membuka excel - web viewperkembangan jumlah peserta didik baru. sd negeri 1 tiuh balak waykanan ....

14
APLIKASI MICROSOFT OFFICE EXCEL UNTUK PENGHITUNGAN NILAI (Operasi Excel bagi Pemula) Oleh Ngadimun Hd Disampaikan pada Bimtek TIK dalam Pembelajaran Bagi Guru-Guru SD Negeri 1 Way Urang Kalianda Di Kalianda pada Tanggal 10-14 Oktober 2012 1

Upload: lytruc

Post on 30-Jan-2018

219 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

APLIKASI MICROSOFT OFFICE EXCEL UNTUK PENGHITUNGAN NILAI

(Operasi Excel bagi Pemula)

OlehNgadimun Hd

Disampaikan pada Bimtek TIK dalam PembelajaranBagi Guru-Guru SD Negeri 1 Way Urang Kalianda

Di Kalianda pada Tanggal 10-14 Oktober 2012

SD NEGERI 1 KALIANDA2012

1

Page 2: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

A. PENDAHULUANMicrosoft Excel (MsOffice) 2007 merupakan program perangkat lunak

(Software) yang canggih untuk menghitung angka-angka dan mengolah berbagai jenis data kuantiatif ((angka). Setelah ada program ini (dulu namanya Lotus), maka pekerjaan penghitungan angka-angka tidak lagi menggunakan kalkulator atau mesin hitung lainnya. Pada setiap sekolah, guru sudah seharusnya telah memiliki keterampilan yang baik dalam mengaplikasikan program MsExcel ini untuk menunjang tugas pokok sehari-hari. Beberapa tugas guru yang seharusnya sudah harus dikerjakan dengan bantuan aplikasi MsExcel, misalnya; 1. Mengurutkan (sorter) daftar nama siswa dengan menurut abjad,2. Menghitung nilai dari skor yang diperoleh siswa,3. Menentukan nilai akhir atau nilai raport dengan mempertimbangkan

bobot setiap nilai,4. Pada sebaran nilai menghitung: nilai rerata, nilai tertinggi, nilai

terendah, nilai standar deviasi, dan ketuntasan belajar siswa.5. Menghitung anggaran pendapatan dan belanja sekolah secara cermat.

Demikian cepat program MsExel bekerja, akan diperoleh hasil yang akurat dan rapih untuk pekerjaan-pekerjaan seperti tersebut di atas. Maka dengan pesatnya perkembangan teknologi dan informasi seperti sekarang ini, jangan guru (lebih lagi guru SD) masih belum mengenal MsExcel. Jangan ditunda-tunda lagi, mari kita mulai dari sekarang untuk segera berlatih menguasai program ini secara sungguh-sungguh. Lalu, selanjutnya segera dijadwalkan, kapan kalkulator akan dibuang karena tidak kita pakai lagi.

B. BUKA FILE BARU DAN EDITING BARIS DAN KOLOM1. Membuka file baru MsExcel yang terdiri dari Sheet1, Sheet2, dan

seterusnya, dengan cara: klik Start, All Program, Microsoft Office, pilih dan klik Microsoft Office Excel 2007, lalu muncul tampilan:

2

Cel A3

Kolom FBaris 1

Page 3: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

2. Kita simpan file baru itu pada folder (kamar) tertentu, misal pada folder DATA dengan nama file Nilai IPA-5- 1-2012 (nilai IPA kelas V semester 1 tahun pelajaran 2012-2013, caranya: klik File, Save As, Excel Workbook, lalu beri nama Data1.

3. Berlatih mengedit baris dan kolomCara mengedit baris: Klik kiri lalu tekan dan tarik kursor pada garis diantara baris satu dan dua, tarik ke bawah akan melebarkan baris (ukuran baris yang ada 15). Demikian pula saat akan melebarkan kolom Klik kiri lalu tekan dan tarik kursor pada garis diantara kolom A dan B, tarik ke kanan akan melebarkan kolom (ukuran baris yang ada 8,43).

4. Membuat tabelJika akan dibuat tabel yang terdiri dari 5 kolom dan 6 baris, caranya: klik kiri kursor di Cel A1 lalu tekan dan tarik ke kanan sampai kolom E, dan tarik ke bawah sampai baris ke-6. Maka kolom A sampai E dan baris 1 sampai 6 terblok, lalu klik Home, pilih Borders, plih dan klik All Borders, jadilah tabel dengan garis-garis vertikal dan horizontal, tampilannya seperti berikut.

3

Page 4: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

5. Menghitung Nilaia. Buat tabel dengan 5 kolom dan 6 baris. Judul kolom 1 tulis No,

kolom 2 tulis Nama, kolom 3 untuk Skor, kolom 4 untuk Nilai, dan kolom 5 untuk ketuntasan.

b. Buat nomor urut siswa, caranya: tulis angka untuk nomor urut 1 dan 2. Lalu angka 1 dan 2 diblok. Lalu dari blok itu kursor arahkan ke sudut kanan bawah angka 2, saat tampilan kursor terlihat tanda plus tipis, tekan lalu tarik ke bawah untuk membuat nomor otomatis.

c. Isikan skor siswa pada kolom skor. Lalu untuk menghitung nilai, letakkan kursor pada kolom nilai dan tulis tanda = lalu klikkan ke angka skor dan buat tanda / untuk membagi dengan skor maksimal, lalu buat tanda * untuk mengalikan 100 (nilai maksimal), lalu tekan Enter.

d. Untuk operasi hitung lainnya: Tambah dengan tanda + Kurang dengan tanda – Kali dengan tanda * Bagi dengan tanda /

C. MENENTUKAN NILAI AKHIR ATAU NILAI RAPORTBuat tabel yang kolomnya memuat: No, Nama, Ulangan harian 1 (UH-

1), UH-2, UTS, UH-3, UH-4, UAS, NA (Nilai Akhir), dan peringkat. Hitunglah nilai akhir dengan ketentuan: setiap ulangan harian bobotnya 20%, UTS dan UAS masing-maisng dengan bobot 10%.

Menghitung NA, kursor letakkan di cel I3, rumusnya seperti berikut: =C3*0,2+D3*0,2+E3*0,1+F3*0,2+G3*0,2+H3*0,1

4

Page 5: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

PERINTAH OPERASI EXCEL BAGI PEMULANo Fungsi Perintah

1 Membuka Excel Klik Star, Program, Microsoft Office, Microsoft Office Excel

2 Huruf A B C dst Nama Kolom3 Angka 1, 2 di kiri ke arah bawah Nama Baris4 Cel A1 Pertemuan antara kolom A dan baris 1

Penulisan huruf Menempel di cel bagian kiri

5 Penulisan angkaMenempel di cel bagian kanan, jika menulis angka desimal dan menempel di bagian kiri cel maka tidak dapat dihitung (dijumlah, dikurang, dibagi atau lainnya)

6 Menuliskan huruf atau angka agar tebal (bold)

Tekan B pada Toolbar atau tekan bersamaan Ctrl (baca:kontrol) dan B

7 Menuliskan huruf atau angka cetak miring (italic)

Tekan I pada Toolbar atau tekan bersamaan Ctrl (baca:kontrol) dan I

8 Buat nomor urutKursor letakkan di cel A1, tulis angka 1 di cel A1, angka 2 di cel A2 (di bawahnya), lalu angka 1 dan 2 diblok dan tarik saat kursor di kanan bawah menjadi tanda plus tipis.

9 Lebarkan satu kolomKlik kiri pada perbatasan kolom yang akan dilebarkan dan jangan dilepas, lalu tarik ke kanan, dan menyempitkan tarik ke kiri.

10 Lebarkan banyak kolom sekaligusBlok kolom-kolom yang akan dilebarkan, klik Format, Column, Width, lalu tulis angka lebar kolom, misal angka 10 atau lebih.

11 Menambah kolom Letakkan kursor di B2, lalu tekan Altbersamaan dengan tekan i lalu C

12 Lebarkan satu barisKlik kiri dan jangan dilepas pada garis di antara baris, lalu tarik ke atas untuk mempersempit baris atau ke bawah untuk melebarkan baris.

13 Lebarkan banyak baris sekaligus Blok baris-baris yang akan dilebarkan, klik Format, Column, Row, lalu tulis angka lebar baris (standar 12.75)

14 Menambah baris Letakkan kursor di B2, lalu tekan Altbersamaan dengan tekan i lalu R

15 Gabungkan dua kolom Blok kolom-kolom yang akan digabung (merge), klik Merge and Centre

16 Mengurutkan angka (dari kecil ke besar)

Klik Data, lalu Sort dan terlihat tampilan Gambar 1, gunakan data pada Gambar 2.

Gambar 1. Mengurutkan (Sort) angka atau huruf

5

Page 6: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

Penghitungan nilai dari skor, penentuan ketuntasan belajar siswa, rerata (Average), Skor/Nilai tertinggi (MAX), Skor/Nilai terendah (MIN), dan Standar Deviasi (stdev), cermati data pada Gambar 2 di bawah ini, lalu berlatihlah sampai berhasil dan silahkan bertanya jika belum berhasil.

Gambar 2. Tabel Penghitungan Nilai, Ketuntasan, Rerata, Nilai Tertinggi, Terendah, dan Standar Deviasi (STDEV = simpangan baku).

No Fungsi Perintah

17 Menghitung Standar Deviasi (SD)

Letakkan kursor pada cel tempat hasil nilai SD, klik fx, StDev lalu sorot angka yang akan dihitung SD-nya

18 Menghitung nilai Skor pada cel C2

19Menghitung jumlah nilai C pada daftar nilai

Letakkan kursor pada cel tempat hasil jumlah nilai C, klik fx, pada Function kategory klik All dan pada Countif, OK, Range diisi dengan menyorot angka sebarannya, kriteria diisi angka yang dicari jumlah sebarannya, OK

20 Penentuan KKMLetakkan kursor pada cel tempat akan dituliskan “Tuntas” atau “Belum Tuntas”, klik fx, IF, lalu buat rumusnya. Misal skor pada cel D3 maka rumusnya: =IF(D3<70;"Belum Tuntas";"Tuntas")

21 Mengubah nilai angka ke huruf mutu

Letakkan kursor pada cel tempat hasil huruf mutu, klik fx, IF, lalu buat rumusnya, misal: angka pada cel J5 =IF(J5<5;"E";IF(J5<5,5;"D";IF(J5<6,51;"C";IF(J5<7,51;"B";"A"))))Artinya: nilai angka di cel J5 dan huruf mutu di K5

22Penghitungan dengan rumus yang kita buat

Diawali dengan tanda = ; tanda yang akan dipakai bisa + - kali dengan tanda * bagi dengan /; mana yang akan didahulukan penghitungannya dibuat tanda kurung

23 Menentukan nilai tertinggi

Letakkan kursor pada cel tempat akan dituliskan “nilai tertinggi”, klik fx, pilih dan klik MAX, OK, lalu sorot nilai yang di-sort, lalu OK.

24 Menentukan nilai terendah

Letakkan kursor pada cel tempat akan dituliskan “nilai tertinggi”, klik fx, pilih dan klik MIN, OK, lalu sorot nilai yang di-sort, lalu OK.

25 Penjumlahan nilai lima mata pelajaran

Letakkan kursor pada cel tempat hasil penjumlahan, klik Auto Sum, lalu sorot angka yang akan dijumlah

26 Menghitung rerata nilai

Letakkan kursor pada cel tempat hasil nilai rerata, klik fx, Average lalu sorot angka yang akan dihitung reratanya

6

Page 7: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

Penghitungan nilai rapor, cermati data pada Gambar 3 di bawah ini, lalu berlatihlah sampai berhasil dan silahkan bertanya jika belum berhasil.

Gambar 3. Data untuk penghitungan nilai rapor

Cermati Gambar 4 di bawah ini, lalu berlatihlah menghitung Skor dari hasil analisis

Iteman atau Anates, copy skor lalu bawa ke Excel:

Gambar 4. Penghitungan skor hasil analisis Iteman atau Anates menjadi nilai rapor.

7

Hitunglah skor ini dengan Prog Excel - Buat tanda koma di antara no. peserta dg skor (satu peserta saja) sesuai setting desimal - Copy dan paste di Excel - Klik data, pilih text to colum, klik fixed width - Klik next, finish - Lalu hitung nilai, misal: membagi skor dengan jumlah soal lalu dikalikan 10

Page 8: Membuka Excel -    Web viewPERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARU. SD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN . 2001/2002. 2002/2003. 2003/2004. Laki-laki. 10. 12. 8. ... 11/21/2014

D. Membuat Tabel dan Grafik pada MsExcel

PERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARUSD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN

2001/2002 2002/2003 2003/2004Laki-laki 10 12 8Perempuan 30 33 63Jumlah 40 45 71

PERKEMBANGAN JUMLAH PESERTA DIDIK BARUSD NEGERI 1 TIUH BALAK WAYKANAN

Langkah-langkahnya:1. Untuk membuat tabel dan grafik di atas langkahnya buka lembar kerja MsExcel

dan buat tabel seperti contoh di atas2. Menghitung jumlah gunakan rumus Sum (∑)3. Untuk membuat grafik, lakukan blok data baris pertama sampai ketiga (baris

keempat tidak)4. Klik Insert, pilih pada Column pada pilihan di sudut kiri atas, maka akan tabel

grafik 5. Munculkan angka pada setiap batang grafik dengan cara: klik kanan pada batang

berwarna biru lalu pilih Add Data Labels maka akan muncul angkanya; lakukan dengan cara yang sama untuk memunculkan nilai batang garfik warna merah.

6. Lakukan penafsiran terhadap data yang telah ditampilkan pada garfik.

Bandar Lampung, 20 November 2014Ngadimun Hd.

8

2001/2002 2002/2003 2003/20040

10

20

30

40

50

60

70

10 128

30 33

63

Laki-lakiPerempuan