gelombang elektromagnetik

Upload: putu-eka-artawan

Post on 05-Oct-2015

249 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

elektro

TRANSCRIPT

1

GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK

Radiasi elektromagnetik adalah kombinasi medan listrik dan medan magnet yang berosilasi dan merambat lewat ruang dan membawa energi dari satu tempat ke tempat yang lain. Cahaya tampak adalah salah satu bentuk radiasi elektromagnetik. Penelitian teoritis tentang radiasi elektromagnetik disebut elektrodinamik, sub-bidang elektromagnetisme.

Gelombang elektromagnetik ditemukan oleh Heinrich Hertz. Gelombang elektromagnetik termasuk gelombang transversal.

Setiap muatan listrik yang memiliki percepatan memancarkan radiasi elektromagnetik. Waktu kawat (atau panghantar seperti antena) menghantarkan arus bolak-balik, radiasi elektromagnetik dirambatkan pada frekuensi yang sama dengan arus listrik. Bergantung pada situasi, gelombang elektromagnetik dapat bersifat seperti gelombang atau seperti partikel. Sebagai gelombang, dicirikan oleh kecepatan (kecepatan cahaya), panjang gelombang, dan frekuensi. Kalau dipertimbangkan sebagai partikel, mereka diketahui sebagai foton, dan masing-masing mempunyai energi berhubungan dengan frekuensi gelombang ditunjukan oleh hubungan Planck E = H, di mana E adalah energi foton, h ialah konstanta Planck 6.626 10 34 Js dan adalah frekuensi gelombang.

Einstein kemudian memperbarui rumus ini menjadi Ephoton = h.Gelombang elektromagnetikYang termasuk gelombang elektromagnetik

GelombangPanjang gelombang

gelombang radio1 mm-10.000 km

infra merah0,001-1 mm

cahaya tampak400-720 nm

ultra violet10-400nm

sinar X0,01-10 nm

sinar gamma0,0001-0,1 nm

Sinar kosmis tidak termasuk gelombang elektromagnetik; panjang gelombang lebih kecil dari 0,0001 nm.

Sinar dengan panjang gelombang besar, yaitu gelombang radio dan infra merah, mempunyai frekuensi dan tingkat energi yang lebih rendah. Sinar dengan panjang gelombang kecil, ultra violet, sinar x atau sinar rontgen, dan sinar gamma, mempunyai frekuensi dan tingkat energi yang lebih tinggi.Frekuensi RadioFrekuensi radio menunjuk ke spektrum elektromagnetik di mana gelombang elektromagnetik dapat dihasilkan oleh pemberian arus bolak-balik ke sebuah antena.

Frekuensi seperti ini termasuk bagian dari spektrum di bawah ini:

Nama bandSingkatanband ITUFrekuensiPanjang gelombang

< 3 Hz> 100,000 km

Extremely low frequencyELF1330 Hz100,000 km 10,000 km

Super low frequencySLF230300 Hz10,000 km 1000 km

Ultra low frequencyULF33003000 Hz1000 km 100 km

Very low frequencyVLF4330 kHz100 km 10 km

Low frequencyLF530300 kHz10 km 1 km

Medium frequencyMF63003000 kHz1 km 100 m

High frequencyHF7330 MHz100 m 10 m

Very high frequencyVHF830300 MHz10 m 1 m

Ultra high frequencyUHF93003000 MHz1 m 100 mm

Super high frequencySHF10330 GHz100 mm 10 mm

Extremely high frequencyEHF1130300 GHz10 mm 1 mm

Di atas 300 GHz< 1 mm

Catatan: di atas 300 GHz, penyerapan radiasi elektromagnetik oleh atmosfer Bumi begitu besar sehingga atmosfer secara efektif menjadi "opak" ke frekuensi lebih tinggi dari radiasi elektromagnetik, sampai atmosfer menjadi transparan lagi pada yang disebut jangka frekuensi infrared dan jendela optikal.

Band ELF, SLF, ULF, dan VLF bertumpuk dengan spektrum AF, sekitar 2020,000 Hz. Namun, suara disalurkan oleh kompresi atmosferik dan pengembangan, dan bukan oleh energi elektromagnetik.

Penghubung listrik didesain untuk bekerja pada frekuensi radio yang dikenal sebagai Penghubung RF. RF juga merupakan nama dari penghubung audio/video standar, yang juga disebut BNC (Bayonet Neill-Concelman).

Band frekuensi yang memiliki nama Band III - 174245 MHz

ISM band...... frekuensi tertentu bervariasi

Microwave (IEEE US)L band1 to 2 GHz

S band2 to 4 GHz

C band4 to 8 GHz

X band8 to 12 GHz

Ku band12 to 18 GHz

K band18 to 26 GHz

Ka band26 to 40 GHz

V band40 to 75 GHz

W band75 to 111 GHz

Gelombang MikroGelombang mikro atau Mikrogelombang (microwave) adalah gelombang elektromagnetik dengan frekuensi super tinggi (Super High Frequency, SHF), yaitu di atas 3 GHz (3x109 Hz).

Jika gelombang mikro diserap oleh sebuah benda, akan muncul efek pemanasan pada benda tersebut. Jika makanan menyerap radiasi gelombang mikro, makanan menjadi panas dan masak dalam waktu singkat. Proses inilah yang dimanfaatkan dalam oven microwave.

Gelombang mikro juga dimanfaatkan pada RADAR (Radio Detection and Ranging). RADAR digunakan untuk mencari dan menentukan jejak suatu benda dengan gelombang mikro dengan frekuensi sekitar 1010 Hz.InframerahInframerah adalah radiasi elektromagnetik dari panjang gelombang lebih panjang dari cahaya tampak, tetapi lebih pendek dari radiasi gelombang radio. Namanya berarti "bawah merah" (dari bahasa Latin infra, "bawah"), merah merupakan warna dari cahaya tampak dengan gelombang terpanjang. Radiasi inframerah memiliki jangkauan tiga "order" dan memiliki panjang gelombang antara 700 nm dan 1mm. Inframerah ditemukan secara tidak sengaja oleh Sir William Herschell, astronom kerajaan Inggris ketika ia sedang mengadakan penelitian mencari bahan penyaring optik yang akan digunakan untuk mengurangi kecerahan gambar matahari dalam tata surya teleskopKarakteristik inframerah tidak dapat dilihat oleh manusia

tidak dapat menembus materi yang tidak tembus pandang

dapat ditimbulkan oleh komponen yang menghasilkan panas Panjang gelombang pada inframerah memiliki hubungan yang berlawanan atau berbanding terbalik dengan suhu. Ketika suhu mengalami kenaikan, maka panjang gelombang mengalami penurunan.

Jenis-jenis inframerah berdasarkan panjang gelombang Inframerah jarak dekat dengan panjang gelombang 0.75 1.5 m

Inframerah jarak menengah dengan panjang gelombang 1.50 10 m

Inframerah jarak jauh dengan panjang gelombang 10 100 m

Kegunaan Inframerah dalam kehidupan1. Kesehatan Mengaktifkan molekul air dalam tubuh. Hal ini disebabkan karena inframerah mempunyai getaran yang sama dengan molekul air. Sehingga, ketika molekul tersebut pecah maka akan terbentuk molekul tunggalyang dapat meningkatkan cairan tubuh.

Meningkatkan sirkulasi mikro. Bergetarnya molekul air dan pengaruh inframerah akan menghasilkan panas yang menyebabkan pembuluh kapiler membesar, dan meningkatkan temperatur kulit, memperbaiki sirkulasi darah dan mengurani tekanan jantung.

Meningkatkan metabolisme tubuh. jika sirkulasi mikro dalam tubuh meningkat, racun dapat dibuang dari tubuh kita melalui metabolisme. Hal ini dapat mengurangi beban liver dan ginjal.

Mengembangkan Ph dalam tubuh. Sinar inframerah dapat membersihkan darah, memperbaiki tekstur kulit dan mencegah rematik karena asam urat yang tinggi.

Inframerah jarak jauh banyak digunakan pada alat-alat kesehatan. Pancaran panas yang berupa pancaran sinar inframerah dari organ-organ tubuh dapat dijadikan sebagai informasi kondisi kesehatan organ tersebut. Hal ini sangat bermanfaat bagi dokter dalam diagnosis kondisi pasien sehingga ia dapat membuat keputusan tindakan yang sesuai dengan kondisi pasien tersebut. Selain itu, pancaran panas dalam intensitas tertentu dipercaya dapat digunakan untuk proses penyembuhan penyakit seperti cacar. Contoh penggunaan inframerah yang menjadi trend saat ini adalah adanya gelang kesehatan Bio Fir. Dengan memanfaatkan inframerah jarak jauh, gelang tersebut dapat berperang dalam pembersihan dalam tubuh dan pembasmian kuman atau bakteri.

2. Bidang komunikasi Adanya sistem sensor infra merah. Sistem sensor ini pada dasarnya menggunakan inframerah sebagai media komunikasi yang menghubungkan antara dua perangkat. Penerapan sistem sensor infra ini sangat bermanfaat sebagai pengendali jarak jauh, alarm keamanan, dan otomatisasi pada sistem. Adapun pemancar pada sistem ini terdiri atas sebuah LED (Lightemitting Diode)infra merah yang telah dilengkapi dengan rangkaian yang mampu membangkitkan data untuk dikirimkan melalui sinar inframerah, sedangkan pada bagian penerima biasanya terdapat foto transistor, fotodioda, atau modulasi]] infra merah yang berfungsi untuk menerima sinar inframerah yang dikirimkan oleh pemancar.

Adanya kamera tembus pandang yang memanfaatkan sinar inframerah. Sinar inframerah memang tidak dapat ditangkap oleh mata telanjang manusia, namun sinar inframerah tersebut dapat ditangkap oleh kamera digital atau video handycam. Dengan adanya suatu teknologi yang berupa filter iR PF yang berfungi sebagai penerus cahaya infra merah, maka kemampuan kamera atau video tersebut menjadi meningkat. Teknologi ini juga telah diaplikasikan ke kamera handphone

Untuk pencitraan pandangan seperti nightscoop

Inframerah digunakan untuk komunikasi jarak dekat, seperti pada remote TV. Gelombang inframerah itu mudah untuk dibuat, harganya relatif murah, tidak dapat menembus tembok atau benda gelap, serta memiliki fluktuasi daya tinggi dan dapat diinterfensi oleh cahaya matahari.

Sebagai alat komunikasi pengontrol jarak jauh. Inframerah dapat bekerja dengan jarak yang tidak terlalu jauh (kurang lebih 10 meter dan tidak ada penghalang)

Sebagai salah satu standardisasi komunikasi tanpa kabel. Jadi, inframerah dapat dikatakan sebagai salah satu konektivitas yang berupa perangkat nirkabel yang digunakan untuk mengubungkan atau transfer data dari suatu perangkat ke parangkat lain. Penggunaan inframerah yang seperti ini dapat kita lihat pada handphone dan laptop yang memiliki aplikasi inframerah. Ketika kita ingin mengirim file ke handphone, maka bagian infra harus dihadapkan dengan modul infra merah pada PC. Selama proses pengiriman berlangsung, tidak boleh ada benda lain yang menghalangi. Fungsi inframerah pada handphone dan laptop dijalankan melalui teknologi IrDA (Infra red Data Acquition). IrDA dibentuk dengan tujuan untuk mengembangkan sistem komunikasi via inframerah.

Kelebihan inframerah dalam pengiriman data Pengiriman data dengan infra merah dapat dilakukan kapan saja, karena pengiriman dengan inframerah tidak membutuhkan sinyal.

Pengiriman data dengan infra merah dapat dikatakan mudah karena termasuk alat yang sederhana.

Pengiriman data dari ponsel tidak memakan biaya (gratis)

Kelemahan inframerah dalam pengiriman data Pada pengiriman data dengan inframerah, kedua lubang infra merah harus berhadapan satu sama lain. Hal ini agak menyulitkan kita dalam mentransfer data karena caranya yang merepotkan.

Inframerah sangat berbahaya bagi mata, sehingga jangan sekalipun sorotan infra merah mengenai mata Pengiriman data dengan inframerah dapat dikatakan lebih lambat dibandingkan dengan rekannya Bluetooth.

Bidang KeruanganInframerah yang dipancarakan dalam bentuk sinar infra merah terhadap suatu objek, dapat menghasilkan foto infra merah. Foto inframerah yang bekerja berdasarkan pancaran panas suatu objek dapat digunakan untuk membuat lukisan panas dari suatu daerah atau objek. Hasil lukisan panas dapat menggambarkan daerah mana yang panas dan tidak. Suatu lukisan panas dari suatu gedung dapat digunakan untuk mengetahui dari zona bagian mana dari gedung itu yang menghasilkan panas berlebihann sehingga dapat dilakukan perbaikan-perbaikan yang diperlukan.

Bidang Industri Lampu inframerah. Merupakan lampu pijar yang kawat pijarnya bersuhu di atas 2500K. hal ini menyebabkan sinar infra merah yang dipancarkannya menjadi lebih banyak daripada lampu pijar bisa. Lampu infra merah ini biasanya digunakan untuk melakukan proses pemanasan di bidang industri.

Pemanasan inframerah. Merupakan suatu kondisi ketika energi inframerah menyerang sebuah objek dengan kekuatan energi elektromagnetik yang dipancarkan di atas -273C (0K dalam suhu mutlak). Pemanasan inframerah banyak digunakan pada alat-alat seperti, pemanggang danbola lampu (90% panas 10% cahaya)

Referensi Tim Penyusun. (1982). Ensiklopedia Indonesia 3. Chapter31 .Page13. Jakarta: Ichtiar Baru - Van Hoeve

Turkle, Sherry (1995). Life on The Screen: Identity in the Age of the Internet. New York: Touchstone.

Penglihatan malam (night vision) Penglihatan malam (bahasa Inggris: night vision) adalah kemampuan untuk melihat baik dalam arti dengan kemampuan biologis atau teknologi dalam lingkungan gelap. Kemampuan penglihatan malam dapat dicapai dengan menggunakan dua pendekatan yaitu meningkatkan batas spektrum gelombang yang dapat dilihat atau meningkatkan kemampuan untuk melihat intensitas cahaya yang kurang. Pada pendekatan pertama, kemampuan penglihatan mata manusia dibatasi hanya pada batasan tertentu dalam gelombang elektromagnetik yang disebut cahata tampak. Dengan meningkatkan batas spektrum gelombang cahaya yang dapat dilihat, pengamat dapat melihat sumber-sumber cahaya tidak tampak seperti gelombang inframerah atau ultraungu. Pendekatan yang kedua, pengamat diberi kemampuang untuk melihat cahaya walaupun dalam intensitas kecil. Hal ini dapat dicapai dengan menggunakan teknologi image intensifier.

Fotografi inframerah

Fotografi inframerah adalah suatu teknik dalam bidang fotografi untuk merekam cahaya yang oleh mata telanjang tidak dapat dilihat dan oleh karena itu diperlukan filter yang menampik hampir semua cahaya spektrum yang terlihat oleh kita dan mengijinkan cahaya inframerah (IR) untuk diteruskan masuk ke kamera, dengan catatan bahwa sensor atau film dalam kamera tersebut harus sensitif terhadap cahaya inframerah. Ketika teknik tersebut digunakan, hasil dari foto inframerah bisa menjadi foto hitam-putih yang kontras atau foto false-color, seperti contohnya warna daun yang hijau segar akan terlihat putih, pemandangan yang panas akan tampak seperti di musim salju dan seperti di dunia lain.

Kamera inframerah citra panas inframerah dari suatu benda. Namun penggunaan kamera digital untuk melacak radiasi panas dibatasi penyaring inframerah di dalam badan kamera, sebab bayangan yang terbentuk di sensor digital akibat pancaran inframerah dianggap bisa merusak kualitas gambar normal.

Spektrum Optik

Spektrum optik (cahaya atau spektrum terlihat atau spektrum tampak) adalah bagian dari spektrum elektromagnetik yang tampak oleh mata manusia. Radiasi elektromagnetik dalam rentang panjang gelombang ini disebut sebagai cahaya tampak atau cahaya saja. Tidak ada batasan yang tepat dari spektrum optik; mata normal manusia akan dapat menerima panjang gelombang dari 400 sampai 700 nm, meskipun beberapa orang dapat menerima panjang gelombang dari 380 sampai 780 nm (atau dalam frekuensi 790-400 terahertz). Mata yang telah beradaptasi dengan cahaya biasanya memiliki sensitivitas maksimum di sekitar 555 nm, di wilayah hijau dari spektrum optik. Warna pencampuran seperti pink atau ungu, tidak terdapat dalam spektrum ini karena warna-warna tersebut hanya akan didapatkan dengan mencampurkan beberapa panjang gelombang.

Panjang gelombang yang kasat mata didefinisikan oleh jangkauan spektral jendela optik, wilayah spektrum elektromagnetik yang melewati atmosfer Bumi hampir tanpa mengalami pengurangan intensitas atau sangat sedikit sekali (meskipun cahaya biru dipencarkan lebih banyak dari cahaya merah, salah satu alasan menggapai langit berwarna biru). Radiasi elektromagnetik di luar jangkauan panjang gelombang optik, atau jendela transmisi lainnya, hampir seluruhnya diserap oleh atmosfer. Dikatakan jendela optik karena manusia tidak bisa menjangkau wilayah di luar spektrum optik. Inframerah terletak sedikit di luar jendela optik, namun tidak dapat dilihat oleh mata manusia.Banyak spesies yang dapat melihat panjang gelombang di luar jendela optik. Lebah dan serangga lainnya dapat melihat cahaya ultraviolet, yang membantu mereka mencari nektar di bunga. Spesies tanaman bergantung pada penyerbukan yang dilakukan oleh serangga sehingga yang berkontribusi besar pada keberhasilan reproduksi mereka adalah keberadaan cahaya ultraviolet, bukan warna yang bunga perlihatkan kepada manusia. Burung juga dapat melihat ultraviolet (300-400 nm).

Warna-Warna Di Dalam SpektrumMeskipun spektrum optik adalah spektrum yang kontinu sehingga tidak ada batas yang jelas antara satu warna dengan warna lainnya, tabel berikut memberikan batas kira-kira untuk warna-warna spektrum:[1]ungu380-450 nm

biru450-495 nm

hijau495-570 nm

kuning570-590 nm

jingga590-620 nm

merah620-750 nm

MerahMerah

Color coordinates

Triplet RGB#FF0000

B(r, g, b)(255, 0, 0)

HSV(h, s, v)(0, 100%, 100%)

SumberX11

B: Dinormalisasi ke [0255] (byte)

Merah atau warna merah adalah warna di frekuensi cahaya yang paling rendah yang kelihatan atau dapat ditangkap pada mata manusia. Cahaya merah mempunyai panjang gelombang dengan jangkauan sekitar 630-760 nm. Darah yang diberi oksigen menjadi berwarna merah karena adanya hemoglobin. Cahaya merah adalah cahaya yang pertama diserap oleh air laut, sehingga banyak ikan dan invertebrata kelautan yang kelihatannya merah saga (merah cerah) menjadi kelihatan hitam di habitat asli mereka.

Merah adalah salah satu warna primer additif, merupakan komplemen dari warna cyan (biru kehijau-hijauan). Warna merah pernah dipertimbangkan untuk menjadi warna primer subtraktif, dan kadang-kadang masih tergambar sebagai seperti itu di tulisan yang tidak ilmiah; akan tetapi, warna cyan, magenta dan kuning sekarang diketahui lebih dekat ke warna primer subtraktif yang dapat dideteksi oleh mata, dan dipakai di pencetakan warna modern.

Pada frekuensi yang lebih rendah disebut infra merah, atau merah jauh.

Filter berwarna merah yang dipakai pada fotografi hitam dan putih meningkatkan kontras (perbedaan meyolok) disebagian besar hasil gambar. Misalnya, gabungan dengan polarizer, bisa membuat warna langit menjadi hitam. Negatif film yang menirukan efek dari film infra merah (seperti SFX Ilford 200) lakukan, dengan lebih peka terhadap warna merah daripada warna-warna lainnya.

Merah adalah jenis warna antara mawar dan jingga.

Penggunaan, simbolisasi, keseharian Merah adalah warna kehangatan, contoh penggunaannya untuk menunjukkan daerah yang lebih hangat pada peta cuaca, atau untuk peringatan yang berhubungan dengan panas. Kendaraan pemadam kebakaran identik dengan warna merah.

Warna merah menarik perhatian orang-orang, dan sering dipergunakan untuk menunjukkan bahaya atau keadaan darurat

Merah adalah warna yang melambangkan panas dan api. Keran untuk air panas biasanya diberi tanda atau label berwarna merah.

Warna merah menunjukkan arti berhenti, contohnya pada rambu-rambu STOP, lampu lalu lintas (lampu merah), lampu rem pada kendaraan

Palang Merah atau Bulan Sabit Merah menandakan personalia medis, fasilitas, atau perlengkapan, atau Konvensi Jenewa.

Warna merah menunjukkan bahaya ekstrim atau bahaya besar pada skala kode-warna dunia Barat, misalnya seperti tanda bahaya maupun Sistem Keamanan Negara AS (en: Homeland Security Advisory System).

Dalam sepak bola, kartu merah menandakan pelanggaran berat dan akibatnya adalah pengusiran terhadap seorang pemain keluar lapangan.

Dalam balapan mobil, bendera merah adalah tanda untuk semua mobil segera berhenti. Redline (garis merah) adalah kecepatan maksimum mesin dan komponen-komponen lainnya bisa berjalan.

Pintu darurat pada pesawat udara penumpang ditunjukkan oleh tanda dan penerangan merah.

Merah adalah warna untuk cinta lahir maupun batin. Warna merah juga menunjukkan kemarahan, seperti muka yang memerah. Tetapi warna merah juga menunjukkan rasa malu, misalnya karena di goda maupun dipermalukan.

Identik dengan warna darah, maka merah dihubungkan dengan dewa perang, Mars, dan planet kemerah-merahan menjadi sebutan bagi planet Mars. Ungkapan kata merah-darah mencerminkan seseorang yang berani, kuat, atau bersifat jantan.

Pada kejadian Perang Saudara Rusia dan Perang Saudara Finlandia adalah peperangan di antara Tentara Merah dan Tentara Putih.

Identifikasi Komunisme dengan "Sosialis" merah - dengan bendera merah menjadi warna utama bendera Uni Soviet dan bintang merah yang menjadi emblem atau lambang Komunis yang dibawa ke frase Perang Dingin sebagai "Ancaman Merah" (the Red Menace) dan Tiongkok Merah - membedakannya dari Tiongkok Nasionalis, "Free China", atau Taiwan. Warna merah juga dihubungkan dengan kendaraan politik seperti Penjaga Merah Tiongkok dan Penjaga Merah Rusia selama Revolusi Rusia maupun kelompok kemiliteran seperti misalnya Faksi Tentara Merah di Jerman dan Tentara Merah Jepang.

Menjadi simbolisasi dalam budaya Tionghoa, merah adalah warna keberuntungan dan menjadi warna untuk pakaian pernikahan. Uang dalam masyarakat Tionghoa biasa diberikan dalam amplop merah (angpao)

Tinta merah dipergunakan untuk menunjukkan hutang - sama juga seperti dengan kerugian dalam laporan neraca (dalam kaitannya warna merah menandakan kerugian ekonomi).

Di bursa saham Amerika Utara, merah dipergunakan untuk menunjukkan penurunan di harga saham. Di bursa saham Asia Timur, merah dipergunakan untuk menunjukkan kenaikan di harga saham.

Di peta politik, warna merah secara tradisi digunakan partai politik sebagai berikut:

Australia: Partai Buruh Australia Kanada: Partai Buruh Canada Jerman: Partai Sosial Demokrasi Jerman dan Partai Sosialis Demokrasi Belanda: Partai Sosialis Inggris: Partai Buruh Amerika Serikat: Partai Republik, oleh karena itu untuk selanjutnya negara-negara bagian yang memilih Partai Republik merujuk kepada red states (negara bagian merah) dan menjadi lawan blue states (negara bagian biru) yang memilih Partai Demokrasi (Democratic Party).

Indonesia: PDI-Perjuangan Warna merah juga merupakan salah satu warna utama dalam Natal, selain warna hijau dan putih.

Dalam Sejarah Militer Jepang warna merah adalah warna bendera kemiliteran yang digunakan oleh klan Heike Heike (atau Taira) dan juga klan Genji atau (Minamoto), yang merupakan dua klan yang berjuang untuk kekuasaan pada era Heian di akhir abad 12.

Merah adalah kata yang digunakan untuk ikan jenis Myripristis dalam Bahasa Tobia.

Merah adalah warna dengan nilai terendah dalam bola yang dipergunakan untuk permainan snooker.

Ada 150 negara yang menyertakan warna merah di Bendera Nasional kebangsaannya.

Jingga

Warna jingga atau oranye terjadi antara merah dan kuning dalam spektrum terlihat pada panjang gelombang sekitar 620-585 nanometer. Dia memiliki warna yang sama dengan jeruk.

Dengan bahan pewarna alami seperti cat atau krayon, oranye adalah warna sekunder yang dapat diperoleh dari warna primer dengan mencampur merah (atau lebih tepat lagi, magenta) dan kuning.

Ini merupakan nama warna yang didefinisikan di CSS namun tidak didefinisikan dalam HTML 4.01.

Jingga (Hex: #FF7F00) (RGB: 255, 127, 0)

Kuning

Kuning atau Yellow merupakan warna cerah, melambangkan perdamaian dan keceriaan.

Warna kuning adalah warna cahaya yang memberi rangsangan pada sel kerucut (cone cells) merah dan hijau pada retina mata manusia, tapi tidak pada sel kerucut biru. Panjang gelombangnya antara 565-590 nm.

Warna kuning merupakan salah satu dari tiga warna primer subtraktif, bersama dengan magenta dan cyan. Sistem warna CMYK dalam cetak warna memakai empat warna tinta, salah satunya adalah kuning.

Proses cetak CMYK ditemukan sekitar taun 1890, ketika suratkabar pada waktu itu mulai menerbitkan komik strip berwarna.

Koordinat warna Hex triplet = #FFFF00 atau #FF0

RGB (r, g, b) = (255, 255, 0)

Kuning (Hex: #FF0000) (RGB: 255, 255, 0)

Hijau

Untuk kegunaan lain dari Hijau, lihat Hijau (disambiguasi).

Hijau merupakan salah satu dari tiga warna primer additif selain merah dan biru, dan merupakan komplemen dari magenta. Hijau menyejukan, dan warna yang banyak dijumpai pada daun-daun ini bermanfaat untuk mengurangi stres.

Hijau adalah jenis warna antara kuning dan sian.

Koordinat warna Hex triplet = #00FF00 atau #0F0

RGB (r, g, b) = (0, 255, 0)

Hijau (Hex: #00FF00) (RGB: 0, 255, 0)

Biru

Biru

jarak gelombang450490 nm

Colour coordinates

Triplet RGB#0000FF

sRGBB(r, g, b)(0, 0, 255)

HSV(h, s, v)(240, 100%, 100%)

SumberHTML/CSS

HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Biru" \l "cite_note-css3-color-0"[1]

B: Dinormalisasi ke [0255] (byte)

Biru merupakan salah satu dari tiga warna primer additif selain merah dan hijau. Biru adalah warna langit dan sering pula digunakan untuk menggambarkan warna laut.

Warna biru merupakan salah satu warna yang sering dijumpai. Biru merupakan warna langit karena pantulan warna langit. Air dalam kuantitas yang banyak kelihatan biru karena cahaya merah (kira-kira 750 milimeter) diserap oleh molekul air. Namun ada pula yang menganggap bahwa warna biru tersebut berasal dari kehidupan plankton di bawah laut.

Kaum keturunan ningrat biasanya sering disebut "berdarah biru". Karena itulah, warna biru selalu digunakan untuk seragam resmi, seperti seragam polisi.

Biru adalah jenis warna antara sian dan nila.

Koordinat warna Hex triplet = #0000FF atau #00F

RGB (r, g, b) = (0, 0, 255)

Biru (Hex: #0000FF) (RGB: 0, 0, 255)

Nila

Nila

Color coordinates

Triplet RGB#6F00FF

B(r, g, b)(111, 0, 255)

HSV(h, s, v)(266, 100%, 100%)

Sumber[Unsourced]

B: Dinormalisasi ke [0255] (byte)

Nila atau indigo (atau spektral indigo) adalah warna pada spektrum yang panjang gelombangnya antara 450 dan 420 nanometer, terletak di antara biru dan violet.

Kata indigo berasal dari nama tumbuhan dari genus Indigofera (terutama tarum, I. tinctoria) yang digunakan sebagai pewarna pakaian.

Warna ini adalah salah satu dari tujuh warna dalam spektrum optik yang didefinisikan Isaac Newton.

Indigo (Hex: #6600FF) (RGB: 111, 0, 255)

[ ] Pita warna nilaViolet

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Langsung ke: navigasi, cariViolet

Color coordinates

Triplet RGB#8F00FF

B(r, g, b)(143, 0, 255)

HSV(h, s, v)(274, 100%, 100%)

Sumber[Unsourced]

B: Dinormalisasi ke [0255] (byte)

Violet adalah jenis warna antara nila dan ungu.

Violet adalah warna pada spektrum yang panjang gelombang nya antara 420 dan 380 nanometer.

Frekuensi

Frekuensi adalah ukuran jumlah putaran ulang per peristiwa dalam selang waktu yang diberikan. Untuk memperhitungkan frekuensi, seseorang menetapkan jarak waktu, menghitung jumlah kejadian peristiwa, dan membagi hitungan ini dengan panjang jarak waktu. Hasil perhitungan ini dinyatakan dalam satuan hertz (Hz) yaitu nama pakar fisika Jerman Heinrich Rudolf Hertz yang menemukan fenomena ini pertama kali. Frekuensi sebesar 1 Hz menyatakan peristiwa yang terjadi satu kali per detik.

Secara alternatif, seseorang bisa mengukur waktu antara dua buah kejadian/ peristiwa (dan menyebutnya sebagai periode), lalu memperhitungkan frekuensi (f ) sebagai hasil kebalikan dari periode (T ), seperti nampak dari rumus di bawah ini:

,

Ultraungu

Korona matahari terlihat dengan sinar ultraungu

Radiasi ultraungu (sering disingkat UV, dari bahasa Inggris: ultraviolet) adalah radiasi elektromagnetis terhadap panjang gelombang yang lebih pendek dari daerah dengan sinar tampak, namun lebih panjang dari sinar-X yang kecil.

Radiasi UV dapat dibagi menjadi hampir UV (panjang gelombang: 380200 nm) dan UV vakum (20010 nm). Dalam pembicaraan mengenai pengaruh radiasi UV terhadap kesehatan manusia dan lingkungan, jarak panjang gelombang sering dibagi lagi kepada UVA (380315 nm), yang juga disebut "Gelombang Panjang" atau "blacklight"; UVB (315280 nm), yang juga disebut "Gelombang Medium" (Medium Wave); dan UVC (280-10 nm), juga disebut "Gelombang Pendek" (Short Wave).

Istilah ultraviolet berarti "melebihi ungu" (dari bahasa Latin ultra, "melebihi"), sedangkan kata ungu merupakan warna panjang gelombang paling pendek dari cahaya dari sinar tampak. Beberapa hewan, termasuk burung, reptil, dan serangga seperti lebah dapat melihat hingga mencapai "hampir UV". Banyak buah-buahan, bunga dan benih terlihat lebih jelas di latar belakang dalam panjang gelombang UV dibandingkan dengan penglihatan warna manusia.

Sinar-X Sinar-X atau sinar Rntgen adalah salah satu bentuk dari radiasi elektromagnetik dengan panjang gelombang berkisar antara 10 nanometer ke 100 picometer (mirip dengan frekuensi dalam jangka 30 PHz to 60 EHz). Sinar-X umumnya digunakan dalam diagnosis gambar medikal dan Kristalografi sinar-X. Sinar-X adalah bentuk dari radiasi ion dan dapat berbahaya.

Sinar Gama

Sinar gama membentuk spektrum elektromagnetik energi-tertinggi. Mereka seringkali didefinisikan bermulai dari energi 10 keV/ 2,42 EHz/ 124 pm, meskipun radiasi elektromagnetik dari sekitar 10 keV sampai beberapa ratus keV juga dapat menunjuk kepada sinar X keras. Penting untuk diingat bahwa tidak ada perbedaan fisikal antara sinar gama dan sinar X dari energi yang sama -- mereka adalah dua nama untuk radiasi elektromagnetik yang sama, sama seperti sinar matahari dan sinar bulan adalah dua nama untuk cahaya tampak. Namun, gama dibedakan dengan sinar X oleh asal mereka. Sinar gama adalah istilah untuk radiasi elektromagnetik energi-tinggi yang diproduksi oleh transisi energi karena percepatan elektron. Karena beberapa transisi elektron memungkinkan untuk memiliki energi lebih tinggi dari beberapa transisi nuklir, ada penindihan antara apa yang kita sebut sinar gama energi rendah dan sinar-X energi tinggi.

Sinar gama merupakan sebuah bentuk radiasi mengionisasi; mereka lebih menembus dari radiasi alfa atau beta (keduanya bukan radiasi elektromagnetik), tapi kurang mengionisasi.

Perlindungan untuk sinar membutuhkan banyak massa. Bahan yang digunakan untuk perisai harus diperhitungkan bahwa sinar gama diserap lebih banyak oleh bahan dengan nomor atom tinggi dan kepadatan tinggi. Juga, semakin tinggi energi sinar gama, makin tebal perisai yang dibutuhkan. Bahan untuk menahan sinar gama biasanya diilustrasikan dengan ketebalan yang dibutuhkan untuk mengurangi intensitas dari sinar gama setengahnya. Misalnya, sinar gama yang membutuhkan 1 cm (0,4 inchi) "lead" untuk mengurangi intensitasnya sebesar 50% jujga akan mengurangi setengah intensitasnya dengan konkrit 6 cm (2,4 inchi) atau debut paketan 9 cm (3,6 inchi).

Sinar gama dari fallout nuklir kemungkinan akan menyebabkan jumlah kematian terbesar dalam penggunaan senjata nuklir dalam sebuah perang nuklir. Sebuah perlindungan fallout yang efektif akan mengurangi terkenanya manusia 1000 kali.

Sinar gama memang kurang mengionisasi dari sinar alfa atau beta. Namun, mengurangi bahaya terhadap manusia membutuhkan perlindungan yang lebih tebal. Mereka menghasilkan kerusakan yang mirip dengan yang disebabkan oleh sinar-X, seperti terbakar, kanker, dan mutasi genetika.

Dalam hal ionisasi, radiasi gama berinteraksi dengan bahan melalui tiga proses utama: efek fotoelektrik, penyebaran Compton, dan produksi pasangan.

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 1 HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Radiasi" \o "Radiasi"Radiasi HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Elektromagnetik" \o "Elektromagnetik"elektromagnetik HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Sinar" \o "Sinar"sinar putih dalam sebuah HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Prisma_%28optik%29" \o "Prisma (optik)"prisma (optik) yang terurai menjadi beberapa warna HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Cahaya" \o "Cahaya"cahaya yang terpisah

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 2 Rough plot of Earth's atmospheric transmittance (or opacity) to various wavelengths of electromagnetic radiation, including radio waves.

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 3 Menara HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Telekomunikasi" \o "Telekomunikasi"telekomunikasi gelombang mikro

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 4 Gambar dari seekor anjing kecil diambil dalam cahaya inframerah-tengah (warna salah)

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 5 Dua orang tentara dilihat menggunakan teropong dengan kemampuan penglihatan malam

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 6 Sebuah pohon di Gunung Victoria, Selandia Baru, yang dijepret dengan kamera Canon Power shot G3 dengan R72 Hoya filter inframerah.

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 7 gambar spectrum warna

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 8 HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Piringan_agar&action=edit&redlink=1" \o "Piringan agar (halaman belum tersedia)"Piringan agar darah biasa digunakan untuk memeriksa infeksi.

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 9 Gelombang sinusoida dengan beberapa macam frekuensi; gelombang yang bawah mempunyai frekuensi yang lebih tinggi

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 10 korona matahari terlihat dengan jelas dengan sinar ultraungu

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 11 Sebuah foto sinar-X (radiograf) diambil oleh HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Wilhelm_R%C3%B6ntgen" \o "Wilhelm Rntgen"Rntgen

Bagan SEQ Bagan \* ARABIC 12 Sinar gama (seringkali dinotasikan dengan huruf Yunani HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Gama&action=edit&redlink=1" \o "Gama (halaman belum tersedia)"gama, ) adalah sebuah bentuk berenergi dari HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Radiasi_elektromagnetik" \o "Radiasi elektromagnetik"radiasi elektromagnetik yang diproduksi oleh HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/wiki/Radioaktivitas" \o "Radioaktivitas"radioaktivitas atau proses nuklir atau subatomik lainnya seperti HYPERLINK "http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Penghancuran_elektron-positron&action=edit&redlink=1" \o "Penghancuran elektron-positron (halaman belum tersedia)"penghancuran elektron-positron.