pembuatan bika ambon

5
PEMBUATAN BIKA AMBON Bika ambon merupakan sejenis penganan asal Indonesia yang akrab ditemukan di kota Medan Sumatera Utara. Bika ambon merupakan jenis makanan kue basah yang memiliki rongga yang banyak. Bika ambon terilhami dari kue khas Melayu yaitu kue bika atau bingka. Selanjutnya dimodifikasi dengan bahan pengembang berupa nira enau hingga menghasilkan rongga dan membuatnya berbeda dengan kue bika atau bingka tersebut. Adapun rongga yang dimiliki diperoleh dari aktivitas mikroorganisme yang ditambahkan kedalamnya. Dalam bentuk original kue bika ambon merupkana kue pipih berwarna kuning. Permukaan Nampak berpori-pori. Bagian bawahnya keras dan memiliki cita rasa legit bercampur dengan sensasi kenyal dilidah. Proses penambahan mikroorganisme kedalam adonan kue akan membutuhkan adanya proses fermentasi. Proses fermentasi dilakukan dengan menambhakan ragi kedalam adonan kemudia ditutup dengan serbet selama lebih kurang

Upload: juliardo-estefan-purba

Post on 15-Nov-2015

280 views

Category:

Documents


25 download

DESCRIPTION

bika ambon

TRANSCRIPT

PEMBUATAN BIKA AMBON

Bika ambon merupakan sejenis penganan asal Indonesia yang akrab ditemukan di kota Medan Sumatera Utara. Bika ambon merupakan jenis makanan kue basah yang memiliki rongga yang banyak. Bika ambon terilhami dari kue khas Melayu yaitu kue bika atau bingka. Selanjutnya dimodifikasi dengan bahan pengembang berupa nira enau hingga menghasilkan rongga dan membuatnya berbeda dengan kue bika atau bingka tersebut. Adapun rongga yang dimiliki diperoleh dari aktivitas mikroorganisme yang ditambahkan kedalamnya. Dalam bentuk original kue bika ambon merupkana kue pipih berwarna kuning. Permukaan Nampak berpori-pori. Bagian bawahnya keras dan memiliki cita rasa legit bercampur dengan sensasi kenyal dilidah. Proses penambahan mikroorganisme kedalam adonan kue akan membutuhkan adanya proses fermentasi. Proses fermentasi dilakukan dengan menambhakan ragi kedalam adonan kemudia ditutup dengan serbet selama lebih kurang 2 jam. Fermentasi merupakan suatu kegiatan penguraian bahan-bahan karbohidrat. Fermentasi yang normal adalah perubahan karbohdirat menjadi asam. Mikroba digunakan untuk memfermentasikan gula dengan oksidasi sempurna, oksidasi parsial, fermentasi alcohol, fermentasi asam laktat, fermentasi butirat, dan kegiatan-kegiatan lainnya. Pada proses fermentasi ditambahkan ragi, salah satu fungsi ragi adalah untuk memberikan banyak peruahan dalam adonan secara kolektif disebut pematanngan atau pemasakan adonan.

Tujuan percobaan Untuk mengetahui cara pembuatan bika ambon Untuk mengetahui mutu bika yang dihasilkan secara organoleptik (warna, aroma, rasa, kekenyalan, dan spons)

Bahan dan Metode percobaana. BahanBahan 1 : 100 gram tepung terigu protein sedang. 125 mili liter air. 1 bungkus ragi instan.Bahan 2 : 300 mili liter santan dari 1 butir kelapa. 1/2 sendok teh kunyit bubuk. 15 lembar daun jeruk, sobek-sobek. 2 batang Serai, memarkan. 2 lembar daun pandan. 1 sendok teh garam. 300 gram gula pasir. 225 gram tepung sagu tani. 25 gram tepung ketan. 7 butir telur.b. Alat Kompor Baskom Mixer Oven Kain saring Loyang Panci stainless steel Pisau stainless steel Piring Sendok stainless steel

Metode percobaan Aduk rata bahan biang. Diamkan 15 menit. Rebus santan, kunyit bubuk, daun jeruk, Serai, daun pandan, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Saring. Ukur 450 ml. Campur tepung sagu tani, tepung ketan, dan biang. Uleni dengan mixer baling baling spiral sampai rata. Tambahkan telur satu persatu sambil diuleni rata menggunakan baling baling mixer spiral. Masukkan rebusan santan hangat sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan dengan baling - baling mixer telur selama 15 menit. Diamkan 2 jam. Panaskan loyang kue dan diberi minyak Tuang adonan sampai setinggi 3/4 cetakan. Kecilkan api. Biarkan sampai berlubang-lubang. Tutup dan biarkan sampai matang.