basis data

8

Click here to load reader

Upload: izzati-al-vandiar

Post on 02-Jul-2015

346 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: Basis data

1 - Pengantar Basis

Data PTIN613 – Basis Data [Triyanna Widianingtyas, S.T., M.T.]

Izzati Al Vandiar 1/21/14 Universitas Negeri Malang

Page 2: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

1

Basis Data 1. Definisi

Menurut IBM(2010), basis data adalah tempat penyimpanan data, yang dirancang untuk

mendukung penyimpanan data yang efisien, pengambilan dan pemeliharaan. Beberapa jenis

database yang ada untuk memenuhi berbagai kebutuhan industri.

Ramakhisnan, Gehrke(2003). Basis data adalah kumpulan data, biasanya menggambarkan

kegiatan satu atau organisasi yang berkaitan.

Data adalah kumpulan fakta, teks, hasil pengukuran, gambar, suara, dan video yang memiliki

makna.

Basis Data adalah kumpulan data yang terorganisir berdasarkan suatu struktur hubungan.

Informasi adalah data yang telah diproses sebagai bahan dalam proses pengambilan keputusan.

DBMS (Database Management System) adalah paket perangkat lunak yang digunakan untuk

pembuatan dan pemeliharaan basis data.

2. Karakteristik

o Merepresentasikan sejumlah aspek ke suatu bagian dari dunia nyata yang direpresentasikan

sebagai basis data(mini world).

o Merupakan kumpulan data yang saling berhubungan dan mengandung makna tertentu

o Ditujukan untuk memenuhi kebutuhan yang spesifik.

3. Pemanfaatan

Kelengkapan ( Completeness )

Agar data yang dikelola senantiasa lengkap baik relatif terhadap kebutuhan pemakai

maupun terhadap waktu, dengan melakukan penambahan baris-baris data ataupun

melakukan perubahan struktur pada basis data; yakni dengan menambahkan field pada

tabel atau menambah tabel baru.

Akurat ( accuracy )

Agar data sesuai dengan aturan dan batasan tertentu dengan cara memanfaatkan

pengkodean atau pembentukan relasi antar data bersama dengan penerapan

aturan/batasan (constraint) tipe data, domain data, keunikan data dsb .

Kecepatan ( speed )

Yakni agar pengguna basis data bisa:

-menyimpan data

-melakukan perubahan/manipulasi terhadap data

-menampilkan kembali data dengan lebih cepat dan mudah

dibandingkan dengan cara biasa (baik manual ataupun elektronis).

Ketersediaan ( Available )

Agar data bisa diakses oleh setiap pengguna yang membutuhkan, dengan penerapan

teknologi jaringan serta melakukan pemindahan/penghapusan data yang sudah tidak

digunakan / kadaluwarsa untuk menghemat ruang penyimpanan.

Keamanan ( Secure )

Agar data yang bersifat rahasia atau proses yang vital tidak jatuh ke orang / pengguna yang

tidak berhak, yakni dengan penggunaan account (username dan password) serta

Page 3: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

2

menerapkan pembedaan hak akses setiap pengguna terhadap data yang bisa dibaca atau

proses yang bisa dilakukan.

Kebersamaan ( Shareable )

Agar data yang dikelola oleh sistem mendukung lingkungan multiuser (banyak pemakai),

dengan menjaga / menghindari munculnya problem baru seperti inkonsistensi data (karena

terjadi perubahan data yang dilakukan oleh beberapa user dalam waktu yang bersamaan)

atau kondisi deadlock (karena ada banyak pemakai yang saling menunggu untuk

menggunakan data).

Ruang penyimpanan ( Space )

Dengan basis data kita mampu melakukan penekanan jumlah redundansi (pengulangan)

data, baik dengan menerapkan sejumlah pengkodean atau dengan membuat relasi-relasi

antara kelompok data yang saling berhubungan.

4. Pemakai / Pengguna

FrontEnd ( di depan layar ) :

Database Administrator

Database Designer

Software Engineering

Software Analyst

Application Programmer

End-User

Casual end-user

Naive/parametric user

Stand-alone user

Sophisticated user

BackEnd ( di belakang layar ) :

DBMS system designers & implementers

Tool developers

Operator & maintenance personels

5. Aplikasi Basis Data

Tradisional

Rumah sakit

Perkantoran

Bank

dll

Ekstension

Data warehouse

Multimedia database

Sistem Informasi Geografis

6. Keuntungan menggunakan Basis Data

­ mengendalikan redundansi

­ membatasi akses yang tidak sah

Page 4: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

3

­ menyediakan penyimpanan persisten untuk struktur data

­ memungkinkan inferensia

­ beberapa antarmuka pengguna

­ merupakan hubungan yang kompleks antara data yang

­ menegakkan kendala integritas

­ menyediakan backup & recovery

­ memungkinkan pemberlakuan standar

­ mengurangi waktu pengembangan

­ fleksibel mengubah struktur data

­ tersedianya informasi yang up-to-date

­ keuntungan ekonomis

Page 5: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

4

DBMS ( Database Management

System )

DBMS, jika basis data adalah gudang data, sistem manajemen basis data, atau DBMS, adalah satu set

perangkat lunak yang mengontrol akses, mengatur, menyimpan, mengelola, mengambil dan

memelihara data dalam database. Dalam penggunaan praktis, istilah database, server database,

sistem database, data server, dan sistem manajemen database yang sering digunakan bergantian.

Gambar 1.1 Evolusi Database Management Systems

Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola basis data. Contoh kelas sederhana : dBase,

Foxbase, Rbase, MS. Access, MS.Foxpro, Borland Paradox. Contoh kelas kompleks : Borland-

Interbase, MS. SQL Server, MySQL, Oracle, Informix, Sybase.

Page 6: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

5

Gambar 1.2 Basis Data menggunakan MySQL

I. Abstraksi Data : 1. Physical level -> merepresentasikan data sebenarnya secara fisik dalam bentuk teks ,

sebaga angka atau bahkan dalam bentuk kumpulan bit data.

2. Logical level -> merepresentasikan data yang disimpan dalam basis data serta hubungan

antar data

3. View level -> merepresentasikan bagian tertentu suatu basis data

II. Macam Bahasa Basis Data :

1. Data Definition Language

Pernyataan DDL digunakan untuk mendefinisikan struktur data atau skema.

Contoh :

- Create - > membuat objek database

- Alter -> mengubah struktur database

- Drop -> menghapus objek database

- Truncate -> menghapus record dari tabel

- Comment -> menambah komentar

- Rename -> mengubah objek

Page 7: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

6

Gambar 1.3 Contoh DDL membuat tabel (create )

2. Data Manipulation Language ( DML )

Pernyataan DML digunakan untuk mengelola data dalam obyek skema.

Beberapa contoh:

- SELECT - Mengambil data dari database

- INSERT - Insert data ke dalam tabel

- UPDATE - Update data yang ada dalam tabel

- DELETE - menghapus semua catatan dari meja, ruang untuk catatan tetap

- MERGE - UPSERT operation (insert atau update)

- CALL - Panggil PL / SQL atau Java subprogram

- EXPLAIN PLAN - menjelaskan jalur akses data

- TABLE LOCK - kontrol konkurensi

Gambar 1.4 Contoh DML insert & select

Page 8: Basis data

1 - PENGANTAR BASIS DATA

Copyright©2014. email : [email protected]

7

Daftar Pustaka

Widianingtyas, Triyanna. 2014. 2-Pengantar-Basis-Data. Malang: 2014

IBM Corporation, 2010. Database Fundamentals(First Edition). Canada : 2010

Elmasri, Ramez. Navathe.2003. Fundamentals of Database System(Fourth Edition).New-York:2003

Gehrke, Remakrishnan.2003.Database Management System (3rd Edition).USA