pembuatan aplikasi informasi mahasiswa …... · ... borland delphi xe sebagai aplikasi clientnya,...

Download PEMBUATAN APLIKASI INFORMASI MAHASISWA …... · ... Borland Delphi XE sebagai aplikasi clientnya, ... 7. Semua pihak yang ... melalui pembuatan sistem, yaitu dengan mendesaint tampilan

If you can't read please download the document

Upload: truongnhan

Post on 06-Feb-2018

232 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

  • PEMBUATAN APLIKASI INFORMASI MAHASISWA BERBASIS

    DESKTOP DI DIPLOMA III TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS

    SEBELAS MARET SURAKARTA

    TUGAS AKHIR

    Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat mencapai gelar Ahli Madya

    Program Diploma III Teknik Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu

    Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret

    Disusun oleh :

    FITRI ANGRAINI

    NIM.M3209030

    PROGRAM DIPLOMA III TEKNIK INFORMATIKA

    FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

    UNIVERSITAS SEBELAS MARET

    2012

  • ii

  • iii

  • iv

    ABSTRACT

    FITRI ANGRAINI 2012, DEVELOPING STUDENTS INFORMATION

    APPLICATION BASED ON DESKTOP AT DIPLOMA III OF

    INFORMATICS ENGINEERING SEBELAS MATER UNIVERSITY,

    SURAKARTA. Diploma III of informatics engineering, mathematics and natural

    science faculty, sebelas maret university.

    The development of technology is more rapid, information is very important, and

    it is for giving easiness to students to obtain informations of lecture. Area

    information is to obtain or proces data to give knowledge or explanation.

    Information can be recorded or transmitted. Information which is served must be

    appropriate with the development of information it self. So as to give easiness for

    students information Application Desktop-Base and students is needed and do not

    have difficulties in searching any information about lecture.

    The methods of obtaining data used were literature study, observation and

    documentation. The forming of system engineering of software based on desktop

    used DFD as the system design. The writer made database and tables which were

    necessary firstly, then the writer maden an interface display using Delphi. To do a

    connection between Delphi and MySQL, the writer used ADOConnection.

    The result of using development system is that one can do an input of registration

    and displaying students information. The design of students information program

    ereated by the writer is a multi-tier application system with MySQL as the server,

    Borland Delphi XE as the client application and it is connected with

    ADOConnection as the connection component.

    Keywords : Database, Delphi, Information, Lecture

  • v

    ABSTRAK

    FITRI ANGRAINI 2012, PEMBUATAN APLIKASI INFORMASI

    MAHASISWA BERBASIS DESKTOP DI DIPLOMA III TEKNIK

    INFORMATIKA UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA. Diploma

    III Teknik Informatika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam,

    Universitas Sebelas Maret Surakarta.

    Perkembangan teknologi yang semakin pesat dan pentingnya informasi serta

    untuk memudahkan mahasiswa dalam mendapatkan informasi seputar

    perkuliahan. Informasi adalah pengumpulan atau pengolahan data untuk

    memberikan pengetahuan atau keterangan.Informasi dapat direkam atau

    ditransmisikan. Informasi yang disajikan harus sesuai dengan perkembangan

    informasi itu sendiri. Sehingga untuk memudahkan mahasiswa dalam mengetahui

    informasi, maka dibangunkan Aplikasi Informasi Mahasiswa Berbasis Desktop

    agar mahasiswa tidak susah dalam pencarian informasi yang bersangkutan dengan

    perkuliahan.

    Metode pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka, observasi, dan

    dokumentasi. Pembangunan sistem rekayasa perangkat lunak ini sendiri berbasis

    desktop yang menggunakan DFD sebagai perancangan sistemnya. Penulis

    membuat database dan tabel yang dibutuhkan terlebih dahulu, kemudian baru

    membuat tampilan interface-nya dengan Delphi. Untuk melakukan koneksi antara

    Delphi dengan MySQL penulis menggunakan ADOConnection.

    Dari hasil penggunaan program yang dirancang untuk melakukan penginputan

    pendaftaran dan penampilan informasi mahasiswa. Rancangan program informasi

    mahasiswa yang dibuat oleh penulis merupakan sistem aplikasi multi-tier dengan

    MySQL sebagai servernya, Borland Delphi XE sebagai aplikasi clientnya, dengan

    dihubungkan oleh komponen koneksi ADOConnection.

    Kata kunci : Database, Delphi, Informasi, Perkuliahan

  • vi

    MOTTO

    Jadi diri sendiri, cari jati diri, dan dapatkan hidup yang mandiri, optimis, karena

    hidup terus mengalir dan kehidupan terus berputar, maka sesekali lihatlah

    kebelakang untuk melanjutkan perjalanan yang tiada berujung.

    Berfikir secara rasional tanpa dipengaruhi oleh naluri atau emosi merupakan satu

    caramenyelesaikan masalah yg paling berkesan.

  • vii

    HALAMAN PERSEMBAHAN

    Untuk ayahku, Wahyudi Diharjo, kerja keras dan tanggung jawabmu kepada

    keluarga tiada taranya, engkaulah panutanku.

    Untuk ibuku, Tri Wigati, kasih sayang, tuntunan serta nasehatmu akan kujadikan

    landasan dalam hidupku.

    Untuk adik dan kakakku kalian adalah motivasiku.

    Untuk sahabat-sahabatku terima kasih atas dukungan dan bantuan kalian.

  • viii

    KATA PENGANTAR

    Asslamualaikum Wr. Wb

    Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadiran ALLAH SWT, karena berkat

    rahmat dan karunia-NYA, penulis dapat menyelesaikan laporan Tugas Akhir ini.

    Shalawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada manusia paling sempurna,

    Rasulullah Muhammad SAW beserta keluarga suci kenabiannya.

    Laporan ini ditulis untuk memenuhi syarat kelulusan Kurikulum Tingkat

    Diplomat III Jurusan Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret Surakarta.

    Dalam pengerjaan laporan Tugas Akhir ini sejak awal hingga akhir,

    penulis telah mendapat banyak bantuan dan dukungan dari berbagai pihak yang

    sudah sepantasnya penulis mengucapkan rasa terima kasih sedalam-dalamnya

    kepada :

    1. Allah SWT yang selalu memberikan kekuatan untuk menyelesaikan

    laporan Tugas Akhir ini.

    2. Kedua orang tua penulis serta segenap keluarga yang penulis cintai yang

    telah memberikan doa dan dukungan.

    3. Bapak Y.S Palgunadi, M.Si selaku Ketua Program Studi DIII Ilmu

    Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas

    Sebelas Maret Surakarta.

    4. Bapak Mohtar Yunianto, S.Si, M.Si selaku pembimbing TA yang selalu

    memberikan kritik, saran dan masukkan yang bersifat membangun

    sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan ini dengan baik.

    5. Bapak Meyanto Eko Sulistyo, S.T., M.Eng dan Ibu Rini Anggrainingsih,

    S.T., M.T selaku penguji TA yang telah memberi masukkan terhadap

    Tugas Akhir ini.

    6. Sahabat-sahabat serta semua rekan Mahasiswa Teknik Informatika 2009

    yang telah banyak memberikan semangat dalam penyusunan laporan ini.

  • ix

    7. Semua pihak yang telah banyak membantu penulis dalam menyelesaikan

    laporan TA yang tidak bisa disebut satu persatu.

    Akhir kata penulis mengharapkan semoga laporan ini dapat bermanfaat

    bagi pihak yang membaca dan mempelajarinya.Wassalamualaikum Wr. Wb

    Surakarta, Juni 2012

    Penulis

  • x

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

    HALAMAN PERSETUJUAN ............................... Error! Bookmark not defined.

    HALAMAN PENGESAHAN ................................ Error! Bookmark not defined.

    ABSTRACT ........................................................... Error! Bookmark not defined.

    ABSTRAK .............................................................................................................. v

    MOTTO ................................................................................................................. vi

    HALAMAN PERSEMBAHAN ........................................................................... vii

    KATA PENGANTAR ......................................................................................... viii

    DAFTAR ISI ........................................................................................................... x

    DAFTAR TABEL ................................................................................................. xii

    DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... xiii

    DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................... xv

    BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1

    1.1 Latar Belakang .................................................................................. 1

    1.2 Rumusan Masalah ............................................................................. 1

    1.3 Batasan Masalah................................................................................ 2

    1.4 Tujuan ............................................................................................... 2

    1.5 Manfaat ............................................................................................. 2

    1.6 Metodologi Penelitian ....................................................................... 2

    1.7 Sistematika Penulisan ....................................................................... 3

    BAB II LANDASAN TEORI ................................................................................. 5

    2.1 Informasi ................................................................................................ 5

    2.2 Data Flow Diagram ................................................................................ 5

    2.3. SQL .................................................................................................... 11

    2.4 Database ............................................................................................... 12

    2.5 Borland Delphi XE ............................................................................... 14

    BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM ...................................... 15

    3.1. Peralatan yang Diperlukan .................................................................. 15

    3.2. Perancangan Sistem ............................................................................ 16

  • xi

    3.3. Perancangan Basis Data ...................................................................... 24

    BAB IV IMPLEMENTASI DAN ANALISA ...................................................... 37

    4.1. Implementasi Sistem ........................................................................... 37

    4.2. Analisa ................................................................................................ 51

    BAB V PENUTUP ................................................................................................ 52

    5.1. Kesimpulan ......................................................................................... 52

    5.2 Saran ..................................................................................................... 52

    DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 53

    LAMPIRAN I ....................................................................................................... 54

    LAMPIRAN II ...................................................................................................... 58

  • xii

    DAFTAR TABEL

    Tabel 2.1 Notasi DFD ............................................................................................. 6

    Tabel 2.2 Jenis Terminator ...................................................................................... 7

    Tabel 2.3 Komponen Proses ................................................................................... 8

    Tabel 2.4 Notasi dalam ERD ................................................................................ 10

    Table 3.1 Admin.................................................................................................... 26

    Tabel 3.2 Info Umum ............................................................................................ 26

    Tabel 3.3 Detail Info Umum ................................................................................. 27

    Tabel 3.4 Info Dosen ............................................................................................. 27

    Tabel 3.5 Info Mata kuliah .................................................................................... 28

    Tabel 3.6 Info Nilai ............................................................................................... 28

    Tabel 3.7 Info Daftar Panggilan Mahasiswa ........................................................ 29

    Tabel 3.8 Info CCTV ........................................................................................... 29

    Tabel 3.8 Info Angkatan ...................................................................................... 29

  • xiii

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 3.1. Context Diagram .............................................................................. 16

    Gambar 3.2 DFD level 0 ....................................................................................... 17

    Gambar 3.3 DFD level 1 proses 2 Informasi Mahasiswa ..................................... 18

    Gambar 3.4 DFD level 2 proses 2 subproses 1 ..................................................... 19

    Gambar 3.5 DFD level 2 proses 2 subproses 2 ..................................................... 20

    Gambar 3.6 DFD level 2 proses 2 subproses 3 ..................................................... 21

    Gambar 3.7 DFD level 2 proses 2 subproses 4 ..................................................... 22

    Gambar 3.8 DFD level 2 proses 2 subproses 5 ..................................................... 23

    Gambar 3.9 Relationship Antar Tabel .................................................................. 24

    Gambar 3.10 Entity Relationship Diagram ........................................................... 25

    Gambar 3.11 Perancangan Tampilan Form Login ................................................ 30

    Gambar 3.12 Perancangan Tampilan Menu Utama Admin .................................. 30

    Gambar 3.13 Perancangan Tampilan Informasi Umum ....................................... 31

    Gambar 3.14 Perancangan Tampilan Informasi Nilai........................................... 32

    Gambar 3.15 Perancangan Tampilan Informasi Mata Kuliah .............................. 33

    Gambar 3.16 Perancangan Tampilan Informasi Daftar Panggilan Mahasiswa .... 33

    Gambar 3.17 Perancangan Tampilan Informasi Dosen ........................................ 34

    Gambar 3.18 Perancangan Tampilan Informasi Admin ....................................... 34

    Gambar 3.19 Perancangan Tampilan Informasi CCTV ........................................ 35

    Gambar 3.20 Perancangan Tampilan Menu Utama User...................................... 35

    Gambar 4.1. Halaman Login ................................................................................. 36

    Gambar 4.2. Halaman Menu Utama Admin ......................................................... 37

    Gambar 4.3. Halaman Info Umum ........................................................................ 38

    Gambar 4.4 Halaman Info Nilai ........................................................................... 39

    Gambar 4.5. Halaman Info Mata kuliah................................................................ 40

    Gambar 4.6. Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa..................................... 41

    Gambar 4.7. Halaman Info Dosen......................................................................... 42

    Gambar 4.8 Halaman Info User ............................................................................ 43

    Gambar 4.9 Halaman Info CCTV ......................................................................... 44

  • xiv

    Gambar 4.10 Halaman Menu Utama User ............................................................ 45

    Gambar 4.11 Halaman Info Umum ....................................................................... 45

    Gambar 4.12 Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa.................................... 46

    Gambar 4.13 Halaman Info Nilai .......................................................................... 46

    Gambar 4.14 Halaman Info Dosen........................................................................ 47

    Gambar 4.15 Halaman Info Matakuliah................................................................ 47

    Gambar 4.16 Halaman Info Web D3TI................................................................. 48

    Gambar 4.17 Halaman Info CCTV ....................................................................... 48

  • xv

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran I Koding Bagian Admin ....................................................................... 52

    Lampiran II Koding Bagian User .......................................................................... 56

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang

    Diploma III Teknik Informatika adalah instansi yang bergerak dalam

    bidang pendidikan memberikan usaha pelayanan informasi akademik dan non

    akademik yang efektif, efisien dan optimal sebagai penunjang layanan yang baik.

    Salah satunya dengan media informasi yang menunjang berjalannya perkuliahan

    dengan baik. Namun, akibat dari kurangnya pemanfaatan media informasi ini

    menjadi hambatan untuk mahasiswa mengetahui informasi atau pengumuman

    yang ada.

    Kondisi tersebut mendorong untuk adanya perbuatan media informasi agar

    lebih baik lagi. Langkah yang ditempuh adalah dengan dibuatnya aplikasi

    informasi mahasiswa berbasis desktop. Langkah ini menjadi alternatif sebab

    selain mahasiswa dapat melihat-lihat informasi yang ada dengan cepat dan tepat.

    Jadi mahasiswa tidak akan ketinggalan informasi-informasi penting menyangkut

    perkuliahan.

    Oleh sebab itu, dengan mempertimbangkan beberapa korespondensi di

    atas, perlu dibangun sistem informasi terpusat yang mampu menyediakan wadah

    untuk informasi perkuliahan dan digunakan sebagai media penyampaian informasi

    akademik maupun non akademik secara tepat waktu.

    1.2 Rumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang yang ada, agar penelitian lebih terarah, maka

    dapat dituliskan rumusan masalah, yaitu bagaimana membuat aplikasi informasi

    mahasiswa berbasis desktop di Diploma III Teknik Informatika Fakultas

    Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret.

  • 2

    1.3 Batasan Masalah

    Pembahasan dalam Tugas Akhir ini akan dibatasi pada Cakupan

    masalahnya yaitu dapat memberikan informasi umum, informasi dosen, informasi

    nilai, informasi mata kuliah, informasi Web D3TI, informasi CCTV dan informasi

    Panggilan mahasiswa.

    1.4 Tujuan

    Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah membuat aplikasi informasi

    mahasiswa berbasis desktop di Diploma III Teknik Informatika agar lebih efektif,

    efisien dan optimal lagi dalam penggunaan sistem informasinya.

    1.5 Manfaat

    Manfaat yang dapat diperoleh dari aplikasi ini adalah perangkat lunak

    yang difungsikan untuk menampilkan informasi informasi yang berkaitan

    dengan perkuliahan, informasi dari web D3TI dan informasi CCTV agar lebih

    cepat tersampaikan dan dapat diakses kapan saja.

    1.6 Metodologi Penelitian

    1. Pengumpulan Data

    Pengumpulan data-data yang dibutuhkan untuk menganalisa permasalahan

    serta sebagai bahan untuk membangun Aplikasi Informasi Mahasiswa Berbasis

    Desktop di Diploma III Teknik Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu

    Pengetahuan Alam.

    2. Analisis Kebutuhan dan Perancangan Sistem

    Melakukan analisa terhadap data-data yang diperoleh untuk nantinya

    sebagai acuan dalam merancang sistem. Dalam metode kali ini, dilakukan pula

    perancangan desain sitem yang akan dibuat nantinya.

  • 3

    3. Implementasi Sistem

    Dari rancangan yang telah dibuat, selanjutnya mengimplementasikan

    melalui pembuatan sistem, yaitu dengan mendesaint tampilan dan menuliskan

    kode program sesuai tahapan-tahapan yang ada pada rancanagan.

    4. Pengujian dan Evaluasi Produk

    Pengujian terhadap sistem yang telah dibuat untuk mengevaluasi hasilnya

    dari sistem tersebut, serta melakukan error handling apabila terdapat error pada

    sistem untuk dibenahi.

    5. Penyusunan Laporan

    Dari hasil pengumpulan data, analisa kebutuhan dan perancangan sistem

    serta pengujian produk pada akhirnya dipakai sebagai bahan penyusunan laporan.

    1.7 Sistematika Penulisan

    Dalam laporan ini, tedapat 5 bab yang masing-masing akan diuraikan

    secara singkat dalam sistematika penulisan sebagai berikut.

    1. BAB I PENDAHULUAN

    Bab ini berisi latar belakang masalah, dimana akan mengemukakan

    berbagai hal yang mengakibatkan munculnya masalah sehingga menjadi alasan

    yang mendorong pemiliahan topik. Poin selanjutnya adalah rumusan masalah dan

    batasan masalah yang akan merumuskan beberapa masalah yang saling berkaitan

    pada latar belakang. Terdapat juga tujuan dan manfaat, yang merupakan upaya

    pokok yang akan dikerjakan dalam pemecahan masalah, selanjutnya dari tujuan

    tersebut dapat diambil manfaat apa saja yang dapat diperoleh.

    Berikutnya metodologi penelitian, yaitu langkah operasional tentang cara

    penyelesaian masalah berdasarkan kerangka pemikiran yang telah ditetapkan.

    Kemudian sistematika penulisan, yaitu poin yang membahas bab-bab apa saja

    yang akan dikelompokkan untuk mengurai dan menyelesaikan permasalahan.

  • 4

    2. BAB II LANDASAN TEORI

    Bab ini akan mengemukakan teori teori pendukung yang akan ditetapkan

    sebagai landasan dalam proses analisis dan perancangan untuk memberikan

    gambaran tentang jenis dan metode mendapatkan data.

    3. BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

    Bab ini akan menguraikana tentang analisis kebutuhan yang

    dikembangkan dengan mengolah dan menyimpulkan data-data yang diperoleh

    dari bab sebelumnya sebagai komponen kebutuhan, serta dengan pendekatan teori

    untuk melengkapi analisis yang dilakukan. Selain itu disediakan pula panduan

    implementasi sistem, yaitu komponen tersebut berupa perangkat lunak lain

    maupun hardware pendukungnya.

    4. BAB IV IMPLEMENTASI DAN EVALUASI SISTEM

    Implementasi sistem merupakan tahap merealisasikan sistem yang baru

    dikembangkan supaya sistem siap dipergunakan / dioperasikan sesuai dengan

    yang diharapkan. Implementasi juga merupakan tahap untuk menginformasikan

    kepada pengguna akan kinerja dari masing-masing fungsi atau komponen yang

    disediakan. Sehingga dalam bab ini dipaparkan sebagai pembahasan yang

    disertakan pada masing-masing dokumentasi.

    5. BAB V PENUTUP

    Bab ini berisi kesimpulan, yaitu memuat pernyataan singkat dan tepat

    yang dijabarkan dari hasil implementasi dan evaluasi terhadap sistem. Bab ini

    juga berisi saran, yaitu sumbang saran pemikiran yang didasarkan pada

    kesimpulan yang diperoleh. Tidak lain bertujuan untuk penyempurnaan dan

    pengembangan sistem di masa mendatang.

  • 5

    BAB II

    LANDASAN TEORI

    2.1 Informasi

    Menurut Jogiyanto (2001 : 35) Pengertian Informasi menurut Oxford

    English Dictionary, adalah that of which one is apprised or told; intelligence,

    new. Kamus lain menyatakan bahwa, informasi adalah sesuatu yang dapat

    diketahui. Namun, ada pula yang menekankan informasi sebagai transfer

    pengetahuan. Pada hakekatnya informasi tidak dapat diuraikan (intangible),

    sedangkan informasi itu dijumpai dalam kegiatan sehari-hari, yang diperoleh dari

    data dan dari observari terhadap dunia sekitar kita serta diteruskan melalui

    komunikasi.

    Informasi adalah data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan

    lebih berarti bagi yang menerimanya.

    2.2 Data Flow Diagram

    Menurut Pressman (1997 : 364) Diagram Aliran Data / Data Flow iagram

    (DFD) adalah sebuah teknik grafis yang menggambarkan aliran informasi dan

    transformasi yang diaplikasikan pada saat data bergerak dari input menjadi output.

    DFD dapat digunakan untuk menyajikan sebuah system atau perangkat

    lunak pada setiap tingkat abstraksi. Kenyataannya, DFD dapat dipartisi kedalam

    tingkat-tingkat yang mempresentasikan aliran informasi yang bertambah dan

    fungsi ideal. Demikianlah, DFD memberikan suatu mekanisme bagi pemodelan

    aliran informasi. Untuk melakukannya, dia melakukan prinsip analisis operasional

    yang kedua.

  • 6

    Tabel 2.1 Notasi DFD

    NOTASI KETERANGAN

    Prosedur atau consumer informasi yang ada di luar

    bound sistem untuk dimodelkan.

    Transfer informasi (fungsi) yang ada di dalam bound

    sistem untuk dimodelkan.

    Obyek data

    Obyek data; anak panah menunjukkan arah aliran data

    Penyimpanan data

    Repositori data yang disimpan untuk diguanakan oleh

    satu atau lebih, proses dapat disederhanakan buffer

    atau queque, atau serumit database relasional.

    2.2.1 Komponen Terminator / Entitas Eksternal

    Menurut Parno (2010) Terminator mewakili entitas eksternal yang

    berkomunikasi dengan sistem yang sedang dikembangkan. Biasanya terminator

    dikenal dengan nama entitas luar (external entity).

    Terdapat dua jenis terminator :

    1. Terminator Sumber (source) : merupakan terminator yang menjadi sumber.

    2. Terminator Tujuan (sink) : merupakan terminator yang menjadi tujuan data /

    informasi sistem

    Entity

    eksternal

    proses

  • 7

    Tabel 2.2 Jenis Terminator

    Notasi Keterangan

    Terminator Sumber

    Terminator Tujuan

    Terminator Tujuan dan Sumber

    Terminator dapat berupa orang, sekelompok orang, organisasi, departemen

    di dalam organisasi, atau perusahaan yang sama tetapi di luar kendali sistem yang

    sedang dibuat modelnya. Terminator dapat juga berupa departemen, divisi atau

    sistem di luar sistem yang berkomunikasi dengan sistem yang sedang

    dikembangkan. Komponen terminator ini perlu diberi nama sesuai dengan dunia

    luar yang berkomunikasi dengan sistem yang sedang dibuat modelnya, dan

    biasanya menggunakan kata benda, misalnya Bagian Penjualan, Dosen,

    Mahasiswa.

    Ada tiga hal penting yang harus diingat tentang terminator :

    1. Terminator merupakan bagian/lingkungan luar sistem. Alur data yang

    menghubungkan terminator dengan berbagai proses sistem, menunjukkan

    hubungan sistem dengan dunia luar.

    2. Profesional Sistem tidak berhak mengubah isi atau cara kerja organisasi atau

    prosedur yang berkaitan dengan terminator.

    3. Hubungan yang ada antar terminator yang satu dengan yang lain tidak

    digambarkan pada DFD.

  • 8

    2.2.2 Komponen Proses

    Komponen proses menggambarkan bagian dari sistem yang

    mentransformasikan input menjadi output. Ada empat kemungkinan yang dapat

    terjadi dalam proses sehubungan dengan input dan output :

    Tabel 2.3 Komponen Proses

    Notasi Keterangan

    1 input dan 1 output

    1 input dan banyak output

    Banyak input dan 1 output

    banyak input dan banyak output

    Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan tentang proses :

    1. Proses harus memiliki input dan output.

    2. Proses dapat dihubungkan dengan komponen terminator, data store atau

    proses melalui alur data.

    3. Sistem/bagian/divisi/departemen yang sedang dianalisis oleh profesional

    sistem digambarkan dengan komponen proses.

  • 9

    Umumnya kesalahan proses di DFD adalah :

    1. Proses mempunyai input tetapi tidak menghasilkan output. Kesalahan ini

    disebut dengan black hole (lubang hitam), karena data masuk ke dalam

    proses dan lenyap tidak berbekas seperti dimasukkan ke dalam lubang

    hitam

    2. Proses menghasilkan output tetapi tidak pernah menerima input.

    Kesalahan ini disebut dengan miracle (ajaib), karena ajaib dihasilkan

    output tanpa pernah menerima input

    2.2.3 Komponen Data Store

    Data store ini biasanya berkaitan dengan penyimpanan-penyimpanan,

    seperti file atau database yang berkaitan dengan penyimpanan secara

    komputerisasi.

    2.2.4 Komponen Data Flow / Alur Data

    Suatu data flow / alur data digambarkan dengan anak panah, yang

    menunjukkan arah menuju ke dan keluar dari suatu proses. Alur data ini

    digunakan untuk menerangkan perpindahan data atau paket data/informasi dari

    satu bagian system ke bagian lainnya.

    2.2.5 Entity Relationship Diagram (ERD)

    a. Model ERD

    Menurut Valacich, dkk, (2004) ERD adalah representasi data dari suatu

    organisasi secara detail, masuk akal dan digambarkan dalam bentuk grafik. ERD

    merupakan model dari entity dalam suatu elemen bisnis, relasi antara entity dan

    atribut atau property dari entity dan relasinya.

    ERD diartikan sebagai model konseptual yang mendeskripsikan hubungan

    antara penyimpanan (dalam DFD). ERD digunakan untuk memodelkan struktur

    data dan hubungan antar data. Dengan ERD, model dapat diuji dengan

    mengabaikan proses yang dilakukan. ( Anonim, 2011)

  • 10

    ERD pertama kali dideskripsikan oleh Peter Chen yang dibuat sebagai

    bagian dari perangkat lunak CASE. Notasi yang digunakan dalam ERD dapat

    dilihat pada Tabel di berikut ini :

    Tabel 2.4 Notasi dalam ERD

    NOTASI KETERANGAN

    Entitas

    Entitas, adaah suatu objek yang dapat diidentifikasi

    dalam lingkungan pemakai.

    Relasi

    Relasi, menunjukkan adanya hubungan di antara

    sejumlah entitas yang berbeda.

    Atribut

    Atribut, berfungsi mendeskripsikan karakter entitas

    (atribut yang berfungsi sebagai key diberi garis bawah)

    Garis, sebagai penhubung antara relasi dengan entitas,

    relasi dan entitas dengan atribut.

    b. Kardinalitas Relasi

    Dalam ERD hubungan (relasi) dapat terdiri dari sejumlah entitas yang

    disebut dengan derajad relasi. Derajad relasi maksimum disebut dengan

    kardinalitas sedangkan derajad minimum disebut dengan modalitas. Jadi

    kardinalitas relasi menunjukkan jumlah maksimum entitas yang dapat berelasi

    dengan entitas pada himpunan entitas lain. Kardinalitas relasi yang terjadi diantara

    dua himpunan entitas (misalnya A dan B) dapat berupa :

    1. Satu ke satu (one to one/ 1-1)

    Setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berelasi dengan paling banyak

    satu entitas pada himpunan entitas B, demikian juga sebaliknya.

    2. Satu ke banyak (one to many/ 1- N)

  • 11

    Setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berelasi dengan banyak entitas

    pada himpunan entitas B, tetapi tidak sebaliknya.

    3. Banyak ke banyak (many to many/ N N)

    Setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berelasi dengan banyak entitas

    pada himpunan entitas B, demikian juga sebaliknya.

    2.3. SQL

    Menurut Sudargo (2004), SQL singkatan dari (Standart Query Language)

    merupakan suatu bahasa yang digunakan untuk memudahkan pemakai database

    untuk melakukan manipulasi terhadap database yang telah dibuat. SQL terbagi

    menjadi dua bahasa yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda yaitu:

    1. DDL (Data Definition Language) digunakan untuk mendefinisikan struktur

    database. Perintah-perintah yang ada pada SQL DDL ini digunakan untuk

    membuat, memodifikasi dan menghapus tabel. Beberapa perintah SQL yang

    dapat digunakan dalam DDL ini adalah :

    a. CREATE, digunakan untuk membuat suatu tabel.

    b. ALTER, digunakan untuk menambahkan suatu kolom pada suatu tabel.

    c. DROP, digunakan untuk menghapus suatu tabel.

    2. DML (Data Manipulation Language) digunakan untuk mengekplorasi,

    mengubah dan menghapus data-data yang tersimpan dalam database. SQL

    DML hanya memiliki empat buat perintah standar yang digunakan untuk

    memanipulasi data pada database, yaitu :

    a. SELECT, digunakan untuk mendapatkan data yang diinginikan dari satu

    atau lebih tabel dalam database.

    b. INSERT, digunakan untuk memasukkan data ke dalam tabel yang ada

    pada database.

    c. UPDATE, digunakan untuk mengubah data yang ada dari suatu tabel di

    database.

    d. DELETE, digunakan untuk menghapus data dari suatu tabel yang ada di

    database.

  • 12

    2.4 Database

    Menurut Sutedjo (2000) Database merupakan komponen terpenting dalam

    pembangunan sistem informasi, karena menjadi tempat untuk menampung dan

    mengorganisasikan seluruh data yang ada dalam sistem, sehingga dapat

    dieksplorasi untuk menyusun informasi-informasi dalam berbagai

    bentuk.Database merupakan kelompok data yang saling berkaitan.Data tersebut

    diorganisasikan sedemikian rupa agar tidak terjadi duplikasi yang tidak perlu,

    sehingga dapat diolah atau dieksplorasi secara tepat dan mudah untuk

    menghasilkan informasi.

    2.4.1 Basis Data

    Basis data merupakan kumpulan data yang saling berhubungan satudengan

    yang lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakanperangkat

    lunak untuk memanipulasinya. Basis data merupakan salah satukomponen yang

    penting dalam sistem informasi, karena merupakan basis dalammenyediakan

    informasi bagi para pemakai. Jenjang data yang diperlukan dalam membentuk

    basis data adalah:

    1. Characters : merupakan bagian data terkecil, yang dapat berupa karakter

    numeric, huruf ataupun karakter -karakter khusus (special characters)

    yang membentuk suatu item data / field.

    2. Field : mempresentasikan suatu atribut dari record yang menunjukkan

    suatu item dari data, seperti misalnya nama, alamat dan lain sebagainya.

    Kumpulan dari field akan membentuk suatu record.

    3. Record : menggambarkan suatu unit data individu yang tertentu.

    Kumpulan dari record membentuk suatu file.

    4. File : terdiri dari record-record yang menggambarkan suatu kesatuan data

    yang sejenis.

    5. Database : kumpulan dari file/tabel membentuk suatu database.

  • 13

    2.4.2Database Management System (DBMS)

    Menurut Kristanto (2003 : 1) Kumpulan file yang saling berkaitan bersama

    dengan program untukpengelolaannya disebut sebagai DBMS. Database adalah

    kumpulan datanya,sedang program pengelolaannya berdiri sendiri dalam satu

    paket programkomersial untuk membaca data, mengisi data, menghapus data,

    melaporkan data dalam database. DBMS dikelompokkan menjadi dua bagian,

    yaitu.

    1. RDBMS (Relational Database Management System), adalah perangkatlunak

    yang didesain untuk mengatur/memanajemen sebuah basisdatasebagai

    sekumpulan data yang disimpan secara terstruktur, dan melakukanoperasi-

    operasi atas data atas permintaan penggunanya. Karasteristik dariRDBMS

    adalah :

    a. Menyediakan operator relasional untuk memanipulasi data dalam

    bentuk tabular.

    b. Menyajikan data pada pengguna dalam bentuk relasional (ditampilkan

    dalam bentuk tabular, sebagai koleksi dari tabel dimana setiap table

    berisi sekumpulan baris dan kolom). Contoh dari RDBMS adalah

    MySQL, MsQL, Microsoft SQL Server, Interbase.

    2. ORDBMS (Object Relational Database Management System), merupakan

    database sistem yang akan menggabungkan antara fitur pada model objek dan

    fitur yang ada pada model relasional, yaitu menerapkan konsep pada

    pemrograman berdasar objek sebagai perluasan dari model relasional,

    sehingga pada ORDBMS ini mempunyai integrity constraint yang tetap

    terjaga dan mendukung untuk data yang kompleks. Selain itu, penerapan

    model objek yang reusable dapat mempermudah pembuatan aplikasi basis

    data. Contoh dari ORDBMS adalah PostgreSQL, Oracle.

  • 14

    2.5 Borland Delphi XE

    Menurut Indriyawan (2011), Delphi XE merupakan salah satu IDE

    (Integrated Development Environment) yang cukup dikenal di kalangan

    programmer pemula hingga programmer professional. Kemudian pembuatan

    aplikasi dan penulisan kode program, kelengkapan fasilitas yang disesuaikan

    dengan perkembangan teknologi terkini, serta dukungan ke berbagai jenis

    database arsitektur menjadi beberapa daya tarik bagi programmer aplikasi.

    Fasilitas dan fitur pada Delphi XE meliputi Code Editor, Form Designer, Project

    Manager, Debugger dan banyak lagi fitur lainnya yang membantu para software

    developer untuk dapat mengembangkan aplikasi secara mudah dan cepat. IDE

    memungkinkan untuk melakukan semua pekerjaan di satu lingkungan dengan

    dukungan dari semua fitur dan fasilitas yang dibutuhkan.

    IDE menyediakan fasilitas antarmuka yang sudah akrab bagi pengguna Windows.

    Salah satu fasilitas yang cukup membantu para pengembang dalam merancang

    aplikasi adalah dockable pada IDE Delphi. Dockable window memudahkan untuk

    menyesuaikan IDE Delphi dengan lingkungan kerja pada Desktop. Kelebihan

    lainnya adalah saveable desktop.Fasilitas ini berguna untuk menetapkan

    pengaturan pada Desktop IDE Delphi. Tujuan utama IDE Delphi adalah agar

    proses pembangunan aplikasi dapat berlangsung secara cepat dan efisien.

  • 15

    BAB III

    ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

    3.1. Peralatan yang Diperlukan

    Dalam pembangunan aplikasi informasi mahasiswa berbasis Desktop dan

    MySQL ini, terdapat beberapa perangkat lunak dan perangkat keras yang

    direkomendasikan untuk mengimplementasikan aplikasi informasi mahasiswa

    dalam pembangunannya sebagai berikut :

    1. Kebutuhan Hardware

    Hardware yang digunakan untuk membangun sistem adalah :

    a. Intel Pentium Dual Core

    b. Kapasitas RAM 2MB

    c. Kapasitas Harddisk 40Gb (sesuai kebutuhan)

    d. Display 1366 x 768 piksel.

    2. Kebutuhan Software

    Software yang digunakan dalam membangun sistem informasi ini adalah :

    a. Borland Delphi XE sebagai perancang interface

    b. Navicat Premium sebagai Database Manager.

    c. MySQL Database sebagai DBMS (Database Management System).

    d. Microsoft Visio 2007 sebagai perancang sistem

    e. VLC Media Player 2.0.1 sebagai media cctv.

    Beberapa perangkat lunak dan perangkat keras yang direkomendasikan untuk

    mengimplementasikan aplikasi informasi mahasiswa dalam penggunaannya

    sebagai berikut :

    1. Kebutuhan Hardware

    Intel Pentium Dual Core, kapasitas RAM 2MB, kapasitas Harddisk 40Gb,

    display 1366 x 768 piksel.

  • 16

    2. Kebutuhan Software

    VLC Media Player, Adobe Reader, MySQL ODBC Driver dan MySQL

    Server.

    3.2. Perancangan Sistem

    Perancangan sistem adalah sebuah teknik yang digunakan untuk

    mengorganisir dan mendokumentasikan proses dari suatu sistem. Kegiatan di

    dalam pemodelan proses ini seperti pembuatan Content Diagram (CD), Data

    Flow Diagram (DFD) yang masing-masing saling berkaitan :

    3.2.1. Context Diagram (CD)

    Context Diagram (CD) atau diagram konteks ini merupakan

    penggambaran secara garis besar Aplikasi Informasi Mahasiswa yang

    akan dibangun dengan menampilkan input, proses, dan output dari sistem.

    Context Diagram Aplikasi Informasi Mahasiswa dapat dilihat pada gambar

    3.1.

    Aplikasi Informasi

    MahasiswaAdmin User / Mahasiswa

    Login,input dataAkses informasi

    mahasiswa

    Verifikasi loginTampil informasi

    mahasiswa

    Gambar 3.1. Context Diagram

    Keterangan :

    1. Admin melakukan login pada sistem agar mendapatkan hak akses untuk

    menggunakan fitur-fitur dari sistem informasi.

    2. Setelah login, admin berhak untuk memasukkan data informasi mahasiswa

    meliputi informasi umum, informasi nilai, informasi daftar panggilan

    mahasiswa, informasi data dosen,informasi matakuliah dan informasi cctv.

    3. Admin memiliki hak untuk memanipulasi data informasi mahasiswa.

  • 17

    4. Admin dapat melakukan pengecekan tanggal kadaluarsa informasi melalui

    sistem.

    5. Dari sistem informasi ini, admin dapat melihat data-data informasi

    terdahulu.

    6. Mahasiswa dapat melihat informasi-informasi yang ada pada sistem.

    3.2.2 Data Flow Diagram

    1. DFD Level 0

    Admin

    Data admin1Login

    2Informasi

    Mahasiswa

    3Informasi cctv

    User / Mahasiswa

    Input informasi mhs

    Username&password

    Input data cctv

    4Informasi web

    D3TI

    Login admin Cek login

    Verifikasi login

    Data informasiSimpan data

    Cek sistemVerifikasi data informasi

    Verifikasi data

    Data CCTVSimpan data

    Cek sistem

    Ambil data web D3TI

    Verifikasi dataData web D3TI

    Simpan data

    Cek sistem

    Lihat info mhs

    Lihat cctv

    Informasi mahasiswa

    Informasi cctv

    Lihat webInformasi web

    Gambar 3.2 DFD level 0

  • 18

    Keterangan :

    1. Proses 1 yaitu login, admin melakukan input username dan password

    untuk masuk kedalam sistem. Sistem akan mengecek data login admin,

    bila data benar maka admin dapat masuk kedalam sistem.

    2. Proses 2 yaitu informasi mahasiswa, admin dapat melakukan input data

    informasi mahasiswa diantaranya informasi nilai, matakuliah, dosen,

    panggilan mahasiswa dan lainnya.

    3. Proses 3 yaitu informasi cctv, admin dapat menginputkan ip address yang

    digunakan sebagai alamat cctv.

    4. Proses 4 yaitu informasi web D3TI, pengambilan informasi terbaru dari

    web D3TI.

    2. DFD level 1 proses 2 Informasi Mahasiswa

    Admin

    Tabel info umum2.1

    Informasi Umum

    2.2

    Informasi daftar

    panggilan

    mahasiswa

    2.3

    Informasi dosen

    Input informasi dpm

    Input data informasi umum

    Input informasi dosen

    2.4

    Informasi

    matakuliah

    Verifikasi data info umum Cek sistem

    Tabel

    info DPM

    Simpan data

    Cek sistemVerifikasi data dpm

    Verifikasi data dosen

    Tabel info dosenSimpan data

    Cek sistem

    Input data matakuliah

    Verifikasi data matakuliah

    Tabel info

    matakuliah

    Simpan data

    Cek sistem

    2.5

    Informasi nilai

    Input data informasi nilai

    Verifikasi data informasi nilai

    Tabel info nilaiSimpan data

    Cek sistem

    Simpan data

    Ambil info matakuliah

    Info matakuliah

    Ambil info dosen

    Informasi dosen

    Gambar 3.3 DFD level 1 proses 2 Informasi Mahasiswa

  • 19

    Keterangan :

    1. Admin memasukkan data informasi umum, dengan inputkan headline, isi

    informasi, tanggal kadaluarsa informasi, jam berakhirnya informasi,

    angkatan dan upload file jika ada.

    2. Admin dapat memasukkan informasi panggilan untuk mahasiswa dengan

    menginputkan nama, nim, kelas keperluan dan tanggal berakhirnya

    informasi.

    3. Admin dapat memasukkan data dosen yang ada di Diploma III Teknik

    Informatika.

    4. Admin dapat memasukkan data matakuliah yang diajarkan di Diploma III

    Teknik Informatika.

    5. Admin juga dapat memasukkan data nilai mahasiswa.

    3. DFD level 2 proses 2 subproses 1

    Admin

    tabel info umum

    2.1.1

    Input data

    informasi umum

    2.1.2

    edit data

    informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    2.1.3

    hapus data

    informasi umum

    2.1.4

    lihat data

    informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Data informasi umum

    Gambar 3.4 DFD level 2 proses 2 subproses 1

  • 20

    Keterangan :

    1. Admin dapat menginputkan data informasi umum.

    2. Admin dapat mengedit data informasi umum

    3. Admin dapat menghapus data informasi umum

    4. Admin dapat melihat data-data yang telah dinputkan.

    4. level 2 proses 2 subproses 2

    Admin

    Tabel info daftar

    panggilan

    mahasiswa

    2.2.1

    Input data

    informasi daftar

    panggilan

    mahasiswa

    2.2.2

    edit data

    informasi daftar

    panggilan

    mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    2.2.3

    hapus data

    informasi daftar

    panggilan

    mahasiswa

    2.2.4

    lihat data

    informasi daftar

    panggilan

    mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Data informasi

    daftar panggilan mahasiswa

    Gambar 3.5. level 2 proses 2 subproses 2

    Keterangan :

    1. Admin dapat menginputkan data informasi daftar panggilan mahasiswa.

    2. Admin dapat mengedit data informasi daftar panggilan mahasiswa.

    3. Admin dapat menghapus data informasi daftar panggilan mahasiswa.

    4. Admin dapat melihat data-data yang telah dinputkan.

  • 21

    5. level 2 proses 2 subproses 3

    Admin

    Tabel info

    dosen

    2.3.1

    Input data

    informasi dosen

    2.3.2

    edit data

    informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    2.3.3

    hapus data

    informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    Data informasi dosen

    2.3.4

    lihat data

    informasi dosen

    Gambar 3.6 level 2 proses 2 subproses 3

    Keterangan :

    1. Admin dapat menginputkan data informasi dosen.

    2. Admin dapat mengedit data informasi dosen.

    3. Admin dapat menghapus data informasi dosen.

    4. Admin dapat melihat data-data yang telah dinputkan.

  • 22

    6. level 2 proses 2 subproses 4

    Admin

    Tabel informasi

    matakuliah

    2.4.1

    Input data

    informasi

    matakuliah

    2.4.2

    edit data

    informasi

    matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    2.4.3

    hapus data

    informasi

    matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    Data informasi matakuliah

    2.4.4

    lihat data

    informasi

    matakuliah

    Gambar 3.7 DFD level 2 proses 2 subproses 4

    Keterangan :

    1. Admin dapat menginputkan data informasi matakuliah.

    2. Admin dapat mengedit data informasi matakuliah.

    3. Admin dapat menghapus data informasi matakuliah.

    4. Admin dapat melihat data-data yang telah matakuliah.

  • 23

    7. level 2 proses 2 subproses 5

    Admin

    Tabel informasi

    nilai

    2.5.1

    Input data

    informasi nilai

    2.5.2

    edit data

    informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    2.5.3

    hapus data

    informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    Data informasi nilai

    2.5.4

    lihat data

    informasi nilai

    Gambar 3.8 DFD level 2 proses 2 subproses 5

    Keterangan :

    1. Admin dapat menginputkan data informasi nilai.

    2. Admin dapat mengedit data informasi nilai.

    3. Admin dapat menghapus data informasi nilai.

    4. Admin dapat melihat data-data yang telah nilai.

  • 24

    3.3. Perancangan Basis Data

    3.3.1 Relationship Antar Tabel

    Gambar 3.9 Relationship Antar Tabel

  • 25

    3.3.2 Entity Relationship Diagram (ERD)

    Info_nilai Info_dosen

    Info_mk

    Id_niali

    Id_dosen

    Kd_mk

    tha

    judul

    tanggal

    File

    kelas

    memberi

    dari

    N 1

    N

    1

    Id_dosen

    nama

    nip

    No_tlp

    alamat

    Id_mk

    nama

    sks

    semester

    deskripsi

    Info_umum Details_infoumummengambil

    Isi_info

    jam

    angkatan

    headline

    Id_umum

    1 N

    type

    file

    Id_umum

    Id_details

    user

    password

    username

    Id_user

    cctv

    Ip address

    ruang

    Id_cctv

    Info_dpm

    tanggal

    kelas

    nim

    nama

    Id_dpm

    keperluan

    mengambil

    user

    username

    Id_user

    N

    1

    Gambar 3.10 Entity Relationship Diagram

  • 26

    3.3.1 Tabel Admin

    Tabel admin digunakan untuk menyimpan data atau identitas admin.

    Nama tabel : user

    Table 3.1 Admin

    Field Name Type Panjang Keterangan

    id_user int 3 Primary key

    username varchar 50

    password varchar 50

    3.3.2 Tabel Umum

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan semua data informasi pengumuman umum.

    Nama tabel : info_umum

    Tabel 3.2 Info Umum

    nama Tipe Panjang Keterangan

    id_umum int 3 Primary key

    jam time

    id_angkatan int 3

    headline varchar 150

    isi_info text

    masa_aktif date

    3.3.3 Tabel Detail Umum

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan lampiran yang ada pada infomasi umum.

    Nama tabel : details_infoumum

  • 27

    Tabel 3.3 Detail Umum

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_detail int 3 Primary key

    id_umum int 3 Foreign Key

    file varchar 255

    type varchar 4

    3.3.4 Tabel Dosen

    Tabel ini merupakan tabel yang digunakan untuk menyimpan semua data dosen.

    Nama tabel : info_dosen

    Tabel 3.4 Informasi Dosen

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_dosen int 3 Primary key

    kd_dosen varchar 5

    nama varchar 50

    nip varchar 18

    alamat text

    no_tlp varchar 15

    3.3.5 Tabel Mata kuliah

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan Matakuliah yang ada dijurusan Diploma

    III Teknik Informatika.

    Nama tabel : info_mk

  • 28

    Tabel 3.5 Informasi Mata kuliah

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_mk int 3 Primary key

    kd_mk varchar 5

    nama varchar 50

    semester varchar 1

    sks` varchar 1

    deskripsi text

    3.3.6 Tabel Nilai

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan informasi tentang nilai mahasiswa yang

    ada di program Diploma III Teknik Informatika.

    Nama tabel : info_nilai

    Tabel 3.6 Informasi Nilai

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_nilai int 3 Primary key

    tha varchar 5

    id_dosen int 3 Foreign Key

    kd_mk varchar 5

    judul varchar 150

    kelas varchar 5

    tanggal date

    file varchar 255

    3.3.7 Tabel Daftar Panggilan Mahasiswa

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan daftar panggilan mahasiswa yang ada di

    program Diploma III Teknik Informatika.

  • 29

    Nama tabel : info_dpm

    Tabel 3.7 Informasi Daftar Panggilan Mahasiswa

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_dpm int 3 Primary key

    nama varchar 50

    nim varchar 8

    kelas varchar 5

    keperluan text

    tanggal date

    3.3.8 Tabel CCTV

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan informasi untuk cctv lab yang ada di

    program Diploma III Teknik Informatika.

    Nama tabel : cctv

    Tabel 3.8 Informasi CCTV

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_cctv int 3 Primary key

    ip_address varchar 255

    ruang varchar 30

  • 30

    3.3.8 Tabel Angkatan

    Tabel ini digunakan untuk menyimpan informasi tahun ajaran yang ada di

    program Diploma III Teknik Informatika.

    Nama tabel : angkatan

    Tabel 3.8 Informasi Angkatan

    Nama Tipe Panjang Keterangan

    id_angkatan int 3 Primary key

    angkatan varchar 5

    3.4 Perancangan Interface

    3.4.1. Perancangan Tampilan Form Login

    Gambar 3.11 Perancangan Tampilan Form Login

    LOGIN ADMIN Username Password

    Cancel Ok

  • 31

    3.4.2 Perancangan Tampilan Menu Utama Admin

    SISTEM INFORMASI PENGUMUMAN D3TI FMIPA UNS

    INFO

    MATAKULIAH

    INFO NILAI

    INFO UMUM

    Gambar 3.12 Perancangan Tampilan Menu Utama Admin

    INFO DPM

    INFO DOSEN INFO ADMIN

    CLOSE

    INFO CCTV

  • 32

    3.4.3 Perancangan Tampilan Informasi Umum

    Gambar 3.13 Perancangan Tampilan Informasi Umum

    INFORMASI UMUM

    headline

    angkatan

    masa aktif

    jam

    isi informasi

    upload

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

  • 33

    3.4.4 Perancangan Tampilan Informasi Nilai

    INFORMASI NILAI

    Tahun ajaran

    dosen

    matakuliah

    judul

    kelas

    tanggal

    file

    Gambar 3.14 Perancangan Tampilan Informasi Nilai

    upload

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

  • 34

    3.4.5 Perancangan Tampilan Informasi Mata Kuliah

    INFORMASI MATA KULIAH

    Kode MK

    Nama

    Semester

    Jumlah

    Gambar 3.15 Perancangan Tampilan Informasi Mata Kuliah

    3.4.6 Perancangan Tampilan Informasi Daftar Panggilan Mahasiswa

    INFORMASI DAFTAR PANGGILAN MAHASISWA

    Nama

    NIm

    Kelas

    Tanggal

    Keperluan

    Gambar 3.16 Perancangan Tampilan Informasi Daftar Panggilan Mahasiswa

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

  • 35

    3.4.7 Perancangan Tampilan Informasi Dosen

    INFORMASI DOSEN

    Nama

    NIP

    Kode Dosen

    Telepon

    Alamat

    Gambar 3.17 Perancangan Tampilan Informasi Dosen

    3.4.8 Perancangan Tampilan Informasi Daftar Panggilan Mahasiswa

    INFORMASI ADMIN

    Nama

    NIm

    Gambar 3.18 Perancangan Tampilan Informasi Admin

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

  • 36

    3.4.9 Perancangan Tampilan Informasi CCTV

    INFORMASI CCTV

    Ruang

    IP Address

    Gambar 3.19 Perancangan Tampilan Informasi CCTV

    3.4.10 Perancangan Tampilan Menu Utama User

    info umum

    info daftar panggilan mahasiswa

    Gambar 3.20 Perancangan Tampilan Menu Utama User

    input

    save

    edit

    hapus

    keluar

    Tes Kamera

    Info

    dosen

    Info

    mata

    kuliah

    Info

    nilai

    Info

    CCTV

    Info

    web

    Pencaria

    n umum

    Tulisan Berjalan

    Pencarian

    nilai

  • 37

    BAB IV

    IMPLEMENTASI DAN ANALISA

    4.1. Implementasi Sistem

    Implementasi perancangan terhadap sistem yang dibangun bisa dilihat

    melalui desain menu dari proses-proses utama yang secara garis besar adalah

    sebagai berikut :

    4.1.1. Halaman Login

    Gambar 4.1. Halaman Login

    Halaman ini merupakan portal untuk dapat mengakses sistem, admin

    sistem menggunakan halaman login untuk masuk kedalam sistem atau menu

    utama dengan memasukkan username dan password dengan tepat, hingga nanti

    akan masuk kedalam menu utama.

  • 38

    4.1.2. Halaman Menu Utama Admin

    Gambar 4.2. Halaman Menu Utama Admin

    Halaman ini disediakan untuk mengakses informasi apa yang akan

    diinputkan atau disampaikan kepada user (mahasiswa). Pada halaman ini admin

    dapat merubah username atau password, serta terdapat fungsi untuk menambah

    dan menghapus data admin yang dapat mengakses sistem ini.

  • 39

    4.1.3. Halaman Info Umum

    Gambar 4.3. Halaman Info Umum

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    info umum pada halaman menu utama admin. Halaman ini berfungsi untuk

    menambah, edit atau hapus info umum.

  • 40

    4.1.4 Halaman Info Nilai

    Gambar 4.4 Halaman Info Nilai

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    info nilai pada halaman menu utama. Pada halaman ini akan disediakan menu

    upload nilai yang berbentuk pdf. Dengan cara tekan tombol maka akan

    muncul dialog untuk memilih file upload. Terdapat fungsi untuk tambah, edit dan

    hapus data nilai.

  • 41

    4.1.5. Halaman Info Mata kuliah

    Gambar 4.5. Halaman Info Mata kuliah

    Halaman ini disedikan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    info mata kuliah pada halaman menu utama. Pada halaman ini berfungsi untuk

    menambah, edit dan hapus mata kuliah yang ada di Program Diploma III Teknik

    Informatika ini.

  • 42

    4.1.6. Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa

    Gambar 4.6. Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    Info Daftar Panggilan Mahasiswa pada halaman menu utama admin. Pada

    halaman ini berfungsi untuk menmbahakan, edit dan hapus daftar mahasiswa yang

    akan dipanggil berserta keperluan akan panggilan tersebut.

  • 43

    4.1.7. Halaman Info Dosen

    Gambar 4.7. Halaman Info Dosen

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    InfoDosen pada halaman menu utama admin. Pada halaman ini berfungsi untuk

    menambah, edit dan hapus daftar dosen yang ada di Program Diploma III Teknik

    Informatika ini.

  • 44

    4.1.8 Halaman Info User

    Gambar 4.8 Halaman Info User

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    Info Userpada halaman menu utama admin. Pada halaman ini berfungsi untuk

    menambah admin yang dapat mengakses Sistem Informasi Pengumuman ini.

  • 45

    4.1.9 Halaman Info CCTV

    Gambar 4.9 Halaman Info CCTV

    Halaman ini disediakan untuk admin, dapat diakses dengan tekan tombol

    Info CCTVpada halaman menu utama admin.

  • 46

    4.1.10 Halaman Menu Utama User

    Gambar 4.10 Halaman Menu Utama User

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    semua informasi yang ada di lingkup Diploma III Teknik Informatika.

    4.1.11 Halaman Info Umum

    Gambar 4.11 Halaman Info Umum

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi umum tentang perkuliahan. Halaman ini dapat diakses dengan double

    klik pada halaman menu utama user dibagian Info Umum.

  • 47

    4.1.12 Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa

    Gambar 4.12 Halaman Info Daftar Panggilan Mahasiswa

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi daftar panggilan mahasiswa beserta kepentingannya. Halaman ini dapat

    diakses dengan double klik pada halaman menu utama user dibagian Info Daftar

    Panggilan Mahasiswa.

    4.1.13 Halaman Info Nilai

    Gambar 4.13 Halaman Info Nilai

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi tentang nilai yang sudah keluar, dihalaman ini nanti bila didouble klik

  • 48

    akan langsung masuk ke adobe reader. Halaman ini dapat diakses dengan double

    klik pada halaman menu utama user dibagian Info Nilai.

    4.1.14 Halaman Info Dosen

    Gambar 4.14 Halaman Info Dosen

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi dosen berserta NIP, alamat dan nomor telfon. Halaman ini dapat diakses

    dengan double klik pada halaman menu utama user dibagian Info Dosen.

    4.1.15 Halaman Info Matakuliah

    Gambar 4.15 Halaman Info Matakuliah

  • 49

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi mata kuliah. Halaman ini dapat diakses dengan klik pada halaman menu

    utama user dibagian Info Matakuliah.

    4.1.16 Halaman Info Web D3TI

    Gambar 4.16 Halaman Info Web D3TI

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    informasi yang ada di web D3TI. Halaman ini dapat diakses dengan double klik

    pada halaman menu utama user dibagian Info Web D3TI.

    4.1.17 Halaman Info CCTV

    Gambar 4.17 Halaman Info CCTV

  • 50

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini dapat dilihat

    CCTV yang berada dilab. Halaman ini dapat diakses dengan klik pada halaman

    menu utama user dibagian cctv.

    4.1.18 Halaman Pencarian Info Umum

    Gambar 4.17 Halaman Pencarian Info Umum

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini mahasiswa dapat

    mencari informasi umum yang sudah tidak ditampilkan dimenu utama. Halaman

    ini dapat diakses dengan klik pada halaman menu utama user dibagian pencarian

    umum.

    4.1.17 Halaman Pencarian Info Nilai

    Gambar 4.17 Halaman Pencarian Info Nilai

  • 51

    Halaman ini disediakan untuk mahasiswa, di halaman ini mahasiswa dapat

    mencari informasi nilai yang sudah tidak ditampilkan dimenu utama. Halaman ini

    dapat diakses dengan klik pada halaman menu utama user dibagian pencarian

    nilai.

    4.2. Analisa

    Aplikasi Informasi Mahasiswa di Diploma III Teknik Informatika

    merupakan sistem informasi D3TI yang digunakan untuk menampilkan

    pengumuman akademik maupun non akademik. Data-data yang dimasukkan

    seperti data informasi umum, informasi nilai, informasi dosen, informasi mata

    kuliah, informasi daftar panggilan mahasiswa, informasi web D3TI dan

    penampilan CCTV. Dengan sistem ini diharapkan memudahkan dalam

    menampilkan dan menyimpan data informasi yang ada di Diploma III Teknik

    Informatika.

  • 52

    BAB V

    PENUTUP

    5.1. Kesimpulan

    Berdasarkan implementasi dan analisa sistem yang telah dibahas

    sebelumnya, maka dapat diambil kesimpulan bahwa penelitian yang telah berhasil

    membangun sistem rekayasa perangkat lunak yang dapat membantu mahasiswa

    dalam mendapatkan informasi-informasi perkuliahan secara cepat dan lengkap.

    Dengan didukung penampilan informasi di web D3TI dan CCTV diharapkan

    membantu mahasiswa dalam mencari informasi.

    5.2 Saran

    Dalam pengembangan penggunaan sistem informasi ini untuk kemudian hari

    atau di hari mendatang, maka diperlukan adanya saran penambahan fasilitas

    media akses admin agar dapat mengakses sistem secara cepat.

  • 53

    DAFTAR PUSTAKA

    Anonim. 2011. Bab IX Analisis Diagram Keterhubungan Entitas (Entity

    Relationship Diagram / ERD). http://www.smknperkapalan.net. Diakses

    Sabtu, 26 November 2011. Pukul 18:20.

    Indriyawan, E, Liasie, F.A, Sayugo, T. 2011. Mastering Delphi XE : Yogyakarta :

    ANDI

    Jogiyanto. 2001. Analisis & Desain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur.

    Yogyakarta : Andi Offset.

    Parno. 2010 Data Flow Diagram. http://tavipia.staff.gunadarma.ac.id. Diakses

    Sabtu, 26 November 2011. Pukul 18:14.

    Pressman, R.S. 1997. Rekayasa Perangkat Lunak. Yogyakarta: Andi

    Sudargo, P. 2004. Pemrograman Berorientasi Objek Menggunakan Delphi. ANDI

    : Yogyakarta

    Sutedjo, B. 2000. Algoritma dan Dasar Pemrograman. Andi Offset : Yogyakarta

    Valacich, dkk. 2004. Entity Relationship Diagram. http://digilib.petra.ac.id/.

    Diakses Sabtu, 26 November 2011. Pukul 18:28.

    http://www.smknperkapalan.net/http://tavipia.staff.gunadarma.ac.id/http://digilib.petra.ac.id/

  • 54

    LAMPIRAN I

    KODING BAGIAN ADMIN

    A. Halaman Login

    procedure TFrLogin.BBCancelClick(Sender: TObject);

    begin

    close;

    end;

    procedure TFrLogin.BBOKClick(Sender: TObject);

    begin

    ADOQuery1.SQL.Text:='select username,password from user where

    username ="' +EdUsernm.Text +'" and password="'+EdPswrd.Text+'"';

    ADOQuery1.Open;

    if ADOQuery1.RecordCount>=1 then

    begin

    FrAdmin.Show;

    end

    else ShowMessage('Login Anda Gagal Cek Kembali Username dan

    Password');

    end;

    procedure TFrLogin.FormCreate(Sender: TObject);

    begin

    DataModule7.ADOConnection1.Open('root','');

    end;

    B. Halaman Input Data

    procedure TFrUmum.BtEditClick(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=true;

    DBEdit2.Enabled:=true;

    DBEdit4.Enabled:=true;

    DBEdit5.Enabled:=true;

    DBMemo1.Enabled:=true;

    DbgUmum.Enabled:=false;

    DtMasaakfit.Enabled:=true;

    ADOTable1.Edit;

    end;

    procedure TFrUmum.BtHapusClick(Sender: TObject);

    begin

    ADOTable1.Delete;

    end;

  • 55

    procedure TFrUmum.BtInputClick(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=true;

    DBEdit2.Enabled:=true;

    DBEdit4.Enabled:=true;

    DBEdit5.Enabled:=true;

    DBMemo1.Enabled:=true;

    DtMasaakfit.Enabled:=true;

    ADOTable1.Insert;

    end;

    procedure TFrUmum.BtKeluarClick(Sender: TObject);

    begin

    FrAdmin.Show;

    hide;

    end;

    procedure TFrUmum.BtSaveClick(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=false;

    DBEdit2.Enabled:=false;

    DBEdit4.Enabled:=false;

    DBEdit5.Enabled:=false;

    DBMemo1.Enabled:=false;

    DbgUmum.Enabled:=true;

    DtMasaakfit.Enabled:=false;

    DBEdit4.Text:=DateToStr(DtMasaakfit.Date);

    if (ADOTable1.State = dsInsert) or (ADOTable1.State = dsEdit) then

    ADOTable1.Post;

    ADOTable1.Close;

    ADOTable1.Open;

    end;

    procedure TFrUmum.Button1Click(Sender: TObject);

    begin

    ADOTable1.Post;

    Frupload.ideinfo:=ADOTable1.FieldByName('id_umum').AsString;

    end;

    procedure TFrUmum.DataSource1DataChange(Sender: TObject; Field:

    TField);

    begin

    if DBEdit4.Text '' then

    DtMasaakfit.Date:=StrTodate(DBEdit4.Text);

    end;

  • 56

    procedure TFrUmum.FormShow(Sender: TObject);

    begin

    ADOTable1.Active:=true;

    DBEdit1.Enabled:=false;

    DBEdit2.Enabled:=false;

    DBEdit4.Enabled:=false;

    DBEdit5.Enabled:=false;

    DBMemo1.Enabled:=false;

    DtMasaakfit.Enabled:=false;

    end;

    C. Halaman Upload

    procedure TFrUpload.Button1Click(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=true;

    ADOQuery1.Insert;

    Button1.Enabled:=false;

    Button2.Enabled:=true;

    Button3.Enabled:=false;

    Button4.Enabled:=false;

    end;

    procedure TFrUpload.Button2Click(Sender: TObject);

    var idumum,alamat,tipe : string ;

    begin

    DBEdit1.Enabled:=false;

    ADOQuery1.FieldByName('id_umum').AsString:=ideinfo;

    if sRadioGroup1.ItemIndex=0 then

    begin

    ADOQuery1.FieldByName('type').AsString:='pdf';

    end

    else if sRadioGroup1.ItemIndex=1 then

    begin

    ADOQuery1.FieldByName('type').AsString:='jpg';

    end;

    Adoquery1.Post;

    end;

    procedure TFrUpload.Button3Click(Sender: TObject);

    begin

    ADOQuery1.Delete;

    end;

  • 57

    procedure TFrUpload.Button4Click(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=true;

    sRadioGroup1.Enabled:=true;

    DBGrid1.Enabled:=false;

    Adoquery1.Edit;

    end;

    procedure TFrUpload.Button5Click(Sender: TObject);

    begin

    FrUmum.Show;

    hide;

    end;

    procedure TFrUpload.Button6Click(Sender: TObject);

    var namafile : string;

    begin

    if (sRadioGroup1.ItemIndex=0) and (OpenDialog1.Execute) then

    begin

    namafile := ExtractFileDir(application.ExeName) + '/uploadpdf/' +

    ExtractFileName(OpenDialog1.FileName) ;

    CopyFile(pchar(OpenDialog1.FileName), pchar(namafile), false);

    DBEdit1.Text:=namafile;

    end

    else if (sRadioGroup1.ItemIndex=1) and (OpenDialog2.Execute) then

    begin

    namafile := ExtractFileDir(application.ExeName) + '/uploadjpg/' +

    ExtractFileName(OpenDialog2.FileName) ;

    CopyFile(pchar(OpenDialog2.FileName), pchar(namafile), false);

    DBEdit1.Text:=namafile;

    end;

    end;

    procedure TFrUpload.FormShow(Sender: TObject);

    begin

    DBEdit1.Enabled:=false;

    ADOQuery1.SQL.Text:='select * from details_infoumum where

    id_umum = '+ideinfo;

    ADOQuery1.Open;

    DBEdit1.DataField:='file';

    end;

  • 58

    LAMPIRAN II

    KODING BAGIAN USER

    A. Halaman Utama

    vlcLib: integer;

    vlcInstance: plibvlc_instance_t;

    vlcMedia: plibvlc_media_t;

    vlcMediaPlayer: plibvlc_media_player_t;

    function GetVLCLibPath: String;

    var

    Handle: HKEY;

    RegType: Integer;

    DataSize: Cardinal;

    Key: PWideChar;

    begin

    Result := '';

    Key := 'Software\VideoLAN\VLC';

    if RegOpenKeyEx(HKEY_LOCAL_MACHINE, Key, 0, KEY_READ,

    Handle) = ERROR_SUCCESS then

    begin

    if RegQueryValueEx(Handle, 'InstallDir', nil, @RegType, nil,

    @DataSize) = ERROR_SUCCESS then

    begin

    SetLength(Result, DataSize);

    RegQueryValueEx(Handle, 'InstallDir', nil, @RegType,

    PByte(@Result[1]), @DataSize);

    Result[DataSize] := '\';

    end

    else Showmessage('Error on reading registry');

    RegCloseKey(Handle);

    Result := String(PChar(Result));

    end;

    end;

    function LoadVLCLibrary(APath: string): integer;

    begin

    Result := LoadLibrary(PWideChar(APath + '\libvlccore.dll'));

    Result := LoadLibrary(PWideChar(APath + '\libvlc.dll'));

    end;

    function GetAProcAddress(handle: integer; var addr: Pointer; procName:

    string; failedList: TStringList): integer;

    begin

    addr := GetProcAddress(handle, PWideChar(procName));

    if Assigned(addr) then Result := 0

  • 59

    else begin

    if Assigned(failedList) then failedList.Add(procName);

    Result := -1;

    end;

    end;

    function LoadVLCFunctions(vlcHandle: integer; failedList: TStringList):

    Boolean;

    begin

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_new, 'libvlc_new', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_new_location,

    'libvlc_media_new_location', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_new_from_media,

    'libvlc_media_player_new_from_media', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_release,

    'libvlc_media_release', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_set_hwnd,

    'libvlc_media_player_set_hwnd', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_play,

    'libvlc_media_player_play', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_stop,

    'libvlc_media_player_stop', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_release,

    'libvlc_media_player_release', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_release, 'libvlc_release',

    failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_player_is_playing,

    'libvlc_media_player_is_playing', failedList);

    GetAProcAddress(vlcHandle, @libvlc_media_new_path,

    'libvlc_media_new_path', failedList);

    // Jika semua fungsi dimuat, hasilnya adalah daftar kosong, jika tidak

    hasilnya adalah daftar fungsi gagal

    Result := failedList.Count = 0;

    end;

    procedure TForm1.DBAdvGrid4DblClick(Sender: TObject);

    begin

    form6.ShowModal;

    end;

    procedure TForm1.DBGrid2DblClick(Sender: TObject);

    begin

    ADOQuery6.close;

    ADOQuery6.SQL.Text:='select * from info_nilai where id_nilai='

    +ADOQuery2.FieldByName('id_nilai').AsString;

    ADOQuery6.Open;

  • 60

    pdfnya := StringReplace(AdoQuery6.FieldByName('file').AsString, '/', '\',

    [rfReplaceAll]);

    ShellExecute(handle,PCHAR('open'),pchar('C:\Program

    Files\Adobe\Reader 9.0\Reader\AcroRd32.exe'),PCHAR(pdfnya),'',0);

    end;

    procedure TForm1.DBLookupListBox1DblClick(Sender: TObject);

    begin

    Form2.ADOQuery1.Close;

    Form2.ADOQuery1.SQL.Text:='select * from info_umum where

    id_umum =' +ADOQuery1.FieldByName('id_umum').AsString;

    Form2.ADOQuery1.Open;

    form2.ShowModal;

    end;

    procedure TForm1.DBLookupListBox3DblClick(Sender: TObject);

    begin

    form4.Show;

    end;

    procedure TForm1.DBLookupListBox4DblClick(Sender: TObject);

    begin

    form5.ADOQuery1.Close;

    form5.ADOQuery1.SQL.Text:='select * from info_dpm where

    id_dpm='+ADOQuery4.FieldByName('id_dpm').AsString;

    form5.ADOQuery1.Open;

    form5.ShowModal;

    end;

    procedure TForm1.FormClose(Sender: TObject; var Action:

    TCloseAction);

    begin

    if not Assigned(vlcMediaPlayer) then begin

    Showmessage('Not playing');

    Exit;

    end;

    libvlc_media_player_stop(vlcMediaPlayer);

    while libvlc_media_player_is_playing(vlcMediaPlayer) = 1 do begin

    Sleep(100);

    end;

    libvlc_media_player_release(vlcMediaPlayer);

    vlcMediaPlayer := nil;

    libvlc_release(vlcInstance);

    end;

    procedure TForm1.FormCreate(Sender: TObject);

  • 61

    var sL: TStringList;

    begin

    vlclib := LoadVLCLibrary(GetVLCLibPath());

    if vlclib = 0 then begin

    Showmessage('Load vlc library failed');

    Exit;

    end;

    sL := TStringList.Create;

    if not LoadVLCFunctions(vlclib, sL) then begin

    Showmessage('Some functions failed to load : ' + #13#10 + sL.Text);

    FreeLibrary(vlclib);

    sL.Free;

    Exit;

    end;

    sL.Free;

    end;

    procedure TForm1.FormResize(Sender: TObject);

    begin

    pnlWeb.Width := pnlContent.Width div 2;

    pnlNilai.Width := pnlContent.Width div 2;

    pnlDPM.Width := pnlContent.Width div 3;

    pnlkuliah.Width := pnlContent.Width div 3;

    end;

    procedure TForm1.FormShow(Sender: TObject);

    VAR StartItemNode : IXMLNode;

    ANode : IXMLNode;

    STitle, SLink : WideString;

    i, pnltop, pnlleft, j : integer;

    pnl : tpanel;

    begin

    ADOQuery1.Close;

    ADOQuery1.SQL.Text:='SELECT HEADLINE, ANGKATAN,

    ID_UMUM FROM INFO_UMUM WHERE CONCAT(MASA_AKTIF, "

    ", jam) >= NOW()';

    ADOQuery1.Open;

    ADOQuery2.Close;

    ADOQuery2.SQL.Text:='SELECT JUDUL,THA, ID_NILAI FROM

    INFO_NILAI WHERE TANGGAL >=NOW()';

    ADOQuery2.Open;

    ADOQuery4.Close;

    ADOQuery4.SQL.Text:='SELECT NAMA, ID_DPM FROM

    INFO_DPM WHERE TANGGAL >=NOW()';

    ADOQuery4.Open;

  • 62

    XMLDoc.FileName :=

    'http://d3ti.mipa.uns.ac.id/diploma/modules/rssnewsfeed/rssnewsfeed.php';

    XMLDoc.Active:=true;

    StartItemNode :=

    XMLDoc.DocumentElement.ChildNodes.First.ChildNodes.FindNode('ite

    m') ;

    sListBox1.Clear;

    ANode := StartItemNode;

    for i:=0 to 5 do

    begin

    STitle := ANode.ChildNodes['title'].Text;

    sLink := ANode.ChildNodes['link'].Text;

    sListBox1.Items.Add(stitle);

    slistbox2.Items.Add(ANode.ChildNodes['description'].Text);

    ANode := ANode.NextSibling;

    end;

    ADOTBLCCTV.Open;

    ADOTBLCCTV.First;

    pnltop := 5;

    pnlleft:= 5;

    j := 0;

    while not ADOTBLCCTV.Eof do

    begin

    pnl:=TPanel.Create(self);

    pnl.Parent:=pnlcctv;

    pnl.Width:=125;

    pnl.Height:=75;

    vlcInstance := libvlc_new(0, nil);

    VlcMedia := libvlc_media_new_location (vlcInstance,

    ADOTBLCCTV.FieldByName('ip_address').AsString;

    vlcMediaPlayer := libvlc_media_player_new_from_media(vlcMedia);

    libvlc_media_player_set_hwnd(vlcMediaPlayer, Pointer(pnl.Handle));

    libvlc_media_player_play(vlcMediaPlayer);

    pnl.OnClick := vlcclick;

    if j 0 then

    pnlleft := pnlleft + 125 + 5;

    if j = 3 then

    begin

    pnltop := 85;

    pnlleft := 5;

    end;

    inc(j);

    pnl.Left := pnlleft;

    pnl.Top := pnltop;

    ADOTBLCCTV.Next;

  • 63

    end;

    end;

    procedure TForm1.vlcclick(Sender: TObject);

    var btnClose: TButton;

    begin

    panelnya := TWinControl(Sender).Parent;

    panelnya.Align := alClient;

    panelnya.BringToFront;

    btnClose := TButton.Create(self);

    btnClose.Caption := 'Tutup';

    btnClose.Parent := panelnya;

    btnClose.Top:= 5;

    btnClose.Left:= panelnya.Width-80;

    btnClose.OnClick := tutup;

    end;

    procedure TForm1.tutup(Sender:TObject);

    begin

    panelnya.Align := alNone;

    TWinControl(sender).Free;

    end;

    procedure TForm1.ListBox1DblClick(Sender: TObject);

    begin

    sListbox2.ItemIndex := sListBox1.ItemIndex;

    form8.sPanel1.Caption:=sListBox1.Items.Strings[sListBox1.ItemIndex];

    form8.Memo1.Text:=sListBox2.Items.Strings[sListBox1.ItemIndex];

    form8.ShowModal;

    end;

    procedure TForm1.Timer2Timer(Sender: TObject);

    begin

    if AdvSmoothLabel3.Left+AdvSmoothLabel3.Width

  • 64

    Form3.Image1.Picture.Assign(jpg);

    Form3.ShowModal;

    jpg.Free;

    end;

    procedure TForm2.Button2Click(Sender: TObject);

    begin

    ShellExecute(handle,PCHAR('open'),pchar('C:\Program

    Files\Adobe\Reader 9.0\Reader\AcroRd32.exe'),\,'',0);

    end;

    procedure TForm2.FormShow(Sender: TObject);

    begin

    DBText1.DataField:='headline';

    DBMemo1.DataField:='isi_info';

    ADOQuery2.close;

    ADOQuery2.SQL.Text:='select * from details_infoumum where

    id_umum=' +ADOQuery1.FieldByName('id_umum').AsString;

    ADOQuery2.Open;

    if ADOQuery2.RecordCount>=1 then

    begin

    sPanel2.Visible:=true;

    while not ADOQuery2.Eof do

    begin

    if ADOQuery2.FieldByName('type').AsString = 'jpg' then

    begin

    gambarnya :=

    StringReplace(AdoQuery2.FieldByName('file').AsString, '/', '\',

    [rfReplaceAll]);

    Button1.Visible:=true

    begin

    Button2.Visible:=true;

    pdfnya := StringReplace(AdoQuery2.FieldByName('file').AsString, '/',

    '\', [rfReplaceAll]);

    end;

    end

    else sPanel2.Visible:=false;

    end;