Transcript
Page 1: ITS NonDegree 13709 2307030052 Abstract Id

Pemanfaatan Molases Menjadi Vinegar denganProses Fermentasi Menggunakan Zymomonas

mobilis dan Acetobacter aceti

Nama Mahasiswa : M.Mizanul Muluk A.NRP : 2307030052Nama Mahasiswa : Ghuzrina PrihandiniNRP : 2307030070Jurusan : D3 Teknik Kimia FTI-ITSDosen Pembimbing : Ir. Dyah Winarni R, MT

ABSTRAKMolasses atau tetes merupakan limbah pabrik gula pasir

yang tidak dapat dikristalkan lagi. Molasses masih memilikikadar gula yang cukup tinggi yaitu berkisar antara 50 – 60 %,namun tidak layak dikonsumsi karena mengandung kotoran-kotoran bukan gula oleh karena itu molases sangat potensialuntuk diolah kembali menjadi produk hasil fermentasi,diantaranya diolah menjadi vinegar. Kadar gula yang masihcukup tinggi akan membuat hasil fermentasi juga cukup tinggi.

Penelitian ini meliputi tiga tahap. Tahap I: Prosespenyiapan bahan baku yaitu sterilisasi molasses danpengembangan kultur Zymomonas mobilis . Tahap II adalahproses fermentasi secara anaerob dengan bantuan bakteriZymomonas mobilis. Tahap III adalah asetifikasi yaitumengubah alkohol menjadi asam asetat oleh bakteri Acetobacteraceti selama 28 hari.

Dari percobaan dapat disimpulkan bahwa kadar ethanoldari vinegar antara 2,50 – 4,23%. Variabel waktu fermentasiyang optimal diperoleh selama 14 hari. Variabel perlakuan yangoptimal diperoleh dari molasses dengan konsetrasi 22%.Konsentrasi asam asetat yang diperoleh dari proses asetifikasiberkisar antara 5,31-36,12 g/l.Kata kunci : vinegar, Zymomonas mobilis, Acetobacter acetifermentasi, molasses.

Top Related