kelompok 1 kehadiran media massa - radio

27
TUGAS PSIKOLOGI KOMUNIKASI Dampak Kehadiran Media Massa “RADIO” 1. Dea Dwidinda Lutfi 14030110120019 2. Rifni Lestari 14030110120020 3. Diyan Krissetyoningrum 14030110120042 4. Chykla Azalika 14030110120050 5. Chintya Dyah M. 14030110130109 6. Eva Ratna H.P. 14030110130116 7. Melinda Wita S. 14030110141009 8. Afra Widyawiratih A. 14030110141010

Upload: izzaku

Post on 30-Jul-2015

96 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

TUGAS PSIKOLOGI KOMUNIKASI

Dampak Kehadiran Media Massa

“RADIO”

1. Dea Dwidinda Lutfi 14030110120019

2. Rifni Lestari 14030110120020

3. Diyan Krissetyoningrum 14030110120042

4. Chykla Azalika 14030110120050

5. Chintya Dyah M. 14030110130109

6. Eva Ratna H.P. 14030110130116

7. Melinda Wita S. 14030110141009

8. Afra Widyawiratih A. 14030110141010

ILMU KOMUNIKASI

UNIVERSITAS DIPONEGORO

Page 2: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

KATA PENGANTAR

Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena atas

rahmat dan karunia yang telah diberikan, kami dapat menyusun makalah yang berjudul “Dampak

Kehadiran Media Massa-Radio”.

Makalah ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dan bermakna dalam proses

belajar untuk memahami dampak radio terhadap audiensnya. Dari lubuk hati yang paling dalam,

sangat disadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna oleh sebab itu saran dan kritik yang

membangun sangat kami harapkan.

Kami ucapkan terima kasih kepada dosen Psikologi komunikasi kami yang memberikan

pengarahan terhadap terwujudnya makalah ini, serta para responden yang bersedia memberikan

informasi yang kami butuhkan. Akhir kata, kami dari tim penyusun makalah mengucapkan terima

kasih.

Semoga bermanfaat.

Semarang, Agustus 2012

Tim Penyusun

Page 3: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

DAFTAR ISI

Kata pengantar ................................................................................................................. 2

Latar belakang ...................................................................................................................4

Tujuan penelitian ..............................................................................................................4

Kerangka teoritis ...............................................................................................................5

Analisis pengamatan .........................................................................................................6

Transkrip wawancara.........................................................................................................10

Analisis efek kehadiran media massa ................................................................................12

Efek kognitif .......................................................................................................................14

Jawaban pertanyaan ..........................................................................................................16

Notulensi............................................................................................................................18

Kesimpulan ........................................................................................................................20

Daftar pustaka....................................................................................................................20

Page 4: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

I. LATAR BELAKANG

Dengan perkembangan teknologi yang sekarang terjadi, banyak media massa yang hadir

mewarnai kehidupan masyarakat. Salah satu yang akan kami bahas pada makalah ini adalah dampak

kehadiran media massa yakni radio. Radio merupakan salah satu media massa elektronik yang

dahulu cenderung bersifat satu arah, kini mengalami perkembangan menjadi media massa yang

bersifat dua arah. Radio dahulu merupakan media yang paling diandalkan dalam penyampaian

informasi, namun seiring dengan perkembangan jaman dan kehadiran media lainnya, saat ini

eksistensi radio mulai surut. Ini disebabkan karena kemunculan banyak media lainnya yang dinilai

lebih dapat memberikan efek kepada masyarakat contohnya televisi dan internet yang berkembang

pesat.

Kami sebagai peneliti menjadi tertarik untuk meneliti apakah radio masih dapat memberikan

dampak terhadap audiencenya. Dalam makalah ini kami akan mengambil salah satu program di

salah satu stasiun radio di Semarang, Jawa Tengah. Radio yang kita pilih adalah Trax FM dengan

program yang kita pilih yakni Zona Cinta. Zona Cinta adalah suatu program yang disiarkan pada hari

Senin-Jumat pukul 20.00 WIB. Sesuai dengan judul program ini, konten yang dibahas pasti

berhubungan dengan cinta. Di dalamnya terdapat segmen-segmen yang materinya berhubungan

dengan kisah percintaan. Setiap harinya tema yang dibahas dalam program tersebut selalu berbeda

namun tetap berhubungan dengan masalah percintaan. Seperti Long Distance Relationship, masalah

perselingkuhan, patah hati dan lain sebagainya. Dalam program ini audience dapat melakukan

interaksi dua arah dengan penyiar contohnya audience dapat curhat dan titip salam melalui line

telepon dengan penyiar. Program ini menyasar target audience dengan range usia antara 15-25

tahun.

Alasan kami memilih program ini adalah karena Zona Cinta merupakan salah satu program

yang cukup digemari oleh audience. Terbukti Zona Cinta disiarkan pada saat prime time yang mana

dapat mencakup banyak pendengar. Diharapkan dengan penelitian ini dapat menunjukkan

bagaimana eksistensi radio dan programnya saat ini di kalangan audiencenya.

II. TUJUAN PENELITIAN

Dalam makalah ini, terdapat tujuan penelitian yakni sebagai berikut :

- Untuk mengetahui dampak kehadiran media radio terhadapat audience.

- Untuk mengetahui apakah ada efek kognitif, afektif dan behavior yang dihasilkan oleh radio.

Page 5: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

III. KERANGKA TEORITIS

Dalam makalah ini kami menggunakan teori peluru atau teori jarum hipodermis yang mana

media dengan isi kontennya seperti obat yang dimasukkan dengan jarum kedalam tubuh

manusia,yang dimana bisa memberi efek dan pengaruh kepada seseorang baik dalam hal kognitif,

afektif maupun behaviour. Radio dengan kemampuannya dapat mempengaruhi pendengarnya

untuk mengikuti pola yang mereka buat. Seperti isi konten acara yang bisa mempegaruhi

pendengarnya. Dalam hal ini program zona cinta di trax FM telah mempengaruhi banyak

pendengarnya untuk memiliki sikap dalam menghadapi hal yang berhubungan dengan cinta.

Selain itu kita juga menggunakan teori dari Steven H. Chaffee yang di dalamnya terdapat

teori mengenai efek media massa dari kehadirannya sebagai benda fisik. Ada 5 hal yang disebutkan

sebagai efek dari media massa, yaitu efek ekonomi, efek sosial, efek pada penjadwalan kegiatan,

efek pada penyaluran atau penghilang perasaan tertentu dan efek pada perasaan orang terhadap

media. Kedua teori ini akan dibuktikan melalui analisi pengamatan yang telah dilakukan, sehingga

akan didapatkan hasil apakah teori ini sesuai dengan realitas atau tidak.

Page 6: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

ANALISIS PENGAMATAN

NARASUMBER 1

Nama : Karina Puspadiati

Usia : 20 tahun

Pekerjaan : Mahasiswi

Pendidikan : S1 Ilmu Komunikasi

Preference

Target setelah di observasi menyatakan bahwa SUKA mendengar RADIO

Stasiun Radio

Radio TRAX FM ; 90,20 FM

Program Radio

Program yang dipilih “ Progam Zona Cinta”

Alasan pemilihan

Target mengatakan bahwa setelah mendengarkan program acara tersebut,Target

mendapatkan Manfaat sebagai berikut :

1. Mendapatkan informasi mengenai lagu terbaru

2. Pengetahuan tentang percintaan dan solusi tentang masalah percintaan

3. Mendapat banyak teman

4. Tempat curhat

Tagline yang dipahami Target

Setelah melakukan observasi, target dinilai mampu menyebutkan tagline dari radio TRAX FM

yaitu “We are The Now Generation” dan beberapa acara dalam stasiun tersebut.

Page 7: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

NARASUMBER 2

Nama : Edwinta Sari

Usia : 19 tahun

Pekerjaan : Mahasiswi

Pendidikan : S1 Hukum

Preference

Target setelah di observasi menyatakan bahwa SUKA mendengar RADIO

Stasiun Radio

Radio TRAX FM ; 90,20 FM

Program Radio

Program yang dipilih “ Progam Zona Cinta”

Alasan pemilihan

Target mengatakan bahwa setelah mendengarkan program acara tersebut,Target

mendapatkan manfaat sebagai berikut :

1. Mendapatkan solusi tentang masalah percintaan

2. Mendapat banyak teman

Tagline yang dipahami Target

Setelah melakukan observasi, target dinilai mampu menyebutkan tagline dari radio TRAX FM

yaitu “We are The Now Generation”.

Page 8: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

NARASUMBER 3

Nama : Anisa Ratna Madani

Usia : 13 tahun

Pekerjaan : Pelajar

Pendidikan : Kelas VIII

Preference

Target setelah di observasi menyatakan bahwa PERNAH mendengar RADIO

Stasiun Radio

Radio TRAX FM ; 90,20 FM

Program Radio

Program yang dipilih “ Progam Zona Cinta”

Alasan pemilihan

Target mengatakan bahwa setelah mendengarkan program acara tersebut,Target

mendapatkan manfaat sebagai berikut :

1. Mendengarkan lagu-lagu bagus

Tagline yang dipahami Target

Setelah melakukan observasi, target dinilai mampu menyebutkan tagline “Be cool be good

and be better”

Page 9: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

NARASUMBER 4

Nama : Cantika Puspitasari

Usia : 15 tahun

Pekerjaan : Pelajar

Pendidikan : Kelas IX

Preference

Target setelah di observasi menyatakan bahwa PERNAH mendengar RADIO

Stasiun Radio

Radio TRAX FM ; 90,20 FM

Program Radio

Program yang dipilih “ Progam Zona Cinta”

Alasan pemilihan

Target mengatakan bahwa setelah mendengarkan program acara tersebut,Target

mendapatkan manfaat sebagai berikut :

1. Mengisi waktu luang

Tagline yang dipahami Target

Setelah melakukan observasi, target menyatakan tidak paham dengan tagline radio tersebut.

Page 10: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

TRANSKRIP WAWANCARA

Pada responden pertama, kami menggunakan metode pengisian kuesioner dan wawancara

secara langsung. Berikut lampirannya hasil kuesionernya :

Nama : Karina Puspadiati

Status : Mahasiswa

Usia : 20 thn

1. Apakah anda suka mendengarkan radio?

Ya

2. Stasiun radio yang sering anda dengar (radio semarang)?

Trax FM

3. Kapan anda sering mendengarkan radio? (misal: Di waktu senggang,saat belajar,di mobil)

Saat waktu senggang

4. Adakah program dalam stasiun radio tsb yang paling anda suka dan runtin anda dengarkan

Zona cinta

5. Tahukah anda ttg tagline radio tsb? Jika tahu,sebutkan

We Are The Now Generation

6. Hal2 apa sajakah yang bisa anda dapatkan dari acara tsb?

Curhatan,menemukan solusi,teknik siaran, request lagu

Page 11: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

-Terima kasih-

Kami melakukan wawancara secara langsung dengan responden kedua kami bernama Anisa

Ratna Madani. Berikut hasil percakapannya :

Rara : kamu pernah denger Trax FM ga?

Anisa : Pernah sih kak, tapi jarang.

Rara : Kam tau tagline nya Trax FM?

Anisa : Tau kak. Be cool be good and be better, eh iya bukan sih? Hehehe

Rara : biasanya kamu denger program apa?

Anisa : hmm banyak kak

Rara : zona cinta pernah dek?

Anisa : pernah,aku pernah denger kok

Rara : terus kamu denger acara itu buat apa? Kamu masih kecil, acaranya kan tentang cinta-

cintaan dek?

Anisa : Ya aku kan Cuma mau denger musiknya aja kak, lagian aku dengernya bareng kakaku. Jadi

kalau ada yang ga ngerti ya aku tanya ke kakakku.

Rara : oh gitu, tapi kamu ngikutin ga apa yg penyiarnya bilang?

Anisa : Engga lah, aku kadang ga ngerti sih. Yang aku ngerti paling selingkuh, LDR sama galau

hehehe

Rara : oh oke deh makasih ya

Anisa : sama sama kak

Page 12: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

ANALISIS EFEK KEHADIRAN MEDIA MASSA

1.Efek Ekonomis

Kehadiran media massa menggerakkan berbagai usaha,antara lain produksi,distribusi dan

konsumsi. Dalam industri radio, banyak pihak yang terlibat di dalamnya, seperti pelaku

produksi,penyiar,pemasang iklan dan sebagainya.Dengan adanya pihak-pihak yang terlibat dalam

proses produksi,distribusi dan konsumsi radio,berarti menghidupkan sektor ekonomi,yaitu sebagai

penyedia lapangan pekerjaan.

2.Efek Sosial

Efek ini berkaitan dengan perubahan pada struktur atau interaksi sosial akibat kehadiran

media massa,dalam hal ini radio. Contohnya adalah jika ada seseorang yang sama-sama menyukai

program Zona Cinta,mereka dapat berbicang mengenai konten yang dibahas dalam program

tersebut dan hal itu dapat menciptakan hubungan yang baru dan lebih dekat.

3.Efek pada penjadwalan kegiatan

Media dalam hal ini radio dapat memberikan efek pada penjadwalan kegiatan, Kehadiran

radio yang dihubungkan dengan pusat informasi,dan media komunikasi masa kontemporer lainnya

dapat mereorganisasikan kegiatan khalayak, contohnya adalah program Zona Cinta dapat

mensetting audience untuk mendengarkan siaran Zona Cinta pada pukul 20.00 WIB, jadi secara

otomatis audience akan mendengarkan program tersebut pada mengosongkan jadwal pada saat

program itu siaran yaitu pukul 20.00 WIB

Page 13: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

4.Efek pada penyaluran atau penghilangan perasaan tertentu

Radio menyebabkan hilanganya perasaan tidak enak dan tumbuhnya perasaan tertentu

terhadap media massa. Seringkali orang menggunakan media,dalam hal ini radio untuk

menghilangkan perasaan tidak enak,misalnya kesepian,marah,kecewa dan sebagainnya.Media

dipergunakan tanpa mempersoalkan isi pesan yang disampaikan.

5.Efek pada perasaan orang terhadap media

Kehadiran media massa,termasuk radio bukan saja menghilangkan perasaan, media pun

dapat menumbuhkan perasaan tertentu. Kita dapat memiliki perasaan positif atau negatif terhadap

media tertentu. Ketika seseorang merasa lebih dekat media,mereka cenderung memiliki perasaan

positif terhadap media tertentu dan mereka akan cenderung lebih percaya pada media daripada

orang lain.

Page 14: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

EFEK KOGNITIF

Dari hasil pengamatan kami mengenai dampak kehadiran media massa berupa radio, dapat

di tarik kesimpulan bahwa tingkat pendengar radio di era kemajuan teknologi media massa ini masih

tinggi. Kami telah melakukan wawancara dengan beberapa pendengar setia radio di Semarang.

Kedua narasumber kami menyebutkan bahwa radio yang sering mereka dengar adalah TRAX FM.

Narasumber pertama adalah seorang mahasiswi jurusan Ilmu komunikasi Universitas Diponegoro

Semarang berusia 20 tahun bernama Karina Puspadiati. Dalam wawancara yang dilakukan dengan

narsumber, kami bisa melihat bahwa Karina mampu menyebutkan tagline dari radio TRAX FM yaitu

“We are The Now Generation” dan beberapa acara dalam stasiun tersebut. Salah satu program acara

favoritnya yakni Zona Cinta yang disiarkan pada hari Rabu sampai Jumat pukul 20.00 WIB. Karina

mengatakan bahwa setelah mendengarkan program acara tersebut, dia bisa mendapatkan informasi

mengenai lagu terbaru, pengetahuan tentang percintaan, solusi tentang masalah percintaan serta

tempat curhatan.

Karina selalu mendengarkan radio ketika ada waktu senggang dan untuk menemaninya

sebelum tidur. Ada beberapa hal yang bisa narasumber sebutkan selama wawancara berlangsung,

seperti kata-kata “move on” yang sering disebutkan dalam program acara tersebut. Kata-kata move

on sedang menjadi trend di tengah kaula muda saat ini. Selain itu ada quotes tentang cinta yang

rutin disebutkan pada akhir program acara tersebut seperti “love is just the word until the someone

gives it definition”. Pada intinya radio masih menjadi media disukai oleh narasumber, radio cukup

berpengaruh pada psikologi komunikasi narasumber. Karena terbukti ketika Karina memiliki masalah

dalam percintaan dia memilih untuk mencurahkan perasaannya melalui program acara tersebut.

Karena dia bisa mendapatkan solusi dari permasalahannya, dan bisa sedikit mengurangi

permasalahannya. Dalam program acara tersebut sering diberikan tips-tips untuk move on pasca

putus cinta. Tips-tips yang sering diberikan penyiar kepada pendengar radio tersebut di aplikasikan

oleh Karina dalam kehidupan percintaannya dan dia berhasil untuk bangkit dari keterpurukannya

pasca putus cinta. Sehingga dia melihat dirinya sebagai sosok seseorang yang mampu move on dari

masa lalunya. Dia sering memandang dirinya sebagai ambasador move on. Jadi dapat disimpulkan

bahwa radio masih mempengaruhi psikologis pribadi narasumber.

Narasumber kedua bernama Tata. Tata biasanya mendengarkan radio saat dia mengendarai

mobil. Dia mengatakan sering mendengarkan acara zona cinta ini. Karena dia bisa mendapatkan

berbagai macam solusi dalam permasalahannya khusunya dalam hal percintaan. Melalui berbagai

macam tips-tips yang disajikan dalam acara ini sedikit banyak diakui Tata dapat membantunya dalam

Page 15: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

menyelesaikan masalah yang dia hadapi. Tata juga seringkali melakukan pengimitasian kata-kata

yang sering diucapkan dalam acara tersebut. Dia sering mengikuti beberapa kata-kata atau ucapan

yang sedang trend dalam program tersebut. Selain itu ada pula quotes yang membangun tentang

percintaan yang sering dia gunakan sebagai bentuk motivasi bagi diri dia. Banyak manfaat yang bisa

didapat oleh kedua narasumber ini ketika mereka mendengarkan program acara zona cinta TRAX FM

khusunya dalam hal percintaan. Dengan adanya media internet, ternyata radio masih tetap menjadi

sarana hiburan yang menarik bagi pendengar setia radio.

Dari hasil pengamatan diatas ,kelompok kami dapat menyimpulkan beberapa hal . Dahulu

jika dikaitkan dengan pendapat dari Noelle –Neumann yang menyatakan bahwa efek media massa

tidak perlu diperhatikan dan tidak begitu berarti. Lalu ditambah tulisan dari psikolog sosial William

McGuire yang menuliskan “ Dampak media massa hasil pengukuran dalam hubungannya dengan

daya persuasif tampaknya kecil saja. Sejumlah besar penelitian telah dilaksanakan untuk menguji

efektivitas media massa. Hasilnya sangat memalukan bagi pendukung media massa, karena ternyata

sedikit sekali adanya bukti perubahan sikap ,apalagi perubahan perilaku nyata. Namun dari hasil

pengamatan terlihat bahwa target yang diamati memiliki sikap yang bertolak belakang dengan

prinsip dari kalimat yang dituliskan diatas. Menurut pengakuan target, saat ia mendengarkan satu

acara di radio, hal itu bisa saja membawa perubahan sikap yang besar terhadap dirinya. Misal ketika

target yakni karina mendengar radio di acara zona cinta , terjadi perubahan sikap yakni seperti lebih

mudah move on, lebih bersemangat dan sebagainya. Terbukti bahwa media sebenarnya bisa saja

membawa dampak besar ketika terjadi terpaan yang begitu kuat dan sering. Yang kita sadari juga

kadang kali media berperan sebagai powerfull efect yang mana didalamnya media radio dalam hal

ini berperan besar mempengaruhi pendengarnya, yang mana dengan kata lain pendengar menjadi

pasif dan mudah terpengaruh media, sehingga perubahan sikap itu dapat terjadi. Sebenarnya

kalimat dari psikolog diatas mungkin saja ada benarnya, jikalau frekuensi penggunaan media yang

sangat minimal , namun seiring perkembangan, penggunaan media sudah tidak dapat dibatasi lagi

dan sperti menjadi habitual bagi beberapa dari banyak orang.

Dikaitkan juga dengan teori jarum hipodermis yang mana media dengan isi kontennya

seperti obat yang dimasukkan dengan jarum kedalam tubuh manusia,yang dimana bisa memberi

efek dan pengaruh kepada seseorang baik dalam hal kognitif,afektif maupun bihaviour. Radio

dengan kemampuannya dapat mempengaruhi pendengarnya untuk mengikuti pola yang mereka

buat. Seperti isi konten acara yang bisa mempegaruhi pendengarnya. Dalam hal ini program zona

cinta di trax FM telah mempengaruhi banyak pendengarnya untuk memiliki sikap dalam menghadapi

hal yang berhubungan dengan cinta.

Page 16: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

PERTANYAAN

1. Apakah media massa dapat mempengaruhi sistem kognitif dan afektif khalayaknya ?

Media massa sangat berpengaruh terhadap apa yang dipikirkan oleh khalayak. Ini berarti

bahwa media massa mempengaruhi pengetahuan dan perasaan khalayak yang pada

akhirnya dapat mempengaruhi persepsi khalayak tentang apa yang dianggap penting. Media

massa sangat efektif dalam menyampaikan informasi kepada khalayak, karena salah satu

fungsi dari media massa itu sendiri adalah menjalankan fungsi informatif. Apalagi dewasa ini,

media massa telah mampu menyajikan informasi yang teraktual dan ter-uptodate secara

cepat kepada khalayak, sehingga kebutuhan khalayak untuk mendapatkan informasi

terpenuhi. Media massa juga mampu mempengaruhi sistem afektif khalayak dengan

mengemas berita/informasi yang memiliki nilai kedekatan dengan khalayak melalui cara-

cara yang dapat menyentuh emosional khalayak.

2. Benarkah media massa dapat mengubah sikap dan perilaku khalayak?

Tentunya media massa dapat mengubah sikap dan perilaku khalayak yang bertindak sebagai

audiencenya. Dewasa ini media massa mempunyai pengaruh yang besar dalam hal

pembentukan sikap ataupun dalam mengubah sikap dan perilaku orang lain. Hal ini dikenal

dengan powerfull effect of media dimana khalayak dengan mudahnya menerima semua

informasi yang diberikan oleh media. Teori yang sesuai dengan powerfull effect of media

adalah Teori jarum hipodermik. Teori ini menunjukkan kekuatan media massa yang perkasa

untuk mengarahkan dan membentuk perilaku khalayak. Dalam kerangka behavioralisme,

media massa adalah faktor lingkungan yang mengubah perilaku khalayak melalui proses

kelaziman klasik dan proses imitasi. Seperti dalam pengamatan yang telah kami lakukan,

menunjukkan bahwa kedua narasumber yang kita amati telah mendapatkan pengaruh dari

acara zona cinta tersebut. Karina misalnya, dia menggunakan solusi-solusi yang disarankan

oleh acara tersebut untuk menyelesaikan permasalahan percintaannya. Selain itu, Karina

juga sering kali mengimitasi kata-kata yang sedang trend yang sering dikatakan dalam acara

tersebut, seperti “move on” yang sekarang ini begitu terkenal dikalangan anak muda.

Page 17: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

3. Benarkah media massa tidak hanya sanggup memperkokoh nilai, sikap dan perilaku namun

juga sanggup, membentuk, mengarahkan dan membatasi pilihan?

Dalam hal ini jelas media massa dapat menimbulkan efek yang kuat dalam membentuk,

mengarahkan dan membatasi pilihan khalayak. Untuk membentuk pilihannya, media

melakukan cara-cara yang kognitif seperti memberikan informasi atau pengetahuan yang

dapat membentuk suatu persepsi baru bagi khalayak.

Page 18: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

NOTULENSI

Penanya 1 : Zainul A

Pertanyaan : dalam media radio, mana yang lebih penting? Konten atau packaging nya sendiri?

Jawaban : Keduanya sebenarnya saling melengkapi satu sama lain dan sama-sama penting,

namun konten dari suatu program di suatu stasiun radio cenderung lebih penting. Karena isi akan

lebih mampu mempengaruhi seseorang dalam hal ini audiens. Contohnya dulunya radio elshinta

cenderung dilihat sebagai radio yang kontennya berisi berita. Namun sekarang seiring

perkembangan, konten di dalamnya sudah banyak yang berubah. Misalnya lebih banyak acara musik

dan sebagainya.

Penanya 2 : Yoana

Pertanyaan : bagaimana efek kehadiran media radio berkaitan dengan ekonomi, sosial,

penjadwalan kegiatan, penghilang perasaan tertentu dan efek perasaan orang lain?

Jawaban :

1.Efek Ekonomis

Kehadiran media massa menggerakkan berbagai usaha,antara lain produksi,distribusi dan

konsumsi. Dalam industri radio, banyak pihak yang terlibat di dalamnya, seperti pelaku

produksi,penyiar,pemasang iklan dan sebagainya.Dengan adanya pihak-pihak yang terlibat dalam

proses produksi,distribusi dan konsumsi radio,berarti menghidupkan sektor ekonomi,yaitu sebagai

penyedia lapangan pekerjaan.

2.Efek Sosial

Efek ini berkaitan dengan perubahan pada struktur atau interaksi sosial akibat kehadiran

media massa,dalam hal ini radio. Contohnya adalah jika ada seseorang yang sama-sama menyukai

program Zona Cinta,mereka dapat berbicang mengenai konten yang dibahas dalam program

tersebut dan hal itu dapat menciptakan hubungan yang baru dan lebih dekat.

Page 19: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

3.Efek pada penjadwalan kegiatan

Media dalam hal ini radio dapat memberikan efek pada penjadwalan kegiatan, Kehadiran

radio yang dihubungkan dengan pusat informasi,dan media komunikasi masa kontemporer lainnya

dapat mereorganisasikan kegiatan khalayak, contohnya adalah program Zona Cinta dapat

mensetting audience untuk mendengarkan siaran Zona Cinta pada pukul 20.00 WIB, jadi secara

otomatis audience akan mendengarkan program tersebut pada mengosongkan jadwal pada saat

program itu siaran yaitu pukul 20.00 WIB

4.Efek pada penyaluran atau penghilangan perasaan tertentu

Radio menyebabkan hilanganya perasaan tidak enak dan tumbuhnya perasaan tertentu

terhadap media massa. Seringkali orang menggunakan media,dalam hal ini radio untuk

menghilangkan perasaan tidak enak,misalnya kesepian,marah,kecewa dan sebagainnya.Media

dipergunakan tanpa mempersoalkan isi pesan yang disampaikan.

5.Efek pada perasaan orang terhadap media

Kehadiran media massa,termasuk radio bukan saja menghilangkan perasaan, media pun

dapat menumbuhkan perasaan tertentu. Kita dapat memiliki perasaan positif atau negatif terhadap

media tertentu. Ketika seseorang merasa lebih dekat media,mereka cenderung memiliki perasaan

positif terhadap media tertentu dan mereka akan cenderung lebih percaya pada media daripada

orang lain.

Penanya 3 : Theo Domas S

Pertanyaan : bagaimana bentuk dari perkembangan teknologi radio sekarang?

Jawaban : sekarang sudah ada streaming radio dimana memungkinkan orang untuk

mendengarkan radio bukan hanya di suatu daerah saja.kita orang Semarang bisa mendengarkan

radio-radio di jakarta dengan teknologi streaming ini. Selain itu kontennya sudah mengalami banyak

perubahan.

Page 20: Kelompok 1 Kehadiran Media Massa - Radio

KESIMPULAN

Pada kesimpulannya radio masih menjadi salah satu bentuk media massa yang berpengaruh

terhadap masyarakat dengan memberikan efek baik perubahan kognitif, afektif maupun behavior,

sesuai teori yang ada. Perkembangan teknologi dan juga konten-konten dari program radio

membuat radio masih menjadi salah satu media yang memiliki dampak bagi audiensnya. Namun

semua efek ini juga masih bergantung terhadap jenis audiensnya itu sendiri. Hasil pengamatan kami

mengatakan bahwa dua responden yang tergolong anak-anak dan dewasa memiliki tanggapan yang

berbeda dalam memandang media radio beserta programnya.

DAFTAR PUSTAKA

Rakhmat, Jalaluddin. 2009. Psikologi Komunikasi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya