cara efektif mengumpulkan dana untuk kepentingan pembangunan pendidikan dan sosial keagamaan

9
“TUGAS AGAMA II” Disusun Oleh : Ennovia Lintang Kinasih 08312407 Universitas Islam Indonesia 2010

Upload: novi-lintang

Post on 02-Aug-2015

161 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

cara untuk mengumpulkan dana

TRANSCRIPT

Page 1: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

“TUGAS AGAMA II”

Disusun Oleh :

Ennovia Lintang Kinasih

08312407

Universitas Islam Indonesia

2010

Page 2: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

CARA EFEKTIF MENGUMPULKAN DANA UNTUK KEPENTINGAN

PEMBANGUNAN PENDIDIKAN DAN SOSIAL KEAGAMAAN

Assalamualaikum Wr. Wb.

Tahun – tahun belakangan ini adalah tahun yang cukup berat bagi kehidupan

masyarakat secara global. Seluruh dunia dilanda musibah global yang berasal dari

bermacam – macam sebab. Begitu banyak korban jiwa dalam sejumlah bencana yang

terjadi dan banyak struktur serta infrastruktur yang rusak oleh karena adanya berbagai

bencana tersebut. Tentu tidak mudah bagi para korban untuk pulih dari trauma yang

ditimbulkan. Tapi mau tidak mau, mereka harus tetap melanjutkan hidup dengan

normal seperti orang lain. Rusaknya sarana dan prasarana kehidupan tentu saja akan

menghambat proses pembelajaran dan sosial yang biasa mereka lakukan. Dalam

memulihkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan akan membutuhkan tenaga dan

dana yang tidak sedikit. Problem yang sekarang dihadapi oleh korban – korban yang

ada adalah bagaimana membangun kembali sarana dan prasarana kehidupan mereka

seperti semula. Tapi di luar masalah yang dihadapi para korban bencana , ternyata

masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan sarana pendidikan yang

memadai. Jadi bertambahlah PR bagi negeri kita. Yaitu memperbaiki sarana yang

terlanda musibah dan membangun sarana yang lebih baik bagi masyarakat yang

belum mendapat sarana yang memadai. Dalam tulisan ini, saya akan memaparkan

sedikit cara –cara yang saya rasa efektif untuk mengumpulkan dana untuk

kepentingan – kepentingan pembangunan pendidikan dan sosial keagamaan.

Berikut adalah cara mengumpulkan dana (fundraising) untuk sektor yang

wilayahnya relatif sempit (provinsi, kabupaten, kecamatan, desa) maupun untuk

sektor yang luas. Cara yang mungkin dilakukan untuk mengumpulkan dana

(fundraising) diantaranya adalah :

1) Mengadakan dakwah atau pengajian untuk mendapatkan dana.

Ini adalah salah satu cara yang paling mudah dilakukan di lingkup yang relatif

sempit. Dengan mengadakan kegiatan dakwah atau pengajian umum, kita dapat

sekaligus melakukan pengumpulan dana bagi kegiatan sosial keagamaan dan

pendidikan. Agar kegiatan ini lebih menarik dan mendatangkan lebih banyak

dana, kita dapat mengundang pembicara tamu untuk mengisi acara. Pembicara

dapat diambil dari tokoh di sekitar yang telah cukup dikenal masyarakat. Selain

Page 3: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

kegiatan ini sangat bermanfaat, juga dapat menambah pengetahuan bagi orang –

orang yang berpartisipasi. Untuk meningkatkan partisipan. Kita dapat mengirim

undangan pada masyarakat sekitar. Dalam undangan kita dapat sekaligus

mencantumkan maksud pengumpulan dana dalam kegiatan tersebut.

2) Mengadakan kegiatan seni yang ditujukan untuk penggalangan dana.

Cara ini cukup ampuh untuk dilaksanakan untuk penggalangan dana. Kita dapat

menampilkan pertunjukan seni berupa tarian, puisi, lagu – lagu Indonesia, teater,

atau pemutaran film. Dalam acara seni semacam ini, kita perlu menentukan tema

yang tepat dengan maksud penggalangan dana. Jika kita ingin mengumpulkan

dana bagi kegiatan sosial keagamaan, kita dapat mengganti lagu – lagu Indonesia

dengan lagu keagamaan dan dapat ditambah dengan sesi pembacaan Al-Quran.

Jika kita ingin mengumpulkan dana bagi kegiatan pemdidikan, kita dapat mengisi

puisi dan teater yang bertemakan pendidikan. Di akhir acara bari kita jadikan

puncak pengumpulan dana.

3) Mengadakan bazar untuk mendapatkan dana.

Dengan cara ini, kita bisa cukup mudah mendapatkan dana. Sehubungan dengan

barang yang akan kita jual pada bazar tersebut, kita bisa meminta bantuan dari

warga sekitar untuk mengumpulkan barang – barangnya secara sukarela.

Sehinggan nantinya barang hibah tersebut yang akan kita jual. Semakin banyak

barang terkumpul, tentu saja semakin banyak dana yang mungkin terkumpul.

4) Membuat proposal untuk disampaikan ke lembaga tertentu untuk

mengumpulkan dana.

Cara ini juga merupakan cara yang cukup jitu untuk mendapatkan dana. Kita bisa

mulai menyusun proposal untuk diajukan pada lembaga yang lebih besar guna

mendapatkan dana. Strategi ini adalah cara pengumpulan dana melalui kerjasama

dengan organisasi atau perusahaan pemilik dana. Dalam hal ini kita mengajukan

proposal kegiatan kepada sebuah organisasi atau perusahaan. Proposal tersebut

dipresentasikan di hadapan personil yang mewakili organisasi atau perusahaan.

Dalam proposal tersebut harus termuat manfaat proposal bagi masyarakat yang

dibantu beserta manfaat bagi organisasi atau perusahaan yang akan membiayai

program tersebut. Dalam proposal tersebut digambarkan sekilas hak dan

Page 4: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

kewajiban masing-masing pihak. Mekanisme bentuk donasi yang bisa dilakukan

oleh organisasi atau perusahaan seperti bantuan langsung dari dana sosial yang

sudah dianggarkan, penyisihan laba perusahaan atau dari potongan setiap transaksi

belanja konsumen perusahan. Contoh kecilnya saja adalah seorang dosen di UII.

Dosen tersebut memiliki sebuah kegiatan pengajian yang merencanakan untuk

memberikan sumbangan pada korban gempa. Dosen tersebut berinisiatif untuk

mengajukan proposal permintaan dana pada seorang kepala Cabang Bank

terkemuka di Indonesia. Beruntung beliau berhasil dan berhasil mendapat

tambahan dana bagi sumbangannya.

5) Memasang Iklan

Teknik ini dilakukan dengan cara memasang berbagai iklan di media massa, baik

iklan yang berisi gambaran tentang kondisi masyarakat yang kesulitan, untuk

membangkitkan kesadaran publik maupun iklan yang berisi informasi bahwa kita

sedang melakukan penghimpunan dana dan membantu masyarakat yang sedang

mengalami kesulitan. Iklan yang dipilih bisa berbentuk advertorial atau display.

6) Direct Mail

Yaitu teknik penggalangan dana yang dilakukan dengan cara mengirimkan surat

kepada masyarakat calon donatur. Surat tersebut isinya adalah gambaran kondisi

masyarakat yang akan dibantu atau program yang akan dilakukan, informasi

tentang lembaga dan mekanisme yang bisa dilakukan masyarakat kalau hendak

mendonasikan dananya. Misalnya penyebutan nomor rekening dan form

kesediaan donasi yang harus diisi.

7) Telefundraising,

Yaitu teknik penggalangan dana yang dilakukan dengan cara melakukan kontak

telepon kepada masyarakat calon donatur. Telepon ini umumnya dilakukan

sebagai follow up dari surat yang telah dilakukan atau pertemuan yang pernah

dilakukan.

8) Pertemuan Langsung

Yaitu teknik penggalangan dana yang dilakukan dengan cara melakukan kontak

secara langsung dengan masyarakat calon donatur. Selain berdialog langsung,

Page 5: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

maka pertemuan ini juga biasanya digunakan untuk membagikan brosur, leaflet

atau barang cetakan lain guna mendukung keberhasilan penggalangan dana. Tidak

sedikit pula pertemuan ini digunakan untuk menghimpun donasi secara langsung.

9) Pemotongan Penjualan

Kegiatan pengumpulan dana ini dapat terlaksana dengan kerjasama kita dengan

produsen penjual produk tertentu untuk waktu tertentu. Pengumpulan donasi

dilakukan dengan kompensasi donasi tertentu untuk setiap pembelian produk.

Contohnya setiap membeli produk makanan ini maka Rp 1000,- akan didonasikan

untuk beasiswa dhuafa. Komunikasinya dapat dilakukan bersama.

10) Event Fundraising

Berbeda dengan malam pengalangan dana yang dilakukan dengan cara direct,

maka event fundraising adalah event biasa yang diselenggarakan dengan maksud

sosial. Contohnya adalah Jalan Santai Kepedulian , Lari 10K, Sepeda santai,

Umroh Sosial, dll yang dilaksanakan dengan maksud memanfaatkan keuntungan

event untuk program sosial. Kegiatan ini dapat bersifat massal dengan pendaftaran

dengan biaya yang terjangkau. Biaya penyelenggaraan harus dapat ditutup oleh

pendapatan sponsor.

Dengan uraian di atas, saya harap dapat menambah wawasan dan pemikiran

pembaca sekalian mengenai teknik dan cara – cara fundraising yang bisa kita

lakukan. Begitu banyak orang – orang di luar sana yang maish sangat kekurangan,

dan menjadi tugas kita semua untuk memikirkan kehidupan mereka agar bisa

menjadi lebih baik lagi. Sebagai manusia kita diciptakan sebagai khalifah yang

diberi tugas untuk menjaga bumi tempat kita hidup. Dan alangkah baiknya jika

kita tidak hanya menjaga bumi kita, tapi juga membantu segala kesulitan yang

dihadapi oleh sesama manusia. Untuk segala kata – kata yang kurang berkenan,

saya mohon maaf. Semoga apa yang saya tulis ini bermanfaat bagi para pembaca

sekalian.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Page 6: Cara Efektif Mengumpulkan Dana Untuk Kepentingan Pembangunan Pendidikan Dan Sosial Keagamaan

DAFTAR PUSTAKA

http://www.eramuslim.com/berita/dakwah-mancanegara/pelajar-muslim-di-inggris-galang-dana-sambil-berdakwah.htm

http://pirac.org/piramedia.php?mod=listPublikasi&hal=2menjual barang2 hibah utk dijual shg mghasilkan dana

http://www.tzuchi.or.id/view_berita.php?id=737

http://web.bisnis.com/edisi-cetak/edisi-minggu/gaya-hidup/1id104633.html

http://www.forums.apakabar.ws/viewtopic.php?f=1&t=39174&start=0

http://www.freelists.org/post/ppi/ppiindia-was-Re-Lain-kali-pilih-saja-PK-saya-juga-salah-pilih-walaupun-tidak-terl,1

http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/message/135368

http://noe2xpoenya.blogspot.com/2009/03/menciptakan-penghasilan-fundraising.html

http://www.slideshare.net/purwakananta/strategi-fundraising