laporan kasus jaka ulkus kornea serpens.docx

7
LAPORAN KASUS ULKUS KORNEA SERPENS NAMA PEMBIMBING : dr. ELLY AMALIA, Sp.M DISUSUN OLEH MUHAMMAD JAKA SATRIA (1102009188) BAGIAN ILMU MATA RSUD SUBANG PERIODE FEBRUARI-MARET 2015

Upload: frank-neal

Post on 22-Jan-2016

242 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

ja

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

LAPORAN KASUS

ULKUS KORNEA SERPENS

NAMA PEMBIMBING :

dr. ELLY AMALIA, Sp.M

DISUSUN OLEH

MUHAMMAD JAKA SATRIA

(1102009188)

BAGIAN ILMU MATA

RSUD SUBANG

PERIODE FEBRUARI-MARET

2015

Page 2: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

I. IDENTITAS OS Nama : Tn. I Umur : 31 Tahun Jenis Kelamin : Laki-Laki Agama : Islam Suku/Bangsa : Sunda – Indonesia Pendidikan : SD Pekerjaan : Buruh bangunan

II. ANAMNESA (Autoanamnesa)

Keluhan Utama : Mata kiri tidak dapat melihat dengan jelas Keluhan Tambahan : Mata kiri merah, terasa perih, nyeri, dan berair Riwayat Penyakit Sekarang :

Pasien datang ke poli mata RSUD Subang dengan keluhan mata kiri tidak dapat melihat dengan jelas semenjak 10 hari SMRS. Keluhan disertai dengan mata merah, berair, bola mata terasa perih dan nyeri seperti ditusuk, silau saat melihat cahaya. Keluhan ini dirasakan mendadak oleh pasien, dan semakin memberat. Sebelumnya mata kiri pasien terkena cairan kimia (soda api) saat sedang bekerja. Keluhan tampak warna keputihan pada mata kiri juga dirasakan pasien. Pasien pernah datang berobat ke poli mata 1 minggu yang lalu dengan keluhan yang sama, sudah diberikan obat tetes dan pasien merasa sudah ada perbaikan dalam penglihatan namun lupa nama obat yang diberikan

Riwayat Penyakit Dahulu :- Terdapat riwayat pernah mengalami trauma benda asing yaitu terkena cairan kimia (soda

api)- Terdapat riwayat minum obat dari mantri (pasien tidak ingat nama obat tersebut)- Riwayat penyakit Diabetes Melitus disangkal- Riwayat hipertensi disangkal - Riwayat penyempitan lapang pandang disangkal- Riwayat mual, muntah disertai pusing menjalar dari mata hingga kepala bagian belakang

disangkal- Riwayat menggunakan jamu dalam jangka waktu yang lama disangkal - Riwayat operasi mata disangkal- Riwayat menggunakan kacamata disangkal

Riwayat Penyakit Keluarga - Disangkal

Page 3: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

III. PEMERIKSAAN FISIK

A. STATUS GENERALIS Keadaan umum : Tampak sakit sedang Kesadaran : Composmentis Tanda Vital :

o Tekanan Darah : 120/80 mmHg

o Nadi : 84 x/ menit

o Suhu : Afebris

o Frekuensi Napas : 20 x/ menit

o Berat Badan : 56 Kg

o Kepala : Normocephal

o Mata : (Lihat Status Oftalmologi)

IV. STATUS OFTALMOLOGI

INSPEKSI

OD OS

Gerakan bola mata baik

kesegala arah

Posisi / Hirschberg

Ortotropia

Gerakan bola mata baik

kesegala arah

6/6 Visus Dasar 3/60

Normal perpalpasi TIO Normal perpalpasi

TenangPalpebra Superior &

InferiorTenang

Page 4: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

Tenang

Tenang

Konjungtiva Tarsal

Superior & Inferior

Konjungtiva Bulbi

Hiperemis

Injeksi Konjungtiva(+)

Injeksi Siliar (+)

Jernih

Kornea

Keruh

Infiltrat (+)

Sedang Bilik Mata Depan Hipopion

Bentuk bulat regular

Refleks cahaya +/+Pupil

Bentuk bulat regular

Refleks cahaya +/+

Tenang, Sinekia (-) Iris Tenang , Sinekia (-)

Jernih Lensa Jernih

Refleks fundus + Funduskopi Tidak dilakukan

Tonometri (Schiotz) : Tidak dilakukan karena kontraindikasi dari ulkus kornea

Slit Lamp : Didapatkan kornea keruh; pada COA terdapat hipopion;

V. RESUME Pria, 31 tahun datang dengan keluhan mata kiri merah dan penglihatan buram sejak 10 hari SMRS. Keluhan ini disertai dengan mata berair, bola mata terasa seperti ditusuk, silau saat melihat cahaya,. Terdapat riwayat trauma cairan kimia dan meminum obat-obatan dari mantri. Pada status generalis didapatkan dalam batas normal. Pada status ophtalmologi didapatkan visus Os 3/60. Konjungtiva tarsal superior dan inferior hiperemis. Konjungtiva bulbi terdapat injeksi konjungtiva dan siliar. Pada kornea didapatkan kornea keruh. Pada COA didapatkan hipopion.

Page 5: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

VI. DIAGNOSA KERJA- Ulkus Kornea Serpens OS

VII. DIAGNOSA BANDING- Ulkus Kornea et causa Virus OS- Ulkus kornea et Causa jamur OS

VIII. PEMERIKSAAN PENUNJANG- Pemeriksaan KOH OS- Pemeriksaan Gram OS - Pemeriksaan Fluorescent OS - Pemeriksaan Seidel OS

IX. PENATALAKSANAAN1. Medikamentosa

- Cendo mycos (Kloramfenikol 2mg/ml + hidrokortison 5mg/ml)- Sulfasatropine 1 % (4 x gtt 2)

2. Bedah - Keratoplasti OD

3. Saran :- Hindari trauma seperti memakai pelindung mata saat bekerja- Dilarang untuk menggosok mata- Minum obat hanya yang diresepkan dokter secara teratur dan habiskan- Kontrol teratur - Edukasi mengenai pemberian obat.

X. PROGNOSISOD :

Ad Vitam : ad bonam Ad Functionam : ad bonam Ad Sanationam : ad bonam Ad Cosmeticam : ad bonam

OS :

Page 6: LAPORAN KASUS jaka ulkus kornea serpens.docx

Ad Vitam : ad bonam Ad Functionam : dubia bonam Ad Sanationam : ad bonam Ad Cosmeticam : ad bonam