modul sianas untuk anak asuh

12
Modul SIANAS untuk Anak Asuh

Upload: akbar-romadan

Post on 14-Dec-2015

238 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

AAT

TRANSCRIPT

Page 1: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

Modul SIANAS untuk Anak Asuh

Page 2: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

A. Tampilan Awal

Gambar di atas adalah tampilan Home saat log in ke https://sianas.aat.or.id , dengan username (14-xxxxx atau 15-xxxx) dan password yang telah diberikan oleh Pendamping komunitas masing-masing. Pada tampilan tersebut, terlihat main menu, yaitu :

1.Menu ini berfungsi untuk mengembalikan ke halaman awal SIANAS. Pada tampilan Home, beriisi informasi mengenai data singkat anak asuh, data komunitas beserta pendamping rohaninya.

2.Menu ini berfungsi untuk membuat pesan kepada Admin atau Pendamping komunitas yang besangkutan jika ada yang ingin ditanyakan.

3.Menu ini berfungsi untuk melihat, mengedit dan menambah informasi mengenai data anak asuh. Jika diklik pada bagian panah, akan muncul submenu yaitu :

a.

Page 3: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

Menu ini berfungsi untuk melihat, mengedit dan menambah data pribadi mengenai data anak asuh yang terbaru.

b.Menu ini berfungsi untuk menginput data berupa Ijazah, raport atau kegiatan lain, baik bersifat yang intrakulikuler maupun yang bersifat extrakulikuler.

c.Menu ini berfungsi untuk melihat hasil bimbingan dengan pendamping rohani selama menjadi anak asuh.

4.Menu ini berfungsi untuk mendapatkan kontak yang bisa dihubungi, saat mengalami kesulitan saat mengakses SIANAS maupun hal-hal yang error.

5.Menu ini berfungsi untuk melihat tanda aktif saat log in. Jika sudah berhasil log in, akan muncul tanda berupa Username dan Logout. Jika bagian tanda panah diklik, maka akan muncul tampilan:

Terlihat, nama user yang menggunakan. Submenu yang ditambahkan adalah :

a.Submenu ini berfungsi sama seperti submenu Data Pribadi.

b.Submenu ini berfungsi untuk mengganti password sesuai yang diinginkan oleh anak asuh.

Page 4: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

B. Prosedur Penginputan Data Tambahan

1. Penginputan Ijazah

a. Siapkan data berupa hasil scan ijazah, baik dari SD, SMP dan SMA dengan ukuran maksimal 400 kb.

b. Log in ke sianas.aat.or.id. Kemudian klik menu Anak Asuh, pilih submenu Data Prestasi & Kegiatan.

c. Setelah masuk ke halaman Data Prestasi Anak Asuh. Perhatikan tampilan berikut :

Pada bagian ini terdapat klasifikasi untuk data prestasi, seperti: Riwayat Pendidikan : Digunakan untuk mengupload Ijasah Prestasi Pendidikan : Digunakan untuk mengupload raport Prestasi Kegiatan : Digunakan untuk mengupload sertifikat atau piagam lomba Prestasi Tambahan : Digunakan untuk mengupload sertifikat Pelatihan, Kursus

atau Workshop Kegiatan/Organisasi : Digunakan untuk mengupload data mengenai kegiatan

organisasi (misal OSIS) atau kepanitiannya lainnya (misal Panitia LDK atau Panitia Kemah Besar)

Kemampuan Bahasa : Digunakan untuk mengupload data mengenai kemampuan bahasa asing (missal TOEFL)

d. Kemudian klik “New”, sehingga muncul halaman data yang harus diisi.

Page 5: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

Isikan sesuai dengan data pada Ijasah, mulai dari Tingkat Pendidikan, Nama Sekolah, Kelas, Jurusan (isi untuk tingkat SMA/SMK dan PT), Tahun Masuk dan Tahun Lulus. Contoh :

Pada Bagian File Pendukung, klik “Telusuri” dan pilih file yang telah disiapkan tadi. Jika lembar ijasah lebih dari satu lembar, maka file digabung dan diubah ke format .pdf, namun jika hanya satu lembar, langsung diupload hasil scannya (format .jpg atau .png).

Pada Bagian Keterangan, diberikan informasi “Lulus”.

e. Setelah semua data diisi dan sudah dicek, dapat disimpan.

2. Penginputan Raport dan KHSa. Langkah penginputan Raport dan KHS hampir sama dengan penginputan Ijasah. Yang

membedakan, pada langkah (c), terlebih dahulu pilih bagian “Prestasi Pendidikan”.b. Kemudian klik New.

Page 6: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

c. Akan muncul halaman yang harus diisi (seperti tampilan diatas). Sesuaikan data yang

diinput sesuai dengan raport atau khs. Bagi anak asuh yang pernah terdaftar sebagai anak asuh SD, SMP ataupun SMA, pada bagian komunitas harus diisi. Bagi yang belum pernah, dapat dikosongi. Untuk penginputan raport, contohnya seperti berikut

Untuk anak asuh yang belum pernah terdaftar:

Untuk anak asuh yang pernah terdaftar :

Pada Bagian Keterangan, untuk semester (diisi) :

Page 7: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

Ganjil : Raport Semester Ganjil Genap : Naik Kelas atau Tidak Naik Kelas Genap (Akhir) : Lulus atau Tidak Lulus

Untuk penginputan KHS :

Pada Bagian Keterangan, diisi : IPS x,xx | IPK y,yy (pada semester tersebut).

d. Pada Bagian File Pendukung, klik “Telusuri” dan pilih file yang telah disiapkan tadi. Jika lembar ijasah lebih dari satu lembar, maka file digabung dan diubah ke format .pdf, namun jika hanya satu lembar, langsung diupload hasil scannya (format .jpg atau .png).

e. Jika sudah dicek dan sesuai, klik Simpan.

NB : Untuk penginputan data lain, dapat disesuaikan dengan bagian dan format yang ada.

Page 8: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

C. LAMPIRAN

Cara mengubah File hasil scan digabung dan diubah ke dalam format .pdf

1. Siapkan file yang akan digabung. Resize terlebih dahulu file tersebut (menjadi 100-300 KB).a. Pilih file tersebut, kemudian klik kanan, pilih Edit.b. Secara otomatis, file tersebut akan terbuka dalam program paint.

c. Klik bagian Resize, akan muncul kotak

Pada kotak tersebut, ukurannya adalah 100 (dalam %), nah kita ubah menjadi 25 (dalam %). Kemudian klik OK.

d. Lalu Save As file tersebut, agar file aslinya tidak hilang. Lihat bagian size-nya, sudah menjadi lebih kecil.

Page 9: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

2. Setelah diresize, file tersebut dimasukkan ke dalam blank document (Ms. Word 2010 atau 2013) dengan cara di drag atau dengan klik menu Insert -> Pictures, lalu pilih file yang akan digabung. Kemudian besarkan gambar dengan menarik disisi pojok kanan bawah, sehingga terlihat satu halaman penuh.

3. Kemudian Save, pilih Export. Pada menu tersebut terdapat Create PDF/XPS, klik menu tersebut kemudian Publish.

Page 10: Modul SIANAS Untuk Anak Asuh

Secara otomatis file tersebut akan berubah ke bentuk .pdf.

4. Jika yang ada aplikasi Ms Word 2007, maka file disave terlebih dahulu, kemudian diubah dengan aplikasi khusus untuk meng-konverter .doc menjadi .pdf.