pendahuluan ukl upl.docx

4
PENDAHULUAN Jalan TOL adalah jalan umum yang merupakan bagian dari system jaringan jalan nasional yang penggunanya diwajibkan membayar told an memiliki peran yang sangat signifikan bagi perkembangan suatu daerah. Di samping itu jalan tol merupakan jalan bebas hambatan dan jalan nasional yang dapat menunjang peningkatan pertumbuhan perekonomian. Pengadaan jalan tol sendiri dimaksudkan untuk mewujudkan pemerataan pembangunan serta keseimbangan dalam pengembangan wilayah. Saat ini Indonesia sudah mengandalkan jalan tol sebagai jalur transportasi antar daerah. Sayangnya pembangunan jalan tol di Indonesia terbilang lambat dibandingkan Negara Negara tetangga. Hal tersebut dapat dikaitkan dengan pembebasan tanah disejumlah daerah untuk pembangunan insfrastruktur jalan tol selalu tersendat. Dan salah satu penyebabnya terjadinya hal tersebut adalah kurang kooperatifnya pemerintah daerah (PEMDA) sestempat. Pembangunan jalan tol di Indonesia dalam kurun waktu 25 tahun baru mencapai 660 km³ .dalam mendukung kepastian dan kejelasan investasi jalan tol pemerintah menyusun dan menetapkan rencana umum jaringan jalan tol yang menjadi dasar pengembangan jaringan jalan tol dan sebagai acuan bagi investor dalam berinvestasi . dengan

Upload: any-tiwi-pujiani

Post on 19-Dec-2015

212 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENDAHULUAN ukl upl.docx

PENDAHULUAN

Jalan TOL adalah jalan umum yang merupakan bagian dari system

jaringan jalan nasional yang penggunanya diwajibkan membayar told an memiliki

peran yang sangat signifikan bagi perkembangan suatu daerah. Di samping itu

jalan tol merupakan jalan bebas hambatan dan jalan nasional yang dapat

menunjang peningkatan pertumbuhan perekonomian. Pengadaan jalan tol sendiri

dimaksudkan untuk mewujudkan pemerataan pembangunan serta keseimbangan

dalam pengembangan wilayah.

Saat ini Indonesia sudah mengandalkan jalan tol sebagai jalur transportasi

antar daerah. Sayangnya pembangunan jalan tol di Indonesia terbilang lambat

dibandingkan Negara Negara tetangga. Hal tersebut dapat dikaitkan dengan

pembebasan tanah disejumlah daerah untuk pembangunan insfrastruktur jalan tol

selalu tersendat. Dan salah satu penyebabnya terjadinya hal tersebut adalah kurang

kooperatifnya pemerintah daerah (PEMDA) sestempat.

Pembangunan jalan tol di Indonesia dalam kurun waktu 25 tahun baru

mencapai 660 km³ .dalam mendukung kepastian dan kejelasan investasi jalan tol

pemerintah menyusun dan menetapkan rencana umum jaringan jalan tol yang

menjadi dasar pengembangan jaringan jalan tol dan sebagai acuan bagi investor

dalam berinvestasi . dengan adanya jaringan jalan yang lancar diharapkan aktifitas

ekonomi pun lancar sehingga pertumbuhan ekonomi bisa dipacu lebih cepat yang

akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Ini merupakan salah

satu nilai penting pembangunan jalan told an pada akhirnya jalan tol diharapkan

akan mempercepat pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan kesejahteraan

kehidupan masyarakat, seperti halnya yang terjadi dalam proyek pembangunan

jalan tol di kabupaten boyolali ini.

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 38

TAHUN 2004 TENTANG JALAN Menimbang : a. bahwa jalan

sebagai salah satu prasarana transportasi merupakan unsur penting dalam

pengembangan kehidupan berbangsa dan bernegara, dalam pembinaan persatuan

Page 2: PENDAHULUAN ukl upl.docx

dan kesatuan bangsa, wilayah negara, dan fungsi masyarakat serta dalam

memajukan kesejahteraan umum sebagaimana dimaksud dalam Pembukaan

Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

b. bahwa jalan sebagai bagian sistem transportasi nasional mempunyai peranan

penting terutama dalam mendukung bidang ekonomi, sosial dan budaya serta

lingkungan dan dikembangkan melalui pendekatan pengembangan wilayah agar

tercapai keseimbangan dan pemerataan pembangunan antardaerah, membentuk

dan memperkukuh kesatuan nasional untuk memantapkan pertahanan dan

keamanan nasional, serta membentuk struktur ruang dalam rangka mewujudkan

sasaran pembangunan nasional;

c. bahwa untuk terpenuhinya peranan jalan sebagaimana mestinya, pemerintah

mempunyai hak dan kewajiban menyelenggarakan jalan;

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 2 TAHUN

2012 Pasal 3 Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum bertujuan menyediakan

tanah bagi pelaksanaan pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan dan

kemakmuran bangsa, negara, dan masyarakat dengan tetap menjamin kepentingan

hukum Pihak yang Berhak.

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 41

TAHUN 1999 TENTANG PENGENDALIAN PENCEMARAN UDARA

PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA, Menimbang : a. bahwa udara sebagai

sumber daya alam yang mempengaruhi kehidupan manusia serta makhluk hidup

lainnya harus dijaga dan dipelihara kelestarian fungsinya untuk pemeliharaan

kesehatan dan kesejahteraan manusia serta perlindungan bagi makhluk hidup

lainnya; b. bahwa agar udara dapat bermanfaat sebesar-besamya bagi pelestarian

fungsi lingkungan hidup, maka udara perlu dipelihara, dijaga dan dijamin

mutunya melalui pengendalian pencemaran udara; c. bahwa berdasarkan

ketentuan tersebut di atas dan sebagai pelaksanaan Undangundang Nomor 23

Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup dipandang perlu menetapkan

Peraturan Pemerintah tentang Pengendalian Pencemaran Udara;