jaksa eksekusi mantan kadis kebersihan pekanbaru · pdf filejaksa eksekusi mantan kadis...

3
Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru Senin, 29 Januari 2018 23:03 PEKANBARU,RIAUPLUS.COM- Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru mengeksekusi H Maiyulis Yahya (59), mantan Kepala Dinas (Kadis) Kebersihan dan Pertamanan Pekanbaru, terpidana korupsi dana pengembangan teknologi persampahan di area TPA Muara Fajar, Rumbai. Kepala Seksi Pidana Khusus Kejari Pekanbaru, Azwarman, mengatakan, eksekusi dilakukan Senin (29/1/18) menyusul telah turunnya putusan kasasi Mahkamah Agung Nomor 901 K/ PID SUS/ 2014 tgl 15 Januari 2015. Dalam putusan kasasi MA, Maiyulis divonis hukuman 1 tahun penjara. Hakim Agung juga mewajibkan Maiyulis membayar denda Rp50 juta, apabila denda tidak dibayar diganti kurungan selama 1 bulan. Selain itu hakim juga menghukum Maiyulis membayar uang pengganti kerugian negara Rp1,8 juta. Uang tersebut dapat diganti kurungan selama 1 bulan. 1 / 3

Upload: duongtruc

Post on 06-Feb-2018

216 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru · PDF fileJaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru Senin, 29 Januari 2018 23:03 "Untuk menjalani putusan itu, jelang Zuhur

Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan PekanbaruSenin, 29 Januari 2018 23:03

PEKANBARU,RIAUPLUS.COM- Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru mengeksekusi HMaiyulis Yahya (59), mantan Kepala Dinas (Kadis) Kebersihan dan Pertamanan Pekanbaru,terpidana korupsi dana pengembangan teknologi persampahan di area TPA Muara Fajar,Rumbai.

Kepala Seksi Pidana Khusus Kejari Pekanbaru, Azwarman, mengatakan, eksekusi dilakukanSenin (29/1/18) menyusul telah turunnya putusan kasasi Mahkamah Agung Nomor 901 K/ PIDSUS/ 2014 tgl 15 Januari 2015.

Dalam putusan kasasi MA, Maiyulis divonis hukuman 1 tahun penjara. Hakim Agung jugamewajibkan Maiyulis membayar denda Rp50 juta, apabila denda tidak dibayar diganti kurunganselama 1 bulan.

Selain itu hakim juga menghukum Maiyulis membayar uang pengganti kerugian negara Rp1,8juta. Uang tersebut dapat diganti kurungan selama 1 bulan.

1 / 3

Page 2: Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru · PDF fileJaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru Senin, 29 Januari 2018 23:03 "Untuk menjalani putusan itu, jelang Zuhur

Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan PekanbaruSenin, 29 Januari 2018 23:03

"Untuk menjalani putusan itu, jelang Zuhur tadi kita mendatangi rumah terpidana di Jalan Melur,Tampan, Pekanbaru. Terpidana dieksekusi sekira pukul 14.30 WIB," ujar Warman.

Setelah mengurus administrasi, selanjutnya Maiyulis dibawa ke Lapas Klas IIA Gobah untukmenjalani hukumannya. "Terpidana ini merupakan tunggakan eksekusi kita (Kejari Pekanbaru).Eksekusi merupakan sinergitas dengan Intel Kejari dibantu Kejati Riau," kata Warman.

Perkara yang menjerat Maiyulis terjadi pada tahun 2009 silam ketika menjabat Kepala DinasKebersihan dan Pertamanan Pekanbaru selaku Pengguna Anggaran. Korupsi dilakukannyabersama Abdul Qohar selaku Kepala Seksi Penampungan Sampah sekaligus PejabatPelaksana Teknis Kegiatan (PPTK).

Penyimpangan proyek yang dianggarkan Rp454 juta itu terjadi saat proses penimbunan tanah.Seharusnya anggaran itu untuk dum truk dan ekskavator. "Namun dalam berjalannya dum truktidak ada, hanya ada ekskavator," ucap Warman.

2 / 3

Page 3: Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru · PDF fileJaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan Pekanbaru Senin, 29 Januari 2018 23:03 "Untuk menjalani putusan itu, jelang Zuhur

Jaksa Eksekusi Mantan Kadis Kebersihan PekanbaruSenin, 29 Januari 2018 23:03

Saat proses hukum di Pengadilan Tipikor Pekanbaru, Maiyulis divonis 1 tahun penjara, dendaRp50 juta atau subsider 1 bulan kurungan. Mahyudin terbukti melanggar Pasal 3 jo Pasal 18Undang-undang (UU) Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dan ditambah dengan UUnomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 KUHPidana.ck/nor

3 / 3