implementasi program pendampingan …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis...

102
1 IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI MAHASISWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN (FITK) IAIN SURAKARTA TAHUN 2016 oleh HAKIMAN NIM: M1.14.002 Tesis diajukan sebagai pelengkap persyaratan untuk gelar Magister Pendidikan Islam PROGRAM PASCASARJANA INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA 2016

Upload: others

Post on 16-Oct-2020

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

1

IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN

PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL

(P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

MENINGKATKAN KOMPETENSI MAHASISWA

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN (FITK)

IAIN SURAKARTA TAHUN 2016

oleh

HAKIMAN

NIM: M1.14.002

Tesis diajukan sebagai pelengkap persyaratan

untuk gelar Magister Pendidikan Islam

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

2016

Page 2: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

2

PERNYATAAN KEASLIAN

“Saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa Tesis ini merupakan hasil karya

sendiri dan sepanjang pengetahuan dan keyakinan saya tidak mencantumkan

tanpa pengakuan bahan-bahan yang telah dipublikasikan sebelumnya atau ditulis

oleh orang lain, atau sebagian bahan yang pernah diajukan untuk gelar atau ijasah

pada IAIN Salatiga atau perguruan tinggi lainnya.”

Surakarta, 29 Agustus 2016

Yang membuat pernyataan

Hakiman

Page 3: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

3

Page 4: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

4

ABSTRAK

This study aims to know how the development assistance programs personality

muslims integral (P3KMI) in faculty of Islamic education and teacher training

(FITK) IAIN Surakarta; to know how the implementation of bilingual faculty in

faculty of Islamic education and teacher training (FITK) IAIN Surakarta, and to

know how the role of development assistance personality muslims integral

programs (P3KMI) and bilingual faculty in developing the competence in faculty

of Islamic education and teacher training (FITK) IAIN Surakarta.

Method used in research is qualitative approach. Techniques of collecting

data in this research are interview, direct observation of the implementation of

P3KMI and bilingual faculty, and the study documents. Data analysis techniques

using interactive analysis started from collecting data, reducing data, displying

data, and conclusion retrieval. To test the validity used credibility,

transfermability, conformability, and dependibility.

The research results show that the implementation of learning P3KMI with a

mentoring model of learning with their pairs. Methods used namely: sema‟an,

recitation, question and answer, discussion, sharing, assignment, presentation,

practice and tausiah. The material studied namely al-Quran, hadist, qoidah ushul

fiqih, fiqih worship and further Islamic discourse. Evaluation of P3KMI

conducted by P3KMI team, guardian lecturers, and lecturer. Bilingual faculty

implementation done through classroom model and mentoring model. P3KMI

give the role against FITK IAIN Surakarta‟s student to develope the BTA,

recitation of Juz Amma and verses option, hadits-hadist option, qoidah ushul

fiqih, worship practice, Islamic insight, and create a good personality. While

bilingual faculty role to improve the mastery vocabulary of foreign language,

writing, talk, and mentally speaking.

Keywords: implementation, P3KMI, bilingual, developing, competence

Page 5: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

5

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan Program

Pendampingan Pengembangan Kepribadian Muslim Integral (P3KMI) di Fakultas

Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Surakarta; untuk mengetahui

bagaimana pelaksanaan bilingual faculty di Fakultas Ilmu tarbiyah dan Keguruan

(FITK) IAIN Surakarta, dan untuk mengetahui bagaimana peran Program

Pendampingan Pengembangan Kepribadian Muslim Integral (P3KMI) dan

bilingual faculty dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa Fakultas Ilmu

Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Surakarta.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian

kualitatif. Tehnik pengumpulan data melalui wawancara, pengamatan (observasi)

secara langsung terhadap pelaksanaan P3KMI dan pelaksanaan bilingual faculty,

dan studi dokumen. Tehnik analisis data dengan cara pengumpulan data, reduksi

data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan

menggunakan drajat kepercayaan, keteralihan, ketergantungan dan kepastian.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran P3KMI yaitu

dengan model mentoring atau pembelajaran teman sebaya. Metode yang

digunakan yaitu: sema‟an, hafalan, tanya jawab, diskusi, sharing, penugasan,

presentasi, praktik dan tausiah. Materi yang dipelajari yaitu al-Quran, hadist,

qoidah ushul fiqih, fiqih ibadah dan wacana keIslaman. Evaluasi P3KMI

dilakukan oleh tim P3KMI dan dosen wali studi serta dosen mata kuliah.

Pelaksanaan bilingual faculty dilakukan melalui model classroom dan model

mentoring. P3KMI memberikan peran terhadap mahasiswa FITK IAIN Surakarta

dalam meningkatkan BTA, hafalan Juz Amma, hafalan ayat-ayat pilihan, hadits-

hadist pilihan, qoidah ushul fiqih, praktik ibadah, wawasan keislaman dan

menciptakan kepribadian yang baik. Bilingual Faculty berperan meningkatkan

penguasaan kosa kata bahasa asing, menulis, berbicara dan mental berbahasa.

Kata kunci: implemenntasi, P3KMI, bilingual, peningkatan, kompetensi

Page 6: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

6

PRAKATA

Bismillaahirrohmaanirrohiim

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah. SWT. Atas limpahan rahmat,

taufik, hidayah serta inayahnya sehingga penulis bisa menyelesaikan tesis ini yang

berjudul “Implementasi Program Pendampingan Pengembangan Kepribadian

Muslim Integral (P3KMI) dan Bilingual Faculty dalam Meningkatkan

Kompetensi Mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN

Surakarta Tahun 2016” yang menjadi pelengkap persyaratan untuk memperoleh

gelar Magister Pendidikan Islam

Tersajinya tesis ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak, kepadanya

kami mengucapkan banyak terimakasih kepada.

1. Bapak Dr. H. Rahmat Hariyadi, M.Pd., selaku Rektor IAIN Salatiga.

2. Bapak Dr. H. Zakiyuddin, M.Ag., selaku Direktur Pascasarjana IAIN

Salatiga dan sekaligus pembimbing penulis sehingga atas bimbingannya

yang sabar tesis ini bisa selesai.

3. Bapak Dr. Phil. Widiyanto, M.A., Ka Prodi PAI yang telah memberi

arahan kepada penulis.

4. Bapak ibu dosen Pascasarjana IAIN Salatiga yang telah memberi ilmu dan

pencerahan kepada penulis.

5. Keluarga besar penulis ibu, bapak almarhum, istri, anak tercinta yang

selalu mendoakan, mendukung dan menyemangati penulis.

6. Teman-teman angkatan 2014 Pascasarjana IAIN Salatiga yang selalu

memberi semangat penulis.

7. Teman-teman Taekwondo Provinsi Jawatengah.

8. Civitas akademika IAIN Surakarta atas bantuan dan dukungannya pada

penulis sehingga penelitian tesis ini bisa berjalan dengan baik.

Semoga apa yang telah bapak/ibu berikan menjadi barokah serta manfaat

bagi semua pihak. Kami berdo‟a semoga kebaikan bapak/ibu dan teman-teman

semua menjadi amal ibadah yang diterima oleh Allah. SWT.

Surakarta, 29 Agustus 2016

Penulis

Hakiman

Page 7: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

7

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ........................................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN .............................................................................. ii

HALAMAN PERNYATAAN ............................................................................. iii

ABSTRAK ............................................................................................................ iv

PRAKATA ............................................................................................................ v

DAFTAR ISI ........................................................................................................ vi

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... viii

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ............................................................. 3

B. Rumusan Masalah dan Batasan Masalah ................................... 3

C. Signifikasi Penelitian .................................................................. 4

D. Kajian Pustaka ............................................................................. 4

E. Metode Penelitian ....................................................................... 15

F. Sistematika Penelitian ................................................................. 17

BAB II PELAKSANAAN P3KMI.................................................................. 18

A. Pembelajaran P3KMI ................................................................. 18

B. Pengembangan Kepribadian ....................................................... 20

C. Evaluasi P3KMI .......................................................................... 23

BAB III PELAKSANAAN BILINGUAL FACULTY ....................................... 25

A. Pembelajaran Bilingual Faculty ................................................. 25

B. Mentoring Bilingual Faculty ........................................................ 27

BAB IV PERAN P3KMI DAN BILINGUAL FACULTY ................................. 31

A. Peran P3KMI dalam Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa ..... 31

1. Meningkatkan Kompetensi baca tulis al-Qur'an ................. 31

2. Meningkatkan Kompetensi hafalan Juz Amma ..................... 32

B. Peran Bilingual Faculty dalam meningkatkan Kompetensi

Mahasiswa.... ................................................................................. 32

Page 8: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

8

1. Meningkatkan kosa kata dan menulis .................................... 36

2. Meningkatkan kemampuan berbicara dan mental ................. 37

BAB V PENUTUP ............................................................................................ 39

A. Kesimpulan ................................................................................. 39

B. Saran .......................................................................................... 40

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 41

LAMPIRAN .................................................................................................... 43

BIOGRAFI PENULIS ......................................................................................... 81

Page 9: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

9

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1.1 Diagram analisis data penelitian .............................................................16

Page 10: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

10

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Catatan hasil wawancara ...................................................................... 42

2. Pedoman wawancara ............................................................................ 70

3. Foto kegiatan Mentoring ...................................................................... 71

4. Foto papan publikasi bilingual faculty ................................................. 71

5. Jurnal mentoring bilingual faculty ....................................................... 72

6. Absensi bilingual faculty ...................................................................... 73

7. SK penguji P3KMI ............................................................................... 74

8. Soal ujian P3KMI ................................................................................. 76

9. Biografi penulis .................................................................................... 80

Page 11: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

11

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perilaku individu maupun masyarakat pada hakikatnya dipegaruhi oleh

sistem nilai yang diyakininya. Sistem nilai tersebut merupakan jawaban yang

dianggap benar mengenai berbagai masalah dasar dalam hidup. Spranger dalam

Alisyahbana menggolongkan tipe nilai menjadi enam berdasarkan enam lapangan

kehidupan manusia yang membuat manusia berbudaya. Keenam lapangan itu

ialah: (1) lapangan pengetahuan, (2) lapangan ekonomi, (3) lapangan estetik, (4)

lapangan politik, dan (5) lapangan religi.1

Penanaman nilai tentu harus dibarengi dengan pemahaman agama yang

untuh dan integral. Pemahaman agama hanya bisa dilakukan melalui proses

pendidikan baik secara formal maupun non formal. Perguruan tinggi Islam seperti

STAIN, IAIN/UIN sebagai salah satu institusi pendidikan harus mampu

menciptakan intelektual muslim yang berkarkater. Terobosan terus dilakukan di

berbagai perguruan tinggi Islam dalam meningkatkan kompetensi lulusan

mahasiswanya. Kebijakan yang dibuat oleh Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan (FITK) IAIN Surakarta adalah dengan membuat Program

Pendampingan Pengembangan Kepribadian Muslim Integral (P3KMI) dan

program bilingual faculty .

1 Alisyahbana, Antropologi Baru: Nilai-Nilai Sebagai Tenaga Integrasi dalam Pribadi,

Masyarakat dan Kebudayaan, Jakarta: Dian Rakyat, 2000, 56.

Page 12: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

12

Ditemukannya mahasiswa yang belum bisa membaca al-Quran,

kepribadian yang kurang baik, pemahaman agama yang kurang, peraktik amalan

ibadah yang kurang benar serta pemahaman bahasa asing yang lemah ini menjadi

dasar dibuatnya program P3KMI dan bilingual faculty, dengan tujuan supaya

mahasiswa FITK mempunyai kompetensi akademik, kepribadian yang baik dan

mampu bersaing di dunia global.

P3KMI merupakan salah satu jembatan untuk menuju visi dari FITK yaitu

mencetak guru yang “beraqidah, berakhlaq dan profesional”. Perlu ada kajian

akademis terhadap program ini kaitannya dengan impelementasi program, baik

dilihat dari intensitas program ini. P3KMI dan bilingual faculty hadir dalam

rangka meningkatkan kompetensi lulusan, tetapi masih juga ditemukan beberapa

mahasiswa FITK IAIN Surakarta yang tidak bisa membaca al-Quran dengan baik,

kepribadian yang jelek, dan penguasaan bahasa asing yang lemah. Ada

kesenjangan antara idealitas dan realitas, maka dalam hal ini perlu ada penelitian

yang mendalam terhadap program yang diberikan kampus.

Ada dua alasan kenapa penulis melakukan penelitian terhadap P3KMI dan

bilingual faculty antara lain: (1) P3KMI merupakan sarana untuk meningkatkan

kompetensi mahasiswa dalam pemahaman keislaman karena latarbelakang

mahasiswa yang heterogen dan (2) program bilingual merupakan sarana untuk

meningkatkan penguasaan bahasa karena tingkat pemahaman mahasiswa yang

lemah.

Atas dengan pemikiran tersebut penulis akan meneliti Implementasi

Pendampingan Pengembangan Kepribadain Muslim Integral (P3KMI) dan

Bilingual Faculty dalam Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa Fakultas Ilmu

Page 13: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

13

Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Surakarta Tahun 2016. Penulis dalam

penelitian ini akan medeskripsikan berkaitan dengan proses pelaksanaan atau

intensitas dari penyelenggaraan P3KMI dan bilingual faculty.

B. Rumusan dan Batasan Masalah

1. Batasan Masalah

Penulis akan memfokuskan penelitian ini pada implementasi P3KMI

dan program bilingual faculty yang meliputi: pelaksanan P3KMI, pelaksanaan

bilingual faculty dan perannya dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa

FITK IAIN Surakarta.

2. Rumusan Masalah

Sesuai dengan batasan masalah di atas maka penulis akan fokus

meneliti permasalahan sebagai berikut:

a. Bagaimana pelaksanaan P3KMI di FITK IAIN Surakarta?

b. Bagaimana pelaksanaan Bilingual Faculty di FITK IAIN Surakarta ?

c. Bagaimana peran P3KMI dan Bilingual Faculty dalam meningkatkan

kompetensi mahasiswa FITK IAIN Surakarta?

C. Signifikansi Penelitian

1. Tujuan Penelitian

a. Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan P3KMI di FITK IAIN

Surakarta.

b. Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan bilingual faculty di FITK IAIN

Surakarta.

c. Untuk mengetahui bagaimana peran P3KMI dan bilingual faculty dalam

meningkatkan kompetensi mahasiswa FITK IAIN Surakarta.

Page 14: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

14

2. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Teoritis

1) Dapat memberikan sumbangan yang bermanfaat sekaligus menambah

khazanah ilmu pengetahuan mengenai pembuatan sebuah program yang

berorientasi pada peningkatan kompetensi mahasiswa.

2) Dapat dijadikan informasi dan masukan bagi pihak-pihak yang terkait

dengan bidang pendidikan dalam rangka inovasi pendidikan demi

tercapainya hasil pendidikan yang bermutu dan berkualitas.

3) Dapat digunakan sebagai bahan kajian penelitian berikutnya.

b. Manfaat Praktis

1) Bagi mahasiswa diharapkan penelitian ini bisa menjadi motivasi untuk

mengikuti program dengan baik.

2) Bagi para dosen diharapkan penelitian ini bisa menjadi bahan inovasi

pengembangan kurikulum.

3) Bagi lembaga diharapkan penelitian ini bisa menjadi bahan evaluasi

program yang belum mengarah pada sasaran yang diharapkan.

D. Kajian Pustaka

1. Penelitian Terdahulu

Puspo Nugroho dengan judul Implementasi Pendidikan Berbasis Akhlaq

Sebagai Pendidikan Karakter dalam Pengembangan Kompetensi Kepribadian

Mahasiswa Calon Guru PAI STAIN Salatiga.2

Puspo Nugroho dalam hasil

penelitian menyimpulkan bahwa pendidikan karakater calon Guru PAI di STAIN

2

Puspo Nugroho, “Implementasi Pendidikan Berbasis Akhlaq Sebagai Pendidikan

Karakter dalam Pengembangan Kompetensi Kepribadian Mahasiswa Calon Guru PAI STAIN

Salatiga”, Tesis, IAIN Salatiga, 2014.

Page 15: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

15

Salatiga yaitu melalui hiden kurikulum yaitu disisipkan pada mata kuliah PAI,

atas kerjasama civitas akademika khususnya dengan para dosen PAI di STAIN

Salatiga. Salah satu strateginya yaitu kontrak pembelajaran dan keteladanan

kepada mahasiswa oleh dosen.

Ali Maskur dengan judul Implementasi Pendidikan Karakter Dalam

Manajemen Kepemimpinan Kepala Madrasah dan Manajemen Pembelajaran Guru

MI Di Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang.3

Ali Maskur dalam hasil

penelitiannya menyimpulkan bahwa pendidikan karakter sudah terlaksana dengan

baik terbukti dengan para guru MI yang mencantumkan penanaman pendidikan

karakater pada perangkat pembelajaran. Keteladanan dari kepala sekolah dan

Guru MI menjadi faktor keberhasilan implementasi pendidikan karakter.

Mulyono dengan judul Pendidikan Karakter dalam ISMUBA (Al–Islam,

Kemuhammadiyahan, Bahasa Arab) Sekolah Muhammadiyah Salatiga.4

Kesimpulan dari hasil penelitiannya adalah Pendidikan karakter telah ada dalam

konsep pembelajaran ISMUBA. Karakter yang ada adalah sesuai dengan karakter

Muhammadiyah. Guru mencantumkan nilai-nilai karakter dalam perangkat

pembelajaran dan didukung dengan kegiatan tambahan keagamaan dan

ektrakurikuler.

Zakaria Achmat tentang Efektifitas Pelatihan dan Pengembangan

Kepribadian dan Kepemimpinan (P2KK) dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri

3 Ali Maskur, “Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Manajemen Kepemimpinan

Kepala Madrasah dan Manajemen Pembelajaran Guru MI Di Kecamatan Pabelan Kabupaten

Semarang”, Tesis, IAIN Salatiga, 2013. 4

Mulyono, “Pendidikan Karakter Dalam ISMUBA (al–Islam, Kemuhammadiyahan,

Bahasa Arab) Sekolah Muhammadiyah Salatiga”, Tesis, IAIN Salatiga, 2015.

Page 16: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

16

Mahasiswa Baru UMM Tahun 2005.5

Zakaria dalam hasil penelitiannya

mengungkapkan bahwa hasil analisis data menunjukkan adanya perbedaan yang

signifikan skor pre-test – post-test kepercayaan diri mahasiswa peserta pelatihan.

Program P2KK mampu meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa.

Suratno tentang Efektivitas “Study Club” untuk Mengembangkan

Kemampuan Mahasiswa Dalam Rangka Peningkatkan Lulusan.6

Suratno

menyimpulkan bahwa study club yang efektif dalam mengembangkan

kemampuan mahasiswa adalah study club yang diselenggarakan oleh mahasiswa

sendiri tanpa ada intervensi dari dosen.

Rugayah meneliti tentang Pengembangan Kompetensi Mahasiswa Melalui

Magang Di Universitas Negeri Jakarta Tahun 2011.7

Ruqayah dalam hasil

penelitiannya mengemukakan bahwa program magang yang diberikan kepada

mahasiswa memberikan efek positif sehingga mahasiswa mengalami

pengembangan kompetensi baik aspek: pengetahuan, keterampilan, dan perilaku

serta nilai.

Eric Haas tentang Demanding More: Legal Standards and Best Practices

for English Language Learners.8 Eric mengungkapkan bahwa harus ada aturan

standar pembelajaran karena masing-masing komunitas, sekolah, dan kelas adalah

lingkungan yang unik dan dinamis, guru harus fleksibel dalam mereka

5

Zakaria Achmat, “Efektifitas Pelatihan dan Pengembangan Kepribadian dan

Kepemimpinan (P2KK) dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri Mahasiswa Baru UMM Tahun

2005”, Humanity, Volume 1, No 2 (Maret 2006): 117-121. 6 Suratno, “Efektivitas “Study Club” untuk Mengembangkan Kemampuan Mahasiswa

dalam Rangka Peningkatkan Lulusan”, Jurnal Administrasi Bisnis, Volume 8, No 2 (2011): 213-

218. 7

Rugayah, “Pengembangan Kompetensi Mahasiswa Melalui Magang Di Universitas

Negeri JakartaTahun 2011”, Jurnal Manajemen Pendidikan, Volume 2, No 2 ( 2011): 209-219. 8 Eric Haas. “Demanding More: Legal Standards and Best Practicesfor English Language

Learners”, Bilingual Research Journal the National Association for Bilingual Education, Volume

32, No 2 (2009), 115–135.

Page 17: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

17

perencanaan pelajaran, metode pengajaran, sumber daya instruksional, dan

penggunaan bahasa untuk mengakomodasi kebutuhan siswa bilingual

'berdasarkan usia mereka, tingkat kelas, budaya latar belakang, keahlian bahasa,

dan pengalaman pendidikan sebelumnya.

Leo Gomes, David Freeman, and Yvonne Freeman meneliti tentang Dual

Langguage Education: A Promosing 50-50 Model.9 Leo Gomes mengungkapkan

bahwa model pendidikan bilingual memberikan peran terhadap peningkatan

prestasi akademik siswa. Model pendidikan dengan menggunakan dua bahasa

yaitu Inggris dan Spanyol juga mengembangkan siswa dari segi pengetahuan dan

keterampilan serta mendorong untuk studi lanjut.

Dari beberapa penelitian terdahulu yang penulis paparkan di atas menjadi

dasar sebagai kerangka penelitian penulis. Perbedaan penulis dengan beberapa

penelitian di atas terletak pada 1). Objek penelitiannya, 2). Penelitian sebelumnya

hanya meneliti pada pendidikan kepribadian, moral dan karakter sedangkan

penulis akan meneliti bukan hanya kepribadian, moral dan karakter tapi juga

wawasan keagamaan dan peraktik ibadah, 3). Penelitian Bilingual sebelumnya

menggunakan bahasa Inggris dan bahasa spanyol sedangkan penulis dalam bahasa

Inggris, bahasa Arab dan bahasa Indonesia. 4). Penelitian sebelumnya hanya

melihat hasil akhir dari program tidak melihat proses implementasinya. Penulis

dalam penelitian ini akan meneliti secara mendalam kaitannya dengan

pelaksanaan dan peran dari P3KMI dan bilingual faculty.

2. Kerangka Teori

9

Leo Gomes, David Freeman, and Yvonne Freeman, “Dual Langguage Education: A

Promosing 50-50 Model”, Bilingual Research Journal the National Association for Bilingual

Education, Volume 29 No 1(2005).154-164.

Page 18: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

18

a. Program Pendampingan Pengembangan Kepribadian Muslim Integral (P3KMI)

Program mengandung arti rancangan yang dipersiapkan atau dalam arti

akademis sistem persekolahan yang mempersiapkan sejumlah mata pelajaran

yang diperuntukan bagi siswa yang akan melanjutkan studi.10

Pendampingan11

terhadap mahasiswa bisa dikonotasikan dengan makna pendampingan agama.

Pendampingan keagamaan berasal dari dua kata yaitu pendampingan dan

keagamaan. Kedua kata ini memiliki pengertian yang berbeda. Pendampingan

merupakan suatu aktivitas yang bermakna pembinaan, pengajaran, pengarahan

yang lebih berkonotasi pada menguasai, mengendalikan, dan mengontrol.

Sedangkan keagamaan berasal dari kata agama, yang menurut Endang Saifudin

Ansori yang dikutip oleh Jasa Ungguh Muliawan, pengertian agama yakni

kepercayaan dan cara hidup.12

Pendampingan ditargetkan supaya kompetensi

mahasiswa bukan hanya pada tataran pengetahuan tapi harus sampai pada

tataran pengamalan.

Pengembangan13

adalah suatu usaha untuk meningkatkan kemampuan

teknis, teoritis, konseptual, dan moral sesuai dengan kebutuhan melalui

pendidikan dan latihan.14

Pendidikan meningkatkan keahlian teoritis,

konseptual, dan moral, sedangkan latihan bertujuan untuk meningkatkan

10 Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia Jakarta: Balai

Pustaka, 2005, 897. 11

Pendampingan asal kata dari damping yang mempunyai arti dekat. Pendampingan yaitu

proses, cara, perbuatan mendampingi. Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar,...234. 12

Jasa Ungguh Muliawan, Pendidikan Islam Integratif: Upaya Mengintegrasikan

Kembali Dikotomi Ilmu dan Pendidikan Islam, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2005,10. 13

Secara etimologis, pengembangan berarti membina serta meningkatkan kualitas

sedangkan secara terminologis, pengembangan masyarakat Islam berarti mentranformasikan dan

melembagakan semua segi ajaran Islam dalam kehidupan keluarga (usrah), kelompok sosial

(jamaah), dan masyarakat (ummah). Nanih Machendrawaty dan Agus Ahmad Safei,

Pengembangan Masyarakat Islam dari Ideologi, Strategi sampai Tradisi, Bandung: Rosda Karya,

2001, 29. 14

Sedarmayanti, Manajemen SDM, Bandung: Aditama, 2007, 163.

Page 19: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

19

keterampilan teknis pelaksanaan. Semua elemen masyarakat tak terkecuali

mahasiswa harus senantiasa dikembangkan baik dari segi intelektual, mental,

sosial dan spiritual.15

Menjadi kewajiban semua elemen tak terkecuali yaitu lembaga

pendidikan tinggi negeri maupun swasta seperti: STAIN, IAIN atau UIN

sebagai lembaga yang bernafaskan Islam untuk selalu memberikan

pendampingan dan pengembangan kepada mahasiswanya. Sebagaimana firman

Allah dalam Q.S asy-Syu’ara ayat 214-217.

Artinya: 214. dan berilah peringatan kepada kerabat-kerabatmu yang terdekat,

215. dan rendahkanlah dirimu terhadap orang-orang yang mengikutimu, Yaitu

orang-orang yang beriman. 216. jika mereka mendurhakaimu Maka Katakanlah:

"Sesungguhnya aku tidak bertanggung jawab terhadap apa yang kamu

kerjakan"; 217. dan bertawakkallah kepada (Allah) yang Maha Perkasa lagi

Maha Penyayang.

Kepribadian mahasiswa IAIN harus mencerminkan kepribadian seorang

muslim16

yaitu menjadi pemuda muslim ideal. Dalam diri seorang pemuda

muslim mempunyai karakteristik kritis, dinamis, responshif, kreatif dan

inovatif.17

Selain itu pemuda Islam mempunyai potensi seperti: memiliki

semangat, memiliki fisik yang kuat, memiliki hati yang bersih dan memiliki

15

Secara umum pengembangan masyarakat (community development) adalah

kegiatan pengembangan masyarakat yang dilakukan secara sistematis, terencana, dan

diarahkan untuk memperbesar akses masyarakat guna mencapai kondisi sosial, ekonomi,

dan kualitas kehidupan yang lebih baik apabila dibandingkan dengan kegiatan

pembangunan sebelumnya. Arif Budimanta dan Bambang Rudito, Metode dan Teknik

Pengelolaan Community Development, cet. Ke II, Jakarta: CSD, 2008, 33. 16

Muslim adalah para penganut agama Islam yang menunaikan kewajibannya

sebagaimana dalam rukun Islam. Departemen pendidikan Nasional, Kamus Besar,...767. 17

Tim P3KMI, Modul P3KMI, Surakarta: Fataba Press, 2015, 156.

Page 20: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

20

kecerdasan,18

yang perlu difasilitasi oleh lembaga. Muslim Integral19

merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari peroses pemahaman dan

implementasi dari apa yang telah dipelajari atau Islam kaffah.

b. Target P3KMI

Fungsi pembinaan mahasiswa tidak sebatas pada kognitif saja tetapi

penanaman spiritualitas yang bermuara pada pembentukan akhlaq itu

merupakan hal yang penting. Adapun target yang hendak dicapai dari

penyelenggaraan P3KMI adalah

1) Terbentuknya mahasiswa yang memiliki kemampuan baca tulis al-Quran

dan al-hadits dengan baik (target hafal juz 30, ayat-ayat pilihan, hafal

hadis-hadis pilihan dan qoidah ushul fiqih)

2) Teraktualisasinya nilai-nilai Islam dalam kehidupan mahasiswa

3) Terciptanya sosial kultural yang kondusif di lingkungn kampus bagi

peserta

4) Terlahirnya kesadaran peserta akan urgensi amar ma’ruf nahi mungkar

5) Terpenuhinya kompetensi mahasiswa baik kompetensi individual mapun

sosial.20

Sedangkan visi dari P3KMI yaitu: membangun mahasiswa Fakultas

Ilmu Tarbiyah dan Keguruan yang berkepribadian muslim integral.21

Berdasarkan uraian di atas, cita-cita luhur P3KMI adalah menjadikan manusia

yang sholeh baik secara spiritual maupun secara sosial. Manusia yang sholeh

ini adalah manusia yang memiliki kepribadian Islam, dimana pola pikir dan

pola sikapnya adalah Islami. Di antara ciri-ciri seorang muslim integral adalah

18

Tim P3KMI, Modul,...157-158. 19

Mempunyai arti pertama: mengenai keseluruhannya; meliputi seluruh bagian yang

perlu untuk menjadikan lengkap; utuh; bulat; sempurna: masalah itu akan diselesaikan secara

tidak sebagian-sebagian; kedua tidak terpisahkan; terpadu: bimbingan penyuluhan merupakan

bagian dari pendidikan. Departemen pendidikan Nasional, Kamus Besar,..854. 20

Tim P3KMI, Modul,...7. 21

Tim P3KMI, Modul,...7.

Page 21: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

21

1). Salim al-‘aqidah (aqidah22

yang kuat/good faith), 2). Shohih al-ibadah

(ibadah yang benar/right devotion), 3). Matin al-khuluq (ahklaq23

yang

kuat/strong character), 4). Qowiyyu al- jismi (jasad yang kuat/pshycal power),

5). Mutsakofu al- fikri (wawasan yang luas/thinking brilliantly), 6). Haritsun

‘ala waqtihi (manajemen waktu/time management), 7). Naafi’un lighoirihi

(bermanfaat bagi sesama/giving contribution).

c. Bilingual Faculty

Dalam rangka mewujudkan visi dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan FITK IAIN Surakarta yaitu menjadi fakultas yang unggul dalam

membentuk lulusan yang profesional pada bidang kependidikan dan

kebahasaan, beraqidah kuat, dan berakhlaq mulia.24

Suatu hal yang sangat

penting bahwa mahasiswa harus mengusai berbagai bahasa salah satunya yaitu

bahasa Arab dan bahasa Inggris untuk menghadapi tantangan zaman.

Viorica Marian dalam jurnalnya mengatakan bahwa pendidikan

bilingual sangat berpengaruh terhadap peningkatan akademik siswa.25

22

Secara etimologis, aqidah berakar dari kata „aqada-y’aqidu-‘aqdan-‘aqidatan. „Aqdan

mempunyai arti simpul, ikatan, perjanjian dan kokoh. Aqidah berarti keyakinan. Ahmad Warson

Munawwir, Kamus al-Munawwir, Yogyakarta: PP al-Munawwir Krapyak, 1984.1023. dan Secara

terminologis menurut Al-jazairy yang dikutip Yunahar Ilyas adalah sejumlah kebenaran yang

dapat diterima secara umum (axioma) oleh manusia berdasarkan akal, wahyu dan fitrah,

(kebenaran) itu dipatrikan (oleh manusia) di dalam hati (serta) diyakini keshohihan dan

kebenarannya (secara pasti) dan ditolak segala sesutau yang bertentangan dengan kebenaran itu.

Yunahar Ilyas, Kuliah Aqidah Islam, Yogyakarta: Lembaga Pengkajian dan Pengalaman Islam

(LPPI), 2011, 2. 23

Secara etimologis ahklaq adalah bentuk jamak dari kata khuluq yang artinya budi

pekerti, perangai, tingkah laku atau tabiat. Secara terminologis ahklaq menurut Imam Al-Ghazali

yang dikutip Yunahar Ilyas adalah sifat yang tertanam dalam jiwa yang menimbulkan perbuatan-

perbuatan dengan gampang dan mudah, tanpa memerlukan pemikiran dan pertimbangan. Yunahar

Ilyas, Kuliah Akhlaq, Yogyakarta: Lembaga Pengkajian dan Pengalaman Islam (LPPI), 2011, 2. 24

Imam Makruf, Panduan Akademik dan Kemahasiswaan FITK IAIN Surakarta Tahun

akademik 2015-2016. 3. 25

Viorica Marian, Anthony Shook, ”Bilingual Two-Way Immersion Programs Benefit

Academic Achievement”, The Journal of the National Association for Bilingual Education,

Volume 27, (November 2013), 167-186.

Page 22: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

22

Pembelajaran bilingual merupakan model penggunaan dua bahasa untuk

menyampaikan materi kuliah dengan tujuan menguatkan kompetensi

mahasiswa dalam berbahasa Asing. Dengan menggunakan model ini terdapat

dua hal utama yang diperoleh mahasiswa, yaitu penguasaan ilmu pengetahuan

dan melek dalam dua bahasa. Hingga saat ini telah banyak negara yang

melaksanakan pengajaran bilingual, seperti Filipina, Australia, Jepang dan cina.

Bahkan di Amerika sejak abda ke 20 kebijakan bilingual menjadi alat

hegemoni negara,26

dan bahasa juga berperan sebagai control sosial masyarakat.

IAIN Surakarta yang bervisikan sebagai pusat ilmu dan budaya Islam

(center of knowledge Islamic culture). Penguasaan bahasa sebagai sarana

menggapai visi digagas oleh FITK. Gagasan ini terintegrasi dalam Misi dari

FITK IAIN Surakarta sebagai berikut:

a. Menyelengarakan pendidikan dan pengajaran yang berkarakter ke-Islaman,

bermutu tinggi, dan berbasis teknologi untuk memenuhi perkembangan

kebutuhan kependidikan masyarakat

b. Menyelenggarakan penelitian untuk pengembangan ilmu pendidikan dan

kebahasaan.

c. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat untuk pengembangan

dan penerapan ilmu kependidikan dan kebahasaan

d. Membentuk lingkungan akademik yang Islami dan berbudaya. 27

Dalam rangka mewujudkan misi FITK khususnya pada poin (c) dalam

menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat untuk pengembangan dan

penerapan ilmu kependidikan dan kebahasaan. Maka bilingual faculty yang

diselenggarakan merupakan jembatan untuk memberikan penguatan kepada

mahasiswa dari segi penguasaan bahasa khususnya bagi mahasiswa non

26

Carlos j Ovando, “Bilingual Education in the United States: Historical Development

and Current Issues”, The Journal of the National Association for Bilingual Education, Volume 27,

Number1 (November 2010), 1-24. 27

Imam Makruf, Panduan Akademik...,3.

Page 23: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

23

bahasa seperti PAI, SKI, PGRA dan PGMI. Untuk meningkatkan bahasa perlu

didukung SDM, lingkungan dan akses penggunaan bahasa.28

Bilingual faculty

merupakan bagian dari akses untuk membiasakan bahasa.

d. Kompetensi Mahasiswa Tarbiyah

Kompetensi adalah kemampuan kerja setiap individu yang mencakup

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang sesuai dengan standar

yang ditetapkan”.29

Kompetensi merupakan seperangkat pengetahuan,

keterampilan, dan perilaku yang harus dimiliki, dihayati, dikuasai, dan

diaktualisasikan oleh guru dalam melaksanakan tugas keprofesionalannya.

Mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN

Surakarta harus mempunyai kompetensi baik akademik, kepribadain maupun

professional.30

Dalam rangka menciptakan calon guru yang beraqidah,

berakhlaq dan professional maka FITK membuat Program pendampingan

pengembangan kepribadian muslim integral (P3KMI)

Di antara tujuan dari FITK IAIN Surakarta yaitu:

a. Menghasilkan lulusan yang professional, kompetitif, berbudaya, dan

berkarakter Islam yang dapat menjadi acuan secara lokal maupun nasional

b. Menghasilkan temuan-temuan inovatif dalam bidang kependidikan dan

kebahasaan

c. Menghasilkan layanan kependidikan dan kebahasaan kepada masyarakat

dalam berbagai bentuk baik akademik maupun non akademik

d. Menghasilkan produk-produk inovatif dalam bidang kependidikan dan

kebahasaan yang dibutuhkan oleh masyarakat

28

Audrey Lucero, “Dual Language Teachers‟ Use of Conventional, Environmental, and

Personal Resources to Support Academic Language Development”, The Journal of the National

Association for Bilingual Education, Volume 38 Number 1 (May 2015), 107-123. 29 Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003, Tentang Sistem Pendidikan

Nasional. Jakarta: Sinar Grafika, 2005,120.

30 Pendidik harus mempunyai kompetensi meliputi: 1) kompetensi kepribadian, 2)

kompetensi profesional, 3) kompetensi pedagogik, dan 4) kompetensi sosial. E.Mulyasa, Standar

Kompetensi dan Sertifikasi Guru. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya, 2007, 229.

Page 24: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

24

e. Mewujudkan suasana interaksi akademik yang Islami dan berbudaya yang

mendukung pembentukan karakter dan kompetensi lulusan.31

Tujuan penyelenggarakan FITK sebagaimana diatas bahwa FITK

berkomitmen untuk mencetak lulusan yang professional yang dibutuhkan oleh

masyarakat. Dalam rangka menguatkan aqidah dan penanaman akhlaq maka

FITK membuat P3KMI sebagai sarana untuk menjadikan mahasiswa yang

bukan hanya mempunyai kompetensi akademik tapi juga mempunyai

kompetensi kepribadian yang mantap.

Dalam menghadapi era global khususnya era Masyarakat Ekonomi

Asean (MEA) maka kompetensi yang dibutukan mahasiswa bukan hanya

kompetensi kepribadian tapi juga kompetensi kebahasaan sebagaimana

terdapat dalam tujuan FITK poin (d) yaitu menghasilkan produk-produk

inovatif dalam bidang kependidikan dan kebahasaan yang dibutuhkan oleh

masyarakat. Maka untuk mencapai itu FITK mneyelenggarakan bilingual

faculty.

Selain itu, ada kompetensi SAFT32

yang harus dimiliki seorang

mahasiswa tarbiyah sebagai calon guru. Lulusan FITK IAIN Surakarta harus

mempunyai kompetensi hard skill maupun soft skill. Hard skill kaitannya

31

Imam Makruf, Panduan Akademik...,3. 32 Yaitu: 1). Sidik yaitu: memiliki keyakinan untuk merealisasikan visi dan misi serta

tujuan, memiliki kemampuan kepribadian yang mantap, stabil, dewasa arif jujur, dan berwibawa,

menjadi teladan pesrta didik dan berahlak mulia. 2). Amanah yaitu rasa memiliki dan

tanggungjawab yang tinggi, memiliki kemampuan mrengembangkan potensi secara optimal,

memiliki kemampuan mengamankan dan menjaga kelangsungan hidup, memiliki kemampuan

membangun kemitraan dan jaringan. 3). Fathonah Yaitu arif dan bijak, integritas tinggi, kesadaran

untuk belajar, sikap proaktif, orientasi kepada Tuhan, terpercaya dan ternama, menjadi yang

terbaik, empati dan perasaan terharu, kematanagan meosi, keseimbangan, jiwa penyampai misi dan

jiwa kompetisi. 4). Tabligh yaitu memiliki kemampuan merealisasikan pesan atau misi, memiliki

kemampuan berinteraksi secara efektif dan memiliki kemampuan menerapkan pendekatan dan

metode dengan tepat. Furqan Hidayatullah, Guru Sejati: Membangun Insan Berkarakter Kuat

&Cerdas, Surakarta: Yuma Pustaka, 2009, 73.

Page 25: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

25

dengan kompetensi akademik yaitu berkaitan dengan pedagogik, professional

sedangkan soft skill berkaitan dengan kepribadian, mental, spiritual dan sosial.

E. Metode Penelitian

Penelitian untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan P3KMI dan Bilingual

Faculty dan perannya dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa FITK IAIN

Surakarta. Untuk mendapatkan data yang lebih lengkap, mendalam dan dapat

memberikan jawaban yang tepat terhadap permasalahan yang diajukan, penulis

menggunakan pendekatan kualitatif.

Tehnik pengumpulan data melalui: 1). Wawancara dengan Informan yaitu

mahasiswa peserta P3KMI, mentor, Tim P3KMI, pembina P3KMI dan dosen, 2).

Pengamatan (observasi) secara langsung terhadap pelaksanaan P3KMI dan

bilingual faculty, 3). Studi dokumen seperti jurnal, buletin, foto aktivitas P3KMI,

file dan lain-lain.

Penelitian ini menggunakan teknik analisis model interaktif yang

prosesnya dimulai dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari berbagai

sumber, yaitu wawancara, pengamatan, yang tertulis dalam catatan lapangan,

dokumen pribadi, dokumen resmi dan sebagainya. Setelah dibaca, dipelajari dan

ditelaah maka langkah selanjutnya mengadakan reduksi data atau pemilahan data

kemudian disajikan dengan dibantu interpretasi penulis dan selanjutnya yaitu

penarikan kesimpulan. Kegiatan dari analisis yang dilakukan peneliti sesuai

dengan langkah-langkah yang digambarkan oleh Sugiyono dalam diagram berikut

ini.

Pengumpulan

Data

Reduksi

Data Penarikan

kesimpulan Dan verifikasi

Penyajian

Data

Page 26: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

26

Diagram analisis data (interaktive model)33

Gambar 1.1

Untuk melihat keabsahan data dan menetapkan keabsahan

(trustworthiness) data diperlukan teknik pemeriksaan. Ada empat kriteria yang

dapat digunakan untuk menguji keabsahan data, yaitu 1). Drajat kepercayaan

(credibility) dengan menggunakan tiga cara yaitu: triangulasi sumber data,

pemanfaatan metode, dan member check, 2). Keteralihan (transferability) dengan

melaporkan hasil penelitian secara rinci, 3). ketergantungan (dependability), dan

4). kepastian (confirmability).

F. Sistematika Penulisan

Bab I adalah latar belakang masalah, rumusan dan batasan masalah,

signifikansi penelitian terdiri dari tujuan penelitian baik secara teoritis maupun

praktis, kajian pustaka yang berisi penelitian terdahulu yang bersumber dari tesis

dan jurnal, kerangka teori, metode penelitian dan sistematika penulisan.

Bab II adalah hasil penelitian dan pembahasan pelaksanaan P3KMI

meliputi: pelaksanaan pembelajaran, pelaksanaan metoring atau pendampingan

dan pelaksanaan evaluasi.

Bab III adalah pelaksanaan bilingual faculty di FITK IAIN Surakarta yaitu

pelaksanaan proses pembelajaran dan sistem pendampingan.

Bab IV adalah peran atau dampak P3KMI dan bilingual fakulty dalam

meningkatkan kompetensi mahasiswa.

33 Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.

Bandung: Alfabeta, 2008. 338.

Page 27: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

27

Bab V adalah kesimpulan dari hasil penelitian dengan mengacu pada

jawaban dari rumusan masalah dan tujuan penelitian. Penulis juga menyampaikan

saran atau rekomendasi kepada pihak yang terkait.

Selanjutnya yaitu lampiran-lampiran yang meliputi: uraian rekaman hasil

wawancara, uraian hasil pengamatan dan dokumentasi yang berkaitan dengan

pelaksanaan P3KMI berupa arsip, foto dan lain-lain.

Page 28: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

28

BAB II

PELAKSANAAN P3KMI

A. Pembelajaran P3KMI

P3KMI diselenggarakan sejak tahun 2007. Program ini dikhususkan bagi

mahasiswa semester satu dan dua. Sebagaimana informasi yang diberikan SC dan

SH kepada peneliti, bahwa P3KMI adalah program yang berasal dari pemikiran

para dosen dan mahasiswa yang diwakili BEM Fakultas. Karena pada waktu itu

banyak ditemukan mahasiswa yang tidak bisa membaca al-Quran ketika ujian

seminar proposal dan munaqosah, kemudian dibuatlah program pendampingan

kepada mahasiswa.34 Problem Mahasiswa bukan hanya pada al-Quran saja tetapi

juga dalam pemahaman keagamaan, ini disebabkan karena latarbelakang

mahasiswa yang beraneka ragam. P3KMI targetnya bukan hanya peningkatan

dalam hal bacaan al-Quran tetapi juga dalam peningkatan pemahaman

keagamaan.

Pada awal kuliah mereka harus mengikuti placement-test untuk

mengetahui tingkat pengetahuan keagamaan dan tingkat bacaan al-Quran. Mereka

akan dikelompokkan sesuai dengan kemampuannya dan setiap kelompok terdiri

dari 8-10 mahasiswa yang kemudian didampingi oleh mentor. Mentor atau

pendamping adalah mahasiswa yang mengajukan dirinya untuk membantu tim

P3KMI setelah lolos mengikuti seleksi yang diselenggarakan oleh tim dan dosen

FITK.

34 Wawancara dengan SC pada hari Senin 14/3/2016 di kantor wakil dekan I, lampiran 2

No 3 dan Wawancara dengan SH pada hari Selasa 22/03/2016 di kantor PGMI, lampiran 1 No 4

Page 29: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

29

SH menuturkan bahwa yang menyeleksi calon pendamping adalah para

dosen yang ditunjuk oleh Fakultas, biasanya ketua jurusan dilibatkan. Materi yang

diajukan untuk para mentor terkait dengan motivasi, dedikasi, wawasan

keislaman/keagamaan, hafalan al-Quran, strategi menangani problem mahasiswa,

serta keseriusan dan niatnya.35 Penuturan SH selaras dengan penuturan IS, yang

mengemukakan bahwa sebelum jadi mentor P3KMI, IS mengikuti seleksi terlebih

dahulu seperti hafalan Juz Amma, wawasan keIslaman dan praktek ibadah.36

Pembelajaran P3KMI diadakan setiap hari Sabtu selama 2 semester.

Tempatnya di sekitar kampus seperti Teras, lorong tangga, Gajebo depan Masjid,

kelas, taman yang menurut mereka nyaman untuk belajar. 37 Model

pembelajarannya yaitu disesuaikan dengan materi yang akan dipelajari. Materi al-

Quran menggunakan model semaan dan dibetulkan bila ada kesalahan baik

panjang pendeknya maupun makhrojnya. Sedangkan yang sama sekali belum bisa

membaca dengan menggunakan Iqra, dan yang terbata-bata bisa terus mengulang-

ulang bacaannya sampai lancar. F menungkapkan bahwa proses pembelajaran al-

Quran dengan model disemak. Adapun belajar keagamaan seperti yang ada di

buku panduan didiskusikan bersama. Ketika ada kesulitan memahami materi

dalam buku panduan maka mereka akan bertanya kepada dosen pembina atau

dosen yang lain.38

Selain metode semaan, tanya jawab dan diskusi, juga digunakan metode

penugasan. Mereka selama satu Minggu disuruh menghafal surat-surat pendek

35 Wawancara dengan SH pada hari Selasa 22/03/2016 di kantor PGMI, lampiran 1 No

16.

36 Wawancara dengan IS pada hari Senin 14/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 7 No 4.

37 Wawancara dengan F pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 4 No 8.

38 Wawancara dengan F pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI lampiran 4 No 10.

Page 30: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

30

yang harus mereka setorkan setiap hari Sabtu. Mentor menargetkan selama dua

semester sebanyak 24 pertemuan, dan mahasiswa harus sudah hafal Juz 30 atau

Juz amma, ayat-ayat pilihan, hadits-hadits pilihan dan qoidah ushul fiqih.

Pendalaman materi al-Quran bukan hanya pada cara membaca dan

identifikasi Ilmu tajwid, tetapi juga mereka dibekali pendalaman materi seperti:

definis al-Quran, nama-nama al-Quran serta kandungan ayat-ayat pilihan. Dalam

meningkatkan pemahaman keagamaan, peserta P3KMI didampingi mentornya

mendiskusikan materi yang ada di buku panduan dan terkadang mereka juga

mendiskusikan dengan para dosen ketika materi itu sulit untuk dipahami. FR

menggunakan metode ceramah, diskusi, problem solving, dialog, sharing dan

presentasi secara bergilir. 39 Metode ini cukup efektif dalam meningkatkan

pemahaman keagamaan.

Selain mendalami materi keagamaan yang bersifat teori. Mahasiswa juga

didampingi dalam memahami praktik ibadah seperti perawatan jenazah, sholat

ied, sholat gerhana, menghitung pembagian harta waris dan cara berwudhu serta

tayamum yang benar. AL menuturkan bahwa dia beserta temannya disuruh sama

mentornya untuk praktek Ibadah satu persatu.40 Ini adalah salahsatu cara untuk

membina mahasiswa supaya bisa beribadah dengan baik dan benar.

B. Pengembangan kepribadian

Mahasiswa selain memahami wacana dan praktik keagamaan, mereka juga

didampingi supaya mempunyai kepribadian atau akhlaq yang baik sebagai

cerminan mahasiswa FITK dan calon guru yang nantinya menjadi teladan bagi

39 Wawancara dengan FR pada hari Selasa 18/04/2016 di kantor P3KMI, lampiran 3 No

8.

40 Wawancara dengan AV pada hari Selasa 04/04/2016 di kantor P3KMI lampiran 11 No

10.

Page 31: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

31

anak didiknya. Pengembangan kepribadin di P3KMI diarahkan untuk

membiasakan hal-hal sederhana seperti: hormat kepada dosen, cara tegur sapa

yang sopan kepada yang lebih tua, cara sms kepada dosen dan cara masuk kelas

yang baik. Seperti dituturkan NM, “saya jadi tahu pak cara sms dan cara sopan

santun kepada dosen”. 41 Selaras dengan yang dikatakan F bahwa mereka

diberikan pelajaran tata cara SMS dan sopan santun kepada dosen serta cara

berpakaian yang sesuai dengan ajaran Islam.42

Mereka dikembangkan kepribadiannya melalui kegiatan sehari-hari seperti

kegiatan Ibadah. Mentor yang bernama FR misalnya memantau sholat fardhu,

sholat tahajud dan tadarus al-Qurannya di rumah dengan cara SMS dan melihat

catatan kegiatan mereka dalam buku pantauan P3KMI. Setiap pertemuan terus

dipantau kegiatannya.43 Selain dipantau kegiatan ibadahnya di rumah atau di

tempat kos, mereka juga dikembangkan kepribadiannya supaya menjadi

mahasiswa yang disiplin baik dalam ibadah maupun dalam kegiatan lainnya

dengan memberikan materi manajemen waktu yang harus mereka

implementasikan dalam kegiatan sehari-hari. Dengan mengikuti kegiatan P3KMI

setiap hari Sabtu dengan rajin berarti mereka telah mendisiplinkan dirinya sendiri.

Seperti AV dan AL peserta yang selalu aktif dalam mengikuti P3KMI.44 Ini

sesuai dengan pengamatan peneliti di lapangan. F dan FR mengemukakan bahwa

peserta P3KMI mengikuti secara antusias dan jarang bolos mengikuti program.45

41 Wawancara dengan NM padahari Sabtu19/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 4 No 8.

42 Wawancara dengan F pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 4 no 12.

43 Wawancara dengan FR pada hari Selasa 18/04/2016 di kantor P3KMI, lampiran 3 No

10.

44 Wawancara dengan AV pada hari Selasa 04/04/2016 di kantor P3KMI lampiran 11 No

5, dan wawancara dengan AL pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 5 No 11.

45 Wawancara dengan F & FR pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 4,

3 No 16, 14.

Page 32: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

32

Absensi P3KMI sesuai dengan pengamatan penulis juga menujukkan keaktifan

mahasiswa dalam mengikuti program P3KMI.

Pengembangan kepribadian lainnya dilakukan dengan metode tausyiah

atau menjadi da‟i-da‟iah. Mahasiswa dituntut untuk memahami dan menghayati

materi keagamaan serta bisa mengajarkan kepada orang lain sehingga mereka

mempunyai kepercayaan diri dan bisa mengamalkan amaliah agama. AL dan AV

mendampingi menteenya untuk melakukan presentasi, diskusi dan ceramah dalam

setiap kegiatan mentoring. Selain itu juga kegiatan mentoring menambah akrab

dengan teman-temannya walaupun beda jurusan.46

Selain kegiatan diatas mentee juga curhat dengan terbuka kepada

mentornya, dan pada waktu itulah mentor bisa mengarahkan kepada hal positif. F

mengemukakan bahwa mereka juga jujur kepada pendamping ketika mereka

sebelumnya sering meninggalkan sholat lima waktu atau ada permasalahan

dengan kehidupannya. Mereka bisa cerita ke pendamping. 47 Metode yang

digunakan dalam pengembangan kepribadian dalam hal ini ada sharing, curhat,

dialog dan pemecahan masalah.

Mahasiswa dibangun dalam berbagai aspek baik hard skill atau keilmuan

maupun soft skill atau kepribadiannya.48 Mereka harus cakap dalam mengajar

tetapi juga punya kepribadian yang baik. 49 Menjadikan mahasiswa yang

berkepribadian atau mahasiswa yang berakhlaq merupakan bagian dari visi yang

46 Wawancara dengan AL pada hari Selasa 18/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 5 No

7.

47 Wawancara dengan F pada hari Selasa 18/04/2016 di kantor P3KMI, lampiran 4 No 12.

48 Hard skill Menujukan kompetensi akademik yaitu ilmu, wacana, teori keguruan atau

ranah kognitif sedangkan soft skill menunjukkan kompetensi afektif dan psikomotorik kaitannya

dengan sikap dan prilku. Wawancara dengan SK pada hari Selasa 22/04/2016, lampiran 10 No 4.

49 Wawancara dengan SK pada hari Selasa 22/04/2016 di kantor Wadek II lampiran 10

No 4.

Page 33: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

33

dikembangkan oleh FITK IAIN Surakarta. Mendalami dan menghayati materi

keIslaman yang disajikan oleh Fakultas dan didampingi mentor akan mengubah

pola kepribadian mahasiswa. Kepribadian yang jelek disebabkan kurangnya

pemahaman dan penghayatan terhadap nilai-nilai agama. Maka penanaman nilai

itu dikembangkan oleh P3KMI. Nilai adalah pedoman hidup yang bersumber dari

ajaran Islam yang abadi yang menjadi ruh setiap insan manusia. Mahasiswa

dituntut untuk memahami, menghayati ajaran Islam yang nantinya menjadi nilai

yang menyatu dalam dirinya dan mengarahkan pada kepribadian yang baik.

C. Evaluasi P3KMI

Untuk melihat perkembangan mahasiswa dalam mengikuti P3KMI,

mereka harus mengikuti serangkaian evaluasi seperti ujian tulis tengah semester,

ujian bacaan dan hafalan al-Quran, ayat-ayat pilihan, qoidah ushul fiqih, ujian

praktik Ibadah seperti: wudhu, tayamum, sholat gerhana, perawatan jenazah dan

ilmu mawaris. Ujian tengah semester adalah secara terprogram bersamaan dengan

ujian tengah semester yang diadakan oleh Fakultas. Sedangkan untuk ujian akhir

semester diselenggarakan pasca ujian di Fakultas yang diselenggrakan selama

kurang lebih selama dua minggu.

Penguji pada ujian P3KMI adalah para dosen FITK yang ditunjuk oleh

Fakultas. Penguji pada ujian semester gasal akan menguji bacaan al-Quran,

hafalan Juz Amma dan ayat-ayat pilihan. Sedangkan pada ujian semester genap

mahasiswa selain diuji terkait dengan bacaan al-Quran, hafalan dan kemampuan

praktik ibadahnya. Sedangkan untuk pemahaman materi keislamannya diuji

dengan cara tes tertulis yang diawasi oleh tim P3KMI. SH dan SC

mengungkapkan bahwa ujian P3KMI diselenggarakan secara terprogram di

Page 34: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

34

sesuaikan dengan kegiatan Fakultas dan untuk ujian hafalan boleh menyicil

dengan waktu yang sudah ditentukan.50

Selain melalui ujian terprogram yang diselenggarakan oleh tim P3KMI,

ujian juga dilakukan oleh wali studi mahasiswa dan dosen mata kuliah. MN dan

SC menuturkan bahwa sebelum menandatangani kartu rencana studi, mahasiswa

disuruh membaca al-Quran terlebih dahulu supaya bisa terpantau

perkembangannya. Begitu juga dengan dosen MN dan HK misalnya, mahasiswa

disuruh membaca al-Quran dan menghafal ayat tertentu. Ketika mahasiswa tidak

bisa maka nilainya ditangguhkan atau diberi peringatan atau catatan supaya

ditindaklanjuti oleh tim P3KMI.

Evaluasi P3KMI dilakukan secara formal dan tidak formal. Adapun

evaluasi formal antara lain adalah tes bacaan al-Quran, tes hafalan Juz Amma, tes

hafalan qoidah ushul fiqih, tes hafalan hadits-hadits pilihan, tes praktik ibadah

serta tes wawasan keislaman yang dilakukan secara terprogram dan evaluasi tidak

formal yaitu tes yang dilakukan oleh para wali studi dan dosen mata kuliah

tertentu. Pendampingan dan evaluasi sejauh ini cukup intens dilakukan oleh

mentor terhadap mahasiswa.

50 Wawancara dengan SH pada hari Selasa 22/03/2016 di kantor P3KMI, lampiran 1 No

11.

Page 35: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

35

BAB III

PELAKSANAAN BILINGUAL FACULTY

A. Pembelajaran Bilingual Faculty

Bilingual faculty adalah program yang diselenggarakan Fakultas Ilmu dan

Keguruan Tarbiyah (FITK) IAIN Surakarta dalam rangka menghadapi

Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Dengan menguasai bahasa Asing calon

pendidik lulusan IAIN Surakarta diharapkan mampu bersaing di era MEA. Dalam

sambutannya Dekan FITK dan wakil rektor bidang pengembangan akademik

pada pelepasan wisuda mengungkapkan bahwa outcome FITK harus siap pakai

dengan menguasai bahasa Asing.51

Mahasiswa FITK disiapkan untuk menjadi guru yang profesional. GY

menyampaikan bahwa kedepan ketika ada rekrutmen Pendidikan Profesi Guru

(PPG) syaratnya adalah harus menguasi bahasa Asing baik secara pasif maupun

aktif. Ketika lulusan FITK lemah dalam penguasaan bahasa maka ini menjadi

problem besar bagi civitas akademika. 52 Begitu juga di dunia kerja banyak

sekolah yang membuka lowongan dan mensyaratkan calon gurunya bisa

berbahasa Asing.

Pembelajaran bilingual yang sebelumnya berbasis kelas kemudian diubah

menjadi berbasis mata kuliah. KH mengatakan bahwa ada beberapa mata kuliah

yang dalam proses pembelajarannya harus menggunakan dua bahasa,53 antara

51 Disampaikan oleh dekan fakultas Tarbiyah Dr. Giyoto M.Hum dan wakil rektor I pengembangan

Abdul Matin. M.Ag. Dalam acara pelepasan wisudawan-wisudawati FITK pada tanggal 9 April 2016 di

Graha IAIN Surakarta.

52 Wawancara dengan GY pada hari Selasa 05/05/2016 di kantor Dekan, lampiran 17 No 3.

53 Wawancara dengan KH pada hari Kamis 13/05/2016 di kantor Wadek I lampiran 18 No 2.

Page 36: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

36

lain adalah manajemen pendidikan, evaluasi pendidikan, kecerdasan majemuk,

evaluasi bahasa Arab dan lain-lain.

Proses pembelajarannya secara otonomi diserahkan kepada dosen

pengampu. Sebagaimana diungkapkan NA, bahwa proses pembelajarannya

diserahkan kepada dosen pengampu yang ditunjuk. Pembelajaran dua bahasa

mencakup 50% bahasa Indonesia, dan 50% bahasa Asing, baik itu bahasa Inggris

maupun bahasa Arab. 54 Mahasiswa dituntut untuk memahami mata kuliah

melalui bahasa Asing

YA sebagai dosen yang ditunjuk untuk bilingual faculty mengungkapkan

bahwa dalam presentasi kelompok mahasiswa harus menyampaikan dalam bahasa

Inggris walaupun makalahnya berbahasa Indonesia. 55 Referensi yang

digunakanpun selain bersumber dari buku bahasa Indonesia juga bersumber dari

buku berbahasa Inggris. RS56 mahasiswa YA misalanya, dia menggunakan buku

yang berbahasa Inggris sebagai referensi tugas makalahnya.

PR mengatakan bahwa untuk mendukung kegiatan bilingual dalam kelas,

ia menulis di papan tulis dengan menggunakan bahasa Inggris walaupun harus

mengulang dalam menjelaskannya,57 begitupun juga mahasiswa dituntut untuk

berbicara dalam bahasa Inggris. Menurut ZA, dalam setiap pembelajaran dia

memerintahkan kepada mahasiswanya untuk merangkum setiap apa yang telah

dipelajarinya dalam setiap tatap muka perkuliahan, kemudian membacanya di

54 Wawancara dengan NA pada hari Selasa 15/03/2016 di kantor PBI, lampiran 6 No 12.

55 Wawancara dengan YA pada hari Selasa 18/04/2016 di kantor PBI, lampiran 12 No 7.

56 Wawancara dengan RS pada hari Selasa 13/05/2016 di Masjid IAIN, 1apiran 19 No 4.

57 Wawancara dengan PR pada hari Selasa 05/05/2016 di kantor LP3M, lampiran 12 No 3.

Page 37: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

37

depan teman-temannya sehingga mahasiswa selain bisa berbicara tetapi juga bisa

menulis dan mendengar dengan bahasa Asing.58

Dalam meningkatkan speaking maka mereka harus berbicara dengan

bahasa Inggris, untuk meningkatkan writing mereka harus menulis rangkuman

dari apa yang mereka dengar, untuk meningkatkan listening mereka harus

mendengarkan apa yang telah dipaparkan dosen dan untuk meningkatkan

kemampuan reading mereka harus membacakan hasil tulisannnya kepada teman

atau kepada dosen.

Dosen bilingual faculty dituntut untuk kreatif dalam mengembangkan

model pembelajarannya supaya tujuan pembelajaran tercapai dengan baik. FB

mahasiswa bilingual faculty menuturkan bahwa dosennya selalu menggunakan

bahasa Inggris dalam pembelajarannya dan dia bersama teman sekelasnya selalu

diberi tugas untuk menulis materi perkuliahan dan menyampaikan dalam bentuk

power point dengan bahasa Inggris.59

Proses pembelajaran bilingual di dalam kelas antara lain adalah

menyampaikan mata kuliah dengan dua bahasa, mengunakan referensi bahasa

Asing, menulis dan membaca rangkuman perkuliahan dengan bahasa Asing,

membuat power point dengan bahasa Asing, dan bertanya dengan menggunakan

bahasa Asing.

B. Metoring Bilingual Faculty

Untuk menujang pembelajaran bilingual faculty dalam rangka

meningkatkan kompetensi mahasiswa, selain dengan menggunakan classroom

yaitu dengan proses pembelajaran di dalam kelas yang berbasis mata kuliah. FITK

58 Wawancara dengan ZA pada hari Selasa 10/03/2016 di kantor Sastra, lampiran 6 No 5.

59 Wawancara dengan FB pada hari Rabu 13/05/2016 di depan kelas D1, lampiran 20 no 2.

Page 38: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

38

juga memberikan pendampingan kepada mahasiswa atau mentoring diluar jam

pelajaran. GY mengungkapkan bahwa mentoring diselenggarakan secara

terjadwal yaitu setiap hari Rabu dan Kamis setelah jam 12 siang. Mahasiswa

semester empat dan semester enam non bahasa harus mengikuti mentoring.60

Para mahasiswa didampingi oleh mentor yang berasal dari kaka kelas, alumni dan

dosen luar biasa (DLB) yang direkrut oleh tim bilingual.

ZA dan SJ mengungkapkan bahwa ada sekitar 62 mentor yang lolos

seleksi yang terdiri dari mahasiswa tingkat akhir, alumni FITK dan dosen luar

biasa (DLB) yang akan mendampingi mahasiswa.61 Dekan Fakultas FITK IAIN

Surakarta GY mengungkapkan bahwa para mentor bisa menjadi teman atau

partner bagi para mahasiswa untuk menggali bahasa yang sudah dia pelajari

dimasa SMP atau SMA. Ketika mahasiswa paham materi tersebut maka sudah

sangat luar biasa dan mampu bersaing dengan alumni lain.62

Pelaksanaan mentoring dilakukan secara berkelompok. Setiap kelompok

terdiri dari 16 mahasiswa dan satu mentor. Pada hari Rabu dan Kamis mereka

tersebar di area kampus untuk mengkaji bahasa baik itu grammar, writing,

reading, speaking dan listening. GY mengatakan target sementara dari kegiatan

bilingual faculty adalah bisa berbicara dengan bahasa Asing baik Arab maupun

Inggris.63

MN mengatakan bahwa kegiatan mentoring bilingual sengaja

menggunakan mahasiswa kakak kelas, alumni dan dosen luar biasa supaya

60 Wawancara dengan GY pada hari Selasa 05/05/2016 di kantor Dekan, lampiran 17 No 4.

61 Wawancara dengan ZA pada hari Selasa 10/03/2016 di kantor PBI, lampiran 14 No 5, dan

wawancara dengan SJ pada hari Selasa 12/03/2016 di kantor PBI, lampiran 16 No 2. 62 Wawancara dengan GY pada hari Selasa 05/05/2016 di kantor Dekan, lampiran 17 No 5.

63 Wawancara dengan GY pada hari Selasa 05/05/2016 di kantor Dekan, lampiran 17 No 5.

Page 39: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

39

pembelajaran lebih efektif. 64 Pembelajaran dengan teman sebaya akan

menjadikan mentee merasa nyaman, tidak ada beban, tidak malu dan tidak

canggung, ini berbeda ketika mareka belajar dengan dosen.

NN dan ZA mengungkapkan bahwa dalam proses mentoring bilingual

faculty mereka menggunakan metode cerita, mendengarkan lirik lagu, penugasan,

drama, dan games. Kegiatan mentoring dilakukan selama dua tahun (empat

semester) yang diselenggrakan setiap hari Rabu dan Kamis dengan durasi waktu

100 menit pada setiap pertemuannya.65 Setiap enam kali pertemuan mentor harus

membuat laporan perkembangan menteenya dengan cara mendeskripsikan hasil

pantauan selama mentoring berjalan. Progress report pelaksanaan mentoring

meliputi keaktifan mentee, perkembangan mentee dan kendala yang dihadapi.66

SJ sebagai koordinator bilingual selalu berkoordinasi dengan para mentor

dalam setiap pekan untuk melihat perkembangan pendampingannya dan ketika

ada problem maka para mentor langsung membicarakan dan mengambil

solusinya.67 Tim bilingual menggunakan grup Whatsapp untuk berkoordinasi

dengan cepat dan setiap ada kendala atau permasalahan maka langsung dishare di

group dan dicari solusinya

Untuk mendukung bilingual faculty FITK memberlakukan kegiatan Rabu

dan Kamis berbahasa. Setiap hari Rabu dan Kamis mahasiswa dikondisikan untuk

berbicara dengan bahasa Asing baik Arab maupun Inggris. Berbicara bukan hanya

dengan teman-temannya atau mentornya tetapi dengan pegawai akademik. Pada

hari tersebut mulai mahasiswa, dosen dan karyawan diusahakan menggunakan

64 Wawancara dengan MN pada hari Selasa 11/05/2016 di kantor Warek II, lampiran 16 No 5. 65 Buku panduan mentoring bahasa program bilingual faculty FITK IAIN Surakarta 2016. 2.

66 Buku Panduan,...6.

67 Wawancara, Bilingual, SJ, hari Selasa 12/03/2016, lampiran 16 No 2.

Page 40: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

40

bahasa Asing. HF menuturkan bahwa setiap hari Rabu dan Kamis beliau

mengajak mahasiswanya untuk membicara dengan bahasa Arab atau bahasa

Inggris dan pelaksanaannya memang agak sulit tetapi mahasiswa harus terbiasa

dengan hal itu dan sebagian mahasiswa sudah menjalankannya walaupun belum

maksimal.68

Pelaksanaan bilingual dilakukan dengan dua pendekatan yaitu pendekatn

formal dan non formal. Pendekatan formal adalah di dalam kelas bersama dosen

pengampu mata kuliah sedangkan pendekatan non formal dilakukan melalui

kegiatan pendampingan atau mentoring dan mengikuti berbagai kegiatan yang

diselengarakan oleh tim bilingual. Kegiatan mentoring bilingual di luar kelas

cukup intens dilakukan oleh mentor, ini terlihat dari adanya kegiatan bahasa setiap

hari Rabu dan Kamis dan selama ini masih berjalan dengan baik.

Adapun evaluasi di dalam kelas hanya sebatas membaca hasil tulisan atau

rangkuman yang mereka buat kemudian dikoreksi oleh dosen dan temannya,

sedangkan evaluasi dalam kegiatan mentoring dengan melihat kemampuan

bercerita atau speaking public dan penyampaian gagasan dalam waktu yang telah

ditentukan.

68 Wawancara dengan HF pada hari Kamis 21/05/2016 di kantor PBA, lampiran 21 No 3.

Page 41: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

41

BAB IV

PERAN P3KMI DAN BILINGUAL FACULTY

A. Peran P3KMI Dalam Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa

1. Meningkatkan kompetensi baca tulis al-Quran

Sasaran P3KMI salah satunya adalah terbentuknya mahasiswa yang

memiliki kemampuan baca tulis al-Quran, hafal Juz 30, hafal ayat-ayat pilihan,

hafal hadits-hadits pilihan dan qoidah ushul fiqih69. Setelah mengikuti P3KMI

mahasiswa yang sebelumnya membaca al-Qurannya kurang lancar menjadi lancar,

hal ini disampaikan oleh MN wali studi dan FM biro skripsi FITK, mengatakan

bahwa mahasiswa tarbiyah sudah banyak mengalami perubahan khususnya dalam

hal membaca al-Quran, walaupun ada beberapa yang bacaannya diseret. Kondisi

ini jauh lebih maju dari sebelumnya. Sekitar tahun 2009-2010-an yang lalu yaitu

banyak mahasiswa yang ketika ujian proposal belum bisa membaca al-Quran.70

P3KMI cukup efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca al-

Quran, hal ini dirasakan oleh AL mahasiswa semester 4 lulusan SMK yang

sebelumnya kurang lancar dalam membaca al-Quran kemudian menjadi lancar

karena rajin mengikuti P3KMI. 71 Satu tahun mengikuti kegiatan P3KMI

mahasiswa tarbiyah bisa meningkatkan kemampuannya dalam membaca al-

Qura‟an. Dari 510 meningkat menjadi 745 mahasiswa yang lancar membaca al-

69 Buku panduan P3KMI,...3.

70 Wawancara dengan MN pada hari Selasa 11/05/2016 di kantor Warek II, lampiran 16

No 4 dan wawancara dengan FM pada hari Selasa 06/05/2016 di kantor PAI, lampiran 24 No 2. 71 Wawancara dengan AL pada hari Selasa 04/04/2016 di kantor P3KMI lampiran 11 no

10.

Page 42: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

42

Quran yang sesuai dengan kaidah ilmu tajwid dari total 997 mahasiswa yang

mengikuti P3KMI.

2. Meningkatkan kompetensi hafalan Juz Amma

Targert dari P3KMI adalah mahasiswa harus hafal Juz 30 atau Juz Amma.

MN mengatakan bahwa mahasiswa tarbiyah minimal hafal Juz Amma walaupun

ada beberapa surat yang memang mahasiswa tidak menguasainya, tetapi ini sudah

cukup memberikan bekal dan pembeda antara alumni kampus IAIN dengan

lulusan kampus universitas lain.72 Mahasiswa walaupun dengan sedikit paksaan

dan ancaman dari Fakultas untuk mengikuti P3KMI tetapi ini cukup memberikan

dampak positif bagi mahasiswa.

Ada sekitar 430 mahasiswa yang hafal Juz Amma secara keseluruhan dan

ada 687 mahasiswa yang hafal 30 dari 35 surat yang terdapat dalam Juz Amma

dari total 997 mahasiswa. Sedangkan sekitar 310 mahasiswa lainnya harus

mengulang pada semester berikutnya dan mereka minimal harus hafal 20 surat

yang terdapat dalam Juz Amma yang telah ditentukan oleh P3KMI.

3. Peningkatan kompetensi penguasaan ayat-ayat pilihan, hadits-hadits pilihan

dan qoidah ushul fiqih

Mahasiswa mempunyai bekal hafalan al-Quran walaupun hanya hafal

beberapa surat pendek dan ayat-ayat pilihan. Mahasiswa tidak hanya dituntut

hafal surat-surat pendek tetapi mereka juga harus hafal hadits-hadits pilihan serta

qoidah ushul fiqih. SK menuturkan bahwa sebagai bekal mahasiwa tarbiyah,

mereka harus hafal 7 ayat-ayat pilihan seperti al-Baqarah 284-286, al-Mu‟minun

72 Wawancara dengan MN pada hari Selasa 11/05/2016 di kantor warek II, lampiran 16

No 3.

Page 43: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

43

1-11, Lukman 12-15, al-Jumuah 9-11, al-Fath 28-29 dan lain-lain, 10 hadits

pilihan yang berkaitan dengan akhlaq kepada Allah SWT, orangtua, masyarakat,

sesama muslim, adab bermajlis, dan lain-lain serta 12 qoidah usul fiqih.73 Ayat

pilihan dan hadits pilihan ini bukan hanya dihafal tetapi juga harus didalami dan

dihayati kandungannya serta diimplemetasikan dalam kehidupan sehari-hari. Ada

sekitar 780 mahasiswa yang hafal ayat-ayat pilihan, 885 yang hafal hadits pilihan

dan 911 yang hafal qoidah ushul fiqih dari 997 total mahasiswa peserta P3KMI.

4. Meningkatkan kompetensi praktik ibadah dan wawasan keIslaman

Dengan adanya kajian praktik ibadah di P3KMI, mahasiswa menjadi lebih

memahami bagaimana tata cara ibadah yang benar menurut Islam. Pantauan

ibadah dari P3KMI melalui sms, WA atau BBM dari mentor mendorong

mahasiswa untuk rajin melaksanakan ibadah. Seperti yang dirasakan RS dan MJ

bahwa dalam ibadahnya tidak pernah bolong. Ini berbeda dengan sebelumnya

yang malas untuk melakukan sholat apalagi sholat berjamaah dan mereka juga

lebih memahami tentang tata cara praktik ibadah yang benar.74 Mahasiswa dari

sekolah non agama khusunya bisa memahami dan mempraktikan ibadah dengan

baik seperti perawatan jenazah, cara berwudhu, cara bertayamum dan sholat

sunnah beserta doanya.

Mahasiswa selain memahami praktik ibadah dan ada kesadaran untuk

menjalankannya, merekapun mengalami peningkatan dalam memahami

keIslaman. Ada 831 mahasiswa yang memenuhi standar kelulusan dibanding

sebelumnya yang hanya ada sekitar 400an mahasiswa dari 997 total mahasiswa

73 Wawancara dengan SK pada hari Selasa 22/04/2016 di kantor PAI, lampiran 10 no 3. 74 Wawancara dengan RS pada hari Selasa 13/05/2016 di Masjid, 1apiran 19 No 8.

Page 44: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

44

dalam tes yang diselenggarakan P3KMI. P3KMI juga berperan dalam

meningkatkan kepercayaan diri atau mentalitas mahasiswa dalam berbicara di

depan umum seperti kultum atau presentasi di dalam kelas. Karena mereka

terbiasa berdiskusi bersama teman-teman dan menjadi dai-dai‟ah di dalam proses

mentoring. Mahasiswa juga merasa terpanggil untuk memperbaiki dirinya karena

dia telah mengajak orang lain untuk berbuat baik. Mahasiswa selain dituntut untuk

memahami ayat-ayat dan hadits untuk disampaikan, mereka juga harus

mengamalkannya dalam kehidupan sehari hari.

Peran P3KMI bukan hanya dirasakan oleh mahasiswa atau para dosen

tetapi juga dirasakan oleh civitas akademika. Setiap hari Sabtu tersebar halaqah-

halaqah, majlis-majlis, perkumpulan-perkumpulan mahasiswa yang tadarus al-

Quran, diskusi keIslaman, hafalan al-Quran, ceramah keagamaan sehingga ada

nuansa Islam dan ilmiah yang memberi kesan bahwa kampus IAIN itu beda

dengan kampus lain. Kegiatan P3KMI juga mendorong spiritualitas dan

kepribadian mahasiswa karena mahasiswa dibiasakan untuk selalu bersentuhan

dengan nilai-nilai agama.

P3KMI hadir dalam rangka meningkatkan kompetensi mahasiswa dan

membentuk kepribadian muslim integral. Peningkatan kemampuan membaca al-

Quran bisa dilihat dari jumlah prosentase hasil tes mahasiswa, tetapi belum

memberikan gambaran kriteria kelancaran mahasiswa dalam membacanya.

Persepsi dosen penguji belum sama dalam menilai seperti dalam makhroz, tajwid

dan identifikasi ilmu tajwid. Batasan penilaiannya diserahkan kepada dosen

penguji dan masing-masing penguji berbeda dalam memberikan penilaiannya.

Page 45: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

45

Begitupun juga dalam hafalan Juz Amma, apakah mereka hafal saja atau hafal dan

benar dalam membacanya.

Hafalan Juz Amma dengan sistem menyicil juga memberikan kesan bahwa

pada saat hafalanlah mereka hafal, tetapi belum ada jaminan bahwa mereka hafal

secara kesuluruhan ketika disuruh untuk hafalan Juz 30 sekaligus. Begitupun juga

hafalan ayat-ayat pilihan, hafalan hadits-hadist pilihan dan hafalan qoidah ushul

fiqih yang hanya bersifat instan atau hafalan sementara pada saat diuji. Tindak

lanjut bagi mahasiswa yang belum memenuhi target hafalanpun belum dikelola

dengan baik.

Pemahaman wawasan keIslaman hanya mengkaji materi Aqidah, fiqih dan

praktik ibadah belum menyentuh pada kajian Islam kontemporer atau isu-isu yang

berkembang saat ini seperti terorisme, syiah, ISIS, perkawinan sesama jenis dan

lain-lain. Pengembangan kepribadian mahasiswapun masih kurang karena banyak

mahasiswa yang memakai pakaian yang tidak sesuai dengan ketentuan FITK,

kantin dan perpustakaan jujur yang tidak berjalan serta masih banyak mahasiswa

yang nongkrong ketika waktu sholat telah tiba.

Program yang diberikan masih bersifat kognitif. Program kurang

menyentuh secara mendalam pada pendidikan kepribadian yang menjadi target

dari P3KMI yaitu menjadi muslim integral. Muslim yang mempunyai aqidah yang

kuat, ibadah yang benar, ahklaq yang baik, mempunyai wawasan luas dan dapat

memberi manfaat pada orang lain.

B. Peran Bilingual Faculty dalam Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa

1. Meningkatkan penguasaan kosa kata dan menulis

Page 46: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

46

IN menuturkan dengan adanya program bilingual faculty berbasis mata

kuliah dia termotivasi untuk membuka kamus atau bertanya kepada temannya

tentang mata kuliah yang diikutinya. 75 Mahasiswa juga termotivasi menulis

dengan bahasa Inggris karena hampir setiap mata kuliah bilingual harus

merangkum pada akhir pembelajaran dengan bahasa Asing. Mahasiswa selain

dibiasakan menulis rangkuman dengan menggunakan bahasa Asing, mereka juga

dibiasakan untuk bertanya atau berbicara dengan menggunakan bahasa Asing.

SN merasakan bahwa dia mulai terbiasa untuk bertanya menggunakan

bahasa Inggris kepada dosennya dan sudah memahami apa yang diucapkan dosen

karena penguasaan kosakatanya yang banyak.76 Proses bilingual di dalam kelas

membiasakan mahasiswa untuk terbiasa berbahasa Asing dan bahasa merupakan

bagian yang tidak harus ditakuti oleh mahasiswa. Dalam pantauan dosen

pengampu mata kuliah, mahasiswa sudah terbiasa menulis dan berbicara dengan

bahasa Inggris walaupun bahasa yang digunakan adalah bahasa sehari-hari. Dalam

menulispun mereka terbiasa menggunakan dalam bahasa Inggris. Hal ini terlihat

dalam grup WA kelompok mentor atau grup WA teman kelas yang dalam

chatingannya menggunakan bahasa Inggris.

Kemampuan menulis mahasiswa belum bisa diukur secara detail karena

tim bilingual belum merumuskan bentuk ujian yang mengarah pada kemampuan

menulis. Kemampuan menulis mahasiswa hanya dilihat dari hasil tulisan yang

menggunakan bahasa Asing tetapi belum pada struktur tata bahasa. Mereka hanya

75 Wawancara dengan IN pada hari Rabu 08/05/2016 di Halaman FITK, 1apiran 28 No 1. 76 Wawancara dengan SN pada hari Rabu 08/05/2016 di Masjid, 1apiran 29 No 1.

Page 47: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

47

terbiasa menulis rangkuman dalam bahasa Inggris tetapi belum terbiasa menulis

artikel atau makalah berbahasa Asing.

2. Meningkatkan kemampuan berbicara dan mental

Dalam deskripsi laporan para mentor selama kegiatan mentoring

kemampuan mahasiswa mengalami peningkatan khususnya dalam berbicara dan

mental untuk menyampaikan gagasan dalam bahasa Inggris. Mahasiswa yang

tadinya malu untuk debat atau berdiskusi dalam bahasa Inggris maka sekarang

mereka berani untuk mengikutinya. Mahasiswa yang awalnya dalam waktu satu

menit berbicara kurang lancar maka setelah mengikuti mentoring dalam waktu

dua sampai tiga menit mereka mampu berbicara lancar tanpa henti dan dapat

menyampaikan gagasannya.

Kegiatan mentoring selain memberikan dampak positif kepada mahasiswa

juga memberikan dampak pada lingkungan FITK. Setiap hari Rabu dan Kamis

ada kelompok atau halaqoh-halaqoh kecil yang mengakaji dan berdiskusi di setiap

sudut kampus FITK dan ini memberi kesan pemandangan Ilmiah di lingkungan

akademik dan dengan adanya kegiatan bilingual kampus menjadi ramai dari

kegiatan mahasiswa.

Parameter bahwa mahasiswa mengalami peningkatan dalam berbicara

sementara ini hanya bisa dilihat dari percakapan sederhana ketika mentoring

bilingual. Dalam kegiatan pidato serta debat dengan temanpun materinya sudah

disiapkan sebelumnya sehingga mereka bisa menyiapkan bahan terlebih dahulu.

Mental berbahasa hanya bisa dilihat dari keberanian mereka untuk berpidato

menggunakan bahasa Inggris serta berbicara pada mentor dan temannya.

Page 48: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

48

Program bilingual dalam prosesnya lebih mengarah pada penggunaan satu

bahasa yaitu bahasa Inggris sementara bahasa Arab masih kurang, padahal

seharusnya bahasa Arab yang dominan karena IAIN merupakan kampus Islam.

Keterbatasan SDM dan minat berbahasa Arab menjadi hambatan bilingual faculty.

Begitupun juga kegiatan hari Rabu dan Kamis berbahasa, komunikasinya lebih

didominasi oleh bahasa Inggris dan kegiatannya belum berjalan secara epektif

karena tingkat kesadaran untuk berbahasa Asing kurang walaupun ada beberapa

dosen, mahasiswa dan karyawan yang berkomukasi dengan menggunakan bahasa

Asing.

P3KMI dan bilingual berperan dalam menunjang kompetensi mahasiswa

IAIN Surakarta. Kompetensi mahasiswa dalam menunjang kependidikan adalah

penguasaan wawasan keislaman dan kebahasaan. Tujuan FITK IAIN Surakarta

adalah menghasilkan guru yang professional dan berkarakter Islam. Kompetensi

professional guru salahsatunya ditunjang dengan pemahaman keislaman,

pemahaman al-Quran, hafalan Juz Amma, hafalan hadist pilihan, hafalan qoidah

ushul fiqih, praktik ibadah yang benar dan pemahaman kebahasaan.

Setelah mengikuti P3KMI dan bilingual faculty mahasiswa mengalami

peningkatan kompetensi salahsatunya bisa dilihat dari meningkatnya jumlah

mahasiswa dalam membaca al-Quran, hafal Juz Amma, hafal ayat-ayat pilihan,

hadits-hadist pilihan, pemahaman ke-Islaman prakatik Ibadah dan penguasaan

bahasa Asing sebagaiman telah penulis uraikan di atas. Sejauh ini program

P3KMI dan bilingual cukup disiplin dan intens dalam melakukan pendampingan

terhadap mahasiswa ini bisa dilihat dari perubahan jumlah mahasiswa yang

meningkat dalam pemahaman dan hafalan.

Page 49: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

49

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Pelaksanaan pembelajaran P3KMI dilaksanakan melalui pendekatan

mentoring atau pembelajaran teman sebaya. Materi yang dipelajari yaitu al-Quran,

hadist, qoidah ushul fiqih, fiqih ibadah dan wacana keIslaman. Model

pembelajaran yang digunakan yaitu: sema‟an, hafalan, tanya jawab, diskusi,

sharing, penugasan, presentasi, praktik dan tausiah. Pengembangan kepribadian

mahasiswa diarahkan dari mulai hal sederhana melalui pantauan ibadah dan

penghayatan nilai-nilai agama. Evaluasi P3KMI dilakukan oleh tim P3KMI dan

dosen wali studi serta dosen mata kuliah.

Pelaksanaan bilingual faculty dilakukan melalui pendekatan formal yaitu

dengan model classroom dan non formal dengan model mentoring. Untuk

mendukung bilingual faculty, selain kegiatan mentoring juga ada kegiatan hari

Rabu dan Kamis berbahasa dalam aktivitas akademik baik mahasiswa, dosen

maupun karyawan sehingga bahasa menjadi kebiasaan.

P3KMI memberikan peran terhadap mahasiswa FITK IAIN Surakarta

dalam meningkatkan BTA, hafalan Juz Amma, hafalan ayat-ayat pilihan, hadits-

hadist pilihan, qoidah ushul fiqih, praktik ibadah, wawasan keIslaman dan

menciptakan kepribadian yang baik. Bilingual Faculty juga memberikan peran

terhadap meningkatkan kompetensi mahasiswa yaitu dalam meningkatkan

penguasaan kosa kata bahasa Asing, menulis, berbicara dan mental berbahasa.

Peran P3KMI dan bilingual faculty tidak hanya dirasakan oleh mahasiswa tetapi

Page 50: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

50

juga dirasakan oleh civitas akademika yang memberikan ilmiah alamiah dan

spiritual.

B. Saran

Bagi Lembaga yang mengelola P3KMI dan bilingual faculty harus terus

peningkatkan pelayanan kepada mahasiswa dalam pelaksanaan P3KMI maupun

bilingual faculty dan perlu ada kajian dan pengembangan terhadap kurikulum

P3KMI dan bilingual faculty supaya kurikulum sesuai dengan kebutuhan

mahasiswa.

Bagi mahasiswa IAIN Surakarta senantiasa mengikuti program dengan

sungguh-sungguh karena program yang diberikan lembaga merupakan program

yang sangat bermanfaat dalam rangka meningkatkan kompetensi mahasiswa

untuk menjadi guru yang beraqidah, berakhlaq dan profesional.

Bagi pembaca, semoga hasil penelitian ini menjadi khasanah keilmuan

baik secara teoritis maupun praktis dan terus menggali hal-hal baru yang

menunjang pembuatan program yang lebih baik dalam meningkatan kompetensi

mahasiswa.

Bagi peneliti lain, bahwa masih banyak kajian yang belum disentuh dalam

penelitian ini, karena berbagai keterbatasan peneliti. Oleh karena itu bagi peneliti

selanjutnya dapat memperkaya kajian dalam penelitian ini. Perlu ada kajian yang

mendalam berkaitan dengan pengelolaan P3KMI dan bilingual faculty baik itu

dari kurikulum maupun SDM mentornya. dan perlu ada penelitian secara

kuantitatif untuk mengukur peningkatan kompetensi mahasiswa yang dihasilkan

dari P3KMI dan bilingual faculty.

Page 51: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

51

DAFTAR PUSTAKA

Achmad, Zakaria, “Efektivitas Pelatihan Pengembangan Kepribadian dan

Kepemimpinan dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri Mahasiswa Baru

UMM Tahun 2005/2006”, Humanity, Volume 1, Nomer 2 (Maret 2006):

117-121.

Alisjahbana. Antropologi Baru: Nilai-Nilai sebagai Tenaga Integrasi dalam

Pribadi, Masyarakat dan Kebudayaan. Jakarta: Dian Rakyat, 2000.

Budimanta, Arif dan Bambang Rudito. Metode dan Teknik Pengelolaan

Community Development. cet. Ke II, Jakarta: CSD, 2008.

Departemen Pendidikan Nasional. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai

Gomes Leo, David Freeman, and Yvonne Freeman, “Dual Langguage Education:

A Promosing 50-50 Model”, Bilingual Research Journal the National

Association for Bilingual Education, Volume 29 No 1(2005): 154-164.

Haas Eric. “Demanding More: Legal Standards and Best Practicesfor English

Language Learners”, Bilingual Research Journal the National Association

for Bilingual Education, Volume 32, No 2 (2009): 115–135.

Hidayatullah, Furqan. Guru Sejati: Membangun Insan Berkarakter Kuat

&Cerdas. Surakarta: Yuma Pustaka, 2009.

Ilyas, Yunahar. Kuliah Akhlaq. Yogyakarta: Lembaga Pengkajian dan

Pengalaman Islam (LPPI), 2011.

Ilyas, Yunahar. Kuliah Aqidah Islam. Yogyakarta: Lembaga Pengkajian dan

Pengalaman Islam (LPPI), 2011.

Lucero Audrey, “Dual Language Teachers‟ Use of Conventional, Environmental,

and Personal Resources to Support Academic Language Development”,

The Journal of the National Association for Bilingual Education, Volume

38 Number 1 (2015): 107-123.

Machendrawaty, Nanih dan Agus Ahmad Safei. Pengembangan Masyarakat

Islam dari Ideologi, Strategi Sampai Tradisi. Bandung: Rosda Karya, 2001.

Makruf, Imam. (ed) Panduan Akademik Fakultas Ilmu Keguruan (FITK) IAIN

Surakarta Tahun Akademik 2015- 2016.

Marian Vironica & Anthony Shook, ”Bilingual Two-Way Immersion Programs

Benefit Academic Achievement”, The Journal of the National Association

for Bilingual Education, Volume 27, (2013): 167-186.

Maskur, Ali, “Implementasi Pendidikan Karakter dalam Manajemen

Kepemimpinan Kepala Madrasah dan Manajemen Pembelajaran Guru MI

Di Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang”, Tesis, IAIN Salatiga, 2013.

Muliawan, Ungguh. Pendidikan Islam Integratif: Upaya Mengintegrasikan

Kembali Dikotomi Ilmu dan Pendidikan Islam. Yogyakarta: Pustaka

Pelajar, 2005.

Mulyasa, E. Standar Kompetensi dan Sertifikasi Guru. Bandung: Remaja

Rosdakarya, 2007.

Mulyono, “Pendidikan Karakter dalam ISMUBA (al–Islam, Kemuhammadiyahan,

Bahasa Arab) Sekolah Muhammadiyah Salatiga”, Tesis, IAIN Salatiga,

2015.

Page 52: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

52

Munawwir, Ahmad Warson. Kamus al-Munawwir. Yogyakarta: PP al-Munawwir

Krapyak, 1984.

Munir, Ahmad. Tafsir Tarbawi Mengungkap Pesan Al-quran Tentang Pendidikan.

Yogyakarta: Teras, 2008.

Nugroho, Puspo, “Implementasi Pendidikan Berbasis Akhlaq Sebagai Pendidikan

Karakter Dalam Pengembangan Kompetensi Kepribadian Mahasiswa

Calon Guru PAI STAIN Salatiga”, Tesis, IAIN Salatiga, 2014.

Ovando J Carlos, “Bilingual Education in the United States: Historical

Development and Current Issues”, The Journal of the National Association

for Bilingual Education, Volume 27, Number 1 (2010): 1-24.

Robbins, Stephen P. Judge, Timothy A. Perilaku Organisasi Buku 1. Jakarta:

Salemba Empat, 2008.

Rugayah, “Peningkatan Kompetensi Mahasiswa Melalui Magang Di Universitas

Negeri Jakarta”, Jurnal Manjemen Pendidikan, Volume 2, No 2 ( 2011):

209-219.

Rusdiana. Kebijakan Pendidikan dari Filosofi ke Implementasi. Bandung: Pustaka

Pelajar, 2015.

Sedarmayanti. Manajemen SDM. Bandung: Aditama, 2007.

Sugiyono. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan

R&D. Bandung: Alfabeta, 2008.

Suparno. Paul. Guru Demokrasi Di Era Reformasi Pendidikan. Yogyakarta:

Grasindo, 2003.

Suratna, “Efeketivitas “Study Club” Untuk Pengembangan Kompetensi

Mahasiswa Dalam Rangka Peningkatan Mutu Lulusan”, Jurnal

Administrasi Bisnis, Volume 8, Nomor 2. 2011.

Tim P3KMI. Modul P3KMI. Surakarta: Fataba Press, 2015.

Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003. Tentang Sistem

Pendidikan Nasional. Jakarta: Sinar Grafika, 2005.

Lampiran 1

Page 53: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

53

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak Samsul Huda. MAg

Kode responden : SH

Jabatan : 1. Ketua Jurusan Prodi PGMI

2. Pembina P3KMI

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 22 Maret 2016

Pukul : 10.00 WIB

Tempat : Kantor PGMI

NO Pertanyaan SH

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam mas Hakiman.

2 Iya pak! ini saya dah

nunggu panjenengan,

mau minta informasi

kaitannya dengan

P3KMI.

Iya, silahkan.

3 Bapak kan sebagai

pembina P3KMI jadi

bapak tahu banyak

kaitannya dengan

program ini.

Iya, kebetulan saya dan Ibu Prapti ditunjuk sebagai pembina

program ini

4 Dulu awalnya mengapa

program ini

diselenggarakan di

Tarbiyah pak?

Iya, P3KMI ini dah lama sekali sekitar tahun 2007 an mungkin

setelah Mas Hakiman lulus.

Ini berawal dari banyaknya mahasiswa tarbiyah yang banyak

belum bisa membaca al-Quran. Ketika ujian seminar skripsi

masih banyak anak tarbiyah yang membaca Qur‟annya masih

diseret-seret. Kedua mahasiswa tarbiyah itukan heterogen dari

berbagai latarbelakang ada yang dari pondok, aliyah dan juga

dari sekolah umum sehingga pemahaman agamanya juga

otomatis berbeda apalagi mereka yang sama sekali tidak

pernah mendapatkan materi agama yang cukup mendalam.

Khususnya mahasiswa PAI.

Karena tadi itu yang berasal dari sekolah non agama maka

pemahaman keagamaan atau keislaman kurang baik jadi perlu

ada program untuk itu.

Ke empat. Mahasiswa tarbiyah dituntut untuk menunjukkan

akhlaq yang baik, jadi pengetahuan akhlaq dan penanaman

kepribadian harus dibina karena mereka notabene calon guru.

Nah P3KMI ini juga sebagai wadah untuk membina

kepribadian mahasiswa.

Atas banyaknya masukan dari dosen dan mahasiswa maka di

rumuskanlah P3KMI sebagai wadah untuk membina

Page 54: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

54

mahasiswa itu tadi.

5 Programa ini di bawah

naungan siapa pak?

P3KMI itu program yang dibuat khusus bagi mahasiswa

FITK.

6 Sampai sekarang

pelaksanaanya

bagaimana?

Baik.. berjalan dengan lancar karena didukung oleh mentor

yang berasal dari mahasiswa dan para dosen yang meluangkan

waktunya untuk menguji mahasiswa

7 Pembelajarannya P3KMI

itu bagaimana?

Pembelajarannya itu model kelompok yang didampingi oleh

mahasiswa (mentor) yaitu kakak kelasnya. Satu kelompok

terdiri dari 8-10 orang dan waktu pembelajarannya yaitu pada

hari Sabtu dengan berbagai metode. Mereka akan dipandu

oleh buku panduan P3KMI yang sudah memuat berbagai

materi yaitu penguatan keIslaman, yaitu: penguatan aqidah,

faroid, janaiz, al-Quran dan lain-lain.

Mereka biasanya setiap hari Sabtu tersebar di area kampus

baik itu di teras, di Gazebo, di lorong tangga, di kelas, di

taman dan lain-lain

Mereka di dampingi oleh mentornya dalam membaca Al-

Quran, hafalan Juz Amma, dan pemahaman materi keagamaan

serta peraktek ibadah

Lebih detailnya nanti bisa dilihat dan ditanyakan sama mentor!

mas Hakiman.

Model pembelajaran sebaya ini memang cukup epektif karena

tidak ada sekat pemisah. Ini berbeda dengan dosen mungkin

mereka sungkan mau curhat atau ngomong sama.

8 Kalau pengembangan

kepribadiannya

bagaimana pak?

Karena model pembelajarannya dengan teman sebaya maka

mereka tidak sungkan untuk mengungkapkan apa yang

menjadi permasalahan, atau karena mereka dulu pernah

berbuat tidak baik, sering meninggalkan sholat. Mereka akan

ngomong dari hati ke hati ke mentornya yang dianggap

sebagai teman. Nah. Mentor pada waktu itu bisa mengarahkan

membimbing dan mengarahkan mahasiswa.

Begitupun mahasiswa itu diarahkan supaya mereka memiliki

sopan santun ketika masuk kelas, ketika terlambat, ketika

ketemu dosen yang jelas diajarkan ahklaq dan kepribadian

yang baik.

Mereka juga oleh mentornya akan dipantau bagaimana

kesehariannya, bagaimana perkembangan sholatnya,

bagaimana tadrusnya. Dll

Mereka juga dalam proses pembelajaran tadi mente di tuntut

bisa mengungkapkan pemikirannya baik itu pendapat atau

pertanyaan dan ini akan membiasakan mereka untuk belajar

Page 55: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

55

mengungkapkan pendapat

9 Maaf pak, tadikan

keadaan mahasiswa itu

heterogen dalam

pembagian kelompoknya

ba gimana?

Jadi gini mas sebelum mereka masuk mengikuti program

P3KMI yaitu semester satu dan dua. Mereka akan mengikuti

tes placement tes. Nah dari situ akan terlihat kemampuan

mereka baik dari wawasan keagamaan dan bacaan Al-

Qurannya. Jadi nanti akan dikelompokkan sesuai

kemampuannya.

10 Kalau yang dari lulusan

MAN/pondok

bagaimana?

Mereka dari lulusan MAN yang bisa menjawab atau hafal Juz

amma, bacaannya bagus, maka mereka boleh tidak ikut

P3KMI dan dianggap lulus

11 Bagaimana sistem

evaluasinya?

Evaluasinya sama dengan program kampus ada tes tengah

semester tapi tertulis dan baca al-Quran, kemudian akhir

semester yaitu tes baca al-Quran dan hafalan juz amma, serta

peraktik ibadah sama dosen yang diberi tugas dan akan

dilaporkan ke tim P3KMI

Waktunya pasca ujian di fakultas. Ujian diadakan biasanya 2

minggu dan prosesnya bisa diberikan kepada dosen secara

mandiri. Dan biasanya nyicil

12 Untuk evaluasi

kepribadiannya

bagaimana pak?

Kalau tes kepribadiannya tidak tertulis mas tapi dengan

pengamatan dilapangan. Atau kita bisa melihat keseharian dari

mahasiswa itu. Atau kita bisa melihat dari catatan-catatan

mentor.

13 Selain evaluasi itu,

apakah ada evaluasi lain

yang dilakukan untuk

melihat progres

mahasiswa?

Biasanya para wali study semester 1-2 itu sebelum

pengambilan KRS atau penandatanganan KRS. Mahasiswa

harus setor membaca Al-Quran dulu.

14 Apakah ada ketentuan

lain dari

diberlakukannya

program ini?

Ada mas. Para mahasiswa harus mengikuti tes P3KMI dan ini

menjadi syarat micro teaching, dan syarat ujian proposal serta

munaqosah. Kami tidak akan melanjutkan seminar

proposal/munaqosah kalau mahasiswa tidak bisa membaca al-

Quran. dan tidak bisa menunjukkan sertifikat lulus P3KMI.

15 Kalau untuk seleksi

mentornya bagaimana

pelaksanaannya pak?

Yang menyeleksi calon pendamping adalah para dosen yang

ditunjuk oleh Fakultas. Tapi biasanya semua ketua jurusan di

libatkan. Diantara materi yang kita ajukan untuk para mentor

yaitu kaitannya dengan motivasi dia sebagai mentor,

dedikasinya, wawasan keIslaman/keagamaan, hafalan al-

Qurannya, strategi menangani problem mahasiswa, niat jadi

mentor. Dll

16 Jadi kriteria mentor itu

bagaimana pak?

Ya, itu. dia harus punya motivasi yang kuat, bacaan dan

hafalan al-Quran yang bagus, serta punya niat bagus dalam

rangka membantu mahasiswa. Mereka jadi mentor itukan tidak

Page 56: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

56

dibayar mas. Mereka hanya dituntut ikhlas untuk membantu

FITK

17 Timbal balik FITK

terhadap mentor apa

pak?

Mereka yang merelakan dirinya menjadi mentor. Maka ketika

ada beasiswa dari pemerintah atau bantuan biaya perkuliahan

maka para mentor ini menjadi prioritas untuk mendapatkan

beasiswa

18 Sejak program ini

berjalan maka

peran/dampak P3KMI

ini terhdap mahasiswa

itu apa? Khususnya

dalam meningkatkan

kompetensi mahasiswa

Tarbiyah.

Program ini cukup memberikan dampak baik pada mahasiswa

khususnya dalam meningkatkan kemampuannya dalam

membaca al-Qur‟an. Dan juga dia dapat memahami wawasan

keIslaman sebagai calon lulusan FITK. Harapan kami apa

yang menjadi tujuan dari FITK dengan P3KMI bisa

menguatkan aqidah dan mempercantik akhlaq mahasiswa,

Dengan program pendampingan ini maka ibadah dan

tadarusnya dia terkontrol. Mereka juga bisa memahami

bagaimana cara ibadah yang baik dan benar menurut tuntunan

Rasul.

19 Untuk masalah

kepribadian bagaimana

pak?

Dengan adanya P3KMI dengan model pembelajaran dialogis

antara mahasiswa yang tidak ada sekat, maka ini juga

mendorong mahasiswa baru untuk bisa mengungkapkan isi

pikirannya/pendapatnya kepada orang lain. Dengan adanya

P3KMI mahasiswa baru yang notabene lagi pubertas dan

terkadang menghadapi masalah maka ini juga bisa tempat

curhat dan tempat bertanya mereka terhadap masalah yang

dihadapi. Mereka juga bisa tahu bagaimana tatakrama dalam

perkuliahan dan tatakarama bertemu dosen yang budaya ini

dah mulai luntur.

20 Adakah faktor

penghambat dari

program ini pak?

Penghambatnya karena P3KMI dilakukan hanya setiap hari

Sabtu. Sekiranya ini perlu ada tambahan waktu. Tp ini sulit

karena kampus kita itu sangat padat. Banyak diantara para

dosen yang terkadang tidak siap menjadi penguji P3KMI. Yah

karena kesibukannya mas. Karena ujian ini juga memakan

waktu cukup lama

Lampiran 2

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Ibu Hj. Siti Choiriyah. MAg

Kode responden : SC

Jabatan : Wakil Dekan Kemahasiswaan

Hari/tanggal wawancara : Senin, 14 Maret 2016

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Kantor Wadek II

NO Pertanyaan SC

Page 57: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

57

1 Assalamu‟alaikum bu! Waalaikum salam.

2 Maaf bu saya mu minta

informasi kaitannya

dengan P3KMI

Iya

3 P3KMI ini adalah

program yang dibuat

FITK sejak tahun 2007.

Apa yang menjadi dasar

program ini di

selenggarakan?

Iya. P3KMI ini adalah program yang berasal dari pemikiran

para dosen dan mahasiswa yang diwakili BEM FAK pada

waktu itu. Banyak ditemukan mahasiswa yang tidak bisa

membaca al-Quran ketika ujian seminar proposal dan

munaqosah. Maka kemudian dibuatlah program

pendampingan kepada mahasiswa supaya mereka bisa

membaca al-Quran.

Kemudian program ini dikembangkan bukan hanya

pendampingan membaca al-Quran tapi juga bagaimana

mereka diajak mengkaji pendalaman tentang materi-materi

keagamaan seperti yang ada di buku panduan P3KMI

4 Bagaimana dengan

pelaksanaan program

pembelajarannya bu ?

Pelaksanaan P3KMI semuanya diserahkan kepada tim P3KMI

yang susunannya seperti yang terdapat dalam buku panduan.

5 Proses pembelajarannya

bagaimana?

Jadi sebelum mereka mengikuti program ini maka mahasiswa

semester 1 dan 2 harus mengikuti ujian dulu. Untuk melihat

sejauhmana kemampuan mereka baik itu tes tertulis maupun

lisan supaya ada pemilahan nanti. Kalau sudah di tes

kemudian mereka akan dikelompokkan sesuai dengan

kemampuannya didampingi mentor

6 Mentornya dari

mahasiswa bu ya?

Iya! mereka adalah para mahasiswa yang mengajukan diri jadi

mentor yang sebelumnya mereka harus mengikuti tes mentor

yang diuji para dosen. Dan mereka nanti dalam prosesnya

akan mendapat suplemen mentor dari dosen yang ditunjuk

ketika menghadapi permasalahan.

7 Tes menjadi mentor apa

bu?

Mereka harus berwawancara dengan Dosen. Yang menjadi

syarat penting yaitu mereka bacaan al-Qurannya yang baik

dan hafal minimal Juz Amma dan ayat pilihan, serta wawasan

keagamaan, punya niat dan motivasi serta pengelolaan

mahasiswa

8 Bagaimana dengan

pelaksanaan

pengembangan

kepribadiannya bu?

Jadi gini untuk perkembangan kepribadiannya mereka itu

dipantau sama mentor kaitannya dengan kegiatan dia sehari-

hari khususnya berkaitan dengan kegiatan keagamaan seperti:

tadarus, sholat wajib dll.

Dalam rangka pembinaan kepribadian dalam pembelajarannya

itu yang dipelajari bukan baca al-Quran saja. Tapi ada

kegiatan tausiyah baik itu dari mentor maupun dari peserta

sendiri dengan bergiliran. Dan untuk pembinaan kepribadian

Page 58: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

58

setiap ada permasalahan yang menyangkut dirinya bisa dishar

dengan mentor. Dan juga ada kegiatan suplmen dari dosen

bagi para mahasiswa

9 Proses evaluasinya

bagaimana bu? untuk

melihat kemajuan

mahasiswa.

Yaitu sama dengan program FITK mereka ada tes tertulis

setiap tengah semester kemudian tes tertulis akhir semester

dan tes lisan akhir semester seperti baca al-Quran dan hafalan

Juz Amma serta ujian peraktik sperti: tayamum, berwudhu,

sholat gerhana, sholat jenazah, perawatan jenazah serta ilmu

faroid.

Yang sebelumnya juga mereka mahasiswa baru sebelum di

dampingi secara berkelompok maka dilakukan tes awal untuk

melihat kemampuan mereka

10 Bagaimana dampak atau

peran P3KMI ini pada

mahasiswa bu?

Peran P3KMI untuk mahasiswa sangat banyak sekali yaitu:

kepribadiannya baik khususnya tingkah laku keseharian dan

kegiatan ibadah mereka. Mereka yang tadinya tidak bisa baca

al-Quran kemudian bisa baca al-Quran. dan mereka bisa hafal

Juz Amma, serta bisa melaksanakan peraktik ibadah dengan

baik. Apalagi mereka itu notabene berasal dari siswa umum

yang sangat sedikit sekali pamahaman keagamaanya.

Kemudian kampus pada hari Sabtu rame karena ada kegiatan

positif dari pada mahasiswa bermain atau keluyuran kesan-

kemari. Adanya hubungan emosional di antara mahasiswa

karena bisa bertemu di kampus dengan suasanaa santai

11 Faktor apa yang

menghambat kegiatan

ini?

Karena kegiatan ini dilakukan pada hari sabtu maka

seharusnya mereka itu libur kuliah tapi mereka masih berada

dikampus. Sehingga kasihan bagi rumahnya yang jauh yang

pulangnya seminggu sekali.

12 Kemudian bu! berkaitan

dengan program

bilingual faculty itu

pelaksanaanya

bagaimana?

Program bilingual faculty adalah program yang pembelajaran

dalam kelas yang diselenggarakan dengan dua bahasa baik itu

bahasa Inggris maupun bahasa Arab. Ada mata kuliah tertentu

yang harus menggunakan dua bahasa. Seperti manajemen

pendidikan dan evaluasi pembelajaran.

Program ini diperuntukkan bagi semester 4 non bahasa.

Supaya mereka punya basic skill bahasa yang bagus ketika

mereka lulus

13 Jadi proses

pembelajarannya

gimana?

Proses pembelajarannya diserahkan kepada dosen pengampu

yang ditunjuk untuk melaksanakan pembelajaran dengan dua

bahasa. Jadi 50% bahasa Indonesia 50% bahasa asing.

Lampiran 3

Catatan Hasil Wawancara

Page 59: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

59

Nama Informan : Faris

Kode responden : FR

Jabatan : Tim P3KMI/Mentor

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 Maret 2016

Pukul : 12.00 WIB

Tempat : Kantor P3KMI

NO Pertanyaan FR

1 Mas Saya mau ngobrol

sebentar!

iya pak!

2 Mas Faris pendamping

P3KMI?

Iya pak!

3 Setiap hari apa anda

mendampingi mahasiswa

peserta P3KMI?

Kalau mendampingi secara formal hari Sabtu pak! Kalau secar

tidak formal ya setiap hari pak.

4 Bagaimana pelaksanaan

pembelajaran P3KMI

selama ini berjalan?

Berjalan terus pak! Biasanya secara berkelompok. Proses

pembelajaran P3KMI yaitu dengan cara berkelompok pak.

Satu kelompok terdiri dari 8-10 orang yang didampingi oleh

satu mentor

5 Pelaksanaannya setiap

hari apa?

Setiap hari Sabtu pak. Di sekitar kampus pak. Ya di teras, di

Gazebo, di Masjid, di bawah tangga. Tergantung mahasiswa

dan mentornya mau dimana

6 Yang disampaikan

materinya apa saja?

Materinya al-Quran dari mulai belajar baca sampai bagus,

belajar ilmu tajwid, dan hafalan Juz amma, perawatan jenazah,

toharoh, nama-nama alquran, aqidah, akhlaq, manajemen

waktu dan materi keislaman dan lain-lain

7 Model pembelajarannya

bagaimana?

Pembelajarannya kalau membaca al-Quran disemak pak.

Kalau belajar keagamaan seperti yang di buku panduan kita

diskusikan bersama di dalami bersama. Kita dipandu dengan

buku panduan P3KMI

8 Metodenya apa saja

mbk?

Metodenya ya ceramah, diskusi, problem solving dan dialog

pak!. Dan mereka pun juga secara bergilir presentasi materi

yang ada di buku P3KMI sebagai ajang latihan bicara dan

pendalam materi.

9 Bagaimana dengan

pengembangan

kepribadiannya mbk?

Pembinaan kepribadian dalam pembelajaran yaitu melalui

tausiah dan diskusi. Tausiah digilir secara bergantian baik itu

mentor maupun peserta pak itu merupakan pengembangan

kepribadian. Mereka curhat atau sher dengan kita pak.

Mungkin mereka kalau mau sher ke dosen kan perkewuh.

Kemudian mereka juga kan kita pantau tentang perkembangan

tadarusnya di rumah jadi ada buku pantauannya. Mereka juga

Page 60: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

60

kita pantau sholat 5 waktunya bagaimana?

Mereka juga kalau sama kita jujur pak siapa-siapa saja yang

masih meninggalkan sholat 5 waktu. Khususnya yang dari

lulusan-lulusan SMA umum

10 Kegiatan kepribadian

yang lainnya bagaimana?

Mereka kita ajari untuk sopan santun kepada Dosen. Saya juga

sebagai pendamping memantau terus kegiatan ibadah mereka

pak. Biasanya kita sms sin untuk sholat tahajud, sholat duha.

Tadarus al-Qurannya dan kita ada buku pantauannya

11 Dimana melakukan

pendampingannya

Tidak terikat waktu pak. Setiap kita ketemu di Masjid pas

sholat duhur biasanya kita ngobrol pak. Karena kita dah jadi

teman. Kita saling sms kemudian kita juga main ke kosannya

12 Mentor itu di kasih

pelatihan tidak sama

FITK?

Kita kalau tidak paham atau ada masalah dengan P3KMI baik

itu materi maupun permasalahan program maka kita akan di

kumpulkan dan dikasih pencerahan oleh para dosen pak yang

ditunjuk oleh FITK itu namanya program suplemen

13 Bagaimana untuk

evaluasinya?

Evaluasi kita adakan secara tertulis dan lisan. Tertulis yaitu tes

tengah semester dan akhir semester. Sedangkan untuk tes lisan

dan praktik kita serahkan pada para dosen yang di tunjuk tim.

14 Dalam setiap pertemuan

kegiatan pembelajaran

P3KMI apakah semua

peserta itu hadir semua?

Rata-rata mereka mengikuti secara antusias pak. Mereka

jarang bolos aktiv pak.

15 Ada tidak dampak/peran

P3KMI ini terhadap

mahasiswa?

Menambah Mereka lebih pede kalau berdiskusi karena kita

belajar melalui diskusi. Mereka ibadahnya bagus karena kita

pantau, sopan santun kepribadiannya bagus. Bacaan al-

Qurannya lambat laun jadi bagus pak.

Dengan adanya P3KMI ini juga kampus menjadi ramai dihari

Sabtu karena rame dengan kegiatan diskusi dan baca al-Quran

bersama sehingga kampusnya seperti kampus Islam beneran

16 Apakah yang dibahas itu

hanya materi yang ada di

buku panduan?

Tidak pak. Untuk membina kepribadian dan wacana

kegamaan kita juga membahas masalah yang terjadi saat ini

seperti adanya aliran-aliran dalam Islam. Sebagai penguatan

aqidah seperti ISIS. Kita kasih pemahaman kepada mereka

tentang isu ISIS ini supaya kita tidak terjerumus atau masuk

kedalamnya.

Lampiran 4

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Fantika

Kode responden : F

Page 61: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

61

Jabatan : Ketua P3KMI

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 Maret 2016

Pukul : 14.00 WIB

Tempat : Kantor P3KMI

NO Pertanyaan F

1 Maaf mbk fantika ya. Iya Pak

2 Saya ngobrol sebentar nd

mbk

Enggih pak!

3 Fantika pengurus P3KMI

dah lama?

Sudah. sekarang lagi sekripsi pak

4 Kalau pelaksanaan

pembelajarannya P3KMI

selama ini bagaimana

yah?

Terus berjalan pak. Ini dibantu sama teman-teman

pendamping dan Dosen

5 Pendamping rata-rata

semester berapa?

Rata-rata semester 4,5,6 pak

6 Bagaimana pelaksanaan

proses pembelajarannya?

Proses pembelajaran P3KMI yaitu dengan cara berkelompok

pak. Satu kelompok terdiri dari 8-10 orang yang didampingi

oleh satu mentor.

7 Pelaksanaannya setiap

hari apa?

Setiap hari sabtu pak

8 Dimana? Di sekitar kampus pak. Ya di teras, di Gazebo, di Masjid, di

bawah tangga. Tergantung mahasiswa dan mentornya mau

dimana?

9 Yang dipelajari

materinya apa saja?

Materinya al-Quran dari mulai belajar baca sampai bagus,

belajar ilmu tajwid, dan hafalan Juz Amma, selain itu yaitu

pendalaman keagamaan yang ada di buku P3KMI sepeti

tentang perawatan jenazah, toharoh, nama-nama al-Quran,

aqidah, akhlaq, manajemen waktu dan lain-lain, atau kita

membahas isu terkini pak.

10 Model pembelajarannya

bagaimana?

Pembelajarannya kalau membaca al-Quran di semak pak.

Kalau belajar keagamaan seperti yang dibuku panduan kita

diskusikan bersama di dalami bersama. Kalau saya ada

kesulitan memahami materi dalam buku panduan maka saya

akan bertannya sama dosen pembina atau dosen yang lain

11 Metodenya apa saja

mbk?

Metodenya ya diskusi, ceramah, dialog, role play dan lain-

lain. Kita belajarnya seperti teman. Ada permasalahan

dipecahkan bersama.

Dan mereka pun juga secara bergilir presentasi materi yang

Page 62: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

62

ada di buku P3KMI sebagai ajang latihan bicara dan pendalam

materi

12 Bagaimana dengan

pengembangan

kepribadiannya mbk?

Gini pak. Untuk mebinaan kepribadian dalam pembelajaran

yaitu melalui tausiah dan diskusi. Tausiah di gilir secara

bergantian baik itu mentor maupun pesereta pak!, itu

merupakan pengembangan kepribadian. Terus mereka kan

pasti menghadapi masalah baik itu di keluarga di kampus atau

dengan temannya maka di bisa curhat atau sher dengan kita

pak. Mungkin mereka kalau mau sher ke dosen kan malu .

Kemudian mereka itu juga kan kita pantau tentang

perkembangan tadarusnya di rumah jadi ada buku

pantauannya. Mereka juga kita pantau sholat 5 waktunya

bagaimana?

Mereka juga kalau sama kita jujur pak siapa-siapa saja yang

masih meninggalkan sholat 5 waktu. Khususnya yang dari

lulusan-lulusan SMA umum

Selain itu karena kegiatan P3KMI itu pada hari Sabtu maka

mereka juga secara tidak langsung telah melatih dirinya untuk

disiplin karena hari Sabtu seharusnya bermain karena libur

kuliah, tetapi mereka harus mengikuti kegiatan ini. Ini juga

melatih kedisiplinan dan kesabaran.

13 Kegiatan kepribadian

yang lainnya bagaimana?

Mereka kita ajari bagaimana tata cara sms kepada dosen,

hormat, sopan santun sama dosen dan tatak rama bagaimana

cara berpakaian menurut Islam dan lain-lain

14 Apakah Mentor diberi

pelatihan oleh FITK?

Iya pak kita dikasih masukan kaitannya dengan penangan

mahasiswa. Kemudian kita ada program suplemen pak! baik

untuk peserta maupun mentor itu sendiri. Kita kalau tidak

paham atau ada masalah dengan P3KMI baik itu materi

maupun permasalahan program maka kita akan dikumpulkan

dan dikasih pencerahan oleh para dosen pak yang ditunjuk

oleh FITK di sebut program suplemen

15 Bagaimana untuk

evaluasinya?

Evaluasi kita adakan secara tertulis dan lisan. Tertulis yaitu tes

tengah semester dan akhir semester. Sedangkan untuk tes lisan

kita serahkan pada para dosen yang ditunjuk tim. Kalau yang

menguji dosen kan beda pak! lebih objektif

16 Dalam setiap pertemuan

kegiatana pembelajaran

P3KMI apakah semua

peserta itu hadir semua?

Rata-rata mereka mengikuti secara antusias pak. Mereka

jarang bolos paling hanya satu dua saja. Tapi rata-rata mereka

mengikuti program dengan baik.

17 Ada tidak dampak/peran

P3KMI ini terhadap

mahasiswa?

Ada pak!. Mereka lebih pede kalau berdiskusi karena kita

belajar melalui diskusi. Mereka ibadahnya tambah kenceng

karena kita kasih wejangan terus. Tatakramanya mulai muncul

pak. Kepribadiannya bagus. Bacaan al-Qurannya lambat laun

Page 63: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

63

jadi bagus pak.

Dengan adanya P3KMI ini juga maka kampus menjadi ramai

di hari Sabtu. Ramai dengan kegiatan diskusi dan baca al-

Quran menunjukkan aktivitas kadmeis yang Islami.

Lampiran 5

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Alin

Kode responden : AL

Jabatan : Tim P3KMI/Mentor

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 Maret 2016

Pukul : 12.00 WIB

Tempat : Kantor P3KMI

NO Pertanyaan AL

1 Mas Saya mau minta

informasi P3KMI

iya pak!

2 Mas Alin mentor P3KMI

kan

Iya pak!

3 Mas Alin pegang

kelompok berapa

pendampingannya?

Kalu nd salah kelompok 12

4 Pelaksanaannya setiap

hari apa?

Setiap hari Sabtu saya biasanya di teras FIKT pak!

5 Materi pendampingannya

apa mas?

Materinya al-Quran belajar ilmu tajwid, dan hafalan Juz

amma, perawatan jenazah, toharoh, nama-nama al-Quran,

aqidah, akhlaq, ilmu faroid.

Tapi untuk semester satu saya targetkan teman-teman bisa

lancar membaca al-Quran dan hafalan Juz Amma dan materi

aqidah pak.

6 Pelaksanaan

pembelajarannya

bagaimana?

Pembelajarannya kalau membaca al-Quran di semak pak.

Kalau belajar keagamaan seperti yang dibuku panduan kita

diskusikan bersama di dalami bersama. Kita dipandu dengan

buku panduan P3KMI

Saya biasanya pagi jam 9 pak sampai selesai kadang sampai

azan zuhur

7 Metodenya apa saja

mbk?

Metodenya ya banyak pak biasanya kita ceramah, diskusi,

dan dialog pak!

Page 64: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

64

8 Bagaimana

pengembangan

kepribadiannya mbk?

Dengan Pemantauan tentang perkembangan tadarusnya di

rumah jadi ada buku pantauannya. Mereka juga kita pantau

sholat 5 waktunya bagaimana?

Mereka juga kalau sama kita jujur pak! siapa-siapa saja yang

masih meninggalkan sholat 5 waktu.

Kita ajari kaitannya dengan kesopanan pak. Pembinaan

kepribadian dalam pembelajaran yaitu melalui tausiah dan

diskusi. Tausiah digilir secara bergantian baik itu mentor

maupun pesereta pak itu merupakan pengembangan

kepribadian.

9 Kegiatan kepribadian

yang lainnya bagaimana?

Biasanya kita sms sin untuk sholat tahajud, sholat duha.

Tadarus al-Qurannya dan kita ada buku pantauannya. Belajar

tausiah dan presentasi serta belajar mengungkapkan pendapat

dalam berdiskusi dan belajar menjadi Dai

10 Kalau ada kesulitan

dalam melakukan

pendampingan

bagaiamana?

Kita kalau tidak paham atau ada masalah dengan P3KMI baik

itu materi maupun permasalahan program maka kita akan di

kumpulkan dan dikasih pencerahan oleh para dosen pak yang

di tunjuk oleh FITK itu namanya program suplemen

11 Dalam setiap pertemuan

kegiatana pembelajaran

P3MI apakah peserta

aktif semua?

Alhamdulillah aktiv pak!

12 Bagaimana untuk

evaluasinya?

Evaluasi kita adakan secara tertulis dan lisan. Tertulis yaitu

tes tengah semester dan akhir semester. Sedangkan untuk tes

lisan dan peraktik kita serahkan pada para dosen yang di

tunjuk tim biar lebih terlihat hasil dari pembinaan kita dan

doesn bisa melihat.

13 Ada tidak dampak/peran

P3KMI ini terhadap

mahasiswa?

Dengan adanya P3KMI ini juga maka kampus menjadi rame

dihari Sabtu karena ada kegiatan diskusi dan baca al-Quran

yang menunjukkan nuansa akademis dan ilmiah

Ibadahnya bagus karena kita pantau, sopan santun

kepribadiannya bagus. Bacaan al-Qurannya banyak yang

sudah bagus dan itu bekal bagi mereka ketika lulus

Mereka bila nanti di suruh kultum dikampungnya mereka itu

dah siap

14 Apakah yang dibahas itu

hanya materi yang ada di

buku panduan?

Terkadang kita membahas isu terkini pak seperti ada aliran-

aliran Islam seperti ghafatar, ahmadiyah, ISIS dan lain-lain

Lampiran 6

Catatan Hasil Wawancara

Page 65: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

65

Nama Informan : Ibu Hj. Noor Alwiyah. MAg

Kode responden : NA

Jabatan : Ketua Jurusan PAI

Hari/tanggal wawancara : Selas, 15 Maret 2016

Pukul : 14.00 WIB

Tempat : Kantor PAI

NO Pertanyaan NA

1 Assalamualaikum bu! Waalaikum salam.

2 Maaf bu saya mu minta

informasi kaitannya

dengan P3KMI!

Iya!

3 Bu kenapa P3KMI di

selenggarakan?

Mahasiswa FITK itu kemampuannya berbeda karena dalam

segi keagamaan dan segi al-Quran. dulu banyak sekali

ditemukan mahasiswa yang tidak bisa membaca al-Quran

ketika seminar proposal atau ujian munaqosah. Maka

kemudian dibuatlah program pendampingan kepada

mahasiswa supaya mereka bisa membaca al-Quran.

Mahasiswa kita di FITK banyak yang berasal dari SMA.

Ketika saya mengajar saya tanya satu-satu untuk pemetaan

apakah dia dari SMA, SMK, MAN atau SMA pondok supaya

saya gampang dalam memberikan kelompok khusunya

pelajaran materi PAI (sambil menunjukkan data mahasiswa

kelasnya)

Kemudian program ini dikembangkan bukan hanya

pendampingan membaca al-Quran tapi juga bagaimana

mereka diajak mengkaji pendalaman tentang materi-materi

keagamaan seperti yang ada di buku panduan P3KMI. Dan

mengerti akhlaq Islam yang bagus. Karena juga masih

ditemukan anak-anak itu masuk kelas kalau terlambat mereka

langsung duduk.

4 Proses pembelajarannya

bagaimana?

Yang saya tahu kan itu sudah ada teamnya jadi yang

mengurusi adalah team. Saya hanya dilibatkan pada waktu

ujian semester ganjil dan ujian praktek pada semester genap.

Tapi sebelum mereka mengikuti program ini biasanya ada

mahasiswa semester 1 dan 2 harus mengikuti ujian dulu.

Untuk melihat sejauhmana kemampuan mereka baik itu tes

tertulis maupun lisan. Supaya ada pemilahan nanti. Kalau

sudah, kemudian mereka akan dikelompokkan sesuai dengan

kemampuannya didampingi mentor

5 Mentornya dari Iya, mereka adalah para mahasiswa yang mengajukan diri jadi

mentor yang sebelumnya mereka harus mengikuti tes mentor

Page 66: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

66

mahasiswa bu ya? yang diuji para dosen. Dan mereka nanti dalam prosesnya

akan mendapat suplemen mentor dari dosen yang ditunjuk

ketika menghadapi permasalahan.

6 Tes menjadi mentor apa

bu?

Mereka harus berwawancara dengan dosen. Yang menjadi

syarat penting yaitu mereka harus al-Quran harus yang baik

dan hafal minimal Juz amma dan ayat pilihan, serta wawasan

keagamaan, punya niat dan motivasi serta pengelolaan

mahasiswa

7 Bagaimana dengan

pelaksanaan

pengembangan

kepribadiannya bu?

Jadi gini untuk perkembangan kepribadiannya mereka itu

dipantau sama mentor kaitannya dengan kegiatan dia sehari-

hari khususnya berkaitan dengan kegiatan keagamaan seperti:

tadarus, sholat wajib dll.

Dalam rangka pembinaan kepribadian dalam pembelajarannya

itu yang dipelajari bukan baca al-Quran saja. Tapi ada

kegiatan tausiyah baik itu dari mentor maupun dari peserta

sendiri dengan bergiliran. Dan untuk pembinaan kepribadian

setiap ada permasalahan yang menyangkut dirinya bisa dishar

dengan mentor. Dan juga ada kegiatan suplmen dari dosen

bagi para mahasiswa

8 Proses evaluasinya

bagaimana bu untuk

melihat kemajuan

mahasiswa

Sama dengan program FITK mereka ada tes tertulis setiap

tengah semester kemudian tes tertulis akhir semester dan tes

lisan akhir semester seperti baca al-Quran dan hafalan Juz

amma serta ujian peraktik seperti: tayamum, berwudhu, sholat

gerhana, sholat jenazah, perawatan jenazah serta ilmu faroid.

9 Bagaimana dampak atau

peran P3KMI pada

mahasiswa bu?

P3KMI memberikan bekal kepada mahasiswa. Saya teringat

dulu ketika di pesantren ada halqoh-halaqoh seperti ini dan ini

memberikan kesan akademis kepada kampus. Dan mahasiswa

ada kegiatan positif di hari Sabtu. Daripada mereka keluyuran

apalagi anak sekarang. P3KMI memberikan dampak positif

pada pembentukkan kepribadian siswa. Maka P3KMI terus

diperbaharui dan dirubah pola manajemennya supaya terus

lebih baik. Mahasiswa yang tadinya dari sekolah umum yang

tidak faham agama jadi lebih faham.

Kemudian karena pembelajaran ini dengan teman sebaya jadi

mereka belajarnya enjoy karena belajar dengan temannya

sendiri kakak kelasnya jadi materi pembelajaran lebih

mengena

10 Faktor apa yang

menghambat kegiatan

ini?

Faktor yang menghambat mungkin kita pernah mendengar

bahwa mentor itu terkadang kurang disenengi mahasiswa

karena mungkin terlalu galak. Tapi itu hanya beberapa

kebanyakan baik kok. Dan ada yang menganggap bahwa tim

P3KMI hanya diisi oleh mahasiswa organisasi tertentu

Ada juga beberapa dosen yang tidak bisa jadi penguji P3KMI

Page 67: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

67

dengan berbagai kesibukannya.

11 Kemudian bu berkaitan

dengan program

bilingual faculty itu

sebenarnya gimana?

Kalau dulu program bilingual itu adalah bersifat kelas khusus

mas. Tapi sekarang berbasis mata kuliah yang diampu oleh

beberapa dosen.

Satu kelas khusus mahasiswanya diseleksi terus kemudian di

sebut kelas A atau kelas unggulan. Jadi ketika ada lomba

bahasa kita sudah siap. Mahasiswa kelas khusus itu setiap

perkuliahan menggunakan 2 bahasa.

Tapi sekarang tidak ada kelas khusus. Ada kelas-kelas yang

mata kuliah tertentu harus menggunakan bahasa baik itu bahsa

Arab maupaun bahasa Inggris

Ada mata kuliah tertentu yang harus menggunakan dua

bahasa. Seperti manajemen pendidikan dan evaluasi

pembelajaran.

Program ini diperuntukkan bagi smester 4 non bahasa. Supaya

mereka punya basic skill bahasa yang bagus ketika mereka

lulus

12 Jadi proses

pembelajarannya

gimana?

Proses pembelajarannya diserahkan kepada dosen pengampu

yang di tunjuk untuk melaksanakan pembelajaran dengan dua

bahasa. Jadi 50% bahasa indonesia 50% bahasa asing.

13 Apa faktor penghambat

dari program bilingual

ini bu?

Dulu penghambatnya adalah ketika kelas khusus. Ada

mahasiswa yang pintar bahasa Inggris maka dia senang sekali

ketika menyampaikan dengan bahasa Inggris. Tapi ketika

dosen menyampaikan dengan bahasa Arab maka dia tidak

antuasias karena dia bagus di bahasa Inggris. Begitupun juga

sebaliknya mahasiswa yang pintar bahasa arab dia tidak begitu

senang ketika dosennya menyampaikan perkuliahan dengan

bahasa Inggris

14 Terus seharusnya

bagaimana bu?

Ya harus ada kelas khusus baik itu bagi mahasiswa yang

tingkat penguasaan Arabnya bagus. Dan kelas bahasa Inggris

yang tingkat penguasaan bahasa inggrisnya bagus. Jadi ada

dua kelas khusus bahasa arab dan bahasa Inggris

15 Bagaimana cara

membuat kelas khusus

tersebut bu?

Dulu kita menyelenggarakan tes bagi mahasiswa baru yaitu tes

penguasaan bahasa Inggris dan bahasa arab maka nanti akan

tersaring siapa-siapa saja mahasiswa yang berminat dengan

kelas tersebut. Maka timbal baliknya yaitu mereka akan

mendapatkan beasiswa yang bersumber dari seponsor atau

beasiswa lainnya

16 Sejauh ini bagaimana

peran dari program

bilingual faculty?

Kalau perannya yang kelas khusus, ketika kita ada kunjungan

kita bisa menunjukkan produk FITK IAIN Surakarta. Dan

ketika ada lomba atau acara kampus kita bisa menggunakan

Page 68: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

68

kelas khusus tersebut seperti MC dan lain-lain.

Kalau yang sekarang adalah mereka dipaksa untuk membaca

buku Inggris dan memberikan motivasi kepada mereka supaya

belajar sendiri di luar. Dan karena mereka juga itu tidak faham

dengan bahasa inggris dalam penjelasan maka mereka akan

berdiskusi dengan temanya/bertanya kepada temannya.

Lampiran 8

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Ismanu

Kode responden : IS

Jabatan : Tim P3KMI/Mentor

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 Maret 2016

Pukul : 12.00 WIB

Tempat : Kantor P3KMI

NO Pertanyaan IS

1 Mas Saya mau minta

informasi P3KMI!

iya pak!

2 Mas Ismanu kenapa

ingin jadi mentor?

Ya...ingin membantu tim P3KMI dan ingin mengamalkan

ilmu

3 Pelaksanaan mentor

setiap hari apa saj?

Setiap hari sabtu pak!

4 Ketika mau jadi maentor

ujian apa saja mas?

Bacaan al-Quran, hafalan al-Quran dan praktik ibadah dan

wawasan keislaman, motivasi dan lain-lain pak.

5 Materi

pendampingannya apa

mas?

Materinya al-Quran belajar ilmu tajwid, dan hafalan Juz

Amma, perawatan jenazah, toharoh, nama-nama alquran,

aqidah, akhlaq, ilmu faroid.

Tapi untuk semester satu saya targetkan teman-teman bisa

lancar membaca al-Quran dan hafalan Juz Amma dan materi

aqidah pak.

6 Pelaksanaan

pembelajarannya

bagaimana?

Pembelajarannya kalau membaca al-Quran disemak pak.

Kalau belajar keagamaan seperti yang dibuku panduan kita

diskusikan bersama di dalami bersama. Kita dipandu dengan

buku panduan P3KMI

Saya biasanya pagi jam 9 pak sampai selesai kadang sampai

azan zuhur

7 Metodenya apa saja

mbk?

Metodenya ya banyak pak biasanya kita ceramah, diskusi,

dan dialog pak!

Page 69: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

69

8 Bagaimana

pengembangan

kepribadiannya mbk?

Dengan memantauan tentang perkembangan tadarusnya di

rumah jadi ada buku pantauannya. Mereka juga kita pantau

sholat 5 waktunya bagaimana?

Mereka juga kalau sama kita jujur pak siapa-siapa saja yang

masih meninggalkan sholat 5 waktu.

Kita ajari kaitannya dengan kesopanan pak. Pembinaan

kepribadian dalam pembelajaran yaitu melalui tausiah dan

diskusi. Tausiah di gilir secara bergantian baik itu mentor

maupun pesereta pak itu merupakan pengembangan

kepribadian.

9 Kegiatan kepribadian

yang lainnya bagaimana?

Biasanya kita sms sin untuk sholat tahajud, sholat duha.

Tadarus al-Qurannya dan kita ada buku pantauannya. Belajar

tausiah dan presentasi serta belajar mengungkapkan pendapat

10 Kalau ada kesulitan

dalam melakukan

pendampingan

bagaiamana?

Kita kalau tidak paham atau ada masalah dengan P3KMI baik

itu materi maupun permasalahan program maka kita akan di

kumpulkan dan dikasih pencerahan oleh para dosen pak yang

di tunjuk oleh FITK itu namanya program suplemen

11 Dalam setiap pertemuan

kegiatana pembelajaran

P3MI apakah peserta

aktiv semua?

Alhamdulillah aktif pak!

12 Bagaimana untuk

evaluasinya?

Evaluasi kita adakan secara tertulis dan lisan. Tertulis yaitu tes

tengah semester dan akhir semester. Sedangkan untuk tes lisan

dan peraktik kita serahkan pada para dosen yang di tunjuk tim.

13 Ada tidak dampak/peran

P3KMI ini terhadap

mahasiswa?

Dengan adanya P3KMI ini juga maka kampus menjadi ramai

dihari Sabtu karena ada kegiatan diskusi dan baca al-Quran

yang menunjukkan nuansa akademis dan ilmiah

Ibadahnya bagus karena kita pantau, sopan santun

kepribadiannya bagus. Bacaan al-Qurannya banyak yang

sudah bagus dan itu bekal bagi mereka

14 Apakah yang dibahas itu

hanya materi yang ada di

buku panduan?

Terkadang kita mebahas isu terkini pak seperti ada aliran-

aliran Islam seperti Ghafatar, Ahmadiyah, ISIS dan lain-lain

Lampiran 9

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Desi

Kode responden : DS

Jabatan : Tim P3KMI/Mentor

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 Maret 2016

Page 70: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

70

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Kantor P3KMI

NO Pertanyaan

1 Ismanu Mentor ya iya pak!

2 Mas Alin mentor P3KMI

kan

Iya pak!

3 Mas Alin pegang

kelompok berapa

pendampingannya

Kalu nd salah kelompok 12

4 Pelaksanaannya setiap

hari apa?

Setiap hari sabtu saya biasanya di teras FIKT pak

5 Materi

pendampingannya apa

mas?

Materinya al-quran belajar ilmu tajwid, dan hafalan zuz

amma, perawatan jenazah, toharoh, nama-nama alquran,

aqidah, akhlaq, ilmu faroid.

Tapi untuk semester satu saya targetkan teman-teman bisa

lancar membaca al-Quran dan hafalan juzamma dan materi

aqidah pak.

6 Pelaksanaan

pembelajarannya

bagaimana?

Pembelajarannya kalau membaca al-Qura di semak pak.

Kalau belajar keagamaan seperti yang dibuku panduan kita

diskusikan bersama di dalami bersama. Kita dipandu dengan

buku panduan P3KMI

Saya biasanya pagi jam 9 pak sampai selesai kadang sampai

azan zuhur

7 Metodenya apa saja

mbk?

Metodenya ya banyak pak biasanya kita ceramah, diskusi,

dan dialog pak!

8 Bagaimana

pengembangan

kepribadiannya mbk?

Dengan melihattentang perkembangan tadarusnya di rumah

jadi ada buku pantauannya. Mereka juga kita pantau sholat 5

waktunya bagaimana?

Mereka juga kalau sama kita jujur pak siapa-siapa saja yang

masih meninggalkan sholat 5 waktu.

Kita ajari kaitannya dengan kesopanan pak. Pembinaan

kepribadian dalam pembelajaran yaitu melalui tausiah dan

diskusi. Tausiah digilir secara bergantian baik itu mentor

maupun pesereta pak itu merupakan pengembangan

kepribadian.

9 Kegiatan kepribadian

yang lainnya bagaimana?

Biasanya kita sms sin untuk sholat tahajud, sholat duha.

Tadarus al-Qurannya dan kita ada buku pantauannya. Belajar

Page 71: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

71

tausiah dan presentasi serta belajar mengungkapkan pendapat

10 Kalau ada kesulitan

dalam melakukan

pendampingan

bagaiamana?

Kita kalau tidak paham atau ada masalah dengan P3KMI baik

itu materi maupun permasalahan program maka kita akan

dikumpulkan dan dikasih pencerahan oleh para dosen pak

yang di tunjuk oleh FITK itu namanya program suplemen

11 Dalam setiap pertemuan

kegiatana pembelajaran

P3MI apakah peserta

aktif semua?

Alhamdulillah aktiv pak!

12 Bagaimana untuk

evaluasinya?

Evaluasi kita adakan secara tertulis dan lisan. Tertulis yaitu tes

tengah semester dan akhir semester. Sedangkan untuk tes lisan

dan peraktik kita serahkan pada para dosen yang di tunjuk tim.

13 Ada tidak dampak/peran

P3KMI ini terhadap

mahasiswa?

Dengan adanya P3KMI ini juga maka kampus menjadi rame

dihari Sabtu karena ada kegiatan diskusi dan baca al-Quran

yang menunjukkan nuansa akademis dan ilmiah

Ibadahnya bagus karena kita pantau, sopan santun

kepribadiannya bagus. Bacaan al-Qurannya banyak yang

sudah bagus dan itu bekal bagi mereka

14 Apakah yang dibahas itu

hanya materi yang ada di

buku panduan?

Terkadang kita membahas isu terkini pak seperti ada aliran-

aliran Islam seperti ghafatar, ahmadiyah, ISIS dan lain-lain

Lampiran 10

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak Drs Sukirman. MAg

Kode responden : SK

Jabatan : 1. Mantan Dekan FITK

2. Penguji P3KMI

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 22 Februari 2016

Pukul : 11.30 WIB

Tempat : Kantin Kampus WTS

NO Pertanyaan SK

1 Assalamualaikum pak! Waalaikum salam

2 Kumaha damang Alhamdulilah pak!

3 Habis sarapan pak Iya ini lagi niis lah!

4 Pak Sukirman dan pak

munadi salahsatu

penggagas P3KMI.

Gini kita ingin membangun mahasiswa tarbiyah itu yang

bukan hanya punya hard skill dalm ilmu keguruan tapi juga

mereka punya soft skill. Harapannya dengan program ini

Page 72: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

72

Sebenarnya apa target

dari P3KMI?

diharapkan ada peningkatan kualitas lulusan Tarbiyah yang

dipersiapkan untuk masa depan.

Mereka harus cakap dalam mengajar tetapi juga punya

kepribadian sebagai lulusan IAIN yang bercirikan Islam dalam

hal apapun itu bentuknya. Dalam tingkah laku dalam mengajar

mereka harus bisa membawa diri lah.

Selain itu juga P3KMI ini adalah sebagai tempat mahasiswa

untuk berinteraksi dengan mahasiswa lain dalm mengkaji

wawasan keislaman.

5 Selama ini apakah

P3KMI sudah

memberikan peran

kepada mahasiswa?

Saya lihat perannya cukup positif untuk menunjang kemajuan

mahasiswa tarbiyah. Mereka kan harus hafal Juz amma dan itu

lumayan nanti kedepan mahasiswa di masyarakat minimal jadi

Imam tarawih lah. He.he.

Ayat-yata pilihan dah hadis juga menunjang ketika dia

menjadi dai.

Yang awalnya tidak bisa membaca membaca al-Quran jadi

bisa membaca al-Quran

6 Kira-kira peran yang

dilihat parameternya apa

pak?

Parameternya ketika setoran hafalan Juz amma mereka hafal.

Kalu tidak ada P3KMI belum tentu dia bisa. Begitupun juga

dengan materi yang lain. Mereka bisa menghitung ahli waris.

Peraktek perawatan jenazah dan itu sangat berguna bagi guru,

khususnya guru PAI.

Ketika saya menguji semester 1 banyak yang sudah bisa baca

al-Quran dan hafal Juz amma yang tidak hafal suruh

mengulang semester berikutnya dan ternyat mereka kan bisa.

7 Kalau kepribadiannya

gimana?

kalau kepribadiannya yang tahu mentor. Tapi kalau yang saya

lihat mereka kan terus didampingi dalam hal ibadah di Rumah

maka paling tidak itu menciptakan kepribadian yang baik

khususnya dalam kepribadian spiritual.

Dalam segi pakaian mereka semester satu ini taat aturan

karena sama mentor ditekankan untuk memakai pakain yang

rapi dan sopan ketika sedang perkuliahan berlangsung.

Lampiran 11

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Alvina

Kode responden : AL

Status : Peserta P3KMI

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 04 April 2016

Pukul : 10.30 WIB

Tempat : Teras FITK

Page 73: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

73

NO Pertanyaan AL

1 Assalamualaikum pak Waalaikum salam.

2 Vin gimana kabarnya Alhamdulilah pak!

3 Ini mau kuliah yah Tidak pak ini saya kosong

4 Kita ngobrol dulu

sebentar. Alvin tidak ke

perpus kan?

Iya pak.

5 kamu selalu ikut P3KMI

vin?

Iya. Pak! Setiap hari sabtu

Biasanya pagi sampai siang

Alhamdulillah tidak pernah bolos pak!

6 Selama ini bagaimana

rasanya kamu mengikuti

P3KMI

Seneng pak. Mentornya juga baik. Saya dapat pembelajaran

banyak pak. Kegiatannya kan banyak baca Quran, diskusi,

tausiah dan saya tambah akrab dengan teman yang lain

walaupun beda kelas atau beda jurusan pak.

7 Apa saj ayang kamu

dapatkan dari P3KMI?

Saya merasa tambah ilmu pak. Saya dulu males belajar al-

Quran saya jadi semangat. Saya dulu tidak hafal zuz ammaz

saya jadi hafal Juz amma. Dan nuansa belajarnya santai pak

soalnya sama kaka kelas

8 Materinya apa saja? Banyak pak. Itu yang ada di buku: tauhid, ahklaq, managemen

waktu, al-Quran, tajwid, makhroz, hafalan, praktik sholat

gerhana, sholat ied, tayamum, perawatan jenazah, ilmu faroid.

Dll

9 Proses pembelajarannya

bagaimana?

Ya. Kegiatannya secara berkelompok. Biasanya saya bersama

mentor halaman pak. Terkadang di kelas. Semaan al-Quran,

hafalan, pendamalan materi keislaman, peraktik ibadah, diajari

berdakwah. Ketika ada permasalahan juga kita bisa shar pak

Pembelajarannya dengan berbagai variasi pak. Kadang kita di

kasih tugas. Di rumah untuk baca al-Quran dan menghafal

yang nantinya di setorkan. Juga terkadang kita juga

berdakwah dan berpresentasi

10 Yang alvi rasakan

bagaimana dampak atau

peran yang dari P3KMIi

ini ?

Sangat banyak pak. Dulu saya di sekolah praktik ibadah itu

masih bingung tapi di sini kita suruh praktek sendiri-sendiri

jadi lebih hafal bacaan dan gerakannya. Serta saya merasa di

perhatikan dalam meningkatkan ibadah saya.

Dan saya punya komunitas untuk shering permasalahan yang

saya hadapi baik itu tentang kepribadian saya atau dalam hal

keagamaan. Jadi saya ada tempat bertanya dan bercerita. Dan

Page 74: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

74

saya tidak merasa canggung karena mereka adalah kaka kelas

saya jadi tidak malu

Dan alhamdulillah pak saya sekarang sudah hatam baca al-

Quran dan hafal Juz amma dan nanati saya akan menghafal

ayat-ayat pilihan

Dan saya punya kegiatan rutin sekarang. Ada saya lebih

paham tentang keagamaan karena dulu saya dari SMK pak.

Jadi pemahaman saya kurang kaitannya dengan keagamaan.

Berbicara saya tambah percaya diri di depan umum pak!

Karen kita belajar jadi Daiah

Dan saya juga alhamdulillah sudah bisa mebaca al-Quran

dengan lancar sekarang pak

Lampiran 12

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak. Yayan

Kode responden : YA

Status : Dosen Bilingual

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 18 April 2016

Pukul : 10.30 WIB

Tempat : Kantor PAI

NO Pertanyaan YA

1 Assalamualaikum pak Waalaikum salam.

2 Pak panjenengan

mengajar bilingual pak

yah?

Iya. Mas

3 Proses pembelajarannya

bagaimana pak

Kalau dulu kan bilingual faculty ini adalah berbasis kelas.

Dulu memang ada kelas khusus yaitu kelas A. yang materi

perkulihannya menggunakan dua bahasa yaitu bahasa Arab

dan bahasa Inggris

4 Kalau yang sekarang

bilingual itu model

bagaimana?

Kalau sekarang itu modelnya berbasis mata kuliah mas. jadi

ada beberapa matakuliah seperti Manajemen pendidikan,

Evaluasi pembelajaran dan kecerdasan majemuk dan beberapa

matakuliah lainnya

5 Kalau pak yayan mata

kuliah apa?

Saya manejemen pendidikan 7 kelas

6 Pelaksanaan

Bilingualnya bagaimana

Proses pelaksanaan bilingual yaitu dalam proses di kelas

dalam pembelajaran kita mencoba memberikan pengantar

dengan bahasa Inggris dan atau bahkan dalam proses

Page 75: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

75

pak? pembelajaran kita kombinasi antara bahasa Indonasia dan

bahasa Inggris. Kita masih melihat perkembangannya

bagaimana apakah mahasiswa bisa mengikuti kelas saya apa

tidak

7 Selain itu pelaksanaan

pembelajarannya

bagaimana?

Mereke ketika berdiskusi maka mereka harus menggunakan

bahasa Inggris, power point pake bahasa Inggris. Bahan

referensinya harus ada referensi berbahasa Inggris.

presentasi kelompok mahasiswa juga harus mempresentasikan

dalam bahasa Inggris walaupun makalahnya berbahasa

Indonesia

8 Sejauhmana peran

bilingual itu pada

mahasiswa?

Paling tidak mereka merasa tertuntut untuk belajar bahasa

Inggris. Kedua mahasiswa ketika ada yang merasa tidak faham

dengan materi pembelajaran karena menggunakan bahasa

Inggris maka dia akan mencari buku untuk menambah

membaca dan bertanya kepada temannya.

9 Ada tidak faktor

penghambat dari

program ini?

Penghambat dari program ini adalah ada mahasiswa yang

menguasai bahasa Inggris maka dia enjoy dengan saya dan

ketika mahasiswa menguasai bahasa Arab maka dia tidak

begitu interes dengannya. Dan ini harus menjadi perhatian

karena yang menjadi targetnya adalah bukan bahasa tapi

tujuan pembelajarannhya. Jadi kita harus melihat apa yang

menjadi tujuan kita dalampembelajaran

Lampiran 13

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak Dr. Purwanto, MPd.

Kode responden : PR

Jabatan : Dosen Bilingual Faculty

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 05 April 2016

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Kantor LP2M

NO Pertanyaan PR

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam mas Hakiman.

Gimana mas Hakiman

2 Iya pak! Say mu

wawancara tentang

bilingual facullty

Iya. Bagaimana?

3 Bagaimana pelaksanaan

bilingual faculty

khususnya dalam proses

Jadi gini memang bilingual faculty itu disiapkan dalam rangka

menghadapi tantangan masa depan mas. mahasiswa non

kebahasaan harus mampu menguasai bahasa sebagai bekal

Page 76: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

76

pembelajaran nanti ketika lulus

Proses pembelajaran bahasa memang belum begitu maksimal

karena anak-anak sendiri juga masih susah untuk diajak

menggunakan bahasa Inggris. Tapi dalam prosesnya

pembelajaran di lapangan saya mengajak mahasiswa untuk

bersifat aktif berbahasa

Saya memakai kombinasi kadang bahasa inggris kadang

bahasa Indonesia. Sejauh ini belum bisa memaksimalkan kelas

dalam bahasa Inggris semuanya

Hanya kombinasi aja. Seharusnya juga tugas-tugas diharuskan

bersumber pada buku-buku referensi bahasa Inggris dan

jurnal-jurnal bahasa Asing untuk memacu menguatkan bahasa

Walaupun mereka kesulitan tapi ini terus kita upayakan

sebagai dasar keilmuan mahasiswa. Mereka saya tuntut untuk

itu mas sementara dalam pelasanaanya

Dalam komunikasi kita usahakan dengan bahasa Inggris

menulis di papan tulis dengan menggunakan bahasa Inggris

walaupun harus mengulang dalam menjelaskannya

4 Sejauh ini bagaimana

peran bilingual ini

terhadap peningkatan

kompetensi mahasiswa?

Ya sejauh ini kita terus melakukan evaluasi terhadap

keberlangsungan program ini. Ya paling tidak program ini

memberikan peningkatan terhadap penguasaan bahasa

mahasiswa. Kemudian peran lainnya yaitu mahasiswa punya

semangat untuk mencari referensi bahasa Inggris. Kemudian

bagi perpustakaan juga buku bahasa Inggris menjadi dibaca.

Kemudian mereka harus belajar ektra karena mereka harus

bertanya kepada temannya ketika mereka tidak paham, karena

penyampaian di kelas mungkin kurang dipahami sehingga

anak-anak tumbuh semangat belajarnya di luar jam mata

kuliah

Faktor apa saja yang

menghambat bilingual

ini?

Faktor utamanya adalah mahasiswa banyak sekali yang tidak

bisa sama sekali bahasa Inggris jadi perkembangannya lama.

Kemudian penguasaan bahasa yang tidak seimbang mereka

rata-rata hanya menguasai satu bahasa saja. Itu yang menjadi

kendala

Lampiran 14

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak. Zainal Arifin. M.Hum

Kode responden : ZA

Jabatan : Dosen Bilingual Faculty

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 05 April 2016

Page 77: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

77

Pukul : 10.00 WIB

Tempat : Kantor TU FITK

NO Pertanyaan ZA

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam mas Hakiman.

Gimana mas Hakiman

2 Pak minta waktu sebentar

saya mau minta informasi

kaitannya dengan

bilingual faculty

Iya. Pak!

3 Untuk pelaksanaan

bilingual bagaimana pak

Bilingual ini terus berjalan pak.

4 Dalam proses

pembelajarannya

bagaimana

pelaksanaanya?

Iya pokoknya kita dalam kelas menggunakan dua bahasa

seperti dalam intruduction wajib bahasa Inggris. Aplikasi

yang kita gunakan berbahasa Inggris. Penugasan kita gunakan

bahasa Inggris. Power point kita gunakan bahasa Inggris dll

5 Yang lainnya bagaimana

pak kaitannya dengan

bilingual faculty di dalam

kelas?

Kita dalam menyampaikan pertama menggunakan bahasa

Inggris kemudian saya ulang sebagian supaya dia paham

dengan bahasa Indonesia. Mereka saya suruh bertanya

menggunakan bahasa Inggris dan menggunakan aplikasi yang

berbahasa Inggris. Kemudian setiap kali pada akhir kuliah

saya menyuruh mereka untuk membuat rangkuman

perkuliahan dengan berbahasa Inggris. Biar mereka juga

mahir dalam speking dan writing. Meraka saya paksa seperti

itu. Dan mereka suruh membaca atau menjelaskan dengan

bahasa Inggris. Dan penggunaan istilah-istilah dalam evaluasi

pembelajaran saya menggunakan bahasa Inggris.

Setiap pembelajaran dia memerintahkan kepada

mahasiswanya untuk merangkum setiap apa yang telah dikaji

dalam setiap tatap muka dalam perkuliahan, kemudian

membacanya di depan teman-temannya sehingga mahasiswa

bukan saja dituntut untuk berbicara tapi juga menulis dan

mendengar

5 Bagaimana untuk

pelaksanaan mentoring.

Tim kemarin merekrut sekitar 62 mentor yang dibuka secara

umum dan semua boleh mendaftarkan untuk mengikuti tes

seleksi mentor.

Proses mentoring harus menggunakan metode yang kreatif

seperti games. Yang jelas beda dengan pendidikan formal

7 Selanjutnya bagaimana

peran bilingual selama ini

terhadap peningkatan

sejauh ini saya lihat anak-anak sudah mulai terbiasa dengan

bahasa asing. Mereka ada peningkatan dalam pemahaman

bahasa. Mereka terbiasa untuk menulis dengan menggunakan

Page 78: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

78

kompetensi mahasiswa? bahasa Inggris. Mahasiswa punya semangat belajar

salahsatunya dengan mencari kamus untuk menambah kosa

kata bahasa Inggris karena kalau tidak mereka akan

ketinggalan memahami materi perkuliahan.

Lampiran 15

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak. Sanjaya. M.Hum

Kode responden : SJ

Jabatan : Dosen Bilingual Faculty

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 12 April 2016

Pukul : 10.00 WIB

Tempat : Kantor TU FITK

NO Pertanyaan SJ

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam

2 Bagaimana seleksi calon

metornya pak?

Sudah mas ada sekitar 62 orang, yang terdiri dari mahasiswa

dan alumni serta dosen luarbiasa. Yang kita utamakan adalah

alumni DLB mas.

3 Nanti peran mentor itu

apa?

Para mentor itu dipersiapkan untuk mendampingi kelas-kelas

bilingual sebagai bentuk pendampingan terhadap mahasiswa

non bahasa setiap hari Rabu dan Kamis

Mereka mendampingi mahasiswa semester 4 dan 6 non

kebahasaan dalam rangka meningkatkan pemahaman bahasa

Inggris

4 Pelaksanaan bilingual itu

kaitannya dengan mentor

bagaimana?

Jadi gini mereka akan memegang kelompok yang terdiri dari

15 mahasiswa dan setiap hari rabu dan kamis mereka akan

ketemu dan belajar bersama bahasa Inggris di pandu dengan

buku panduan. Selama 14 pertemuan

5 Pak sanjaya juga

mengajar bilingual kan?

Iya pak!

6 Bagaimana

pelaksanaanya?

Yaitu belajar dengan menggunakan dua bahasa sumber

belajar berbahasa Inggris. Proses pembelajaran dengan

bahasa Inggris. Tugas-tugas dengan bahasa Inggris. Dll

lebih lanjut menuturkan bahwa mentor diutamakan adalah

alumni FITK IAIN Surakarta dan dosen Luar biasa

7 Bagaimana cara

berkoordinasinya?

sebagai koordinator bilingual selalu berkoordinasi dengan

para mentor dalam setiap pekan untuk melihat perkembangan

pendampingannya dan ketika ada problem maka kita

Page 79: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

79

langsung bicarakan dan ambil solusinya

8 Sementara untuk melihat

perkembangan

mahasiswa dari hasil

mentoring bilingual

bagaimana?

Mentor bisa melihat dari catatan derkriptif catatan hasil tes

dalam perjalanan mentoring. Dalam berbicara dan menulis.

Dalam berbicara bisa dilihat dari uji berbicara menyampaikan

gagasan dalam waktu 3 menit tanpa berhenti

Ini bisa melihat sejauhmana penguasaan bahasa dan koleksi

kosakata

Lampiran 16

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Bapak Dr.Munadi. SPd.MPd

Kode responden : MN

Jabatan : Wakil Rektor II

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 11 April 2016

Pukul : 08.40 WIB

Tempat : Kantor wakil Rektor II

NO Pertanyaan MN

1 Assalamu‟alaikum Waalaikum salam.

2 Maaf pak menindak

lanjuti penelitian saya

yang berkaitan dengan

P3KMI dan Bilingual

faculty

Iya. Bagaimana?

3 Sejauh ini peran yang

telah diberikan P3KMI

kepada mahasiswa dalam

rangka meningkatkan

kompetisinya?

Kontributusi P3KMI cukup besar kepada Mahasiswa

khususnya dalam meningkatkan komptensi. Setidaknya

mahasiswa lumayan yang tadinnya bacaan al-Qurannya tidak

bagus menjdi bagus, yang tadinya mahasiswa tidak hafal Juz

amma menjadi hafal juzamma, walaupun sebagian hanya

beberapa sampai at-thoriq tapi mereka sudah berusaha untuk

menghafal al-Quran.

Kemudian mereka mengalami tambahan wacana terhadap

pemahaman keagamaan dan praktik-praktik ibadah yang

sesuai dengan tuntunan syariat Islam.

Paling tidak kita bisa melihat ketika ujian munaqosah atau

seminar judul bisa dikatakan mengalami penurunan yang

tidak bisa membaca al-Quran walaupun diantara mereka ada

yang memanipulasi seperti sertifikat P3KMI

Selain itu juga kita bisa merasakan dampak P3KMI ini

terhadap nuansa kampus yang Islami karena setiap pojok

kampus kelas halaman kampus ada tadarus al-Quran dan

Page 80: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

80

kajian keislamana jadi mahasiswa punya kegiatan yang

positif

Mereka harus hafal ayat-ayat pilihan seperti al-Baqarah 284-

286, al-mu‟minun 1-11, lukman 12-15, al-jumuah 9-11 dan

lain-lain serta hadis pilihan yang berkaitan dengan akhlaq

kepada Allah SWT, orangtua, masyarakat, sesama muslim,

adab bermajlis, adab dan lain-lain.

4 Dalam melihat

kemampuan/kompetensi

mahasiswa! apa yang

bapak lakukan?

Atau evaluasi P3KMI

Kalau evaluasi memang secara terprogram oleh tim. Tapi

saya untuk melihat kemampuan/perkembangan siswa maka

mahasiswa sebelum perwalian dia harus membaca al-Quran

terlebih dahulu. Ketika belum bisa membaca maka dia harus

mengikuti P3KMI lagi

Dan saya juga ketika mengajar maka mereka harus

menghafal ayat yang saya pilih sesuai dengan mata kuliah

saya seperti civic education. Jadi nanti kelihatan mana

mahasiswa yang menghafal latinnya atau menghafal

lafazdnya. Ini juga sebagai evaluasi selama dia mengikuti

P3KMI. Dia ikut apa tidak P3KMInya.

Kemudian saya setiap perwalian mahasiswa say tes dulu

bacaan alqurannya.

5 Untuk bilingual faculty

bagaimana pak. Proses

pembelajarannya?

Bilingual faculty intinya proses pembelajarannya

menggunakan dua bahasa supaya mahasiswa terbiasa dengan

bahasa arab dan bahasa Inggris.

Program mentoring bilingual sebenarnya hampir sama

dengan P3KMI yang dilakukan setiap hari Rabu dan Kamis.

Para mentor adalah mahasiswa semester atas, alumni dan

dosen luar biasa.

Mereka yang notabene mahasiswa non kebahasaan akan di

dampingi dalam prose pendalaman bahasa khususny dalam

berbicara. Tapi ini masih dalam proses pengembangan dan

pematangan.

6 Bagaimana peran

bilingual faculty terhadap

kompetensi mahasiswa?

Paling tidak mahasiswa sekarang sudah tidak asing lagi

dalam mendengar bahasa Inggris dan bahasa arab. Karena

targetnya bilingual adalah bahasa menjadi habit bagi

mahasiswa. Setiap Rabu ada halaqoh bahasa dan ini

memberikan motivasi tersendiri bagi mahasiswa untuk

belajar bahasa asing.

7 Konsepnya bagaimana? mengatakan bahwa ini adalah kegiatan yang awalnya

nyangkok dari kegiatan P3KMI bedanya kalau P3KMI

mentornya dari mahasiswa kakak kelas sedangkan mentoring

bilingual faculty dari para Alumni dan dosen luar biasa

Page 81: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

81

Lampiran 17

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Bapak Dr.H Giyoto. M.Hum

Kode responden : GY

Jabatan : Dekal Fakultas FITK

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 05 April 2016

Pukul : 12.30 WIB

Tempat : Kantor TU FITK

NO Pertanyaan GY

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam mas Hakiman.

Gimana mas Hakiman

2 Pak minta waktu sebentar

saya mau minta informasi

kaitannya dengan

bilingual faculty!

Iya mas

3 Program bilingual faculty

sebenarnya dalam rangka

apa?

Jadi begini mas..!Kita ingin membudayakan bahasa di

lingkungan kampus untuk menghadapi era kedepan. Bahasa

merupakan faktor penting. FITK juga telah membangun

gedung Pendidikan profesi Guru (PPG), kedepan ketika ada

rekrutmen Pendidikan Profesi Guru (PPG) syaratnya adalah

harus menguasi bahasa Asing baik secara pasif maupun aktif.

Ketika lulusan FITK lemah dalam menguasai bahasa maka ini

menjadi problem besar bagi civitas akademika.

Dalam prosesnya kita libatkab mentor mas

4 Untuk program

mentoringnya

bagaimana?

Untuk menunjang penguasaan bahasa Asing FITK

menyelenggarakan mentoring secara terjadwal yaitu setiap

hari Rabu dan Kamis setelah jam 12 siang. Mahasiswa

semester empat dan semester enam non bahasa harus

mengikuti mentoring

5 Pelaksanaan mentoring

bagaimana pak?

Mentoring ini dalam rangka membantu mahasiswa

harapannya para mentor ini bisa menjadi teman atau partner

bagi para mahasiswa untuk menggali bahasa yang sudah dia

pelajari dimasa SMP atau SMA

Ketika mahasiswa bisa faham atau mendalami materi

walaupun itu hanya materi SMP dan SMA sudah sangat luar

biasa dan mampu bersaing dengan alumni lain

Karena seperti teman maka mereka lebih enjoy

6 Untuk mengkonsidikan Selain kita punya program dalam kelas tadi itu dan didukung

Page 82: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

82

blingual di kampaus

bagaimana?

oleh mentor maka kita juga fakultas membuat semacam hari

berbhasa yaitu pada hari Tabu dan Kamis. Setiap civitas

akademik baik itu dosen, mahasiswa pegawai komunikasi

memakai bahasa Inggris

7 Peran yang diberikan

bilingual ini sejauh

mana? Pak

mengatakan target sementara dari kegiatan bilingual faculty

yang bantu oleh para mentor itu adalah mereka bisa ngomong

dengan bahasa Asing baik Arab maupun Inggris. Tidak

muluk-muluk. Terus kan kita evaluasi terus mas

Lampiran 18

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Ibu. Dr. Khuriyah. MPd

Kode responden : KH

Jabatan : Wadek pengembangan akademik FITK

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 13April 2016

Pukul : 12.30 WIB

Tempat : WADEK FITK

NO Pertanyaan KH

1 Assalamu‟alaikum Wa‟alaikum salam

2 Saya mau minta info

tentang pelaksanaan

Bilingual faculty bu.

Iya mas

Pelaksanaan bilingual untuk sekarang adalah programnya

berbasis matakuliah ada beberapa mata kuliah yang dalam

proses pembelajarannya harus menggunakan dua bahasa.

Seperti manajemen pendidikan, evaluasi, kecerdasan

majemuk dan lain-lain

Dan juga melibatklan alumni dan DLB untuk membantu

suksesnya program ini

3 Program bilingual faculty

sebenarnya untuk

menunjang dalam hal

apa?

Iyah.. tentunya untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa

supaya lulusannya tadi berkompetisi dengan lulusan

universitas lain dengan berbekal bahasa mas. yah minimal

mereka bisa ngonong bahasa Arab atau bahasa Inggris lah.

4 Selama program ini

berjalan peran apa yang

sudah diberikan program

ini bagi mahasiswa

Iyah. Saya melihat kondisi mahasiswa jauh lebih baik dari

sebelumnya ada beberapa mahasiswa yang sudah

memberanikan diri untuk membuat skripsi bahasa Inggris,

ngomong dengan bahasa arab, kemudian sebenarnya yang

kelihatan adalah ketika proses mentoring itu kampus menjadi

hangat karena banyak halaqoh-halaqoh. Diskusi-diskusi kecil

mahasiswa dan ini adalah kegiatan positif mahasiswa.

Page 83: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

83

Lampiran 19

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Rastra

Kode responden : RS

Jabatan : Mahasiswa

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 03April 2016

Pukul : 14.00 WIB

Tempat : teras PAI

NO Pertanyaan RS

1 Mas mau ngobrol

sebentar

Iya paka

2 Namanya rastra ya Iya pak

3 Mata kuliah apa saj yang

bilingual ?

Setahu saya manajemen pendidikan, evaluasi pembelaran dan

ilmu pendidikan

4 Proses pembelajarannya

bagaimana?

Setiap belajar dosen selalu mengawali dengan bahasa baik

bahasa Inggris maupun bahasa Arab. Dan tugas-tugasnya juga

berbu bahasa. Dan saya diajak ngomong pakai bahasa Inggris

pak. Dan juga saya harus ngomong bahasa Ingris. Dalam

membuat makalah Saya menggunakan buku yang berbahasa

Inggris sebagai referensi tugas makalahnya.

5 Apakah anda ikut

mentoring terus mas!

Insyaallah ikut pak, saya senang pak ikut mentoring soalnya

saya bisa bertanya kepada mentor tentang bahasa yang say

tidak tahu dalam kuliah. Dan yangmentor kakak kelas..

6 Siapa mentornya? Itulah mbae yang tinggi pak

7 Bagaimana enak tidak? Ya lumayan pak..saya sering tanya malahan. Saya dalam

bahasa Inggris itu sangat lemah jadi saya meras terbantu

dengan program ini

8 Kalau peran yang kamu

dapat rasakan dari

P3KMI bagaimana mas?

Saya dulu kan dari lulusan SMK tehnik dulu saya itu untuk

melakukan sholat jarang-jarang tapi sekarang merasakan

bahwa dalam ibadahnya tidak pernah bolong beda seperti dulu

yang malas untuk melakukan sholat apalagi sholat berjamaah

Lampiran 20

Nama Informan : Febrim

Kode responden : FB

Jabatan : Mahasiswa

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 13April 2016

Pukul : 09.30 WIB

Tempat : Perpustakaan

NO Pertanyaan FB

Page 84: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

84

1 Bagaimana kabarnya

mas?

Baik pak

2 Untuk mata kuliah yang

bilingual. Di dalam kelas

bagaimana mas?

pembelajaranya

Saya ikut mata kuliah evaluiasi pak dosen mengajarnya selalu

menggunakan bahasa inggris dalam menjelaskannya dan

terkadang bahasa Indonesia, saya juga selalu diberi tugas

untuk menulis materi perkuliahan dengan bahasa Inggris dan

ketika presentasi dia membuat power pointnya dengan bahasa

Inggris

3 Yang ada rasakan apa

terkait dengan bilingual

ini

Saya merasakan bahwa saya yang tadinya takut berbahasa

sekarang sudah tidak asing lagi pak. Saya dengan teman-

teman memberanikan diri untuk berbahasa

4 Kamu selalu ikut mentor

hari rabu kan?

Iya pak, sama Ibu Nuna.

5 Yang kamu pelajari apa? Saya mempelajari banyak cara ngomong pak. Kadang

grammar dasar, materi-materi SMP SMA yang dulu pernah

saya pelajari

Lampiran 21

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Ibu, Hafizdah, MA.g

Kode responden : HF

Jabatan : Tim biligual faculty

Hari/tanggal wawancara : Kamis, 21 April 2016

Pukul : 11.30 WIB

Tempat : Kantor TU FITK

NO Pertanyaan HF

1 Assalamu‟alaikum pak! Wa‟alaikum salam mas Hakiman.

Gimana mas Hakiman

2 Pak minta waktu sebentar

saya mau minta informasi

kaitannya dengan

bilingual faculty

Iya mas

3 Bu untuk program

mentoringnya bagaimana

Setiap hari Rabu dan Kamis beliau mengajak mahasiswanya

untuk membicara dengan bahasa Arab atau bahasa Inggris

dan pelaksanaanya memang agak sulit tapi mahasiswa harus

Page 85: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

85

bu? terbiasa dengan itu dan sebagian dari mahasiswa sudah

menjalankan itu walaupun belum maksimal

4 Panjenengan sebagai tim

ya? Untuk pelaksanaan

mentoringnya

bagaimana?

Iya. Berjalan tapi yang sudah berjalan adalah bahasa Inggris.

Bahasa arabnya belum berjalan karena mentornya kurang.

Jadi lebih menarik bahasa Inggris kelihatannya daripada

bahasa Arab. Lah bagaimana lagi seperti itu kondisinya.

Lampiran 22

Catatan Hasil Wawancara

Nama Informan : Nuna. M.Hum

Kode responden : NN

Jabatan : Mentor Bilingual

Hari/tanggal wawancara : Kamis, 15April 2016

Pukul : 13.30 WIB

Tempat : Ruang PBI

NO Pertanyaan NN

1 Assalamu‟alaikum Wa‟alaikum salam

2 Mbk nejenengan ikut tim

mentor ya..

Iya. Pak

3 Bagaimana pelaksanaan

mentornya

Pelaksanaan mentoring bilingual faculty yang dia lakukan

dalam pembelajarannya yaitu dengan metode cerita.

Mahasiswa disuruh bercerita tentang kegiatan sehari-hari,

sedikit memberikan masukan tentang struktur bahasa, menulis

cerita sederhana, games, dan memberikan tugas dirumah.

Atau juga terkadang mereka suruh speac di depan teman-

temannya.

Dalam mentoring juga kita sisipkan pemahaman grammar

sederhana saja. Yang jelas kita usahan mentoring ini supaya

mahasiswa ngomong berbahasa Inggris

4 Menurut mabk nuna.

Kira-kira damapak atau

peran program ini

terhadap mahasiswa

bagaiman?

Iya minimal dari adanya program ini mahasiwa terbantu, yang

tadinya nol sekali pemahaman agamanya sekarang mahasiswa

dah lumyan dia dah menguasai sedikit bahasa Inggris. Dan

terbiasa dengan berbahasa walaupun mereka itu ngomongnya

campur dan berlogat Jawa

Lampiran 23

Catatan Hasil Wawancara

Page 86: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

86

Nama Informan : Nuhrozi

Kode responden : NU

Jabatan : Mahasiswa

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 14 April 2016

Pukul : 12.30 WIB

Tempat : UKM

NO Pertanyaan NU

1 Assalamu‟alaikum Wa‟alaikum salam

2 Bagiaman kabarnya mas?

Sehat

3 Nuhrozi ikut mentoring

tidak..

Ikut pak..

4 Bagaimana

mentoringnya? Apa yang

rasakan selama ikut

metor

sangat senang sekali mengikuti kegiatan mentoring karena

program mentoring dilakukan secara santai dan merasa

termotivasi oleh teman-temanya untuk berbicara dengan

menggunakan bahasa Inggris karena sama-sama belajar dan

tidak ada yang saling mengejek bahkan saling memberikan

masukan apabila perkataanya itu salah

sekarang saya sedikitnya lebih tahu lagi kosa kata bahasa

pak..lumayan ketimbang dulu

5 Terus yang kamu rasakan

dari mengikuti mentor

P3KMI apa mas?

Wah alhamdulillah pak saya merasa senang menjadi

mahasiswa tarbiyah dan di ikutkan P3KMI karena saya bisa

hafal ayat-ayat pilihan dan hadis pilihan untuk diamalkan

khusus untuk dirinya sendiri

Dan juga menambah rasa persaudaraan diantar mahasiswa

saya jadi kenal dari jurusan bahasa Inggris, bahasa Arab dan

lain-lain

Lampiran 24

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Bapak Dr. Fauzi Muharrom. MAg

Kode responden : FM

Jabatan : Ketua Jurusan PAI dan Biro skripsi

Hari/tanggal wawancara : Selasa, 06 April 2016

Pukul : 14.00 WIB

Tempat : Kantor PAI

NO Pertanyaan FM

Page 87: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

87

1 Pak Fauzi mau ngobrol

pak!. Berkaiatan dengan

P3KMI

Iya mas..

2 Menurut bapak apa

dampak atau peran yang

telah diberikan P3KMI

kepada mahasiswa?

Iayah yang saya lihat selama ini setelah adanya kegiatan

P3KMI mahasiswa Tarbiyah sudah banyak mengalami

perubahan khususnya dalam hal membaca al-Quran, hanya

ada beberapa saja yang bacaannya diseret dan ini jauh lebih

maju sebenarnya dibanding sebelumnya sekitar tahun 2009-

2010an yang lalu yaitu banyak mahasiswa yang ketika ujian

proposal belum bisa membaca al-Quran.

Yang jelas program ini memberikan bekal kepada mahasiswa

dalam hal pemahaman Agama Islam. Baik wacana maupun

pada tataran praktik

3 Untuk mahasiswa PAI

khussnya bagaiamna

pak?

Apalgi PAI harus betul-betul paham tentang materi

keagamaan. Karena dia calon Guru. tapi dengan adanya

P3KMI ini mereka sangat antusias dan ini menjadi bekal. Kan

lucu kalau guru PAI tidak hafal ayat-ayat tentang ketarbiyahan

atau Juz amma. Maka mereka sekarang khususnya yang dari

SMA umum atau dari SMK sudah bisa mengikuti apa yang

kita harapkan.

Lampiran 25

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Marjianti

Kode responden : MJ

Jabatan : Mahasiswa PAI

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 08 April 2016

Pukul : 15.00 WIB

Tempat : Perpustakaan

NO Pertanyaan MJ

1 Mbk saya mu minta

informasi sebnetar..

Iya pak..

2 Marjianti kan ikut

P3KMI selama ini

dampak apa yang kamu

rasakan dari P3KMI itu?

Dulu kan saya dari SMA pemahaman materi ibadah saya

kurang sekali pak. Apalagi tentang praktek ibadah tapi setelah

say ikut P3KMI pemahaman saya tentang keislaman saya

lebih memahami praktek ibadah yang benar yang diajrakan

mentornya padahal sebelumnya saya tidak memahaminya.

Bacaan quran saya juga terkontrol dan diajari sama mbknya.

Kegiatan ibadah saya juga di rumah semakin banyak dan lain-

lain pak. Terus say sekarang sudah hafa beberapa ayat pilihan

Page 88: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

88

dan surat-surat pendek.

Lampiran 26

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Triyanto

Kode responden : TR

Jabatan : Mahasiswa PBI

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 10 April 2016

Pukul : 16.00 WIB

Tempat : Masjid

NO Pertanyaan TR

1 Mas tri ikut P3KMI

yah..

Iya pak..setiap hari Sabtu saya selalu ikut

2 Marjianti kan ikut

P3KMI selama ini

dampak apa yang kamu

rasakan dari P3KMI itu?

Yang rasa rasakan dampak selama ikut P3KMI dan mentoring

sangat membantu saya untuk bermuzdakarah bersama dengan

mentornya walaupun saya sudah hafal zuz 30 tapi dia merasa

ada tempat untuk muzdakarah. Saya dari dulu ketika di

sekolah dah setoran alquran pak. Tapi di P3Kmi walaupun

saya dah hafal tetap saya ikut. Ikut bermuzdakarah mengkaji

ilmu..pendalaman materi bersama pendamping pak.

3 Selain itu apa mas Dengan adanya P3KMI saya jadi akrab dengan mahasiswa lain

pak walaupun bukan satu prodi kayak dapat saudara baru

Lampiran 27

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Yazid

Kode responden : YZ

Jabatan : Mahasiswa PBI

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 10 April 2016

Pukul : 14.00 WIB

Tempat : Masjid

NO Pertanyaan YZ

1 Mas Yazid ikut P3KMI

yah..

Iya pak..setiap hari Sabtu saya selalu ikut

2 Apa dampak yang kamu

rasakan dengan adanya

Di P3KMI itu kan banyak kegiatan pak.

Ada diskusi, kemudian belajar ceramah menyampaikan maetri

Page 89: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

89

P3KMI? menghafal dan mebaca alquran. Setelah saya ikut bnayak

diskusi dan terbiasa jadi saya itu sekarang tidak nervers atau

grogi dalam berbicara di depan kelas karena sudah terbiasa di

P3KMI. karena kita di P3KMI dah terbiasa

3 Selain percaya diri apa

mas?

Gini pak dengan ikut P3KMI saya di suruh ngafalin dan ayat

pilihahan yang berkaiata berkaiatan dengan akhlaq. Jadi saya

punya bahan materi untuk ngisi kultum di masjid saya. Dulu

saya grogi sekarang sedikit pak groginya karena dah terbiasa

latihan di bersama teman di P3KMI

Lampiran 28

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Intan

Kode responden : IN

Jabatan : Mahasiswa

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 10 April 2016

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Masjid

NO Pertanyaan IN

1 Maaf mbk menurut anda

apa dampak atau peran

kegiatan bilingual

faculty khususnya bagi

mbk sendiri..

Banyak sih pak dampak dari kegiatannya ini selain saya punya

aktivitas berbahasa juga saya merasa tertuntut untuk mencari

terus belajar bahasa walaupun hnaya sebatas pake kamus di

HP

dengan adanya program bilingual faculty berbasis mata kuliah

maka saya termotivasi untuk membuka kamus atau bertanya

kepada temannya tentang mata kuliah yang diikutinya

dan saya punya kegiatan positif di hari Rabu dan Kamis.

Yang sebelumnya agak kesulitan tapi lama kelamaan jadi

biasa dnegan bahasa pak..

2 Selain itu apa mbk? Yah saya sekarang lebih banyak menguasai kosa kata bahasa

Inggris..

Lampiran 29

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Sunarto

Kode responden : SN

Jabatan : Mahasiswa

Page 90: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

90

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 10 April 2016

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Masjid

NO Pertanyaan SN

1 Narto apa yang kamu

rasakan dari kegiatan

bilingual faculty

Banyaka pak yang jelas saya sekarang kemana-mana bawa

kamus

Dan saya dah mulai terbiasa untuk bertanya menggunakan

bahasa Inggris kepada dosennya dan sudah memahami apa

yang diucapkan dosen

Lampiran 30

Catatan hasil wawancara

Nama Informan : Desi

Kode responden : DS

Jabatan : Mahasiswa

Hari/tanggal wawancara : Rabu, 10 April 2016

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Masjid

NO Pertanyaan SN

1 Kalau menurut mabk

desi bagiaman damapak

positif dari program

bilingual?

saya dah mulai terbiasa untuk bertanya menggunakan bahasa

Inggris

2 Metode yang digunakan

mentor bagaimana

apakah membuat bosen

dan males untuk ikut

mentoring?

Saya merasa senang dan merasa semangat untuk mengikuti

program mentoring karena setiap mentoring mentor saya cara

mengajarnya tidak monoton. Banyak variasinya terkadang

debat, terkadang games, terkadang cerita, terkadang

mendengarkan lagu.dan lain-lain

PEDOMAN WAWANCARA

Page 91: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

91

1. Apa Tujuan P3KMI?

2. Apa Tujuan bilingual faculty?

3. Bagaimana kronologi kebijakan program P3KMI dan Bilingual faculty?

4. Bagiaman pengelolaan P3KMI?

5. Bagaimana Pengelolaan bilingual faculty?

6. Bagaimana proses pembelajaran P3KMI?

7. Bagaimana Pembelajaran bilingual faculty?

8. Bagaiman proses mentoring P3KMI?

9. Bagaiman proses mentoring bilingual faculty?

10. Bagaimana rekrutmen mentor?

11. Bagimana cara mengevaluasi P3KMI?

12. Bagaimana pengembangan kepribadian P3KMI?

13. Metode apa yang digunakan dalam P3KMI dan bilingual faculty?

14. Bagaimana cara dosen mengevaluasi baca tulis al-Quran?

15. Bagaiman cara melakukan pantauan terhadap mentee?

16. Bagaimana cara mengembangkan keilmuan mentor?

17. Sejauhmana peran P3KMI dan bilingual terhadap mahasiswa?

18. Sejauhmana capaian P3KMI terhdapa mahasiswa dalam pemahaman

keagamaan?

19. Apa tindak lanjut tim P3KMI ketika ada mahasiswa yang tidak ikut

mentoring atau tidak bisa dalam ujian P3KMI?

20. Apakah P3KMI dan bilingual sesuai target yang direncanakan?

21. Adakah kendala atau hambatan dalam proses implentasi P3KMI dan

bilingula faculty?

22. Sejauhmana efektifitas program bilingual fakulty di dalam kelas?

23. Sejauhmana efektifitas P3KMI dalam proses mentoring?

24. Apa reward yang diberikan fakults terhadap mentor?

25. Manfaat apa yang diraskan mahasiswa ketika mengikuti P3KMI dan

bilingual faculty?

26. Bagaimana antusis mahasiswa dalam mengikuti P3KMI dan bilingual

faculty?

27. Bagaimana perasaan mahasiswa kalu ketika ujian hafalan tidak hafal?

28. Bagimana cara mahasiswa supaya target hafalannya terpenuhi?

29. Sejauhmana keberhasilan mentoring bilingual?

Page 92: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

92

Kegiatan Mentoring

Papan publikasi program bilingual faculty

Page 93: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

93

JURNAL BILINGUAL FACULTY

Jurnal Bilingual faculty

Page 94: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

94

Absensi bilingual faculty

Page 95: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

95

SK Penguji P3KMI

Page 96: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

96

Daftar Dosen Penguji P3KMI

Page 97: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

97

Soal ujian tertulis P3KMI

Page 98: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

98

Soal ujian tertulis P3KMI

Page 99: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

99

Soal ujian tertulis P3KMI

Page 100: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

100

Soal ujian tertulis P3KMI

Page 101: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

101

Susunan pengurus P3KMI

Page 102: IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAMPINGAN …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/1001/1/tesis gabung.pdf · PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) DAN BILINGUAL FACULTY DALAM

102

BIOGRAFI PENULIS

Nama : Hakiman

NIM : M1.14.002

Jenis kelamin : Laki-laki

Tempat tanggal lahir : Garut, 05 Desember 1982

Email : [email protected]

Program studi : Pendidikan Agama Islam

Pendidikan Formal

1. SDN Situjaya Garut lulus tahun 1995

2. MTS Al-Irsyad Garut lulus tahun 1998

3. MAN I Garut lulusan tahun 2001

4. STAIN Surakarta lulus tahun 2006

Pendidikan Non Formal

1. Pondok Pesantren Suci Garut alumni tahun 2001

2. Pendidikan bahasa Inggris Pare Kediri Jawatimur tahun 2007

3. Pendidikan olah raga beladiri Taekwondo Indonesia 2001- sekarang