cara sederhana agar sukses berkarir

7
Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir Tung Desem Waringin - detikfinance Senin, 18/11/2013 12:43 WIB Halaman 1 dari 2 Jakarta -Kesuksesan tidak dapat di raih secara mudah, Anda harus melakukan dengan kerja keras dan bersemangat dalam bekerja. Uang bukanlah nilai ukur untuk seseorang yang dapat dikatakan sukses, Namun orang orang menilai kesuksesan tersebut melalui media uang. Apa Anda ingin sukses dalam pekerjaan Anda? Berikut tips dari Tung Desem Waringin , soal berapa langkah yang dapat menjadi referensi Anda dalam mencapai kesuksesan. Hidup Teratur Bagi Anda yang memiliki kesibukan yang sangat padat membuat berkas-berkas kerjaan Anda tercecer berantakan pada meja kerja Anda, hal ini jangan di biasakan karena sesibuk apapun pekerjaan yang Anda hadapi haruslah meja kerja Anda harus terlihat rapih dan bersih, kebiasaan hidup teratur ini dapat di terapkan pada kehidupan Anda seharinya karena dengan kebiasaan baik maka kebiasaan baik itu akan terbawa samapai pada masyarakat. Menghargai orang lain Jadilah orang yang menerima masukan, masukan yang baik atau pun buruk harus Anda terima kaena dengan masukan itu Anda dapat memperbaiki kesalahan Anda, mereka yang sukses adalah mereka yang dapat menerima masukan dari orang lain, meskipun ketatnya persaingan di dalam pekerjaan, Anda harus tetaplah menjalani pertemanan baik dengan semua karyawan. Cintai pekerjaan Anda ditepatkan tidak sesuai dengan basic? janganlah mengeluh toh, semua itu akan menjadikan Anda memperbanyak pengalaman dibidang yang baru, banggalah terhadap pekerjaan yang Anda lakukan sekarang, karena jabatan tidak merupakan kesuksesan seseorang, kesuksesan di dapatkan dengan bekerja keras serta semangat kerja tinggi dan

Upload: safa

Post on 20-Feb-2016

216 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

tentang karir

TRANSCRIPT

Page 1: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

Cara Sederhana Agar Sukses BerkarirTung Desem Waringin - detikfinanceSenin, 18/11/2013 12:43 WIB

Halaman 1 dari 2

Jakarta -Kesuksesan tidak dapat di raih secara mudah, Anda harus melakukan dengan kerja keras dan bersemangat dalam bekerja. Uang bukanlah nilai ukur untuk seseorang yang dapat dikatakan sukses, Namun orang orang menilai kesuksesan tersebut melalui media uang.

Apa Anda ingin sukses dalam pekerjaan Anda? Berikut tips dari Tung Desem Waringin, soal berapa langkah yang dapat menjadi referensi Anda dalam mencapai kesuksesan.

Hidup Teratur

Bagi Anda yang memiliki kesibukan yang sangat padat membuat berkas-berkas kerjaan Anda tercecer berantakan pada meja kerja Anda, hal ini jangan di biasakan karena sesibuk apapun pekerjaan yang Anda hadapi haruslah meja kerja Anda harus terlihat rapih dan bersih, kebiasaan hidup teratur ini dapat di terapkan pada kehidupan Anda seharinya karena dengan kebiasaan baik maka kebiasaan baik itu akan terbawa samapai pada masyarakat.

Menghargai orang lain

Jadilah orang yang menerima masukan, masukan yang baik atau pun buruk harus Anda terima kaena dengan masukan itu Anda dapat memperbaiki kesalahan Anda, mereka yang sukses adalah mereka yang dapat menerima masukan dari orang lain, meskipun ketatnya persaingan di dalam pekerjaan, Anda harus tetaplah menjalani pertemanan baik dengan semua karyawan.Cintai pekerjaan

Anda ditepatkan tidak sesuai dengan basic? janganlah mengeluh toh, semua itu akan menjadikan Anda memperbanyak pengalaman dibidang yang baru, banggalah terhadap pekerjaan yang Anda lakukan sekarang, karena jabatan tidak merupakan kesuksesan seseorang, kesuksesan di dapatkan dengan bekerja keras serta semangat kerja tinggi dan menikmati pekerjaan Anda sepenuh hati.

Lakukan perubahan 

Janganlah Anda diam di tempat saja, ada pepatah yang mengatakan "Jangan Bangga dengan Hasil namun Anda Harus Mengetahui Perjalanan dari Hasil Tersebut" Pepatah tersebut menyuruh kita untuk memperbanyak pengalaman, jangan terfokus pada hasil akhir Anda saja.

Bekerja cerdas

Page 2: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

Jika ingin sukses tidak hanya bekerja keras saja tapi bekerja cerdas juga merupakan kunci dari kesuksesan. Kerja cerdas, kerja mawas, kerja keras dan kerja tuntas semua itu merupakan kunci sukses di dalam perusahaan.

http://finance.detik.com/read/2013/11/18/124344/2415757/4/2/cara-sederhana-agar-sukses-berkarir

8 Hal Membuat Seseorang Menjadi Sukses

Advertisement

TEMPO

Berita Terkait Tujuh Hal yang Harus Dihindari Saat Tes Kerja 6 Cara Jaga Keseimbangan Hidup dan Kerja Anda Galau di Kantor? Merenunglah, Jangan Mundur Besok, Bendera Aceh Dibahas Lagi Bagaimana Bikin Perusahaan Anggap Anda Aset Vital

Foto Terkait

Berbagi Inspirasi Tentang Masa Depan

Page 3: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

Topik #Karir

Besar Kecil Normal

TEMPO.CO, Jakarta -Kebanyakan orang mengaku ingin sukses. Tapi tidak semua orang bersedia untuk melakukan kerja keras dan kerja cerdas untuk sampai ke sana. Seringkali kesempatan untuk menampilkan diri terganggu,atau menyerah padahal mereka sbelum sepenuhnya berkembang.

Orang yang benar-benar sukses tidak meninggalkan banyak kesempatan. Mereka disiplin dan fokus. Mereka terus-menerus mencari metode baru untuk mencapai hal yang lebih, dengan cara yang lebih besar dan lebih cepat. Di bawah ini adalah delapan praktik yang berbeda yang akan membantu Anda berkonsentrasi pada usaha Anda untuk melesat naik di atas air pasang.

1. Membuat materialisme menjadi tidak relevanMobil mewah dan rumah besar adalah hal-hal yang baik dan bagus. Tetapi banyak orang yang fokus pada kesalahan produk sampingan dari keberhasilan yang didapat. Daripada berkonsentrasi pada kebutuhan hidup yang salah, mari menetapkan pengeluaran minimal untuk kebutuhan material Anda, dan kemudian Anda dapat menikmati manfaat dari kesuksesan, bebas hutang dan bebas stres.

2. Meningkatkan pengetahuanSukses datang lebih cepat bagi mereka yang terbuka, bagi peserta didik aktif. Semakin tinggi menaiki tangga kesuksesan Anda, semakin kompleks sistem dan peluang yang disajikan kepada Anda. Menyerap semua informasi yang Anda bisa.

3. Mengelola Hubungan dengan HarapanOrang-orang dalam hidup Anda memerlukan waktu. Sulit untuk membatasi waktu Anda untuk berbagi dan membuat orang merasa penting. Membuat pilihan tentang orang-orang yang penting bagi Anda dan menentukan bagaimana Anda masing-masing bisa mendapatkan nilai dari interaksi Anda. Kemudian pastikan mereka memahami keterbatasan Anda sehingga mereka tidak tersinggung ketika Anda tidak bisa hadir.

4. Praktek emosional kesadaran diriTidak semua orang sukses berperilaku tenang dan baik. Bahkan, banyak yang bergejolak dalam kehidupannya. Tapi kebanyakan sangat menyadari emosi dan kebiasaan mereka. Mereka tahu bagaimana menggunakan emosi mereka untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan dari hidup dan bekerja keras untuk memastikan perasaan tidak menjadi suatu kerugian untuk Anda. Kenali diri Anda dan belajar bagaimana membiarkan emosi bekerja untuk Anda dalam cara yang positif.

5. Berkomitmen untuk mendapatkan fisik yang idealSetiap orang memiliki visi tubuh yang sempurna untuk mereka sendiri. Mereka tidak harus menjadi model fashion atau atlet untuk menjadi bahagia. Tetapi kesehatan fisik adalah pertimbangan dalam hidup mereka. Tentukan bahwa tubuh Anda layak bekerja untuk mendapatkan tubuh yang sehat sesuai harapan anda.

6. Mendapatkan kejelasan tentang spiritualitasAda banyak orang yang sangat sukses yang tidak menganggap agama menjadi penting atau relevan. Tapi mereka memiliki titik pandang yang jelas untuk peran spiritualitas memainkan dalam hidup mereka. Temukan cara Anda sendiri untuk menjadi satu dengan alam semesta dan jelas dan disengaja dalam cara Anda berlatih.

7. Patuhi kode etikOrang benar-benar akan sukses jika hidup dengan aturan. Pandangan individu tentang bagaimana dunia bekerja adalah dasar untuk bagaimana mereka percaya bahwa orang harus diperlakukan dan mereka akan mempertahankannya sampai hari kematian mereka. Tentukan baris Anda sehingga orang di sekitar Anda tahu dimana Anda berdiri.

8. Fokus pada efisiensi waktuPrioritas adalah komponen utama kunci keberhasilan. Anda tidak dapat mencapai puncak Anda jika Anda membuang-buang waktu dengan melakukan hal-hal yang tidap penting. Integrasi kegiatan membebaskan waktu untuk pencapaian yang lebih besar. Luangkan waktu Anda pada kegiatan yang menyenangkan, mencerahkan dan produktif dan segera Anda akan telah mendapatkan jam untuk menuai keuntungan dari keberhasilan untuk diri 

Page 4: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

http://www.tempo.co/read/news/2013/05/07/215478619/8-Hal-Membuat-Seseorang-Menjadi-Sukses

Tips Menjadi Karyawan SuksesIngin menjadi Karyawan yang Sukses? Di senangi sama BOSS/Atasan, meraih karir dengan cepat, naik pangkat terus? Ingin gaji naik? Ingin juga di senangi sama bawahan / asisten Anda? Ingin semua menyenangkan? Di lingkungan kerja terasa nyaman dan selalu bergairah? Silahkan baca dan terapkan tips berikut ini di Lingkungan Kerja anda. Beberapa hal yang wajib anda tanamkan di diri anda adalah :

1. SIKAP

 

Pondasi utama yang harus anda lakukan adalah menata sikap, kurangi sikap negative anda dan lebihkan sikap positif anda. Contoh yang bisa membuat anda cepat berkembang dan pintar adalah:

Sikap Berpikir Positif

Apapun hal yang anda hadapi, apapun berita yang anda terima dan keadaan apapun yang sedang menimpa anda, jalani saja dengan sikap positif, tidak cepat mengambil keputusan dan lakukan segalanya menuju arah solusi, dan bukan menuju arah masalah. Jadi jika dimarahin boss pun, berpikir positif saja, mungkin si boss lagi ngetest anda.

Sikap Mau BelajarBelajarlah terus kepada atasan anda, kalau bisa belajar langsung ke 1, 2 tingkat di atas Anda. Pelajari kelebihan dan sisi Positif dari mereka, Pelajari semua yang bisa membuat mereka senang : Hobbinya , Prestasinya, Spesialisasinya. Pelajari kelemahan mereka, tapi jangan kasih tahu mereka yah. Nah kalo merasa sudah cukup ilmu, cari perusahaan baru yang kasih gaji lebih besar atau bikin usaha baru. Dijamin anda sukses.How To Work For An Idiot

Belajar hal - hal biasa bukan berarti anda bodoh ataupun anda kurang mampu. Belajar adalah proses mengasah diri yang terus dilakukan tanpa henti. Belajarlah kepada asisten/bawahan anda, seperti halnya anda belajar kepada atasan anda. Berbagilah ilmu dan saling mendukung agar anda mendapatkan support dan dukungan penuh dari bawahan anda, sehingga mereka akan berlaku jujur dan obyektif.

Sikap Suka Menolong

Di suasana kerja, anda harus selalu enjoy dan senang aja menolong. Tidak pandang bulu, semua orang yg ada di lingkungan kerja anda seperti petugas keamanan, office boy, bagian kebersihan dll. Menolong tanpa pamrih, tetapi target anda mencoba orang yang anda tolong merasa Tertolong. Sikap suka menolong biasanya di ikuti dengan sikap pemaaf dan jujur dalam bertindak.

 

2. MANAJEMEN DIRI

Porsi kerja anda harus maksimal, artinya anda harus mengerjakan tanggung jawab yang dibebankan kepada anda yang diberikan oleh Perusahaan sesuai dengan kedudukan/posisi jabatan yang anda sandang harus 150%.

Artinya yang 50% adalah memang tugas anda, dan yang 100% adalah Tugas bawahan anda. Maksudnya, jika sewaktu waktu atasan anda berhalangan atau tidak bisa bekerja, Anda bisa menolong dan membantu tugasnya secara benar. Inilah kesempatan anda di uji oleh Perusahaan, jika anda melakukan dengan benar maka berita

Page 5: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

bagus akan selalu bersama anda. Tentu saja anda harus melakukannya dengan sepengetahuan atasannya atasan anda, supaya mereka tau andalah the man behind the gun, jadi pujian nggak jatuh di atasan anda terus.

Anda juga harus siap mengerjakan pekerjaan Atasan anda jika sewaktu - waktu mereka berhalangan hadir, jadi bikin anda mandiri dan siap di segala medan. Kalau atasannya atasan anda lihat kan pasti akan merasa nyaman memberi anda gaji yang besar.

3. MAIN STRATEGY

Bekerja cerdik dan pintar, bisa mengatur Strategy semulus mungkin. Anda sebisa mungkin tidak selalu memilih - milih pekerjaan yg dibebankan pada saat itu, jika menerima hal baru, jalani saja sebagai sebuah ujian diri/tantangan. Jika tidak menerima suatu pekerjaan baru, anda sudah sedikit merasa monoton? Coba lirik dan amati Pekerjaan Atasan anda, kalau perlu pelajari dan lakukan pekerjaan itu bersama Atasan anda, meminta ijin atau mencoba belajar mengerjakan pekerjaan atasan anda adalah HAL yang Special dan patut anda senangi. Ini penting artinya bagi Karir anda!

Makanya waktu dulu saya selalu Tertawa jika ada teman saya melarang atau mengatakan saya bodoh,..Koq mau -maunya ngerjain pekerjaan orang lain, gaji udah jelas beda, masak pekerjaan atasan dikerjain sich ? dia bilang begitu.. Saya hanya menjawab, ingin belajar dan tahu pekerjaan atasan itu seperti apa.

Nah, ternyata ada manfaatnya yg besar sekali. Suatu ketika atasan mendadak sakit, tidak bisa datang untuk bekerja, padahal saat itu pekerjaannya cukup banyak. Nah kesempatan inilah yg harus gunakan sebaik mungkin, sewajarnya dan memang harus perlu membantu mengerjakan pekerjaan atasan tersebut, dan berusaha meyakinkan kepada BOSS besar bahwa semuanya bisa diatasi dan bisa berjalan lancar. Yakinkan BOSS besar anda bahwa semua pekerjaan berhasil baik, jual talenta & skill anda di saat ini.

Siapa tahu, di saat atasan anda nanti mendapatkan Promosi Karir atau dipindahkan ke Posisi lain, maka 90% atasan anda akan merekomendasikan ke BOSS Besar bahwa anda layak menggantikan Posisi nya.

4. MENGAMBIL HATI

Anda harus pandai mengambil hati/mencuri perhatian. Anda mampu melakukan tindakan tindakan yang positif dan cemerlang disituasi yang penting. Anda mampu membuat orang lain merasa nyaman dan menaruh hormat kepada anda. Maaf, bedakan dengan Mencari MUKA. Kalau mencari muka biasanya suatu tindakan membual, Akting layaknya Aktor terkenal disaat BOSS sedang mengamati anda. Mencari muka biasanya dijalankan pada saat saat tertentu saja, dan biasanya kegiatan yang dilakukan tidak seimbang dengan kebiasaan waktu - waktu kerja normal. Jadi, pilihlah sikap mengambil hati ya?

5. BERANI BERKOMPETISI

Di Posisi Pekerjaan apapun, Kompetisi harus ada. Artinya anda siap bersaing, berkompetisi secara sehat dengan Rekan kerja anda yang Posisi nya setara dengan Anda. Anda tidak bisa menilai bahwa anda akan menang dalam persaingan, kecuali anda bekali dengan Sikap Sabar, Positif dan selalu Belajar terus.

Berkompetisi di sini bukan berarti anda sibuk mencari kesalahan kesalahan orang lain seperti kerjaannya Pak/Ibu

Page 6: Cara Sederhana Agar Sukses Berkarir

HRD, tetapi justru anda bisa menang dalam persaingan ini jika anda mampu menutupi/membantu mengatasi masalah/kelemahan - kelemahan orang lain. Datang dan hadirlah ditengah- tengah rekan kerja anda sebagai seorang juru selamat, seorang pemberi solusi/pemecah suatu masalah. Jika demikian, maka suasana Kompetisi tersebut berjalan mulus dan sesuai dengan rencana anda. Dan orang lainpun tidak akan merasa dirugikan.

Maka coba anda Praktekkan, lalu lihat perkembangan diri anda dalam 1 tahun. Zaman sekarang ini , hal - hal dibawah ini sudah dianggap biasa dan nggak terlalu dilirik oleh Atasan & Pemilik Perusahaan:

Datang bekerja Tepat waktu/tidak pernah Bolos Rajin bekerja dan Ramah Bekerja sesuai Job Pekerja Keras & Tekun

Karena hal - hal itu sudah biasa dan memang harus begitu. Nah 1 tambahan EXTRA yang bisa mendukung 5 poin diatas adalah Tonjolkan sesuatu yg BEDA dari Anda!

Beda dalam hal ini sesuatu Skills/Keahlian yang tidak dimiliki kebanyakan orang. Sesuatu hal yang membikin orang lain merasa salut dan anda selalu dibutuhkan dalam urusan ini. Coba temukan sesuatu yg Special di diri anda ?

Misalnya sesuatu yg Special itu adalah Anda pandai bernegosisasi, Anda Pandai menghibur, Anda selalu membuat orang lain Ketawa, Anda selalu muncul ide - ide cemerlang dan sebagainya. Hal ini kelihatan sepele, tetapi hal inilah yg sering orang lain ingat tentang diri anda.

http://cdc.eng.ui.ac.id/index.php?option=com_content&view=article&id=59:tips-menjadi-karyawan-sukses&catid=38:cat-artikel&Itemid=91