materi pentol ikan bwi

2
1 Pembuatan Pentol ikan 1 Oleh Riyati 2 Produk olahan mampu meningkatkan nilai jual, tak terkecuali bagi komoditas perikanan. Untuk meningkatkan harga udang dan ikan hasil tambak, para petani ikan mendapatkan keuntungan yang lebih tinggi, daripada bila hanya dijual dalam bentuk bahan baku mentah. Selain memiliki nilai ekonomi lebih yang lebih tinggi, olahan ikan juga memiliki masa simpan yang relatif lebih lama bila dibandingkan dengan bahan baku ikan atau udang mentah. Pentol ikan, adalah salah satu bentuk olahan makanan berbahan baku utama ikan atau udang. Pemrosesan ikan atau udang mentah segar menjadi pentol bakso ikan, sebenarnya sangat sederhana dan cukup mudah untuk diterapkan. Bahan Baku Persyaratan bahan baku (ikan) yang terpenting adalah kesegarannya. Semakin segar ikan yang digunakan, semakin baik pula mutu bakso yang dihasilkan. Berbagai jenis ikan yang digunakan untuk membuat bakso, terutama ikan yang berdaging tebal dan mempunyai daya elastisitas seperti tenggiri, kakap, cucut, bloso, ekor kuning dan lain-lain. Selain bahan baku dari ikan segar, bakso juga dapat dibuat dari produk yang sudah setengah jadi yang dikenal dengan nama Suzimi (daging ikan lumat). Bahan Tambahan Bahan tambahan pembuatan bakso adalah tepung tapioca dan bumbu-bumbu dengan komposisi sebagai berikut : - Tapioka 10 – 15 % - Garam 2 – 3 % - Merica 0,5 % - Bawang putih 2 % - Bumbu masak 0,75 % (bila disukai) Dalam resep kali ini, kita akan membuat pentol bakso ikan dengan komposisi bumbu sebagai berikut Daging ikan 500 gram Tepung tapioka 0,5 ons Tepung onggok (sagu) 0,5 ons Garam 10 gram/ 1 sdm Gula (Gula halus) 0,5 sdt Bawang putih 15 gram atau 7,5 siung Merica 2,5 gram / 1 sdt Jahe 2,5 gram atau 1 jari Es Batu secukupnya 1 Disampaikan di Wringinputih-Banyuwangi, 25-26 April 2013 2 Ibu Rumah tangga, aktifis, dan pengolah berbagai masakan berbahan baku ikan

Upload: dian-purnama-putra

Post on 26-Nov-2015

32 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Tentang olahan hasil perikanan

TRANSCRIPT

  • 1

    Pembuatan Pentol ikan1 Oleh Riyati2

    Produk olahan mampu meningkatkan nilai jual, tak terkecuali bagi komoditas perikanan. Untuk meningkatkan harga udang dan ikan hasil tambak, para petani ikan mendapatkan keuntungan yang lebih tinggi, daripada bila hanya dijual dalam bentuk bahan baku mentah. Selain memiliki nilai ekonomi lebih yang lebih tinggi, olahan ikan juga memiliki masa simpan yang relatif lebih lama bila dibandingkan dengan bahan baku ikan atau udang mentah. Pentol ikan, adalah salah satu bentuk olahan makanan berbahan baku utama ikan atau udang. Pemrosesan ikan atau udang mentah segar menjadi pentol bakso ikan, sebenarnya sangat sederhana dan cukup mudah untuk diterapkan.

    Bahan Baku Persyaratan bahan baku (ikan) yang terpenting adalah kesegarannya. Semakin segar ikan yang digunakan, semakin baik pula mutu bakso yang dihasilkan. Berbagai jenis ikan yang digunakan untuk membuat bakso, terutama ikan yang berdaging tebal dan mempunyai daya elastisitas seperti tenggiri, kakap, cucut, bloso, ekor kuning dan lain-lain. Selain bahan baku dari ikan segar, bakso juga dapat dibuat dari produk yang sudah setengah jadi yang dikenal dengan nama Suzimi (daging ikan lumat).

    Bahan Tambahan Bahan tambahan pembuatan bakso adalah tepung tapioca dan bumbu-bumbu dengan komposisi sebagai berikut : - Tapioka 10 15 % - Garam 2 3 % - Merica 0,5 % - Bawang putih 2 % - Bumbu masak 0,75 % (bila disukai)

    Dalam resep kali ini, kita akan membuat pentol bakso ikan dengan komposisi bumbu sebagai berikut

    Daging ikan 500 gram Tepung tapioka 0,5 ons Tepung onggok (sagu) 0,5 ons Garam 10 gram/ 1 sdm Gula (Gula halus) 0,5 sdt Bawang putih 15 gram atau 7,5 siung Merica 2,5 gram / 1 sdt Jahe 2,5 gram atau 1 jari Es Batu secukupnya

    1 Disampaikan di Wringinputih-Banyuwangi, 25-26 April 2013 2 Ibu Rumah tangga, aktifis, dan pengolah berbagai masakan berbahan baku ikan

  • 2

    Cara Pembuatan

    1. Jika digunakan bahan baku dari ikan segar, perlu dilakukan pemisahan daging dari tulang-tulang dan durinya dengan cara menyayat memanjang pada bagian punggung hingga terbelah.

    2. Ambillah bagian dagingnya cara dikerok menggunakan sendok 3. Bersihkan hancuran daging tersebut dari komponen-komponen yang tidak di

    kehendaki (kulit, duri dan tulang) 4. Daging ikan di lumatkan dengan cara ditumbuk, dapat digunakan beragam alat,

    seperti lumpang, menggunakan alat penggiling daging, diulek ataupun diblender. 5. Semua bumbu-bumbu tersebut dihaluskan dahulu 6. e dalam daging lumat sambil diuleni dan masukkan tapioca sedikit demi sedikit 7. Aduk adonan sampai homogeny dan tidak lengket di tangan (kalis) 8. Lakukan pencetakan yaitu dengan membuat bola-bola kecil dengan cara adonan

    diletakkan pada telapak tangan, dikepal-kepal, kemudian ditekan sehingga akan keluar bola-bola bakso dari sela-sela jari dan telunjuk

    9. Bola-bola bakso yang keluar dari kepalan itu diangkat dengan sendok dan sedikit diratakan

    10. Masukkan ke dalam air hangat ( suhu + 40 C)biarkan selama 20 menit 11. Rebus dalam air mendidih sampai bakso mengapung sebagai tanda telah matang 12. Angkat bakso yang telah matang dan masukkan ke dalam air dingin (air es ) + 15

    menit 13. Angkat dan tiriskan

    Penyajian Bakso ikan data disajikan dalam bentuk rebusan dengan kuah atau digoreng sebagai makanan ringan. Jika disajikan dalam bentuk kuah perlu dipersiapkan kuahnya yaitu dengan merebus sisa-sisa penyiangan seperti kepala, tulang, kemudian diberikan bumbu yang telah dihaluskan (merica, bawang putih dan garam) Sedangkan bumbu-bumbu penyedap kuah anatara lain, bawang goreng, tongcai, saos tomat, cabe/sambal, kecap, cuka, sayur caisim

    Cara Membuat kuah: Masaklah air atau kalo mau kaldu dari ikan bisa memakai sisa dari rebusan pentol, kemudian haluskan bumbu kuah dan masukan ke dalam air, setelah beberapa menit kemudian masukan pentol. setelah semuanya mendidih kemudian baru masukkan irisan bawang, irisan selendri dan irisan bawang goreng. Kemudian matikan kompor dan bakso ikan siap disajikan untuk disantap bersama dengan keluarga. Bakso ikan ini juga cocok dan sangat baik untuk pertumbuhan si kecil karena mengandung banyak gizi dan vitamin.