calon pemimpin bangsa

8
CALON PEMIMPIN BANGSA Sejarah membuktikan bahwa di tangan para generasi mudalah perubahan-perubahan besar terjadi.Mahasiswa banyak mengambil peran penting baik pra kemerdekaan maupun pasca kemerdekaan dimana peran mahasiswa memberikan kontribusi yang besar untuk negara. Pasca kemerdekaan Mahasiswa telah menumbangkan orde lama yang mengakibatkan kacaunya sistem politik di Indonesia saat itu. Tak hanya itu, Mahasiswa juga telah berhasil merobohkan rezim orde baru yang selama pemerintahannya telah membelenggu publik untuk menyuarakan opini- opininya. Mahasiswa jugalah yang berhasil membawa Indonesia menuju ke era reformasi. Sebagai calon pemimpin bangsa, mahasiswa pun mempunyai kemungkinan untuk ikut andil dalam kursi pemerintahan. Namun demokrasi di negeri ini masihlah kacau. Katanya demokrasi itu dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat namun semua itu hanyalan isapan jempol belaka. Para pemimpin dan politisi yang kewajibannya menyejahterakan rakyat namun mereka lebih mementingkan diri sendiri dan golongan dengan melupakan tugasnya, menelantarkan rakyat, bahkan memakan hak rakyat. Disinilah peran mahasiswa sangat dibutuhkan. Mahasiswa adalah calon pemimpin bangsa yang tidak hanya siap dalam bidang akademis namun juga harus memiliki kesiapan soft skill seperti leader ship, kemampuan memposisikan diri, dan sensitivitas yang tinggi. Mahasiswa harus mampu mewujudkan demokrasi Indonesia

Upload: nirma-ulifa-janata

Post on 10-Dec-2015

2 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Iron stock, agent of change, social control, and moral force

TRANSCRIPT

Page 1: Calon Pemimpin Bangsa

CALON PEMIMPIN BANGSA

Sejarah membuktikan bahwa di tangan para generasi mudalah perubahan-perubahan besar terjadi.Mahasiswa banyak mengambil peran penting baik pra kemerdekaan maupun pasca kemerdekaan dimana peran mahasiswa memberikan kontribusi yang besar untuk negara. Pasca kemerdekaan Mahasiswa telah menumbangkan orde lama yang mengakibatkan kacaunya sistem politik di Indonesia saat itu. Tak hanya itu, Mahasiswa juga telah berhasil merobohkan rezim orde baru yang selama pemerintahannya telah membelenggu publik untuk menyuarakan opini-opininya. Mahasiswa jugalah yang berhasil membawa Indonesia menuju ke era reformasi.

Sebagai calon pemimpin bangsa, mahasiswa pun mempunyai kemungkinan untuk ikut andil dalam kursi pemerintahan. Namun demokrasi di negeri ini masihlah kacau. Katanya demokrasi itu dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat namun semua itu hanyalan isapan jempol belaka. Para pemimpin dan politisi yang kewajibannya menyejahterakan rakyat namun mereka lebih mementingkan diri sendiri dan golongan dengan melupakan tugasnya, menelantarkan rakyat, bahkan memakan hak rakyat.

Disinilah peran mahasiswa sangat dibutuhkan. Mahasiswa adalah calon pemimpin bangsa yang tidak hanya siap dalam bidang akademis namun juga harus memiliki kesiapan soft skill seperti leader ship, kemampuan memposisikan diri, dan sensitivitas yang tinggi. Mahasiswa harus mampu mewujudkan demokrasi Indonesia yaitu demokrasi pancasila demi kepentingan dan kesejahteraan rakyat.

Page 2: Calon Pemimpin Bangsa

KEPEDULIAN SOSIAL

Mahasiswa dikenal sebagai sekelompok pemuda yang dikenal karena intelektualnya yang lebih tinggi dari kebanyakan orang dan identik dengan semangat pembelajarannya. Banyak harapan yang dibebankan kepada pundak-pundak mahasiswa, namun realitanya tidak banyak dari mereka yang sadar akan peran dan amanah yang diberikan kepada mereka bahkan mereka asyik dengan dunianya sendiri. Padahal mahasiswa memiliki peran yang penting di masyarakat karena dikemudian hari mereka akan terjun di masyarakat. Dari berbagai peran, salah satunya Mahasiswa memiliki peran sosial yang besar, selain ia mampu membawa dirinya dengan baik di tengah-tengah masyarakat serta mempertanggung jawabkan perannya tersebut, mahasiswa juga harus peka dan peduli dengan kondisi disekitarnya baik di lingkungan tempat tinggal, lingkungan kampus, maupun di lingkungan komunitas sosialnya.

Kepedulian sosial mahasiswa dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk mulai dari menyuarakan opininya demi masyarakat dengan tidak memunculkan sikap anarkis, pendampingan masyarakat untuk meningkatkan taraf hidupnya yang biasa diwujudkan dalam bentuk sosialiasi kepada masyarakat, memberikan bantuan kepada masyarakat yang tertindas dalam menyuarakan hak-haknya, serta berbagai bentuk kepedulian sosial lain. Inilah peranan penting mahasiswa dalam hal kepedulian sosial. Sehingga, mahasiswa bukan hanya duduk dan belajar di kampus mendengarkan dosen dan mengerjakan tugas, peran mahasiswa lebih dari itu. Mahasiswa selain dituntut dalam bidang akademis juga harus mengembangkan jiwa sosialnya yang memberikan kontribusi besar bagi masyarakat.

Page 3: Calon Pemimpin Bangsa

KEKUATAN MORAL

Degradasi moral telah terjadi di negeri ini. Negeri yang dahulu dikenal dengan negeri yang masih kental dengan budaya ketimurannya, namun di era sekarang banyak diberitakan di media-media kasus yang menunjukkan betapa krisis moral sedang terjadi di negara kita Indonesia. kasus prostitusi yang sudah biasa terjadi,kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang yang tidak ditindak dengan tegas sampai, kasus korupsi yang ditanggapi dengan tidak serius.

Peran mahasiswa saat ini sangat dibutuhkan, memang permasalahannya berbeda dengan permasalahan mahasiswa pra reformasi. Namun jangan sampai Euforia pasca reformasi membuat mahasiswa hanyut dalam kenyamanan sehingga melupakan peran dan tugasnya yang semakin besar dihadapi. Apalagi pada zaman globalisasi, semakin canggihnya teknologi dan informasi yang membuat sebagian orang terlena pada kemudahan dan kenyamanan yang diberikan. Jangan sampai mahasiswa yang dianggap masyarakat memiliki intelektual dan nilai ‘lebih’ juga mengalami degradasi moral, jika itu terjadi bagaimana nasib moral negeri ini. Apakah bisa diperbaiki jika generasi mudanya ikut terbuai akan kenyamanan pengaruh hedonisme, kapitalisme, dan materialisme yang marak terjadi.

Permasalahan yang dihadapi bukan hanya permasalahan fisik namun juga permasalahan pada diri mahasiswa sendiri. Perlu adanya pola gerakan baru bagi mahasiswa masa kini untuk membuat resolusi terhadap masalah yang dihadapi. Sejarah di masa lalu memang tidak dapat diulang, namun semangat serta idealisme yang dimiliki wajib dipertahankan dan terus ditularkan pada setiap generasi. Perlu keberanian melepaskan diri dari ketergantungan kenikmatan duniawi. Semangat belajar, dialog, organisasi serta kemampuan membuat jaringan diperlukan sehingga mampu membentuk integrasi. Ketika integrasi terbentuk, bukan tidak mungkin akan terjadi reformasi baru dalam hal peran mahasiswa bagi masyarakat serta peningkatan kesejahteraan bangsa melalui sumberdaya manusia yang berkualitas dan memiliki moralitas tinggi.

Page 4: Calon Pemimpin Bangsa

AGEN PERUBAHAN

Indonesia saat ini sedang dihadapi dengan problematika yang sangat rumit di segala bidang baik dalam bidang ekonomi, pendidikan, sosial, moral, dan sebagainya. Misalnya dalam bidang ekonomi seperti masih tingginya angka kemiskinan, korupsi merajalela, dilanjutkan lagi dalam bidang pendidikan seperti pendidikan yang tidak merata, banyaknya tawuran antar pelajar, dan pada bidang sosial seperti perang saudara, kriminalitas, dan lain-lain. Serta yang paling krusial adalah demoralisasi yang terjadi di kalangan masyarakat baik di kalangan pejabat tinggi, wakil rakyat, mahasiswa, pelajar SMA bahkan pelajar SMP dan SD pun mengalami krisis moral tersebut.

Peran mahasiswa sebagai AGEN PERUBAHAN dalam menghadapi masalah-masalah di atas adalah mampu memberikan perubahan menuju ke arah yang lebih baik dan akan memberikan manfaat serta menjadi pengontrol untuk dirinya sendiri, orang tua, teman-teman, orang-orang di sekitarnya dan untuk negara. Untuk diri sendiri manfaat sebagai AGEN PERUBAHANadalah menjadikan kualitas diri semakin baik yaitu dengan rasa kebersyukuran, baik kualitas keimanan maupun hubungan sosial. Jadi, mahasiswa itu sebagai agen perubahan untuk dirinya terlebih dahulu baru terhadap yang hal lain, karena suatu perubahan itu tidak akan muncul sebelum kita sendiri yang melakukannya. Karena dasar dari semua yang ada di dunia ini adalah manusia itu sendiri. Selain itu sikap mahasiswa juga harus kritis terhadap permasalahan-permasalah yang sering terjadi, jangan bersikap acuh karena memang peran mahasiswa sangat besar dan sangat dibutuhkan demi perubahan dan kelangsungan negara agar menjadi lebih baik lagi.