perhitungan ac cepat

5
PERHITUNGAN AC CEPAT Untuk perhitungan yang presisi dalam mengkondisikan ruang baik untuk aktifitas manusia atau untuk pendinginan perangkat peka suhu, banyak faktor yang menjadi acuan. 1. Bila untuk aktifitas manusia, maka suasana ruang yang nyaman sebagai acuan dasar. 2. Untuk perangkat peka suhu, maka suhu dan kelembaban ideal perangkat tersebut yang menjadi acuan dasar. 3. Suhu dan kelembaban luar ruang baik saat panas maupun dingin 4. Panas sinar matahari langsung maupun pantul 5. Daya infiltrasi panas tiap sekat, baik lantai, dinding maupun atap. 6. Panas yang ditimbulkan dari dalam, baik dari perangkat maupun manusia. berikut adalah cara cepat dalam menghitung kebutuhan pendinginan sebuah ruang. +Dasar teori, Suhu ruang yang akan dikondisikan A derajat celcius, suhu luar B derajat celcius, suhu yang diinginkan untuk ruang adalah C derajat celcius, maka dibutuhkan energi pendinginan = A-C + infiltrasi suhu dari luar, baik oleh dinding bata, kaca, bukaan pintu dan panas yang dikeluarkan tubuh, mesin dlm ruang dll. satuan yang sering digunakan: - BTU/h = British Thermal Unit per hour - PK = 9.000 BTU/h (satuan AC yang umum dipakai masyarakat umum) - CFM = satuan aliran udara cubic feet per minute (1 CFM ~ 30 BTU/h) ---------------------------------------------------- | TABEL 1 | ---------------------------------------------------- | Kebutuhan Satuan Pendinginan tiap ruang | ---------------------------------------------------- | Kantor - - - - - | 550 - 600 BTU/h/m2 - - - -| | Kamar/rumah | 470 - 550 BTU/h/m2 - - - - | | Gudang - - - - -| 500 BTU/h/m2 + faktor x -| | Fasum ( aula ) - | 725 BTU/h/m2 - - - - - - -- | | Supermarket - | 675 BTU/h/m2 - - - - - - - -| ---------------------------------------------------- Catatan : Faktor x adalah faktor panas yang timbul dari desain gudang yang kurang mampu menahan infiltrasi suhu luar ruang. Baik karena bukaan maupun pemilihan bahan sekat. Untuk ruang diluar tabel tersebut diatas, bisa diperkirakan dengan membandingkan faktor panas yang timbul dalam ruang tersebut, misal aula adalah ruang yang membutuhkan

Upload: rahul-deva

Post on 27-Nov-2015

112 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Kalkulasi perhitungan penentuan jumlah AC pada suatu ruangan secara cepat

TRANSCRIPT

Page 1: Perhitungan Ac Cepat

PERHITUNGAN AC CEPAT

Untuk perhitungan yang presisi dalam mengkondisikan ruang baik untuk aktifitas manusia atau untuk pendinginan perangkat peka suhu, banyak faktor yang menjadi acuan.1. Bila untuk aktifitas manusia, maka suasana ruang yang nyaman sebagai acuan dasar.2. Untuk perangkat peka suhu, maka suhu dan kelembaban ideal perangkat tersebut yang menjadi acuan dasar.3. Suhu dan kelembaban luar ruang baik saat panas maupun dingin4. Panas sinar matahari langsung maupun pantul5. Daya infiltrasi panas tiap sekat, baik lantai, dinding maupun atap.6. Panas yang ditimbulkan dari dalam, baik dari perangkat maupun manusia.

berikut adalah cara cepat dalam menghitung kebutuhan pendinginan sebuah ruang.+Dasar teori, Suhu ruang yang akan dikondisikan A derajat celcius, suhu luar B derajat celcius, suhu yang diinginkan untuk ruang adalah C derajat celcius, maka dibutuhkan energi pendinginan = A-C + infiltrasi suhu dari luar, baik oleh dinding bata, kaca, bukaan pintu dan panas yang dikeluarkan tubuh, mesin dlm ruang dll.

satuan yang sering digunakan:- BTU/h = British Thermal Unit per hour- PK = 9.000 BTU/h (satuan AC yang umum dipakai masyarakat umum)- CFM = satuan aliran udara cubic feet per minute (1 CFM ~ 30 BTU/h)

----------------------------------------------------| TABEL 1 |----------------------------------------------------| Kebutuhan Satuan Pendinginan tiap ruang |----------------------------------------------------| Kantor - - - - - | 550 - 600 BTU/h/m2 - - - -| | Kamar/rumah | 470 - 550 BTU/h/m2 - - - - || Gudang - - - - -| 500 BTU/h/m2 + faktor x -|| Fasum (aula) - | 725 BTU/h/m2 - - - - - - -- || Supermarket - | 675 BTU/h/m2 - - - - - - - -|----------------------------------------------------Catatan :Faktor x adalah faktor panas yang timbul dari desain gudang yang kurang mampu menahan infiltrasi suhu luar ruang. Baik karena bukaan maupun pemilihan bahan sekat.

Untuk ruang diluar tabel tersebut diatas, bisa diperkirakan dengan membandingkan faktor panas yang timbul dalam ruang tersebut, misalaula adalah ruang yang membutuhkan

pendinginan tertinggi per meter perseginya, ini dikarenakan faktor daya tampung aula yang mencapai 3 orang per m2.

Contoh kasus.1. Sebuah kantor memiliki beberapa ruang A= 3x4m2; B=6x6m2; hitung berapa PK AC tiap ruang tersebut?jawab:Ruang A = Luas = 3 x 4 m2 = 12m2= AC = 550 BTU/h/m2 x 12 m2 = 6.600 BTU/h

Page 2: Perhitungan Ac Cepat

= PK = 6.600/9.000 = 0,73 PKdi pasaran unit AC split yang ada 3/4 PK

Ruang B = Luas = 6 x 6 m2 = 36m2= AC = 550 BTU/h/m2 x 36 m2 = 19.800 BTU/h= PK = 19.800/9.000 = 2,2 PKdi pasaran unit AC split yang ada 3/4 PK dan 1,5PKDiposkan oleh mekanikal&elektrikal di 15.53 Label: VAC

Cara Hitung Kapasitas AC

Tips AC

Sebelum kita memutuskan untuk membeli mesin AC, alangkah baiknya kita hitung dahulu kapasitas ac

yang sesuai dengan kebutuhan dan ruangan kita.

Adapun bagaimana cara menghitung ataupun rumusnya adalah sbb :

1. Kita harus mengetahui kira – kira Panjang dan lebar Ruangan yang akan kita pasang AC

2. Setelah itu panjang ruangan dikali dengan lebar ruangan kemudian dikali 500.

Contoh :

Untuk ruangan dengan ukuran lebar 3 meter dan panjang 4 meter maka besarnya PK AC yang

dibutuhkan adalah sbb :

3 x 4 x 500 = 6000 Btu ( british thermal unit ) BTU adalah kecepatan pendinginan untuk ruangan

satu meter persegi dengan tinggi standar (umumnya tiga meter)

Jadi bila ruangan sebesar ini ditinggali oleh 2 orang atau lebih disarankan menggunakan AC 0.75 PK

dengan kapasitas 7000 Btu. karena 1 orang dihitung membutuhkan kapasitas 500 Btu. Jadi 6000 Btu +

2x 500 Btu = 7000 Btu.

Tetapi apabila anda tidak terlalu suka dingin penggunaan AC 0.5 PK dengan kapasitas 5000 Btu masih

bisa mencukupi.

Rumus diatas berlaku untuk ruangan dengan tinggi standard ruangan sekitar 3  meter. Bila ruangan lebih

tinggi setiap 1 meter ketinggian akan dikenai 1000 Btu.

Kapasitas AC berdasarkan PK :

AC ½ PK    =  ±  5.000 BTU/h

AC ¾ PK    =  ±  7.000 BTU/h

AC 1 PK      =  ±  9.000 BTU/h

Page 3: Perhitungan Ac Cepat

AC 1½ PK  =  ±12.000 BTU/h

AC 2 PK     =  ±18.000 BTU/h

Bagi Anda yang ingin mencari AC untuk kamar ataupun kantor, berikut ini

RUMUS untuk menentukan kebutuhan BTU AC Anda :

(L x W x H x I x E) / 60 = kebutuhan BTU

L = Panjang Ruang (dalam feet)

W = Lebar Ruang (dalam feet)

I = Nilai 10 jika ruang berinsulasi (berada di lantai bawah, atau berhimpit

dengan ruang lain). Nilai 18 jika ruang tidak berinsulasi (di lantai atas).

H = Tinggi Ruang (dalam feet)

E = Nilai 16 jika dinding terpanjang menghadap utara; nilai 17 jika menghadap

timur; Nilai 18 jika menghadap selatan; dan nilai 20 jika menghadap barat ( bila

jendela menhadap barat).

1 Meter = 3,28 Feet

Kapasitas AC berdasarkan PK:

AC ½ PK = ± 5.000 BTU/h

AC ¾ PK = ± 7.000 BTU/h

AC 1 PK = ± 9.000 BTU/h

AC 1½ PK = ±12.000 BTU/h

AC 2 PK = ±18.000 BTU/h

Contoh Perhitungan:

Ruang berukuran 5m x 5m atau (16 kaki x 16 kaki), tinggi ruangan 3m (10 kaki)

berinsulasi (berhimpit dg ruangan lain), dinding panjang menghadap ke timur. Kebutuhan BTU = (16 x 16 x 10 x 10 x 17) / 60 = 7.253 BTU alias cukup dengan

AC ¾ PK.

 

Lalu apa sebenarnya BTU itu? kok sales dan service AC sering

ngomongin itu ?

BTU adalah singkatan dari British Thermal Unit merupakan satuan energi yang

digunakan di Amerika Serikat yang biasanya di definisikan per jam, menjadi

Page 4: Perhitungan Ac Cepat

satuan BTU/hour. Satuan ini juga masih sering dijumpai di Britania Raya pada

sistem pemanas dan pendingin lama. Sekarang ini satuan ini mulai digantikan

dengan satuan energi dari unit SI, yaitu Joule (J).

1 BTU/hour adalah energi yang dibutuhkan untuk memanaskan atau mendinginkan airsebanyak 1 galon air (1 pound – sekitar 454 gram) agar

temperaturnya naik atau turun sebesar 1 derajat fahrenheit dalam 1 jam.

Hubungannya dengan AC, BTU menyatakan kemampuan mengurangi panas /

mendinginkan ruangan dengan luas dan kondisi tertentu selama satu jam.

Orang awam sering menyebut kekuatan AC itu dengan PK, sebenarnya yang diperlukan adalah satuan input dan output : input nya berapa Watt dan

outputnya berapa BTU/hour.

 

Lalu apa yang dimaksud dengan PK ? kok ada 1/2 PK, 3/4 PK, 1 PK, 2 PK

dst ?

PK adalah singkatan dari bahasa Belanda “Paardekracht” yang artinya tenaga kuda, atau bahasa Inggrisnya adalah HP (horse power).

1 PK = 735.5 watt / jam = 0.986 hp.

Jika ada AC 1 PK, itu artinya adalah : tenaga listrik yang digunakan kompresor

AC adalah sekitar 735,5 watt (ada juga yang bilang 750 watt) dalam 1 jam.  Tapi

itu belum ditambah rugi daya, kipas pendingin indoor maupun outdoor.

Terkadang AC 1 PK bisa menyedot listrik sekitar 1 KWh bahkan lebih.