikan tertinggi yang bersifat

informal dan kodrat (Tim Pengembangan MKDK IKIP Semarang, 1989:8}.

Pada keluarga inilah anak mendapat asuhan dari orang tua menuju ke arah

perkembangannya.

Tingkat pendidikan orang tua akan berpengaruh pada pola pikir dan

orientasi pendidikan anak. Semakin tinggi pendidikan orang tua akan

melengkapi pola pikir dalam mendidik anaknya. Dari pendidikan dalam

keluarga tersebut anak mendapatkan pengalaman, kebiasaan, ketrampilan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

27

berbagai sikap dan bermacam-macam ilmu pengetahuan. Di samping itu

keluarga merupakan lembaga pendidikan yang membekali anak dengan

berbagai pengalaman sosial dan nilai moral. Keluarga merupakan

lingkungan yang juga ikut berpengaruh bagi anak sebagai individu dalam

proses terbentuknya sikap, selain lingkungan pendidikan sekolah dan

masyarakat.

F. Jenis Pekerjaan Orang Tua

1. Pengertian Pekerjaan

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (1995:488), pekerjaan

didefinisikan sebagai sesuatu yang dilakukan untuk mencari nafkah. Jika

bentuk yang dilakukan bermacam-macam, maka ini disebut jenis pekerjaan.

Spillane (1982:14) mengelompokkan jabatan/pekerjaan dalam Sembilan (9)

golongan antara lain:

a. Golongan A

i. Mandor

ii. Pedagang

iii. Pegawai kantor

iv. Pegawai sipil ABRI

v. Pemilik perusahaan/toko/pabrik/perikanan

vi. Pemilik bus

vii. Penggarap tanah

viii. Pengawas keamanan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

28

ix. Petani pemilik rumah

x. Peternak

xi. Tuan tanah

b. Golongan B

i. Buruh nelayan

ii. Buruh tani

iii. Petani kecil

iv. Penebang kayu

c. Golongan C

i. ABRI

ii. Guru SD

iii. Kepala bagian

iv. Kepala kantor pos (cabang)

v. Manager perusahaan kecil

vi. Pamong praja

vii. Pegawai badan hokum

viii. Pegawai negri (golongan IA-ID)

ix. Supervisor/pengawas

d. Golongan D

i. Pensiunan

ii. Tidak mempunyai pekerjaan tetap

e. Golongan E

i. Guru (SMP,SMA)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

29

ii. Juru rawat

iii. Pekerja sosial

iv. Kepala sekolah

v. Kontraktor kecil

vi. Pegawai negri (golongan IIA-IID)

vii. Perwira ABRI

viii. Wartawan

f. Golongan F

i. Buruh tidak tetap

ii. Petani penyewa

iii. Tukang/penarik becak

g. Golongan G

i. Ahli hikum

ii. Ahli ilmu tanah/ukur tanah

iii. Apoteker

iv. Arsitek

v. Dokter

vi. Dosen/Guru besar

vii. Gubernur

viii. Insinyur

ix. Kepala lantor pos (pusat)

x. Kontraktor besar

xi. Manager perusahaan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

30

xii. Menteri

xiii. Pegawai negri (golongan IIA ke atas)

xiv. Pengarang

xv. Peneliti

xvi. Penerbang

xvii. Perwira ABRI (Mayor/Jendral)

xviii. Walikota/Bupati

h. Golongan H

i. Pembantu

ii. Penjual keliling

iii. Tukang cuci

i. Golongan I

i. Artis/seniman

ii. Buruh tetap

iii. Montir

iv. Pandai besi/emas/perak

v. Penjahit

vi. Penjaga

vii. Supir bus

viii. Tukang kayu

ix. Tukang listrik

x. Tukang mesin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

31

Sementara itu, menurut Dewi (2004:32), pekerjaan dapat dibedakan

menjadi dua (2) jenis, yaitu:

a. Pekerjaan pokok

Pekerjaan pokok adalah jenis pekerjaan yang dimiliki oleh

seseorang sebagai sumber utama dari penghasilan, yang digunakan

untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Sifat dari pekerjaan ini

adalah tetap.

b. Pekerjaan sampingan

Pekerjaan sampingan adalah pekerjaan yang dimiliki atau

dilakukan oleh seseorang sebagai pekerjaan untuk memperoleh

penghasilan tambahan guna memenuhi kebutuhan hidup. Sifat

pekerjaan ini adalah melengkapi pekerjaan pokok.

Dalam penelitian ini, penulis membedakan pekerjaan orang tua

menjadi tiga jenis, yakni :

a. Wirausaha (petani, pedagang, dan sejenisnya)

b. Pegawai Negri Sipil (ABRI, POLRI, Guru negri, dan sejenisnya)

c. Karyawan Swasta (Pegawai Bank, Guru swasta, dan sejenisnya)

2. Pengertian Orang Tua

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (Depdikbud, 1999: 706),

orang tua adalah ayah, ibu kandung; orang yang dianggap tua (cerdik,

pandai, ahli dan sebaginya); orang yang dihormati (disegani) di kampung;

tetua. Jadi orang tua adalah setiap orang yang bertanggung jawab dalam

penghidupan sehari-hari. Lazimnya disebut dengan ayah dan ibu. Oleh

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

32

karena itu, peran dan tanggung jawab orang tua sangat besar dalam sebuah

keluarga.

G. Kerangka Teoretik

1. Minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan orang

tua.

Tingkat pendidikan orang tua akan berpengaruh pada pola pikir dan

orientasi pendidikan anak. Semakin tinggi pendidikan orang tua akan

melengkapi pola pikir dalam mendidik anaknya. Dari pendidikan dalam

keluarga tersebut anak mendapatkan pengalaman, kebiasaan, ketrampilan

berbagai sikap dan bermacam-macam ilmu pengetahuan. Di samping itu

keluarga merupakan lembaga pendidikan yang membekali anak dengan

berbagai pengalaman sosial dan nilai moral. Keluarga merupakan

lingkungan yang juga ikut berpengaruh bagi anak sebagai individu dalam

proses terbentuknya sikap, selain lingkungan pendidikan sekolah dan

masyarakat.

Berbekal modal yang sudah di dapat dari lingkungan keluarga, anak

mempunyai gambaran mengenai kehidupan yang akan dijalaninya di

kemudian hari.

Orang tua yang baik akan mengarahkan anak-anaknya kepada

kehidupan yang baik, namun keputusan dalam menjalani kehidupan tetap

tergantung pada anak tersebut. Pilihan yang akan diambil tergantung dari

bagaimana anak melihat setiap kesempatan yang ada dalam hidupnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

33

Apakah akan menjadi pekerja untuk sebuah lembaga baik itu swasta

maupun negri, atau akan menjadi wirausaha.

Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan orang tua.

2. Minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (1995:488), pekerjaan

didefinisikan sebagai sesuatu yang dilakukan untuk mencari nafkah. Jika

bentuk yang dilakukan bermacam-macam, maka ini disebut jenis pekerjaan.

Pekerjaan yang dilakukan oleh orang tua dapat menjadi gambaran

awal bagi seorang anak, dalam memahami dunia kerja yang akan

ditempuhnya dikemudian hari. Pada tahap awal anak akan melakukan

investigasi dan duplikasi dari orang tuanya. Setelah mendapatkan

pendidikan dan pengetahuan dari dunia luar, anak akan diberi pilihan untuk

menentukan gambaran jenis pekerjaan yang akan dipilihnya nanti.

Dengan diperkenalkannya anak kepada pekerjaan orang tua, anak

akan mempunyai refrensi awal dalam menentukan jenis pekerjaan. Orang

tua mempunyai hak untuk memberikan gambaran pekerjaan bagi anak-

anaknya, dan gambaran pekerjaan itu yang akan menentukan perilaku anak

dalam memilih jenis pekerjaan untuk masa depannya.

Orang tua yang sukses dalam pekerjaannya akan dengan mudah

memberikan gambaran jenis pekerjaan bagi anaknya, namun bukan berarti

orang tua yang tidak sukses tidak dapat memberikan gambaran pekerjaan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

34

bagi anaknya. Dengan melihat taraf kesuksesan dari pekerjaan orang tuanya

sang anak akan menilai dan memutuskan, jenis pekerjaan apa yang akan

diambilnya.

Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

H. Rumusan Hipotesis

Hipotesis adalah suatu pendapat yang diberikan secara tentatif

(tentative statement) untuk menjelaskan suatu fakta atau yang dipakai

sebagai dasar suatu penelitian. Hipotesis harus di uji berdasarkan data

empiris, yaitu data yang berdasarkan pada penelitian suatu sampel. hipotesis

sering kali digunakan untuk mengambil keputusan.

Dalam penelitian ini penulis mengajukan hipotesis sebagai berikut:

1. Ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat

pendidikan orang tua.

2. Ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis

pekerjaan orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

35

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah penelitian

deskriptif. Penelitian deskriptif adalah metode penelitian yang dirancang

untuk mengumpulkan informasi tentang keadaan-keadaan nyata sekarang.

Tujuan utama dari penelitian deskriptif ini adalah untuk menggambarkan

sifat suatu keadaan yang sementara berjalan pada saat penelitian dilakukan

dan memeriksa sebab-sebab dari suatu gejala tertentu (Travers, 1987).

Selain itu penelitian ini merupakan studi kasus. Studi kasus adalah jenis

metode penelitian yang menggunakan kasus tertentu untuk menjawab suatu

masalah yang akan diteliti.dalam studi kasus untuk menganalisis obyek

penelitian diperlukan pengambilan populasi yang terbats dalam suatu

lingkup dan waktu tertentu.

B. Subjek dan Objek Penelitian

1. Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah pihak-pihak yang nantinya terlibat sebagai

pemberi informasi dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini subjek

penelitiannya adalah Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata

Dharma angkatan 2005 sampai dengan 2006.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

36

2. Objek Penelitian

Objek penelitian adalah variabel yang akan dianalisis dalam penelitian

ini. Objek penelitian kali ini adalah minat atas karier berwirausaha terhadap

Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma dilihat dari

tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan orang tua yang berpengaruh terhadap

minat mahasiswa berwirausaha.

C. Definisi Variabel dan Pengukurannya

Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang dapat menjadi objek

penelitian atau faktor-faktor yang berperan atau gejala-gejala yang diteliti.

Dalam penelitian ini akan diteliti variable-varibel sebagai berikut:

a. Variabel Terikat (Dependent Variable)

Variable terikat adalah variabel yang dipengaruhi atau yang

menjadi akibat, karena adanya variabel bebas (Sugiyono, 2000: 33).

Yang menjadi variabel terikat dalam penelitian ini adalah minat

berwirausaha.

b. Variabel Bebas (Independent Variable)

Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi atau yang

menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel terikat

(Sugiyono, 2000: 33). Yang menjadi variabel bebas dalam penelitian

ini adalah tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan orang tua.

Hurlock (1992:114) mengatakan “minat adalah sumber motivasi yang

mendorong orang untuk melakukan apa yang diinginkan, bila mereka

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

37

memilihnya secara bebas, dan bila mereka melihat bahwa sesuatu akan

menguntungkan dan mendatangkan kepuasan”.

Jadi minat adalah rasa ketertarikan mahasiswa untuk melakukan

aktivitas yang berhubungan dengan kegiatan berwirausaha, semangat untuk

bersaing, kemauan mahasiswa untuk berusaha sendiri dalam melakukan

suatu kegiatan, serta keinginan untuk mengambil resiko.

Menurut Wasty (2006:21) “pendidikan itu adalah proses pengalaman

yang menghasilkan pengalaman yang memberikan kesejahteraan pribadi,

baik lahiriah maupun batiniah”. Jadi tingkat pendidikan orang tua adalah

pendidikan formal terakhir orang tua mahasiswa, yang dibedakan menjadi

beberapa bagian yaitu ; SD, SMP, SMA, Perguruan Tinggi.

Jenis pekerjaan orang tua adalah suatu bentuk atau macam kegiatan

yang dilakukan seseorang untuk memperoleh penghasilan (kamus besar

Bahasa Indonesia). Jadi pekerjaan orang tua adalah pekerjaan utama orang

tua mahasiswa, yang dibedakan menjadi beberapa bagian yaitu ; Pegawai

Negri Sipil (PNS), Pegawai Swasta, Wiraswasta.

D. Sumber Data

Data yang diperoleh penulis adalah sebagai berikut:

1. Data Primer

Data yang diperoleh langsung dari kuesioner yang di isi responden

mengenai minat berwirausaha mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

38

Sanata Dharma yang meliputi tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan orang

tua.

2. Data sekunder

Data ini diperoleh dari wawancara dengan pihak-pihak lain yang

berkompeten dalam bidang kewirausahaan dan studi pustaka yang dilakukan

oleh penulis.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan penulis ada tiga macam,

yaitu kuesioner, wawancara, dan studi pustaka.

1. Kuesioner

Kuesioner teknik pengumpulan data dengan memberikan pertanyaan

secara tertulis kepada responden dengan jawaban berupa tulisan pula. Dalam

penelitian kali ini kuesioner adalah alat utama dalam menghimpun data

primer.

2. Wawancara

Wawancara adalah metode pengumpulan data dengan cara tanya-

jawab secara langsungkepada responden yang sekiranya dapat diperoleh

informasi tentang suatu hal yang akan diteliti. Wawancara hanya akan

dilakukan kepada beberapa responden dan pihak lain yang dirasa bisa

memberikan informasi berupa data sekunder untuk mendukung data primer.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

39

3. Studi Pustaka

Studi pustaka adalah teknik pengumpulan data dengan membaca buku

literatur, surat kabar, majalah, makalah yang dapat memperkuat landasan

teori penelitian serta menambah informasi.

F. Populasi dan Sampel

Populasi

Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma angkatan

2005 sampai dengan 2006 yang berjumlah 451 orang.

Sampel

Sampel adalah sebagian individu di dalam populasi yang diselidiki

yang diharapkan dapat mewakili populasi (arikunto, 1993:104).

G. Jumlah Sampel dan Cara Pengambilan Sampel

1. Jumlah Sampel

Jumlah sampel yang diambil mengacu pada pendapat Arikunto pada

bukunya yang menyatakan bahwa pengambilan sampel harus dilakukan

dengan sedemikian rupa sehingga diperoleh sampel yang benar-benar dapat

berfungsi (arikunto, 1993:106).

Selanjutnya dalam bukunya, Arikunto menjelaskan jika subyeknya

besar dapat diambil antara 10-15% atau 20-25% atau lebih, tergantung

setidak-tidaknya dari (arikunto, 1993:107) :

1. Kemampuan peneliti dilihat dari segi waktu, tenaga dan dana.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

40

2. Sempit luasnya wilayah pengamatan dari setiap subyek, karena hal

ini menyangkut banyak sedikitnya data.

3. Besar kecilnya resiko yang ditanggung oleh peneliti. Untuk

penelitian yang resikonya besar, tentu saja jika sampel lebih besar,

hasilnya akan lebih baik.

Oleh karena itu, peneliti menentukan tingkat besaran pengambilan

sampel sebesar 20% dari jumlah populasi yang diteliti. Dengan demikian

jumlah sampel ditentukan sebesar 100 mahasiswa.

b. Pengambilan Sampel

Distribusi jumlah sampel tiap prodi per angkatan sebagai berikut :

Tabel III.1 Jumlah Sampel

No Angkatan Jurusan Distribusi Jurusan Distribusi

Manajemen N x 20% Akuntansi N x 20%

1 2005 105 21 105 21

2 2006 112 22,4 129 25,8

Total 43,4 Total 46,8

Berdasarkan perhitungan di atas, jumlah sampel per prodi dan per

angkatan dibulatkan menjadi 25 mahasiswa. Sehingga total jumlah sampel

per prodi dan per angkatan sebagai berikut :

a. Mahasiswa prodi manajemen angkatan 2005 sebanyak 25 orang.

b. Mahasiswa prodi akuntansi angkatan 2005 sebanyak 25 orang.

c. Mahasiswa prodi manajemen angkatan 2006 sebanyak 25 orang.

d. Mahasiswa prodi akuntansi angkatan 2006 sebanyak 25 orang.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

41

H. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah, dengan teknik

Accidental Sampling menurut prodi dan angkatan. Yaitu teknik pengambilan

sampel dengan subkategori yang besarnya proporsi subkategori didasarkan

atas proporsi yang sebenarnya dalam populasi. Kemudian pemilihan sampel

dilakukan secara Accidental pada reponden yang ditemui oleh penulis.

I. Teknik Pengujian Instrument

1. Pengujian Validitas

Dalam penelitian ilmiah yang menggunakan alat pengumpul data

kuesioner sangat diperlukan pengujian validitas. Adapun uji validitas yaitu

uji terhadap kemampuan instrument atau alat penelitian untuk

mengungkapkan sesuai dengan apa yang menjadi sasaran pokok pengukuran

yang akan dilakukan dengan instrument tersebut. Suatu instrumen dikatakan

valid jika mampu mengukur apa saja yang hendak diukurnya, dan mampu

mengungkapkan apa yang ingin diungkapkannya. Pengujian Validitas ini

menggunakan teknik korelasi Product Moment (Sutrisno Hadi, 1991: 23)

Dimana rxy = koefisien koelasi antara X dan Y

∑X = jumlah skor butir

∑y = jumlah hasil kali X dan Y

N = banyaknya sampel yang di uji coba

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

42

a. Jika r hitung ≥ dengan taraf signifikansi (α = 0,05) maka instrumen

dinyatakan valid.

b. Jika r hitung < dengan taraf signifikansi (α = 0,05) maka instrumen

dinyatakan tidak valid.

2. Pengujian Realibilitas

Realibilitas menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat

dipercaya dan diandalkan untuk mengukur suatu masalah. Untuk

memperoleh koefisien keterandalan digunakan rumus Spearman Brown

(Sutrisno Hadi, 1990: 44) sebagai berikut:

Dimana : rii = realibilitas instrument

rxy = koefisien pengukuran dua belahan

untuk mengetahui apakah instrument itu reliabel atau tidak digunakan

ketentuan sebagai berikut:

a. Jika r hitung ≥ r table dengan taraf signifikansi (α = 0,05) maka

instrument dikatakan reliabel.

b. Jika r hitung ≤ r table dengan taraf signifikansi (α = 0,05) maka

instrument dikatakan tidak reliabel.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

43

J. Teknik Analisis Data

Analisis Kuantitatif

Analisis kuantitatif adalah analisis dengan menggunakan angka, huruf

dan simbol-simbol matematis atau statistik untuk menerangkan sesuatu.

Adapun analisis kuantitatif yang digunakan penulis dalam penelititan kali

ini adalah analisis minat berwirausaha dari calon sarjana S1 Fakultas

Ekonomi Universitas Sanata Dharma.

Variabel yang dianalisis meliputi:

a. Minat berwirausaha

b. Tingkat pendidikan orang tua

c. Jenis pekerjaan orang tua

Dalam menganalisis minat kewirausahaan mahasiswa Fakultas

Ekonomi di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta tersebut akan

digunakan skala tipe Likert. Untuk menganalisis seberapa besar minat

berwirausaha responden akan diarahkan untuk mengukur sendiri seberapa

besar minatnya dengan memilih skala 1 sebagai nilai terlemah sampai 5

sebagai nilai terkuat. Sedangkan untuk tingkat pendidikan orang tua

responden akan diberikan pertanyaan atau pernyataan atau pendapat yang

memberikan jawaban sesuai dengan pilihan yang telah disediakan yang akan

menunjukkan informasi mengenai responden. Dan untuk jenis pekerjaan

orang tua responden akan diberikan pertanyaan atau pernyataan atau

pendapat yang akan memberikan jawaban setuju dan tidak setuju semakin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

44

setuju responden akan menunjukkan semakin berpengaruhnya jenis

pekerjaan orang tua.

Untuk pengukuran minat berwirausaha akan digunakan pengukuran

sebagai berikut:

Nilai 5 = sangat berminat

Nilai 4 = berminat

Nilai 3 = ragu-ragu

Nilai 2 = tidak berminat

Nilai 1 = sangat tidak berminat

K. Pengujian Hipotesis

1. Untuk pengujian hipotesis pertama yang menyatakan bahwa ada

perbedaan minat berwirausaha dilihat dari tingkat pendidikan orang

tua.

Menggunakan alat analisis One Way Anova. One Way Anova

merupakan pengujian untuk mengetahui perbedaan nyata rata-rata antar

varian dari tiga kelompok sampel atau lebih akibat adanya satu faktor

perlakuan ( Triton, 2005). Analisis ini digunakan untuk mengetahui ada

tidaknya perbedaan minat berwirausaha pada mahasiswa dilihat dari tingkat

pendidikan orang tua.

Langkah-langkah one way anova :

a. Menentukan Ho dan Ha

Hipotesis yang digunakan adalah :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

45

Ho : Tidak ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat

dari tingkat pendidikan orang tua.

Ha : Ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

tingkat pendidikan orang tua.

b. Nilai kritis

Titik kritis ditentukan oleh nilai α dan df.

1. Taraf nyata atau level of significance (α) = 0,05 (5%)

2. Menentukan F hitung

3. Menentukan F tabel

4. Menentukan kriteria pengujian

Ho diterima jika F hitung ≤ F tabel

Ho ditolak jika F hitung > F tabel

5. Mengambil kesimpulan

a. Jika Ho diterima maka tidak terdapat perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan

orang tua

b. Jika Ho ditolak maka terdapat perbedaan minat berwirausaha

mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan orang tua

2. Untuk pengujian hipotesis kedua yang menyatakan bahwa ada

perbedaan minat berwirausaha dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

Menggunakan alat analisis One Way Anova. One Way Anova

merupakan pengujian untuk mengetahui perbedaan nyata rata-rata antar

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

46

varian dari tiga kelompok sampel atau lebih akibat adanya satu faktor

perlakuan ( Triton, 2005). Analisis ini digunakan untuk mengetahui ada

tidaknya perbedaan minat berwirausaha pada mahasiswa dilihat dari jenis

pekerjaan orang tua.

Langkah-langkah One Way Anova :

a. Menentukan Ho dan Ha

Hipotesis yang digunakan adalah :

Ho : Tidak ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat

dari jenis pekerjaan orang tua.

Ha : Ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

jenis pekerjaan orang tua.

b. Menentukan Nilai Hitung

1. Taraf nyata atau level of significance (α) = 0,05 (5%)

2. Menentukan F hitung

3. Menentukan F tabel

4. Menentukan kriteria pengujian

Ho diterima jika F hitung ≤ F tabel

Ho ditolak jika F hitung > F tabel

5. Mengambil kesimpulan

a. Jika Ho diterima maka tidak terdapat perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang

tua

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

47

b. Jika Ho ditolak maka terdapat perbedaan minat berwirausaha

mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

48

BAB IV

GAMBARAN UMUM

A. Sejarah Perkembangan Universitas

1. Latar Belakang

Rencana mendirikan suatu Perguruan Tinggi Keguruan lahir ketika

Prof. Moh. Yamin, S.H. menjabat Mentri Pendidikan, Pengajaran dan

Kebudayaan Republik Indonesia. Sampai waktu itu, pendidikan khusus

guru-guru SMTP/SMU dilaksanakan oleh kursus BI/BII yang didirikan di

berbagai kota di Indonesia. Tetapi sewajarnyalah pendidikan yang amat

penting itu diangkat ke taraf keguruan universiter dengan mempertahankan

arah dan tujuannya sendiri, yaitu keguruan di sekolah menengah.

Selanjutnya kursus-kursus BI tersebut dianggab crash program,

sehingga Superior Misionaris Societas Jesus, yaitu Pater Kester berusaha

mendirikan suatu perguruan tinggi. Kebetulan pada tahun 1945-1955, Prof.

de Quelje, pejabat Kementerian PP dan K, berkunjung ke Yogyakarta.

Kesempatan ini kemudian dimanfaatkan oleh Pater Kester, Pater Ruding,

dan Pater H. Loeff untuk menggali informasi tentang gagasan Prof. Moh.

Yamin, S.H. untuk mendirikan Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG).

Kemudian tiga kursus BI milik Jesuit, yaitu BI Mendidik (Yayasan de

Brito), BI Sejarah, dan BI Bahasa Inggris (Yayasan Loyola) digabung

menjadi satu. Dengan demikian lahirlah PTPG Sanata Dharma yang dimulai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

49

pada tanggal 20 Oktober 1955 dan diresmikan oleh pemerintah tanggal 17

Desember 1955.

Pada awalnya PTPG Sanata Dharma mempunyai empat jurusan, yaitu

Bahasa Inggris, Sejarah, IPA, dan Ilmu Mendidik. Pembesar misi Societas

Jesus menunjuk Pater Prof. Dr. Nicolaus Drijarkara, S.J. menjadi Dekan

PTPG Sanata Dharma, sedangkan Wakil Dekan dipercayakan kepada Pater

H. Loeff, S.J. Nama Sanata Dharma sendiri diciptakan oleh Pater K.

Looymans, S.J., pejabat Departemen PP dan K di Kawali (Kantor Wali

Gereja Indonesia, yang sekarang KWI). Aslinya, Sanata Dharma dibaca

Sanyata Dharma. Nyata Dharma artinya “kebaktian yang sebenarnya” atau

“pelayanan yang nyata”. Kebaktian itu ditujukan kepada Tanah Air, Bangsa

dan Gereja (Pro Patria et Eclessia).

2. Perkembangan Selanjutnya

Untuk menyesuaikan diri dengan ketentuan Pemerintah, dalam hal ini

Kementerian PP dan K tentang perubahan PTPG menjadi FKIP, maka

PTPG Sanata Dharma pada bulan November 1958 berubah menjadi FKIP

Sanata Dharma dan merupakan bagian dari Universitas Katolik Indonesia

cabang Yogyakarta. Pada masa FKIP ini, Sanata Dharma berhasil

memperoleh status DISAMAKAN dengan negri berdasarkan SK Mentri

PTIP No.1/1961, pada tanggal 6 Mei 1961 jo No.77/1962 tanggal 11 Juli

1962. tetapi secara de facto FKIP-FKIP yang dibentuk dari PTPG tetap

berdiri sendiri dan FKIP Sanata Dharma di Universitas Katolik Indonesia

cabang Yogyakarta hanyalah nama di atas kertas saja.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

50

Untuk mengatasi kerancuan ini akhirnya pemerintah kembali

menetapkan agar FKIP berdiri sendiri menjadi IKIP. Karena itu FKIP

Sanata Dharma juga berubah menjadi IKIP Sanata Dharma berdasarkan SK

Menteri PTIP No.237/B-Swt/U/1965. surat keputusan ini berlaku mulai

tanggal 1 September 1965. Dalam masa IKIP tersebut, banyak hal

berkembang di Sanata Dharma. Perkembangannya meliputi berbagai aspek,

baik yang menyangkut pembangunan sarana fisik, administrasi, pengajaran

dan penelitian maupun pengabdian pada masyarakat. IKIP Sanata Dharma

dilengkapi dengan lembaga-lembaga pendukung, yaitu Pusat Penelitian

Sanata Dharma, Pusat Pengabdian pada Masyarakat, dan Pusat Komputer.

Di samping itu, IKIP Sanata Dharma didukung pula oleh dua biro

administrasi, yaitu Biro Administrasi Umum (BAU) dan Biro Administrasi

Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK).

Pada bulan Juli 1979, IKIP Sanata Dharma melaksanakan program S1

(sebelumnya IKIP Sanata Dharma melaksanakan program Sarjana Muda

dan Sarjana). Pada saat yang sama Depdikbud juga mempercayakan kepada

IKIP Sanata Dharma untuk mengelola program Diploma I, II, dan III pada

berbagai jurusan seperti Matematika, Fisika, Bahasa Indonesia, Bahasa

Inggris, IPS, dan PMP. Berbagai program Diploma ini ditutup pada tahun

1990, dan selanjutnya dibuka program Diploma II PGSD.

Untuk menyesuaikan diri dengan tuntutan dan kebutuhan masyarakat

serta kemajuan zaman, maka pada tanggal 20 April 1993 sesuai dengan SK

Mendikbud No.46/D/O/1993, IKIP Sanata Dharma dikembangkan menjadi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

51

Universitas Sanata Dharma. Dengan berkembang menjadi universitas,

Sanata Dharma terdorong untuk memperluas muatan program

pendidikannya. Di samping tetap mempertahankan pendidikan guru dengan

membuka Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Sanata Dharma

juga membuka enam fakultas baru dan dua fakultas perubahan bentuk.

Dengan demikian, fakultas-fakultas di Universitas Sanata Dharma

mencangkup FKIP, Fakultas Ekonomi, Fakultas MIPA, Fakultas Sastra,

Fakultas Teknik, Fakultas Farmasi, Fakultas Psikologi, Fakultas Teologi,

dan Fakultas Ilmu Pendidikan Agama (FIPA).

Sejak tanggal 19 April 1999, melalui Surat Keputusan Direktur

Jendral Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Republik Indonesia Nomor : 143/DIKTI/Kep/1999 Fakultas Ilmu

Pendidikan Agama (FIPA) berubah menjadi Program Studi Ilmu

Pendidikan, kekhususan Pendidikan Agama Katolik dan menjadi bagian dari

FKIP. Saat ini Universitas Sanata Dharma memiliki delapan fakultas yang

menyelenggarakan pendidikan program gelar (S1), yakni : FKIP, Fakultas

Ekonomi, Fakultas MIPA, Fakultas Sastra, Fakultas Teknik, Fakultas

Farmasi, Fakultas Psikologi, Fakultas Teologi, dan program non gelar, yaitu

DII PGSD (di Jurusan Ilmu Pendidikan, FKIP), English Extension Course,

dan Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA). Lebih dari itu, saat ini

Universitas Sanata Dharma juga membuka Program Pasca-Sarjana yaitu

Program Studi Magister Teologi dan Program Studi Magister Ilmu Religi

dan Budaya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

52

3. Pemimpin awal sampai sekarang

Sejak berdirinya hingga sekarang, Sanata Dharma pernah dipimpin

oleh sembilan orang Rektor, yaitu :

a. Prof. Dr. N. Drijarkara, S.J. : 1955 – 1967

b. Drs. J. Drost, S.J. : 1968 – 1976

c. Prof. Dr. A. M. Kadarman, S.J. : 1977 – 1984

d. Drs. F. X. Danuwinata, S.J. : 1984 – 1988

e. Drs. A. Tutoyo, M.Sc.. : 1988 – 1993

f. Dr. M. Sastrapratedja, S.J. : 1993 – 2001

g. Dr. Paulus Suparno, S.J., M.S.T. : 2001 – 2006

h. Dr. Ir. Paulus Wiryono Priyotamtama, S.J., M.Sc.

: 2006 – sekarang

B. Visi, Misi, dan Tujuan USD

1. Visi

USD didirikan oleh Ordo Serikat Yesus (S.J) provinsi Indonesia

bersama para imam dan awam Katolik untuk berpartisipasi dalam usaha

melindungi dan meningkatkan martabat manusia melalui perpaduan

keunggulan akademik dan nilai-nilai kemanusiaan yang diwujudkan dalam

penggalian kebenaran secara objektif dan akademis dan pengembangan

kaum muda yang didasarkan pada nilai kebangsan, kemanusiaan, dan

spiritualitas Ignatian, yaitu menjadi manusia bagi sesama (human for and

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

53

with others), perhatian pribadi (cura personalis), semangat keunggulan

(magis), dan semangat dialogis.

2. Misi

USD didirikan sebagai lembaga akademis yang menekankan

perpaduan IPTEK dan nilai-nilai kemanusian, lembaga kritis mayarakat,

lembaga yang menjunjung tinggi kebebasan akademis, lembaga pendidikan

humanis dan dialogis yang mengembangkan segi intelektual, moral,

emosional, dan spiritual mahasiswa secara terpadu, lembaga yang mendidik

mahasiswa menjadi manusia yang utuh, kritis, dewasa, dan memiliki

kepekaan sosial, lembaga yang memberikan pelayanan masyarakat, dan

lembaga yang mempersiapkan tenaga kependidikan secara profesional.

3. Tujuan

Pendidikan di USD bertujuan membantu mencerdaskan putra-putri

bangsa dengan memadukan keunggulan akademik dan nilai-nilai humanistik

yang berlandaskan nilai-nilai Kristiani yang universal dan cita-cita

kemanusiaan sebgaimana terkandung dalam Pancasila, sehingga memiliki

kemampuan akademik sesuai dengan bidang studinya dan integritas

kepribadian yang tinggi.

C. Fakultas Ekonomi USD

1. Sekilas Tentang Fakultas Ekonomi

Fakultas Ekonomi USD bertempat di kampus I USD yang terletak di

Desa Mrican, Keluruhan Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

54

Sleman, Yogyakarta. Tepatnya di jalan Moses Gatotkaca, jalan yang

namanya di ambil dari seorang pemuda yang meninggal menjadi korban

aksi teror pemerintah otoriter ORBA tahun 1998 di Yogyakarta yang sering

kita kenal dengan peristiwa ”Gejayan Kelabu”. Fakultas Ekonomi

berdampingan dengan 2 fakultas lainnya di kampus I USD, yakni Fakultas

Sastra dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Fakultas

Ekonomi secara resmi berdiri pada tanggal 3 Mei 1993, yang sampai

sekarang sudah merayakan hari jadinya yang ke 10. Sejak awal hingga

sekarang Fakultas Ekonomi hanya memilki dua jurusan sekaligus prodi

yaitu Manajemen dan Akuntansi yang setiap tahunnya selalu diminati

ratusan calon mahasiswa yang berbasal dari berbagai wilayah Indonesia

yang mencoba untuk mendaftar menjadi mahasiswa Fakultas Ekonomi

USD.

2. Visi dan Misi

Visi dan misi Fakultas Ekonomi USD yaitu menampilkan diri sebagai

business school yang menjunjung tinggi nilai-nilai akademik dan

humanistik dan menghasilkan sarjana Ekonomi (Akuntansi dan Manajemen)

yang profesional dengan memiliki integritas, bersumber pada moral dan

spirit kristiani, melalui proses character formation.

3. Tujuan Pendidikan dan Bidang Konsentrasi

a. Program Studi Akuntansi

i. Tujuan Pendidikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

55

Penyelenggaran pendidikan program pendidikan S1 dalam

bidang akuntansi bertujuan untuk :

1. Menghasilkan tenaga profesional dalam bidang akuntansi

2. Menghasilkan tenaga profesional dalam bidang penyediaan

informasi keuangan yang akurat, lengkap dan tepat waktu yang

berguna untuk pengambilan keputusan bisnis.

3. Menghasilkan lulusan yang memiliki nilai lebih dalam

pengelolaan informasi keuangan yaitu mampu memanfaatkan

teknologi informasi secara memadai dalam menjawab

perubahan dan perkembangan dunia bisnis.

4. Menghasilkan lulusan yang mampu menciptakan lapangan

kerja bagi dirinya maupun masyarakat sekitar.

5. Menyiapkan lulusan memasuki dunia kerja baik sebagai

internal auditor maupun eksternal auditor (akuntan publik)

dengan memberi bekal pemahaman bidang audit yang lebih

banyak.

ii. Bidang Konsentrasi

1. Auditing

2. Sistem Informasi dan Kewirausahaan

3. Akuntansi Manajemen

4. Akuntansi Keuangan

5. Sektor Publik dan Pemerintah

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

56

b. Program Studi Manajemen

i. Tujan Pendidikan

Meghasilkan Sarjana Ekonomi bidang manajemen atau

manajer profesional yang memiliki kemampuan mengelola dan

mengembangkan kegiatan pemasaran, sumber daya manusia,

operasi dan strategis bisnis yang disertai dengan :

1. Kepribadian yang matang dan berdedikasi tinggi.

2. Etika bisnis dengan tetap memperhatikan kepentingan

organisasi.

3. Berwawasan global dan peduli terhadap lingkungan.

4. Memiliki integritas moral yang tinggi.

ii. Bidang konsentrasi

1. Manajemen Pemasaran

2. Manajemen Sumber Daya dan Strategik

3. Manajemen Operasi

4. Manajemen Keuangan

4. Proses Pembelajaran

a. Variasi metode pembelajaran sesuai dengan materi mata kuliah,

seperti metode studi kasus, diskusi, seminar, praktikum di

laboratorium komputer atau tugas lapangan.

b. Panduan teori dengan berbagai aplikasi program komputer serta

berbagai mata kuliah yang terkait dengan teknologi informasi

sebagai mata kuliah pilihan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

57

c. Penyediaan dan pembaharuan buku-buku acuan baiksecara manual

maupun terkomputerisasi, serta berusaha mendapatkan informasi

mengenai isu-isu kontemporer di bidang akuntansi/manajemen dan

mengembangkan program aplikasi komputer dalam berbagai mata

kuliah pokok.

d. Didukung dengan dosen-dosen yang kualitasnya cukup memadai,

yang terdiri dari sejumlah master lulusan dalam dan luar negeri,

akuntan, konsultan perusahaan dan para praktisi d dunia usaha

perbankan, manufaktur, perdagangan dan industri sektor publik.

e. Kegiatan pendukung lainnya seperti study tour, penataran, seminar,

loka karya dan kerjasama dengan pihak luar, baik dalam negeri

maupun luar negeri serta kalangan dunia usaha bidang peningkatan

kualitas sumber daya manusia (pendidikan, pelatihan, penelitian)

5. Fasilitas Penunjang

a. Perpustakaan

Perpustakaan di USD menyediakan buku-buku dalam jumlah dan

kualitas yang sangat memadai yang meliputi buku teks, jurnal,

majalah maupun hasil penelitian ilmiah yang menunjang tercapainya

tujuan di Fakultas Ekonomi.

b. Unit Pelaksana Teknis Komputer dan Laboratorium Komputer FE

Kedua fasilitas pendukung itu ditujukan untuk menjadi sarana

pendukung bagi kegiatan praktikum bagi mahasiswa prodi akuntansi

maupun prodi manajemen.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

58

c. Laboratorium Akuntansi

Laboratorium akuntansi digunakan untuk mengembangkan modul,

bahan praktikum, kasus, program aplikasi komputer, dan bahan-bahan

penunjang perkuliahan lainnya.

d. Pojok Bursa Efek

Pojok bursa efek dibuka tahun akademik 1999/2000 yang dapat

dimanfaatkan oleh pihak dosen, mahasiswa dan masyarakat umum

untuk mengikuti perkembangan dunia bursa efek di Indonesia. Secara

khusus pojok bursa efek dapat menunjang pendidikan dan penelitian

bagi mahasiswa fakultas ekonomi.

6. Pusat-Pusat Pengembangan

Fakultas Ekonomi USD memiliki 3 pusat pengembangan, yaitu :

a. Pusat Pengembangan Akuntansi (PAA)

b. Pusat Pengembangan Manajemen (PPM)

c. Pusat Pengembangan Ekonomi (PPE)

Secara umum keberadaan PPA, PPM, PPE bertujuan untuk :

a. Meningkatkan kualitas dosen dan mahasiswa FE USD melalui

kegiatan-kegiatan akademik berupa penelitian, seminar dan diskusi

ilmiah, pneulisan artikel, penulisan modul pelatihan, penulisan

diktat, penulisan buku dan lain-lain.

b. Mewadahi kebutuhan aktualisasi diri dosen dan mahasiswa FE

USD.

c. Membangun citra FE USD sebagai sebuah business school.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

59

d. Merintis PPA, PPM dan PPE sebagai profit centres bagi FE USD.

e. Memberikan pelayanan kepada masyarakat umum dengan out

reach program.

f. Membangun network dengan pihak-pihak di luar kampus USD.

7. Data Jumlah Mahasiswa Aktif

Data jumlah mahasiswa aktif yang daftar ulang pada semester genap

2009/2010 kemarin adalah 595 mahasiswa untuk prodi Manajemen dan 634

mahasiswa untuk prodi Akuntansi.

Tabel IV.1 Jumlah Mahasiswa Aktif

Semester Genap Tahun Ajaran 2009/2010

No AngkatanJurusan

Manajemen Akuntansi

1 2001 1 2

2 2002 7 0

3 2003 23 17

4 2004 51 46

5 2005 105 105

6 2006 112 129

7 2007 101 92

8 2008 111 139

9 2009 84 104

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

60

BAB V

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Data

1. Deskripsi Data

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui minat berwirausaha

mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan orang tua.

Pelaksanaan penelitian dilakukan dengan memberikan sejumlah pertanyaan

atau kuesioner dan wawancara kepada responden sebanyak 100 orang

mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma sebagai sampel.

Kuesioner yang dibagikan kepada responden terdiri atas 2 bagian, yaitu :

Bagian I : berisikan pertanyaan tentang minat mahasiswa terhadap

kegiatan yang berhubungan dengan kemandirian,

persaingan, tantangan dan resiko, kemampuan

berwirausaha, kemampuan memecahkan persoalan, dan

kemampuan untuk berusaha sendiri.

Bagian II : berisikan pertanyaan untuk memperoleh data orang tua

yang meliputi pendidikan dan pekerjaan orang tua.

Pertanyaan wawancara berisikan pertanyaan untuk memperoleh data

pendukung mengenai pola mendidik orang tua, pola pendekatan orang tua

serta pola pengarahan orang tua terhadap anaknya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

61

2. Profil Responden

Setelah melakukan pengambilan data kepada 100 responden,

didapatkan data mengenai profil responden yang semuanya adalah

mahasiswa/i Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma. Hasilnya adalah

sebagai berikut dari 100 responden yang semuanya adalah mahasiswa/i

Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma dari angkatan tahun 2005

sampai 2006, 60 % adalah laki-laki dan 40 % adalah perempuan.

Dari 100 responden tersebut kebanyakan 70 % berasal dari pulau Jawa

baik dari propinsi Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur ataupun DIY.

Mereka kebanyakan berasal dari Klaten, Magelang, Boyolali, Sukabumi,

wonosari, solo, Temanggung, Bantul, Sleman, Madiun, Jember, Jakarta.

Hanya 30 % yang berasal dari luar Jawa yaitu dari pulau Kalimantan, NTT,

Sumatra maupun Papua.

Dari pulau Kalimantan kebanyakan dari kota-kota seperti

Banjarmasin, Balikpapan, Pontianak. Begitupun juga dari Pulau Sumatra

mereka kebanyakan berasal dari sekitar kota Bandar lampung, Metro,

Tanjung Karang sampai kota Pelembang dan juga sekitar Bengkulu, sampai

Medan, dari pulau Nusa Tenggara kebanyakan berasal dari Kupang serta

dari pulau Papua kebanyakan berasal dari kota Jaya Pura.

3. Pengujian Instrument Penelitian

Pengujian instrument bertujuan untuk menguji tingkat kevalidan dan

keandalan masing-masing item. Sebelum kita melakukan penelitian lebih

lanjut, terlebih dahulu perlu dilakukan pengujian kuesioner untuk

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

62

mengetahui apakah kuesioner yang dipakai sebagai bahan penelitian itu

layak atau tidak. Untuk itu peneliti melakukan pengujian kuesioner dengan

uji coba pada 100 responden. Adapun uji instrument yang digunakan adalah

uji validitas dan reliabilitas. Dalam penelitian ini 100 responden yang di uji

coba merupakan responden yang akan diteliti dan diambil dari 100

responden.

a. Analisis Validitas

Analisis validitas dilakukan dengan mencari nilai korelasi product

moment antara butir dan total dalam tiap instrument. Koefisien

korelasi product moment butir dan total kemudian dibandingkan

dengan r tabel. Jika koefisien korelasi butir dan total itu lebih besar

dibanding dengan nilai r tabelmaka butir itu dinyatakan valid atau

sahih. Untuk pengujian tingkat validitas butir pertanyaan digunakan

taraf signifikan 5 % atau 0,05 dan n = 100, ternyata hasilnya

menunjukkan bahwa semua nilai rxy masing-masing item dalam

pertanyaan lebih besar dari r tabel sebesar 0,195.

Uraian hasil pengujian validitas instrumen disajikan dalam tabel

V.1 sampai dengan V.3 berikut ini :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

63

Tabel V.1 Hasil Pengujian Validitas Instrumen untuk Minat Berwirausaha

Tabel V.2 Hasil Pengujian Validitas Instrumen untuk Tingkat Pendidikan Orang Tua

Butir Pertanyaan

Pertanyaan I

Pertanyaan II

Pertanyaan III

Pertanyaan IV

Pertanyaan V

r Hitung

0.630

0.711

0.728

0.679

0.828

r Table 0.195

0.195

0.195

1.195

0.195

Keterangan

Valid

Valid

Valid

Valid

Valid

Butir Pertanyaan

Pertanyaan I

Pertanyaan II

Pertanyaan III

Pertanyaan IV

Pertanyaan V

Pertanyaan VI

r Hitung

0.411

0.464

0.338

0.500

0.590

0.623

r Table 0.195

0.195

0.195

1.195

0.195

0.195

Keterangan

Valid

Valid

Valid

Valid

Valid

Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

64

Tabel V.3 Hasil Pengujian Validitas Instrumen untuk Jenis Pekerjaan Orang Tua

b. Analisis Realibilitas

Analisis realibilitas digunakan untuk menguji kuesioner apakah

dapat diandalkan atau tidak. Jika andal berarti kuesioner dapat

digunakan untuk pengukuran ulang dengan subyek yang sama dan

memberikan hasil yang relative sama atau tidak berbeda. Dalam

pengukuran reliabilitas, digunakan rumus Spearman Brown. Dari hasil

penelitian tersebut, dimasukkan ke dalam rumus Spearman Brown

untuk mencari koefisien realibilitasnya. Seperti halnya pada pengujian

validitas, pengujian reliabilitas juga menggunakan taraf signifikan 5 %

atau 0,05 dan kuesioner dianggap andal apabila r hitung lebih besar

dari r table yaitu sebesar 0,195.

Hasil pengujian reliabilitas adalah sebagai berikut :

Butir Pertanyaan

Pertanyaan I

Pertanyaan II

Pertanyaan III

Pertanyaan IV

r Hitung

0.641

0.521

0.387

0.586

r Table 0.195

0.195

0.195

0.195

Keterangan

Valid

Valid

Valid

Valid

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

65

Tabel V.4 Hasil Uji Reliabilitas Instrumen Penelitian

4. Analisis Pembahasan

Dalam analisis pembahasan ini, peneliti memberikan gambaran

mengenai tingkat minat berwirausaha mahasiswa yang di dapat dalam

penelitian.

Tabel V.5 Hasil Perhitungan Tingkat Minat Berwirausaha

Dengan ketentuan perhitungan tingkat minat sebagai berikut :

Tidak berminat : 5 s/d 15

Berminat : 16 s/d 25

Dari 100 orang responden, maka di dapat perhitungan tingkatan minat

berwirausaha mahasiswa yang berminat menjadi wirausaha sebanyak 98

orang. Sedangkan yang tidak berminat menjadi wirausaha sebanyak 2 orang.

Hal ini menunjukkan bahwa minat berwirausaha mahasiswa Universitas

Sanata Dharma masih sangat tinggi

Minat Jumlah Total Berminat 98 98

Tidak Berminat 2 2 Total 100 100

Variabel

Tingkat Pendidikan Orang Tua Jenis Profesi Orang Tua

Keterangan

Reliabel

Reliabel

Cronbach Alpha

0,658

0,665

Item 7 5

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

66

5. Pengujian Hipotesis

a. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

tingkat pendidikan orang tua ?

Hipotesisi pertama menyatakan bahwa ada perbedaan minat

berwirausaha dilihat dari tingkat pendidikan orang tua. Dengan

menggunakan alat analisis One Way Anova.

Tabel V.6 Hasil Perhitungan Descriptives

Tabel V.7 Hasil Perhitungan Anova

Total 100

20.61

2.348

.235

20.14

21.08

15

25

Sarjana 52

20.21

2.145

.287

19.61

20.81

16

25

N

Mean

Std. Deviation

Std. Error

95% Confidence Lower Bound

Interval for Mean Upper Bound

Minimum

Maximum

SMP 11

18.91

1.446

.436

17.94

19.88

17

21

SD 2

23.00

.000

.000

23.00

23.00

23

23

SMA 35

21.60

2.452

.414

20.76

22.44

15

25

Sig.

.001

F

5.969

Between Groups

Within Groups

Total

df 3

96

99

Sum of Squares 85.808

459.982

545.790

Mean Square 28.603

4.791

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

67

b. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

jenis pekerjaan orang tua?

Hipotesisi pertama menyatakan bahwa ada perbedaan minat

berwirausaha dilihat dari jenis pekerjaan orang tua. Dengan

menggunakan alat analisis One Way Anova.

Tabel V.8 Hasil Perhitungan Descriptives

Tabel V.9 Hasil Perhitungan Anova

Total 100

20.68

2.296

.230

20.22

21.14

15

25

N

Mean

Std. Deviation

Std. Error

95% Confidence Lower Bound

Interval for Mean Upper Bound

Minimum

Maximum

PNS 50

20.76

1.721

.243

20.27

21.25

17

24

Wirausaha 36

20.89

2.826

.471

19.93

21.85

15

25

Swasta 14

19.86

2.568

.686

18.37

21.34

16

23

Sig.

.343

F

1.080

Between Groups

Within Groups

Total

df 2

97

99

Sum of Squares 11.370

510.390

521.760

Mean Square 5.685

5.262

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

68

B. Pembahasan Hasil Penelitian

Penelitian ini difokuskan pada minat berwirausaha mahasiswa dilihat

dari tingkat pendidikan orang tua dan jenis pekerjaan orang tua.

Setelah di atas diuraikan mengenai perhitungan dan pengujian

hipotesis, berikut ini penulis akan menjabarkan pembahasan hasil penelitian

sebagai berikut :

1. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

tingkat pendidikan orang tua ?

Dari hasil analisis data statistik One Way Anova diketahui bahwa F

hitung = 5,969 lebih besar dari pada F tabel = 2,699. Hasil ini menunjukkan

bahwa terdapat perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

tingkat pendidikan orang tua.

Dapat diartikan bahwa tingkat pendidikan orang tua berpengaruh pada

pola pikir dan orientasi dalam mendidikan anak. Hal ini membuktikan

bahwa dengan berbekal modal yang sudah di dapat dari lingkungan

keluarga, anak mempunyai gambaran mengenai kehidupan yang akan

dijalaninya di kemudian hari. Apakah akan menjadi pekerja untuk sebuah

lembaga baik itu swasta maupun negri, atau akan menjadi wirausaha.

Dengan demikian terbukti bahwa ada perbedaan minat berwirausaha

dilihat dari tingkat pendidikan orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

69

2. Apakah ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari

jenis pekerjaan orang tua ?

Dari hasil analisis data statistik One Way Anova diketahui bahwa F

hitung = 1,080 lebih kecil dari pada F tabel = 3,090. Hasil ini menunjukkan

bahwa tidak ada perbedaan minat berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis

pekerjaan orang tua.

Hal ini membuka pemahaman baru mengenai pekerjaan yang

dilakukan oleh orang tua dapat menjadi gambaran awal bagi seorang anak,

dalam memahami dunia kerja yang akan ditempuhnya dikemudian hari.

Karena setelah mendapatkan pendidikan dan pengetahuan dari dunia

luar, anak semakin mempunyai banyak pilihan untuk menentukan gambaran

jenis pekerjaan yang akan dipilihnya nanti.

Dengan demikian perkenalan anak kepada pekerjaan orang tua, hanya

sebatas refrensi awal dalam melihat jenis pekerjaan. Lepas dari sukses

tidaknya pekerjaan yang dilakukan oleh orang tua.

Apapun jenis pekerjaan orang tua, tidak ada kaitannya dengan minat

berwirausaha mahasiwa.

Maka dapat disimpulkan, bahwa tidak ada perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari jenis pekerjaan orang tua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

70

BAB VI

KESIMPULAN, SARAN DAN KETERBATASAN

A. Kesimpulan

Penelitian ini untuk mengetahui apakah ada perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan

orang tua. Untuk menguji hipotesis pertama dan kedua ada perbedaan minat

berwirausaha mahasiswa dilihat dari tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan

orang tua maka digunakan uji statistik One Way Anova.

Berdasarkan analisis data dan pembahasan diatas maka dapat diambil

kesimpulan sebagai berikut :

1. Berdasarkan perhitungan dan analisis data maka diperoleh bahwa ada

perbedaan antara minat berwirausaha mahasiswa dengan tingkat

pendidikan orang tua. Hal ini ditunjukan dalam perhitungan dimana

bahwa F hitung = 5,969 lebih besar dari pada F tabel = 2,699

2. Berdasarkan perhitungan dan analisis data maka diperoleh bahwa

tidak ada perbedaan antara minat berwirausaha mahasiswa dengan

jenis pekerjaan orang tua. Hal ini ditunjukan dalam perhitungan

dimana bahwa F hitung = 1,080 lebih kecil dari pada F tabel = 3,090.

B. Saran

Saran yang dapat diberikan sesudah mengadakan analisis data dari

hasil penelitian ini adalah sebagai berikut :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

71

1. Bagi Universitas Sanata Dharma

Bagi Universitas Sanata Dharma sebagai lembaga pendidikan, dapat

membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk mendapat pendidikan

mengenai kewirausahaan. Sehingga dapat tercipta wirausaha – wirausaha

baru dikemudian hari.

2. Bagi Peneliti

Apabila ada yang ingin mengadakan penelitian ulang tentang minat

berwirausaha pada mahasiswa, maka responden dalam penelitian yang

diambil sebaiknya lebih luas yaitu mahasiswa universitas sanata dharma dan

skripsi ini dapat menjadi acuan dalam melakukan penelitian ulang nantinya.

C. Keterbatasan

1. Mengingat penulis belum pernah mempunyai pengalaman menulis

karya ilmiah, maka penulis skripsi ini masih jauh dari sempurna,

terutama dalam hal pengkajian teori dan olah data.

2. Karena keterbatasan waktu, biaya dan kemampuan penulis, maka

respondennya hanya mahasiswa/mahasiswi Fakultas Ekonomi

Universitas Sanata Dharma Yogyakarta Kampus I Mrican tidak dapat

diteliti secara keseluruhan.

3. Penelitian ini bersifat studi kasus sehingga hasil penelitian ini hanya

berlaku pada Universitas Sanata Dharma dan tidak dapat

digeneralisasikan pada kasus-kasus lain.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

72

4. Penelitian ini hanya berlaku pada kalangan sangat terbatas yaitu

mahasiswa Universitas Sanata Dharma.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

 

 

  xviii

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Dr. Ny. Suharsimi. (1989). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Penerbit PT. Bina Aksara. Jakarta.

Buku Panduan bagi Mahasiswa Baru Universitas Sanata Dharma tahun 2004

Gray, Douglas A. (1996). Anda Siap Sebagai Wiraswasta. Penerbit Arcan. Edisi Pertama.

Handoko T (1993). Manajemen, Yogyakarta: BPFE UGM

Hisrich, Robert D, Michael P. Peters dan Dean A. Shepherd (2008) Entrepreneurship:Kewirausahaan. Penerbit Salemba Empat: Edisi ketujuh. Jakarta

Kristiyani, Eva. (2008). Kontribusi Pemahaman Kewirausahaan Terhadap Motivasi Mahasiswa Untuk Menciptakan Lapangan Kerja. Skripsi. Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta. Solo

Liku, Elisabeth Desy Yani (2007) Jiwa kewirausahaan mahasiswa Universitas Sanata Dharma ditinjau dari kultur keluarga, program studi, dan jenis pekerjaan orang tua : studi kasus pada mahasiswa Universitas Sanata Dharma. Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Akuntansi Uneversitas Sanata Dharma.

Pedoman Penulisan Skripsi dan Laporan Akhir IKIP Sanata Dharma Yogyakarta. (1988). Yogyakarta: IKIP Sanata Dharma.

Putra S.W., Teodolus Hari (2005) Analisis potensi karier kewirausahaan : studi kasus mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma. Yogyakarta: Program Studi Manajemen Universitas Sanata Dharma.

Saadah, Nur (2001) Small and Medium Enterprises, Yogyakarta: Pusat Studi Asia Pasifik UGM

Supriyono, Stanislaus Agus (2006) Analisis minat berwirausaha pada mahasiswa : studi kasus pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Yogyakarta: Program Studi Manajemen Universitas Sanata Dharma.

Suryana. (2006). Kewirausahaan. Pedoman Praktis : Kiat dan Proses Menuju Sukses. Penerbit Salemba Empat. Jakarta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

 

 

  xix

Soemanto, Wasty Dr. (2006). Sekuncup Ide Operasional. Pendidikan Wiraswasta. Penerbit Bumi Aksara. Edisi Kedelapan. Jakarta

Sutrisno, Joko. (2003). Pengembangan Pendidikan Berwawasan Kewirausahaan Sejak Dini. Makalah Mata Kuliah Pengantar Falsafah Sains. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Wiratmo, Masykur. (1994). Kewirausahaan, Seri Diktat Kuliah. Gunadarma, Jakarta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

LAMPIRAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

LAMPIRAN

I KUESIONER PENELITIAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

KUESIONER

“ANALISIS MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA DILIHAT

DARI TINGKAT PENDIDIKAN DAN PROFESI ORANG TUA”

Nama Lengkap :

Prodi/Jurusan :

NIM :

Tempat Tanggal Lahir :

Jenis Kelamin : Perempuan/Laki-laki (*coret salah satu

Alamat Asal :

Domisili di Jogja :

Petunjuk Pengisian Kuesioner :

1. Bacalah terlebih dahulu pertanyaan atau pernyataan pada daftar pertanyaan atau pernyataan.

2. Pahamilah maksud dari pertanyaan atau pernyataan tersebut dengan seksama.

3. Jawablah secara urut sesuai dengan urutan pertanyaan atau pernyataan, karena setiap pertanyaan atau pernyataan saling berkaitan satu sama lain.

4. Isikan jawaban pada tempat yang telah disediakan. Petunjuk Bagian Kuesioner :

1. Kuesioner ini terdiri dari 2 bagian dimana setiap bagian memiliki topik pembicaraan yang berbeda, mohon pahami dahulu keterangan setiap bagian.

2. Setiap bagian memiliki jumlah pertanyaan atau pernyataan yang berbeda-beda.

Pesan Peneliti : 1. Jawablah setiap pertanyaan atau pernyataan dengan sejujur-jujurnya sesuai

dengan keadaan yang sebenar-benarnya, semua jawaban yang teman-teman berikan adalah benar atau tidak ada yang salah.

2. Kerahasiaan identitas dan informasi teman-teman dijamin kerahasiaannya. 3. Atas kerjasama dan waktu yang teman-teman berikan saya selaku peneliti

mengucapkan banyak terima kasih. Hormat saya,

Aloysius Danu Fratomo

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Bagian 1

Berilah tanda (X) pada kolom sesuai dengan jawaban yang anda pilih.

Seberapa besar minat yang teman-teman berikan terhadap kegiatan berikut

ini. Jawaban :

Tingkatan Minat

5 : Sangat Berminat 2 : Tidak Berminat

4 : Berminat 1 : Sangat Tidak Berminat

3 : Ragu-ragu

No Bentuk Kegiatan Tingkatan Minat

5 4 3 2 1

1 Kegiatan yang membangun

semangat untuk bersaing

2 Kegiatan yang melatih kemandirian

dalam memecahkan persoalan

3 Kegiatan yang memberikan

tantangan dan penuh resiko

4 Kegiatan yang melatih kemampuan

dalam berwirausaha

5 Kegiatan yang melatih kemampuan

untuk berusaha sendiri

Bagian 2

Berilah tanda (X) pada pilhan jawaban a, b, c, dan d sesuai jawaban anda

sendiri.

1. Apakah anda tinggal bersama dengan orang tua?

a. Ya

b. Tidak

2. Apa pendidikan terakhir ayah anda?

a. SD

b. SMP

c. SLTA

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

d. Perguruan Tinggi

3. Apa pendidikan terakhir ibu anda?

a. SD

b. SMP

c. SLTA

d. Perguruan Tinggi

4. Siapa yang meminta anda untuk menempuh jenjang pendidikan sampai

tingkat perguruan tinggi?

a. Ayah

b. Ibu

c. Kedua-duanya

d. Tidak Ada (kemauan sendiri)

5. Seberapa besar perhatian dan dukungan orang tua anda, selama proses

studi anda di Fakultas Ekonomi?

a. Sangat Besar

b. Biasa Saja

c. Tidak Peduli

d. Tidak Tahu

6. Sejauh mana orang tua anda memperhatikan kegiatan anda selama

studi di Universitas Sanata Dharma?

a. Sangat memperhatikan setiap kegiatan saya

b. Biasa saja dalam memperhatikan kegiatan saya

c. Tidak peduli terhadap kegiatan saya

d. Tidak tahu terhadap kegiatan saya

7. Sejauh mana orang tua anda memberi semangat pada saat anda sedang

dalam keadaan jenuh?

a. Sangat besar

b. Biasa saja

c. Tidak peduli

d. Tidak tahu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

8. Apa pekerjaan orang tua anda saat ini?

a. Wirausaha

b. Pegawai Negri Sipil

c. Karyawan Swasta

d. Tidak Tahu

9. Sudah berapa lama orang tua anda menggeluti pekerjaan tersebut?

a. 5 Tahun

b. 10 Tahun

c. >10 Tahun

d. Tidak Tahu

10. Seberapa jauh anda mengetahui tentang pekerjaan orang tua anda

tersebut?

a. Tahu sampai detail

b. Hanya sekedar tahu

c. Tidak tahu sama sekali

d. Tidak peduli

11. Bagaimana tanggapan anda mengenai pekerjaan orang tua anda

tersebut?

a. Saya sangat tertarik dengan pekerjaan orang tua saya

b. Biasa saja pekerjaan orang tua saya

c. Saya tidak tertarik terhadap pekerjaan orang tua saya

d. Saya tidak tahu pekerjaan orang tua saya

12. Apakah anda akan bekerja seperti orang tua anda saat ini?

a. Ya

b. Tidak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

LAMPIRAN

II HASIL UJI ONE

WAY ANOVA

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

ONEWAY minat BY pekerjaan

ANOVA

minat

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 11.370 2 5.685 1.080 .343

Within Groups 510.390 97 5.262

Total 521.760 99

Descriptives

minat

N Mean

Std.

Deviation

Std.

Error

95% Confidence Interval

for Mean

Minimum Maximum Lower Bound Upper Bound

1 36 20.89 2.826 .471 19.93 21.85 15 25

2 50 20.76 1.721 .243 20.27 21.25 17 24

3 14 19.86 2.568 .686 18.37 21.34 16 23

Total 100 20.68 2.296 .230 20.22 21.14 15 25

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 101: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

ONEWAY minat BY pendidikan

ANOVA

minat

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 85.808 3 28.603 5.969 .001

Within Groups 459.982 96 4.791

Total 545.790 99

Descriptives

minat

N Mean

Std.

Deviation

Std.

Error

95% Confidence Interval

for Mean

Minimum Maximum Lower Bound Upper Bound

1.00 2 23.00 .000 .000 23.00 23.00 23 23

2.00 11 18.91 1.446 .436 17.94 19.88 17 21

3.00 35 21.60 2.452 .414 20.76 22.44 15 25

4.00 52 20.21 2.145 .297 19.61 20.81 16 25

Total 100 20.61 2.348 .235 20.14 21.08 15 25

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 102: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

LAMPIRAN III

HASIL UJI VALIDITAS

DAN RELIABILIAS

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 103: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Correlations Correlations

I.i I.ii I.iii I.iv I.v Total.II.i Pearson

Correlation1 .320 .430 .135 .373 .630

Sig. (2-tailed) . .001 .000 .182 .000 .000

N 100 100 100 100 100 100I.ii Pearson

Correlation.320 1 .373 .374 .537 .711

Sig. (2-tailed) .001 . .000 .000 .000 .000

N 100 100 100 100 100 100I.iii Pearson

Correlation.430 .373 1 .259 .413 .728

Sig. (2-tailed) .000 .000 . .009 .000 .000

N 100 100 100 100 100 100I.iv Pearson

Correlation.135 .374 .259 1 .702 .679

Sig. (2-tailed) .182 .000 .009 . .000 .000

N 100 100 100 100 100 100I.v Pearson

Correlation.373 .537 .413 .702 1 .828

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 . .000

N 100 100 100 100 100 100Total.I Pearson

Correlation.630 .711 .728 .679 .828 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .

N 100 100 100 100 100 100** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed). Correlations

II.i II.ii II.iii II.iv II.v II.vi Total.IIII.i Pearson

Correlation

1 .331 -.232 -.139 .088 -.083 .411

Sig. (2-tailed)

. .001 .020 .168 .385 .410 .000

N 100 100 100 100 100 100 100II.ii Pearson

Correlation

.331 1 -.126 -.029 -.083 -.103 .464

Sig. (2-tailed)

.001 . .211 .772 .412 .309 .000

N 100 100 100 100 100 100 100II.iii Pearson

Correlation

-.232 -.126 1 .299 -.046 .261 .338

Sig. (2-tailed)

.020 .211 . .003 .651 .009 .001

N 100 100 100 100 100 100 100

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 104: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

II.iv Pearson Correlatio

n

-.139 -.029 .299 1 .284 .408 .500

Sig. (2-tailed)

.168 .772 .003 . .004 .000 .000

N 100 100 100 100 100 100 100II.v Pearson

Correlation

.088 -.083 -.046 .284 1 .592 .590

Sig. (2-tailed)

.385 .412 .651 .004 . .000 .000

N 100 100 100 100 100 100 100II.vi Pearson

Correlation

-.083 -.103 .261 .408 .592 1 .623

Sig. (2-tailed)

.410 .309 .009 .000 .000 . .000

N 100 100 100 100 100 100 100Total.II Pearson

Correlation

.411 .464 .338 .500 .590 .623 1

Sig. (2-tailed)

.000 .000 .001 .000 .000 .000 .

N 100 100 100 100 100 100 100** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed). * Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations III.i III.ii III.iii III.iv Total.III

III.i Pearson Correlation

1 .231 -.047 .109 .641

Sig. (2-tailed)

. .021 .644 .280 .000

N 100 100 100 100 100III.ii Pearson

Correlation.231 1 -.127 -.022 .521

Sig. (2-tailed)

.021 . .207 .825 .000

N 100 100 100 100 100III.iii Pearson

Correlation-.047 -.127 1 .108 .367

Sig. (2-tailed)

.644 .207 . .284 .000

N 100 100 100 100 100III.iv Pearson

Correlation.109 -.022 .108 1 .586

Sig. (2-tailed)

.280 .825 .284 . .000

N 100 100 100 100 100Total.III Pearson

Correlation.641 .521 .367 .586 1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 105: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Sig. (2-tailed)

.000 .000 .000 .000 .

N 100 100 100 100 100* Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed). ** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 106: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Reliability Case Processing Summary

N %Cases Valid 100 100.0

Excluded 0 .0Total 100 100.0

a Listwise deletion based on all variables in the procedure. Reliability Statistics Cronbach'

s AlphaCronbach'

s Alpha Based on

Standardized Items

N of Items

.781 .857 6 Summary Item Statistics

Mean Minimum Maximum RangeMaximum / Minimum

Variance N of Items

Item Means

6.893 3.720 20.680 16.960 5.559 45.680 6

The covariance matrix is calculated and used in the analysis. Case Processing Summary

N %Cases Valid 100 100.0

Excluded 0 .0Total 100 100.0

a Listwise deletion based on all variables in the procedure. Reliability Statistics Cronbach'

s AlphaCronbach'

s Alpha Based on

Standardized Items

N of Items

.658 .646 7 Summary Item Statistics

Mean Minimum Maximum RangeMaximum / Minimum

Variance N of Items

Item Means

4.040 1.180 14.140 12.960 11.983 20.853 7

The covariance matrix is calculated and used in the analysis.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 107: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Case Processing Summary N %

Cases Valid 100 100.0Excluded 0 .0

Total 100 100.0a Listwise deletion based on all variables in the procedure. Reliability Statistics Cronbach'

s AlphaCronbach'

s Alpha Based on

Standardized Items

N of Items

.665 .608 5 Summary Item Statistics

Mean Minimum Maximum RangeMaximum / Minimum

Variance N of Items

Item Means

3.096 1.560 7.740 6.180 4.962 6.951 5

The covariance matrix is calculated and used in the analysis.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 108: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

LAMPIRAN IV

TABEL

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 109: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

junaidi
Text Box
Titik Persentase Distribusi F Probabilita = 0.05
junaidi
Text Box
Diproduksi oleh: Junaidi http://junaidichaniago.wordpress.com
Page 110: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 1

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk penyebut

(N2)

df untuk pembilang (N1)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

1 161 199 216 225 230 234 237 239 241 242 243 244 245 245 246

2 18.51 19.00 19.16 19.25 19.30 19.33 19.35 19.37 19.38 19.40 19.40 19.41 19.42 19.42 19.43

3 10.13 9.55 9.28 9.12 9.01 8.94 8.89 8.85 8.81 8.79 8.76 8.74 8.73 8.71 8.70

4 7.71 6.94 6.59 6.39 6.26 6.16 6.09 6.04 6.00 5.96 5.94 5.91 5.89 5.87 5.86

5 6.61 5.79 5.41 5.19 5.05 4.95 4.88 4.82 4.77 4.74 4.70 4.68 4.66 4.64 4.62

6 5.99 5.14 4.76 4.53 4.39 4.28 4.21 4.15 4.10 4.06 4.03 4.00 3.98 3.96 3.94

7 5.59 4.74 4.35 4.12 3.97 3.87 3.79 3.73 3.68 3.64 3.60 3.57 3.55 3.53 3.51

8 5.32 4.46 4.07 3.84 3.69 3.58 3.50 3.44 3.39 3.35 3.31 3.28 3.26 3.24 3.22

9 5.12 4.26 3.86 3.63 3.48 3.37 3.29 3.23 3.18 3.14 3.10 3.07 3.05 3.03 3.01

10 4.96 4.10 3.71 3.48 3.33 3.22 3.14 3.07 3.02 2.98 2.94 2.91 2.89 2.86 2.85

11 4.84 3.98 3.59 3.36 3.20 3.09 3.01 2.95 2.90 2.85 2.82 2.79 2.76 2.74 2.72

12 4.75 3.89 3.49 3.26 3.11 3.00 2.91 2.85 2.80 2.75 2.72 2.69 2.66 2.64 2.62

13 4.67 3.81 3.41 3.18 3.03 2.92 2.83 2.77 2.71 2.67 2.63 2.60 2.58 2.55 2.53

14 4.60 3.74 3.34 3.11 2.96 2.85 2.76 2.70 2.65 2.60 2.57 2.53 2.51 2.48 2.46

15 4.54 3.68 3.29 3.06 2.90 2.79 2.71 2.64 2.59 2.54 2.51 2.48 2.45 2.42 2.40

16 4.49 3.63 3.24 3.01 2.85 2.74 2.66 2.59 2.54 2.49 2.46 2.42 2.40 2.37 2.35

17 4.45 3.59 3.20 2.96 2.81 2.70 2.61 2.55 2.49 2.45 2.41 2.38 2.35 2.33 2.31

18 4.41 3.55 3.16 2.93 2.77 2.66 2.58 2.51 2.46 2.41 2.37 2.34 2.31 2.29 2.27

19 4.38 3.52 3.13 2.90 2.74 2.63 2.54 2.48 2.42 2.38 2.34 2.31 2.28 2.26 2.23

20 4.35 3.49 3.10 2.87 2.71 2.60 2.51 2.45 2.39 2.35 2.31 2.28 2.25 2.22 2.20

21 4.32 3.47 3.07 2.84 2.68 2.57 2.49 2.42 2.37 2.32 2.28 2.25 2.22 2.20 2.18

22 4.30 3.44 3.05 2.82 2.66 2.55 2.46 2.40 2.34 2.30 2.26 2.23 2.20 2.17 2.15

23 4.28 3.42 3.03 2.80 2.64 2.53 2.44 2.37 2.32 2.27 2.24 2.20 2.18 2.15 2.13

24 4.26 3.40 3.01 2.78 2.62 2.51 2.42 2.36 2.30 2.25 2.22 2.18 2.15 2.13 2.11

25 4.24 3.39 2.99 2.76 2.60 2.49 2.40 2.34 2.28 2.24 2.20 2.16 2.14 2.11 2.09

26 4.23 3.37 2.98 2.74 2.59 2.47 2.39 2.32 2.27 2.22 2.18 2.15 2.12 2.09 2.07

27 4.21 3.35 2.96 2.73 2.57 2.46 2.37 2.31 2.25 2.20 2.17 2.13 2.10 2.08 2.06

28 4.20 3.34 2.95 2.71 2.56 2.45 2.36 2.29 2.24 2.19 2.15 2.12 2.09 2.06 2.04

29 4.18 3.33 2.93 2.70 2.55 2.43 2.35 2.28 2.22 2.18 2.14 2.10 2.08 2.05 2.03

30 4.17 3.32 2.92 2.69 2.53 2.42 2.33 2.27 2.21 2.16 2.13 2.09 2.06 2.04 2.01

31 4.16 3.30 2.91 2.68 2.52 2.41 2.32 2.25 2.20 2.15 2.11 2.08 2.05 2.03 2.00

32 4.15 3.29 2.90 2.67 2.51 2.40 2.31 2.24 2.19 2.14 2.10 2.07 2.04 2.01 1.99

33 4.14 3.28 2.89 2.66 2.50 2.39 2.30 2.23 2.18 2.13 2.09 2.06 2.03 2.00 1.98

34 4.13 3.28 2.88 2.65 2.49 2.38 2.29 2.23 2.17 2.12 2.08 2.05 2.02 1.99 1.97

35 4.12 3.27 2.87 2.64 2.49 2.37 2.29 2.22 2.16 2.11 2.07 2.04 2.01 1.99 1.96

36 4.11 3.26 2.87 2.63 2.48 2.36 2.28 2.21 2.15 2.11 2.07 2.03 2.00 1.98 1.95

37 4.11 3.25 2.86 2.63 2.47 2.36 2.27 2.20 2.14 2.10 2.06 2.02 2.00 1.97 1.95

38 4.10 3.24 2.85 2.62 2.46 2.35 2.26 2.19 2.14 2.09 2.05 2.02 1.99 1.96 1.94

39 4.09 3.24 2.85 2.61 2.46 2.34 2.26 2.19 2.13 2.08 2.04 2.01 1.98 1.95 1.93

40 4.08 3.23 2.84 2.61 2.45 2.34 2.25 2.18 2.12 2.08 2.04 2.00 1.97 1.95 1.92

41 4.08 3.23 2.83 2.60 2.44 2.33 2.24 2.17 2.12 2.07 2.03 2.00 1.97 1.94 1.92

42 4.07 3.22 2.83 2.59 2.44 2.32 2.24 2.17 2.11 2.06 2.03 1.99 1.96 1.94 1.91

43 4.07 3.21 2.82 2.59 2.43 2.32 2.23 2.16 2.11 2.06 2.02 1.99 1.96 1.93 1.91

44 4.06 3.21 2.82 2.58 2.43 2.31 2.23 2.16 2.10 2.05 2.01 1.98 1.95 1.92 1.90

45 4.06 3.20 2.81 2.58 2.42 2.31 2.22 2.15 2.10 2.05 2.01 1.97 1.94 1.92 1.89

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 111: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 2

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk penyebut

(N2)

df untuk pembilang (N1)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

46 4.05 3.20 2.81 2.57 2.42 2.30 2.22 2.15 2.09 2.04 2.00 1.97 1.94 1.91 1.89

47 4.05 3.20 2.80 2.57 2.41 2.30 2.21 2.14 2.09 2.04 2.00 1.96 1.93 1.91 1.88

48 4.04 3.19 2.80 2.57 2.41 2.29 2.21 2.14 2.08 2.03 1.99 1.96 1.93 1.90 1.88

49 4.04 3.19 2.79 2.56 2.40 2.29 2.20 2.13 2.08 2.03 1.99 1.96 1.93 1.90 1.88

50 4.03 3.18 2.79 2.56 2.40 2.29 2.20 2.13 2.07 2.03 1.99 1.95 1.92 1.89 1.87

51 4.03 3.18 2.79 2.55 2.40 2.28 2.20 2.13 2.07 2.02 1.98 1.95 1.92 1.89 1.87

52 4.03 3.18 2.78 2.55 2.39 2.28 2.19 2.12 2.07 2.02 1.98 1.94 1.91 1.89 1.86

53 4.02 3.17 2.78 2.55 2.39 2.28 2.19 2.12 2.06 2.01 1.97 1.94 1.91 1.88 1.86

54 4.02 3.17 2.78 2.54 2.39 2.27 2.18 2.12 2.06 2.01 1.97 1.94 1.91 1.88 1.86

55 4.02 3.16 2.77 2.54 2.38 2.27 2.18 2.11 2.06 2.01 1.97 1.93 1.90 1.88 1.85

56 4.01 3.16 2.77 2.54 2.38 2.27 2.18 2.11 2.05 2.00 1.96 1.93 1.90 1.87 1.85

57 4.01 3.16 2.77 2.53 2.38 2.26 2.18 2.11 2.05 2.00 1.96 1.93 1.90 1.87 1.85

58 4.01 3.16 2.76 2.53 2.37 2.26 2.17 2.10 2.05 2.00 1.96 1.92 1.89 1.87 1.84

59 4.00 3.15 2.76 2.53 2.37 2.26 2.17 2.10 2.04 2.00 1.96 1.92 1.89 1.86 1.84

60 4.00 3.15 2.76 2.53 2.37 2.25 2.17 2.10 2.04 1.99 1.95 1.92 1.89 1.86 1.84

61 4.00 3.15 2.76 2.52 2.37 2.25 2.16 2.09 2.04 1.99 1.95 1.91 1.88 1.86 1.83

62 4.00 3.15 2.75 2.52 2.36 2.25 2.16 2.09 2.03 1.99 1.95 1.91 1.88 1.85 1.83

63 3.99 3.14 2.75 2.52 2.36 2.25 2.16 2.09 2.03 1.98 1.94 1.91 1.88 1.85 1.83

64 3.99 3.14 2.75 2.52 2.36 2.24 2.16 2.09 2.03 1.98 1.94 1.91 1.88 1.85 1.83

65 3.99 3.14 2.75 2.51 2.36 2.24 2.15 2.08 2.03 1.98 1.94 1.90 1.87 1.85 1.82

66 3.99 3.14 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.03 1.98 1.94 1.90 1.87 1.84 1.82

67 3.98 3.13 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.02 1.98 1.93 1.90 1.87 1.84 1.82

68 3.98 3.13 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.02 1.97 1.93 1.90 1.87 1.84 1.82

69 3.98 3.13 2.74 2.50 2.35 2.23 2.15 2.08 2.02 1.97 1.93 1.90 1.86 1.84 1.81

70 3.98 3.13 2.74 2.50 2.35 2.23 2.14 2.07 2.02 1.97 1.93 1.89 1.86 1.84 1.81

71 3.98 3.13 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.97 1.93 1.89 1.86 1.83 1.81

72 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.86 1.83 1.81

73 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.86 1.83 1.81

74 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.22 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.85 1.83 1.80

75 3.97 3.12 2.73 2.49 2.34 2.22 2.13 2.06 2.01 1.96 1.92 1.88 1.85 1.83 1.80

76 3.97 3.12 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.01 1.96 1.92 1.88 1.85 1.82 1.80

77 3.97 3.12 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.96 1.92 1.88 1.85 1.82 1.80

78 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.85 1.82 1.80

79 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.85 1.82 1.79

80 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.21 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.84 1.82 1.79

81 3.96 3.11 2.72 2.48 2.33 2.21 2.12 2.05 2.00 1.95 1.91 1.87 1.84 1.82 1.79

82 3.96 3.11 2.72 2.48 2.33 2.21 2.12 2.05 2.00 1.95 1.91 1.87 1.84 1.81 1.79

83 3.96 3.11 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.95 1.91 1.87 1.84 1.81 1.79

84 3.95 3.11 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.95 1.90 1.87 1.84 1.81 1.79

85 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.84 1.81 1.79

86 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.84 1.81 1.78

87 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.20 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.83 1.81 1.78

88 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.20 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.81 1.78

89 3.95 3.10 2.71 2.47 2.32 2.20 2.11 2.04 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78

90 3.95 3.10 2.71 2.47 2.32 2.20 2.11 2.04 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 112: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 3

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk penyebut

(N2)

df untuk pembilang (N1)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

91 3.95 3.10 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78

92 3.94 3.10 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.94 1.89 1.86 1.83 1.80 1.78

93 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.83 1.80 1.78

94 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.83 1.80 1.77

95 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.82 1.80 1.77

96 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.19 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.80 1.77

97 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.19 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.80 1.77

98 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77

99 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77

100 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.97 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77

101 3.94 3.09 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.93 1.88 1.85 1.82 1.79 1.77

102 3.93 3.09 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.77

103 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.76

104 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.76

105 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.81 1.79 1.76

106 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.79 1.76

107 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.18 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.79 1.76

108 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.18 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76

109 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76

110 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76

111 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76

112 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.96 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76

113 3.93 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.92 1.87 1.84 1.81 1.78 1.76

114 3.92 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75

115 3.92 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75

116 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75

117 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.80 1.78 1.75

118 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.80 1.78 1.75

119 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.78 1.75

120 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.78 1.75

121 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

122 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

123 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

124 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

125 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

126 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75

127 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.86 1.83 1.80 1.77 1.75

128 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.86 1.83 1.80 1.77 1.75

129 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74

130 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74

131 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74

132 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74

133 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74

134 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74

135 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.77 1.74

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 113: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 4

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk penyebut

(N2)

df untuk pembilang (N1)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

136 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.77 1.74

137 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

138 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.16 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

139 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.16 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

140 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.16 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

141 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.16 2.08 2.00 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

142 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.16 2.07 2.00 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

143 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

144 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

145 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.94 1.90 1.86 1.82 1.79 1.76 1.74

146 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.94 1.90 1.85 1.82 1.79 1.76 1.74

147 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.94 1.90 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

148 3.91 3.06 2.67 2.43 2.28 2.16 2.07 2.00 1.94 1.90 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

149 3.90 3.06 2.67 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

150 3.90 3.06 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

151 3.90 3.06 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

152 3.90 3.06 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.79 1.76 1.73

153 3.90 3.06 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.78 1.76 1.73

154 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.78 1.76 1.73

155 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.82 1.78 1.76 1.73

156 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.76 1.73

157 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.76 1.73

158 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

159 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

160 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

161 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.16 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

162 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

163 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

164 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.07 2.00 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

165 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.07 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

166 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.07 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

167 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.06 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

168 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.06 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

169 3.90 3.05 2.66 2.43 2.27 2.15 2.06 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

170 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.94 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

171 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.89 1.85 1.81 1.78 1.75 1.73

172 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.89 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

173 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.89 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

174 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.89 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

175 3.90 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.89 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

176 3.89 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

177 3.89 3.05 2.66 2.42 2.27 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

178 3.89 3.05 2.66 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

179 3.89 3.05 2.66 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.78 1.75 1.72

180 3.89 3.05 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.77 1.75 1.72

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 114: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 5

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk penyebut

(N2)

df untuk pembilang (N1)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

181 3.89 3.05 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.77 1.75 1.72

182 3.89 3.05 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.77 1.75 1.72

183 3.89 3.05 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.77 1.75 1.72

184 3.89 3.05 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.81 1.77 1.75 1.72

185 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.75 1.72

186 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.75 1.72

187 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

188 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

189 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

190 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

191 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

192 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

193 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

194 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

195 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

196 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.15 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

197 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

198 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

199 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.99 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

200 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

201 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

202 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.06 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

203 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

204 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

205 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

206 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.72

207 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.84 1.80 1.77 1.74 1.71

208 3.89 3.04 2.65 2.42 2.26 2.14 2.05 1.98 1.93 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

209 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

210 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

211 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

212 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

213 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

214 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.88 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

215 3.89 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

216 3.88 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

217 3.88 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

218 3.88 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

219 3.88 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.77 1.74 1.71

220 3.88 3.04 2.65 2.41 2.26 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

221 3.88 3.04 2.65 2.41 2.25 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

222 3.88 3.04 2.65 2.41 2.25 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

223 3.88 3.04 2.65 2.41 2.25 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

224 3.88 3.04 2.64 2.41 2.25 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

225 3.88 3.04 2.64 2.41 2.25 2.14 2.05 1.98 1.92 1.87 1.83 1.80 1.76 1.74 1.71

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 115: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

junaidi
Text Box
Tabel r (Koefisien Korelasi Sederhana) df = 1 - 200
junaidi
Text Box
Diproduksi oleh: Junaidi http://junaidichaniago.wordpress.com
Page 116: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 1

Tabel r untuk df = 1 - 50

df = (N-2)

Tingkat signifikansi untuk uji satu arah

0.05 0.025 0.01 0.005 0.0005

Tingkat signifikansi untuk uji dua arah

0.1 0.05 0.02 0.01 0.001

1 0.9877 0.9969 0.9995 0.9999 1.0000

2 0.9000 0.9500 0.9800 0.9900 0.9990

3 0.8054 0.8783 0.9343 0.9587 0.9911

4 0.7293 0.8114 0.8822 0.9172 0.9741

5 0.6694 0.7545 0.8329 0.8745 0.9509

6 0.6215 0.7067 0.7887 0.8343 0.9249

7 0.5822 0.6664 0.7498 0.7977 0.8983

8 0.5494 0.6319 0.7155 0.7646 0.8721

9 0.5214 0.6021 0.6851 0.7348 0.8470

10 0.4973 0.5760 0.6581 0.7079 0.8233

11 0.4762 0.5529 0.6339 0.6835 0.8010

12 0.4575 0.5324 0.6120 0.6614 0.7800

13 0.4409 0.5140 0.5923 0.6411 0.7604

14 0.4259 0.4973 0.5742 0.6226 0.7419

15 0.4124 0.4821 0.5577 0.6055 0.7247

16 0.4000 0.4683 0.5425 0.5897 0.7084

17 0.3887 0.4555 0.5285 0.5751 0.6932

18 0.3783 0.4438 0.5155 0.5614 0.6788

19 0.3687 0.4329 0.5034 0.5487 0.6652

20 0.3598 0.4227 0.4921 0.5368 0.6524

21 0.3515 0.4132 0.4815 0.5256 0.6402

22 0.3438 0.4044 0.4716 0.5151 0.6287

23 0.3365 0.3961 0.4622 0.5052 0.6178

24 0.3297 0.3882 0.4534 0.4958 0.6074

25 0.3233 0.3809 0.4451 0.4869 0.5974

26 0.3172 0.3739 0.4372 0.4785 0.5880

27 0.3115 0.3673 0.4297 0.4705 0.5790

28 0.3061 0.3610 0.4226 0.4629 0.5703

29 0.3009 0.3550 0.4158 0.4556 0.5620

30 0.2960 0.3494 0.4093 0.4487 0.5541

31 0.2913 0.3440 0.4032 0.4421 0.5465

32 0.2869 0.3388 0.3972 0.4357 0.5392

33 0.2826 0.3338 0.3916 0.4296 0.5322

34 0.2785 0.3291 0.3862 0.4238 0.5254

35 0.2746 0.3246 0.3810 0.4182 0.5189

36 0.2709 0.3202 0.3760 0.4128 0.5126

37 0.2673 0.3160 0.3712 0.4076 0.5066

38 0.2638 0.3120 0.3665 0.4026 0.5007

39 0.2605 0.3081 0.3621 0.3978 0.4950

40 0.2573 0.3044 0.3578 0.3932 0.4896

41 0.2542 0.3008 0.3536 0.3887 0.4843

42 0.2512 0.2973 0.3496 0.3843 0.4791

43 0.2483 0.2940 0.3457 0.3801 0.4742

44 0.2455 0.2907 0.3420 0.3761 0.4694

45 0.2429 0.2876 0.3384 0.3721 0.4647

46 0.2403 0.2845 0.3348 0.3683 0.4601

47 0.2377 0.2816 0.3314 0.3646 0.4557

48 0.2353 0.2787 0.3281 0.3610 0.4514

49 0.2329 0.2759 0.3249 0.3575 0.4473

50 0.2306 0.2732 0.3218 0.3542 0.4432

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 117: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 2

Tabel r untuk df = 51 - 100

df = (N-2)

Tingkat signifikansi untuk uji satu arah

0.05 0.025 0.01 0.005 0.0005

Tingkat signifikansi untuk uji dua arah

0.1 0.05 0.02 0.01 0.001

51 0.2284 0.2706 0.3188 0.3509 0.4393

52 0.2262 0.2681 0.3158 0.3477 0.4354

53 0.2241 0.2656 0.3129 0.3445 0.4317

54 0.2221 0.2632 0.3102 0.3415 0.4280

55 0.2201 0.2609 0.3074 0.3385 0.4244

56 0.2181 0.2586 0.3048 0.3357 0.4210

57 0.2162 0.2564 0.3022 0.3328 0.4176

58 0.2144 0.2542 0.2997 0.3301 0.4143

59 0.2126 0.2521 0.2972 0.3274 0.4110

60 0.2108 0.2500 0.2948 0.3248 0.4079

61 0.2091 0.2480 0.2925 0.3223 0.4048

62 0.2075 0.2461 0.2902 0.3198 0.4018

63 0.2058 0.2441 0.2880 0.3173 0.3988

64 0.2042 0.2423 0.2858 0.3150 0.3959

65 0.2027 0.2404 0.2837 0.3126 0.3931

66 0.2012 0.2387 0.2816 0.3104 0.3903

67 0.1997 0.2369 0.2796 0.3081 0.3876

68 0.1982 0.2352 0.2776 0.3060 0.3850

69 0.1968 0.2335 0.2756 0.3038 0.3823

70 0.1954 0.2319 0.2737 0.3017 0.3798

71 0.1940 0.2303 0.2718 0.2997 0.3773

72 0.1927 0.2287 0.2700 0.2977 0.3748

73 0.1914 0.2272 0.2682 0.2957 0.3724

74 0.1901 0.2257 0.2664 0.2938 0.3701

75 0.1888 0.2242 0.2647 0.2919 0.3678

76 0.1876 0.2227 0.2630 0.2900 0.3655

77 0.1864 0.2213 0.2613 0.2882 0.3633

78 0.1852 0.2199 0.2597 0.2864 0.3611

79 0.1841 0.2185 0.2581 0.2847 0.3589

80 0.1829 0.2172 0.2565 0.2830 0.3568

81 0.1818 0.2159 0.2550 0.2813 0.3547

82 0.1807 0.2146 0.2535 0.2796 0.3527

83 0.1796 0.2133 0.2520 0.2780 0.3507

84 0.1786 0.2120 0.2505 0.2764 0.3487

85 0.1775 0.2108 0.2491 0.2748 0.3468

86 0.1765 0.2096 0.2477 0.2732 0.3449

87 0.1755 0.2084 0.2463 0.2717 0.3430

88 0.1745 0.2072 0.2449 0.2702 0.3412

89 0.1735 0.2061 0.2435 0.2687 0.3393

90 0.1726 0.2050 0.2422 0.2673 0.3375

91 0.1716 0.2039 0.2409 0.2659 0.3358

92 0.1707 0.2028 0.2396 0.2645 0.3341

93 0.1698 0.2017 0.2384 0.2631 0.3323

94 0.1689 0.2006 0.2371 0.2617 0.3307

95 0.1680 0.1996 0.2359 0.2604 0.3290

96 0.1671 0.1986 0.2347 0.2591 0.3274

97 0.1663 0.1975 0.2335 0.2578 0.3258

98 0.1654 0.1966 0.2324 0.2565 0.3242

99 0.1646 0.1956 0.2312 0.2552 0.3226

100 0.1638 0.1946 0.2301 0.2540 0.3211

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 118: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 3

Tabel r untuk df = 101 - 150

df = (N-2)

Tingkat signifikansi untuk uji satu arah

0.05 0.025 0.01 0.005 0.0005

Tingkat signifikansi untuk uji dua arah

0.1 0.05 0.02 0.01 0.001

101 0.1630 0.1937 0.2290 0.2528 0.3196

102 0.1622 0.1927 0.2279 0.2515 0.3181

103 0.1614 0.1918 0.2268 0.2504 0.3166

104 0.1606 0.1909 0.2257 0.2492 0.3152

105 0.1599 0.1900 0.2247 0.2480 0.3137

106 0.1591 0.1891 0.2236 0.2469 0.3123

107 0.1584 0.1882 0.2226 0.2458 0.3109

108 0.1576 0.1874 0.2216 0.2446 0.3095

109 0.1569 0.1865 0.2206 0.2436 0.3082

110 0.1562 0.1857 0.2196 0.2425 0.3068

111 0.1555 0.1848 0.2186 0.2414 0.3055

112 0.1548 0.1840 0.2177 0.2403 0.3042

113 0.1541 0.1832 0.2167 0.2393 0.3029

114 0.1535 0.1824 0.2158 0.2383 0.3016

115 0.1528 0.1816 0.2149 0.2373 0.3004

116 0.1522 0.1809 0.2139 0.2363 0.2991

117 0.1515 0.1801 0.2131 0.2353 0.2979

118 0.1509 0.1793 0.2122 0.2343 0.2967

119 0.1502 0.1786 0.2113 0.2333 0.2955

120 0.1496 0.1779 0.2104 0.2324 0.2943

121 0.1490 0.1771 0.2096 0.2315 0.2931

122 0.1484 0.1764 0.2087 0.2305 0.2920

123 0.1478 0.1757 0.2079 0.2296 0.2908

124 0.1472 0.1750 0.2071 0.2287 0.2897

125 0.1466 0.1743 0.2062 0.2278 0.2886

126 0.1460 0.1736 0.2054 0.2269 0.2875

127 0.1455 0.1729 0.2046 0.2260 0.2864

128 0.1449 0.1723 0.2039 0.2252 0.2853

129 0.1443 0.1716 0.2031 0.2243 0.2843

130 0.1438 0.1710 0.2023 0.2235 0.2832

131 0.1432 0.1703 0.2015 0.2226 0.2822

132 0.1427 0.1697 0.2008 0.2218 0.2811

133 0.1422 0.1690 0.2001 0.2210 0.2801

134 0.1416 0.1684 0.1993 0.2202 0.2791

135 0.1411 0.1678 0.1986 0.2194 0.2781

136 0.1406 0.1672 0.1979 0.2186 0.2771

137 0.1401 0.1666 0.1972 0.2178 0.2761

138 0.1396 0.1660 0.1965 0.2170 0.2752

139 0.1391 0.1654 0.1958 0.2163 0.2742

140 0.1386 0.1648 0.1951 0.2155 0.2733

141 0.1381 0.1642 0.1944 0.2148 0.2723

142 0.1376 0.1637 0.1937 0.2140 0.2714

143 0.1371 0.1631 0.1930 0.2133 0.2705

144 0.1367 0.1625 0.1924 0.2126 0.2696

145 0.1362 0.1620 0.1917 0.2118 0.2687

146 0.1357 0.1614 0.1911 0.2111 0.2678

147 0.1353 0.1609 0.1904 0.2104 0.2669

148 0.1348 0.1603 0.1898 0.2097 0.2660

149 0.1344 0.1598 0.1892 0.2090 0.2652

150 0.1339 0.1593 0.1886 0.2083 0.2643

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 119: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI - core.ac.uk · Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangan waktu, tenaga, bimbingan,

Diproduksi oleh: Junaidi (http://junaidichaniago.wordpress.com). 2010 Page 4

Tabel r untuk df = 151 - 200

df = (N-2)

Tingkat signifikansi untuk uji satu arah

0.05 0.025 0.01 0.005 0.0005

Tingkat signifikansi untuk uji dua arah

0.1 0.05 0.02 0.01 0.001

151 0.1335 0.1587 0.1879 0.2077 0.2635

152 0.1330 0.1582 0.1873 0.2070 0.2626

153 0.1326 0.1577 0.1867 0.2063 0.2618

154 0.1322 0.1572 0.1861 0.2057 0.2610

155 0.1318 0.1567 0.1855 0.2050 0.2602

156 0.1313 0.1562 0.1849 0.2044 0.2593

157 0.1309 0.1557 0.1844 0.2037 0.2585

158 0.1305 0.1552 0.1838 0.2031 0.2578

159 0.1301 0.1547 0.1832 0.2025 0.2570

160 0.1297 0.1543 0.1826 0.2019 0.2562

161 0.1293 0.1538 0.1821 0.2012 0.2554

162 0.1289 0.1533 0.1815 0.2006 0.2546

163 0.1285 0.1528 0.1810 0.2000 0.2539

164 0.1281 0.1524 0.1804 0.1994 0.2531

165 0.1277 0.1519 0.1799 0.1988 0.2524

166 0.1273 0.1515 0.1794 0.1982 0.2517

167 0.1270 0.1510 0.1788 0.1976 0.2509

168 0.1266 0.1506 0.1783 0.1971 0.2502

169 0.1262 0.1501 0.1778 0.1965 0.2495

170 0.1258 0.1497 0.1773 0.1959 0.2488

171 0.1255 0.1493 0.1768 0.1954 0.2481

172 0.1251 0.1488 0.1762 0.1948 0.2473

173 0.1247 0.1484 0.1757 0.1942 0.2467

174 0.1244 0.1480 0.1752 0.1937 0.2460

175 0.1240 0.1476 0.1747 0.1932 0.2453

176 0.1237 0.1471 0.1743 0.1926 0.2446

177 0.1233 0.1467 0.1738 0.1921 0.2439

178 0.1230 0.1463 0.1733 0.1915 0.2433

179 0.1226 0.1459 0.1728 0.1910 0.2426

180 0.1223 0.1455 0.1723 0.1905 0.2419

181 0.1220 0.1451 0.1719 0.1900 0.2413

182 0.1216 0.1447 0.1714 0.1895 0.2406

183 0.1213 0.1443 0.1709 0.1890 0.2400

184 0.1210 0.1439 0.1705 0.1884 0.2394

185 0.1207 0.1435 0.1700 0.1879 0.2387

186 0.1203 0.1432 0.1696 0.1874 0.2381

187 0.1200 0.1428 0.1691 0.1869 0.2375

188 0.1197 0.1424 0.1687 0.1865 0.2369

189 0.1194 0.1420 0.1682 0.1860 0.2363

190 0.1191 0.1417 0.1678 0.1855 0.2357

191 0.1188 0.1413 0.1674 0.1850 0.2351

192 0.1184 0.1409 0.1669 0.1845 0.2345

193 0.1181 0.1406 0.1665 0.1841 0.2339

194 0.1178 0.1402 0.1661 0.1836 0.2333

195 0.1175 0.1398 0.1657 0.1831 0.2327

196 0.1172 0.1395 0.1652 0.1827 0.2321

197 0.1169 0.1391 0.1648 0.1822 0.2315

198 0.1166 0.1388 0.1644 0.1818 0.2310

199 0.1164 0.1384 0.1640 0.1813 0.2304

200 0.1161 0.1381 0.1636 0.1809 0.2298

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJIPLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI