ice breaking games untuk perkenalan.docx

4
Ice Breaking Games Untuk Perkenalan Dalam sebuah pertemuan atau rapat yang mempertemukan orang-orang yang baru seringkali melewatkan sebuah sesi perkenalan atau hanya melakukan perkenalan secara apa adanya. Perkenalan yang bersifat seadanya seringkali akan gampang dilupakan karena tidak ada kesan yang membekas dalam mengingat nama. Berikut ini adalah cara perkenalan nama yang unik sehingga akan membuat para peserta menjadi lebih mudah dalam mengingat nama satu sama lain. - Sediakan selembar kertas kecil bagi setiap peserta yang hadir beserta sebuah alat tulis. - Mintalah setiap orang untuk menuli skan namanya dan ci ta-citanya ketika mas ih kecil, mintalah cita-cita yang unik dan selucu mungkin, selain itu tuliskan ciri-ciri dari wajah sendiri pada kertas tersebut. Lalu lipatlah kertas menjadi du a. - Setelah itu mas ing-masing peserta memutar kertas tersebut ke sebelah kiri atau kanan sampai kertas tersebut tidak berada pada pemiliknya masing -masing. - Mintalah orang pertama untuk membaca kertas yang dipegangnya dengan keras sehingga seluruh peserta mendengar. Setelah membaca mintalah orang tersebut untuk menebak dengan menunjuk siapa orang tersebut b erdasarkan ciri-ciri wajah yang tertulis di kertas. - Jika tebakan salah maka orang tersebut harus menyanyikan sebuah lagu, dan setelah itu menebak kembali hingga benar. - Setelah itu giliran orang selanjutnya untuk membuka kertas yang ada di tangannya. - Proses ini berjalan terus sampai semua orang sudah membuka kertasnya. Permainan ini cocok diadakan pada saat peserta terlihat jenuh ditengah-tengah pertemuan atau seminar. - Sediakan selembar kertas dan sebuah alat tulis masing-masing untuk peserta. - Mintalah peserta untuk menggambar sebuah objek apa saja, bisa berbentuk figure manusia, hewan, tumbuhan atau benda-benda lainnya. - Setelah itu mintalah masing-masing peserta untuk memberikan kertasnya pada orang di sebelah kirinya. - Buatlah sebuah gambar kembali yang berhubungan dengan g ambar pertama pada kertas tersebut. - Putar kembali kertas ke sebelah kiri, dan buatlah gambar lainnya yang tetap berhubungan.

Upload: wa-ode-muslimah

Post on 14-Apr-2018

218 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

7/27/2019 Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

http://slidepdf.com/reader/full/ice-breaking-games-untuk-perkenalandocx 1/4

Ice Breaking Games Untuk Perkenalan 

Dalam sebuah pertemuan atau rapat yang mempertemukan orang-orang yang baru seringkali

melewatkan sebuah sesi perkenalan atau hanya melakukan perkenalan secara apa adanya.

Perkenalan yang bersifat seadanya seringkali akan gampang dilupakan karena tidak ada kesan

yang membekas dalam mengingat nama. Berikut ini adalah cara perkenalan nama yang unik 

sehingga akan membuat para peserta menjadi lebih mudah dalam mengingat nama satu sama lain.

- Sediakan selembar kertas kecil bagi setiap peserta yang hadir beserta sebuah alat tulis.

- Mintalah setiap orang untuk menuliskan namanya dan cita-citanya ketika masih kecil,

mintalah cita-cita yang unik dan selucu mungkin, selain itu tuliskan ciri-ciri dari wajah

sendiri pada kertas tersebut. Lalu lipatlah kertas menjadi dua.

- Setelah itu masing-masing peserta memutar kertas tersebut ke sebelah kiri atau kanan

sampai kertas tersebut tidak berada pada pemiliknya masing-masing.

- Mintalah orang pertama untuk membaca kertas yang dipegangnya dengan keras sehingga

seluruh peserta mendengar. Setelah membaca mintalah orang tersebut untuk menebak 

dengan menunjuk siapa orang tersebut berdasarkan ciri-ciri wajah yang tertulis di kertas.

- Jika tebakan salah maka orang tersebut harus menyanyikan sebuah lagu, dan setelah itu

menebak kembali hingga benar.

- Setelah itu giliran orang selanjutnya untuk membuka kertas yang ada di tangannya.

- Proses ini berjalan terus sampai semua orang sudah membuka kertasnya.

Permainan ini cocok diadakan pada saat peserta terlihat jenuh ditengah-tengah pertemuan atau

seminar.

- Sediakan selembar kertas dan sebuah alat tulis masing-masing untuk peserta.

- Mintalah peserta untuk menggambar sebuah objek apa saja, bisa berbentuk figure manusia,

hewan, tumbuhan atau benda-benda lainnya.

- Setelah itu mintalah masing-masing peserta untuk memberikan kertasnya pada orang di

sebelah kirinya.

- Buatlah sebuah gambar kembali yang berhubungan dengan gambar pertama pada kertas

tersebut.

- Putar kembali kertas ke sebelah kiri, dan buatlah gambar lainnya yang tetap berhubungan.

Page 2: Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

7/27/2019 Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

http://slidepdf.com/reader/full/ice-breaking-games-untuk-perkenalandocx 2/4

Page 3: Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

7/27/2019 Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

http://slidepdf.com/reader/full/ice-breaking-games-untuk-perkenalandocx 3/4

PERCAYA TEMAN

Buatlah lingkaran-lingkaran kecil yang terdiri dari 5 – 6 orang. Dalam satu lingkaran ada satu

orang berdiri di tengah lingkaran. Satu orang yang berdiri di tengah lingkaran tersebut menutup

mata dan menyilangkan tangan di depan dada. Kemudian, orang berdiri di tengah lingkaran

menjatuhkan diri dengan mata tertutup dan tangan dilipat di depan dada ke arah manapun.

Menjatuhkan diri dengan bebas dan tidak kaku. Cara menjatuhkan badan adalah kaki tetap tidak 

 berpindah, namun badan yang jatuh. Orang-orang yang berdiri mengelilinginya harus siap sedia

menyangga tubuh orang yang jatuh ke arahnya. Lakukan bergantian. Setiap orang mendapatkan

kesempatan untuk berdiri di tengah lingkaran dan menjatuhkan diri secara bebas.

Permainan ini dijamin menghilangkan kejenuhan dan rasa ngantuk. Tapi yang paling penting

dari permainan ini adalah membangun rasa kepercayaan satu sama lain bahwa kita semua bisa

saling melindungi. Fasilitator menanyakan pada semua peserta, apa yang dirasakan ketika

menjatuhkan badan? Apakah ada perasaan takut atau sangat percaya dengan teman yang selalu

siap melindungi?

PERMAINAN KONSENTRASI 

“IKUTI APA YANG SAYA KATAKAN” 

Prosedur:

- Pertama sampaikan peraturannya kepada audience. Setelah semuanya paham barulah dimulai.

Kalau perlu berilah contoh/praktekan sekali saja:

-  Kata kunci kita pada permainan ini adalah instruksi : “Ikuti Apa Yang Saya Katakan”

 peserta disuruh mengikuti kata-kata trainer. Trainer bisa memilih beberapa benda atau

hewan untuk disebutkan, misalnya:

o  ayam-ayam, itik-itik, ayam itik itik ayam,(diulang-ulang sampai beberapa kali). Setelah

cukup puas membuat peserta senang, katakan: ada berapa ayam? (biasanya peserta akan

 bingung dan terdiam di sini, kebanyakan dari mereka bahkan minta agar permainan diulang)

o  ikuti saja kemauan mereka, diulang beberapa kali dengan tetap menyebutkan instruksi

 permainan ini. Mungkin akan keluar jawaban-jawaban berupa angka-angka, katakan bahwa

semua jawaban salah…! Maka harus diulangi lagi. Setelah beberapa lama, biasanya

audience akan sadar terhadap instruksinya, sehingga jawabannya pun akan benar. Karena

yang disuruh bukan menghitung ayam atau itiknya, tapi untuk mengikuti yang dikatakan

trainer.

Page 4: Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

7/27/2019 Ice Breaking Games Untuk Perkenalan.docx

http://slidepdf.com/reader/full/ice-breaking-games-untuk-perkenalandocx 4/4

- Inti dari permainan ini adalah konsentrasi, aitu untuk mengenali dan melaksanakan instruksi

yang diberikan, bukan untuk menghitung jumlah ayam atau itik.

“TEBAK APA YANG SAYA KATAKAN” 

Prosedur : 

- Sampaikan instruksi permainan ini: “tebak apa yang saya katakan” 

- Sanbil menunjukkan jempol, trainer mengucapkan ini ayam

- Ketika menunjukkan telunjuk trainer mengucapkan yang ini sapi

- Kemudian ketika menunjukkan jari tengah trainer mengucapkan kalo yg ini kerbau.

-  Tanyakan kepada peserta sudah paham atau belum, praktekan sekali untuk mengetest

kepahaman mereka, setelah dirasa paham, barulah trainer menjalankan aksinya.

-  Peserta diminta menebak apa yang trainer katakana, katakana seperti contoh diatas, setelah

selesai, katakan” Kalo yang ini” tetapi kita menunjuk pada jari kelingking. Biasanya

 peserta akan bingung dan protes. Ulangi lagi dengan variasi lain. Sampai terjawab dengan

 benar.

-  Ketika peserta telah memahami instruksi diatas, maka ia akan mengikuti kata kunci tanpa

memperhatikan jari mana yang kita tunjukkan. Jawaban yang benar adalah bila trainer 

menyebutkan “ini”, maka jawabannya adalah “ayam” dst, seperti dibawah ini:

Pertanyaan  Jawaban 

ini ayamyang ini sapi

kalo yang ini kerbau

-  Nama hewan dan urutan bisa terserah trainer, jadi letak seru atau tidaknya permainan ini adalah

 bagaimana peserta bingung menjawab pertanyaan trainer kkarena tidak memperhatikan instruksi.

BERCERMIN

Langkah – langkah :

* Minta setiap peserta untuk berpasangan, 1 orang menjadi bayangan di cermin dan 1 orang

menjadi seseorang yang sedang berdandan di depan cermin.

* Bayangan harus mengikuti gerak  – gerik orang yang berdandan.

* Keduanya harus bekerja sama agar bisa bergerak secara kompak dengan kecepatan yang sama.

* Minta peserta untuk mendiskusikan apa pesan dalam permainan ini.