Transcript

11

BAB 3. PEMBAHASAN3.1 Hasil DiskusiMenurut Virginia Henderson, salah satu filosof keperawatan, kebutuhan dasar manusia itu terdiri atas 14 bagian. Mulai dari bernapas secara normal, makan, minum, hingga menjaga tubuh agar tetap bersih sehat dan terawat dengan baik. Bagi pasien di rumah sakit yang penderita penyakit kronik atau penyakit akut yang dapat menyebabkan personal hygiene pasien tidak terjaga dengan baik, maka di dalam jurnal ini menjelaskan tentang penerapan memandikan pasien di tempat tidur dengan tujuan menjaga personal hygiene pasien tetap terjaga dengan baik meskipun keterbatasan diri pasien untuk melakukan personal hygiene secara mandiri.Memandikan pasien di tempat tidur merupakan salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan kebersihan pasien utamanya bagi pasien yang dalam keadaan tidak sadar atau terbaring ditempat tidur akibat penyakit akut atau kelemahan kronis. Meskipun memandikan pasien di tempat tidur bukan cara paling efektif namun cara ini dapat membantu pasien untuk menjaga kebersihannya. Kebersihan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yang sangat penting untuk terpenuhi. Kebersihan pribadi adalah tindakan fisik membersihkan tubuh untuk memastikan bahwa kulit, rambut dan kuku dipelihara dalam kondisi optimum. Membantu pasien untuk mempertahankan kebutuhan kebersihan pribadinya dan juga memberikan kontribusi untuk kenyamanan, keamanan, kesejahteraan serta membantu untuk mencegah penyebaran infeksi merupakan bagian dari asuhan keperawatan yang sudah seharusnya diberikan oleh perawat kepada pasien. Pasien harus menerima bantuan yang mereka butuhkan untuk memenuhi kebutuhan kebersihan pribadi individu. Sebagai perawat kita harus menunjukkan kepekaan dan kompetensi untuk dapat berurusan dengan tubuh dan fungsi tubuh individu. Dengan adanya perbedaan agama maupun budaya yang ada dalam diri pasien kita sebagai perawat harus mampu untuk menyesuaikan, sebelum melakuakan tindakan terhadap pasien sebaiknya perawat berkonsultasi atau meminta persetujuan terlebih dahulu kepada pasien maupun keluarga pasien mengenai proses asuhan yang akan diberikan terutama untuk memandikan pasien yang berlawanan jenis.Ada beberapa keadaan yang dapat mempengaruhi kemampuan individu untuk menjaga kebersihan diri. Khususnya mereka yang terbaring di tempat tidur, mungkin menjadi bergantung kepada perawat untuk memenuhi kebutuhan mereka. Membantu pasien untuk menjaga kebersihan diri merupakan aspek fundamental dari asuhan keperawatan. Prosedur yang terpenting dalam melakukan asuhan keperawatan adalah menjaga martabat pasien dan menghormati pasien dalam melakukan praktek klinis. Ketika perawat hendak memandikan pasien di tempat tidur seharusnya melakukan konsultasi kepada pasien agar mengurangi terjadinya kesalahpahaman pada saat melakukan proses tersebut. Dalam berkonsultasi, perawat perlu untuk menyesuaikan dengan nilai-nilai yang dimiliki pasien tersebut, misalnya agama dan budaya. Perawat juga menanyakan untuk hal yang dapat dilakukan secara mandiri oleh pasien, terkait dengan kebutuhan pribadi pasien. Dalam hal ini bertujuan untuk menjaga kepentingan pasien atau privasi pasien. Peralatan yang digunakan untuk memandikan pasien juga harus disiapkan sebelum melakukan proses tersebut, sehingga mandi untuk pasien dapat berjalan dengan lancar dan efisien waktu. Alat-alat yang diperlukan untuk membantu selama proses mandi ini dilakukan juga diperiksa kembali steril atau tidaknya, karena akan rawan sekali menularkan penyakit. Tatacara untuk memandikan juga harus dimengerti, misalnya menutup bagian tubuh yang dianggap tabu untuk dilihat oleh orang lain dengan handuk selama membersihkan bagian tubuh yang lain, serta cara membersihkan tubuh pasien dengan sewajarnya.

3.2 Kelebihan dan Kekurangan Jurnal

3.2.1 Kelebihan JurnalJurnal ini berfokus pada prinsip-prinsip memandikan pasien di rumah sakit. Di dalam jurnal juga dijelaskan prosedur yang benar dan terperinci serta disertai rasionla dari tindakan atau prosedur yang dilakukan. Jurnal ini mengutamakan tentang pentingnya menjaga martabat pasien dan menghormati dalam praktek klinis. Tata cara yang di paparkan dalam memandikan pasien di tempat tidur mudah untuk difahami.

3.2.2 Kekurangan JurnalDalam jurnal ini perawat hanya membantu pasien untuk menjaga kebersihan diri akan tetapi tugas ini sering didelegasikan kepada junior atau baru berkualitas staf.


Top Related